id
stringlengths
15
22
text
stringlengths
120
7.99k
url
stringlengths
78
156
546-bisniscom-20230329
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA — Momentum Ramadan 2023 menjadi peluang bagi perusahaan pembiayaan atau multifinance (leasing) untuk mendongkrak kinerja dengan menawarkan sejumlah promosi khusus kepada para konsumen. PT Clipan Finance Indonesia Tbk. (CFIN) misalnya, emiten leasing milik pegangan investor Lo Kheng Hong menyambut Ramadan 2023 dengan menawarkan paket kredit dan program yang cukup agresif untuk menggenjot pertumbuhan. Direktur Utama Clipan Finance Indonesia Harjanto Tjitohardjojo mengatakan bahwa pihaknya membidik penyaluran kredit selama Ramadan 2023 mencapai Rp700 miliar.
https://finansial.bisnis.com/read/20230329/89/1641413/leasing-berburu-berkah-ramadan-2023
39-cnbc-20230324
Jakarta, CNBC Indonesia - Proses pendaftaran kreditor program likuidasi PT Asuransi Jiwa Adisarana Wanaartha (PT WAL) telah rampung pada 11 Maret 2023 lalu. Tim Likuidasi pun mengumumkan perolehan tagihan terbaru. Ketua tim likuidasi Wanaartha Harvardy M. Iqbal dalam pengumuman resminya, Selasa, (21/3/2023) mengatakan, pihaknya telah berhasil menerima pengajuan tagihan kreditor selama jangka waktu 60 hari, sesuai ketentuan POJK 28/2015. Hingga batas akhir pendaftaran, Tim Likuidasi telah menerima tagihan dari total 12.640 Kreditor yang terdiri dari beberapa kategori yaitu, 12.577 Pemegang Polis dengan 26.285 lembar polis, 53 Karyawan; dan 10 Kreditor Lainnya. "Saat ini, Tim Likuidasi masih melakukan verifikasi atas kelengkapan dokumen pengajuan tagihan para Kreditor tersebut," ungkap Harvardy dalam keterangan tertulis. Setelah tahap ini, dokumen tagihan nantinya akan dilakukan audit oleh Akuntan Publik independen yang terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Selain itu, Tim likuidasi juga membuka peluang untuk memanggil para kreditor untuk memberi klarifikasi atas hasil verifikasi tersebut. Meski total tagihan belum secara resmi keluar, Sebelumnya, Diketahui, perusahaan milik Keluarga Pietruschka ini mengalami gagal bayar Rp 15 triliun. Namun, menurut perhitungan tim likuidasi sebelumnya, jumlah dana likuid paling besar yang bisa dicairkan hanya sejumlah Rp 260 miliar. Dana likuid itu terdiri dari uang jaminan sebesar sekitar Rp 170 Miliar, Gedung Wanaartha di Mampang dan Serpong, beberapa kendaraan yang jika terjual diperkirakan nilainya sekitar Rp 70-90 miliar. "Disamping itu, Ketua Tim Likuidasi akan menginvestigasi aset lain yang mungkin masih bisa untuk membayar para nasabah," ungkap Anggota Tim Likuidasi Wanaartha Freddy Handoyo, Selasa, (14/2/2023).
https://www.cnbcindonesia.com/market/20230324082847-17-424085/resmi-12640-orang-jadi-kreditor-wanaartha
127-cnbc-20230414
Bank Mega Syariah resmi meluncurkan kartu pembiayaan Syariah Card dengan menargetkan satu juta pengguna dalam 10 tahun mendatang. (CNBC Indonesia/Muhamad Sabki) Direktur Utama Bank Mega Syariah Yuwono Waluyo mengatakan kehadiran Syariah Card merupakan solusi kebutuhan transaksi non-tunai berbasis pembiayaan yang sesuai dengan prinsip syariah. (CNBC Indonesia/Muhamad Sabki) Dia menjelaskan menggunakan jaringan Visa, Syariah Card dapat digunakan di seluruh merchant dalam dan luar negeri yang berlogo Visa. (CNBC Indonesia/Muhamad Sabki) Terutama untuk kalangan yang melakukan perjalanan wisata religi/wisata halal maupun healing ke luar negeri. Fitur cashback hingga satu juta rupiah untuk transaksi di negara Arab Saudi, Turki, Qatar, dan Uni Emirat Arab dapat semakin memanjakan para pengguna Syariah Card sambil memaknai perjalanan religiusnya. (CNBC Indonesia/Muhamad Sabki) Presiden Direktur PT Visa Worldwide Indonesia Riko Abdurrahman menyebutkan berdasarkan Studi Visa Consumer Payment Attitudes terbaru terhadap 1.000 responden di Indonesia menunjukkan bahwa kartu kredit masih menjadi pilihan pembayaran 80% dari responden, yang memilih kartu kredit karena keamanan, kecepatan, dan kenyamanannya. (CNBC Indonesia/Muhamad Sabki) Syariah Card ingin mengajak dan menemani perjalanan para penggunanya dalam menjalani hidup penuh berkah melalui fitur-fitur yang ditawarkan diantaranya fitur Easy Shodaqoh yang memberikan kemudahan dalam menunaikan sedekah melalui autodebet rutin setiap bulannya ke lembaga zakat, infak, dan sedekah (ZIS) yang bekerja sama dengan Bank Mega Syariah. (CNBC Indonesia/Muhamad Sabki)
https://www.cnbcindonesia.com/market/20230414182023-18-430104/bank-mega-syariah-targetkan-1-juta-pengguna-syariah-card
101-bisniscom-20230307
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA - Pembaca Kanal Finansial Bisnis.com tertarik dengan besaran gaji dan bonus yang diterima oleh jajaran direksi BRI usai mencatatkan laba senilai Rp51,4 triliun. Selain itu, daftar pinjol ilegal yang diblokir OJK per Februari 2023 juga menjadi topik paling dicari. Berikut daftar 5 berita terpopuler di Kanal Finansial Bisnis.com: 1. Laba BRI (BBRI) Rp51,4 triliun, Gaji dan Bonus Direksi Melejit! Gaji dan tunjangan direksi PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. atau BRI (BBRI) melejit sebesar 7,08 persen usai perseroan membukukan laba tertinggi mencapai Rp51,4 triliun sepanjang 2022. Mengulik laporan keuangan tahunan perseroan, BBRI mencatat bahwa gaji dan tunjangan direksi sepanjang 2022 tembus Rp189,96 miliar atau meningkat Rp12,55 miliar dari posisi pada periode yang sama di tahun sebelumnya sebesar Rp177,41 miliar. 2. Waspada! Ini 85 Pinjol Ilegal yang Diblokir OJK per Februari Platform Pinjaman Online (Pinjol) ilegal semakin marak. Satgas Waspada Investasi (SWI) Otoritas Jasa Keuangan (OJK) kembali menemukan 85 pinjol ilegal per Februari 2023. Mereka juga telah menutup 85 pinjol tersebut agar tak beroperasi kembali. SWI secara totalnya telah menutup sebanyak-banyak 4.567 pinjol sejak 2018 sampai Februari 2023. Ketua SWI Tongam L. Tobing mengatakan maraknya kasus pinjol masih menjadi perhatian mereka. Pihaknya juga mengimbau masyarakat untuk terus berhati-hati dalam meminjam uang secara digital. 3. Bursa Evaluasi Dokumen Merger Bank Nobu (NOBU) dan Bank MNC (BABP) Rencana aksi merger PT Bank Nationalnobu Tbk. (NOBU) entitas Grup Lippo dengan bank milik konglomerat Hary Tanoesoedibjo PT Bank MNC Internasional Tbk. (BABP) disebut Bursa Efek Indonesia sedang berada dalam tahap evaluasi. Direktur Penilaian Perusahaan BEI I Gede Nyoman Yetna mengatakan aksi merger kedua bank milik konglomerat ini merupakan hal yang umum dilakukan untuk meningkatkan shareholder value. Proses untuk merger kedua bank, kata Nyoman, tentu sudah memiliki skema yang menentukan pihak mana yang akan menjadi dominan. 4. AJB Bumiputera Bayarkan Klaim Polis Rp22,34 Miliar Mulai Hari Ini Asuransi Jiwa Bersama atau AJB Bumiputera 1912 mulai membayarkan klaim polis tertunda sebesar Rp22,34 miliar per hari ini, Senin (6/3/2023). Pembayaran klaim polis tertunda dilakukan kepada 7.805 polis asuransi perorangan. Direktur Utama Bumiputera Irvandi Gustari mengatakan pencairan saat ini diprioritaskan untuk nominal klaim Rp1 juta sampai Rp5 juta setelah Pengurangan Nilai Manfaat (PNM) klaim polis asuransi perorangan. Dia menambahkan pembayaran klaim tertunda dilakukan sesuai PNM dan ketersediaan dana. 5. Jangan Tertipu! Ini 8 Investasi Bodong Baru per Februari 2023 Satgas Waspada Investasi (SWI) kembali menemukan delapan entitas yang melakukan penawaran investasi tanpa izin pada Februari 2023. Mereka juga telah menghentikan kegiatan usaha investasi bodong tersebut. Berdasarkan temuan tersebut, Ketua SWI Tongam L. Tobing pun meminta agar masyarakat untuk berhati-hati karena maraknya penawaran investasi tanpa izin. “Masyarakat kami imbau untuk selalu waspada dan berhati-hati dalam memilih investasi," kata Tongam dalam keterangan resminya, Senin (6/3/2023). Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini : Bergabung dan dapatkan analisis informasi ekonomi dan bisnis melalui email Anda.
https://finansial.bisnis.com/read/20230307/90/1634751/terpopuler-hari-ini-gaji-bonus-direksi-bri-dan-daftar-85-pinjol-ilegal
58-bisniscom-20230309
Konten Premium Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS kembali melanjutkan pelemahan pada perdagangan pagi ini, Kamis (9/3/2023). Tren pelemahan rupiah sejalan dengan pernyataan Ketua Federal Reserve Jerome Powell yang mengatakan kemungkinan The Fed kembali menaikkan tingkat suku bunga. Melansir data Bloomberg, pada pukul 09.05 WIB, rupiah dibuka melemah 0,13 persen atau turun 20 poin menjadi Rp15.457 per dolar AS. Sejalan dengan hal tersebut, indeks AS mengalami penguatan sebesar 0,04 persen ke 105,69. Adapun, sejumlah mata uang di kawasan Asia yang juga mengalami pelemahan, di antaranya yuan China yang melemah 0,17 persen, rupee India melemah 0,16 persen, dan baht Thailand melemah 0,12 persen. Sedangkan sebelumnya, pada penutupan perdagangan Rabu (8/3/2023), rupiah terkoreksi 0,46 persen atau anjlok 70,50 poin dan parkir di level Rp15.437 per dolar AS setelah sebelumnya dibuka pada level Rp15.438 pada awal perdagangan. Lantas, bagaimana nilai tukar dolar AS di BRI, Mandiri, BNI dan BCA hari ini, Kamis (9/3/2023)? PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. pada pembaruan pukul 08:49 WIB, Kamis (9/3/2023) menetapkan harga beli dolar AS senilai Rp15.420 dan harga jual Rp15.440 berdasarkan special rate. Sementara secara TT Counter, per pukul 09:33 WIB harga beli dolar AS Rp15.200 dengan harga jual Rp15.550. Di samping itu, secara Bank Notes pada pukul 09:21 harga beli dolar As Rp15.200 dengan harga jual Rp15.550. Kurs Kurs Beli (Rp) Jual (Rp) Special Rate 15.420 15.440 TT Counter 15.200 15.550 Bank Notes 15.200 15.550 kurs kurs kurs Secara TT Counter hingga pukul 09:35 WIB harga beli Rp15.285 dan harga jual Rp15.635. Sementara secara Bank Notes pada pukul 09:35 WIB harga beli Rp15.285 dan harga jual Rp15.635. Kurs Kurs Beli (Rp) Jual (Rp) Special Rate 15.435 15.455 TT Counter 15.285 15.635 Bank Notes 15.285 15.635 Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini : Bergabung dan dapatkan analisis informasi ekonomi dan bisnis melalui email Anda.
https://finansial.bisnis.com/read/20230309/90/1635563/rupiah-dibuka-melemah-intip-kurs-di-bank-mandiri-bca-bni-dan-bri-hari-ini-93
116-cnbc-20230416
Jakarta, CNBC Indonesia - Hubungan AS dan Iran masih begitu renggang, hingga saat ini kedua negara tersebut belum bersahabat. AS pun semakin waspada terhadap ancaman nuklir dari Iran setelah diduga meminta bantuan Rusia untuk memperkuat program nuklirnya. Hubungan antara Iran dan Rusia semakin erat dalam beberapa bulan terakhir. Militer AS telah merencanakan berbagai opsi jika Iran memutuskan untuk mengembangkan senjata nuklir. AS menduga bahwa Iran meminta bantuan dari Rusia untuk memperoleh bahan-bahan nuklir dan fabrikasi bahan bakar nuklir. Menurut Jenderal AS Mark Milley, Iran dapat mengembangkan senjata nuklir dalam beberapa bulan jika diinginkan, Militer AS telah menyiapkan rencana untuk menyampaikan kepada Presiden jika Iran mengembangkan senjata nuklir, ucap Milley dalam Kongres AS. Masalah nuklir Iran telah menjadi perhatian utama AS dan sekutunya sejak lama. AS dan sekutunya khawatir Iran yang bersenjata nuklir akan memicu perlombaan senjata di Timur Tengah dan akan membuat kawasan itu tidak stabil. Kepada mitranya di kawasan itu, seperti Israel, AS telah meyakinkan bahwa Iran tidak akan mengembangkan bom nuklir. Kesaksian Milley telah menimbulkan perdebatan apakah pemerintahan Presiden Joe Biden masih berpegang pada kebijakan yang tidak mengizinkan Iran memiliki senjata nuklir. Namun hingga saat ini, AS tidak berani menyerang Iran, ada beberapa alasan mengapa AS tidak menyerang Iran. 1. Kini Iran telah bekerja sama dengan Rusia dalam pembuatan nuklir Iran dapat menghasilkan bahan fisil yang cukup untuk senjata nuklir dalam waktu sekitar 10-15 hari dan hanya butuh beberapa bulan untuk menghasilkan senjata nuklir. Institute for Science and International Security (ISIS) mengatakan dalam sebuah laporan bahwa dibutuhkan setidaknya enam bulan bagi Iran untuk mengembangkan bom nuklir "mentah", tetapi mungkin akan memakan waktu lebih lama untuk bom yang lebih baik. 2. Iran adalah negara yang kuat dan doktrin serta ucapan-ucapannya sangat berpengaruh pada banyak orang dan negara AS tidak pernah menyerang Iran, karena mereka tahu kekuatan Iran dengan baik, dan mereka tahu bahwa Iran tidak seperti beberapa negara kawasan. Dan pastinya Iran sebagai negara yang kuat akan bereaksi keras terhadap AS, keuntungannya, dan sekutunya. 3. Iran punya kapabilitas militer yang besar untuk menghadapi Amerika Serikat dalam beberapa dekade ini Militer Iran jauh lebih kompeten dan memiliki kemampuan. Iran juga berpengalaman dalam mempelajari taktik dan strategi AS melalui pengamatannya selama perang Irak satu dekade ini. 4. Kementerian Intelejen Iran merupakan salah satu yang terbaik di dunia Kementerian Iran terbukti dapat mengatasi kelompok-kelompok yang bersifat anti-Iran selama 3 tahun terakhir. Bahkan Pengadilan Revolusioner Iran pernah menjatuhi hukuman mati kepada seorang pria keturunan Iran-Amerika Serikat karena terbukti menjadi mata-mata CIA, dinas rahasia Amerika Serikat. 5. Serangan AS atas Iran akan membawa AS ke dalam perang yang lebih besar 6. Ketidakstabilan dan kerusuhan di nuklir Iran dapat memiliki konsekuensi yang mengerikan bagi AS dan kawasan Jika kekerasan anti-rezim meningkat ke titik yang mengancam kelangsungan hidup Republik Islam pendukung keras orde lama mungkin akan menyerang musuh eksternal yang dianggap musuh dari rezim malapetaka dengan segala cara yang mereka miliki, termasuk menggunakan senjata nuklir. Karena alasan inilah Amerika Serikat dan sekutunya berkomitmen untuk mencegah Iran memperoleh bom nuklir. Lalu, mengapa AS tidak bersahabat dengan Iran? Pada 1953, CIA menyingkirkan Perdana Menteri Iran yang terpilih secara demokratis, Mohammad Mossadeq, dan mengangkat raja lalim, Shah Mohammad Reza Pahlavi. Alasannya adalah bahwa Mossadeq tidak ingin terus menjual minyak ke AS dan Inggris untuk uang receh, sementara Pahlavi berjanji bahwa mereka dapat terus mengeringkan Iran selama mereka terus menyuapnya. Sejak saat itu Iran tidak mempercayai AS. [email protected]
https://www.cnbcindonesia.com/market/20230416071418-17-430293/terungkap-ini-penyebab-amerika-serikat-takut-kepada-iran
597-bisniscom-20230415
Konten Premium , JAKARTA — Dana Pensiun Lembaga Keuangan (DPLK) BRI dan PT Semen Padang melakukan penandatangan kerja sama tentang pengelolaan Program Pensiun Iuran Pasti (PPIP) bagi karyawan PT Semen Padang. Direktur Bisnis Wholesale dan Kelembagaan BRI Agus Noorsanto mengatakan DPLK BRI selalu berupaya memberikan pelayanan yang terbaik kepada setiap nasabahnya, termasuk PT Semen Padang. “Kerja sama ini adalah apresiasi bagi BRI karena Semen Padang mempercayakan program pensiun iuran pasti pekerjanya kepada DPLK BRI,” ujar Agus dalam keterangan tertulis, Sabtu (15/4/2023). Agus menuturkan bahwa kerja sama ini bukan kali pertama BRI berkolaborasi dengan Semen Indonesia Group (SIG). DPLK BRI juga telah menjalin kerja sama pengelolaan pensiun dengan Semen Gresik, Semen Tonasa, Semen Indonesia Distributor (SID), dan Semen Indonesia Logistik (Silog) dalam pengelolaan Program Pensiun Iuran Pasti dan Program Pengelolaan Dana Kompensasi Pascakerja. Sampai dengan Desember 2022, dana kelolaan DPLK BRI mencapai sebesar Rp20,04 triliun, atau tumbuh 15,83 persen secara tahunan ( /yoy). Angka tersebut berada di atas pertumbuhan dana kelolaan industri DPLK di Indonesia yang sebesar 7,31 persen. Sementara itu, Direktur Keuangan & Umum PT Semen Padang Oktoweri mengatakan bahwa DPLK BRI merupakan salah satu DPLK yang ditunjuk untuk memberikan pelayanan dan program pensiun untuk para pekerja Semen Padang. Baca Juga “Diharapkan dengan mengikuti program ini, pekerja dari PT Semen Padang akan lebih siap dalam menghadapi masa pensiun,” tandasnya. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230415/215/1647230/dplk-bri-teken-kerja-sama-dengan-semen-padang
340-bisniscom-20230323
Konten Premium , JAKARTA — Manajemen PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo buka suara terkait hak pensiunan PT Pengerukan Indonesia (Rukindo) di Dana Pensiun Pelindo. Wakil Direktur Utama Pelindo Hambra mengatakan hak pensiun Rukindo pada Dana Pensiun Pelindo sudah sesuai dengan peraturan. Oleh karena itu, Hambra mengimbau agar pensiunan dapat mematuhi peraturan tersebut. “Terkait dengan hak-hak pensiun Rukindo pada Dana Pensiun kiranya sudah ada aturan mainnya, kita ikuti saja aturan mainnya,” kata Hambra kepada , Kamis (23/3/2023). Sementara itu, Hambra menyampaikan bahwa Rukindo tidak pernah melakukan merger dengan Pelindo II dan masih tetap sebagai perusahaan yang berdiri sendiri. “PT Rukindo tidak pernah di- merger ke Pelindo II, PT Rukindo masih tetap sebagai sebuah perusahaan yang berdiri sendiri, walaupun sahamnya menjadi milik Pelindo,” katanya. Hambra menilai jika Pensiunan Rukindo dijadikan Pensiunan Pelindo, maka terdapat banyak hal yang harus dikaji dengan baik dan cermat. “Jika Pensiunan Rukindo dijadikan Pensiunan Pelindo, apa itu sejalan dengan hukum yang berlaku? Apakah ketentuan mengharuskan seperti itu? Ini harus dikaji dengan baik,” tandasnya. Baca Juga Berdasarkan surat dengan Nomor: 001/KAPERINDO/III/2023 perihal Nasib Pensiunan Rukindo di DP Pelindo yang diterima , Koordinator Ikatan Pensiunan Pengerukan Indonesia (IKAPERINDO) Budijanto menyampaikan bahwa Pensiunan PT Rukindo menyarankan agar lebih baik aset PT Rukindo dijual atau dibuat pailit agar hasil jual tersebut bisa untuk pensiunan yang berjumlah 834 orang dan bisa masuk menjadi pensiunan Pelindo. Surat bertanggal 21 Maret 2023 yang ditujukan kepada Menteri BUMN Erick Thohir itu menyatakan sikap keberatan karena pensiunan tidak ikut dalam manajemen pengelolaan sehingga tidak bisa dibebankan atas kerugian perusahaan. “Dan kami keberatan untuk dipindahkan ke asuransi atau pihak lainnya,” kata Budijanto dikutip dari surat tersebut. Selain itu, pensiunan PT Rukindo juga menyatakan keberatan dengan alasan PT Rukindo telah di-merger dengan PT Pelindo II, sehingga apapun yang terjadi menjadi tanggung jawab Direksi Pelindo II. “Rasionalisasi pegawai PT Rukindo adalah keputusan Direksi berdasarkan SK Direksi, sehingga apapun yang terjadi menjadi tanggung jawab PT Pelindo II,” tambahnya. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230323/215/1639929/hak-pensiunan-rukindo-di-dapen-pelindo-wadirut-hambra-buka-suara
303-bisniscom-20230319
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA — Salah satu kekhawatiran dengan tren pertumbuhan bisnis jasa bayar tunda atau Buy Now Pay Later (BNPL) adalah risiko kredit macet yang tinggi. Meskipun kabar teranyar otoritas menyebut kalau kredit macet atau non-perfoming loan/NPL mulai terkendali setelah mengalami kenaikan. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyampaikan bahwa NPL untuk bisnis paylater mulai terkendali dan membaik pasca pandemi. Sebelumnya NPL untuk paylater mendapat perhatian khusus lantaran mengalami kenaikan. Sebelumnya, OJK mencatata BPL di industri tersebut mendekati 8 persen, atau 7,61 per September 2022. Kepala Departemen Pengawasan Lembaga Jasa Keuangan Lainnya OJK Triyono mengatakan, terkendalinya kredit macet di bisnis BNPL ini seiring dengan pandemi Covid-19 yang juga melandai. “Kemarin sedikit naik karena ada pandemi, setelah pandemi [kredit macet BNPL] relatif masih terjaga walaupun tidak ada portofolio yang 100 persen zero NPL, tidak ada, semuanya ada. Tapi sekarang sudah lebih terkendali,” kata Triyono usai acara bertajuk International Seminar on Promoting Digital Finance Inclusion for Micro, Small and Medium Enterprises (MSME) Through the Use of Credit Scoring di Nusa Dua, Bali, Kamis (16/3/2023). Berita tentang bisnis BNPL menjadi salah satu berita pilihan editor BisnisIndonesia.id hari ini, Minggu (19/3/2023). Selain berita tersebut, beragam kabar ekonomi dan bisnis yang dikemas secara mendalam dan analitik juga tersaji dari meja redaksi BisnisIndonesia.id. Berikut ulasannya: Baca Juga Prospek Kawasan Industri di Koridor Timur Jakarta Kian Cetar Sepanjang tahun ini tren investasi sektor kawasan industri terbilang kian perkasa dan prospektif. Memang selama pandemi Covid-19 melanda Tanah Air, subsektor kawasan industri menjadi yang tahan banting jika dibandingkan dengan subsektor properti lainnya. Knight Frank Indonesia mencatat posisi pertumbuhan harga pergudangan di wilayah Bodetabek mencapai sekitar 2,5 persen. Angka setara dengan pertumbuhan rerata harga sewa pergudangan atau warehouse di Asia Pasifik, yakni sebesar 2,5 persen. Secara total serapan lahan industri yang terjual di Jabodetabek pada semester kedua 2022 memang tidak sebaik semester sebelumnya. Namun, sektor industri tetap dinilai prospektif mengingat adanya tren positif pada jumlah lahan terjual dan stabilitas harga, bahkan terdapat peningkatan pada beberapa submarket. Senior Research Advisor Knight Frank Indonesia Syarifah Syaukat mengatakan total serapan lahan industri yang terjual di Jabodetabek pada semester kedua tahun 2022 memang tidak sebaik semester sebelumnya. Mengukur Kemampuan Indonesia Melompat Jadi Negara Maju Visi 2045 yang membawa Indonesia masuk dalam barisan negara maju masih menjadi tantangan yang belum tercapai. Di era kepemimpinan Presiden Jokowi, harapan untuk meraih laju pertumbuhan 7 persen agar Indonesia bisa sejajar dengan negara-negara maju nyaris tidak akan kesampaian. Di luar adanya hal tidak terduga, pertumbuhan ekonomi Indonesia pada akhir pemerintahan Presiden Jokowi akan berada di bawah 6 persen. Padahal, agar Indonesia masuk dalam barisan negara maju, pertumbuhan yang harus dicapai berada di atas 7 persen. Paling tidak angka di atas 7 persen tersebut disampaikan Staf Khusus Menteri Keuangan Bidang Kebijakan Fiskal dan Makroekonomi Masyita Crystallin dalam gelaran Grab Business Forum 2023, Kamis (16/3/2023). Di masa pemerintahan Presiden Jokowi, hingga saat ini pertumbuhan tertinggi baru berada di posisi 5,31 persen. Adapun, pertumbuhan ekonomi Indonesia pada 2024 diproyeksikan berada di kisaran 5,3 persen hingga 5,7 persen. Makin Gurih Bisnis Paylater Kala Kredit Macet Mulai Terkendali Di Indonesia, layanan Credit Scoring Indonesia disediakan oleh dua jenis entitas, yaitu Lembaga Pengelola Informasi Perkreditan (LPIP) sebagai Biro Kredit Konvensional, dan penyedia Innovative Credit Scoring (ICS).Biro Kredit Konvensional menyediakan laporan dan credit scoring berdasarkan data kredit tradisional, seperti riwayat pembayaran pinjaman dan utang yang belum lunas. Adapun,saat ini ada tiga LPIP yang berizin OJK, yaitu PT Kredit Biro Indonesia Jaya, PT PEFINDO Biro Kredit, dan PT CRIF Lembaga Informasi Keuangan. Adapun, jumlah pengguna fasilitas BNPL mencapai 33,55 juta hingga kuartal III/2022 dengan debitur mencapai hampir 13 juta, membentuk outstanding pembiayaan sebesar Rp15,63 triliun. Dari nilai pembiayaan BNPL itu, terdapat 4,19 persen dalam bentuk pinjaman macet. Jumlah kredit bermasalah di BNPL memang turun dari sebelumnya yang sempat menyentuh 6,67 persen. Penurunan itu dipengaruhi oleh beberapa hal. Ekspor Nonmigas Merosot Industri Padat Karya Digenjot Kurang dari 2 pekan terakhir, pemerintah mengeluarkan dua kebijakan besar. Pertama, subsidi untuk motor listrik. Kedua, penyesuaian upah buruh untuk perusahaan berorientasi ekspor. Program subsidi motor listrik ini diumumkan oleh Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi (Kemenkomarves) Luhut Binsar Pandjaitan pada 6 Maret 2023 dan akan diterapkan mulai 20 Maret 2023. Dikucurkan dengan besaran senilai Rp7 juta untuk 200.000 unit pada 2023, subsidi itu disebut-sebut merupakan cara pemerintah mendorong adopsi Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB) di Indonesia. Untuk menjalankan program tersebut, pemerintah disebut memerlukan anggaran mencapai Rp1,75 triliun, yang menurut Luhut, akan diberikan kepada produsen. Dua hari setelah Luhut mengumumkan perihal subsidi motor listrik, Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengeluarkan Permenaker No. 5/2023 tentang Penyesuaian Waktu Kerja dan Pengupahan Perusahaan Industri Padat Karya Berorientasi Ekspor. Daya Tahan Kripto di Tengah Gejolak Silvergate & SVB Kejatuhan Silicon Valley Bank (SVB) dan Silvergate menjadi salah satu soroton global karena dapat menimbulkan beberapa efek eksternal bagi sejumlah industri. Sentimen tersebut juga sempat mempengaruhi gerak aset kripto. Meski begitu, gerak kripto yang volatile masih cenderung dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti kebijakan moneter, sentiment makroekonomi, regulasi pemerintah, hingga agresivitas suku bunga yang ditetaplan Bank Sentral Amerika Serikat Federal Reserve. Meskipun di tengah katalis negatif pasar karena kasus Silicon Valley Bank dan Silvergate, Bitcoin cs masih bisa pulih setelah The Fed menjamin keamanan dana pelanggan di bank SVB. Sebab, menurut Head of Public Policy Zipmex Indonesia Erdina Oudang dalam jangka pendek, sulit untuk memprediksi pergerakan kripto hanya dengan memperhitungan krisis SVB dan Silvergate. “SVB merupakan bank regional, kasus ini sebenarnya sistemik krisis yang terjadi di bank, terlebih bukan langsung di kripto. Bank ini sebenarnya kecil,” jelas Erdina kepada Bisnis, Jumat (17/3/2023). Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230319/89/1638732/top-5-news-bisnisindonesiaid-makin-gurih-bisnis-paylater-hingga-uji-kebal-kripto
269-bisniscom-20230316
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA - RUPST BNI (BBNI) dan target selesai pembayaran tunggakan klaim Bumiputera menjadi perhatian para pembaca Kanal Finansial Bisnis.com. Kemarin, Rabu (15/3/2023), BNI menyelenggarakan RUPS tahun buku 2022 dengan agenda di antaranya pembagian dividen dan pergantian direksi dan komisaris. Sementara itu, AJB Bumiputera 1912 menargetkan pembayatan tunggakan klaim tuntas pada 2025. Perusahaan juga menargetkan status sehat pada 2027, berdasarkan Rencana Penyehatan Keuangan. Berikut daftar selengkapnya 5 berita terpopuler di Kanal Finansial Bisnis.com: 1. BNI Gelar RUPST Hari Ini, Siapa Saja Direksi yang Diganti? PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. (BBNI) menggelar rapat umum pemegang saham tahunan, hari ini, Rabu (15/3/2023). Baca Juga Salah satu agenda acaranya adalah perombakan direksi dan komisaris. RUPST BNI terdapat sembilan agenda acara. 2. AJB Bumiputera 1912 Target Pembayaran Tunggakan Klaim Tuntas pada 2025 Asuransi Jiwa Bersama (AJB) Bumiputera 1912 menargetkan penyelesaian tunggakan klaim pada 2025. Adapun total tunggakan yang akan dibayarkan mencapai Rp5,29 triliun setelah kebijakan Penurunan Nilai Manfaat (PNM). “Secara keseluruhan proses pencairan klaim tertunda dilakukan bertahap hingga tahun 2025. Nilai total klaim setelah Penurunan Nilai Manfaat adalah Rp5,29 triliun,” kata Direktur Utama AJB Bumiputera 1912 Irvandi Gustari dikutip Rabu (15/3/2023). 3. BCA (BBCA) Gelar RUPST 2023, Intip Prakiraan Dividen yang Dibayarkan PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) akan meggelar rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) pada esok hari, Kamis (16/3/2023). Mirae asset sekuritas memprediksi nilai dividen per share BBCA akan naik tahun ini. Head of research Team II Mirae Asset Indonesia, Handiman Soetoyo menjelaskan bahwa kenaikan besaran dividen sejalan dengan limpahan pendapatan laba bersih yang dibukukan perseroan pada tahun buku 2022 mencapai Rp40,7 triliun atau naik 20,6 persen secara tahunan (year-on-year/yoy). 4. Sri Mulyani, Luhut, OJK Bicara Dampak Bangkrutnya Silicon Valley Bank ke RI Menteri Keuangan Sri Mulyani, Menko Kemaritiman dan investasi Luhut B. Pandjaitan, hingga Kepala Eksekutif Pengawas Perbankan OJK Dian Ediana Rae angkat bicara soal dampak bangkrutnya Silicon Valley Bank (SVB) terhadap Indonesia. Silicon Valley Bank atau SVB runtuh setelah saham bank ini anjlok 66 persen dan gagal mendapatkan tambahan dana sebesar US$2,25 miliar dalam 48 jam. Kejadian ini juga membuat SVB ditutup oleh otoritas berwenang di California, Amerika Serikat (AS), Jumat (10/3/2023). 5. RUPST Bank Mandiri Tebar Dividen Rp24,7 Triliun Bank Mandiri berhasil mencetak pertumbuhan kinerja yang solid sepanjang tahun 2022 lewat strategi bisnis yang konsisten kepada segmen potensial dan proses optimalisasi digital yang perseroan. Hasilnya, tingkat efisiensi perseroan pun meningkat dan mendorong pertumbuhan volume bisnis yang tercermin dari perolehan laba bersih secara konsolidasi menembus Rp 41,2 triliun pada tahun 2022, tumbuh 46,9% secara year on year (YoY). Selain itu total dana pihak ketiga (DPK) bank berkode emiten BMRI ini tumbuh positif 15,46% YoY dari Rp1.291,2 triliun di akhir 2021 menjadi Rp1.490,8 triliun di akhir tahun 2022 yang ditopang oleh peningkatan dana giro serta tabungan yang naik masing-masing 31,2% dan 13,5% secara YoY. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230316/90/1637957/terpopuler-hari-ini-rupst-bni-bbni-dan-target-selesai-pembayaran-klaim-bumiputera
132-cnbc-20230415
Jakarta, CNBC Indonesia - Akan selalu ada pengeluaran yang dibayar rutin secara tahunan, salah satunya adalah pengeluaran besar di Ramadhan seperti saat ini. Tak jarang, hal ini lepas dari radar kita, karena Anda sendiri tidak pernah mengalokasikan dana khusus guna mengantisipasi masalah ini. Bagi-bagi THR maupun angpao ke anggota keluarga tercinta di Hari Raya, pengeluaran bukber, bagi-bagi hampers, belanja, mudik, zakat, dan lain sebagainya adalah beberapa pengeluaran yang selalu ada di Bulan Suci. Bayangkan, apa yang terjadi jika kondisi keuangan Anda sedang kurang baik. Besar kemungkinan uang tunjangan hari raya (THR) Anda akan terkuras, Anda juga akan terpaksa mengambil uang tabungan jangka pendek atau dana darurat. Apa kabarnya jika tabungan dana darurat saja tidak ada? Tentunya, berutang adalah cara yang bakal dilakukan. Untuk menyelamatkan keuangan pasca lebaran di 2024, persiapkan tabungan sinking fund dari sekarang. Ingin tahu apa itu sinking fund dan bagaimana mempersiapkannya? Berikut ulasan lengkapnya. Tujuan dari memiliki sinking fund adalah agar dana darurat yang sudah dikumpulkan, tidak terpakai untuk pengeluaran-pengeluaran tahunan ini. Begitu pula dengan tabungan-tabungan berencana lain yang sudah Anda kumpulkan jauh-jauh hari. Dengan tabungan ini, jumlah dana darurat Anda akan tetap utuh dan Anda tidak perlu khawatir jika ada kebutuhan mendesak muncul secara tiba-tiba. Anda juga tidak akan berutang jika memiliki tabungan ini. Buatlah daftar seluruh pengeluaran yang bakal Anda bayar setiap bulan Ramadhan dengan detail. Setelah itu jangan lupa untuk jumlahkan seluruh pengeluaran itu agar Anda bisa mengetahui total kebutuhan sinking fund Anda dalam setahun. Setelah total pengeluaran tahunan itu diketahui, Anda bisa langsung membaginya dengan 12 agar Anda bisa mengetahui berapa jumlah yang harus disisihkan tiap bulannya untuk menabung sinking fund. Sebut saja setiap Ramadhan, total pengeluaran Anda adalah Rp 10 juta. Maka Anda bisa mengalokasikan uang sebesar Rp 840 ribu setiap bulan untuk menabung Rp 10 juta dalam setahun. Mulailah menyisihkan uang setiap bulan ke rekening tabungan atau instrumen investasi seperti reksa dana pasar uang untuk mengumpulkan tabungan sinking fund Anda. Gunakanlah instrumen keuangan seperti tabungan bank, atau instrumen rendah volatilitas untuk mengumpulkan sinking fund. Hindari menempatkan sinking fund di instrumen tinggi volatilitas atau emas, lantara sinking fund adalah tabungan untuk jangka pendek. Bila Anda memiliki saham, reksa dana, emas, atau instrumen lain yang sudah mencatatkan floating profit, maka Anda bisa mencairkannya sebagian dan menyimpan dana tersebut untuk tabungan sinking fund Ramadhan di tahun 2024. Pastikan saja investasi yang dicairkan bukanlah investasi yang sudah Anda targetkan untuk tujuan finansial jangka panjang.
https://www.cnbcindonesia.com/mymoney/20230415050735-72-430144/thr-kamu-nggak-tersisa-setop-ngutang-habis-lebaran
658-bisniscom-20230413
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA-- Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) mempertanyakan rencana BUMN yang meminta tambahan Penyertaan Modal Negara (PMN) Rp3 triliun. Tambahan modal tersebut untuk menyelesaikan pengalihan polis PT Asuransi Jiwasraya ke IFG Life. Anggota Komisi VI DPR dari fraksi PKS Nevi Zuairina mengatakan pihaknya belum menemukan pembenaran untuk memberikan PMN terkait Jiwasraya melalui PT Bahana Pembinaan Usaha Indonesia (BPUI) atau IFG. Menurutnya, PMN yang dialokasikan untuk BUMN yang tidak memiliki masalah kejahatan. "Karena sekarang PMN penting sekali untuk BUMN yang membutuhkan. Ini untuk mendorong kinerja perusahaan sehingga optimal dan untuk membantu akselerasi ekonomi nasional. Jadi memang kami menolak PMN untuk IFG ini," kata Nevi dalam Rapat Kerja (Raker) bersama Wakil Menteri (Wamen) BUMN II, Rabu (12/4/2023). Sementara itu, Anggota Komisi VI DPR dari Fraksi NasDem Subardi mengatakan bahwa pihaknya menyebutkan bahwa apa yang dialami Jiwasraya bukan merupakan dampak pandemi Covid-19, seperti BUMN lainnya yang terdampak. Kementerian BUMN turut mengajukan PMN untuk PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) sebesar Rp1,9 triliun karena terdampak pandemi Covid-19. Baca Juga Kendati demikian, Subardi mengatakan bahwa dirinya setuju bahwa pengalihan polis Jiwasraya ke IFG Life perlu diselesaikan. Terlebih berkaitan dengan masyarakat sekitar 157.000 polis telah dirugikan. Sementara itu, anggota Komisi VI DPR RI dari fraksi PDIP Harris Turino menyinggung bahwa pengalihan polis Jiwasraya ke IFG Life merupakan langkah yang tepat. Terlebih kondisi IFG Life sebelum pengalihan polis Jiwasraya sangat sehat dengan Risk Based Capital (RBC) 223,6 persen pada 2021. "Tapi begitu ketambahan beban Rp30 triliun RBC turun menjadi 127,86 persen atau hanya di atas ambang batas perusahaan asuransi yang sehat dan yang tidak sehat," katanya. Harris pun menilai bahwa kecukupan modal asuransi perlu di tambah dalam kondisi tertentu supaya tidak berbahaya dan bisa menimbulkan systemic effect. Dengan demikian, dia meminta agar manajemen menghitung dengan benar dan melakukan koordinasi termasuk dengan Kementerian Keuangan (Kemenkeu). "Itu harus dilakukan karena besarnya Rp3 triliun, jangan sampai ditambahin Rp3 triliun malah tidak tuntas," katanya Selain itu, dia juga menyinggung terkait dengan fundraising Rp1,91 triliun yang didapatkan dengan underline dari dividen anak perusahaan melalui senior bond. "Di tengah kondisi seperti ini apa ya laku senior boundnya kalau enggak laku apa mitigasinya ini yang perlu dilakukan," tandasnya. Sebelumnya, Direktur Utama (Dirut) IFG Life Hexana Tri Sasongko menjelaskan bahwa membutuhkan dana sekitar Rp8,01 triliun agar masalah Jiwasraya ke IFG Life tuntas. Dia merinci Rp3 triliun didapatkan dari PMN, sekitar Rp1,9 triliun fundraising, dan Rp3,1 triliun perampasan aset Jiwasraya oleh Kejaksaan Agung (RI) yang telah dipulihkan. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230413/215/1646352/fraksi-pks-tolak-pmn-rp3-triliun-untuk-pengalihan-polis-jiwasraya-ke-ifg-life
709-bisniscom-20230411
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA — Pangsa pasar bank syariah di Indonesia masih tergolong kecil. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pun akan gencar mendorong pengembangan pangsa pasar bank syariah tahun ini melalui berbagai cara. Direktur Pengaturan dan Pengembangan Perbankan Syariah OJK Nyimas Rohmah mengatakan pada 2022 kinerja keuangan bank syariah tergolong moncer. Bank syariah di Indonesia mencatatkan aset Rp802,26 triliun pada 2022, tumbuh 15,63 persen secara tahunan (year-on-year/yoy). Kemudian, pembiayaan bank syariah tumbuh 20,44 persen yoy menjadi Rp508,07 triliun pada 2022. Lalu, dana pihak ketiga (DPK) bank syariah tumbuh 12,93 persen yoy menjadi Rp619,51 triliun. "Pertumbuhan perbankan syariah dari tahun ke tahun terjaga secara positif bahkan pada masa pandemi Covid-19," kata Nyimas dalam acara media briefing perkembangan keuangan syariah yang digelar OJK pada Selasa (11/4/2023). Akan tetapi, pangsa pasar perbankan syariah di Indonesia masih kecil, yakni hanya mencapai 7,09 persen. Oleh karena itu, OJK telah menyiapkan strategi penguatan bank syariah tahun ini salah satunya melalui penyusunan sharia governance framework. Kerangka kerja tersebut merupakan serangkaian pengaturan kelembagaan serta sistem di mana otoritas bisa memastikan pengawasan yang efektif dan independen terhadap kepatuhan syariah atas produk, layanan, proses, kebijakan, prosedur, kode etik, hingga operasi bisnis bank syariah. Baca Juga Kemudian, OJK berupaya mengoptimalisasi sinergi ekosistem keuangan syariah di Indonesia. "Melalui optimalisasi ekosistem ini diharapkan transaksi keuangan di industri halal semua menggunakan keuangan syariah. Sinergi dengan stakeholder juga diharapkan mampu meningkatkan pangsa pasar," katanya. Selain itu, OJK mendorong akselerasi konsolidasi bank syariah di Indonesia. "Kami akan dorong konsolidasi agar tercipta struktur perbankan syariah yang kuat," ujarnya. Upaya konsolidasi dilakukan melalui dua skema. Pertama, perbaikan struktur pasar perbankan syariah dengan mendorong hadirnya bank syariah berskala besar lainnya. "Saat ini ada bank syariah yang masuk 10 bank terbesar di Indonesia yaitu BSI [PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BRIS)]. Diharapkan nantinya ada bank syariah berskala besar lainnya yang lahir," katanya. Kedua, melalui penguatan unit usaha syariah (UUS). Ia mengatakan berdasarkan amanat Undang-undang (UU) No. 4/2023 tentang Pengembangan dan Penguatan Sektor Keuangan (UU PPSK) alias omnibus law keuangan, OJK akan menyusun kebijakan terkait kriteria pemisahan atau spin off UUS termasuk dalam rangka konsolidasi. Sebelumnya, Wakil Ketua Dewan Komisioner OJK Mirza Adityaswara menjelaskan OJK mengharapkan proses spin off UUS dapat menghasilkan bank umum syariah (BUS) yang kuat. Mirza menambahkan OJK juga akan mengatur penguatan kepengurusan serta infrastruktur pendukung berupa permodalan hingga penyusunan rencana strategi pengembangan UUS. Sebagaimana diketahui, ketentuan spin off UUS menjadi BUS awalnya tertuang dalam Undang-Undang Nomor 21 Tahun 2008 tentang Perbankan Syariah. Dalam regulasi tersebut, spin off UUS wajib dilakukan selambatnya pada akhir Juni 2023. Akan tetapj, ketentuan tentang kewajiban spin off kemudian dihapus dalam UU PPSK. Sebagai gantinya Omnibus Law Keuangan tersebut mengatur bahwa kewajiban UUS bertransformasi menjadi BUS akan ditetapkan oleh OJK. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230411/231/1645830/strategi-ojk-dorong-pangsa-pasar-bank-syariah-ri-dari-konsolidasi-hingga-ekosistem-halal
504-bisniscom-20230401
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA – Bank Indonesia (BI) melaporkan aliran modal asing yang masuk ke pasar keuangan Indonesia mencapai Rp10,97 triliun selama periode 27-30 Maret 2023. “Berdasarkan data transaksi 27 – 30 Maret 2023, nonresiden di pasar keuangan domestik beli neto Rp10,97 triliun,” ujar Kepala Departemen komunikasi BI Erwin Haryono dalam keterangan resmi yang dikutip Bisnis pada Sabtu (1/4/2023). Erwin menjelaskan bahwa jumlah tersebut terdiri atas beli neto senilai Rp8,37 triliun di pasar Surat Berharga Negara (SBN) dan beli neto Rp2,60 triliun di pasar saham. Sementara itu, berdasarkan data setelmen sepanjang tahun ini atau hingga 30 Maret lalu, aliran modal asing yang masuk pasar keuangan Indonesia mencapai Rp54,11 triliun di pasar SBN dan beli neto Rp1,45 triliun di pasar saham. Sejalan dengan perkembangan tersebut, BI juga melaporkan bahwa premi risiko investasi (credit default swap/CDS) Indonesia 5 tahun turun ke posisi 97,3 basis poin (bps) sampai dengan 30 Maret 2023, atau dari posisi 108,91 bps per 24 Maret 2023. Erwin juga menyampaikan bahwa hingga 30 Maret 2023, rupiah ditutup pada level Rp15.045 per dolar Amerika Serikat (AS). Adapun imbal hasil atau yield SBN 10 tahun naik ke posisi 6,80 persen, sementara yield US Treasury 10 tahun naik ke 3,549 persen. Baca Juga Berdasarkan catatan Bisnis, nilai tukar rupiah berhasil menguat di bawah level Rp15.000 hingga akhir perdagangan pada Jumat, (31/3). Rupiah ditutup menguat 0,34 persen atau 51,5 poin ke level Rp14.995 per dolar AS. Tren penguatan juga terjadi pada sejumlah mata uang Asia lainnya. Sampai dengan akhir perdagangan, baht Thailand tercatat menguat sebesar 0,08 persen, yuan China menguat 0,04 persen, rupee India menguat 0,10 persen, peso Filipina menguat 0,10 persen, dan ringgit Malaysia menguat 0,09 persen. Selain itu, mata uang won Korea bergerak melemah 0,20 persen terhadap dolar AS. Pelemahan mata uang lainnya diikuti oleh dolar Singapura 0,12 persen, yen Jepang melemah 0,32 persen, dan dolar Taiwan melemah 0,10 persen. Erwin mengatakan bank sentral akan terus memperkuat koordinasi dengan pemerintah dan otoritas terkait guna mengoptimalisasi bauran kebijakan. “Bank Indonesia terus memperkuat koordinasi dengan Pemerintah dan otoritas terkait serta mengoptimalkan strategi bauran kebijakan untuk menjaga stabilitas makroekonomi dan sistem keuangan guna mendukung pemulihan ekonomi lebih lanjut,” tuturnya. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230401/11/1642778/bi-modal-asing-masuk-ri-rp1097-triliun-sepanjang-27-30-maret-2023
553-bisniscom-20230327
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA - Masyarakat dapat berinvestasi pada segala hal, contohnya properti, saham, obligasi, emas, dan lainnya. Investasi pada emas merupakan salah satu yang paling aman karena nilainya dapat terhindari dari inflasi. Dilansir dari investopedia.com, Senin (27/3/2023) emas dianggap sebagai alat pembayaran yang sah dan paling sering disimpan sebagai cadangan oleh bank sentral. Sekitar 20 persen emas yang ditambang dipegang oleh bank sentral di seluruh dunia. Harga emas telah naik selama sepuluh tahun terakhir tanpa gagal dan ekspektasinya akan terus berlanjut. Anda perlu membaca pasar ekonomi dalam berinvestasi emas. Tetapkan tujuan jangka pendek atau panjang dalam investasi Anda. Pilihlah investasi yang sesuai dan tetap dengan tujuan Anda. Jangan tinggalkan strategi pada perubahan pasar harian. Berinvestasilah sebanyak yang Anda mampu. Mungkin lebih baik menginvestasikan jumlah yang kecil, tetapi tersebar dalam satu waktu untuk membangun investasi jangka waktu yang lebih lama. Saat membeli komoditas berdenominasi dolar AS seperti emas atau perak, penting untuk Anda menyadari risiko mata uang. Anda bisa meminta saran mengenai cara menghilangkan risiko mata uang. Dia yang memegang emas, dia yang membuat aturan. Investor perlu mewaspadai risiko rekanan dan pasar. Lebih aman memegang emas dan perak fisik daripada sertifikat kertas. Pergi langsung ke penyuling dapat memberi Anda gambaran tentang kualitas dan kemurnian. Terkadang itu membuat Anda mendapatkan harga yang lebih baik. Hal ini dapat meningkatkan derajat diversifikasi dan melindungi portofolio Anda dari fluktuasi nilai salah satu jenis aset. Walaupun demikian, ingot atau koin kecil bersifat portabel dan mudah disimpan. Mengingat emas merupakan aset fisik sehingga dapat memberikan kenyamanan ketika menyimpannya. Emas merupakan investasi jangka panjang jadi jangan resah dengan pergerakan sehari-hari. Emas adalah investasi abadi, satu ons emas akan selalu menjadi satu ons emas, yang mengurangi risiko pemegang investasinya mengalami bangkrut atau kehilangan segalanya. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230327/55/1640853/ini-tips-investasi-emas-agar-untung
19-cnbc-20230321
Jakarta, CNBC Indonesia - Tak lama setelah kasus putra Rafael Alun Trisambodo mencuat ke publik, tak sedikit bermunculan foto-foto istri dan anak pejabat dan gaya hidup mewahnya di media sosial. Tak sedikit foto-foto liburan ke luar negeri, tas dan outfit mewah, hingga pesta ulang tahun di hotel bintang lima, yang dipamerkan istri-istri dan anak-anak para pejabat instansi pemerintah itu di media sosial pribadi mereka. Bahkan ada yang berani pamer dengan mengunggah nota pembelian mobil baru seharga Rp 400 jutaan. Aksi flexing atau pamer kekayaan ini berbuntut pemeriksaan terhadap harta kekayaan serta penonaktifan jabatan oleh otoritas terkait. Menyikapi konten-konten pamer harta atau flexing, profesor sosiologi di New School for Social Research, New York, Rachel Sherman, dalam wawancaranya dengan Vide mengatakan bahwa kebiasaan hemat adalah cara terbaik untuk menilai apakah seseorang yang kaya itu baik secara moral atau malah sebaliknya. Dalam buku karangan Sherman yang berjudul, Uneasy Street: The Anxieties of Affluence," Sherman mewawancarai 50 orang kaya di New York dan ternyata, sebagian besar orang kaya justru hidup hemat dan membelanjakan uang dengan "normal." Sebagai contohnya, Anda mungkin bisa melihat bagaimana Warren Buffett yang memiliki gaya hidup furgal, meski dirinya bisa membeli barang mewah semahal apapun yang ada di dunia ini Meski nilai kekayaannya sudah naik berkali-kali lipat, Buffett tidak serta-merta pindah ke villa mewah berharga ratusan miliar, melainkan tinggal di rumah yang sudah ditempati selama 60 tahun. Selain Buffett, mungkin Anda bisa melihat pula triliuner Indonesia yang bernama Lo Kheng Hong (LKH) yang sering dijuluki Warren Buffett-nya Indonesia. Mengutip artikel dari CNBC Make It yang ditulis oleh Trey Lockerbie, CEO sekaligus host dari Podcast We Study Billionaires. Seperti diketahui, Lockerbie mewawancarai lebih dari 25 triliuner dan lebih dari 100 miliuner yang memulai bisnisnya dari nol. Saat Lockerbie berbincang dengan David Rubenstein, co-founder dari perusahaan investasi, Carlyle Group. Rubenstein mengatakan bahwa orang kaya tidak akan membuang-buang waktu untuk hal yang tidak penting dan mudah untuk mengatakan "tidak." Hal yang tak penting bisa diartikan sebagai hal-hal yang hanya menghambur-hamburkan waktu dan uang saja, termasuk flexing. Tidak ada manfaat yang bisa Anda dapat dari kegiatan yang satu itu. Flexing hanya membuang-buang uang Anda, dan tak ada manfaat yang bisa Anda dapatkan dari sana. Sementara itu Jesse Itzler, co-founder dari Marquis Jet juga sepakat dengan pernyataan Rubenstein. "Usia kepala dua dan tiga adalah usia yang paling tepat untuk mengatakan 'ya' (terhadap ajakan hura-hura dan lain sebagainya), karena mungkin saja Anda sedang membangun relasi dan pertemanan, tapi usia kepala empat dan seterusnya adalah usia di mana Anda harus banyak mengatakan tidak dan mengontrol penuh waktu Anda," ujar Itzler.
https://www.cnbcindonesia.com/mymoney/20230321120224-72-423510/banyak-istri-pejabat-flexing-malu-ah-sama-warren-buffet
412-bisniscom-20230320
Konten Premium , JAKARTA — Manajemen Asuransi Jiwa Bersama atau AJB Bumiputera 1912 memutuskan untuk melakukan pelepasan aset perusahaan sebagai alternatif pembayaran klaim tertunda pemegang polis perusahaan. Simak update pelepasan aset dan saham MREI yang dimiliki AJB Bumiputera 1912. Sekretaris Perusahaan AJB Bumiputera 1912 Hery Darmawansyah mengatakan bahwa sampai saat ini, aset hingga saham yang akan perusahaan lepas atau jual masih dalam proses pelepasan aset. “Setahu saya pelepasan aset dan saham sedang dalam proses dengan beberapa calon pembeli yang sudah mengajukan minatnya,” kata Hery kepada , Senin (20/3/2023). AJB Bumiputera 1912 sendiri memiliki saham di PT Maskapai Reasuransi Indonesia Tbk. (MREI). Merujuk laporan bulanan registrasi efek yang di keterbukaan Informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), jika melihat komposisi pemegang saham MREI, AJB Bumiputera 1912 masih menggenggam saham MREI sebanyak 14,84 persen pada 28 Februari 2023. Saham kepemilikan AJB Bumiputera 1912 di saham MREI tidak mengalami perubahan, yakni masih mencapai 76.816.535 saham. Sementara itu, jika melihat penutupan perdagangan saham MREI pada Senin (20/3/2023), saham MREI tersungkur di zona merah di harga Rp3.750 per saham atau turun 6,25 persen. Sepanjang hari ini, saham MREI sempat menguat dan berada di level Rp4.100 per saham. Baca Juga Dengan demikian, jika AJB Bumiputera 1912 melepas saham pada hari ini, maka setidaknya sebesar Rp288,06 miliar menjadi dana segar yang bisa dikantongi AJB Bumiputera 1912. Selain melepas saham MREI, AJB Bumiputera 1912 juga berencana akan melakukan penjualan/pelepasan/optimalisasi seperti aset properti tanah dan bangunan. Ada pula, berupa optimalisasi aset, yaitu kerja sama operasional atau , (BOT) atau (BTO), serta sekuritisasi aset. Sebelumnya, Direktur Utama AJB Bumiputera 1912 Irvandi Gustari menyebut bahwa pihaknya berencana untuk menjual salah satu aset milik perusahaan, yaitu Hotel Bumi Surabaya di Surabaya, Jawa Timur. Perusahaan asuransi berbentuk usaha bersama (mutual) itu juga akan memilih aset yang akan dijual dengan selektif. Di samping itu, Tanah TB Simatupang, joint venture Gedung Wisma, serta Tanah Setiabudi juga akan diproses untuk pelepasan aset AJB Bumiputera 1912 sebagai pendanaan pembayaran klaim tertunda. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230320/215/1639136/update-pelepasan-aset-hingga-saham-mrei-di-ajb-bumiputera-1912
65-bisniscom-20230308
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. mencatatkan perbaikan kualitas kredit sepanjang 2022. Salah satunya, tercermin dari jumlah kredit restrukturisasi yang berhasil ditekan menjadi Rp35,9 triliun per Desember 2022. Sebagaimana diketahui, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) akan menghentikan kebijakan restrukturisasi Covid-19 secara umum hingga akhir bulan ini. Sejalan dengan hal tersebut, jumlah kredit yang direstrukturisasi akibat pandemi oleh Bank Mandiri juga telah dipangkas 48,49 persen menjadi Rp35,9 triliun dari Rp69,7 triliun pada Deseber 2021. Sebelumnya, Direktur Utama Bank Mandiri Darmawan Junaidi mengatakan bahwa restrukturisasi kredit terdampak Covid-19 di Bank Mandiri secara konsisten menunjukan tren yang melandai seiring dengan momentum pertumbuhan ekonomi. Mengutip laporan tahunan yang dibagikan perseroan, sisa kredit restrukturisasi pada segmen korporasi menjadi yang tertinggi dengan sisa tercatat sebesar Rp11,8 triliun per Desember 2022. Selanjutnya, sisa kredit restrukturisasi segmen komersial sebesar Rp7,9 triliun. Kemudian, segmen konsumer menempati posisi ke-tiga dengan sisa kredit restrukturisasi terbesar senilai Rp7,1 triliun per Desember 2022. "Berbicara mengenai biaya pinjaman, Bank Mandiri membukukan rasio biaya terhadap kredit cost of credit per Desember 2022 sebesar 1,21 persen [Bank only] dan 1,44 persen [consolidated]," jelas manajemen BMRI dalam laporan tahunannya dikutip Rabu (8/3/2023). Adapun, pencapaian rasio tersebut dilaporkan sejalan dengan ekspektasi perseroan serta berada dalam rentang panduan manajemen sebesar 1,4 persen sampai 1,7 persen. Di samping itu, Bank Mandiri telah membukukan biaya cadangan kerugian penurunan nilai (CKPN) secara bank only sebesar Rp10,3 triliun dengan rasio pencadangan NPL berada di level 311 persen. "Dalam menjaga kualitas aset, Bank Mandiri juga telah melakukan pengelolaan portofolio kredit untuk mengantisipasi potensi penurunan kualitas," Jelas Darmawan. Segmen Jumlah (Rp triliun) Risiko Rendah (Persen) Risiko Menengah (Persen) Risiko Tinggi (Persen) Sumber: Laporn Tahunan Bank Mandiri 2022 Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini : Bergabung dan dapatkan analisis informasi ekonomi dan bisnis melalui email Anda.
https://finansial.bisnis.com/read/20230308/90/1635350/sisa-portofolio-kredit-restrukturisasi-bank-mandiri-bmri-rp359-t
115-cnbc-20230416
Jakarta, CNBC Indonesia - Bos emiten bank digital PT Bank Jago Tbk (ARTO) Jerry Ng kini telah terdepak dari jajaran orang terkaya 2023 versi Forbes. Hal ini seiring dengan harga saham ARTO yang anjlok lebih dari 85% selama setahun belakangan. Forbes mencatat, Jerry Ng sempat berada di peringkat 35 dari daftar 50 orang paling tajir di Indonesia, dengan kekayaan mencapai US$ 1,2 miliar (Rp 18 triliun) pada 2022. Pada tahun 2021 bahkan Jerry Ng sempat menempati posisi ke-5 sebagai orang terkaya di Indonesia dengan kekayaan mencapai US$ 4,7 miliar atau sekira Rp 70,5 triliun. Sayangnya baru-baru ini, nama Jerry Ng benar-benar tidak muncul lagi dalam daftar orang terkaya di Indonesia. Kekayaannya ditaksir sudah tidak mencapai US$ 1 miliar. Setelah saham ARTO turun signifikan, kekayaan Jerry Ng dari kepemilikan tidak langsung di ARTO kini tersisa sekitar Rp 7,41 triliun. Untuk diketahui, harga saham ARTO sempat menembus Rp19.000/saham hingga awal 2022. Padahal, pada awal 2021, harga saham tersebut masih berada di kisaran Rp3.500-an/saham. Kala itu, euforia bank digital sempat melambungkan harga saham ARTO dan sejumlah saham sejenis. Sekarang, per penutupan Senin (10/4/2023) harga saham ARTO berada di Rp2.240/saham, turun 39,78% year-to-date (ytd) atau terjun hingga minus 85,57% dalam setahun. Sumber terbesar kekayaan Jerry Ng berasal dari investasi di Bank Jago (ARTO) bersama rekan-rekannya. Jerry Ng tak sendiri, bersama sejawat bisnisnya mereka masuk ke Bank Jago lewat PT Metamorfosis Ekosistem Indonesia (MEI) dengan kepemilikannya kini sebesar 29,80%. Selain Jerry, koleganya, Patrick Walujo juga masuk melalui Wealth Track Technology Ltd (WTT), perusahaan investasi berbasis di Hong Kong yang menguasai 11,68%. Jerry bersama kawan-kawannya mengakuisisi Bank Artos melalui MEI secara resmi pada 26 Desember 2019. MEI mengakuisisi 454,15 juta saham ARTO pada harga Rp 395/saham. Nilai akuisisi itu setara dengan Rp 179,39 miliar. Setelah transaksi tersebut maka MEI waktu itu memiliki 37,65% saham di Bank Artos, sebelum berganti nama menjadi Bank Jago pada Juni 2020. Jerry Ng bukan nama baru. Dia sudah malang melintang di industri keuangan nasional dan bahkan luar negeri.Jerry sebelumnya menahkodai BTPN sebagai direktur utama selama satu dekade dan total aset bank ini melesat menjadi 10 kali lipat Namun, dia memutuskan untuk tidak lagi melanjutkan karirnya di BTPN setelah bank tersebut merger dengan PT Bank Sumitomo Mitsui Indonesia. Pada 2003 lalu, Jerry juga pernah berkarir di PT Bank Danamon Indonesia Tbk(BDMN) namun hengkang pada September 2007. Dia juga tercatat pernah bekerja di PT Bank Central Asia Tbk(BBCA) dan Grup Astra. Sejumlah jabatan penting pernah diembannya seperti Deputi Presiden Direktur di PT Bank Universal, Presiden Direktur di PT Federal International Finance (FIF), dan menjadi Komisaris di PT Astra Colonial Mutual Group Life.
https://www.cnbcindonesia.com/market/20230416083251-17-430299/puluhan-triliun-ludes-taipan-ini-tak-lagi-orang-terkaya-ri
7-cnbc-20230323
Jakarta, CNBC Indonesia - Karena libur Hari Raya Idul Fitri bakal jatuh pada 22 dan 23 April, Pemerintah akhirnya menetapkan cuti bersama pada tanggal 21, 24, 25, dan 26 April 2023. Kalau saja Anda menerima gaji tanggal 25, mungkin saja, tempat kerja mentransfer gaji sebelum tanggal 21, yakin keuanganmu tetap aman dalam menghadapi cuti bersama? Uang tunjangan hari raya (THR) di Bulan Ramadan biasanya ditransfer di pertengahan bulan tapi tak sedikit pula perusahaan yang mentransfernya bersamaan dengan gaji. Jika seorang karyawan sudah bekerja di tempat kerjanya selama satu tahun, mereka berhak atas THR sebesar satu kali gaji bulanan. Bukan rahasia lagi, THR bak uang kaget dalam jumlah besar, ketika ada tambahan uang di rekening saat libur, godaan konsumtif pun muncul. Bisa saja uang tersebut habis seketika hanya untuk memuaskan keinginan semata. Agar Anda tidak mengalami hal demikian, cobalah untuk mengingat beberapa hal penting di bawah ini. Bila Anda merayakan Hari Raya Idul Fitri, Anda pasti familiar dengan adanya kewajiban membayar zakat. Adapun satu zakat yang wajib dibayar adalah zakat mal. Zakat mal adalah zakat yang dikenakan atas segala jenis harta yang Anda miliki, yang secara zat maupun substansi perolehannya tidak bertentangan dengan ketentuan agama. Besaran zakat mal tentu saja bergantung pada aset-aset yang Anda miliki, karena perhitungannya adalah 2,5 persen dari harta Anda. Oleh karena itu, sebelum Anda membelanjakan uang THR Anda untuk hal konsumtif, ingatlah bahwasanya masih ada kewajiban membayar zakat. Dengan ini, Anda diharapkan lebih berhati-hati lagi dalam menggunakan uang Anda. Bagaimana pun juga, cicilan utang akan memunculkan pengeluaran pasif dan adanya utang akan membuat kekayaan kita tergerus. Satu hal yang paling baik dilakukan terkait utang Anda adalah dengan melunasinya ketika Anda mendapat tambahan rezeki. Tidak ada salahnya untuk menggunakan seluruh atau sebagian uang THR milik Anda, untuk mengurangi utang Anda. Bila Anda memiliki utang KPR, maka Anda bisa melakukan pelunasan sebagian dan hal itu akan mengurangi pokok utang serta meringankan cicilan. Zakat sudah terbayar, utang sudah aman, tapi sudahkah Anda punya dana darurat? Kalau belum, jangan habiskan THR Anda. Ingat bahwasannya dana darurat sangat penting dimiliki untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan dan mendesak. Alokaskan saja sebagian dana THR Anda untuk dana darurat terlebih dulu. Ketika ada uang lebih, maka ketika kita kondisi pasar yang sedang mengalami koreksi tentu hal itu bisa menjadi berkah tersendiri. Anda bisa memanfaatkan momen ini untuk membeli instrumen investasi yang bisa mendukung Anda merealisasikan impian jangka pendek maupun panjang, seperti biaya pendidikan anak, biaya beli rumah, pensiun, dan lain sebagainya.
https://www.cnbcindonesia.com/mymoney/20230323050610-72-423858/bulan-depan-ada-thr-gajian-cuti-bersama-awas-kalap
655-bisniscom-20230413
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA - Rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk. (BJTM) menetapkan pembagian dividen sebesar Rp797,12 miliar atau 51,76 persen dari laba bersih tahun buku 2022. Direktur Utama Bank Jatim Busrul Iman menjelaskan, sepanjang tahun lalu perusahaan menorehkan pencapaian kinerja yang positif di tengah proses pemulihan ekonomi pasca pandemi belum sepenuhnya normal. ”Dengan keadaan yang penuh dengan tantangan ini, Bank Jatim dapat mencapai kinerja keuangan di tahun buku 2022 dengan hasil yang memuaskan,” jelasnya dalam keterangan tertulis, dikutip Kamis (13/4/2023). Adapun, besaran dividen per saham (DPS) yang ditetapkan adalah Rp53,09 per lembar saham. Angka tersebut naik sekitar 2 persen (year-on-year/yoy) dari Rp52,11. Untuk diketahui sebelumnya, sepanjang 2022 BJTM membukukan laba bersih senilai Rp1,54 triliun, naik 1,31 persen secara tahunan (year on year/yoy) dibandingkan laba 2021 yakni Rp1,52 triliun. Mengacu pada laporan keuangan perseroan, penghijauan pada sisi bottom line tersebut didorong oleh naiknya pendapatan bunga dari Rp6,58 triliun pada 2021 menjadi Rp6,77 triliun pada 2022. Kemudian, beban bunga menyusut dari Rp1,97 triliun pada 2021 menjadi Rp1,96 triliun pada 2022. Baca Juga Sementara itu, Bank Jatim mencatatkan penyusutan kerugian penurunan nilai aset keuangan (impairment) 10,54 persen yoy menjadi Rp386,51 miliar pada 2022. Kemudian, pendapatan berbasis komisi atau fee based income bank berkode emiten BJTM ini naik 25,32 persen yoy menjadi Rp514,87 miliar. Namun, rasio profitabilitas Bank Jatim tercatat mengalami penurunan. Imbal ekuitas (return on equity/ROE) BJTM turun 102 basis poin (bps) menjadi 16,24 persen persen. Kemudian imbal aset (return on asset/ROA) BJTM juga turun 10 bps menjadi 1,95 persen. Dari sisi aset, total aset Bank Jatim hingga akhir Desember 2022 mencapai Rp103,03 triliun atau tumbuh 2,29 persen dibandingkan tahun sebelumnya. ”Ekspansi kredit yang kami berikan juga tak luput dari peningkatan. Bankjatim telah sukses menggelontorkan kredit sebesar Rp46,20 triliun atau naik 8,06 persen dibandingkan tahun 2021,” jelas Busrul. Secara lebih rinci, peningkatan penyaluran kredit tersebut terjadi pada seluruh segmen. Kredit di sektor UMKM menjadi penyumbang kenaikan tertinggi yaitu mengalami peningkatan sebesar 26,24 persen atau tercatat Rp6,34 triliun hingga akhir 2022. Kemudian, portofolio kredit komersial juga mengalami peningkatan sebesar 7,02 persen menjadi Rp11,20 triliun. Selanjutnya, kredit pada sektor konsumsi juga tumbuh 5,11 persen menjadi Rp28,65 triliun. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230413/90/1646504/bank-jatim-bjtm-tebar-dividen-simak-besaran-per-lembar
31-bisniscom-20230310
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank Nationalnobu Tbk. atau Bank Nobu (NOBU), milik taipan James Riady, telah berhasil membukukan laba bersih sebesar Rp103,84 miliar pada 2022. Siap merger dengan PT Bank MNC Internasional Tbk. (BABP) pada tahun ini. Perolehan tersebut naik 61,79 persen secara tahunan (year-on-year/yoy) dibandingkan capaian laba periode sebelumnya Rp64,18 miliar. Berdasarkan laporan keuangan, laba bersih Bank Nobu itu terdorong oleh kinerja pendapatan bunga yang mencapai Rp1,16 triliun, tumbuh 21,40 persen yoy. Meskipun, beban bunga Bank Nobu membengkak 16,54 persen yoy menjadi Rp502,44 miliar. Sementara, pendapatan bunga bersih atau net interest income (NII) Bank Nobu mencapai Rp659,09 miliar, naik 25,37 persen yoy pada 2022. Laba bank milik James Riady ini juga terdorong oleh meningkatnya keuntungan dari penjualan aset keuangan menjadi Rp12.02 miliar pada 2022, dari tahun sebelumnya hanya Rp1,15 miliar. Untuk posisi bottom line, Bank Nobu mencatatkan peningkatan imbal ekuitas (return on equity/ROE) 191 basis poin (bps) menjadi 6,39 persen pada 2022. Kemudian, imbal aset (return on asset/ROA) naik 10 bps menjadi 0,64 persen pada 2022. Akan tetapi, Bank Nobu mencatatkan penyusutan margin bunga bersih (net interest margin/NIM) dari 3,46 persen pada 2021 menjadi 3,35 persen pada 2022. Pada posisi intermediasi, Bank Nobu telah menyalurkan kredit sebesar Rp12,40 triliun sepanjang 2022, naik 26,40 persen yoy. Pertumbuhan kredit diimbangi oleh penjagaan kualitas. Hal ini tercermin dari menyusutnya rasio kredit bermasalah (nonperforming loan/NPL) gross Bank Nobu dari 0,58 persen pada 2021, menjadi 0,41 persen pada 2022. NPL net Bank Nobu juga turun dari 0,38 persen pada 2021 menjadi 0,33 persen pada 2022. Pertumbuhan kredit Bank Nobu membuat asetnya meningkat menjadi Rp22,11 triliun pada 2022 dari posisi Rp20,74 pada 2021. Kemudian, dari sisi pendanaan, Bank Nobu telah meraup dana pihak ketiga (DPK) Rp15,02 triliun pada 2022, menurun 6,12 persen yoy. Dana murah atau current account savings account (CASA) Bank Nobu juga susut 9,52 persen yoy menjadi Rp6,72 triliun. Porsi CASA terhadap DPK Bank Nobu mencapai 44,74 persen. Bank Nobu sendiri saat ini sedang bersiap merger dengan Bank milik konglomerat Hary Tanoesoedibjo yakni PT Bank MNC Internasional Tbk. (BABP). Dalam keterbukaan informasi, Corporate Secretary Bank Nobu Mario Satrio menjelaskan latar belakang atas rencana merger tersebut. "Setiap corporate action yang dilakukan perseroan bertujuan untuk mendukung pengembangan volume usaha perseroan dalam jangka panjang guna mewujudkan pertumbuhan yang berkelanjutan," katanya dalam keterbukaan informasi beberapa waktu lalu. Rencana ini, menurutnya, didukung penuh oleh pemegang saham agar perseroan selalu mematuhi ketentuan yang berlaku. Ia juga menjelaskan bahwa setiap corporate action yang dilakukan perseroan akan berkontribusi pada kegiatan operasional dan keuangan yang semakin baik. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini : Bergabung dan dapatkan analisis informasi ekonomi dan bisnis melalui email Anda.
https://finansial.bisnis.com/read/20230310/90/1636013/merger-dengan-mnc-bank-laba-bank-milik-james-riady-nobu-rp10384-miliar
95-bisniscom-20230307
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA – Sejak awal tahun ini, ada dua direksi dari PT Bank KB Bukopin Tbk. (BBKP) yang memborong saham BBKP. Kini, giliran Direktur Utama Bank KB Bukopin Woo Yeul Lee yang menyerok 2,5 juta lembar saham BBKP. Berdasarkan keterbukaan informasi, Woo Yeul Lee memborong 2,5 juta saham pada harga Rp119 per saham. Dengan begitu, nilai transaksi Woo Yeul Lee mencapai Rp297,5 juta. Transaksi tersebut terjadi pada 1 Maret 2023. "Tujuan transaksi adalah untuk investasi," ujar manajemen Bank KB Bukopin dalam keterbukaan informasi pada Selasa (7/2/2023). Melalui transaksi tersebut, Woo pertama kalinya menggenggam saham BBKP. Kini, Woo pun tercatat memiliki saham BBKP sebanyak 2,5 juta lembar saham. Woo Yeul Lee sendiri menjabat Direktur Utama Bank KB Bukopin sejak 25 Mei 2022 setelah ditunjuk oleh pemegang saham dalam rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST). Bank KB Bukopin menyebutkan Woo Yeul Lee sebelumnya menjabat sebagai Chief Strategic Officer dan Chief Human Resource Officer untuk induk usaha alias KB Financial Group. Woo juga tercatat pernah menjabat sebagai IT Group Head KB Kookmin Bank. Dalam perjalanan karirnya, Woo turut membidani ‘Next Generation Banking System (NGBS)’ yang mampu mendorong peningkatan efektivitas kerja di KB Kookmin Bank. Dengan pengalaman tersebut, Woo akan mengaplikasikan NGBS di bank KB Bukopin. Sebelumnya, jajaran direksi lainnya juga memborong saham BBKP. Direktur Bank KB Bukopin Dodi Widjajanto membungkus 100.000 saham BBKP pada Januari 2023. Dalam laporan informasi yang dibagikan, harga pelaksanaan pada transaksi yang dilakukan oleh Dodi dipatok dengan harga Rp114 per eksemplar. Dengan demikian, total dana yang dikeluarkan oleh Dodi pada transaksi tersebut yakni sekitar Rp11,4 juta. Kemudian, pada Februari 2023, Direktur Bank KB Bukopin Henry Sawali juga memborong saham perseroan sebanyak 200.000 lembar pada kisaran harga Rp122-Rp123. Secara lebih rinci Henry menjelaskan sebanyak 100.000 lembar saham dibeli pada harga pelaksanaan Rp123. Sementara 100.000 sisanya dibeli pada harga Rp122 per lembar saham Seiring dengan transaksi pembelian saham oleh Woo, harga saham BBKP di bursa dalam sepekan ini turun 5,88 persen dan terparkir di level Rp112 pada penutupan perdagangan, Selasa (7/3/2023). Namun, sejak awal tahun atau secara year to date (ytd) harga saham BBKP naik 9,80 persen. Di sisi lain, bank yang saham mayoritasnya dipegang oleh KB Kookmin Bank dari Korea Selatan ini berencana untuk kembali menggelar penawaran umum terbatas (PUT) VII melalui skema rights issue dengan menerbitkan sebanyak-banyaknya 120 miliar saham baru. “Target selesai Penawaran Umum Terbatas (PUT) Mei terkait dengan penguatan permodalan agar KB Bukopin dapat masuk ke dalam KBMI III dengan dana di atas Rp14 triliun” kata Direktur Operasi KB Bukopin Helmi dalam siaran pers, bulan lalu (8/2/2023). Helmi melanjutkan aksi PUT ini menjadi salah satu strategi yang dipilih BBKP untuk mencetak kinerja lebih baik dari tahun sebelumnya. Bank KB Bukopin sendiri mencatatkan rugi yang membengkak 129,3 persen secara tahunan (year-on-year/yoy), menjadi Rp4,97 triliun per Desember 2022. BBKP juga mencatatkan penurunan penyaluran kredit sebesar 15,71 persen dari Rp54,55 triliun pada Desember 2021 menjadi Rp45,98 triliun per Desember 2022. Kendati demikian, aset bank tumbuh tipis menjadi Rp84,98 triliun per Desember 2022 dari sebelumnya Rp84,35 triliun pada Desember 2021. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini : Bergabung dan dapatkan analisis informasi ekonomi dan bisnis melalui email Anda.
https://finansial.bisnis.com/read/20230307/90/1634911/dirut-bank-kb-bukopin-bbkp-woo-yeul-lee-borong-25-juta-lembar-saham
73-bisniscom-20230308
Konten Premium , JAKARTA – PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI) gencar menggarap potensi pasar di Afrika seiring dengan potensi ekspor yang besar, sampai US$8,16 miliar atau Rp126,19 triliun. Direktur Corporate & International Banking BNI Silvano Rumantir mengatakan Afrika adalah benua yang memiliki potensi sangat besar sehingga disebut sebagai future continent. Potensi ekspor Indonesia ke pasar Afrika secara keseluruhan mencapai Rp126,19 triliun dengan nilai potensi yang belum dimanfaatkan mencapai US$4,56 miliar atau Rp70,5 triliun. Adapun, produk ekspor Indonesia ke Afrika secara agregat dengan daya saing tinggi di antaranya adalah produk sawit dan turunannya, sabun, kopi, kendaraan bermotor, pipa, saus, produk kertas, dan produk karet. Melihat potensi itu, BNI pun gencar mengembangkan pasar di Afrika. "Tentunya kami akan berupaya memberikan value added guna memperkuat hubungan ekonomi antara Indonesia dan Afrika," kata Silvano dalam keterangan tertulis pada Rabu (8/3/2023). BNI mempunyai 21 bank koresponden di sembilan negara Afrika. BNI mempunyai sejumlah produk mulai dari pembiayaan ekspor-impor baik untuk korporasi, komersial, hingga pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM). Fasilitas kredit yang diberikan berupa kredit modal kerja, kredit investasi, supply chain financing, fast trex hingga co-financing. Di samping itu, ada pula fasilitas non cash loan seperti penerbitan letter of credit maupun stand by letter of credit guna memfasilitasi perusahaan di Indonesia untuk berinvestasi di Afrika. "Dalam melayani potensi pasar Afrika ini, sejalan dengan aktifitas BNI lainnya, kami akan terus menjalankan prinsip kehati-hatian perbankan untuk menjaga pertumbuhan yang sehat dan sustain,” ujar Silvano. Sebelumnya, Direktur Utama BNI Royke Tumilaar juga mengatakan tahun ini BNI akan menggenjot transaksi luar negeri, khususnya ekspor melalui berbagai strategi. Pertama, BNI akan memanfaatkan program hilirisasi pemerintah. "Kami ke depan akan fokus ke hilirisasi, karena di sana pertumbuhan ekspornya luar biasa. Misalnya di komoditas nikel itu tumbuh pesat," katanya beberapa waktu lalu. Kedua, BNI akan fokus mengatasi masalah bea cukai melalui kerja samanya dengan maskapai penerbangan. Ketiga, BNI memanfaatkan program yang sudah berjalan, yakni BNI Xpora. Program ini memfasilitasi UMKM untuk mendapatkan dukungan berupa peningkatan kapasitas dan kualitas produksi, edukasi penyusunan laporan keuangan, serta dukungan akses pemasaran produk ke luar negeri melalui business matchmaking dengan buyer di pasar global. Selain itu, BNI Xpora juga didukung dengan fitur-fitur digital untuk mempermudah UMKM dalam memanfaatkan layanan terintegrasi BNI. Keempat, memanfaatkan restoran Indonesia di luar negeri dalam menggenjot sektor kuliner. "Banyak restoran Indonesia di luar negeri, tapi bumbu dan rasanya beda. Kita garap industri ini, kita kasih kredit juga, misal bantu standarisasi bumbu, bea cukai dengan airline dimudahkan. Ini bisa menjadi awal baik agar makanan Indonesia semakin dikenal dan meningkatkan ekspor," kata Royke. BNI sendiri mencatatkan peningkatan transaksi ekspor pada 2022 sebesar 55 persen secara tahunan (year on year/yoy). Volume perdagangan ekspor di BNI tercatat sebesar Rp66,21 triliun pada 2022. Melalui BNI Xpora, perseroan telah menyalurkan kredit ekspor Rp26,72 triliun. Kemudian, transaksi remitansi BNI tercatat mencapai US$108 miliar pada 2022. Selain itu, BNI mencatatkan penyaluran kredit oleh kantor cabang luar negerinya sebesar US$1,7 miliar sepanjang 2022. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini : Bergabung dan dapatkan analisis informasi ekonomi dan bisnis melalui email Anda.
https://finansial.bisnis.com/read/20230308/90/1635147/bni-bbni-gencar-garap-pasar-afrika-potensi-ekspor-capai-rp12619-triliun
499-bisniscom-20230402
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA - PT Pegadaian menggelar upacara yang digelar secara hibrid dan serentak di seluruh Indonesia dalam rangka memeriahkan HUT ke-122 yang jatuh pada 1 April. Direktur Utama PT Pegadaian Damar Latri Setiawan mengatakan, peringatan HUT kali ini mengambil tema “Bersatu Tumbuh Bersama”. Hal ini dimaksudkan untuk mewujudkan spirit dan semangat untuk menyukseskan inisiatif holding ultra mikro antara BRI, Pegadaian, dan PNM. “Kami menyadari bahwa di era disrupsi saat ini tidak ada perusahaan yang bisa hidup sendiri. Oleh karena itu, seluruh Insan Pegadaian harus berperan aktif menyukseskan agar ketiga entitas dapat terus tumbuh bersama sebagai keluarga besar BUMN yang sehat dan kuat," ujarnya dalam keterangan resmi, Sabtu (1/3/2023). Tidak hanya bagi ketiga entitas holding ultra mikro (BRI, Pegadaian, dan PNM), dia menilai eksistensi perusahaan juga harus bermanfaat bagi masyarakat. Menurutnya, pelaku usaha ultra mikro dan UMKM dapat terus tumbuh dan berkembang dalam memberikan kontribusi bagi perekonomian nasional. “Keberadaan UMKM sebagai pilar ekonomi bangsa harus didukung melalui berbagai program, produk dan layanan yang kita berikan. Saya berharap Pegadaian betul-betul menjadi Sahabat UMKM sehingga di benak semua orang tertanam semboyan 'Ingat UMKM, Ingat Pegadaian',” ucapnya. Baca Juga Sehari sebelumnya, Pegadaian juga menggelar program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) dengan kegiatan bersih-bersih anak sungai Ciliwung dengan tema “Cikini-Kenari Bersih dan Asri”. Dalam kegiatan ini, Dewan Komisaris, Direksi PT Pegadaian, beserta para Pejabat Lingkungan setempat, melibatkan masyarakat sekitar ikut terlibat untuk terjun langsung ke lapangan. Selain itu, masyarakat yang datang juga akan diberikan sosialisasi tentang Memilah Sampah Menabung Emas (MSME) bersama Duta TJSL Pegadaian dan pegiat lingkungan asal kota Bandung Pandawara. Damar mengatakan Pegadaian ingin menunjukkan komitmennya terhadap kepedulian lingkungan di sekitar Kantor Pusat agar dapat memberikan dampak langsung yang positif kepada masyarakat. “Kegiatan bersih-bersih lingkungan yang kami lakukan tidak hanya fokus pada aliran anak sungai Ciliwung saja, tapi kami juga membantu masyarakat untuk memperbaiki sistem MCK milik warga di sekitar lokasi yang tepat berada di belakang Kantor Pusat Pegadaian,” jelas Damar. Sementara itu, Duta TJSL Pegadaian Angelia Rizky mengaku sangat mengapresiasi kegiatan peduli lingkungan yang dilakukan oleh Pegadaian. “Saya ingin mengajak seluruh masyarakat khususnya generasi muda untuk mulai peduli terhadap Kebersihan lingkungan. Dan bentuk kepedulian terhadap lingkungan bisa dimulai dengan tidak membuang sampah sembarangan,” ujar Angelia. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230402/90/1642885/rayakan-hut-ke-122-pegadaian-ajak-sukseskan-holding-ultra-mikro
170-bisniscom-20230301
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA — Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melaporkan bahwa pinjaman online (pinjol) fintech peer to peer (P2P) lending mencatatkan pembiayaan mencapai Rp51,03 triliun pada 2023. Angka tersebut tumbuh sebesar 63,47 persen secara tahunan atau year-on-year (yoy). Sementara itu, pembiayaan pinjol tercatat Rp51,12 triliun atau 71,1 persen (yoy) pada Desember 2022. Pada 2021, OJK melaporkan pembiayaan pinjol mencapai Rp29,88 trillun. “Untuk fintech peer to peer lending pada Januari 2023 mencatatkan outstanding pembiayaan yang tumbuh sebesar 63,47 persen atau Rp51.03 triliun,” kata Ogi dalam konferensi pers Hasil Rapat Dewan Komisioner (RDK) Bulanan Februari 2023, Senin (27/2/2023). Ogi mengatakan tingkat risiko secara agregat atau TWP90 tercatat turun menjadi 27,5 persen yoy, di mana Desember 2022 tercatat 27,8 persen (yoy). Dia menambahkan bahwa pihaknya mencermati tren kenaikan risiko kredit dan penurunan kinerja di beberapa fintech P2P lending, sementara itu permodalan di sektor Industri Keuangan Non Bank (IKNB terjaga). Penyelenggara pinjol memang sudah marak di Indonesia. Namun tidak semua pinjol aman dan diawasi oleh OJK. Masyarakat juga perlu mencermati ciri-ciri pinjol legal. Pertama, pinjol legal tentunya sudah terdaftar di situs OJK. Kedua, pinjol legal tidak akan menawarkan pinjaman melalui SMS ataupun melalui sambungan telepon pribadi. Ketiga, suku bunga dan denda yang ditawarkan juga masih dalam batas wajar yaitu kisaran di bawah 1 sampai 4 persen tiap harinya. Keempat, biaya peminjaman tidak terlalu tinggi biasanya hanya mencapai 40 persen dari jumlah pinjaman. Kelima, jangka waktu pelunasannya masuk akal sesuai dengan kesepakatan yang sudah dilakukan di awal. Keenam, pinjol legal tidak akan meminta akses seperti kontak pribadi, data ponsel, foto, ataupun video untuk digunakan meneror peminjam jika tidak melakukan pembayaran. Ketujuh, pinjol legal tidak akan melakukan penagihan yang tidak beretika. Terakhir, pinjol legal memiliki lokasi aplikasi dan identitas yang jelas untuk diketahui oleh peminjam. 1. Danamas, PT Pasar Dana Pinjaman 2. Investree, PT Investree Radhika Jaya 3. Amartha, PT Amartha Mikro Fintek 4. DOMPET Kilat, PT Indo Fin Tek 5. Boost, PT Creative Mobile Adventure 6. TOKO MODAL, PT Toko Modal MItra Usaha 7. Modalku, PT Mitrausaha Indonesia Grup 8. KTA KILAT, PT Pendanaan Teknologi Nusa 9. Kredit Pintar, PT Kredit Pintar Indonesia 10. Maucash, PT Astra Welab Digital Arta 11. Finmas, PT Oriente Mas Sejahtera 12. KlikA2C, PT Aman Cermat Cepat 13. Akseleran, PT Akseleran Keuangan Inklusif Indonesia 14. Ammana.id, PT Ammana Fintek Syariah 15. PinjamanGO, PT Dana Pinjaman Inklusif 16. KoinP2P, PT Lunaria Annua Teknologi 17. Pohondana, PT Pohon Dana Indonesia 18. MEKAR, PT Mekar Investama Sampoerna 19. AdaKami, PT Pembiayaan Digital Indonesia 20. ESTA KAPITAL FINTEK, PT Esta Kapital Fintek 21. KREDITPRO, PT Tri Digi Fin 22. FINTAG, PT Fintagra Homido Indonesia 23. RUPIAH CEPAT, PT Kredit Utama Fintech Indonesia 24. CROWDO, PT Mediator Komunitas Indonesia 25. Indodana, PT Artha Dana Teknologi 26. JULO, PT Julo Teknologi Finansial 27. Pinjamwinwin, PT Progo Puncak Group 28. DanaRupiah, PT Layanan Keuangan Berbagi 29. Taralite, PT Indonusa Bara Sejahtera 30. Pinjam Modal, PT Finansial Integrasi Teknologi 31. ALAMI, PT Alami Fintek Sharia 32. AwanTunai, PT Simplefi Teknologi Indonesia 33. Danakini, PT Dana Kini Indonesia 34. Siaga, PT Abadi Sejahtera Finansindo 35. DANAMERDEKA, PT Intekno Raya 36. EASYCASH, PT Indonesia Fintopia Technology 37. PINJAMYUK, PT Kuaikuai Tech Indonesia 38. FinPlus, PT Rezeki Bersama Teknologi 39. UangMe, PT Uangme Fintek Indonesia 40. PinjamDuit, PT Stanford Teknologi Indonesia 41. DANA SYARIAH, PT Dana Syariah Indonesia 42. BATUMBU, PT Berdayakan Usaha Indonesia 43. Cashcepat, PT Artha Permata Makmur 44. KlikUMKM, PT Pinjaman Kemakmuran Rakyat 45. Pinjam Gampang, PT Kredit Plus Teknologi 46. cicil, PT Cicil Solusi Mitra Teknologi 47. lumbungdana, PT Lumbung Dana Indonesia 48. 360 KREDI, PT Inovasi Terdepan Nusantara 49. Dhanapala, PT Semangat Gotong Royong 50. Kredinesia, PT Kreditku Teknologi Indonesia 51. Pintek, PT Pinduit Teknologi Indonesia 52. ModalRakyat, PT Modal Rakyat Indonesia 53. SOLUSIKU, PT Anugerah Digital Indonesia 54. Cairin, PT Idana Solusi Sejahtera 55. TrustIQ, PT Trust Teknologi Finansial 56. KLIK KAMI, PT Harapan Fintech Indonesia 57. Duha SYARIAH, PT Duha Madani Syariah 58. Invoila, PT Sol Mitra Fintec 59. Sanders One Stop Solution, PT Satustop Finansial Solusi 60. DanaBagus, PT Dana Bagus Indonesia 61. UKU, PT Teknologi Merlin Sejahtera 62. KREDITO, PT Fintek Digital Indonesia 63. AdaPundi, PT Info Tekno Siaga 64. Lentera Dana Nusantara, PT Lentera Dana Nusantara 65. Modal Nasional, PT Solusi Tekologi Finansial 66. Komunal, PT Komunal Finansial Indonesia 67. Restock.ID, PT Cerita Teknologi Indonesia 68. TaniFund, PT Tani Fund Madani Indonesia 69. Ringan, PT Ringan Teknologi Indonesia 70. Avantee, PT Grha Dana Bersama 71. Gradaa, PT Gradana Teknoruci Indonesia 72. Danacita, PT Inclusive Finance Group 73. IKI Modal, PT IKI Karunia Indonesia 74. Ivoji, PT Finansia Aira Teknologi 75. Indofund.id, PT Bursa Akselerasi Indonesia 76. iGrow, PT iGrow Resources Indonesia 77. Danai.id, PT Adiwisata Finansial Teknologi 78. DUMI, PT Fidac Inovasi Teknologi 79. LAHAN SIKAM, PT Lampung Berkah Finansial Teknologi 80. Qaswa.id, PT Qazwa Mitra Hasanah 81. KrediFazz, PT FinAccel Digital Indonesia 82. Doeku, PT Doeku Peduli Indonesia 83. Aktivaku, PT Aktivaku Investama Teknologi 84. Danain, PT Mulia Inovasi Digital 85. Indosaku, PT Sens Teknologi Indonesia 86. Jembatan Emas, PT Akur Dana Abadi 87. EDUFUND, PT Fintech Bina Bangsa 88. GandengTangan, PT Kreasi Anak Indonesia 89. PAPITUPI SYARIAH, PT Piranti Alphabet Perkasa 90. BantuSaku, PT Smartec Teknologi Indonesia 91. danabijak, PT Digital Micro Indonesia 92. Danafix, PT Danafix Online Indonesia 93. AdaModal, PT Solid Fintek Indonesia 94. SamaKita, PT Sejahtera Sama Kita 95. KawanCicil, PT Kawan Cicil Teknologi Utama 96. CROWDE, PT Crowde Membangun Bangsa 97. KlikCair, PT Klikcair Magga Jaya 98. ETHIS, PT Ethis Fintek Indonesia 99. SAMIR, PT Sahabat Mikro Fintek 100. UATAS, PT Plus Ultra Abadi 101. Asetku, PT Pintar Inovasi Digital 102. Findaya, PT Mapan Global Reksa Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini : Bergabung dan dapatkan analisis informasi ekonomi dan bisnis melalui email Anda.
https://finansial.bisnis.com/read/20230301/563/1632753/pembiayaan-102-pinjol-legal-p2p-lending-capai-rp5103-triliun-pada-januari-2023
52-bisniscom-20230309
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA — PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia menjagokan saham emiten bank PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) dan PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. (BMRI) tahun ini. "Top picks kita ada di BCA dan Bank Mandiri yang mana target price BCA kita tetapkan ada di Rp10.100 dan Bank Mandiri di Rp12.300," Head of Research Team II PT Mirae Asset Indonesia Handiman Soetoyo dalam acara Media Day di Jakarta, Kamis (9/3/2023). Handiman menjelaskan alasan menjagokan BBCA dan BMRI karena memiliki eksposur besar terhadap korporasi. Menurutnya bank yang memiliki portofolio kredit korporasi besar umumnya memiliki kualitas aset yang lebih baik. Adapun secara lebih rinci, price to book value (PBV) BBCA sepanjang 2023 diprediksi sebesar 4,1 kali dengan besaran dividend yield sebesar 2,1 persen. Sementara itu, kinerja saham BMRI sepanjang tahun diperkirakan memiliki PBV sebesar 1,6 kali dengan proyeksi dividend yield sebesar 5,1 persen. "Kita juga suka BNI, hanya saja mereka masih ada sedikit masalah di kualitas aset dan juga posisi likuiditas mereka gak sebaik di BCA dan Bank Mandiri," pungkasnya. Sementara itu, secara industri, Hadiman mengatakan bahwa perbankan Indonesia akan melanjutkan tren positif pada tahun ini. Proyeksi pertumbuhan tersebut diprediksi akan didorong oleh pertumbuhan pendapatan bunga bersih dan perbaikan kualitas aset perbankan sejalan dengan membaiknya kondisi ekonomi nasional. Handiman menjelaskan bahwa pada tahun ini industri perbankan akan mendapatkan limpahan pendapatan bunga bersih seiring Adapun sebelumnya, sepanjang tahun 2022 rata-rata top line empat bank jumbo tumbuh di kisaran 20 persen. Bank Mandiri misalnya mencatatkan pertumbuhan interest income sebesar 22,3 persen secara tahunan (year-on-year/yoy), BBCA sebesar 25,9 persen yoy, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BBRI) sebesar 19,7 persen yoy, dan PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. (BBNI) sebesar 20,2 persen yoy. Disclaimer: Berita ini tidak bertujuan mengajak membeli atau menjual saham. Keputusan investasi sepenuhnya ada di tangan pembaca. Bisnis.com tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan investasi pembaca. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini : Bergabung dan dapatkan analisis informasi ekonomi dan bisnis melalui email Anda.
https://finansial.bisnis.com/read/20230309/90/1635708/mirae-asset-jagokan-saham-bca-bbca-dan-bank-mandiri-bmri-tahun-ini
434-bisniscom-20230325
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA - PT Akulaku Silvrr Indonesia tercatat menambah portofolio kepemilikan sahamnya di bank digital PT Bank Neo Commerce Tbk. (BBYB) usai kembali memborong sebanyak 13,44 juta helai saham. Mengutip laporan pencatatan saham yang dibagikan BBYB, transaksi tersebut terjadi pada Selasa (21/3/2023). Alhasil, kepemilikan Akulaku terhadap saham BBYB berubah dari sebelum transaksi sebanyak 3,12 miliar lembar saham menjadi 3,14 miliar lembar saham. Dengan demikian, persentase kepemilikan Akulaku atas BBYB juga terkerek naik menjadi 26,10 persen dari posisi sebelum transaksi tercatat sebesar 25,98 persen. Sayangnya, tidak tercantum berapa harga pelaksanaan atas transaksi tersebut. Hanya saja, bila mengacu pada harga penutupan perdagangan pada Selasa (21/3/2023), saham BBYB parkir di level Rp615 per helai. Dengan demikian, diperkirakan nilai transaksi yang dilakukan Akulaku tersebut mencapai Rp8,27 miliar. Sebelumnya, Akulaku juga diketahui sempat menambah 15,09 juta lembar saham di BBYB yang divalidasi pada 17 Maret 2023 lalu. Transaksi tersebut difasilitasi oleh PT OCBC Sekuritas Indonesia. Baca Juga Sementara itu, berdasarkan data kepemilikan saham sebelum transaksi atau per 28 Februari 2023, Akulaku tercatat menjadi pemegang saham pengendali dengan porsi kepemilikan 25,66 persen. Kemudian, PT Gozco Capital mempunyai porsi kepemilikan saham 10,53 persen, Rockcore Financial Technology Co. Ltd mempunyai porsi kepemilikan 6,12 persen, sisanya masyarakat sebesar 57,69 persen. Adapun, Bank Neo Commerce sendiri tengah berupaya untuk membukukan laba pada tahun ini. Bank Neo Commerce memang tercatat masih membukukan rugi bersih sebesar Rp601,2 miliar sampai dengan kuartal III/2022. Direktur Utama Bank Neo Commerce Tjandra Gunawan mengatakan pihaknya menyiapkan sejumlah strategi, seperti menggenjot akuisisi nasabah hingga mengandalkan pendapatan berbasis komisi atau fee based income agar cuan pada 2023. "Agar laba positif pada tahun ini kami meningkatkan tingkat keaktifan nasabah dan membangun lebih lanjut aktivitas akuisisi nasabah baru baik individu, UMKM dan komersial," katanya kepada Bisnis beberapa waktu lalu. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230325/90/1640456/lagi-akulaku-kembali-perkuat-kepemilikan-di-bank-neo-commerce-bbyb
267-bisniscom-20230316
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA - Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) akan menggelar Kongres AAUI ke-VII pada hari ini di Jakarta, Kamis (16/3/2023). Salah satu agenda acara tersebut yakni pemilihan Ketua Umum yang baru untuk periode 2023-2025. Berdasarkan data yang Bisnis terima, terdapat sembilan calon Ketua Umum yang bertarung untuk mendapat persetujuan peserta kongres. Delapan nama tersebut di antaranya Direktur Utama PT Asuransi Jasa Indonesia Andy Samuel, Direktur Utama PT Reasuransi Indonesia Utama Benny Waworuntu, dan Direktur Utama PT Asuransi Candi Utama. Berikutnya ada CEO PT Asuransi Wahana Tata Christian Wanandi, Presiden Direktur PT Reasuransi Nusantara Makmur Eka Priadi Wongso, Direktur Utama PT Asuransi Bangun Askrida, Nonot Haryoto, CEO PT Asuransi Umum Mega Tomi Ferdiansah dan Tatang Nurhidayat Direktur Utama Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk. (TUGU). Presiden Direktur PT Asuransi Bintang (ASBI) sekaligus Ketua Umum AAUI saat ini Hastanto Sri Margo Widodo juga kembali mencalonkan diri. Sebelumnya, Widodo ditetapkan menjadi Ketua Umum AAUI periode 2020–2023 pada 11 Maret 2020. Penetapan tersebut dilakukan berdasarkan hasil pemungutan suara oleh seluruh anggota dalam Kongres ke-VI AAUI kala itu. Widodo menggantikan Dadang Sukresna yang menjabat sebagai Ketua Umum AAUI periode 2017–2020. Baca Juga Bisnis asuransi kerugian sendiri tercatat masih mengalami pertumbuhan. Para anggota AAUI secara keseluruhan mencatat asuransi kendaraan bermotor dan asuransi harta benda properti masih menjadi penopang utama bisnis asuransi umum pada 2022 lalu. Kontribusi kedua lini itu mencapai 50 persen dari total pendapatan premi. Ketua Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) Hastanto Sri Margi Widodo mengatakan bahwa kedua lini bisnis dari industri asuransi umum itu diperkirakan tetap tumbuh pada 2023. Namun, pertumbuhan kedua lini itu bergantung pada tingkat pertumbuhan kredit. “Asuransi kendaraan terus terang menopang karena kredit mulai maju dan kemudian properti kita lihat ada tren . Tapi balik lagi, kami sangat bergantung pada tingkat pertumbuhan kredit,” kata Widodo saat ditemui usai acara 9th AAUI International Seminar di Jakarta, Kamis (9/3). Widodo menuturkan kinerja industri asuransi umum juga bergerak ke arah positif yang tecermin dari pendapatan premi yang membukukan pertumbuhan dua digit, yakni sebesar 15,3 persen year-on-year (YoY) menjadi Rp90,1 triliun pada 2022. Akan tetapi, pihaknya akan terus memantau kinerja perusahaan asuransi umum, mengingat pemburukan saat ini dapat terjadi harian hingga bulanan. Jika melihat kinerja sepanjang 2022, premi industri asuransi umum masih didominasi oleh asuransi harta benda atau properti dengan pangsa pasar mencapai 29 persen. Selain itu, pendapatan premi pada asuransi kendaraan bermotor (motor vehicle) menjadi pangsa pasar kedua dengan jumlah proporsi yang dicapai sebesar 20 persen. Wakil Ketua AAUI untuk Bidang Statistik & Riset Trinita Situmeang menyampaikan bahwa asuransi harta benda pada pencatatan premi kuartal IV/2022 mengalami pertumbuhan premi yang positif sebesar 17,3 persen YoY. Nilainya naik dari Rp22,36 triliun menjadi Rp26,23 triliun. Faktor pendukung pertumbuhan positif dari lini usaha properti adalah meningkatnya kredit real estat, kredit pemilikan rumah, kredit pemilikan apartemen, dan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM). “Hal ini juga ditopang oleh meningkatnya permintaan dan harga jual properti komersial maupun properti residensial,” katanya. Sementara itu, pada lini usaha asuransi kendaraan bermotor pertumbuhan meningkat sebesar 15,7 persen dibandingkan tahun lalu pada periode yang sama. Posisinya naik dari Rp15,67 triliun menjadi Rp18,15 triliun. Pada lini usaha asuransi kendaraan bermotor dipengaruhi oleh tumbuhnya penjualan kendaraan bermotor dari roda dua maupun roda empat pada 2022. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230316/215/1637966/asosiasi-asuransi-umum-aaui-gelar-pemilihan-ketua-umum-9-calon-bertarung
685-bisniscom-20230404
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA-- PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk. (ADMF) atau Adira Finance akan membagikan dividen Rp803 miliar. Hal tersebut berdasarkan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang digelar pada Selasa (4/4/2023). Presiden Direktur Adira Finance I Dewa Made Susila pihaknya membagikan dividen sebesar 50 persen dari laba bersih perusahaan pada 2022. "RUPST menyetujui pembagian dividen 50 persen dari laba Adira Finance tahun 2022, 1,6 triliun menjadi ekuivalen sekitar Rp803 per lembar saham," kata Made dalam acara Buka Bersama Adira Finance di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (4/4/2023). Baca Juga Pembayaran dividen tersebut akan dibayarkan pada 5 Mei 2023. Made mengatakan bahwa Adira Finance secara konsisten terus memberikan apresiasi atas dukungan para pemegang saham. "RUPST juga memutuskan untuk menyisihkan Rp16,1 miliar atau 1 persen dari laba bersih sebagai dana cadangan umum sesuai Undang-Undang Perseroan Terbatas," katanya. Di sisi lain, RUPST telah menyetujui Laporan Tahunan Perusahaan tahun buku yang berakhir pada 31 Desember 2022, pengesahan Laporan Keuangan Perusahaan untuk tahun buku yang berakhir pada 31 Desember 2022 telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik Imelda & Rekan (anggota jaringan Deloitte Asia Pasifik dan Jaringan Deloitte Global), dengan opini audit wajar tanpa modifikasian, dan mengesahkan Laporan Tugas Pengawasan Tahunan Dewan Komisaris Perusahaan untuk tahun buku yang berakhir pada 31 Desember 2022. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230404/89/1643812/adira-finance-admf-tebar-dividen-rp803-miliar-cek-tanggalnya
627-bisniscom-20230414
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA — Jajaran direksi dan komisaris PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. (BBNI) turut menerima dividen dari perseroan pada hari ini, Jumat (14/4/2023). Bank dengan kode saham BBNI itu telah menyetujui pembagian dividen Rp392,7 per lembar saham atau total senilai Rp7,32 triliun. Jumlah itu setara dengan 40 persen laba bersih konsolidasian yang diatribusikan kepada pemilik entitas induk tahun buku 2022, yaitu Rp18,31 triliun. Dalam jajaran direksi emiten berkode saham BBNI itu, Royke Tumilaar, Direktur Utama BNI, menggenggam 399.539 lembar saham BBNI atau 0,0021 persen. Meski menjadi orang nomor satu, tidak berarti kepemilikan saham di bank yang dipimpinnya menjadi yang terbesar. Salah satu direksi BNI bernama Putrama W. Setyawan tercatat mengempit 798.265 lembar saham atau sekitar 0,0043 persen. Kepemilikannya menjadi yang terbesar di antara direksi BNI lainnya. Apabila dirupiahkan, Royke dan Putrama bakal mengantongi 'THR' berupa dividen sebesar masing-masing Rp156,89 juta dan Rp313,47 juta. Sementara itu, dalam jajaran kursi komisaris BNI, yang dipimpin oleh Komisaris Utama Agus Dermawan Wintarto Martowardojo, sejumlah komisaris tercatat menggenggam saham BBNI, diantaranya Direktur Jenderal Bea dan Cukai Kementerian Keuangan Askolani sebanyak 340.063 lembar saham dan Susyanto 252.820 lembar saham. Melalui kepemilikan saham BBNI. keduanya mengantongi dividen masing-masing Rp133,5 juta dan Rp99,2 juta. Askolani menjabat sebagai Komisaris BNI sejak 2019. Berdasarkan data Bloomberg, pada kuartal IV/2020, Askolani mencatatkan kepemilikan 61.883 lembar saham BBNI. Jumlahnya bertambah pada kuartal IV/2021 menjadi 244.205 lembar dan sejak kuartal III/2023 bertambah menjadi 340.063 lembar. Baca Juga Berdasarkan penutupan perdagangan Jumat (14/4/2023), saham BBNI tercatat menguat 0,27 persen atau 25 poin ke level Rp9.400. Sepanjang tahun ini atau secara year to date, saham BBNI menguat 1,90 persen, sedangkan dalam sepekan terakhir menguat 0.27 persen. Adapun, dalam setahun terakhir, saham BBNI sudah menguat 14,29 persen. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230414/90/1646853/mengintip-dividen-thr-komisaris-dan-direksi-bni-berapa-nilainya
89-bisniscom-20230307
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA— Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) turut mendukung program penjaminan polisi dengan membentuk Lembaga Penjaminan Polis (LPP). Lembaga tersebut diketahui dibentuk berdasarkan Undang-Undang (UU) Nomor 4 Tahun 2023 tentang Pengembangan dan Penguatan Sektor Keuangan (UU PPSK) atau omnibus law keuangan. Nantinya, LPP hanya akan menerima perusahaan asuransi dengan kategori sehat. Hal tersebut merupakan upaya mengembalikan kepercayaan masyarakat terhadap perusahaan asuransi jiwa, di mana dalam beberapa waktu terakhir industri diselimuti masalah seperti kasus Jiwasraya, AJB Bumiputera 1912, Kresna Life, dan Wanaartha Life. "Tentunya AAJI amat sangat gembira dengan undang-undang P2SK. Ada beberapa hal yang amat sangat diapresiasi oleh AAJI yang diatur dalam undang-undang P2SK salah satunya adalah tentang aspek penjaminan pemegang polis," kata Ketua Umum Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) Budi Tampubolon di Rumah AAJI, Jakarta Pusat, Selasa (7/3/2023). Budi menyebutkan bahwa program penjaminan polis sejatinya telah diamanatkan dalam UU Perasuransian Nomor 40 Tahun 2014, tetapi akhirnya dibunyikan UU P2SK Tahun 2023. Pihaknya bersama asosiasi asuransi lain juga mengaku terus-menerus mengingatkan mengenai penjaminan kepada semua pihak, bahkan sebelum UU P2SK disahkan. "Dan bukan hanya di tahun 2023, tapi setiap tahun kami gaungkan ulang. Karena seharusnya ini sudah lama diatur dalam undang-undang," kata Budi. Terkait keterlibatan AAJI, Budi mengaku belum diajak bicara langsung oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) maupun Lembaga Penjamin Simpanan (LPS). Namun menurutnya dalam beberapa diskusi dengan OJK sudah mengarah ke sana. Budi juga belum bisa bicara banyak terkait dampak program penjaminan polis ke perusahaan. Namun tentunya dia mengatakan bahwa perusahaan di bawah AAJI mendukung penuh kebijakan tersebut. Selain itu, dia juga mengapresiasi ditunjuknya LPS yang sudah berjalan dengan baik untuk menyiapkan program tersebut. Dia pun mengatakan masih ada banyak hal yang perlu dibahas. Baik mengenai produk yang ditanggung, batasan rupiah berapa yang bisa ditanggung, hingga premi. "Ini yang tentunya nantinya mesti dibahas lagi. Kemudian apakah nantinya ketika dimulai langsung seluruh perusahaan asuransi ikutan atau kah yang jiwanya dulu atau yang umumnya dulu. Dari yang jiwa sebagian dulu dari yang jiwa sebagian, dari yang syariah, itu yang akan dibahas dalam waktu ke depan, " kata Budi. Untuk diketahui, program penjaminan polis dimaksudkan untuk menjamin pengembalian sebagian atau seluruh hak pemegang polis, tertanggung, atau peserta dari perusahaan asuransi atau perusahaan asuransi syariah yang dicabut izin usahanya dan dilikuidasi. Di samping itu, keberadaan program penjaminan polis juga dimaksudkan untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap industri perasuransian pada umumnya, sehingga diharapkan dapat meningkatkan minat masyarakat untuk menggunakan jasa asuransi. Adapun, Pasal 84 ayat (2) UU PPSK menyebutkan bahwa pelaksanaan program penjaminan polis dilakukan terhadap polis asuransi yang masih aktif atau belum berakhir, dengan cara pengalihan portofolio polis atau pengembalian hak pemegang polis, tertanggung, atau peserta. Selain itu, juga terhadap klaim polis asuransi yang disetujui oleh perusahaan asuransi dan perusahaan asuransi syariah atau LPS, dengan cara pembayaran klaim penjaminan. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini : Bergabung dan dapatkan analisis informasi ekonomi dan bisnis melalui email Anda.
https://finansial.bisnis.com/read/20230307/215/1634987/ini-dampak-penjamin-polis-bagi-industri-asuransi-jiwa
507-bisniscom-20230401
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank HSBC Indonesia telah menyalurkan kredit hijau berjangka sebesar US$10,3 juta atau sekitar Rp154,6 miliar dengan jangka waktu 6 tahun kepada PT Euroasiatic Heat and Power Systems (Euroasiatic) untuk proyek pembangkit listrik turbin gas dengan sistem pembangkitan bersama berbahan bakar gas alam. Direktur PT Euroasiatic Jaya Henry Maehl mengatakan proyek tersebut merupakan salah satu solusi yang akan mendorong pencapaian target nol emisi Pemerintah Indonesia pada 2060, sebab mampu mengurangi ketergantungan sumber energi fosil dan mengurangi emisi. Sistem pembangkitan bersama berbahan bakar gas alam atau Bio-CNG memang merupakan bentuk terbarukan dari gas alam yang diproduksi dari bahan limbah, seperti limbah pertanian, makanan, kotoran, limbah akhir, serta limbah industri. Bio-CNG menjadi alternatif bahan bakar terbarukan yang dapat digunakan untuk kendaraan, pembangkit listrik, dan sistem pemanasan. Sementara itu, Euroasiatic menurut Henry turut ambil bagian dalam transformasi energi di sektor industri di Indonesia dari yang sebelumnya berbasis sumber energi fosil menuju sistem sumber energi terbarukan, seperti bio-mass, bio-gas, dan hidrogen. "Euroasiatic memiliki portofolio energi dengan teknologi internasional, seperti turbin gas dari Kawasaki Jepang dan mesin gas dari Innio Jenbacher Austria," kata Henry dalam Euroasiatic mendukung klien di sektor industri untuk mencapai program dekarbonisasi melalui layanan rekayasa, pengadaan, hingga konstruksi pada sistem pembangkit listrik dan panas. Dorongan untuk mencapai target nol emisi itulah yang membuat HSBC Indonesia menyalurkan kredit hijau kepada Euroasiatic. Kredit tersebut menjadi yang ketiga kalinya disalurkan bank kepada Euroasiatic sejak 2019. Sebelum penyaluran kredit hijau berjangka ini tersebut, HSBC Indonesia memang telah menyalurkan kredit hijau untuk berbagai proyek hijau lainnya milik Euroasiatic seperti pembangunan kantor pusat yang terdiri dari perkantoran, pergudangan dan bengkel yang saat ini tengah dalam proses memperoleh sertifikat sebagai gedung hijau. Presiden Direktur HSBC Indonesia Francois de Maricourt mengatakan penyaluran kredit kepada industri yang menjalankan upaya dekarbonisasi seperti Euroasiatic merupakan salah satu langkah yang bisa diambil perbankan. “Proses untuk mengurangi ketergantungan kepada bahan bakar fosil untuk mencapai netralitas karbon membutuhkan inovasi dan juga sumber pembiayaan yang berkesinambungan," katanya Kredit berjangka hijau sendiri merupakan jenis kredit yang digunakan untuk pembiayaan atau pembiayaan kembali proyek yang secara spesifik memiliki manfaat bagi lingkungan. Kredit dapat memiliki suku bunga tetap maupun berubah dan memiliki jangka waktu tertentu. HSBC Indonesia memang gencar menyalurkan kredit hijau di Indonesia. Menurut Francois, Indonesia merupakan negara yang potensial dalam menerapkan paradigma environmental, social and governance (ESG). Selain itu, ada banyak sektor di Indonesia yang berpeluang mendapat pembiayaan berkelanjutan bila bertransisi ke operasi bisnis yang rendah karbon. “Ini jadi pasar masa depan, peluangnya ada banyak di investasi dekarbonisasi ekonomi, low carbon energy, dan lainnya terkait ESG,” ujar Francois saat kunjungannya ke Wisma Bisnis Indonesia pada akhir tahun lalu (3/11/2022). Apalagi, Indonesia merupakan salah satu negara di Asia Tengara yang memiliki risiko paling besar terkena dampak perubahan iklim. Berdasarkan data Bank Pembangunan Asia, perubahan iklim akan memangkas Pertumbuhan Domestik Bruto (GDP) negara-negara di Asia Tenggara sebesar 11 persen pada akhir abad ini. Dengan begitu, semakin banyak lagi perusahaan di Indonesia yang akan menerapkan prinsip berkelanjutan. “Saat ini, di Indonesia juga sudah banyak industry yang berinvestasi di sana [ESG],” kata Francois. Berdasarkan riset HSBC, lima pebisnis yang menjadi responden menginvestasikan lebih dari 10 persen dari laba operasi mereka untuk meningkatkan keberlanjutan operasi mereka. Namun, penerapan prinsip ESG membutuhkan modal yang besar. HSBC mencatat, untuk kawasan Asia Pasifik membutuhkan US$1,5 triliun investasi hijau setiap tahun hingga 2030, untuk mencapai tujuan pembangunan berkelanjutan yang dicanangkan PBB. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230401/90/1642730/dorong-target-nol-emisi-ri-hsbc-salurkan-kredit-hijau-us103-juta-kepada-euroasiatic
104-bisniscom-20230306
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA -- Satgas Waspada Investasi (SWI) kembali menemukan delapan entitas yang melakukan penawaran investasi tanpa izin pada Februari 2023. Mereka juga telah menghentikan kegiatan usaha investasi bodong tersebut. Berdasarkan temuan tersebut, Ketua SWI Tongam L. Tobing pun meminta agar masyarakat untuk berhati-hati karena maraknya penawaran investasi tanpa izin. “Masyarakat kami imbau untuk selalu waspada dan berhati-hati dalam memilih investasi," kata Tongam dalam keterangan resminya, Senin (6/3/2023). Selain itu, SWI juga melakukan isasi terhadap Jenfi dan PT Bina Asia Propertindo (Cicil Sewa) karena telah melakukan penyesuaian kegiatan usaha sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Tongam mengatakan pihaknya pun selalu berusaha mencegah jatuhnya korban masyarakat dari investasi bodong. Pihaknya terus mencari informasi menggunakan crawling data yang dilakukan melalui big data center aplikasi waspada investasi. Lewat data yang didapat, SWI akan berkoordinasi untuk melakukan pemblokiran terhadap situs/website/aplikasi dan menyampaikan laporan informasi ke Bareskrim Polri untuk dilakukan penindakan sesuai kewenangan. "Penanganan terhadap investasi dan pinjol ilegal dilakukan secara bersama-sama oleh seluruh anggota SWI dari 12 Kementerian/Lembaga. SWI juga bukan aparat penegak hukum sehingga tidak dapat melakukan proses hukum," kata Tongam. SWI juga mengimbau agar masyarakat sebelum mengikuti penawaran investasi untuk melakukan pengecekan legalitas perusahaannya dengan mengunjungi website dari otoritas yang mengawasi atau cek apakah pernah masuk dalam daftar entitas yang dihentikan oleh SWI melalui minisite waspada investasi SWI terus mendorong penegakan hukum kepada para pelaku investasi dan pinjaman online ilegal dengan terus menerus juga melakukan pemblokiran situs dan aplikasi agar tidak diakses oleh masyarakat. - Penawaran investasi tanpa izin dengan menduplikasi nama Ciputra Enterpreneurs Club - Penawaran investasi tanpa izin -Penawaran investasi tanpa izin - Penawaran investasi tanpa izin - Kegiatan usaha budidaya perikanan tanpa izin - Penawaran investasi uang dengan sistem member get member tanpa izin - Penyedia jasa pembayaran tanpa izin - Penyelenggara perdagangan aset kripto tanpa izin Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini : Bergabung dan dapatkan analisis informasi ekonomi dan bisnis melalui email Anda.
https://finansial.bisnis.com/read/20230306/89/1634428/jangan-tertipu-ini-8-investasi-bodong-baru-per-februari-2023
50-bisniscom-20230309
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA — Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyatakan kehadiran Lembaga Penjamin Polis (LPP) dapat memberikan kepastian pembayaran klaim dari risiko kegagalan operasional perusahaan asuransi. Kepala Eksekutif Pengawas Perasuransian, Penjaminan, dan Dana Pensiun merangkap Anggota Dewan Komisioner OJK Ogi Prastomiyono menuturkan bahwa dari waktu ke waktu terdapat potensi risiko akibat kebangkrutan perusahaan asuransi yang dapat disebabkan oleh salah urus dan atau kondisi ekonomi yang tidak menguntungkan. “Oleh karena itu, dengan adanya program penjaminan polis diharapkan dapat memberikan kepastian pembayaran manfaat/klaim, sehingga melindungi pemegang polis dari risiko kegagalan operasional perusahaan asuransi,” kata Ogi dalam acara 9th AAUI International Seminar di Hotel Shangri-La, Jakarta, Kamis (9/3/2023). Sementara itu, pelaksanaan Lembaga Penjamin Polis dalam Undang-Undang Pengembangan dan Penguatan Sektor Keuangan (UU PPSK) mulai berlaku lima tahun terhitung sejak UU ini diundangkan. Menurut Ogi, kehadiran LPP merupakan salah satu hal yang sangat penting untuk menumbuhkan kepercayaan konsumen terhadap kredibilitas sektor industri asuransi nasional. “LPP juga sekaligus mendorong minat masyarakat untuk menggunakan produk dan layanan asuransi,” sambungnya. Selanjutnya, dalam rangka mendukung terwujudnya program penjaminan pemegang polis, OJK menyatakan pihaknya telah terlibat aktif dalam pembahasan untuk mengatasi berbagai persoalan implementasi, terutama dalam hal merumuskan kriteria keuangan perusahaan asuransi yang dapat mengikuti program tersebut, dan jenis produk atau polis asuransi yang dapat dijamin oleh program. “OJK mengharapkan agar seluruh perusahaan asuransi dapat menjaga kesehatan keuangannya sebagai prasyarat yang diperlukan untuk mengikuti program pada tahap inisiasinya,” pungkasnya. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini : Bergabung dan dapatkan analisis informasi ekonomi dan bisnis melalui email Anda.
https://finansial.bisnis.com/read/20230309/215/1635780/ojk-lembaga-penjamin-polis-berikan-kepastian-pembayaran-klaim-asuransi
51-bisniscom-20230309
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA — PT Bank HSBC Indonesia (HSBC Indonesia) memberikan layanan baru di produk kartu kreditnya Premier Mastercard yakni liburan ke luar negeri dengan cicilan 0 persen. Upaya itu dilakukan HSBC Indonesia untuk mengincar pasar nasabah kaya di Indonesia. Direktur Wealth dan Personal Banking HSBC Indonesia Lanny Hendra mengatakan nasabah kaya di Indonesia mempunyai potensi yang besar. Berdasarkan hasil riset dari Global Data Indonesia Wealth Management: Market Sizing and Opportunities to 2026, meskipun terjadi pandemi pada 2020, pasar nasabah kaya tetap tumbuh 11,6 persen, dengan segmen high net worth (HNW) atau orang super kaya meningkat 8,5 persen dan segmen kaya naik 11,8 persen. Sementara itu, HSBC Indonesia melihat nasabah kaya saat ini sangat gemar bepergian ke luar negeri, terutama setelah perbatasan negara dibuka kembali pasca pandemi Covid-19. Mengacu riset global dari HSBC, nasabah bersedia memprioritaskan perjalanan dan liburan serta memotong pengeluaran diskresioner lainnya agar bisa bepergian dengan operator tur yang mendapat manfaat dari perlindungan perjalanan. Penggunaan kartu kredit HSBC Premier di luar negeri pun melesat 260 persen. Kemudian, pembelanjaan tiket penerbangan juga melesat 242 persen. "Oleh karena itu, fokus kami yang pertama pada 2023 ini adalah meningkatkan kenyamanan, keamanan, serta layanan bagi nasabah yang senang bepergian,” ujar Lanny Hendra dalam keterangan tertulis pada Rabu (8/3/2023). HSBC pun mengembangkan berbagai penawaran baru bagi pengguna kartu kreditnya. Bank akan memberikan poin reward sebanyak 5 kali untuk semua transaksi kartu kredit Premier Mastercard di dalam dan luar negeri. Selain itu HSBC Indonesia memberikan fasilitas cicilan 0 persen selama tiga bulan untuk semua transaksi. Pengguna kartu kredit Premier Mastercard juga akan mendapatkan layanan asuransi perjalanan gratis serta proteksi pembatalan tiket dan bantuan medis. Dalam mendongkrak transaksi penggunaan kartu kredit untuk perjalanan luar negeri, HSBC Indonesia juga menggaet maskapai penerbangan asal Jepang, ANA untuk bekerja sama. Keduanya menggelar pameran bertajuk HSBC-ANA Travel Fair 2023 yang berlangsung pada 9 hingga 12 Maret 2023 di Laguna Atrium, Central Park Mall, Jakarta. Dalam acara tersebut, HSBC Indonesia memberikan diskon khusus perjalanan rute Jepang, Amerika Serikat, dan Kanada, serta tambahan cashback hingga Rp4 juta. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini : Bergabung dan dapatkan analisis informasi ekonomi dan bisnis melalui email Anda.
https://finansial.bisnis.com/read/20230309/90/1635656/pemegang-kartu-kredit-premier-mastercard-hsbc-bisa-liburan-dengan-cicilan-nol-persen
90-cnbc-20230405
Jakarta, CNBC Indonesia - Kasus sengketa waris keluarga artis Tamara Bleszynski masih berlangsung hingga kini. Seperti diketahui, surat wasiat ayah Tamara, Zbigniew Bleszynski pada 2001 silam, sempat jadi sorotan. Pertanyaan pun muncul apakah wajib bagi kita membuat surat wasiat demi kelancaran proses waris? Surat wasiat sejatinya adalah surat yang berisi kehendak akhir si pewaris kepada para anggota keluarganya terkait peralihan harta. Ada baiknya bagi ahli waris untuk mengindahkan isi dari surat wasiat ini. Namun apakah benar pewaris tidak bisa menentukan bagian yang akan dibagi ke ahli waris jika proses pembagian waris akan menggunakan Hukum Islam? Berikut penjelasannya. Dalam Pasal 194 KHI dijelaskan bahwa pembuat wasiat merupakan orang yang telah berumur setidaknya 21 tahun, berakal sehat dan tanpa adanya paksaan dapat mewasiatkan sebagian harta bendanya kepada orang lain atau lembaga. Sementara tu, Pasal 195 KHI juga menyebutkan bahwa pemberi wasiat hanya dapat memberikan ⅓ dari harta waris, kecuali apabila seluruh ahli waris menyetujuinya. Apabila ada satu ahli waris yang tidak setuju, maka ketentuan ⅓ harta akan bersifat wajib. Dari pasal-pasal ini, jelas sekali bahwa pembagian harta waris lewat surat wasiat diperbolehkan asalkan pemberiannya tidak melebihi sepertiga dari total harta waris, kecuali ada persetujuan dari para ahli waris lain terkait hal ini. Ternyata, terdapat perbedaan yang harus Anda soroti terkait surat wasiat antara Hukum Waris KHI dan KUH Perdata. Pertama adalah soal usia si pembuat surat wasiat. Jika menurut KHI, pembuat surat wasiat setidaknya berumur 21 tahun, namun menurut Pasal 897 KUH Perdata, minimal usia pembuat wasiat adalah 18 tahun. Sementara itu, KUH Perdata juga tidak mengatur batasan harta yang dibagikan melalui wasiat. Intinya, selama tidak ada pelanggaran terhadap bagian mutlak ahli waris (legitime portie). Ketika apa yang tertuang di surat wasiat ternyata tidak sesuai dengan ketentuan hukum yang ada. Sebut saja karena melanggar legitime portie, atau melebihi batasan yang ditetapkan KHI, ahli waris tentunya bisa menggugat surat wasiat tersebut.
https://www.cnbcindonesia.com/mymoney/20230405042843-72-427364/kasus-waris-tamara-begini-status-wasiat-dalam-hukum-islam
429-bisniscom-20230326
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA – Penyaluran kredit perbankan Indonesia mulai tumbuh pesat pada Februari 2023, didorong oleh kinerja moncer debitur korporasi. Berdasarkan laporan Analisis Uang Beredar Februari 2023 yang dirilis Bank Indonesia (BI) baru-baru ini, kredit yang disalurkan oleh perbankan mencapai Rp6.348 triliun pada Februari 2023, tumbuh 10,4 persen secara tahunan (year on year/yoy), setelah bulan sebelumnya tumbuh 10,2 persen yoy. "Perkembangan penyaluran kredit terutama terjadi pada golongan debitur korporasi yang tumbuh 11 persen yoy," tulis laporan BI tersebut pada beberapa waktu lalu. Kredit korporasi pada Februari 2023 itu tumbuh lebih tinggi dibandingkan bulan sebelumnya yang tumbuh 10,4 persen yoy. Sementara, kredit perseorangan malah menunjukkan perlambatan pertumbuhan dari tumbuh 10 persen pada Januari 2023, menjadi hanya tumbuh 9,8 persen pada Februari 2023. Berdasarkan jenis penggunaannya, perkembangan penyaluran kredit pada Februari 2023 terutama disebabkan oleh perkembangan kredit investasi. Kredit investasi pada Februari 2023 tumbuh 11,8 persen yoy menjadi Rp1.686,4 triliun. Pertumbuhan kredit investasi didorong oleh kinerja moncer kredit di sektor industri pengolahan yang tumbuh 22,9 persen yoy menjadi Rp294 triliun. Baca Juga "Pertumbuhan kredit di sektor industri pengolahan ini seiring dengan perkembangan pada industri semen, kapur dan gips, serta barang-barang dari semen, dan kapur di Jawa Timur dan Sulawesi Selatan," tulis laporan BI. Sementara itu, kredit modal kerja pada Februari 2023 tumbuh stabil 10,1 persen menjadi Rp2.817 triliun. Kemudian, kredit konsumsi tumbuh 9,5 persen yoy pada Februari 2023 menjadi Rp1.844,5 triliun. Selain itu, penyaluran kredit kepada usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) pada Februari 2023 mencapai Rp1.255 triliun, naik 8,6 persen yoy. Sebelumnya, Gubernur BI Perry Warjiyo mengatakan intermediasi perbankan terus meningkat sehingga mendukung upaya memperkuat pertumbuhan ekonomi. Perry mengatakan penyaluran kredit yang tinggi pada Februari 2023 didorong oleh tersedianya sisi penawaran sejalan dengan kondisi likuiditas yang memadai dan standar penyaluran kredit perbankan yang longgar. Dari sisi permintaan, Perry mengatakan kenaikan kredit juga ditopang oleh permintaan dari korporasi termasuk UMKM dan konsumsi rumah tangga yang terus membaik. Selain itu, peningkatan kredit juga menurut Perry didukung oleh kebijakan BI yakni insentif makroprudensial berupa pengurangan giro wajib minimum (GWM) bagi bank yang menyalurkan kredit kepada sektor prioritas dan inklusif. "Ke depannya, BI akan terus mendorong perbankan untuk meningkatkan intermediasi guna mendukung pemulihan ekonomi," kata Perry. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230326/90/1640608/kredit-perbankan-rp6348-triliun-pada-februari-2023-debitur-korporasi-jadi-andalan
355-bisniscom-20230323
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA - Biaya yang dibayarkan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan untuk penyakit kanker terus naik dalam 4 tahun terakhir karena baru diketahui setelah stadium tinggi. Tercatat pada tahun lalu, biaya yang dibayarkan mencapai Rp4,5 triliun untuk 3,14 juta kasus. Biaya tersebut lebih tinggi apabila dibandingkan dengan 2021 yakni Rp3,5 triliun dengan 2,59 juta kasus. Pada 2020, penyakit kanker yang dibayarkan BPJS Kesehatan mencapau Rp3,13 triliun dengan jumlah kasus 2,29 juta. Sementara, sebelum pandemi Covid-19, jumlah kasus kanker mencapai 2,4 juta dengan biaya Rp3,54 triliun. Dihitung sejak berstatus badan layanan publik, BPJS Kesehatan telah mengeluarkan total Rp28,89 triliun untuk klaim penyakit kanker sepanjang 2014-2022. Direktur Utama BPJS Kesehatan Ali Ghufron Mukti meminta agar deteksi dini kanker dapat dioptimalkan di Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP). Menurutnya proporsi pembiayaan penyakit kanker yang dijamin oleh Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) untuk peserta, sebagian besar masih terjadi di fasilitas kesehatan rujukan tingkat lanjutan (FKRTL) atau rumah sakit. “Artinya, jika sudah sampai rumah sakit tentu tingkat keparahannya sudah tinggi. Kita berharap, FKTP terus mengoptimalkan deteksi dini pada kanker,” kata Ghufron beberapa waktu lalu. Melalui pencegahan dia berharap akan mengurangi tingkat keparahan pada penyakit tersebut. Dia mengaku BPJS Kesehatan siap melakukan sinergi mengembangkan berbagai program deteksi dini penyakit kanker di layanan tingkat pertama. Baca Juga Selain itu, Ghufron juga bersyukur bahwa program JKN masih sanggup membiayai penyakit kanker dan penyakit katastropik lainnya. Delapan diagnosis berbiaya katastropik antara lain hepatitis, gagal ginjal, hemofilia, thalassemia, jantung, kanker, leukimia, dan stroke. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230323/215/1639829/biaya-pasien-kanker-bpjs-kesehatan-terus-naik-dirut-minta-fktp-lakukan-deteksi-dini
40-bisniscom-20230310
Konten Premium Bisnis.com, JAKARRA - Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) dinilai mengganggu kebijakan moneter yang didesain Bank Indonesia (BI) (Bisnis Indonesia, 28/2). Pada saat BI per Februari 2023 mulai menghentikan rentetan kenaikan suku bunga acuan, 7 day reverse repo rate (BI 7-DRRR), LPS malah justru menaikkan suku bunga penjaminannya (LPS rate). Klaim LPS mengganggu kebijakan moneter kian kencang lantaran kenaikan LPS rate terjadi dua bulan berturut-turut pada Januari dan Februari 2023. Penetapan tingkat bunga penjaminan biasanya dilakukan pada Januari, Mei, dan September. Kenaikan LPS rate di luar periode reguler berpotensi merecoki stabilitas pasar keuangan. Pada titik ini, ketidaksinkronan yang muncul dari kedua suku bunga di atas adalah persoalan waktu. Timing kenaikan LPS rate diharapkan mengikuti ritme kenaikan suku bunga acuan. Dengan demikian, pelaku pasar keuangan bisa cepat menyesuaikan diri sehingga tidak bakalan terjadi gangguan yang kurang perlu. Isu kedua menyangkut arah dan intensitas kenaik­­annya. Kenaikan suku bunga acuan sudah selayaknya diikuti suku bunga penjaminan. Mulanya, suku bunga LPS ada di atas suku bunga acuan BI. Kini posisi berbalik, BI 7-DRRR (5,75%) lebih tinggi daripada LPS rate (4,25%). Artinya, kenaikan LPS rate sangat boleh jadi terlambat atau kurang agresif. Titik temu untuk mengompromikan antara arah dan besaran perubahan kedua suku bunga di atas tampaknya harus menengok kembali pada metode perhitungan yang dipakai masing-masing otoritas. Suku bunga acuan yang ditetapkan BI adalah instrumen kebijakan moneter penargetan inflasi (inflation targeting). Dalam menentukan suku bunga acuan, target utama BI adalah kestabilan inflasi dan nilai tukar tetap terjaga sehingga arah kebijakannya senantiasa melihat ke depan (forward looking). Jika ekspektasi inflasi dan nilai tukar dipandang lebih tinggi dari target, BI akan menaikkan suku bunga acuan guna menjangkar perkembangan ke depan. Serangkaian kenaikan BI 7-DRRR pada tahun lalu bisa menjadi contoh. Dinamika perekonomian global dan nasional belum serta merta mengubah suku bunga acuan. BI baru menaikkan BI 7-DRRR pada Agustus 2022 tatkala inflasi terimpor yang dipicu oleh kenaikan harga energi dan komoditas pangan sudah berada di luar toleransi. Lebih lanjut, kenaikan suku bunga acuan sebagai biaya dana (cost of fund) akan berdampak pada suku bunga perbankan. Meski demikian, kecepatan respons penyesuaian suku bunga perbankan sering kali berbeda tatkala kenaikan suku bunga acuan jika dibandingkan dengan kasus terjadi pemotongan suku bunga acuan. Fakta menunjukkan derajad interest rate pass-through tipikal lambat saat terjadi penurunan BI 7-DRRR. Perbankan cenderung memilih ‘bermain aman’ untuk tidak buru-buru memangkas suku bunga simpanannya. Akan tetapi, saat BI 7-DRRR naik, perbankan ‘bermain ofensif’ dengan seketika melejitkan suku bunga kreditnya. Perilaku interest rate pass-through tak sempurna dan perilaku asimetris inilah yang menyebabkan mekanisme transmisi kebijakan moneter kepada sektor riil lambat bekerja. Ketegaran (rigidity) suku bunga perbankan nasional itu pula yang dituding akan membuka dikotomi antara sektor moneter dan sektor riil. Ketegaran suku bunga perbankan ini semestinya bisa ditutup oleh LPS rate. Penentuan LPS rate sifatnya melihat ke belakang (backward looking) yang merefleksikan suku bunga industri. LPS rate ditentukan berdasarkan suku bunga hasil survei sejumlah bank. Dari hasil survei tersebut, kemudian dilakukan kalkulasi statistiknya. Prosedur yang dikenal sebagai sistem margin itu ditujukan untuk meredam persaingan tidak sehat antarbank dalam memburu dana pihak ketiga saat terjadi kenaikan suku bunga acuan BI. Sebaliknya, ketika terjadi pemangkasan suku bunga acuan BI, LPS rate ditujukan untuk menjaga likuiditas perbankan. Meski berbeda jalur, keduanya sama-sama mengondisikan suku bunga perbankan. Namun, penurunan suku bunga perbankan lewat jalur LPS rate diklaim lebih segera daripada melalui jalur BI 7-DRRR. Perbankan akan segera menyesuaikan suku bunga simpanannya dengan LPS rate guna menjaga kepercayaan dana pihak ketiga. Di satu sisi, dana pihak ketiga khususnya segmen nasabah menengah-bawah agaknya tidak terlalu memperhatikan perubahan suku bunga penjaminan LPS. Besaran nominal simpanannya toh masih di bawah batas penjaminan LPS Rp 2 miliar, sehingga mereka lebih cenderung bertahan. Di sisi lain, kelompok nasabah menengah-atas berpotensi memindahan dana simpanannya antarbank atau ke instrumen investasi lain guna mendapatkan imbal hasil yang lebih tinggi. Golongan menengah-atas ini ditengarai menunda belanja konsumsi dan menimbun dananya di perbankan untuk jaga-jaga. Kalaupun terjadi migrasi dana, risikonya masih dalam level aman. Migrasi dana toh tetap berada dalam sistem keuangan nasional. Risiko yang perlu diantisipasi adalah jika pemilik dana kelas jumbo memindahkan dananya ke luar negeri. Persoalan berkembang ke nilai tukar, aliran modal keluar, dan penggerusan cadangan devisa. Lebih lanjut, perubahan suku bunga simpanan ini diharapkan proporsional dengan perubahan suku bunga kredit. Sayangnya, LPS merevisi tingkat bunga penjaminan secara periodik, alih-alih setiap bulan sebagaimana suku bunga acuan BI. Konsekuensinya, harapan yang dibebankan pada LPS rate untuk segera bertransmisi juga memerlukan jeda. Dengan konfigurasi problematika di atas, hasrat LPS untuk mengubah secara pelan-pelan metode penghitungan suku bunga penjaminan patut diapresiasi. Prosedur perhitungan yang diterapkan selama perlu diinovasi agar seiring dengan sinyal kebijakan moneter. Pada akhirnya, kebijakan LPS ke depan lebih selaras dengan bank sentral. Bukan begitu? Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini : Bergabung dan dapatkan analisis informasi ekonomi dan bisnis melalui email Anda.
https://finansial.bisnis.com/read/20230310/90/1635930/opini-antara-bi-7-drrr-dan-lps-rate
572-bisniscom-20230414
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA — Kementerian BUMN menyatakan dana pensiun pelat merah bermasalah membutuhkan tambahan modal senilai Rp12 triliun. Hal itu disampaikan Wakil Menteri BUMN II Kartika Wirjoatmodjo saat ditemui usai rapat bersama Komisi VI DPR RI di Kompleks Senayan, Jakarta, Rabu (12/4/2023). Dana jumbo ini setara hampir dua kali penyelamatan Bank Century pada 2008 sebesar Rp6,7 triliun dan membuat geger industri keuangan dan politik Tanah Air. Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga mengatakan bahwa tambahan modal Rp12 triliun itu nantinya akan diperoleh dari berbagai macam cara. Arya tak merincikan secara gamblang perolehan dana tersebut apakah termasuk penyertaan modal negara (PMN) kepada pendiri, namun Kementerian BUMN tengah menyesuaikan peraturan Otoritas Jasa Keuangan (OJK). “Berbagai macam [asal dana Rp12 triliun]. Kita lagi menyesuaikan karena OJK ada aturan tertentu dengan dapen,” kata Arya saat ditemui di Kementerian BUMN, Kamis (13/4/2023).
https://finansial.bisnis.com/read/20230414/215/1646895/dapen-bumn-bermasalah-butuh-modal-dua-kali-talangan-bank-century-dari-mana-dananya
615-bisniscom-20230414
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA — PT Akulaku Silvrr Indonesia terus melakukan aksi borong saham bank digital PT Bank Neo Commerce Tbk. (BBYB) dalam sepekan terakhir. Jumlah saham yang diborong mencapai 15,22 juta lembar. Berdasarkan keterbukaan informasi, Akulaku tercatat sudah lima kali melakukan transaksi pembelian saham BBYB dari 6 April 2023 hingga 13 April 2023. Pertama, pada 6 April 2023, Akulaku menyerok saham BBYB sebanyak 1,71 lembar. Kedua, pada 10 April 2023 Akulaku membeli saham BBYB sebanyak 2,35 lembar. Ketiga, Akulaku memborong saham BBYB 7,71 juta lembar pada 11 April 2023. Keempat, perusahaan milik konglomerat asal China, Jack Ma ini membeli saham BBYB sebanyak 983.400 lembar per 12 April 2023. Terbaru, pada 13 April 2023 Akulaku membeli 2,46 juta lembar saham bank. Kepemilikan saham Akulaku di BBYB pun semakin menebal. Sebelum lima kali transaksi, kepemilikan saham Akulaku di BBYB mencapai 3,17 miliar lembar dengan porsi 26,34 persen. Setelahnya, Akulaku menggenggam 3,18 miliar lembar saham dengan porsi kepemilikan 26,46 persen di BBYB. Sayangnya, tidak dicantumkan berapa harga pelaksanaan dari aksi beli saham tersebut. Hanya saja bila mengacu penutupan perdagangan per 6 April 2023 hingga 13 April 2023, harga saham BBYB berada pada rentang Rp565 sampai Rp580. Baca Juga Dengan asumsi tersebut total nilai transaksi yang dilakukan oleh Akulaku tersebut diperkirakan mencapai Rp8,73 miliar. Aksi borong saham BBYB oleh Akulaku juga terjadi pada bulan lalu. Terakhir, Akulaku memborong 67.000 helai saham BBYB per 27 Maret 2023 lalu. Sebelumnya, Akulaku juga sempat beberapa kali melakukan transaksi pembelian. Terhitung sejak pertengahan Maret 2023 hingga hari ini, total borong saham yang dilakukan Akulaku mencapai sekitar 66 juta helai saham BBYB. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230414/90/1646996/dalam-sepekan-akulaku-borong-1522-juta-saham-bank-neo-commerce-bbyb
304-bisniscom-20230320
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA - Bank Indonesia (BI) mencatat penyaluran kredit baru dari perbankan mulai mencatatkan peningkatan pada Februari 2023 seiring dengan moncernya prospek ekonomi Indonesia. Berdasarkan data dari Survei Permintaan dan Penawaran Pembiayaan Perbankan yang dirilis BI, saldo bersih tertimbang (SBT) penyaluran kredit baru perbankan pada Februari 2023 tercatat positif sebesar 66,7 persen berbalik dari posisi SBT pada bulan sebelumnya yang tercatat minus 7,24 persen. Berdasarkan kelompok bank, peningkatan penyaluran kredit baru pada Februari 2023 terjadi pada seluruh kategori bank, baik bank umum, bank umum syariah (BUS), hingga bank pembangunan daerah (BPD). Kemudian, berdasarkan jenis penggunaannya, penyaluran kredit baru pada Februari 2023 terindikasi meningkat pada seluruh jenis kredit baik kredit investasi, kredit modal kerja, hingga kredit konsumsi. "Faktor utama yang memengaruhi prakiraan penyaluran kredit baru pada Februari 2023 yaitu permintaan pembiayaan dari nasabah, prospek kondisi moneter dan ekonomi ke depan, serta tingkat persaingan usaha dari bank lain," tulis BI dalam survei tersebut beberapa waktu lalu. Meski begitu, survei BI itu menyebutkan untuk keseluruhan periode kuartal I/2023, pertumbuhan kredit baru diprakirakan mengalami perlambatan jika dibandingkan posisi kuartal IV/2022. Baca Juga Hal tersebut terindikasi dari SBT perkiraan penyaluran kredit baru kuartal I/2023 yang bernilai positif 58,6 persen, sedangkan SBT kredit baru kuartal IV/2022 mencapai 85,4 persen. Sebelumnya, Gubernur BI Perry Warjiyo mengatakan kredit perbankan mulai merangkak dengan tumbuh 10,64 persen secara tahunan (year on year/yoy) pada Februari 2023. "Pertumbuhan kredit perbankan Februari 2023 kembali naik pada seluruh sektor ekonomi, yakni dari 10,53 persen yoy pada Januari 2023 menjadi 10,64 persen yoy," katanya dalam konferensi pers Rapat Dewan Gubernur (RDG) BI. Sementara, pembiayaan pada perbankan syariah tercatat tumbuh lebih tinggi yakni mencapai 20,13 persen yoy pada Februari 2023. Meskipun, pertumbuhan pembiayaan perbankan syariah pada Februari 2023 melambat jika dibandingkan dengan Januari 2023 yang tumbuh hingga 20,9 persen yoy. Perry mengatakan penyaluran kredit yang tinggi pada Februari 2023 didorong oleh tersedianya sisi penawaran sejalan dengan kondisi likuiditas yang memadai dan standar penyaluran kredit perbankan yang longgar. Dari sisi permintaan, Perry mengatakan kenaikan kredit juga ditopang oleh permintaan dari korporasi termasuk UMKM dan konsumsi rumah tangga yang terus membaik. Selain itu, peningkatan kredit juga menurut Perry didukung oleh kebijakan BI yakni insentif makroprudensial berupa pengurangan giro wajib minimum (GWM) bagi bank yang menyalurkan kredit kepada sektor prioritas dan inklusif. "Ke depannya, BI akan terus mendorong perbankan untuk meningkatkan intermediasi guna mendukung pemulihan ekonomi," kata Perry. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230320/90/1638883/penyaluran-kredit-baru-perbankan-menanjak-pada-februari-2023
393-bisniscom-20230321
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA - Saat ini Anda sudah dapat mencairkan JHT BPJS Ketenagakerjaan dengan mudah karena Anda dapat mencairkan saldo baik secara offline maupun online. Dilansir dari BPJS Ketenagakerjaan, Jaminan Hari Tua (JHT) adalah program perlindungan yang ada dengan tujuan untuk menjamin agar peserta menerima uang tunai setelah memasuki masa pensiun, mengalami cacat total tetap, atau meninggal dunia. Penerima JHT adalah semua orang termasuk orang asing (WNA) yang bekerja dengan waktu singkat selama enam bulan lamanya di Indonesia dan telah membayar iuran kepesertaan. Anda dapat mencairkan dana JHT darimana saja melalui ponsel yang Anda miliki. Anda dapat melakukannya melalui aplikasi Jamsostek Mobile (JMO). Berikut adalah langkah-langkah pencairan dana melalui JMO: 1. Unduh aplikasi JMO di PlayStore (Android) atau App Store (Apple) kemudian login atau buat akun jika belum pernah registrasi 2. Setelah itu, klik menu “Jaminan Hari Tua” yang ada di beranda aplikasi JMO 3. Klik menu “Klaim JHT” pada laman Jaminan Hari Tua 4. Pastikan kamu sudah memiliki 3 Centang Hijau pada laman Pengajuan Klaim JHT. Tiga Centang Hijau ini adalah persyaratan mengajukan klaim melalui aplikasi JMO. Kemudian, klik tombol “Selanjutnya” 5. Pilih satu alasan pengajuan klaim pada menu Sebab Klaim, lalu klik tombol “Selanjutnya” 6. Periksa kembali data diri kamu. Jika semua data sudah benar, klik tombol “Sudah” 7. Klik tombol “Ambil Foto” untuk lakukan swafoto sesuai ketentuan pada laman Verifikasi Biometrik Peserta 8. Isilah NPWP serta Nama Bank dan Nomor Rekening kamu yang aktif. Kemudian, klik tombol “Selanjutnya” 9. Pada laman selanjutnya, akan muncul jumlah saldo JHT kamu yang akan dibayarkan 10. Periksa kembali semua data pribadi serta jumlah saldo JHT kamu. Jika sudah benar, klik tombol “Konfirmasi” 11. Proses selesai. Pengajuan klaim kamu sudah diproses. Untuk melihat proses klaim, kamu dapat membuka menu “Tracking Klaim” Selain melalui aplikasi JMO, Anda dapat melakukan pencairan melalui situs resmi BPJS Kesehatan. Langkah-langkahnya sebagai berikut: 1. Kunjungi laman resmi Lapak Asik di 2. Mengisi data diri seperti NIK, nama lengkap, dan nomor kepesertaan pada kolom yang tersedia 3. Setelah itu, unggah semua dokumen persyaratan dan foto diri terbaru tampak depan (swafoto) dengan format file JPG/JPEG/PNG/PDF dan maksimal ukuran file foto sebesar 6MB. Adapun dokumen persyaratan yang harus Anda siapkan dengan melihat pada laman Cara Klaim 4. Selanjutnya, periksa kembali semua data yang sudah kamu isi kemudian klik simpan saat muncul menu konfirmasi data pengajuan 5. Jika sudah menyimpan data, Anda bisa mengecek e-mail Anda untuk melihat jadwal wawancara yang dikirimkan oleh BPJS Ketenagakerjaan 6. Pada tahap wawancara, Anda akan melalui sesi tanya-jawab dan verifikasi data dengan pihak BPJS Ketenagakerjaan secara online 7. Jika sudah melewati tahap wawancara, berarti proses pengajuan klaim JHT kamu sudah selesai. Selanjutnya, Anda perlu menunggu saldo JHT masuk ke rekening yang Anda miliki Cara selanjutnya untuk melakukan pencairan JHT dengan cara offline, yaitu dengan mendatangi kantor cabang BPJS Ketenagakerjaan. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut : 1. Membawa dokumen asli dan mengisi data formulir pengajuan Klaim Jaminan Hari Tua. Dokumen asli yang dimaksud di sini bergantung pada kategori peserta yang telah diuraikan di atas. Sementara formulir pengajuan Klaim Jaminan Hari Tua akan kamu dapatkan saat berkunjung ke kantor cabang 2. Mengambil nomor antrean. Setelah mengisi data formulir pengajuan Klaim Jaminan Hari Tua, ambillah nomor antrean pada mesin atau bagian pencetak nomor antrean yang tersedia di kantor cabang 3. Menunggu giliran wawancara. Setelah itu, Anda dapat duduk di ruang tunggu untuk menunggu giliran wawancara 4. Melakukan wawancara. Pada tahap ini, Anda akan melalui sesi tanya-jawab dan verifikasi data dengan pihak BPJS Ketenagakerjaan 5. Proses selesai. Jika sudah sampai tahap ini, proses pengajuan klaim JHT kamu tandanya sudah selesai. Kamu akan diminta untuk memberikan penilaian kepuasan melalui e-survei. Selanjutnya, Anda tinggal menunggu saldo JHT kamu masuk ke rekening milik Anda. Melansir dari BFI Finance, Anda juga dapat melakukan pencarian melalui jalur prioritas. Prioritas ini diperuntukan bagi peserta yang sedang hamil, lanjut usia (manula), dan peserta yang kurang sehat ataupun sedang sakit. Berikut adalah langkah-langkahnya: 1. Kunjungi kantor cabang terdekat sesuai dengan hari dan jam operasional Senin - Jumat pukul 08.00 - 15.00 WIB 2. Pastikan Anda membawa seluruh dokumen yang diminta untuk dilakukan verifikasi 3. Beritahu petugas soal kondisi Anda 4. Petugas akan memberikan antrian prioritas 5. Tunggu sebentar sampai antrian Anda dipanggil 6. Ikuti arahan petugas untuk melakukan proses verifikasi berkas dan wawancara 7. Pencairan dana akan dikirimkan melalui rekening Anda Selain tahapan-tahapan diatas, Anda juga dapat melakukan pencairan dengan mengunjungi bank yang telah bekerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan, berikut adalah tahapannya: 1. Kunjungi bank terdekat yang sudah bekerjasama dengan BPJS ketenagakerjaan 2. Sampaikan tujuan Anda ke petugas 3. Petugas akan memverifikasi data dan melakukan wawancara 4. Setelah selesai, klaim pencairan akan dikirimkan melalui rekening bank Anda Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230321/215/1639483/intip-cara-mencairkan-jht-bpjs-ketenagakerjaan-2023
133-cnbc-20230414
Jakarta, CNBC Indonesia- Lebaran jadi waktu yang dinantikan untuk berkumpul dan berbagi bersama keluarga. Namuun aktivitas mudik hingga perayaan Hari Raya juga menjadi masa yang cukup menguras keuangan pribadi.Agar kondisi keuangan tetap aman setelah lebaran, ada baiknya kita merencanakan segala jenis pengeluaran di Hari Raya termasuk mengatur uang THR.Seperti apa alokasi THR yang tepat agar keuangan semakin sehat? Selengkapnya simak ulasan Dina Gurning dengan Financial Expert CNBC Indonesia, Olivia Louise dalam Investime, CNBC Indonesia (Jum'at, 14/04/2023)
https://www.cnbcindonesia.com/mymoney/20230414202825-74-430132/video-cerdas-kelola-uang-thr-agar-lebih-bermanfaat
54-bisniscom-20230309
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA — Pemegang saham pengendali PT Bank Amar Indonesia Tbk. (AMAR) yakni Tolaram Group telah menambah jumlah kepemilikan sahamnya di AMAR sebanyak 50 juta saham dalam dua kali transaksi. Berdasarkan laporan Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), transaksi pertama penambahan saham Tolaram di Bank Amar tercatat pada 3 Maret 2023 dengan jumlah penambahan 20 juta saham. Kedua, transaksi yang tercatat pada 7 Maret 2023, Tolaram menambah 30 juta lembar saham lagi di Bank Amar. Seluruh transaksi itu difasilitasi oleh PT UOB Kay Hian Sekuritas. Adapu dengan dua kali transaksi itu Tolaram menambah 50 juta lembar saham di Bank Amar. Kepemilikan saham Tolaram di Bank Amar pun makin gemuk dari sebanyak 12,88 miliar lembar saham yang tercatat per 31 Januari 2023, menjadi 12,93 miliar setelahnya. Porsi kepemilikan Tolaram di Bank Amar sebagai pemegang saham pengendali pun makin kuat, dari semula 70,09 persen menjadi 70,36 persen. Sementara, pemilik saham Bank Amar lainnya yakni Investree Singapore Pte, Ltd. tidak mengalami perubahan kepemilikan, tetap mempunyai 2,54 miliar lembar saham dengan porsi kepemilikan 13,83 persen di Bank Amar. Berdasarkan prospektus Bank Amar, Tolaram Group merupakan perusahaan milik T–Seven Limited. Entitas cangkang ini 100 persen memiliki Tolaram Group. Di balik T–Seven Limited ini ada entitas keluarga berupa discretionary trust, The Tolaram Family Trust. Pemilik The Tolaram Family Trust sendiri adalah Sajen Aswani, Mohan K. Vaswani, Ishk Tolaram Foundation Ltd., Vishamkar Tikamdas Adnani, Harkishin Ghanshamdas Aswani, dan Narinder Kumar Ghanshamdas Aswani. Akhir tahun lalu, Tolaram juga telah memborong saham Bank Amar. Secara bertahap Tolaram membeli 50 juta saham Bank Amar pada 5 Desember 2022 kemudian 24,4 juta saham pada 8 Desember 2022. Selain Tolaram, Presiden Direktur Amar Bank Vishal Tulsian juga menambah kepemilikannya di Bank Amar dengan membeli 14,63 juta saham tambahan di Bank Amar. Kemudian, Direktur SME, Korporasi, dan Operasional Amar Bank Eka Banyuaji juga membeli 4,77 juta saham pada 8 Desember 2022. Pembelian saham oleh Tolaram kepada Bank Amar akhir tahun lalu merupakan upaya agar Bank Amar bisa memenuhi ketentuan modal inti dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) minimal Rp3 triliun. Mengacu pada peraturan OJK (POJK) No.12/POJK.03/2020 tentang Konsolidasi Bank Umum, bank diharuskan memiliki modal inti sebesar Rp3 triliun dengan batas terakhir pada 31 Desember 2022. Setelah Bank Amar berhasil memenuhi ketentuan modal inti tersebut, perseroan dapat fokus pada perkembangan platform pinjaman digitalnya Tunaiku. Bank Amar sendiri menargetkan kenaikan aset menjadi Rp20-25 triliun. "Dengan modal yang meningkat, kami percaya bahwa kami dapat menggunakan dana tersebut secara efektif untuk melaksanakan rencana kami guna melayani nasabah UMKM dengan lebih baik lagi," kata Vishal Tulsian. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini : Bergabung dan dapatkan analisis informasi ekonomi dan bisnis melalui email Anda.
https://finansial.bisnis.com/read/20230309/90/1635625/tambah-50-juta-saham-kepemilikan-tolaram-di-bank-amar-amar-makin-gemuk
653-bisniscom-20230413
Konten Premium , JAKARTA - PT Fintek Karya Nusantara (Finarya) atau LinkAja memberikan penjelasan usai belakangan ramai kasus kejahatan yang menyalahgunakan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) kotak amal masjid. Direktur Utama LinkAja Yogi Rizkian menuturkan bahwa berdasarkan investigasi internal yang dilakukan, QR Code dengan nama Restorasi Masjid yang ditempelkan di Masjid Nurul Iman tersebut bukan merupakan direct merchant dari LinkAja. "Adapun oknum Restorasi Masjid tersebut bukan merupakan direct merchant dari LinkAja. Namun, diakuisisi di bawah salah satu Merchant aggregator LinkAja dimana oknum mendaftarkan QR dari aplikasi self-onboarding milik Merchant aggregator tersebut," jelasnya kepada Bisnis, dikutip Kamis (13/4/2023). Hingga saat ini, Yogi melanjutkan, pihaknya berkomitmen menjalin kerja sama dengan pihak terkait, termasuk mitra yang menjadi merchant aggregator pada aksi tersebut untuk menelusuri proses dan transaksi yang dilancarkan pelaku. Terkait nasib dana sumbangan yang telah masuk, saat ini LinkAja mengatakan bahwa pihaknya telah mengamankan dan membekukan rekening pelaku. "Sebagaimana yang telah disampaikan kepada publik, oknum pelaku juga menempatkan QR yang diakuisisi oleh beberapa penyelenggara QRIS. Artinya Oknum pelaku telah menggunakan segala daya dan upaya untuk menjalankan aksinya," pungkasnya. Baca Juga Sebelumnya, Polda Metro Jaya telah menetapkan pria berinisial MIML (39) sebagai tersangka dalam kasus penempelan QRIS palsu pada sejumlah kotak amal masjid. Melalui pernyataanya, MIML mengaku juga menggunakan rekening dari PT Bank Nationalnobu Tbk. (NOBU) guna melancarkan aksinya tersebut. Terbaru, Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya, Kombes Auliansyah Lubis menuturkan bahwa tersangka MIML telah menempelkan 38 stiker QRIS pada beberapa kotak amal. "Ternyata ada yang bersangkutan itu masih banyak QRIS lain yang belum ditempel, yang akan dilakukan penempelan. Namun, dari beberapa tempat yang sudah ditempel oleh bersangkutan itu ada 38 titik," ujarnya. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230413/563/1646469/viral-qris-palsu-kotak-amal-masjid-bos-linkaja-buka-suara
34-bisniscom-20230310
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA — Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS dibuka kembali melemah ke level Rp15.477,5 pada pembukaan perdagangan hari ini, Jumat (10/3/2023). Sementara itu, mata uang Asia lainnya terpantau bergerak variatif terhadap greenback. Mengutip data Bloomberg, rupiah dibuka melemah 0,29 persen atau naik 45 poin ke Rp15.477,5 per dolar AS dan memimpin pelemahan mata uang di Asia. Hal tersebut terjadi di tengah melemahnya indeks dolar AS sebesar 0,15 persen ke 105,15. Bersama dengan rupiah, beberapa mata uang Asia lainnya juga melemah. Won Korea Selatan menyusul rupiah melemah 0,24 persen, baht Thailand melemah 0,13 persen, dan dolar Singapura melemah 0,06 persen. Sementara itu, yen Jepang justru menguat 0,12 persen, peso Filipina juga menguat 0,12 persen, rupee India menguat 0,09 persen dan yuan China menguat 0,03 persen. Sebelumnya, Direktur Laba Forexindo Berjangka Ibrahim Assuaibi memperkirakan untuk perdagangan hari ini mata uang rupiah dibuka berfluktuatif, tetapi ditutup melemah direntang Rp15.410–Rp15.500 per dolar AS. Ibrahim mengatakan dolar AS cenderung stabil pada hari ini, tetapi turun dari level tertinggi dalam tiga bulan yang dicapai sebelumnya pada Rabu (8/3/2023) setelah komentar terbaru Ketua Federal Reserve (The Fed) Jerome Powell. Powell menegaskan kembali pesannya tentang kenaikan suku bunga yang lebih tinggi dan berpotensi lebih cepat, tetapi menekankan bahwa perdebatan masih berlangsung, dengan keputusan bergantung pada data yang akan dikeluarkan sebelum pertemuan kebijakan bank sentral AS dalam dua minggu. Dolar AS melonjak setelah Powell mengatakan bahwa The Fed kemungkinan akan perlu menaikkan suku bunga lebih dari yang diharapkan sebagai tanggapan atas data ekonomu yang kuat dan siap untuk bergerak dalam langkah yang lebih besar jika "totalitas" informasi yang masuk menyarankan tindakan yang lebih keras untuk mengendalikan inflasi. "Ini mendorong para pedagang untuk mengubah harga ekspektasi suku bunga mereka. Pedagang berjangka dana Fed sekarang melihat kemungkinan 70 persen dari kenaikan 50 basis poin pada pertemuan Fed 21–22 Maret, naik dari sekitar 22 persen sebelum Powell berbicara pada hari Selasa. Angka tersebut sekarang diperkirakan akan mencapai puncaknya pada 5,69 persen pada bulan September," kata Ibrahim dalam risetnya. PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) pada pukul 09.46 WIB menetapkan harga beli dolar AS sebesar Rp15.452 dan harga jual sebesar Rp15.472 berdasarkan e-rate. Lalu, berdasarkan bank notes, BCA pada pukul 08.31 WIB menetapkan harga beli sebesar Rp15.305 per dolar AS dan harga jual sebesar Rp15.605 per dolar AS. Kurs Beli (Rp) Jual (Rp) TT Counter 15.330 15.630 E Rate 15.452 15.472 Bank Notes 15.305 15.605 PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. menetapkan harga beli dan harga jual dolar AS pada pukul 09.47 WIB masing-masing sebesar Rp15.460 dan Rp15.475 untuk e-rate. Kemudian BRI menetapkan harga beli TT counter sebesar Rp15.385 per dolar AS dan harga jual sebesar Rp15.585 per dolar AS. Kurs Beli (Rp) Jual (Rp) TT Counter 15.385 15.585E Rate 15.460 15.475 PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. (BMRI) pada pukul 09.24 WIB menetapkan harga beli dolar AS sebesar Rp15.445 dan harga jual sebesar Rp15.465 berdasarkan e-rate. Lalu, Bank Mandiri menetapkan bank notes dengan harga beli sebesar Rp15.225 per dolar AS, sedangkan harga jual sebesar Rp15.575 per dolar AS. Kurs Beli (Rp) Jual (Rp) TT Counter 15.200 15.550 E Rate 15.445 15.465 Bank Notes 15.225 15.575 Adapun, PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. (BBNI) menetapkan harga beli dan jual dolar AS untuk e-rate pada pukul 09.50 WIB masing-masing sebesar Rp15.459 dan Rp15.479 Untuk bank notes BNI pada 09.50 WIB menetapkan harga beli dolar AS sebesar Rp15.310 per dolar AS dan harga jual sebesar Rp15.660 per dolar AS. Kurs Beli (Rp) Jual (Rp) TT Counter 15.310 15.660 E Rate 15.459 15.479 Bank Notes 15.310 15.660 Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini : Bergabung dan dapatkan analisis informasi ekonomi dan bisnis melalui email Anda.
https://finansial.bisnis.com/read/20230310/90/1635969/rupiah-ke-zona-merah-cek-kurs-dolar-as-di-bca-bri-bank-mandiri-bni-hari-ini-103
383-bisniscom-20230321
Konten Premium , JAKARTA — Menjelang Ramadan dan Lebaran 2023, Asosiasi Fintech Indonesia (AFTECH) mengimbau agar masyarakat dapat bijak dalam mengelola keuangan, termasuk dalam melakukan pinjaman di platform pinjaman online alias pinjol atau . Wakil Sekretaris Jenderal II AFTECH Firlie Ganinduto mengatakan bahwa perputaran ekonomi terbesar di Indonesia terjadi saat memasuki Hari Raya Lebaran. “Perputaran ekonomi terjadi terbesar mungkin di Lebaran, maka perlu ada strategi bagi masyarakat saat merayakan Ramadan dan Lebaran Idulfitri dalam mengelola keuangan,” Firlie dalam Media Luncheon AdaKami di Jakarta, Selasa (21/3/2023). Sementara itu, Direktur Eksekutif Asosiasi Fintech Pendanaan Bersama Indonesia (AFPI) Kuseryansyah melihat bahwa daya beli masyarakat menjelang Ramadan akan meningkat dan pendanaan dari pinjol menjadi platform yang akan mengalami lonjakan saat momentum itu datang. “Lebaran pasti geliat dari konsumsi masyarakat dan produksi kalangan usaha akan meningkat cukup signifikan. Kita berharap masyarakat jangan latah dan gegabah mengikuti tren tapi harus menjadi seorang yang rasional,” ujarnya. Kus, panggilan akrabnya, juga mengimbau kepada pemain fintech P2P lending agar dapat melakukan profiling risiko terhadap calon peminjam. Baca Juga “Kalau masyarakat ingin belanja itu yang prioritas, yang dibutuhkan atau emergency, dan kalau mau pinjam, harus tahu bahwa ada sumber untuk membayar sesuai jatuh tempo tempo. Kalau mau pinjam, maka cicilan tidak boleh lebih dari 30 persen dari pendapatan,” tandasnya. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230321/563/1639508/jelang-ramadan-2023-asosiasi-pinjol-imbau-masyarakat-bijak-kelola-uang
112-cnbc-20230416
Jakarta, CNBC Indonesia - Pergerakan harga IHSG pada perdagangan Jumat (14/4/2023) menguat 0,49% di level 6818,57. IHSG masih dalam trend penurunan dalam major trend, IHSG sedang berusaha keluar dari jalur downtrend setelah berhasil menembus area trendline. Dari luar negri terdapat sentimen positif dari pergerakan harga saham bank-bank AS pada perdagangan hari Jumat (14/4/2023) di tutup cukup menguat. Bahkan JPMorgan Chase & Co (JPM.N) melonjak 7,55% setelah laporan triwulanannya mengesankan para investor. JPMorgan, pemberi pinjaman AS terbesar berdasarkan aset, melaporkan laba kuartal pertama tahun 2023 yang mengalahkan perkiraan pada pendapatan bunga. Dimana pendapatan bunga bersih melonjak hampir 50% dari tahun lalu pada tingkat yang lebih tinggi. Saham Citigroup C.N juga naik pada perdagangan Jumat (14/4/2023) sebesar 4,78% setelah laba kuartal pertama tahun 2023 juga mengalahkan ekspektasi karena memperoleh lebih banyak dari peminjam yang membayar bunga pinjaman lebih tinggi. Namun, investor Wells Fargo&Co (WFV.N) harus turun 0,05% setelah mengalahkan ekspektasi laba kuartal pertama tahun 2023 karena diuntungkan dari suku bunga yang lebih tinggi, tetapi para eksekutif mengatakan mereka memperkirakan ekonomi AS akan melambat sebagai respon terhadap pengetatan kebijakan moneter. Di sektor perbankan regional, yang bulan lalu dilanda krisis dengan kegagalan Silicon Valley Bank dan Signature Bank, First Republic FRC.N dan Zions Bancorp ZION.O bersimpati dengan PNC Financial, dimana pertumbuhan pinjaman dan pendapatan untuk tahun 2023 jauh dari ekspektasi Wall Street. Pendapatan bunga bersih PNC Financial meski lebih tinggi dari kuartal tahun lalu, kira-kira 1% di bawah rata-rata ekspektasi analis. Analis Credit Suisse Susan Katzke juga mencatat dalam penelitian bahwa pendapatan PNC Financial tahun 2023 untuk pertumbuhan 4% hingga 5% lebih rendah dari ekspektasi sebelumnya untuk pertumbuhan 6% hingga 8%, sementara estimasi untuk pertumbuhan pinjaman rata-rata turun menjadi 5% hingga 7% berkisar antara 6% hingga 8%. Namun untuk perdagangan harga saham PNC Financial pada Jumat (14/4/2023) di tutup menghijau 0,36%. Sentimen positif dari kenaikan kinerja perbankan AS yang membuat pergerakan beberapa saham perbankan AS bergerak menguat. Hal ini akan menjadi sentimen positif untuk sektor perbankan dalam negeri bahwa permasalah krisis global perbankan di AS sudah mulai teratasi dengan menunjukan hasil kinerja yang meningkat pada beberapa perbankan AS pada kuartal pertama tahun 2023. Namun, ada beberapa sentimen negatif dari dalam negeri. Menurut beberapa ekonom Indonesia memperkirakan surplus neraca perdagangan Indonesia mencatat US$4,82 miliar pada Maret 2023, dibandingkan US$5,48 miliar pada Februari 2023. Diperkirakan pertumbuhan ekspor Indonesia akan berkontraksi sebesar -5,29% yoy pada Maret 2023 dibandingkan 4,51% yoy pada Februari 2023, di tengah penurunan harga komoditas. Penurunan ekspor tersebut di dorong oleh permintaan global yang lesu di tengah inflasi yang tinggi dan kenaikan kebijakan suku bunga global yang sedang berlangsung. Melihat hasil dari data Badan Pusat Statistik (BPS), pada Maret 2023, perubahan Indeks Harga Perdagangan Besar (IHPB) Umum Nasional tahun ke tahun (y-on-y) sebesar 5,44% terhadap IHPB Maret 2022. Kenaikan IHPB tertinggi terjadi pada Sektor Pertambangan dan Penggalian, yaitu sebesar 11,02%. Perubahan IHPB bulan ke bulan (m-to-m) Maret 2023 sebesar 0,27% dan perubahan IHPB tahun kalender (y-to-d) Maret 2023 sebesar 1,16%. Beberapa komoditas yang mengalami kenaikan harga tahun ke tahun (y-on-y) pada Maret 2023 antara lain: telur ayam ras, beras, rokok kretek dengan filter, bensin, solar, dan tepung terigu. Untuk perubahan IHPB Bahan Bangunan/Konstruksi tahun ke tahun (y-on-y) Maret 2023 sebesar 5,64% terhadap Maret 2022, antara lain disebabkan oleh kenaikan harga komoditas solar, semen, aspal, pasir, dan batu fondasi bangunan. Kenaikan harga tersebut membuat inflasi per Maret 2023 meningkat dibandingkan bulan sebelumnya. Pada Maret 2023 terjadi inflasi year on year (y-on-y) sebesar 4,97% dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) sebesar 114,36. Inflasi y-on-y tertinggi terjadi di Tual sebesar 7,49% dengan IHK sebesar 117,19 dan terendah terjadi di Merauke sebesar 3,17% dengan IHK sebesar 112,59. Tingkat inflasi month to month (m-to-m) Maret 2023 sebesar 0,18% dan tingkat inflasi year to date (y-to-d) Maret 2023 sebesar 0,68%. Tingkat inflasi y-on-y komponen inti Maret 2023 sebesar 2,94%, inflasi m-to-m sebesar 0,16%, dan inflasi y-to-d sebesar 0,63%. Inflasi y-on-y terjadi karena adanya kenaikan harga yang ditunjukkan oleh naiknya sebagian besar indeks kelompok pengeluaran, yaitu: kelompok makanan, minuman dan tembakau sebesar 6,05%; kelompok pakaian dan alas kaki sebesar 1,18%; kelompok perumahan, air, listrik, dan bahan bakar rumah tangga sebesar 2,74%; kelompok perlengkapan, peralatan dan pemeliharaan rutin rumah tangga sebesar 3,72%; kelompok kesehatan sebesar 2,65%; kelompok transportasi sebesar 13,72%; kelompok rekreasi, olahraga, dan budaya sebesar 2,54%; kelompok pendidikan sebesar 2,75%; kelompok penyediaan makanan dan minuman/restoran sebesar 4,00%; serta kelompok perawatan pribadi dan jasa lainnya sebesar 4,74%. Sementara kelompok pengeluaran yang mengalami penurunan indeks, yaitu: kelompok informasi, komunikasi, dan jasa keuangan sebesar 0,23%. Kenaikan harga pada beberapa produk dan jasa dapat mengakibatkan penurunan permintaan dalam jangka panjang. Hal ini dapat berpengaruh pada penurunan kinerja emiten-emiten yang ada di Bursa Efek Indonesia, sehingga berpengaruh pula terhadap kinerja pergerakan harga sahamnya. Sanggahan: Artikel ini adalah produk jurnalistik berupa pandangan CNBC Indonesia Research. Analisis ini tidak bertujuan mengajak pembaca untuk membeli, menahan, atau menjual produk atau sektor investasi terkait. Keputusan sepenuhnya ada pada diri pembaca, sehingga kami tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan tersebut. [email protected]
https://www.cnbcindonesia.com/market/20230416141906-17-430333/ihsg-diprediksi-masih-kuat-nanjak-sebelum-lebaran
559-bisniscom-20230327
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA — Unit usaha syariah (UUS) PT Bank Jago Tbk. atau ARTO yakni Bank Jago Syariah mencatatkan laba bersih sepanjang 2022 sebesar Rp261,23 miliar atau tumbuh 235 persen secara tahunan (year-on-year/yoy) dari posisi tahun sebelumnya sebesar Rp77,88 miliar. Mengulik laporan keuangan perseroan, penghijauan pada sisi bottom line UUS Bank Jago tersebut ditopang oleh pendapatan piutang yang meroket 324 persen menjadi Rp537,47 miliar dari posisi pada 2021 sebesar Rp126,86 miliar. Sejalan dengan hal tersebut, pendapatan setelah distribusi bagi hasil perseroan juga tercatat tumbuh menjadi Rp494,8 miliar atau naik 291 persen sepanjang tahun lalu. Kendati demikian, Bank Jago Syariah diketahui mencatatkan pembengkakan kerugian nilai aset keuangan (impairment) senilai Rp183,15 miliar pada 2022, meroket 720 persen dari posisi pada 2021 sebesar Rp22,07 miliar. Di samping itu, meskipun laba bank tumbuh tahun ini, tingkat pengembalian aset (return on assets/ROA) justru tercatat lesu. Hal tersebut tercermin dari ROA bank yang menyusut 581 basis poin (bps) sepanjang 2022. Dari sisi intermediasi, Bank Jago mencatatkan peningkatan pembiayaan sebesar 8 persen menjadi Rp2,2 triliun pada 2022 dari posisi pada tahun sebelumnya sebesar Rp2,04 triliun. Baca Juga Alhasil, total aset Bank Jago syariah terpantau turut mengalami peningkatan menjadi Rp2,4 triliun pada 2022 dari Rp2,15 triliun pada periode yang sama di tahun sebelumnya. Sejalan dengan peningkatan pembiayaan, rasio non-performing financing (NPF) gross membengkak 392 bps menjadi 3,96 persen dari 1,08 persen. Pada periode yang sama NPF net juga naik 194 bps menjadi 1,97 persen dari 0,03 persen. Kendati mengalami peningkatan portofolio pembiayaan, perseroan justru berhasil menekan rasio likuiditas yang turun ke level 186,06 persen dari posisi sebelumnya sebesar 397,39 persen pada 2021. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230327/231/1641029/bank-jago-arto-syariah-cetak-laba-bersih-rp26123-miliar
698-bisniscom-20230410
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA - Otoritas Jasa Keuangan mempertegas perilaku usaha jasa keuangan dalam mendesain, menyusun, menyampaikan, hingga menyelesaikan sengketa dan penanganan pengaduan nasabah (market conduct). Pengawasan perilaku ini merupakan bagian dari upaya penguatan perlindungan konsumen. Friderica Widyasari Dewi, Anggota Dewan Komisioner OJK bidang Edukasi dan Perlindungan Konsumen menuturkan Indonesia menempatkan market conduct menjadi agenda prioritas. Pengawasan itu tertuang dalam sejumlah pasal dalam UU PPSK yang termasuk di dalamnya pengenaan sanksi administratif dan pidana. "Pada pasal 306 ancaman pidana penjara 2 sampai 10 tahun dan pidana denda Rp25 sampai dengan Rp25 miliar," kata Friderica atau akrab disapa Kiki, Senin (10/4/2023). Untuk memastikan aturan mengenai market conduct ini terpenuhi, Kiki menyebutkan dilakukan pengembangan organisasi di dalam Kedeputian Komisioner Pengawas Perilaku PUJK dan Perlindungan konsumen. Pengembangan itu berupa pembentukan Departemen Pengawasan Perilaku PUJK dengan dua orang direktur. Departemen baru ini melengkapi Departemen Literasi, Inklusi Keuangan, dan Komunikasi Publik serta Departemen Perlindungan Konsumen yang sudah berjalan selama ini. Nantinya, pengawasan market conduct ini akan dilakukan secara onsite dan offsite untuk memastikan penerapan ketentuan perlindungan konsumen yang meliputi pemeriksaan tematik, pemeriksaan khusus, market intelligence dan pemantauan. Baca Juga Kiki juga menjelaskan, pengawasan perilaku industri juga terjadi di negara lain seperti Australia, Amerika Serikat dan Inggris yang menerapkan twin peaks, sedangkan Korea Selatan, Jerman, Jepang, hingga Singapura dilakukan oleh regulator setempat. Sejumlah pengenaan sanksi atas pelanggaran market conduct juga sudah berjalan seperti denda US$185 juta atas Wells Fargo Bank yang membuka 1,5 juta rekening deposit baru dan 565.000 kartu kredit tanpa seijin nasabah. Lainnya penjualan produk anuitas kepada pensiunan oleh perusahaan asuransi jiwa. Atas tindakan ini PAJ diminta mengembalikan 110 juta euro kepada nasabah dan denda 24 juta euro oleh FCA Inggris. Dengan penguatan pengawasan market conduct ini, Kiki berharap heboh gagal bayar di industri keuangan seperti Jiwasraya hingga Wanaartha Life yang menyebabkan kerugian nasabah hingga ratusan triliun dapat dihindari. Termasuk pelanggaran internal seperti penggelapan dana nasabah. Yang pada akhirnya menurunkan pengaduan konsumen kepada OJK akibat merasa dirugikan oleh perusahaan keuangan. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230410/11/1645459/ojk-bentuk-dua-direktorat-pengawasan-market-conduct-asuransi-hingga-bank-wajib-tahu-fungsinya
289-bisniscom-20230315
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA – Bank Indonesia (BI) diproyeksi tetap mempertahankan suku bunga acuan pada tingkat 5,75 persen pada Rapat Dewan Gubernur (RDG) bulan ini. Imbas dari kolapsnya Silicon Valley Bank (SVB)? Ekonom Bank Mandiri Faisal Rachman mengatakan bahwa rupiah masih akan terus bergerak sesuai dengan level fundamentalnya pada kisaran Rp15.200 - Rp15.500 per dolar Amerika Serikat (AS) dalam jangka pendek. “Dalam RDG minggu ini, kami melihat bahwa BI7DRR [BI 7-Day Reverse Repo Rate] akan dipertahankan di level 5,75 persen,” katanya, Selasa (14/3/2023). Menurutnya, rupiah juga akan berada di level Rp15.285 per dolar AS pada akhir 2023, dengan rata-rata di Rp15.220 per dolar AS, meskipun ada risiko kenaikan dan volatilitas pasar masih akan terjadi dalam jangka menengah. Di sisi eksternal, Faisal mengatakan bahwa pasar berekspektasi The Fed, bank sentral AS, akan mengurangi agresivitasnya dalam menaikkan suku bunga, disebabkan oleh bangkrutnya Silicon Valley Bank (SVB). Sebelumnya, pasar memperkirakan suku bunga acuan The Fed akan meningkat ke level 5,75 persen pada 2023 seiring dengan pernyataan hawkish dari beberapa pejabat The Fed. Baca Juga Namun demikian, gagalnya SVB pada pekan lalu telah menyebabkan guncangan di pasar keuangan AS. Kinerja saham industri perbankan di AS dan Eropa mengalami penurunan yang signifikan. Selain itu, indeks dolar AS juga terus melemah, sejalan dengan pelemahan dolar AS terhadap sebagian besar mata uang global. Hal ini menyebabkan tekanan di pasar uang berkurang seiring dengan berkurangnya probabilitas the Fed untuk menaikkan suku bunga acuan secara agresif. Kegagalan SVB tersebut telah menimbulkan spekulasi bahwa The Fed dapat mengambil pendekatan yang kurang agresif dalam melakukan pengetatan kebijakan untuk menghindari risiko lebih lanjut terhadap sistem keuangan. “Runtuhnya SVB telah mendorong ekspektasi bahwa The Fed diperkirakan tidak akan terlalu agresif dalam menaikkan suku bunga,” kata Faisal. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230315/11/1637639/silicon-valley-bank-kolaps-bi-diramal-tahan-suku-bunga-acuan
600-bisniscom-20230415
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA — Menjelang Hari Raya Idulfitri 1444H atau Lebaran 2023, masyarakat dapat melakukan penukaran uang baru melalui kantor cabang bank salah satunya di DKI Jakarta yang telah disediakan Bank Indonesia (BI). Simak lokasi penukarang uang baru di BRI (BBRI) hingga BCA (BBCA). Perlu diketahui, BI memberikan layanan penukaran uang rupiah baru dengan bekerja sama dengan sejumlah bank di wilayah DKI Jakarta. Masyarakat memiliki dua opsi untuk melakukan penukaran uang baru, yaitu melalui kantor cabang terpilih dan kas keliling. Namun, untuk kas keliling, masyarakat terlebih dahulu melakukan pendaftaran dengan mengakses laman resmi Baca Juga Tahun ini, BI menyediakan uang tunai baru senilai Rp195 triliun, atau meningkat 8,22 persen dari realisasi tahun sebelumnya. Bank sentral juga menyediakan penukaran uang tunai senilai Rp3,8 juta per paket dengan pecahan mulai dari Rp1.000 – Rp20.000. Berikut lokasi penukaran uang baru di Jakarta melalui kantor cabang bank BRI hingga BCA di wilayah DKI Jakarta. Selain empat bank di atas, BI juga bekerja sama dengan Maybank, CIMB Niaga, Permata Bank, Bank Mega, Bank Danamon, Bank BPD Jateng, Bank INA Perdana, Artha Graha, Resona Perdania, Bank of China Limited, BJB, Multiarta Sentosa, Bank Ganesha, serta Bank Muamalat. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230415/90/1647218/catat-lokasi-penukaran-uang-baru-di-bri-bbri-bni-bbni-bca-bbca-di-jakarta
112-bisniscom-20230305
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA — Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyampaikan bahwa memiliki asuransi merupakan salah satu hal yang penting untuk memberi perlindungan ketika seseorang mengalami risiko di kemudian hari. Lantas, bagaimana tips memilih produk asuransi yang tepat? Mengutip dari Instagram resmi OJK @ojkindonesia pada Minggu (5/3/2023), usia muda (usia produktif) hingga sudah memiliki penghasilan merupakan waktu yang tepat untuk memiliki asuransi. Namun demikian, setidaknya terdapat enam tips memilih produk asuransi yang tepat. Pertama, memastikan perusahaan asuransi jelas legalitasnya, serta diawasi oleh OJK. Kedua, memilih produk asuransi yang sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan dan ketiga adalah dengan membaca polis dengan teliti dan seksama. Tips keempat dalam memilih produk asuransi adalah dengan mencari informasi tentang profil perusahaan asuransi serta produk yang diminati. “Kelima, masyarakat juga harus memahami perjanjian, manfaat yang diberikan, persyaratan klaim, dan pengecualian jaminannya,” jelas OJK. Kemudian tips keenam, yaitu memanfaatkan cooling off period. Artinya, waktu yang diberikan untuk membaca kembali dan memahami kesesuaian polis sebelum memutuskan untuk melanjutkan atau membatalkan isi perjanjian polis. Selain itu, OJK menyampaikan pemegang polis juga harus memahami masa tunggu polis agar asuransi dapat diklaim. Masa tunggu dalam asuransi merupakan waktu yang harus dipenuhi sebelum nasabah atau pemegang polis dapat mengajukan klaim. “Masa tunggu tertuang dalam polis asuransi yang telah disepakati oleh tertanggung dan penanggung asuransi,” jelasnya. Adapun, masa tunggu polis asuransi kesehatan di Indonesia berada di rentang 30 hari - 12 bulan. Masa tunggu itu tergantung pada jenis asuransi dan perusahaan asuransi yang telah tercantum dalam polis asuransi Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini : Bergabung dan dapatkan analisis informasi ekonomi dan bisnis melalui email Anda.
https://finansial.bisnis.com/read/20230305/55/1634056/jangan-tertipu-ini-tips-memilih-produk-asuransi-yang-tepat-dari-ojk
110-cnbc-20230402
Jakarta, CNBC Indonesia - Harga emas batangan di PT Pegadaian terpantau melandai pada perdagangan hari ini, Minggu (19/3/2023). Pegadaian sendiri menjual berbagai jenis emas, yaitu emas Antam, Antam Retro, Antam Batik, dan UBS. Ukurannya pun dijual beragam, mulai dari 0,5 gram hingga 1.000 gram. Melansir data dari situs resmi Pegadaian hari ini, harga emas Antam ukuran 1 gram dibanderol Rp 1.115.000, turun 0,54% atau Rp 6.000 dari posisi perdagangan hari sebelumnya. Rata-rata harganya melemah 0,5% dibandingkan posisi kemarin. Sementara itu, emas Antam Retro harga 1 gram pada hari ini dibanderol Rp 1.068.000, melemah 0,47% atau Rp 5.000. Adapun rata-rata pelemahannya untuk emas Antam Retro yakni sekitar 0,47% - 0,48%. Emas Antam Retro adalah emas kemasan lama di mana keping emas dan sertifikatnya terpisah. Emas Antam Retro kali terakhir diproduksi pada 2018, dan tersedia mulai satuan 0,5 gram hingga 100 gram. Pegadaian juga menawarkan emas Antam Batik yang merupakan jenis emas Antam berharga termahal. Namun untuk hari ini, Pegadaian tidak menampilkan harga emas Batik. Terakhir, harga emas UBS yang dikeluarkan PT Untung Bersama Sejahtera, di mana harga ukuran 1 gram mencapai Rp 1.062.000, terkoreksi 0,56% atau Rp 6.000. Emas UBS yang tersedia lengkap mulai ukuran 0,5 gram hingga 1.000 gram. [email protected]
https://www.cnbcindonesia.com/mymoney/20230402083309-72-426562/harga-emas-pegadaian-hari-ini-turun-waktunya-borong
32-cnbc-20230324
US$ 14,07 juta (Rp 211 miliar) MYOH merupakan perusahaan yang 14,18% sahamnya dimiliki oleh taipan batu bara Low Tuck Kwong Sementara itu pemegang saham mayoritas dan pengendali MYOH merupakan ST Internasional Corporation dengan jejak bisnis MYOH memiliki akar di Korea Selatan. Penurunan laba bersih perusahaan terjadi di tengah melonjaknya harga batu bara sepanjang tahun lalu, dengan ramai-ramai emiten batu bara utama RI mencatatkan kenaikan pendapatan dan laba bersih yang signifikan. Pendapatan MYOH tercatat tertekan 12% tahun lalu, turun menjadi US$ 141,51 (Rp 2,12 triliun) juta dari semula US$ 160,66 juta (Rp 2,41 triliun). Seluruh pendapatan perusahaan diperoleh dari jasa pertambangan ke Indika Energy (INDY). Selain pendapatan yang turun, anjloknya laba bersih perusahaan juga disebabkan oleh membengkaknya kerugian selisih kurs yang nilainya melonjak 13 kali lipat menjadi mencapai US$ 3,23 juta (Rp 48,52 miliar). Aset perusahaan tercatat naik menjadi US$ 169,49 juta, dengan liabilitas US$ 20,85 juta. Ekuitas perusahaan tercatat turun 6% menjadi US$ 148,64 juta (Rp 2,23 triliun).
https://www.cnbcindonesia.com/market/20230324105635-17-424173/laba-emiten-low-tuck-kwong-anjlok-48-tahun-2022
100-cnbc-20230403
Jakarta, CNBC Indonesia - Logam Mulia Retro atau yang kerap disebut dengan istilah Emas Retro, merupakan logam mulia yang sama-sama diproduksi oleh PT Aneka Tambang Tbk (Antam). Akan tetapi, logam mulia yang satu ini merupakan keluaran lawas yang terakhir kali diproduksi pada 2018. Satu ciri khas Emas Retro adalah pembungkusnya yang terbuat dari plastik mika tebal. Emas yang satu ini bisa langsung digenggam lantaran plastiknya bisa dibuka-tutup. Seperti diketahui, harga jual Emas Retro juga dibanderol lebih murah ketimbang emas keluaran terbaru, atau yang kerap disebut dengan istilah Emas Certi. Adapun cara mengukur keuntungan investasi emas adalah lewat perbandingan harga beli dan buybacknya. Ketika selisih harga beli dan buybacknya cukup tinggi, maka bisa dikatakan semakin lama juga Anda balik modal atau untung dari investasi tersebut. Lantas apakah Emas Retro yang harganya paling murah bisa dikatakan cepat balik modal? Berikut adalah ulasannya. Tabel: Tim Riset CNBC, Data: Galeri24 Berdasarkan data yang dihimpun CNBC Indonesia Research di situs Galeri 24, nilai spread (selisih harga beli dan buyback) Emas Retro lebih kecil ketimbang Emas Antam keluaran terbaru. Namun masih lebih tinggi ketimbang emas dari Galeri 24, yang tidak lain adalah anak usaha dari PT Pegadaian Persero. Adapun hal yang membuat nilai spread Emas Antam terbaru menjadi tinggi adalah harga beli yang juga tinggi. Sangat disarankan bagi Anda yang tertarik membeli Logam Mulia Antam keluaran terbaru untuk membelinya di Butik Emas Antam saja, ketimbang di Galeri 24. Seperti yang tercantum di situs Logammulia.com, harga dasar emas Antam keluaran terbaru dijual sama dengan harga Emas Retro di Galeri 24. Sementara itu untuk Emas Retro, Butik Emas Pegadaian juga menjual di harga yang lebih murah yaitu, Rp 1.059.000 untuk ukuran 1 gram. Tentunya, dengan perbandingan harga tersebut, harga Emas Retro pun masih berada di atas harga 1 gram Emas Pegadaian atau Galeri 24.
https://www.cnbcindonesia.com/mymoney/20230403140741-72-426865/emas-lawas-ini-lebih-murah-dan-bisa-lebih-cuan-lagi
319-bisniscom-20230323
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA - DPR mengesahkan soal aturan terkait pesangon yang diterima karyawan jika terjadi pemutusan hubungan kerja atau PHK, Selasa (21/3/2023). Simak cara menghitung besaran pesangon sesuai masa kerja. Dalam UU Cipta Kerja disebutkan pemberian pesangon menjadi sembilan kali ditanggung oleh pengusaha, sebagaimana bunyi ketentuan Pasal 156 ayat (1). “Dalam hal terjadi Pemutusan Hubungan Kerja [PHK], pengusaha wajib membayar uang pesangon dan/atau uang penghargaan masa kerja dan uang penggantian hak yang seharusnya diterima,” demikian bunyi ketentuan Pasal 156 ayat (1) UU Cipta Kerja 1. Pekerja/buruh dengan masa kerja kurang dari 1 tahun, maka mendapatkan 1 bulan upah 2. Pekerja/buruh dengan masa kerja satu tahun atau lebih tetapi kurang dari 2 tahun, maka mendapatkan 2 bulan upah. 3. Pekerja/buruh dengan masa kerja 2 tahun atau lebih tetapi kurang dari 3 tahun, maka mendapatkan 3 bulan upah. Baca Juga 4. Pekerja/buruh dengan masa kerja 3 tahun atau lebih tetapi kurang dari 4 tahun, maka mendapatkan 4 bulan upah. 5. Pekerja/buruh dengan masa kerja 4 tahun atau lebih tetapi kurang dari 5 tahun, maka mendapatkan 5 bulan upah. 6. Pekerja/buruh dengan masa kerja 5 tahun atau lebih, tetapi kurang dari 6 tahun, maka mendapatkan 6 bulan upah. 7. Pekerja/buruh dengan masa kerja 6 tahun atau lebih tetapi kurang dari 7 tahun, maka mendapatkan 7 bulan upah. 8. Pekerja/buruh dengan masa kerja 7 tahun atau lebih tetapi kurang dari 8 tahun, maka mendapatkan 8 bulan upah. 9. Pekerja/buruh dengan masa kerja 8 tahun atau lebih, maka mendapatkan 9 bulan upah. Untuk menghitung pesangon PHK, perlu diperhatikan lama masa kerja karyawan dan besaran upah atau gaji karyawan. Berikut adalah rumus untuk menghitung pesangon PHK: Pesangon PHK = (Upah/Gaji Pokok + Tunjangan Tetap) x Masa Kerja x 1 bulan gaji Sebagai informasi, upah atau gaji pokok adalah upah/gaji yang diterima karyawan sebelum dipotong pajak dan iuran BPJS. Sementara itu, tunjangan tetap adalah tunjangan yang diterima karyawan setiap bulan selama masa kerja. Masa kerja dihitung dari awal masuk kerja sampai dengan tanggal berakhirnya kontrak kerja. 1 bulan gaji adalah gaji bulanan yang diterima karyawan. Contoh: Seorang karyawan dengan upah pokok Rp5.000.000 per bulan dan tunjangan tetap Rp1.000.000 per bulan diberhentikan karena PHK setelah bekerja selama 5 tahun. Maka, pesangon PHK yang diterima karyawan adalah: (5.000.000 + 1.000.000) x 5 tahun x 1 bulan gaji = Rp300.000.000 Namun, perlu diingat bahwa besaran pesangon juga dapat diatur oleh peraturan perusahaan atau perundang-undangan yang berlaku. Oleh karena itu, sebaiknya karyawan memastikan terlebih dahulu mengenai aturan pesangon yang berlaku di perusahaan tempat mereka bekerja. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230323/55/1640029/cara-hitung-besaran-pesangon-sesuai-masa-kerja-setelah-uu-cipta-kerja-disahkan
24-bisniscom-20230310
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA — PT Bank Centra Asia, Tbk. (BBCA) dan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BBRI) tancap gas dalam menggenjot laba pada awal tahun ini melalui berbagai strategi. Executive Vice President Corporate Communication & Social Responsibility BCA Hera F. Haryn mengatakan hingga satu bulan pertama 2023, perseroan telah meraup laba bersih bank only hingga Rp4,7 triliun, tumbuh 32,02 persen secara tahunan (year-on-year/yoy). Perolehan laba ini terutama didorong oleh pemulihan biaya cadangan kredit pada Januari 2023. BCA juga mencatatkan pendapatan bunga bersih atau net interest income (NII) Rp5,95 triliun, naik 20,95 persen yoy. Hera mengatakan pertumbuhan NII BCA ini didorong oleh pertumbuhan kredit 11,1 persen yoy menjadi Rp679,1 triliun per Januari 2023. "Kami berharap kinerja bisnis perseroan tetap solid ke depan, sejalan dengan pemulihan aktivitas perekonomian dan volume transaksi yang terus bertumbuh," kata Hera kepada Bisnis pada Jumat (10/3/2023). Corporate Secretary BRI Aestika Oryza Gunarto juga mengatakan hingga akhir Januari 2023 kinerja BBRI tercatat tumbuh positif. Dalam mendongkrak kinerja laba, BRI fokus pada pertumbuhan high yield loan atau kredit dengan bunga tinggi. "BRI akan bertumbuh pada pinjaman yang memiliki high yield, yakni segmen mikro dan konsumer. Di sisi lain, BRI akan terus mendorong peningkatan porsi pendapatan berbasis komisi [fee based income] untuk memperkuat bottom line kinerja perseroan," katanya. Berdasarkan riset Samuel Sekuritas, BRI telah mencatatkan laba bersih per Januari 2023 sebesar Rp4,4 triliun, tumbuh 2,6 persen yoy. Sementara, NII BRI mencapai Rp9,2 triliun per Januari 2023, naik 9,3 persen yoy. BBRI memperoleh margin bunga bersih atau net interest margin (NIM) yang tinggi yakni 7,23 persen per Januari 2023. Lalu, penyaluran kredit BRI mencapai Rp1.013 triliun pada awal tahun ini. Selain BRI, Samuel Sekuritas dalam risetnya juga melaporkan sejumlah bank lain seperti BCA, PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. (BMRI), PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI), PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. (BBTN), PT Bank CIMB Niaga Tbk. (BNGA), hingga PT Bank Danamon Indonesia Tbk. (BDMN) meraih pertumbuhan laba moncer awal tahun ini. Tercatat, laba bersih bank-bank tersebut naik 19,4 persen yoy per Januari 2023. Gabungan laba bersih bank-bank itu pada Januari 2023 mencapai Rp15,6 triliun. Capaian itu didorong oleh penurunan biaya provisi 19 persen yoy menjadi Rp5,2 triliun dan NII yang tumbuh positif 12,6 persen yoy. Bank-bank itu juga mencatatkan peningkatan NIM 25 bps secara bulanan dan basis poin (bps) secara tahunan. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini : Bergabung dan dapatkan analisis informasi ekonomi dan bisnis melalui email Anda.
https://finansial.bisnis.com/read/20230310/90/1636086/bca-bbca-dan-bri-bbri-tancap-gas-genjot-laba
71-bisniscom-20230308
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA — Perusahaan pembiayaan berbasis teknologi, PT Home Credit Indonesia (Home Credit) menyatakan pihaknya akan terus memperluas jangkauan produk Buy Now Pay Later (BNPL) di tengah masifnya penggunaan produk, namun dengan tetap memperhatikan prinsip kehati-hatian. CEO dan Executive Director Home Credit International Radek Pluhar menuturkan bahwa pada prinsipnya, produk BNPL milik Home Credit atau Home Credit BayarNanti hanya diperuntukkan bagi pelanggan terpilih atau pelanggan eksisting. Hal tersebut mengingat pinjaman pay later ini bukan merupakan produk utama perusahaan. Radek menjelaskan bahwa keputusan tersebut dilakukan sebagai bagian dari prinsip pembiayaan yang bertanggung jawab yang diterapkan perusahaan. Artinya, lanjutnya, pelanggan Home Credit memiliki peluang untuk mendapatkan pinjaman maupun tidak. “Kami akan memperluas jangkauan [pay later] dan misiya adalah pengguna pay later ini juga terus bertumbuh, bukan berarti semua orang bisa menggunakan fasilitas ini, terutama bagi mereka yang memiliki track record yang kurang baik di Biro Kredit,” kata Radek dalam sesi wawancara terbatas bersama media di Pand’Or, Jakarta, Rabu (8/3/2023). Selain di Indonesia, Radek menyampaikan bahwa fasilitas pinjaman Home Credit pay later juga tersedia di beberapa negara, seperti China dan Filipina. Teranyar, fasilitas pinjaman ini juga meluncur di Vietnam pada dua bulan yang lalu. “Tapi tidak semua customer mendapatkan penawaran pay later, ada kesempatan juga [customer] ditolak karena kita mau menekankan pada pembiayaan yang bertanggung jawab,” jelasnya, Lulusan magister Universitas Charles di Praha itu menyebut bahwa fasilitas pinjaman pay later milik Home Credit merupakan kombinasi data yang didapat dari Biro Kredit guna melihat riwayat kredit sebelum memberikan produk pinjaman atau kredit kepada calon pelanggan. Tercatat, sepanjang 2022, fasilitas pinjaman Home Credit BayarNanti (pay later) telah mencapai 1 juta transaksi. Sementara itu, volume pembiayaan Home Credit mencapai Rp8,4 triliun pada 2022, atau naik 27 persen secara tahunan (year-on-year/yoy) dari semula Rp6,6 triliun. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini : Bergabung dan dapatkan analisis informasi ekonomi dan bisnis melalui email Anda.
https://finansial.bisnis.com/read/20230308/89/1635244/bos-home-credit-bakal-perluas-bisnis-pay-later-ini-alasannya
259-bisniscom-20230316
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA - Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia pada 15-16 Maret 2023 memutuskan menahan suku bunga acuan atau BI 7-Day Reverse Repo Rate (BI7DRR) di level 5,75 persen. Hal itu diungkapkan oleh Gubernur BI Perry Warjiyo dalam konferensi pers hasil Rapat Dewan Gubernur BI, Kamis (16/3/2023). "Rapat Dewan Gubernur [RDG] Bank Indonesia pada 15-16 Maret 2023 memutuskan mempertahankan BI7DRR suku bunga acuan sebesar menjadi 5,75 persen," katanya. Sejalan dengan keputusan tersebut, dia mengatakan suku bunga Deposit Facility tetap di level 5 persen, dan suku bunga Lending Facility tetap 6,5 persen. Perry Warjiyo mengatakan keputusan menahan suku bunga acuan tersebut sebagai langkah lanjutan untuk secara front loaded, pre-emptive, dan forward looking. "Keputusan in konsisten dengan stance kebijakan moneter yang pre-emptive dan forward looking untuk memastikan terus berlanjutnya penurunan ekspektasi inflasi dan inflasi ke depan," ungkap Perry. Baca Juga Sebelumnya, ekonom memperkirakan BI akan tetap mempertahankan suku bunga acuan atau BI7DRR pada tingkat 5,75 persen. Ekonom Bank Danamon Irman Faiz mengatakan bahwa kebijakan suku bunga BI mempertimbangkan laju inflasi yang saat ini dinilai masih terkendali. “Karena fokus BI lebih ke faktor internal di inflasi inti. Sejauh ini inflasi inti masih rendah,” katanya kepada Bisnis, Rabu (15/3/2023). Sementara di sisi eksternal, Faiz mengatakan bahwa adanya permasalahan beberapa bank di AS akan membuat ekspektasi bahwa the Fed akan less hawkish. Hal ini akan mendukung penguatan rupiah. Menurut Faiz, kemungkinan besar BI akan mempertahankan tingkat suku bunga acuan untuk waktu yang maksimal karena tingkat inflasi inti yang masih terjaga rendah. “Namun kalau tekanan dari Fed Fund Rate ke rupiah semakin tinggi, maka bisa jadi BI menyesuaikan tingkat suku bunga. Kita lihat FOMC bulan ini nanti bagaimana,” kata dia. Ekonom Makroekonomi dan Pasar Keuangan LPEM FEB UI Teuku Riefky berpendapat bahwa BI harus mempertahankan suku bunga kebijakannya pada tingkat 5,75 persen bulan ini sambil terus menerapkan langkah-langkah makroprudensial untuk mendukung momentum pertumbuhan. Di dalam negeri, laju inflasi pada Februari 2023 tercatat sebesar 5,47 persen secara tahunan, sedikit meningkat dari inflasi bulan sebelumnya sebesar 5,28 persen. Angka tersebut juga masih berada di atas target atas bank sentral sebesar 4 persen selama sembilan bulan berturut-turut. Dari sisi eksternal, Riefky mengatakan bahwa ekspektasi kenaikan suku bunga yang agresif oleh Amerika Serikat (AS) telah mendorong dana keluar dari Indonesia dengan arus modal keluar tercatat sebesar US$938 juta sejak pertengahan Februari 2023. Namun, tragedi Silicon Valley Bank (SVB) baru-baru ini kata dia dapat memaksa the Fed untuk tidak terlalu agresif pada pengetatan kebijakan moneternya dalam waktu dekat. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230316/11/1638044/fix-bi-tahan-suku-bunga-acuan-di-level-575-persen
14-cnbc-20230321
Jakarta, CNBC Indonesia - Kisah ini sejatinya bukan kisah baru, melainkan sudah terjadi di 2019. Adalah Erin Heatherton, supermodel top sekaligus mantan kekasih dari Leonardo DiCaprio. Heatherton jatuh miskin karena terlilit utang kartu kredit. Sekarang, Heatherton sudah bertunangan dengan pria yang bernama Karol Kocemba, dan tampaknya keuangannya sepertinya sudah mulai pulih. Banyak pelajaran finansial yang bisa diambil dari kisah bangkrutnya Heatherton. Intinya bangkrut tidak mengenal profesi dan status keuangan, siapapun bisa mengalami hal ini. Supermodel Victoria's Secret merupakan mantan kekasih Leonardo DiCaprio di tahun 2012. Konon kabarnya, saat memadu kasih dengan aktor top sekaliber Leonardo, Erin punya kebiasaan hidup hemat. Namun, sifatnya berubah jadi konsumtif dan sering membuang-buang uang. Berikut ini adalah fakta-fakta menarik masalah keuangan yang dihadapi oleh Erin Heatherton pada 2019 yang diambil dari berbagai sumber. Situs berita Australia News.com.au memberitakan bahwa mantan kekasih Leonardo DiCaprio ini memiliki utang lebih dari US$ 500 ribu yang pada 2019 setara dengan Rp 7,1 miliar. Saat itu Heatherton cuma mengantongi penghasilan kurang dari US$ 3 ribu atau Rp 42 juta dalam setahun. Bisa jadi, utang tersebut disebabkan karena gaya hidup yang glamor dan bikin dirinya gelap mata. Di tahun 2017, Erin sempat mengantongi US$ 226 ribu atau Rp 3,2 miliar (saat itu) lewat profesinya. Di saat pendapatannya naik memicunya dirinya untuk jadi lebih konsumtif. Alih-alih digunakan buat menabung dan investasi, model cantik ini malah membeli sesuatu yang tidak mampu dibeli olehnya. Pengeluaran yang melebihi pemasukan akan menyebabkan arus kas bersih negatif. Secara tidak langsung, keadaan ini akan membuat nilai tabungan Anda menjadi berkurang, dan lambat laun tabungan Anda bisa terkuras habis. Satu kartu kredit aja tagihannya mungkin bakal bikin pusing, apalagi kalau ada tiga. Biasanya, seseorang menggunakan tiga kartu kredit untuk mengincar promo, tapi sepertinya Heatheron punya alasan lain. Di 2019 mantan kekasih Leonardo DiCaprio ini tercatat memiliki utang yang cukup besar di City National Bank. Di kartu kredit pertamanya ia memiliki tagihan menunggak US$ 11.514 atau Rp 164 juta (saat itu), sementara itu di kartu kredit kedua tagihannya US$ 194.602 atau setara dengan Rp 2,7 miliar (saat itu)! Sementara itu tagihan di kartu kredit terakhir berjumlah US$ 215.601 alias Rp 3 miliaran. Belum lagi ada utang tambahan lagi lho dari bank yang sama dengan nominal mencapai US$ 201 ribu atau Rp 2,8 miliar. Dalam perencanaan keuangan, batas ideal sebuah utang harus didasarkan dari total aset yang dimiliki. Ketika nilai utang sudah melebihi 50% dari nilai total aset, maka itu tandanya utang sudah melebihi batas wajar. Pada 2019, selain utang kartu kredit Heatherton juga mesti berhadapan dengan tuntutan ganti rugi dari mantan rekan bisnisnya yang mencapai US$ 100 ribu atau Rp 1,4 miliar (di 2019). Dan celakanya, dia juga memiliki utang pajak yang jumlahnya US$ 41 ribu atau Rp 584 juta (di 2019). Jual aset adalah salah satu cara untuk melunasi seluruh utang yang dimiliki. Kabarnya, seluruh aset yang dimilikinya ludes terjual, salah satunya adalah kalung Jennifer Meyer seharga US$ 945 atau Rp 13 juta. Seiring berjalannya waktu, model catwalk ini memang mengalami penurunan dari segi pendapatan. Di tahun 2017, ia memang sempat tajir melintir. Namun di tahun 2018 hingga 2019, penghasilannya makin menurun. Saat masih naik daun, uang mungkin tidak jadi persoalan bagi Erin Heatherton. Namun Heatherton sering diberitakan menggelar pesta mewah dan glamor di condonya di New York, dia pun pernah dituntut oleh tetangganya karena mengganggu kenyamanan. Belajar dari Erin Heatherton, sejatinya tidak salah untuk memiliki gaya hidup mewah asalkan mampu, dan berhati-hatilah jika Anda memiliki profesi bersifat freelance, apalagi di dunia hiburan. Penghasilan yang tidak tetap akan menuntut kita untuk memiliki dana darurat dalam jumlah yang lebih besar ketimbang orang lain, karena tidak selamanya seseorang bisa tetap tenar.
https://www.cnbcindonesia.com/mymoney/20230321144637-72-423597/kartu-kredit-bikin-model-top-kelilit-utang-sampai-bangkrut
85-bisniscom-20230308
Konten Premium laporkan kinerja asuransi jiwa pada 2022. Hal tersebut berdasarkan laporan unaudited dari 58 perusahaan asuransi jiwa di Tanah Air. Ketua Umum AAJI Budi Tampubolon mengatakan industri asuransi jiwa telah membayarkan nilai klaim dan manfaat asuransi sebesar Rp174,28 triliun kepada 12,67 juta penerima manfaat. "Hal ini tentunya menunjukkan industri asuransi jiwa ini adalah industri yang komit yang kuat dan terpercaya," kata Budi dalam konferensi pers di Rumah AAJI, Jakarta Pusat, Selasa (7/3/2023). Budi mengatakan pihaknya juga melihat industri asuransi jiwa berkontribusi terhadap inklusi keuangan di Indonesia melalui peningkatan jumlah tertanggung secara konsisten. Pada 31 Desember 2022, total tertanggung industri asuransi jiwa meningkat sebesar 30,4 persen dengan total keseluruhan tertanggung baik perorangan maupun tertanggung kumpulan sebesar 85,01 juta orang. Peningkatan tersebut didorong oleh peningkatan total tertanggung perorangan yang mencapai kenaikan 39,9 persen menjadi 28,45 juta orang dibandingkan dengan periode pada 2021, yang hanya mencatatkan tertanggung sebanyak 20,34 juta orang. "Penambahan lebih dari 8 juta orang ini menjadi sinyal yang kuat bahwa minat terhadap produk industri asuransi jiwa mengalami peningkatan," kata Budi. Budi menambakan peningkatan total tertanggung perorangan mendorong peningkatkan penetrasi terhadap total populasi penduduk Indonesia yang tercatat naik 2,9 poin menjadi 10,4 persen apabila dibandingkan pada periode yang sama pada tahun sebelumnya. Sementara itu, untuk tertanggung kumpulan bertambah sebanyak 10,69 juta orang atau setara dengan pertumbuhan 26,1 persen. Peningkatan tersebut, lanjut Budi, merupakan implikasi dari meredanya efek pandemi dan sinyal bahwa perekonomian siap bergerak penuh pada 2023. Sementara itu, jumlah polis sampai Desember 2022, tercatat sebanyak 29,15 juta polis seiring dengan pertumbuhan tertanggung meningkat sebanyak 8,9 juta polis atau setara peningkatan 44 persen. Total polis perorangan meningkat secara signifikan sebesar 42,5 persen menjadi 27,7 juta polis dan total polis kumpulan meningkat 80,7 persen menjadi 1,44 juta polis. "Sebuah pencapaian yang luar biasa di mana untuk pertama kalinya jumlah polis kumpulan bertumbuh tembus 1 juta dalam setahun," katanya. Sejalan dengan meningkatnya tertanggung dan total jumlah polis, Budi mengatakan bahwa total uang pertanggungan asuransi jiwa turut mengalami peningkatan. Total uang pertanggungan naik 12,2 persen dibandingkan 2021 menjadi Rp4890,1 triliun. Peningkatan tersebut didorong meningkatnya uang pertanggungan perorangan sebesar 17,4 persen menjadi Rp2.670 triliun, dan total pertanggungan kumpulan naik 6,5 persen menjadi Rp2.220 triliun. Lebih lanjut, industri asuransi jiwa berhasil membekukan pendapatan premi sebesar Rp192,08 triliun pada 2022. Secara umum terjadi penurunan sebesar 5,3 persen dibandingkan tahun 2021. Capaian premi tersebut berdampak turunnya penetrasi asuransi jiwa terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) yang sampai akhir 2022 baru mencacatkan angka sekitar 1 persen. Dibandingkan dengan tahun 2021 penetrasi asuransi jiwa terhadap PDB sekitar 1,2 persen. Namun apabila dilihat secara weighted mengalami pertumbuhan 0,5 atau mencapai pertumbuhan 0,5 persen atau mencapai Rp108,18 triliun. Budi menyampaikan bahwa adanya peningkatan total tertanggung, tetapi masih tertahan pendapatan premi mengindikasikan bahwa target market semakin luas. Selain itu, lanjut dia, apat dikatakan produk asuransi yang dipasarkan industri asuransi jiwa sudah lebih menyasar kepada kalangan masyarakat menengah ke bawah yang ingin memiliki kebutuhan atas perlindungan asuransi tapi dengan nilai premi atau pertanggungan yang lebih kecil. "Tentunya hal tersebut menjadi catatan positif bagi industri asuransi jiwa dan menjadi peluang bagi kami praktisi di industri asuransi jiwa untuk terus mengembangkan produk dan layanan ke lebih banyak lagi lebih luas lagi kalangan masyarakat," katanya. Produk asuransi jiwa unit link masih mendominasi total pendapatan industri asuransi jiwa dengan kontribusi sebesar 57,7 persen, sementara 42,3 persen lainnya berasal dari produk asuransi tradisional. Produk tradisional mengalami peningkatan sebesar 8,1 persen dibandingkan tahun 2021 sedangkan premi unit link mencatatkan penurunan sebesar 13,3 persen. Meskipun demikian, Budi mengaku yakin perusahaan asuransi jiwa sudah siap kembali menjual produk unit link sesuai Surat Edaran (SE) Otoritas Jasa Keuangan (OJK). "Setelah semua produk sudah accomplished menurut saya tenaga pemasar dan kanal distribusi yang ada akan memasarkan unit link semakin giat lagi. Kemarin turun karena tahun lalu tidak mudah karena pandemi, dan SE OJK, beberapa harus direm dulu. Kalau nanti pertengahan bulan Maret sudah accomplished dengan peraturan kemudian pandemi sudah melandai saya tidak melihat alasan kenapa perusahaan asuransi akan menahan produk unit link, tentunya akan tumbuh," papar Budi ditemui usai konferensi pers. Tidak hanya itu, Budi menyampaikan industri asuransi jiwa menurutnya fokus kepada penempatan investasi jangka panjang yang berkontribusi pada peningkatan pembangunan nasional dan stabilitas pasar modal melalui penempatan dana investasi sebesar Rp451,17 triliun dalam bentuk investasi saham, reksadana, obligasi maupun sukuk koperasi dan Surat Perbendaharaan Negara (SPN). Namun, hasil investasi pada 2022 mengalami penurunan 17,5 persen dibandingkan tahun sebelumnya dengan kontribusi terhadap total pendapatan sebesar 9,6 persen. Sementara itu, total pendapatan industri asuransi jiwa mencapai Rp223 triliun hingga akhir 2022. enurunnya pendapatan premi yang Terakhir, Budi mengatakan AAJI berharap industri asuransi jiwa tetap bertumbuh dan berkontribusi besar bagi perekonomian negara dan kesejahteraan masyarakat Indonesia. Selain itu, industri asuransi jiwa mampu beradaptasi dengan berbagai perubahan regulasi khususnya terkait PAYDI dengan menyediakan berbagai alternatif produk. AAJI juga berharap OJK turut mendukung transformasi yang sedang dilakukan industri dengan mengoptimalkan tahap penyesuaian produk-produk agar dapat segera dipasarkan oleh perusahaan. eningkatkan kualitas manajemen risiko, tata kelola, dan SDM agar inovasi yang d iciptakan sejalan dengan Roadmap industri a suransi jiwa dan mampu menghasilkan e kosistem yang sehat dan Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini : Bergabung dan dapatkan analisis informasi ekonomi dan bisnis melalui email Anda.
https://finansial.bisnis.com/read/20230308/215/1634948/laporan-lengkap-kinerja-asuransi-jiwa-2022
253-bisniscom-20230316
Konten Premium , BALI — Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mendorong segmen usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) agar lebih mudah mendapatkan akses pembiayaan kredit melalui sinergi antara Lembaga Pengelola Informasi Perkreditan (LPIP) dan Innovative Credit Scoring (ICS). Kepala Eksekutif Pengawas Perasuransian, Penjaminan dan Dana Pensiun OJK Ogi Prastomiyono menuturkan bahwa UMKM masih mengalami kesulitan untuk mendapatkan akses pembiayaan kredit dari lembaga jasa keuangan. “Kita tahu bahwa informasi kredit yang ada itu cukup mahal dan aksesnya terbatas, terutama untuk lembaga pembiayaan di skala kecil [UMKM], sehingga pengembangan dari Innovative Credit Scoring menjadi suatu hal yang penting untuk masyarakat yang belum bisa mengakses ke perbankan atau lembaga keuangan lainnya,” kata Ogi usai acara International Seminar on Promoting Digital Finance Inclusion for Micro, Small and Medium Enterprises (MSME) Through the Use of Credit Scoring di Hilton Bali Resort, Nusa Dua, Bali, Kamis (16/3/2023). Ogi menuturkan bahwa Innovative Credit Scoring bisa digunakan oleh pemain industri , ( fintech ) lending , dan lembaga jasa keuangan lainnya, sehingga kualitas pembiayaan di Indonesia akan lebih baik karena calon-calon debitur sudah teridentifikasi. Alhasil, lanjut Ogi, kualitas pembiayaan kredit di Indonesia akan lebih baik dan mendorong masyarakat untuk mendapatkan akses pembiayaan. “Jadi, manfaatnya masyarakat akan mendapatkan akses dengan kualitas yang baik dan lembaga pembiayaan pun juga lebih sehat, serta inklusi keuangan akan meningkat,” ujarnya. Baca Juga Di Indonesia, layanan Credit Scoring Indonesia disediakan oleh dua jenis entitas, yaitu Lembaga Pengelola Informasi Perkreditan (LPIP) sebagai Biro Kredit Konvensional, dan penyedia Innovative Credit Scoring (ICS). Biro Kredit Konvensional menyediakan laporan dan credit scoring berdasarkan data kredit tradisional, seperti riwayat pembayaran pinjaman dan utang yang belum lunas. Saat ini, terdapat tiga LPIP yang berizin OJK, yaitu PT Kredit Biro Indonesia Jaya, PT PEFINDO Biro Kredit, dan PT CRIF Lembaga Informasi Keuangan. Salah satu tujuan utama Biro Kredit adalah mengurangi risiko kredit dengan memberikan informasi yang lebih banyak kepada pemberi pinjaman tentang kelayakan kredit peminjam. Selain itu, Biro Kredit juga bermanfaat bagi peminjam dengan memungkinkan mereka membangun riwayat kredit dan meningkatkan credit scoring mereka dari waktu ke waktu. Di sisi lain, ICS adalah bentuk credit scoring yang lebih baru yang menggunakan sumber data alternatif untuk menilai kelayakan kredit, seperti aktivitas media sosial, transaksi online, dan penggunaan ponsel. ICS disediakan oleh perusahaan fintech dan bertujuan untuk memberikan akses kredit kepada individu dan entitas bisnis yang mungkin tidak memiliki riwayat kredit tradisional atau akses kredit yang terbatas. Selain itu, keberadaan ICS telah membantu perkembangan fintech P2P lending yang sampai Januari 2023, di mana terdapat 102 fintech P2P lending lending yang berizin dan menawarkan kemampuan untuk menyederhanakan proses pinjaman, terutama bagi mereka yang memiliki akses terbatas ke bank tradisional. “Dengan penerapan inovasi IT, pencairan pinjaman dapat dilakukan dengan cepat dan mudah,” tandasnya. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230316/90/1638120/perkuat-pembiayaan-umkm-ojk-dorong-sinergi-lembaga-pemeringkat-kredit
147-cnbc-20230414
Jakarta, CNBC Indonesia- Ekonomi global sedang tidak baik-baik saja, hal ini tercermin dari masih tingginya angka PHK hingga krisis yang dialami oleh perbankan di AS dan Eropa. Mengantisipasi berbagai risiko global yang juga bisa berdampak terhadap kondisi keuangan pribadi tentu saja masyarakat didorong untuk meningkatkan proteksi keuangan. Direktur Bisnis Konsumer BRI, Handayani mengatakan pentingnya literasi terhadap perencanaan keuangan agar kebutuhan dan keinginan yang seusai dengan profil dan risiko nasabah tetap terpenuhi menghadapi berbagai ketidakpastian. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) CNBC
https://www.cnbcindonesia.com/mymoney/20230414090847-74-429853/video-pentingnya-proteksi-keuangan-agar-masa-depan-nyaman
149-cnbc-20230413
Jakarta, CNBC Indonesia - Asuransi seringkali belum menjadi prioritas utama bagi masyarakat, terutama dalam perlindungan masa depan. Padahal, kita tidak akan pernah luput dari risiko dan membutuhkan unsur proteksi baik dari sisi kesehatan dan aset. Kesibukan hingga minimnya edukasi menjadi salah satu faktor yang membuat sebagian masyarakat menunda atau enggan memiliki asuransi. Asuransi memiliki fungsi melindungi semua aset yang dimiliki, termasuk diri sendiri dan keluarga dari risiko di masa depan. Salah satu proteksi yang dibutuhkan adalah perlindungan aset atau kekayaan. Proteksi kekayaan (Wealth Protection) penting dimiliki sebagai sebuah antisipasi atau proteksi untuk menjaga keuangan tetap stabil di saat kejadian yang tidak diinginkan terjadi. Apalagi bagi yang sudah berkeluarga, proteksi kekayaan juga dapat menghindarkan keluarga Anda memiliki tanggungan yang berat jika sesuatu terjadi pada Anda, seperti sakit, bangkrut, hingga meninggal dunia. Pada dasarnya, semua lapisan masyarakat sangat membutuhkan asuransi untuk memproteksi kekayaan mereka. Sayangnya, masih banyak dari mereka yang beranggapan bahwa asuransi hanya untuk kalangan menengah atas, atau bahkan pengetahuan mereka soal asuransi, terutama untuk memproyeksi kekayaan masih sangat minim. Untuk memberi edukasi lebih lanjut, media ekonomi terbesar tanah air, CNBC Indonesia akan berbincang bersama Consumer Business Director BRI Handayani dalam program Squawk Box pada hari Jumat, 14 April 2023 pukul 08:20 WIB. Bersama host Shinta Zahara, Handayani akan banyak membahas mengenai pentingnya proteksi kekayaan serta perencanaan keuangan untuk mengantisipasi segala risiko keberlanjutan penghasilan untuk diri dan keluarga. Selain itu, Handayani juga akan memberi tips bagi pemirsa apa pertimbangan seseorang dalam memilih asuransi, serta membeberkan kelebihan produk Asuransi Aurora Plus milik BRI yang memiliki segudang kelebihan. Menarik bukan? Untuk itu jangan kelewatan acaranya hanya di Squawk Box pada hari Jumat, 14 April 2023 dengan tema 'Strategies To Protect Your Wealth', pukul 08:20 WIB. Live hanya di CNBC Indonesia TV dan CNBCIndonesia.com Strategies To Protect Your Wealth CNBCIndonesia.com
https://www.cnbcindonesia.com/mymoney/20230413174121-72-429741/simak-ini-cara-proteksi-keuangan-agar-masa-depan-nyaman
576-bisniscom-20230413
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA - Sebanyak enam perusahaan reasuransi telah merilis laporan keuangan periode Desember 2022 di website perusahaan masing-masing. Dalam laporan tersebut, perusahaan juga menampilkan rasio solvabilitas atau risk-based capital (RBC) yang merupakan ukuran kesehatan suatu perusahaan asuransi/reasuransi. Berdasarkan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) No.71/POJK.05/2016, tingkat RBC minimal yang harus dimiliki yakni 120 persen. Enam perusahaan yang telah merilis laporan keuangannya mendapatkan RBC di atas 120 persen. PT Reasuransi Maipark Indonesia (Maipark) dan PT Indoperkasa Suksesjaya Reasuransi (INARE) mampu mencatatkan tingkat RBC yang besar yakni 1.046,52 persen dan 1057 persen.
https://finansial.bisnis.com/read/20230413/215/1646689/rbc-6-reasuransi-nasional-per-akhir-2022-maipark-capai-104652-persen
333-bisniscom-20230323
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA — Sejumlah ekonom memproyeksikan suku bunga acuan BI 7-Day Reverse Repo Rate (BI7DRRR) akan bertahan pada 5,75 persen meski Federal Reserve atau The Fed kembali menaikkan suku bunga acuan 0,25 basis poin (bps). Ekonom Bank Mandiri Faisal Rachman menyampaikan perkembangan kondisi ekonomi baik dari sisi global maupun domestik memberikan ruang bagi Bank Indonesia (BI) untuk tetap mempertahankan BI7DRRR hingga akhir 2023. “Kondisi tersebut mendukung stabilitas nilai tukar Rupiah dan menekan risiko inflasi impor. Oleh karena itu, kami melihat bahwa ruang untuk menaikkan BI7DRRR tahun ini akan sangat terbatas,” ujarnya, Kamis (23/3/2023). Dari sisi global, The Fed memberi sinyal bahwa tidak ada perubahan terminal rate pada 2023 di tengah kondisi inflasi yang membandel akibat ketatnya pasar tenaga kerja, artinya suku bunga mendekati puncak. Dirinya melihat The Fed juga mengakui perkembangan ekonomi AS baru-baru ini terkait dengan kegagalan Silvergate Bank, Silicon Valley Bank, dan Signature Bank sehingga membuatnya perlu menyeimbangkan perang melawan inflasi dan risiko dari krisis perbankan. Dari sisi domestik, neraca perdagangan Indonesia pada Februari 2023 tetap mencatat surplus US$5,48 miliar di tengah ancaman perlambatan ekonomi global. Hasilnya, cadangan devisa terus meningkat menjadi US$140,3 miliar. Baca Juga Laju inflasi juga dalam tren menurun, turun dari 5,95% (year-on-year/yoy) pada September 2022, saat pemerintah menyesuaikan harga BBM bersubsidi, menjadi 5,47 persen pada Februari 2023. “Kami tetap memperkirakan BI akan mempertahankan BI7DRR di level 5,75 persen hingga sisa 2023 dengan tetap mewaspadai perkembangan ekonomi global ke depan yang masih penuh dengan ketidakpastian,” ujarnya. Adapun, Kepala Ekonom Bank Permata Josua Pardede melihat The Fed cenderung less hawkish karena mempertimbangkan kondisi sektor perbankan AS yang belum lama goyang dengan runtuhnya SVB. Menurut Josua, kenaikan suku bunga Fed pada bulan ini yang memberikan sinyal less hawkish, dengan demikian dolar cenderung mengalami pelemahan terhadap mata uang utama. Selain itu, yield UST 10 tahun juga turun hingga ke level 3,4 persen setelah sebelumnya sempat berada di level 3,64 persen sebelum The Federal Open Market Committee (FOMC). “Sejalan dengan pelemahan dolar AS terhadap mata uang utama dan penurunan yield UST, terdapat kecenderungan potensi penguatan saham-saham berisiko terutama di pasar negara berkembang termasuk Indonesia,” jelasnya, Kamis (23/3/2023). Senada dengan Faisal, Josua juga mengatakan bahwa BI diperkirakan masih akan mempertahankan suku bunga acuannya sejalan dengan ekspektasi penurunan inflasi dan stabilnya nilai tukar rupiah. “Kedepannya, mempertimbangkan arah Fed yang less hawkish dan suku bunga acuan The Fed yang akan mendekati puncaknya, serta mempertimbangkan fundamental ekonomi Indonesia yang solid, maka diperkirakan perekonomian dan pasar keuangan domestik akan cenderung stabil dan resilien,” tutupnya. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230323/90/1640015/alasan-ekonom-proyeksi-bi7drrr-ditahan-meski-suku-bunga-the-fed-naik
545-bisniscom-20230330
Konten Premium , JAKARTA — Dompet digital Dana Indonesia mengungkapkan sejumlah rencana bisnis sepanjang 2023, di mana perusahaan akan mengoptimalkan pembayaran digital. Head of Communications DANA Indonesia Sharon Issabella menyampaikan pihaknya akan terus berfokus pada peningkatan pengalaman transaksi digital yang lebih aman, mudah, dan nyaman, serta mengembangkan inovasi fitur dan produk yang sesuai dengan kebutuhan pengguna. Adapun, untuk tahun ini, salah satu rencana yang akan Dana lakukan adalah dengan mengoptimalkan layanan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS). “Saat ini, kami masih akan terus berfokus pada mengoptimalkan pembayaran digital yang kami miliki, apalagi dengan hadirnya dukungan yang semakin kuat dari Bank Indonesia melalui sejumlah inisiatif seperti QRIS, BI-FAST, dan SNAP Open API,” kata Sharon kepada , Rabu (29/3/2023). Selain itu, Sharon menyampaikan bahwa Dana juga akan terus memperluas layanan keuangan yang kami miliki, khususnya asuransi, pinjaman, dan investasi, baik dengan memperbanyak mitra hingga menciptakan pengalaman transaksi yang makin mumpuni. "Dengan demikian, pengguna makin mudah mendapatkan solusi layanan keuangan yang paling relevan, mudah diakses, dan sesuai dengan kebutuhannya," pungkasnya. Baca Juga Sepanjang 2022, Dana mencatat pertumbuhan pesat dalam hal pengguna yang terdaftar dan transaksi, di mana penetrasi pembayaran digital dan layanan keuangan perusahaan telah mencapai lebih dari 135 juta pengguna yang meluas ke berbagai daerah. Dana beroperasi di bawah PT Espay Debit Indonesia Koe. Perusahaan ini dimiliki oleh PT Elang Sejahtera Mandiri dan Alvin W. Sariaatmadja. Sedangkan di Elang Sejahtera tergabung perusahaan teknologi dari China, Ant Financial yang memiliki Alipay. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230330/563/1642113/intip-strategi-e-wallet-dana-bersaing-dengan-layanan-digital-bank
30-bisniscom-20230310
Konten Premium Bisnis.com , JAKARTA — Industri pinjaman online (pinjol) atau financial technology peer to peer lending ( fintech P2P lending ) mampu membalikkan kinerja dengan membukukan laba bersih senilai Rp50,48 miliar pada Januari 2023. Jika dibandingkan dengan posisi Januari 2022, P2P lending terpantau masih mengalami rugi sebesar Rp16,14 miliar. Kemudian bila melihat capaian kinerja tahun lalu, rugi industri membengkak menjadi Rp41,05 miliar. Mengutip data Statistik Fintech Lending Periode Januari 2023 yang dipublikasikan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada Senin (27/2/2023), perolehan laba bersih fintech lending berasal dari jumlah pendapatan operasional yang tumbuh dua digit pada Januari 2023. OJK mencatat jumlah pendapatan operasional naik 81,79 persen secara tahunan ( /yoy) menjadi Rp998,79 miliar dari sebelumnya Rp549,41 miliar. Total pendapatan yang dimiliki P2P lending salah satunya ditopang oleh meningkatnya pos pendapatan atas denda hingga 140 persen yoy. Nilainya naik dari Rp9,52 miliar pada Januari 2022 menjadi Rp22,82 miliar per Januari 2023. Selain itu, pos pendapatan atas pengembalian pinjaman juga tumbuh 87,49 persen yoy menjadi Rp820,5 miliar. Diikuti dengan pos pendapatan atas pemberian pinjaman yang naik 52 persen yoy menjadi Rp155,46 miliar dari sebelumnya Rp102,27 miliar. Di samping itu, OJK menyampaikan jumlah aset pada penyelenggara fintech lending mencapai Rp6.415 miliar pada Januari 2023. Artinya, aset fintech lending mampu tumbuh 50,10 persen yoy dari Rp4.274 miliar pada Januari 2022. Fintech lending juga mencatatkan rasio beban operasional terhadap pendapatan operasional (BOPO) yang semakin efisien, yakni berada di angka 89,16 persen pada Januari 2023. Rasio BOPO ini lebih efisien dibandingkan dengan Januari 2022 sebesar 107,96 persen. Selain itu, TWP90 secara agregat di industri ini berada di angka 2,75 persen pada Januari 2023 dengan TKB90 sebesar 97,25 persen. Sementara itu, ROA dan ROE masing-masing-masing-masing sebesar 0,79 persen dan 1,66 persen. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini : Bergabung dan dapatkan analisis informasi ekonomi dan bisnis melalui email Anda.
https://finansial.bisnis.com/read/20230310/563/1636030/pinjol-p2p-lending-mulai-panen-laba-tak-lagi-rugi-per-januari-2023
372-bisniscom-20230322
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA—Survei Indo Barometer menempatkan nama Erick Thohir pada posisi teratas sebagai calon wakil presiden pilihan publik jika pemilihan presiden dilakukan hari ini. Direktur Eksekutif Indo Barometer M Qodari mengatakan, nama Erick Thohir berada di urutan teratas pilihan publik dengan mendulang 22,9% suara responden. "Di bawahnya ada Khofifah Indar Parawansa yang mendapat 15,8 persen suara, Muhaimin Iskandar 6,7 persen, Puan Maharani 6,3 persen, Chairul Tanjung 2,7 persen, belum memutuskan 25,5 persen, dan tidak tahu 14,9 persen," kata Qodari di Jakarta, Selasa (21/3/2023). Sekedar catatan, nama-nama tersebut disodorkan kepada responden untuk dipilih dalam wawancara tatap muka yang melibatkan 1.190 responden di 33 provinsi pada 12-24 Februari 2023. Responden berusia 17 tahun ke atas atau sudah menikah. Mereka terdiri dari 50% laki-laki dan 50% persen yang mayoritas (59,7%) tinggal di perkotaan dan sisanya (40,3%) tinggal di pedesaan. Sebanyak 90,5% responden beragama Islam, dari suku Jawa (41,2%), Sunda (16%), dan lainnya 22%. Sisanya suku lain seperti Melayu, Batak, Minang, yang masing-masing di bawah 5%. Baca Juga Posisi Cawapres pada untuk 2024, kata Qodari, akan sangat menentukan kemenangan mengingat elektabilitas capres terpopuler tidak begitu jauh. Qodari menambahkan, Cawapres 2024 akan dipilih berdasarkan satu dari empat variabel: elektabilitas cawapres, dukungan partai politik, logistik/sumber daya, kecocokan pribadi. "Makin banyak kriteria yang masuk, makin berpeluang dipilih," tambah Qodari. Nama Erick Thohir, tambah Qodari, paling sering dipasangkan dengan Ganjar Pranowo yang dalam survei ini menempati urutan pertama sebagai calon presiden dengan elektabilitas 29,4 persen. "Erick dan Ganjar juga sering tampil bersama, walaupun ada juga potensi nama Puan Maharani sebagai bentuk akomodasi politik," kata Qodari. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230322/90/1639640/survei-indo-barometer-erick-thohir-cawapres-teratas
129-bisniscom-20230130
Konten Premium Bisnis.com, Jakarta – Modus penipuan pembobolan rekening kini makin menjadi. Belakangan ini tengah viral kasus undangan pernikahan yang dapat membobol rekening melalui WhatsApp. Dengan demikian Anda perlu mengantisipasi insiden ini. Modus terbaru pembobolan rekening dilakukan oleh pelaku dengan menghubungi korban melalui WhatsApp. Kemudian pelaku akan memberitahukan bahwa korban mendapatkan undangan pernikahan, dengan mencantumkan link yang nantinya akan dibuka oleh korban. Berdasarkan keterangan dari salah satu korban, dikatakan bahwa link tersebut akan membawa Anda untuk menginstall suatu aplikasi. Kemudian apabila penerima pesan ini menginstal dan membuka aplikasi tersebut, maka informasi pribadi pengguna akan dicuri. Pelaku dapat dengan mudah membobol rekening pribadi atau m-banking korban. Hal utama yang harus dilakukan oleh setiap pemilik rekening bank adalah melindungi data pribadi yang berkaitan dengan akun perbankan. Pastikan Anda selalu merahasiakan data pribadi seperti user ID, password, PIN, kode OTP, kode kartu dan lainnya. Selain itu, usahakan untuk menyimpan buku tabungan ditempat yang aman dan tidak mudah terjamah orang lain. Jangan sampai data Anda diketahui oleh orang lain, termasuk keluarga Anda. Sebab, jika data ini sudah jatuh ketangan orang lain, siap-siap data Anda akan disalahgunakan. Cara menghindari pembobolan rekening juga dapat dilakukan dengan mengontrol riwayat transaksi. Artinya, disarankan untuk melakukan cek saldo secara berkala atau rutin. Demi mempermudah Anda dalam mengecek saldo, gunakanlah mobile banking. Ini memungkinkan Anda mengecek transaksi keuangan tanpa perlu ribet pergi ke ATM. Cukup hubungkan akun rekening Anda di perangkat seluler pribadi, Anda sudah dapat dengan mudah melakukan transaksi. Meskipun begitu, Anda juga harus menjaga keamanan data rekening di handphone Anda. Aktifkan fitur notifikasi melalui SMS. Ini dapat lebih memudahkan Anda dalam mengetahui adanya transaksi masuk dan keluar selain memanfaatkan mobile banking. Pihak bank akan secara otomatis mengirimkan SMS pemberitahuan ke nomor telepon yang sudah Anda daftarkan sebelumnya. Sebagian besar orang tidak mengetahui bahwa wifi publik atau free wifi yang biasanya sering dijumpai di berbagai fasilitas umum itu sangat berbahaya. Pasalnya, ini akan memicu cyber crime yang terjadi dengan memanfaatkan wifi public. Pelaku akan dengan mudah membobol informasi, termasuk data rekening Anda melalui wifi publik ini. Para pelaku kejahatan diam-diam akan mengambil data-data pribadi mu secara ilegal. Mengetahui hal ini, hendaknya Anda dapat menghindari penggunaan free wifi secara sembarang. Lebih baik Anda tidak terhubung dengan internet dalam beberapa waktu daripada Anda harus menanggalkan risiko pencurian data. Menjadi penting bagi Anda untuk mengaktifkan fitur verifikasi dua langkah pada aplikasi pesan maupun aplikasi M-banking Anda. Ini dipercaya dapat lebih memperkuat keamanan data dan privasi pada perangkat Anda. Menjaga keamanan data di perangkat selular dilakukan dengan mengaktifkan fitur verifikasi dua langkah yang nantinya akan memungkinkan Anda melakukan pemindaian sidik jari atau wajah ketika hendak membuka aplikasi maupun melakukan transaksi. Belajar dari kasus pembobolan rekening melalui undangan WhatsApp, ini berpesan bahwa hendaknya Anda dapat lebih berhati-hati dan tidak gegabah dalam membuka alamat link, khususnya yang diterima dari orang yang tidak dikenal. Terakhir, jika Anda akan melakukan transaksi secara langsung melalui gerai ATM, pastikan Anda dapat lebih waspada agar terhindar dari pembobolan ATM. Sebab, banyak oknum yang telah diketahui menyabotase mesin ATM. Umumnya modus kejahatan ini dilakukan dengan memasang benda atau alat yang mencurigakan di beberapa area mesin ATM umum. Alat inilah yang akan digunakan untuk membobol rekening tabungan. Tak hanya itu, umumnya pelaku juga sering sengaja mencantumkan nomor telepon bank tidak resmi di sekitar ATM untuk menipu para pengguna mesin ATM. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini : Bergabung dan dapatkan analisis informasi ekonomi dan bisnis melalui email Anda.
https://finansial.bisnis.com/read/20230130/55/1622957/awas-pembobolan-rekening-via-whatsapp-ini-cara-mencegahnya
203-bisniscom-20230317
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank Neo Commerce Tbk. (BBYB) dalam waktu dekat akan meluncurkan dua layanan digital terintegrasi yakni layanan Neo Business dan layanan Wealth Management. Direktur Bisnis Bank Neo Commerce Aditya Windarwo menuturkan dua layanan baru tersebut merupakan komitmen perseroan dalam menghadirkan layanan Neo Experience untuk memberikan solusi keuangan nasabah. "Melalui layanan terbaru ini, kami harap nasabah dapat menikmati pengalaman perbankan yang lengkap, solutif, dan benar-benar dapat membantu kebutuhan investasi dan usaha mereka,” jelas nya dalam keterangan resmi, Jumat (17/3/2023). Secara lebih rinci, Neo Business merupakan layanan yang diperuntukkan bagi pemilik usaha mikro, kecil, dan menengah untuk membantu mereka dalam mengembangkan usaha. Layanan tersebut didesain untuk mengatur transaksi keuangan dan transaksi bisnis para pelaku UKM. Adapun, Neo Business juga memungknkan merchant menerima dan mengelola pembayaran hasil usaha dari platform e-commerce atau food delivery, mengirimkan payment collection kepada mitra bisnis ataupun pelanggan, hingga layanan transaksi pembayaran menggunakan Quick Response Code Indonesia Standard (QRIS). Sementara itu, layanan Wealth Management sendiri memungkinkan nasabah untuk memiliki lebih banyak pilihan dalam berinvestasi melalui aplikasi neobank. Hal tersebut dilakukan untuk mendukung inklusi keuangan dan pasar modal untuk menjangkau segmen yang lebih luas. Baca Juga Di samping itu, BBYB menjelaskan bahwa pihaknya telah memiliki izin ebagai agen penjual efek reksa dana (APERD). Saat ini perseroan telah bekerja sama dengan lima rekanan manajer investasi, yaitu Batavia Prosperindo Aset Manajemen, Ashmore Asset Management Indonesia, Eastspring Investments Indonesia, Sucorinvest Asset Management dan Manulife Aset Manajemen Indonesia, dengan total sebanyak 21 produk Reksa Dana yang ditawarkan. Dengan hadirnya layanan Wealth Management di aplikasi neobank, BNC berharap dapat memberikan pilihan produk yang sesuai dengan kebutuhan dan profil risiko yang dimiliki oleh nasabah, dan juga berperan serta dalam meningkatkan inklusi dan literasi keuangan masyarakat Indonesia. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230317/90/1638528/bank-neo-commerce-bbyb-mau-rilis-dua-layanan-baru-apa-saja
200-bisniscom-20230318
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA – Bank indonesia (BI) melaporkan aliran modal asing yang masuk dari pasar keuangan Indonesia mencapai Rp9,59 triliun pada pertengahan Maret 2023. Kepala Departemen Komunikasi BI Erwin Haryono mengatakan jumlah tersebut terdiri jumlah modal asing yang masuk dari surat berharga negara (SBN) Rp10,31 triliun dan jumlah modal asing yang keluar melalui pasar saham sebesar Rp730 miliar. “Berdasarkan data transaksi 13–16 Maret 2023, nonresiden di pasar keuangan domestik beli neto Rp9,59 triliun,” kata Erwin dalam keterangan resmi yang dikutip Bisnis, Sabtu (18/3/2023). Sementara itu, sejak awal 2023 hingga 16 Maret 2023, aliran modal asing yang masuk melalui SBN mencapai Rp39,67 triliun. Kemudian, aliran modal asing yang keluar melalui pasar saham mencapai Rp520 miliar. Selain itu, BI mencatat premi risiko investasi (credit default swap/CDS) Indonesia 5 tahun naik dari level 98,22 basis poin (bps) per 10 Maret 2023 menjadi 103,48 bps per 16 Maret 2023. Kemudian, BI melaporkan imbal hasil atau yield SBN 10 tahun pada Jumat (17/3/2023) naik ke level 6,93 persen. Baca Juga Sementara itu, rupiah dibuka di level (bid) Rp15.375 per dolar Amerika Serikat (AS) pada Jumat pagi (17/3/2023). Pada Kamis (16/3/2023), rupiah ditutup di di level (bid) Rp15.375 per dolar AS. "BI terus memperkuat koordinasi dengan pemerintah dan otoritas terkait serta mengoptimalkan strategi bauran kebijakan untuk menjaga stabilitas makroekonomi dan sistem keuangan guna mendukung pemulihan ekonomi lebih lanjut," kata Erwin. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230318/90/1638607/bi-catat-modal-asing-masuk-rp959-triliun-pada-pertengahan-maret
359-bisniscom-20230323
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA – Suku bunga acuan BI 7-Day Reverse Repo Rate (BI7DRR) diperkirakan bertahan di level 5,75 persen hingga akhir 2023, meski bank sentral Amerika Serikat Federal Reserve (Fed) kembali menaikkan suku bunga acuannya. Dalam pertemuan The Federal Open Market Committee (FOMC) 21-22 Maret 2023, The Fed memutuskan untuk mengerek kembali target suku bunga acuan sebesar 25 basis poin atau 0,25 persen ke kisaran 4,75 – 5 persen dan menjadi level tertinggi sejak Oktober 2007. Berkaitan dengan hal tersebut, Ekonom Bank Mandiri Faisal Rachman memperkirakan bahwa perkembangan terkini kondisi ekonomi memberikan ruang bagi Bank Indonesia (BI) untuk tetap mempertahankan BI7DRR pada level 5,75 persen hingga sisa tahun 2023. “Kami tetap memperkirakan BI akan mempertahankan BI7DRR di level 5,75 persen hingga sisa tahun 2023 dengan tetap mewaspadai perkembangan ekonomi global ke depan yang masih penuh dengan ketidakpastian,” ujarnya kepada Bisnis, Kamis (23/3/2023). Menurutnya, proyeksi tersebut berlandaskan pada sejumlah sisi. Dari sisi eksternal, The Fed memberi sinyal bahwa tidak ada perubahan terminal rate pada 2023 di tengah kondisi inflasi yang membandel akibat keketatan pasar tenaga kerja AS. The Fed juga mengakui perkembangan ekonomi AS belakangan ini terkait dengan kegagalan Silvergate Bank, Silicon Valley Bank, dan Signature Bank. Hal ini membuat The Fed perlu menyeimbangkan perang melawan inflasi dan risiko dari krisis perbankan. Baca Juga “Namun, konsensus pasar memperkirakan Fed harus segera menghentikan siklus pengetatan moneter dan mengubah kebijakan untuk memangkas suku bunga guna mendukung stabilitas keuangan, setelah runtuhnya tiga bank regional AS dan pengambilalihan Credit Suisse.” Dari sisi domestik, Faisal menyatakan bahwa di tengah ancaman perlambatan ekonomi global, neraca perdagangan Indonesia terus mencatatkan surplus sebesar US$5,48 miliar hingga Februari 2023. Hasilnya, cadangan devisa ikut menanjak menjadi US$140,3 miliar. Selain itu, laju inflasi juga sedang dalam tren menurun dari posisi 5,95 persen secara tahunan (year-on-year/yoy) pada September 2022, atau saat pemerintah menyesuaikan harga BBM bersubsidi, menjadi 5,47 persen pada Februari lalu. “Kondisi tersebut mendukung stabilitas nilai tukar rupiah dan meredam risiko inflasi impor. Oleh karena itu, kami melihat bahwa ruang untuk menaikkan BI7DRR pada tahun ini akan sangat terbatas,” tutur Faisal. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230323/90/1639853/intip-proyeksi-bi7drr-tahun-ini-usai-the-fed-kerek-suku-bunga-lagi
275-bisniscom-20230316
Konten Premium , BADUNG — Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengungkapkan bahwa DKI Jakarta menjadi provinsi dengan pengaduan tertinggi di sektor jasa keuangan mencapai 2.976 pengaduan dari 1 Januari 2022 - 10 Maret 2023. Kepala Departemen Pelindungan Konsumen OJK Rudy Agus P. Raharjo mengatakan DKI Jakarta menjadi wilayah dengan pengaduan tertinggi, mengingat penduduk di wilayah ini dapat terbilang tertinggi. “Kota besar itu biasanya jumlah pengaduannya lebih tinggi dibandingkan provinsi lainnya, termasuk di Jawa. Di Jakarta ini paling tinggi, setelah itu Jawa Barat,” kata Rudy dalam acara Sosialisasi Pengawasan Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan dan Pelindungan Konsumen dan Masyarakat, dikutip Kamis (16/3/2023). OJK mencatat setidaknya ada tiga wilayah di provinsi Jawa dengan jumlah pengaduan tertinggi, yaitu DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Jawa Timur. Mengekor DKI Jakarta, wilayah Jawa Barat tercatat memiliki pengaduan sebanyak 2.942 dan disusul Jawa Timur mencapai 2.792 pengaduan. Alhasil, pengaduan di provinsi Jawa mencapai 12.050. Berikut adalah pengaduan yang diterima OJK di sektor jasa keuangan berdasarkan provinsi kejadian dengan periode 1 Januari 2022 - 10 Maret 2023. Baca Juga 1. Jawa: 12.050 pengaduan - DKI Jakarta: 2.976 - Jawa Barat: 2.942 - Jawa Timur: 2.792 - Jawa Tengah: 2.009 - Banten: 903 - D.I Yogyakarta: 428 2. Sumatra: 3.058 pengaduan - Sumatra Utara: 947 - Sumatra Selatan: 489 - Lampung: 384 - Riau: 324 - Sumatra Barat: 311 - Kepulauan Riau: 193 - Jambi: 156 - Aceh: 126 - Bengkulu: 96 - Kepulauan Bangka Belitung: 3 3. Sulawesi: 1.306 pengaduan - Sulawesi Selatan: 675 - Sulawesi Tengah: 276 - Sulawesi Utara: 148 - Sulawesi Tenggara: 108 - Gorontalo: 68 - Sulawesi Barat: 31 4. Bali: 1.091 pengaduan - Nusa Tenggara Barat: 538 - Bali: 428 - Nusa Tenggara Timur: 125 5. Papua: 133 pengaduan - Papua: 70 - Papua Barat: 28 - Maluku: 25 - Maluku Utara: 10 Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230316/215/1637893/ojk-dki-jakarta-jadi-provinsi-dengan-pengaduan-tertinggi
47-cnbc-20230324
Jakarta, CNBC Indonesia- Setelah resmi diluncurkan Bank Indonesia, Term Deposit Valuta Asing Devisa Hasil Ekspor (TD Valas DHE) yang berlaku sejak 1 Maret 2023 untuk tenor 1 Bulan lebih banyak dipilih oleh Eksportir sementara tenor 3 dan 6 bulan belum ada peminat. SEVP Treasury & International Banking BCA, Branko Windoe menilai digemarinya tenor 1 bulan TD Valas DHE mencerminkan bahwa kondisi ini terkait cashflow perusahaan dan penggunaan valas eksportir hingga daya tarik imbal hasil yang mungkin lebih menarik. PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) CNBC
https://www.cnbcindonesia.com/market/20230324144150-19-424285/aturan-dhe-meluncur-likuiditas-tren-kredit-valas-melesat
57-bisniscom-20230309
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA – PT Avrist Assurance meluncurkan produksi asuransi pendidikan yakni Avrist Prestasi sebagai strategi menangkap momentum atas tren biaya pendidikan yang terus meningkat di tengah inflasi. Menurut data dari Badan Pusat Statistik (BPS), Indeks Harga Konsumen (IHK) kelompok pendidikan mengalami inflasi year-on-yeay yang meningkat sebesar 2,76 persen atau terjadi kenaikan indeks dari 109,59 pada Februari 2022 menjadi 112,61 pada Februari 2023. Sebelumnya, berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Juni 2022, penyesuaian biaya pendidikan di Indonesia dapat dibilang relatif tinggi dengan rata-rata kenaikan mencapai 10-15 persen setiap tahunnya. President Director Avrist Assurance Simon Imanto mengatakan tingginya kenaikan biaya pendidikan menjadi tantangan tersendiri bagi orang tua dalam mempersiapkan masa depan pendidikan anak. Setiap orang tua menginginkan pendidikan yang terbaik bagi anaknya, namun biaya yang dikeluarkan juga tidak murah. “Avrist Prestasi hadir sebagai jawaban bagi orangtua yang tengah mempersiapkan dana pendidikan bagi putra putri tercinta. Produk ini memberikan kepastian perlindungan sehingga dana pendidikan anak tetap dapat terpenuhi,” jelas dia, Kamis (11/3/2023). Menurutnya, Avrist Prestasi hadir dengan berbagai keunggulan di antaranya beragam pilihan plan dengan manfaat asuransi yang besar, tersedia dalam mata uang rupiah dan dolar AS dengan metode pembayaran premi tunggal & premi berkala. Selain itu polis akan tetap aktif hingga akhir masa pertanggungan walaupun tertanggung sudah meninggal dunia, serta manfaat bebas premi. Direktur Keuangan yang membawahi Divisi Product Development Ian Ferdinan Natapradja menambahkan Avrist Prestasi memiliki empat keunggulan. Pertama, manfaat hidup, yaitu apabila tertanggung hidup selama masa pertanggungan, perusahaan akan membayarkan manfaat hidup terjadwal sesuai persentase dari uang pertanggungan. Kedua, manfaat jatuh tempo, yaitu apabila tertanggung hidup selama masa pertanggungan akan mendapatkan 1.000 persen dari uang pertanggungan sesuai plan yang dipilih serta tergantung usia masuk. Ketiga, manfaat bebas premi, apabila tertanggung terdiagnosa penyakit kritis atau cacat total dan tetap, sesuai ketentuan polis, maka akan dibebaskan dari kewajiban membayar premi dan manfaat tahapan akan bisa diterima sesuai jadwal. Keempat, manfaat penyerahan polis, atau kondisi apabila polis ini memiliki nilai tunai dan tertanggung masih hidup. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini : Bergabung dan dapatkan analisis informasi ekonomi dan bisnis melalui email Anda.
https://finansial.bisnis.com/read/20230309/215/1635602/proteksi-jebakan-inflasi-biaya-pendidikan-avrist-rilis-produk-anyar
241-bisniscom-20230316
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA - Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) Tahun Buku 2022 PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. atau BNI menyetujui rencana pembelian kembali (buyback) saham perseroan dengan nilai sebanyak-banyaknya 10% dari modal disetor atau setara dengan Rp905 miliar. Pembelian kembali saham perseroan yang telah dikeluarkan dan tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) tersebut akan diselesaikan paling lama 18 bulan sejak tanggal RUPST yang menyetujui pelaksanaan buyback. Direktur Finance BNI Novita Widya Anggraini mengatakan, buyback disiapkan perseroan dengan tujuan untuk mengimbangi tekanan jual di pasar saat Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) sedang berfluktuasi. "Rencana buyback juga dimaksudkan untuk memberikan keyakinan kepada investor bahwa perseroan memiliki optimisme yang tinggi terhadap fundamental yang terus membaik, sehingga harga saham saat ini masih memiliki potensi untuk naik," kata Novita dalam konferensi pers virtual, Rabu (15/3/2023). Sebagai informasi, valuasi saham perseroan (price to book value) per 13 Maret 2023 sebesar 1,23 kali, berada di bawah rata-rata 10 tahun sebesar 1,4 kali. Adapun pada tahun sebelumnya, harga saham BNI di akhir 2022 tercatat meningkat 36,7% secara year-on-year (YoY), jauh lebih tinggi dari peningkatan harga saham LQ-45 yang sebesar 0,7% YoY. Baca Juga Pertumbuhan tersebut terlepas dari IHSG yang bergerak cukup fluktuatif pada 2022 serta diwarnai dinamika kondisi geopolitik, harga komoditas, dan kebijakan moneter bank-bank sentral dunia dalam melakukan rate adjustment. BNI pun memiliki komitmen untuk terus mencetak profitabilitas yang sehat dan sustain sehingga memberikan nilai yang optimal bagi seluruh pemangku kepentingan, terutama untuk para pemegang saham. Meskipun kondisi perekonomian global tahun ini masih penuh tantangan, BNI yakin dan optimistis kondisi Indonesia jauh lebih baik dibanding negara-negara lain. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230316/90/1638211/rupst-bni-bbni-setujui-buyback-saham-rp905-miliar
61-bisniscom-20230309
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA - Perusahaan pembiayaan pelat merah PT BRI Multifinance Indonesia (BRI Finance) membukukan total aset senilai Rp7,33 triliun sepanjang 2022. Merujuk laporan keuangan perusahaan, total aset BRI Finance per 31 Desember 2022 terpantau tumbuh 39,68 persen secara tahunan (year-on-year/yoy) dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya dengan nilai Rp5,25 triliun. Pertumbuhan juga terjadi pada pendapatan tahun berjalan perusahaan yang tumbuh dua digit sepanjang 2022. Anak perusahaan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BBRI) itu mencatatkan pertumbuhan pada pendapatan tahun berjalan sebesar 45,37 persen yoy, atau naik dari Rp612,62 miliar menjadi Rp890,60 miliar. Direktur Utama BRI Finance Azizatun Azhimah mengatakan raihan tersebut mendorong optimisme perseroan untuk lebih memacu kinerja tahun ini. Pasalnya, kinerja pada 2022 dicapai di tengah berbagai tantangan ekonomi. “Kinerja tersebut dicapai karena strategic response yang tepat dalam menghadapi tantangan ekonomi yang ada dan dapat dieksekusi dengan baik oleh seluruh komponen di BRI Finance,” kata Azizatun dalam keterangan tertulis, Rabu (8/3/2023). Berkaca dari kinerja perusahaan pada tahun lalu, Azizatun optimistis pencapaian pada 2022 akan menjadi pondasi yang kuat bagi kami dalam menjajaki prospek bisnis yang dinilai akan positif tahun ini. Jika dilihat dari total liabilitas BRI Finance pada 2022 mencapai Rp6,10 triliun, meningkat dari posisi tahun sebelumnya Rp4,11 triliun. Sedangkan, untuk total ekuitas BRI Finance pada 2022 mencapai Rp1,22 triliun, sementara tahun sebelumnya Rp1,14 triliun. Lebih lanjut, Azizatun menuturkan, bahwa salah satu pendorong utama pertumbuhan kinerja BRI Finance adalah keberhasilan dalam memperbesar porsi pembiayaan untuk segmen konsumer. Dia menjelaskan, bahwa BRI Finance dalam beberapa tahun terakhir lebih fokus pada pembiayaan konsumer dengan target kontribusi mencapai 75 persen dan memperkecil kontribusi pembiayaan di segmen komersial. Sementara itu, pada tahun 2023, perusahaan akan tetapi mendorong segmen konsumer. Secara rinci, BRI Finance memiliki pembiayaan konsumer, komersial dan sewa operasi. Segmen konsumer terdiri dari pembiayaan mobil baru lewat BRIFnewcar, mobil bekas melalui BRIFused-car, pembiayaan sepeda motor atau BRIFmotorcycle, dan fasilitas dana di BRIflash. “Produk lainnya yang ingin kami dorong untuk segmen konsumer tahun 2023 ini yakni pembiayaan used car dan refinancing,” tuturnya. Di samping itu, untuk memperkuat pembiayaan konsumer dan menciptakan pertumbuhan kinerja berkelanjutan, pada tahun ini pihaknya sudah mempersiapkan berbagai strategi, salah satunya dengan meningkatkan profitabilitas melalui joint financing (JF) baik dengan BRI atau perbankan dan perusahaan pembiayaan lainnya. “Kami juga memaksimalkan sinergi pemasaran dengan melakukan penguatan titik captive yang sudah ada,” lanjutnya. BRI Finance akan menambah tenaga relationship manager (RM) di wilayah bisnis yang memiliki potensi pasar yang besar, sehingga akan memperdalam penetrasi pemasaran dan menumbuhkan disbursement (penyaluran kredit baru). Kemudian, BRI Finance juga akan memanfaatkan sinergi dengan perusahaan induk melalui referral dari kantor-kantor cabang BRI hingga berinovasi dalam digitalisasi proses bisnis, yaitu dengan peningkatan aplikasi myBRIf sebagai one stop digital financing platform. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini : Bergabung dan dapatkan analisis informasi ekonomi dan bisnis melalui email Anda.
https://finansial.bisnis.com/read/20230309/89/1635473/bri-finance-kantongi-aset-rp733-triliun-sepanjang-2022-dirut-beberkan-resepnya
404-bisniscom-20230321
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA - DPR RI resmi menetapkan Perry Warjiyo untuk kembali menjabat sebagai Gubernur Bank Indonesia untuk periode 2023-2028. Penetepatan ini sekaligus sejarah baru di Bank Indonesia setelah era reformasi 1998. Pasalnya dalam 23 tahun terakhir, belum ada Gubernur Bank Indonesia yang menjabat selama dua periode. “Sidang Dewan yang kami hormati, sekarang perkenankan kami menanyakan kepada sidang dewan yang terhormat, apakah laporan Komisi XI DPR RI terhadap hasil uji kelayakan fit & proper test calon Gubernur BI dapat disetujui?," kata Ketua DPR RI Puan Maharani dalam Rapat Paripurna DPR RI ke-19 Masa Persidangan IV Tahun Sidang 2022-2023, Selasa (21/3/2023). Dalam catatan Sejarah Pra Bank Indonesia, kepemimpinan di Bank Sentral dua periode hanya pernah terjadi di era Radius Prawiro (1966 - 1971, 1971-1973) dan Rachmat Saleh (1973-1978, 1978-1983). Dilansir Antara, Rachman Saleh merupakan putra Madura yang mengabdi selama 60 tahun. Sosok ini dikenal sebagai pribadi yang dapat disebut punya integritas kejujuran di atas rata-rata. Rachmat Saleh setelah dari Bank Indonesia dipercaya menjadi Menteri Perdagangan pada 1983-1988. Nama ini juga menjadi salah satu pendiri kawah candradimuka lahirnya bankir profesional melalui Lembaga Pengembangan Perbankan Indonesia (LPPI). Baca Juga Ketika mengucapkan kata-kata perpisahan dengan jajaran Bank Indonesia (BI) pada Maret 1983, Rachmat Saleh berpesan agar semua mempertahankan etos kerja yang sudah terbangun, loyalitas, integritas, jujur dan hidup sederhana. Karir Rachmat Saleh sendiri seperti melanjutkan pendahulunya Radius Prawiro. Gubernur Bank Indonesia pertama era Orde Baru ini menyandang sejumlah jabatan mentereng seperti Tim Ahli Ekonomi Presiden, Ketua Dewan Gubernur Bank Dunia (IBRD). Selepas dari Bank Indonesia yakni pada masa Kabinet Pembangunan IV, Radius menjabat sebagai Menteri Keuangan dan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Keuangan, Industri dan Pengawasan Pembangunan Sebagaimana diketahui, Perry telah menjalani uji kelayakan dan kepatutan atau fit & proper test pada Senin (20/3/2023) di Komisi XI DPR RI. Perry yang saat ini masih menjabat sebagai Gubernur BI periode 2018-2023 akan mengakhiri masa jabatannya pada Mei mendatang. Wakil Ketua Komisi XI DPR RI Amir Uskara menyampaikan bahwa Komisi XI secara musyawarah mufakat dan aklamasi menyepakati dan menetapkan Perry sebagai Gubernur BI untuk periode 2023-2028. “Setelah mendengarkan masukan, saran, dan pendapat dari seluruh fraksi, rapat internal komisi XI DPR RI secara musyawarah mufakat dan aklamasi menyetujui Perry Warjiyo sebagai Gubernur BI periode 2023-2028,” kata dia. Dalam fit & proper test-nya, Perry menyampaikan tujuh strategi yang akan dilakukan BI dalam mengawal perekonomian nasional untuk periode 5 tahun ke depan. Pertama, penguatan kebijakan dan kelembagaan BI sebagai implementasi dari UU Pengembangan dan Penguatan Sektor Keuangan (PPSK). Kedua, penguatan bauran kebijakan BI untuk mendukung ketahanan dari dampak gejolak global dan kebangkitan ekonomi nasional. Ketiga, akselerasi digitalisasi sistem pembayaran untuk integrasi ekosistem ekonomi keuangan digital (EKD) dan Rupiah Digital dalam rangka mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan. Keempat, pendalaman pasar uang untuk efektivitas kebijakan BI serta pembiayaan ekonomi berkelanjutan. Kelima, strategi kebijakan dengan pemerintah dan mitra strategis lainnya untuk mendukung hilirisasi serta ekonomi keuangan yang inklusif dan hijau. Keenam, BI mendukung penuh keberhasilan keketuaan Indonesia pada Asean 2023. Serta ketujuh, transformasi kelembagaan untuk semakin memperkuat profesionalitas, tata kelola yang baik, dan akuntabilitas BI. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230321/11/1639357/mengulang-sejarah-radius-prawiro-dan-rachmat-saleh-perry-warjiyo-gubernur-bi-dua-periode
235-bisniscom-20230317
Konten Premium Bisnis.com, BALI — Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengumumkan pembubaran atas Dana Pensiun Lembaga Keuangan Adisarana Wanaartha. Pembubaran tersebut terhitung efektif sejak 5 Desember 2022. Kepala Departemen Perizinan, Pemeriksaan Khusus dan Pengendalian Kualitas Industri Keuangan Non-Bank (IKNB) Asep Iskandar menyampaikan bahwa pembubaran dana pensiun (dapen) tersebut melalui Keputusan Dewan Komisioner (KDK) Nomor KEP-13/D.05/2023 tanggal 27 Februari 2023. “OJK membubarkan Dana Pensiun Lembaga Keuangan Adisarana Wanaartha yang beralamat di Gedung Wana Artha Jalan Mampang Raya No. 76 Jakarta 12790 terhitung efektif sejak tanggal 5 Desember 2022,” kata Asep, dikutip dari laman resmi OJK, Kamis (16/3/2023). Asep menyampaikan bahwa pembubaran Dana Pensiun Lembaga Keuangan Adisarana Wanaartha dilakukan karena izin usaha PT Asuransi Jiwa Adisarana Wanaartha (dalam likuidasi) selaku pendiri Dana Pensiun Lembaga Keuangan Adisarana Wanaartha telah dicabut OJK melalui Keputusan Dewan Komisioner OJK Nomor KEP-71/D.05/2022 tanggal 5 Desember 2022. Adapun, KDK Nomor KEP-13/D.05/2023 tanggal 27 Februari 2023 juga menetapkan Tim Likuidasi Dana Pensiun Lembaga Keuangan Adisarana Wanaartha, yaitu Harvardy Muhammad Iqbal sebagai Ketua Tim Likuidasi Dana Pensiun Lembaga Keuangan Adisarana Wanaartha dan Arif Sharon Simanjuntak sebagai anggota. Selanjutnya, Tim Likuidasi Dana Pensiun Lembaga Keuangan Adisarana Wanaartha akan bertugas melaksanakan proses likuidasi Dana Pensiun Lembaga Keuangan Adisarana Wanaartha, sesuai dengan ketentuan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) Nomor: 9/POJK.05/2014 tentang Pembubaran dan Likuidasi Dana Pensiun. Baca Juga “OJK mengimbau kepada peserta Dana Pensiun Lembaga Keuangan Adisarana Wanaartha untuk tetap tenang karena dana peserta akan dialihkan ke Dana Pensiun Lembaga Keuangan dengan memenuhi ketentuan yang berlaku,” pungkasnya. Sementara itu, pencabutan izin usaha PT Asuransi Jiwa Adisarana Wanaartha (Wanaartha Life) telah diumumkan pada Desember 2022 lalu. Pencabutan ini dilakukan karena Wanaartha tidak dapat memenuhi rasio solvabilitas (risk based capital) yang ditetapkan oleh OJK sesuai ketentuan yang berlaku. Hal ini disebabkan Wanaartha tidak mampu menutup selisih kewajiban dengan aset, baik melalui setoran modal oleh pemegang saham pengendali atau mengundang investor. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230317/215/1638259/dapen-milik-wanaartha-life-resmi-dibubarkan-ini-kata-ojk
577-bisniscom-20230412
Konten Premium , JAKARTA — Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) mengungkapkan tertahannya pengalihan polis sebanyak 157.000 polis PT Asuransi Jiwasraya (Jiwasraya) ke IFG Life lantaran adanya keterbatasan kapasitas keuangan. Wakil Menteri BUMN II Kartika Wirjoatmodjo mengatakan bahwa pada akhir tahun lalu telah disepakati bahwa restrukturisasi polis Jiwasraya yang masih tertahan harus diselesaikan pada tahun ini. Namun, Tiko menjelaskan bahwa penyelesaian tersebut harus memperhatikan kemampuan keuangan dan RBC IFG Life. Pasalnya, penyerapan restrukturisasi sisa polis Jiwasraya tersebut tidak boleh mengganggu kinerja IFG Life secara berkesinambungan. Adapun sampai dengan Februari 2023, masih terdapat 157.000 polis dengan nilai liabilitas sebesar Rp7,4 triliun yang belum dialihkan ke IFG Life. “Tertahannya pengalihan polis tersebut karena keterbatasan kapasitas keuangan, di mana tanpa penambahan PMN [Penyertaan Modal Negara], pengalihan polis tersebut akan menyebabkan RBC perusahaan di bawah ketentuan OJK,” jelas Tiko dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama Komisi VI DPR, Rabu (12/4/2023). Sementara itu, rasio solvabilitas atau risk-based capital (RBC) yang dimiliki IFG Life berada di angka 127,9 persen per Maret 2023. Jumlah ini di atas ketentuan namun sangat dekat ke batas minimal 120 persen. Baca Juga Dari sana, Kementerian BUMN meminta agar PT Bahana Pembinaan Usaha Indonesia (BPUI) atau IFG mendapatkan tambahan PMN sebesar Rp3 triliun. Rencananya, penambahan PMN tersebut akan dialokasikan untuk penyelesaian restrukturisasi sisa polis Jiwasraya yang masih tertahan sebesar Rp7,4 triliun kepada anak usahanya IFG Life sebagai komitmen dari hadirnya pemerintah dalam penyelesaian permasalahan kasus Jiwasraya. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230412/215/1646263/157000-polis-nasabah-jiwasraya-belum-dialihkan-ke-ifg-life-wamen-bumn-ungkap-rbc-mepet
585-bisniscom-20230416
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memberikan tips bijak menggunakan paylater untuk kebutuhan Lebaran 1444 Hijriah. Fitur payater seperti diketahui dapat digunakan untuk alternatif memenuhi kebutuhan lebaran. Meskipun demikian, OJK tetap mengimbau masyarakat untuk tidak sampai konsumtif saat menggunakan paylater. Berikut ini beberapa tips yang direkomendasikan, dikutip dari Instagram resmi OJK, Minggu (16/4/2023). 1. Cek Kebutuhan Anda OJK mengimbau masyarakat untuk menggunakan paylater sesuai dengan kebutuhan. Ingat paylater merupakan utang yang harus Anda lunasi. 2. Pahami Perjanjian Pahami ketentuan cicilan, biaya tambahan, denda keterlambatan, dan kapan harus membayar. Baca Juga 3. Bandingkan Beragam Promo Bandingkan beragam penawaran paylater, pilih yang paling sesuai dengan kebutuhanmu. 4. Bayar Tepat Waktu Bayar cicilan dan lunasi pinjaman tepat waktu agar tagihan tidak menumpuk dan terhindar dari denda. 5. Jaga Keamanan Digital Jangan pernah meminjamkan akun paylater atau membagikan password kepada orang lain. 6. Waspada Pinjol Ilegal Hati-hati terhadap pinjaman online ilegal yang menawarkan pinjaman cepat dan mudah tanpa syarat. Cek legalitasnya! Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230416/563/1647360/ojk-beri-tips-bijak-gunakan-paylater-untuk-kebutuhan-lebaran
634-bisniscom-20230413
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA - Industri reasuransi di Indonesia disebut masih sehat dengan mayoritas memiliki risk based capital (RBC) di atas 120 persen. Hal tersebut berdasarkan RBC yang tercatat dalam laporan keuangan enam perusahaan reasuransi pada kuartal IV/2022. "RBC selama di atas 120 persen menunjukkan bahwa kesehatan keuangannya masih sehat dan pemanfaatan kapasitas cukup optimal," ungkap Interim President of The Institute Of Risk Management and Insurance (STIRMA) Arbitani Taim kepada Bisnis, Kamis (13/4/2023). Meskipun demikian, ada empat perusahaan yang mengalami penurunan RBC pada Desember 2022 dibandingkan periode sebelumnya. Namun, angka RBC keempat perusahaan tersebut masih di atas 120 persen sesuai ketentuan minimal Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Empat perusahaan tersebut yakni PT Tugu Reasuransi Indonesia dengan RBC 221 persen pada 2022 dan RBC 230 persen pada 2021. Kemudian PT Reasuransi Maipark dengan RBC 1046,52 persen pada 2022. Angka tersebut turun sedikit apabila dibandingkan 2021 yakni 1046,69 persen. PT Reasuransi Indonesia Utama yakni RBC 129,09 pada 2022. Sementara itu RBC pada 2021 yakni 145,38 persen. PT Indoperkasa Suksesjaya Reasuransi (Inare) memiliki tingkat RBC tertinggi dibandingkan dengan lima perusahaan reasuransi lainnya. Per Desember 2022, INARE diketahui mencatatkan RBC sebesar 1057 persen. Baca Juga Perusahaan belum memiliki perbandingan kinerja dengan posisi yang sama tahun sebelumnya. Pasalnya, INARE merupakan perusahaan reasuransi yang baru mendapatkan izin beroperasi dari OJK pada 17 Januari 2022. Namun apabila dibandingkan dengan periode September 2022, RBC INARE menurun dari semula berada di level 1114 persen. Arbitani menjelaskan untuk meningkatkan kapasitas lebih lanjut, perusahaan perlu meningkatkan modalnya. "Dengan demikian perusahaan dapat lebih banyak mendukung bisnis asuransi," katanya. Di sisi lain, dua perusahaan mencatatkan peningkatan RBC pada kuartal IV/2022 dibandingkan periode sebelumnya. Pertama PT Maskapai Reasuransi Indonesia (MREI) yang memiliki RBC mencapai 279,3 persen per Desember 2022. Angka tersebut lebih tinggi apabila dibandingkan dengan tahun sebelumnya yakni 239 persen. Berikutnya PT Reasuransi Nusantara Makmur atau Nusantara Re mencatatkan tingkat RBC mencapai 407,63 persen pada kuartal IV/2022. Angka tersebut meningkat apabila dibandingkan dengan tahun sebelumnya yakni 201,93 persen. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230413/215/1646691/industri-reasuransi-indonesia-masih-sehat
58-cnbc-20230325
Jakarta, CNBC Indonesia - Pergerakan emas dunia kembali liar. Pada penutupan perdagangan Jumat (24/3/2023) harga emas dunia (XAU) di tutup menguat 1,09% di level USD1991,9 per troy ons. Kenaikan emas dunia akibat dari krisis perbankan AS yang menyebabkan jatuhnya perbankan AS hingga merembet ke perbankan Eropa. Sehingga emas adalah satu-satunya pilihan para investor untuk mengamankan dananya. Harga emas sempat menyentuh USD2000 per troy ons pada Jumat (24/3/2023). Kenaikan emas dipengaruhi oleh berbagai kekuatan fundamental, mulai dari ekspektasi kenaikan (suku bunga Federal Reserve), ketakutan perbankan yang berkepanjangan, pelemahan dollar AS, dan penurunan imbal hasil U.S Treasury. Kekhawatiran pasar tentang krisis perbankan dapat memicu resesi yang membuat emas menjadi aset safe haven yang diminati investor. Kekhawatiran terhadap sektor perbankan kembali menguat pada perdagangan Jumat (24/3/2023) setelah terpukulnya saham Deutsche Bank dan UBS, dua bank raksasa di Eropa. Selain itu, timbul pula kekhawatiran regulator dan bank sentral belum mampu mengatasi guncangan terburuk pada sektor ini sejak krisis keuangan tahun 2008. Terdapat pula penurunan dari imbal hasil obligasi pemerintah AS atau US Treasury setelah The Fed mengisyaratkan bakal berakhirnya siklus pengetatan moneter. Jika The Fed tidak dapat menaikkan suku bunga lebih jauh lagi, namun inflasi tetap tinggi maka akan menguntungkan pasar emas. Sanggahan: Artikel ini adalah produk jurnalistik berupa pandangan CNBC Indonesia Research. Analisis ini tidak bertujuan mengajak pembaca untuk membeli, menahan, atau menjual produk atau sektor investasi terkait. Keputusan sepenuhnya ada pada diri pembaca, sehingga kami tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan tersebut.
https://www.cnbcindonesia.com/market/20230325142057-17-424449/emas-dunia-makin-kinclong-akibat-krisis
520-bisniscom-20230331
Konten Premium Bisnis.com , JAKARTA — Leasing kongsi Garibaldi 'Boy' Thohir dan Maybank Indonesia PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk. (WOMF) atau WOM Finance berencana akan menerbitkan obligasi senilai Rp1 triliun pada akhir 2023. Direktur Keuangan WOM Finance Cincin Lisa Hadi mengatakan bahwa rencana penerbitan obligasi Rp1 triliun pada akhir 2023 itu masih melihat perkembangan bunga bank di pasar. “Obligasi awal tahun dan kalau kita butuh, kemungkinan kita ada [obligasi] di akhir tahun nanti, kita mau lihat bunganya seperti apa. Karena seperti tahun lalu, bunga bank itu bagus banget, jadi kita ambil dari bank semua,” kata Cincin saat ditemui di Jakarta, Kamis (30/3/2023). Adapun di awal 2023, WOMF mulai menerbitkan obligasi berkelanjutan IV Tahap III Tahun 2023 dengan jumlah pokok senilai Rp1 triliun yang terbagi dalam dua seri, yaitu seri A sebesar Rp221 miliar dengan bunga obligasi sebesar 5,95 persen per tahun dan seri B sebesar Rp779 miliar dengan bunga obligasi 7,00 persen per tahun. Cincin mengaku bahwa bunga obligasi pada awal 2023 lebih bagus dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Hal itulah yang membuat emiten bersandi saham WOMF memilih sebagian pendanaan dari penerbitan obligasi. “Saat ini bunga obligasi lebih murah, lebih murah dibandingkan dengan bank,” pungkasnya. Baca Juga Sementara itu, WOM Finance membukukan Berdasarkan laporan keuangan 2022 audited, pendapatan dari pembiayaan konsumen, modal usaha, dan sewa pembiayaan WOM Finance pada 2022 mencapai Rp1,41 triliun. Jumlah itu naik 13,9 persen yoy dari Rp1,24 triliun. Aset perseroan pada 2022 mencapai Rp5,64 triliun atau tumbuh 9,7 persen yoy dari Rp5,14 triliun, dengan liabilitas 2022 senilai Rp4,13 triliun yang naik 8,6 persen yoy dari Rp3,8 triliun. Lalu, ekuitas WOM Finance pada 2022 tercatat senilai Rp1,51 triliun atau naik 12,6 persen yoy dari Rp1,34 triliun. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230331/89/1642501/leasing-boy-thohir-womf-rencana-terbitkan-obligasi-rp1-triliun-pada-akhir-2023
28-bisniscom-20230310
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA — PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. atau BNI (BBNI) siap menggelar aksi korporasi pembelian kembali saham perseroan (buyback) dengan nilai Rp905 miliar atau 10 persen dari total modal disetor. Manajemen BNI menjelaskan aksi korporasi itu harus terlebih dahulu memperoleh persetujuan rapat umum pemegang saham (RUPS) sesuai Pasal 2 ayat (3) Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) 30/2017. Perseroan pun telah melakukan pemanggilan RUPS Tahunan untuk tahun buku 2022. RUPS Tahunan itu akan diselenggarakan pada 15 Maret 2023. Salah satu mata acara dalam RUPS Tahunan adalah persetujuan atas rencana buyback perseroan dan pengalihan saham hasil buyback yang disimpan sebagai saham treasuri. Rp905 miliar," tulis manajamen BNI dalam keterbukaan informasi pada Jumat (10/3/2023). Sementara itu, periode buyback saham ini diperkirakan akan berlangsung sehari setelah RUPS Tahunan digelar atau pada 16 Maret 2023 hingga 15 September 2024. Manajemen BNI menjelaskan alasan yang mendorong aksi korporasi tersebut adalah untuk mengimbangi tekanan jual di pasar saat indeks harga saham gabungan (IHSG) sedang berfluktuasi. Buyback saham itu juga dilakukan untuk memberikan keyakinan kepada investor. Perseroan memandang harga saham saat ini tidak mencerminkan fundamental yang terus membaik. berada di bawah rata-rata 10 tahun yang sebesar 1,40x. "Kondisi ini mengindikasikan saham perseroan saat ini masih undervalued," tulis manajemen BNI. Sebelumnya manajemen BNI juga menyebutkan pada awal 2023, IHSG sempat naik turun. Hal tersebut antara lain dipengaruhi oleh sejumlah faktor seperti sentimen The Fed yang masih mengisyaratkan lebih banyak kenaikan suku bunga, dampak geopolitik yang masih berlanjut, hingga isasi kebijakan pandemi di China yang menyebabkan foreign outflow ke China setelah 3 tahun lockdown. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini : Bergabung dan dapatkan analisis informasi ekonomi dan bisnis melalui email Anda.
https://finansial.bisnis.com/read/20230310/90/1636061/bni-bbni-buyback-saham-rp905-miliar-simak-jadwalnya
534-bisniscom-20230331
Konten Premium , JAKARTA — Transaksi uang elektronik diproyeksi akan terus melonjak, seiring dengan rutinitas masyarakat yang terbiasa menggunakan pembayaran serba digital. Ekonom dan Direktur Center of Economic and Law Studies (Celios) Bhima Yudhistira mengatakan meski minat berbelanja masyarakat di toko fisik sudah kembali normal, namun kebiasaan menggunakan pembayaran digital tetap diminati. “Awalnya [dompet digital/ e-wallet ] memang karena banjir promo diskon, tapi masyarakat umum menyadari bahwa pembayaran digital jauh lebih praktis dan aman,” kata Bhima kepada , Rabu (29/3/2023). Namun, kata Bhima, yang harus diperhatikan dan menjadi alarm bagi pemain dompet digital adalah dari sisi persaingan ketat dari perbankan. Menurut Bhima, kompetisi dengan aplikasi mobile banking menjadi tantangan bagi pemain dompet digital. “Yang harus diwaspadai konsumen dompet digital kembali lagi ke perbankan,” tuturnya. Sebelum pandemi, Bhima menuturkan bank seolah kalah bersaing dengan dompet digital. Namun, lanjutnya, saat bank melakukan percepatan transformasi digital, aplikasi bank kini jauh lebih populer. Sebut saja pembayaran Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) dan biaya transfer yang murah. Baca Juga “Ada bank yang merencanakan fasilitas minimum transfer antarbank Rp1, ini sangat mendisrupsi dompet digital. Apalagi bank sudah lama dikenal dan trusted di mata masyarakat,” tuturnya. Di samping itu, Bhima menyampaikan bahwa ancaman lainnya adalah inflasi dan ketidakpastian ekonomi, terutama masih maraknya pemutusan hubungan kerja (PHK) yang bisa mempengaruhi volume transaksi. “Sebenarnya kompetisi antar dompet digital kembali pada permasalahan interoperabilitas, tapi yang sebenarnya menjadi pesaing utama adalah aplikasi mobile banking itu,” pungkasnya. Perlu diketahui, transaksi uang elektronik terus merangkak naik sepanjang 2016-2022 dengan tingkat pertumbuhan tahunan atau compounded annual growth rate (CAGR) mencapai 96 persen. Puncaknya dicapai pada 2022 dengan nilai transaksi Rp399 triliun. Teranyar, Bank Indonesia mencatat nilai transaksi uang elektronik pada Februari 2023 tumbuh tinggi 31,14 persen secara tahunan ( year-on-year /yoy) sehingga mencapai Rp35,7 triliun. Kepala Departemen Komunikasi Bank Indonesia Erwin Haryono menuturkan bahwa transaksi ekonomi dan keuangan digital berkembang pesat dalam mendorong kegiatan ekonomi. “Perkembangan ini ditopang kegiatan ekonomi digital yang makin luas, sistem pembayaran digital yang makin mudah sejalan dukungan sistem pembayaran Bank Indonesia yang lancar dan andal, serta digital banking yang naik pesat,” tutupnya. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230331/563/1642112/ekonom-ungkap-kenapa-bisnis-dompet-digital-meredup
473-bisniscom-20230403
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA — Bank milik taipan James Riady PT Bank Nationalnobu Tbk. (NOBU) dan bank milik konglomerat Hary Tanoesoedibjo PT Bank MNC Internasional Tbk. (BABP) kompak mencatatkan kinerja positif sepanjang 2022, seiring dengan rencana merger keduanya. NOBU dan BABP mencetak pertumbuhan laba, masing-masing, sebesar 61,79 persen secara tahunan (year-on-year/yoy) dan 308 persen yoy. Adapun terkait rencana merger, terbaru, Corporate Secretary NOBU, Mario Satrio menjelaskan bahwa pihaknya akan menyampaikan susunan jadwal rencana aksi korporasi merger tersebut sesuai timeline yang telah ditetapkan. "Perseroan akan menyampaikan informasi terkait corporate action tersebut sesuai timeline-nya," jelasnya dalam keterangan tertulis beberapa waktu lalu. Saat ini, Mario melanjutkan, Bank Nobu tengah fokus melaksanakan tahapan corporate action penambahan modal dengan hak memesan efek terlebih dahulu (PMHMETD) melalui skema right issue-III. "Setiap corporate action yang dilakukan perseroan sejalan dengan POJK Konsolidasi Bank Umum dan bertujuan untuk mendukung pengembangan volume usaha perseroan dalam jangka panjang guna mewujudkan pertumbuhan yang berkelanjutan," pungkas Mario. Baca Juga Sementara itu, Corporate Secretary Group Head Bank MNC, Heru Sulistiadhi juga turut membagikan pernyataan serupa. Hanya saja, Bank MNC menolak untuk memberikan jawaban lebih lanjut dan menilai bahwa pihaknya tidak memiliki kapabilitas untuk memberikan jawaban atas pertanyaan yang diajukan BEI. "Terkait dengan merger, pihak yang paling berkompeten untuk menjelaskan adalah Otoritas Jasa Keuangan (OJK)," jelasnya. Adapun, latar belakang atas rencana merger antara NOBU dan BABP bukan untuk memenuhi ketentuan modal inti minimum melainkan sebagai upaya untuk memperkuat usaha dan sinergi dari para pihak. Secara lebih rinci, berikut ulasan kinerja Bank MNC dan Bank Nobu sepanjang 2022. 1. Bank MNC (BABP) Bank MNC sendiri sepanjang 2022 membukukan laba sebesar Rp52,5 miliar sepanjang 2022 melesat dari posisi pada periode yang sama di tahun sebelumnya sebesar Rp12,86 miliar. Adapun, pertumbuhan laba Bank MNC tersebut ditopang oleh beberapa faktor. Salah satunya yakni didorong oleh kinerja positif pada pendapatan bunga yang tumbuh 18 persen secara you menjadi Rp1,15 triliun pada 2022 dari Rp979,93 miliar pada 2021. Selanjutnya, pertumbuhan pendapatan bunga juga diikuti oleh koreksi beban bunga yang berhasil ditekan 11 persen yoy menjadi Rp506,61 miliar dari Rp572,41 miliar pada periode sebelumnya. Praktis, pendapatan bunga bersih (net interest income/NII) perseroan tumbuh 59 persen secara tahunan menjadi Rp647,72 miliar sepanjang 2022. Kemudian, BABP juga mencatatkan penurunan biaya kredit (cost of fund/CoF) sebesar 60 basis poin (bps) menjadi 4,24 persen hingga kuartal IV/2022 dari posisi pada periode yang sama di tahun sebelumnya sebesar 4,84 persen. Tingkat pengembalian ekuitas (return on equity/ROE) tumbuh 156 basis poin (bps) menjadi 2,5 persen. Sedangkan, tingat pengembalian aset (return on asset/ROA) turut meningkat 86 bps menjadi 1,04 persen. Kemudian, margin bunga bersih perseroan juga menunjukkan kinerja positif. Hal tersebut tercermin dari rasio (net interest margin/NIM) yang parkir di level 4,95 persen, tumbuh 115 bps dari posisi pada periode yang sama di tahun sebelumnya sebesar 3,8 persen. Dari sisi intermediasi portofolio kredit BABP sepanjang 2022 menebal 20 persen menjadi Rp10,19 triliun. Lebih rinci, sebanyak Rp1,33 triliun merupakan kredit yang diberikan pada pihak berelasi dan Rp8,86 triliun merupakan kredit pihak ketiga. Seiring dengan pertumbuhan tersebut, total aset bank juga terkerek 20 persen menjadi Rp16,86 triliun hingga kuartal IV/2022 dari Rp14,01 triliun pada akhir 2021. Dari sisi kesehatan aset, rasio kredit bermasalah (non-performing loan/NPL) baik secara gross maupun net kompak mengalami perbaikan. NPL gross bank hingga Desember 2022 sebesar 3,53 turun 89 bps. Sedangkan posisi rasio NPL net per Desember 2022 yakni 2,21 persen atau berhasil ditekan 60 bps dibandingkan dengan periode sebelumnya. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230403/90/1643151/jelang-merger-nobu-dan-babp-kompak-cetak-laba
224-bisniscom-20230317
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA-- Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) mendukung perubahan batas modal disetor pendirian perusahaan asuransi mencapai Rp500 miliar, semula Rp150 miliar. Ketua Umum AAUI Budi Herawan mengatakan bahwa penambahan modal tersebut untuk memperkuat industri asuransi di Tanah Air. "Saya mendukung, penambahan modal tidak bisa terelakkan karena untuk memperkuat posisi finansial [industri asuransi], karena risiko yang kita terima pun makin hari, makin bulan, makin tahun bervariatif," kata Budi saat ditemui di Gedung Permata Kuningan, Kamis (16/3/2023). Budi menambahkan bahwa dengan penambahan modal tersebut risiko capital cash flow juga dapat diredam. Di sisi lain, Direktur Eksekutif Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) Bern Dwiyanto mengatakan pihaknya selalu mengimbau anggotanya untuk memperhatikan batas kecukupan modal perusahaannya. "Karena kami tau kita harus compli dengan POJK Nomor 67 tentang batas modal tersebut," kata Bern. Bern menambahkan bahwa kecukupan modal tersebut menjadi ukuran Risk Based Capital (RBC), artinya kesehatan dari perusahaan asuransi tersebut. Dengan demikian, dia meminta perusahaan asuransi umum untuk memenuhi batas kecukupan modal tersebut dan terus meningkatkan RBC. Adapun batas minimum modal disetor untuk pendirian perusahaan asuransi disebut bakal naik. Dalam rencana perubahan POJK Nomor 67 Pasal 12, untuk mendirikan perusahaan asuransi harus memiliki modal disetor Rp500 miliar. Angka tersebut meningkat dari peraturan sebelumnya yakni Rp150 miliar. Baca Juga Tidak hanya itu, perusahaan reasuransi juga wajib memiliki modal disetor Rp1 triliun, di mana sebelumnya Rp300 miliar. Di sisi lain, perusahaan asuransi syariah harus memiliki modal disetor Rp200 miliar, naik dari aturan sebelumnya yakni Rp100 miliar. Sementara itu, perusahaan reasuransi syariah harus memiliki modal disetor sebanyak Rp300 miliar dari semula Rp175 miliar saat pendirian. Kendati demikian, Pasal 13 dalam perubahan yang sama belum merubah ketentuan permodalan untuk pelaku perasuransian yang telah mendapatkan izin Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Perusahaan asuransi harus memenuhi modal disetor sebesar Rp150 miliar. Sementara perusahaan reasuransi wajib memenuhi modal disetor sebanyak Rp300 miliar. Perusahaan asuransi wajib memiliki modal disetor sebesar Rp100 miliar. Terakhir perusahaan reasuransi syariah harus memiliki modal disetor sebanyak Rp175 miliar. Penyesuaian modal tersebut hanya diperbolehkan dalam bentuk setoran tunai, konversi/pengalihan saldo laba, konversi/pengalihan pinjaman, dan/atau saham bonus. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230317/215/1638363/kenaikan-batas-modal-disetor-perusahaan-asuransi-rp500-miliar-aaui-dukung-ojk
163-bisniscom-20221208
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA - Grup teknologi finansial (tekfin) syariah, Alami Group punya siasat khusus untuk merangkul dan mempertahankan para konsumen dan pelaku UMKM berbasis syariah berada dalam dalam ekosistem digital besutannya. CEO Alami Group Dima Djani menjelaskan bahwa pihaknya memiliki strategi menyelaraskan antara upaya terus melengkapi layanan dan produk, yang turut disertai dengan usaha mengisi kekosongan akan akses edukasi dan penciptaan komunitas terkait keuangan syariah di Tanah Air. "Alami bukan cuma ingin memberikan akses pinjaman saja. Istilahnya, kami juga ingin menjadi pihak yang mendampingi perjalanan pelanggan dan para pelaku UMKM dari awal, sampai akhirnya nanti mereka mencapai tujuan masing-masing," ungkapnya ketika ditemui selepas acara kunjungan Alami Group ke kantor redaksi Bisnis Indonesia, dikutip Kamis (8/12/2022). Sebagai informasi, Alami berawal dari platform pendanaan bersama (P2P Lending) klaster syariah, bertajuk PT ALAMI Fintek Sharia yang mulai beroperasi pada medio April 2019 dan mendapat izin Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada Mei 2020. Sepanjang berdiri, Alami telah memfasilitasi pinjaman 1.303 entitas UMKM selaku peminjam (borrower) senilai lebih dari Rp4,1 triliun, dengan menggandeng hingga 10.260 pemberi pinjaman (lender). Khusus penyaluran pinjaman sepanjang tahun berjalan, nilainya mencapai Rp2,5 triliun, mencerminkan pertumbuhan pesat, karena telah melampaui penyaluran pinjaman di tahun-tahun sebelumnya. Adapun, outstanding pinjaman aktif terkini tersisa Rp711,6 miliar. "Alhamdulillah, kami tetap bertumbuh lebih pesat dari pertumbuhan rata-rata industri P2P Lending, di tengah kondisi makroekonomi yang sebenarnya sedang tidak mudah. Ke depan, kami ingin lebih prudent dan berhati-hati dalam menyalurkan pinjaman. Itu juga alasan kenapa kita memperkuat basis komunitas syariah kami," tambah Dima. Bikin Akselerator UMKM dan Bank Syariah Setelah terbilang sukses menjalankan platform tekfin syariah, Alami berupaya menjaga pertumbuhan lewat membangun komunitas syariah, yaitu lembaga riset & edukasi bernama Alami Institute dan akselerator UMKM bertajuk Arqam. Alami Institute harapannya mampu mendongkrak literasi masyarakat terkait keuangan syariah. Sementara Arqam, difokuskan untuk untuk merangkul pelaku usaha dengan preferensi syariah sedini mungkin, baik yang sudah pantas mengakses pinjaman, maupun yang masih perlu dikembangkan dengan pendampingan. "Buat pelaku usaha, tim Alami punya orang-orang kompeten, serta jaringan terhadap para pelaku usaha syariah yang sukses dan berpengalaman. Mereka semua bisa jadi mentor lewat Arqam, dan kami akan dampingi agar usahanya terus bertumbuh. Nah, para lulusan Arqam itu jelas merupakan calon pelanggan potensial yang bisa kami berikan pinjaman produktif," jelas Dima. Sebagai gambaran, Arqam berupaya memberikan akses UMKM berkaitan edukasi, workshop, dan pendampingan usaha. Alhasil, bagi UMKM yang belum bisa mendapat akses pinjaman, harapannya mereka menjadi merasa tak merasa mendapat penolakan, namun justru mendapat jalan dan dibantu untuk berkembang ke tahap selanjutnya. Strategi matang untuk menciptakan potensi pelanggan loyal ini turut membawa keberanian lebih buat Alami dalam merambah layanan perbankan syariah, lewat mencaplok PT BPRS Cempaka Al Amin dan mengubahnya menjadi PT BPRS Hijra Alami atau Bank Hijra. Dima menjelaskan bahwa kendati hanya menggenggam lisensi BPRS, Bank Hijra dikembangkan secara digital dan relevan dengan kebutuhan pelanggan dan UMKM bagian ekosistem Alami. Misalnya, telah memiliki mobile banking buat Android dan iOS, transfer online, pembayaran tagihan, sampai fitur-fitur islami. Saat ini, Alami Group masih berfokus mendongkrak sisi liabilitas Bank Hijra, terutama dalam rangka meraup dana pihak ketiga murah (CASA). Oleh sebab itu, Alami berharapan Bank Hijra bisa berperan sebagai penyambung silaturahmi dan pengikat Alami Group dengan para lender dan borrower eksisting, para UMKM dalam Arqam, serta seluruh masyarakat yang ingin menuju keuangan syariah. "Tentu kami berharap UMKM yang sudah kenal Alami turut memakai Bank Hijra, begitu pula dengan para lender dan masyarakat segmen syariah secara umum. Tahun depan, Alami berencana meluncurkan produk-produk baru, termasuk yang terkait sinergi antara Alami dengan Bank Hijra. Kami terus berkoordinasi dengan OJK terkait compliance terhadap regulasi," ujarnya. Turut hadir, Direktur Utama Bank Hijra Tri Israharjo Santoso optimistis bahwa pelanggan bagian ekosistem Alami akan terbuka dan antusias dengan layanannya. Pasalnya, regulator pun antusias, sampai menjadikan Bank Hijra sebagai percontohan transformasi digital BPRS. Tri mengklaim buktinya tergambar dari cepatnya proses perizinan Bank Hijra oleh OJK, karena telah percaya akan keamanan dan keandalan Alami Group yang notabene telah berpengalaman di industri tekfin. "Sebelum menjadi Bank Hijra, kami sudah jadi BPRS satu-satunya di wilayah DKI Jakarta. Jadi mungkin kalau tidak ada akuisisi Alami Group, BPRS di Ibu Kota sudah punah, tidak kuat bersaing. Saya yakin para pelanggan Alami dan para UMKM syariah, menangkap niat kami dan akhirnya berkenan untuk ikut menggunakan layanan kami," tutupnya. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini : Bergabung dan dapatkan analisis informasi ekonomi dan bisnis melalui email Anda.
https://finansial.bisnis.com/read/20221208/231/1606811/siasat-grup-alami-kawinkan-fintech-syariah-bank-hijra-akselerator-umkm
413-bisniscom-20230320
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA-- Badan Penyelenggara Jaminan Sosial atau BPJS Kesehatan belum mengetahui pasti terkait dampak implementasi Kelas Rawat Inap Standar (KRIS) terhadap keuangan badan publik itu. Pasalnya, Direktur BPJS Kesehatan Ali Ghufron Mukti mengatakan kebijakan pembayaran iuran maupun tarif dalam implementasi penghapusan kelas tersebut masih dalam proses. "Harus jelas dulu, konsepnya dan pembayaran baik iuran ataupun tarif KRIS, yang sekarang masih dalam proses," kata Ghufron kepada Bisnis, Senin (20/3/2023). ermasuk apakah iuran yang dibayarkan tunggal ataupun seperti sekarang yakni terdapat perbedaan kelas 1,2,dan 3. "Masih dalam proses mencari kesepakatan," katanya. BPJS Kesehatan diketahui mengalami defisit sampai Rp19,41 triliun pada 2019. Baca Juga Ghufron juga meyakinkan bahwa BPJS Kesehatan tidak terpengaruh meskipun tarif untuk Rumah Sakit (RS), Puskesmas, hingga dokter praktik naik. Kenaikan tarif tersebut berdasarkan Peraturan Menkes (Permenkes) Nomor 3 Tahun 2023 tentang Standar Tarif Pelayanan Kesehatan dalam Penyelenggaraan Program Jaminan Kesehatan sudah sesuai. “Kami telah perhitungkan tentu dengan diskusi dan simulasi yang panjang, sehingga masih dalam skenario kami,” kata Ghufron kepada Bisnis, Minggu (15/1/2023) . Ghufron mengatakan dengan kenaikan tarif tersebut pelayanan kesehatan untuk pasien BPJS Kesehatan ditingkatkan. Selain itu, dia juga memastikan bahwa iuran yang dibayarkan peserta tidak naik sampai 2024. Di sisi lain, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) diketahui telah melakukan uji coba KRIS sejak 2022. Pendapatan beberapa RS uji coba pun disebut naik, meskipun ada yang menurun. Dewan Jaminan Sosial Nasional (DJSN) mengungkapkan pendapatan empat RS yang melakukan uji coba mengalami kenaikan rerata pendapatan hingga Rp1,2 miliar. Adapun, keempat rumah sakit itu yakni RSUP Rivai Abdullah, Palembang, RSUP Surakarta, Solo, RSUP Tadjudin Chalid, Makassar, dan RSUP Leimena, Ambon. “Artinya dampak KRIS ini ternyata sampai empat rumah sakit menunjukkan adanya peningkatan pendapatan,” kata Anggota DJSN dari unsur pemerintah Raden Harry Hikmat, dalam rapat kerja DPR RI dengan Menkes, DJSN, dan Dirut BPJS Kesehatan, di Kompleks Parlemen, Jakarta, Senin (20/3/2023). Dalam paparannya, pendapatan RSUP Rivai Abdullah, Palembang, tercatat mengalami kenaikan sebesar 5,97 persen menjadi Rp58 juta sejak implementasi KRIS JKN. Kemudian, RSUP Leimena, Ambon naik 29,68 persen menjadi Rp480 juta, RSUP Surakarta, Solo naik 71,15 persen menjadi Rp415 juta, serta RSUP Tadjudin Chalid, Makassar, naik 34 persen menjadi Rp1,2 miliar. Sementara itu, hanya tiga RSUP uji coba yang mengalami kenaikan pendapatan rerata rawat inap kelas I sejak bulan September 2022 hingga November 2022 dari keempat rumah sakit yang menjalankan uji coba Adapun RSUP Leimena, Ambon mengalami penurunan pendapatan rawat inap kelas I. Tercatat pendapatan rerata rawat inap kelas I di sana, turun sebesar 11,51 persen atau Rp54 juta saat implementasi KRIS JKN. Sementara itu, tiga RS lainnya mengalami peningkatan, dengan peningkatan tertinggi terjadi di RSUP Surakarta, Solo, sebesar 60,46 persen atau Rp63,9 juta. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230320/215/1639210/komentar-dirut-bpjs-kesehatan-soal-dampak-kris-ke-keuangan-perusahaan
124-bisniscom-20230204
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA – Satgas Waspada Investasi (SWI) mencatat kerugian masyarakat akibat investasi ilegal mencapai Rp112 triliun sepanjang tahun 2022. Tingginya kerugian masyarakat akibat investasi bodong juga seiring dengan ditemukannya entitas investasi ilegal yang masih berkeliaran. Ketua Satgas Waspada Investasi (SWI) Tongam L Tobing mengatakan sejak tahun 2017 sampai dengan tahun 2022, SWI sudah menghentikan 5.861 entitas ilegal. Dari jumlah tersebut, SWI telah menghentikan investasi ilegal sebanyak 1.178, pinjaman online atau pinjol ilegal sebanyak 4.432, dan gadai ilegal sebanyak 251. Teranyar, SWI juga kembali menemukan 10 entitas investasi ilegal dan 50 pinjol illegal pada Januari 2023. Dengan demikian, dari temuan tersebut SWI telah menutup 5.921 entitas ilegal dengan rincian 1.188 investasi ilegal, 4.482 pinjol ilegal, dan 251 gadai ilegal. Dengan kembali ditemukannya investasi bodong, Tongam meminta agar masyarakat harus selalu berhati-hati dalam memilih jenis investasi “Satgas Waspada Investasi belum melakukan perhitungan kerugian investasi ilegal pada tahun 2023, namun pada tahun 2022 jumlah kerugian mencapai Rp112 triliun,” kata Tongam kepada Bisnis, Jumat (3/2/2023). Lantas, bagaimana cara membedakan investasi ilegal dan investasi legal yang berizin OJK? Simak tips berikut agar terhindar dari investasi bodong. Untuk menghindari dan tidak terjebak investasi ilegal, Tongam meminta agar masyarakat perlu memiliki pengetahuan untuk membedakan investasi mana yang legal dan ilegal. a. Menjanjikan keuntungan tidak wajar dalam waktu cepat b. Menjanjikan bonus dari perekrutan anggota baru “member get member” c. Memanfaatkan tokoh masyarakat/tokoh agama/public figure untuk menarik minat berinvestasi d. Klaim tanpa risiko (free risk) e. Legalitas tidak jelas Dalam hal legalitas, Tongam menjelaskan bahwa investasi ilegal tidak memiliki izin usaha. Selanjutnya, tidak memiliki izin usaha, meski mengantongi izin kelembagaan, seperti PT, Koperasi, CV, maupun Yayasan. Berikutnya, investasi ilegal memiliki izin kelembagaan dan izin usaha, namun melakukan kegiatan yang tidak sesuai dengan izinnya. “Oleh karena itu, agar masyarakat terhindar dari kerugian akibat investasi bodong, sebelum melakukan investasi. Masyarakat harus ingat 2L, yaitu Legal dan Logis,” ungkap Tongam. Tongam menjelaskan untuk legal, artinya masyarakat perlu teliti legalitas lembaga dan produknya. Dengan kata lain, masyarakat harus mengecek apakah kegiatan atau produknya sudah memiliki izin usaha dari instansi terkait atau jika sudah punya izin usaha. “Cek apakah sudah sesuai dengan izin usaha yang dimiliki. Itu bisa jadi hanya mendompleng izin yang dimiliki padahal kegiatan atau produknya yang dilakukan tidak sesuai dengan izinnya,” tambahnya. Selain itu, masyarakat juga harus berpikir logis dengan memahami proses bisnis yang ditawarkan, apakah masuk akal dan sesuai dengan kewajaran penawaran imbal hasil yang ditawarkan. “Apabila perusahaan menjanjikan imbal hasil tetap [fix income], dalam jumlah yang tidak wajar, tanpa risiko, dan menawarkan bonus dari perekrutan anggota maka patut dicurigai,” lanjutnya. Tongam menambahkan agar masyarakat juga memastikan entitas investasi tersebut tidak termasuk dalam daftar perusahaan yang telah ditutup SWI. Oleh sebab itu, masyarakat dapat melihat daftar entitas yang dihentikan SWI melalui laman Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini : Bergabung dan dapatkan analisis informasi ekonomi dan bisnis melalui email Anda.
https://finansial.bisnis.com/read/20230204/55/1624703/investasi-bodong-bikin-masyarakat-boncos-rp112-triliun-ini-ciri-ciri-produk-ilegal
480-bisniscom-20230403
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA - Keluhan mantan nasabah AXA Mandiri terhadap produk unit link kembali viral di media sosial. Dalam video yang beredar, seorang wanita mengaku ditipu oleh perusahaan asuransi dan meminta uangnya kembali. Kronologi kasus tersebut pun menjadi berita terpopuler di Kanal Finansial Bisnis.com. Selain itu, transaksi mobile banking BCA (BBCA) yang mencapai 3 miliar juga menjadi berita populer. Berikut daftar selengkapnya 5 berita terpopuler di Kanal Finansial Bisnis.com: 1. Kronologi Mantan Nasabah AXA Mandiri Jadi Korban Produk Unit Link Media sosial belum lama ini diramaikan oleh video yang menampilkan seorang wanita mengaku ditipu oleh perusahaan asuransi. Dalam video tersebut dia meminta uangnya kembali. Perempuan tersebut merupakan Dini Indriani yang merupakan warga Bandung, Jawa Barat. Dia bersama suaminya Arbi Alfarisi menjadi nasabah PT AXA Mandiri Financial Services (AXA Mandiri) sejak 2017 hingga 2022. Baca Juga Bisnis mencoba menghubungi mantan nasabah AXA Mandiri tersebut. Arbi mengaku mengalami kerugian sekitar Rp40 juta. 2. Mobile Banking BCA (BBCA) Tembus 3 Miliar Transaksi, Naik 54 Persen PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) mencatatkan transaksi mobile banking BCA tembus lebih dari 3 miliar transaksi sepanjang dua bulan pertama pada 2023. EVP Corporate Communication & Social Responsibility BCA Hera F. Haryn menjelaskan, jumlah transaksi tersebut tumbuh 54,4 persen secara tahunan (year-on-year/yoy). "Sementara itu, nilai transaksi mobile banking BCA mencapai Rp1.016 triliun sepanjang dua bulan pertama tahun 2023," jelasnya kepada Bisnis, dikutip Minggu (2/4/2023). 3. Mengenal Produk Asuransi Unit Link dan Risikonya Asuransi jiwa unit link merupakan produk asuransi yang dikaitkan dengan investasi (PAYDI). Dengan membeli produk tersebut, nasabah dapat mendapatkan perlindungan sekaligus berinvestasi. Menurut laman Otoritas Jasa Keuangan (OJK), produk asuransi jiwa unit link cocok untuk calon pemegang polis yang suka berinvestasi jangka panjang. Terutama bagi calon nasabah yang memiliki kelebihan uang (idle money) dan bermaksud meningkatkan kekayaannya juga. Selain itu produk asuransi unit link juga cocok bagi calon pemegang polis yang masih bekerja dan ingin menyiapkan tabungan. Sebelum mengambil unit link, ada beberapa hal yang harus dipelajari terlebih dahulu. 4. Rugi Makin Bengkak, Bank Banten (BEKS) akan Rights Issue Rp600 Miliar PT Bank Pembangunan Daerah Banten Tbk. (BEKS) berencana menggelar aksi korporasi pada tahun ini seiring dengan bank yang konsisten mencetak rugi sejak 2014. Secara akumulasi, dalam 8 tahun terakhir atau hingga akhir 2022, kerugian BEKS mencapai Rp2,89 triliun. Sejalan dengan hal tersebut, manajemen BEKS melampirkan rencana bisnis bank yang akan melanjutkan proses penawaran umum terbatas VIII pada triwulan III/2023. "Bank akan melanjutkan Penawaran Umum Terbatas VIII pada triwulan III Tahun 2023 dengan target sebesar Rp600 miliar sampai dengan Rp1,5 triliun," jelas manajemen BEKS, dalam laporannya dikutip, Minggu (2/4/2023). 5. Cek Lokasi Penukaran Uang Tunai BCA (BBCA) di Wilayah Jabodetabek PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) menyediakan dana tunai Rp69,48 triliun dalam rangka memenuhi kebutuhan nasabah selama momentum Ramadan dan Idulfitri 2023. EVP Corporate Communication & Social Responsibility BCA Hera F. Haryn menuturkan, pihaknya juga akan menydiakan sejumlah titik penukaran uang baru di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi. "Di wilayah Jabodetabek, BCA juga siap memfasilitasi nasabah dengan layanan penukaran uang yang dapat dilakukan di 46 kantor cabang utama (KCU)," jelasnya kepada Bisnis, dikutip Minggu (2/4/2023). Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230403/215/1643169/terpopuler-hari-ini-kronologi-kasus-eks-nasabah-unit-link-axa-mandiri-dan-transaksi-m-banking-bca
464-bisniscom-20230403
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA - Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) menyampaikan batas akhir pengajuan klaim penjaminan nasabah PT BPR Mega Karsa Mandiri yang telah terlikuidasi. LPS menetapkan batas akhir pada 4 Juni 2023 mendatang. Sekretaris LPS Dimas Yuliharto menjelaskan tenggat waktu pengajuan klaim penjaminan simpanan layak dibayar sesuai dengan Undang-Undang nomor 4 tahun 2023 tentang Pengembangan dan Penguatan Sektor Keuangan (UU P2SK). "Pengajuan klaim penjaminan simpanan layak dibayar wajib dilakukan nasabah penyimpan kepada Lembaga Penjamin Simpanan paling lambat lima tahun sejak izin usaha dicabut," jelasnya dalam pengumuman yang dibagikan pada Harian Bisnis Indonesia, Senin (3/4/2023). Sebagaimana diketahui, BPR Mega Karsa Mandiri sendiri telah dicabut izin usahanya pada 5 Juni 2018 lalu usai kondisi bank tak kunjung membaik dan diklaim kecukupan modalnya negatif lantaran tergerus portofolio kredit macet yang terus membengkak. Adapun, nasabah yang akan melakukan klaim penjaminan simpanan layak dibayar wajib mengikuti beberapa prosedur yang berlaku. Nantinya, nasabah penyimpan akan diminta untuk mengajukan surat kebertan kepada LPS dengan melampirkan bukti nyata dan jelas sebagai dokumen pendukung. Kemudian, LPS nantinya akan melakukan penelitian dan menetapkan keputusan atas keberatan yang telah diajukan nasabah. Baca Juga Lebih lanjut, LPS menunjuk BRI Unit Cinere sebagai bank pembayar simpanan layak dibayar. Adapun, berikut informasi yang perlu dimuat dalam surat keberatan nasabah penyimpan. Sementara itu, yang dimaksud dokumen pendukung terkait dengan pengajuan surat keberatan antara lain: Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
https://finansial.bisnis.com/read/20230403/90/1643212/lps-umumkan-batas-akhir-pengajuan-klaim-bpr-mega-karsa-mandiri
116-bisniscom-20230220
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA - Pasangan yang sudah menikah wajib mengetahui cara mengatur keuangan rumah tangga. Karena, jika tidak dikelola dengan baik, pengeluaran bisa tidak terkendali, berapapun pendapatan yang kamu miliki. Banyak faktor yang mempengaruhi keuangan rumah tangga. Mulai dari kebutuhan wajib yang harus dipenuhi hingga keinginan atau konsumsi yang bersifat tambahan atau hiburan. Mengatur keuangan rumah tangga tidak hanya menjadi tanggung jawab satu orang saja. Itulah beberapa cara mengatur keuangan rumah tangga agar kamu lebih hemat. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini : Bergabung dan dapatkan analisis informasi ekonomi dan bisnis melalui email Anda.
https://finansial.bisnis.com/read/20230220/55/1629943/begini-cara-mengatur-keuangan-rumah-tangga-agar-tidak-boros
152-bisniscom-20230222
Konten Premium Bisnis.com, JAKARTA — Bank syariah menuai kinerja apik sepanjang tahun lalu. Setidaknya terdapat empat bank yang petumbuhan labanya melesat signifikan pada 2022. Salah satu bank umum syariah (BUS) yang memperoleh peningkatan laba pesat adalah PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BRIS). Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengatakan kinerja apik BSI itu merupakan buah dari merger dua tahun lalu. BSI memang bank syariah hasil merger Bank Syariah Mandiri, BNI Syariah, dan BRI Syariah. "Alhamdulillah kinerja BSI sepanjang tahun lalu tumbuh signifikan. Kita bisa lihat dari laba bersih BSI yang mencapai Rp4,26 triliun," ujar Erick dalam keterangan tertulisnya, Selasa (21/2/2023). Laba BSI pada 2022 itu tumbuh 41,05 persen secara tahunan (year on year/yoy) dibandingkan perolehan laba pada tahun sebelumnya Rp3,02 triliun. Direktur Finance & Strategy BSI Ade Cahyo Nugroho juga mengatakan merger memang telah memberi dampak positif bagi kinerja keuangan BSI. "Merger memberikan skala dan jumlah nasabah yang besar," katanya. BSI sendiri mencatat jumlah nasabah 17,78 juta pada 2022, naik dibandingkan tahun sebelumnya 15,93 juta nasabah. Jumlah aset BSI juga melesat setelah merger. Pada 2022, BSI mencatatkan jumlah aset Rp306 triliun, naik 15 persen yoy. Peningkatan laba BSI juga terdorong oleh pendapatan berbasis komisi atau fee based income yang naik 25 persen yoy dari Rp1,2 triliun pada 2021 menjadi Rp1,5 triliun pada 2022. Ini membuat laba operasional BSI naik dari Rp4,09 triliun pada akhir 2021 menjadi Rp5,64 triliun pada 2022. Dari sisi rasio profitabilitas, BSI juga mencatatkan peningkatan net operating margin (NOM) 42 basis poin (bps) menjadi 2,17 pada 2022. Bank berkode emiten BRIS ini juga mencatatkan return on equity (ROE) sebesar 16,84 persen dan return on asset (ROA) 1,98 persen sepanjang 2022. Bank syariah tertua di Indonesia, yakni PT Bank Muamalat Bank juga mencatatkan peningkatan laba pesat hingga 197,98 persen yoy menjadi Rp26,58 miliar pada 2022. Pelaksana Tugas Direktur Utama Bank Muamalat Hery Syafril mengatakan peningkatan laba tersebut utamanya ditopang oleh kenaikan fee based income perseroan sebesar 95 persen yoy dari Rp560,5 miliar per 31 Desember 2021 menjadi Rp1,1 triliun pada akhir Desember 2022. Rasio profitabilitas perseroan juga membaik. ROE Bank Muamalat naik 33 bps menjadi 0,53 persen pada 2022. Kemudian, ROA naik tipis 7 bps menjadi 0,09 persen. NOM Bank Muamalat juga naik 16 bps menjadi 0,20 persen. Kemudian, PT Bank BTPN Syariah Tbk (BTPS) diketahui membukukan peningkatan laba 20,54 persen yoy menjadi Rp1,76 triliun sepanjang 2022. Dari sisi rasio profitabilitas, BTPS mencatatkan peningkatan NOM 49 bps menjadi 12,03 persen pada 2022. Sementara itu, BTPS juga mencatatkan ROE sebesar 24,68 persen atau naik 101 bps dan ROA 11,36 persen atau naik 64 bps sepanjang 2022. Selain itu, PT Bank BCA Syariah telah berhasil mencetak laba Rp117,58 miliar pada 2022, meningkat 33,50 persen yoy dibandingkan raihan laba pada 2021 sebesar Rp87,42 miliar. Berdasarkan laporan keuangannya, laba BCA Syariah didapatkan karena sejumlah faktor, salah satunya peningkatan pendapatan dari penyaluran dana 12,15 persen yoy menjadi Rp749,68 miliar yang diiringi penyusutan bagi hasil untuk pemilik dana investasi 13,24 persen yoy jadi Rp161,35 miliar. Alhasil, pendapatan setelah distribusi bagi hasil di BCA Syariah naik 21,94 persen yoy menjadi Rp588,32 miliar pada 2022. Selain itu, pendapatan berbasis komisi atau fee based income BCA Syariah naik 10,92 persen yoy menjadi Rp30,46 miliar pada 2022. Rasio profitabilitas BCA Syariah juga membaik. ROE misalnya naik 99 bps menjadi 4,14 persen pada 2022. Kemudian, ROA naik 21 bps jadi 1,33 persen. NOM di BCA Syariah juga naik 15 bps jadi 1,37 persen. Apabila dibandingkan, BSI memperoleh laba terbesar dibandingkan BUS lainya. Raihan laba hingga Rp4,3 triliun pada 2022 cukup jauh disaingi oleh BTPS yang memperoleh laba Rp1,76 triliun pada 2022. Berdasarkan kinerja bottom line, BTPS mengungguli BSI dengan capaian ROE sebesar 24,68 persen. Sementara, BSI memperoleh ROE 16,84 persen. Pertumbuhan nilai ROE menunjukan kinerja bank dalam menghasilkan laba bersih semakin baik. Rasio ini juga menunjukkan tingginya keuntungan yang dihasilkan oleh bank dari setiap nilai yang diinvestasikan pemegang sahamnya. Begitu juga dengan ROA BTPS yang mencapai level 11,36 persen, di atas BSI dengan raihan ROA 1,98 persen. Semakin tinggi ROA, maka bank tercatat semakin kuat dalam mendayagunakan asetnya untuk memperoleh keuntungan. Sementara dari sisi peningkatan laba, Bank Muamalat tercatat sebagai BUS dengan peningkatan laba paling tinggi yakni 197,7 persen yoy, di atas BSI dengan peningkatan 42,3 persen yoy atau BCA Syariah yang tumbuh 33,50 persen yoy. Berikut capaian laba empat BUS di Indonesia sepanjang 2022: No Nama BUS Laba 2022 Laba 2021 Persentase kenaikan (yoy) 1 BSI Rp4,26 triliun Rp3,02 triliun 41,05 persen 2 BTPN Syariah Rp1,76 triliun Rp1,46 triliun 20,54 persen 3 BCA Syariah Rp117,58 miliar Rp87,42 miliar 33,50 persen 4 Bank Muamalat Rp26,58 miliar Rp8,92 miliar 197,98 persen Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini : Bergabung dan dapatkan analisis informasi ekonomi dan bisnis melalui email Anda.
https://finansial.bisnis.com/read/20230222/231/1630758/ini-bank-syariah-paling-jago-cari-cuan-sepanjang-2022
68-cnbc-20230324
Jakarta, CNBC Indonesia - Bagi Anda yang ingin mencari keuntungan di dunia dan berkah di akhirat? Instrumen investasi syariah bisa jadi solusinya, karena sebagian dari instrumen ini bisa membantu Anda investasi sambil bersedekah. Sebuah instrumen investasi disebut syariah lantaran tidak mengandung unsur-unsur yang dinilai tidak diperbolehkan menurut syariat Islam. Adapun unsur-unsur yang dimaksud adalah riba (pengambilan tambahan dari harta pokok atau modal), gharar (ketidakpastian), berkaitan dengan zat haram, penuh spekulasi, dan mengandung kecurangan. Selain diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) maupun Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti), instrumen investasi syariah juga mendapat pengawasan dari Dewan Pengawas Syariah Majelis Ulama Indonesia (DSN-MUI). Apakah Anda tertarik untuk berinvestasi di instrumen syariah? Bila jawabannya "ya," maka ketahuilah lima instrumen investasi syariah yang bisa Anda pilih. Deposito syariah adalah tentunya menjadi instrumen yang paling sederhana. Produk perbankan syariah ini yang berfungsi sebagai tempat penyimpanan dana nasabah dengan keuntungan atau bagi hasil yang telah disepakati sebelumnya antara bank dan nasabahnya. Adapun akad yang digunakan dalam deposito syariah adalah mudharabah, yakni akad kerjasama antara pemilik modal (nasabah) dan pengelola modal (bank), di mana keuntungan dibagi berdasarkan kesepakatan sebelumnya. Melansir artikel di situs Pegadaian, investasi emas merupakan investasi yang syariah. Logam mulia ini bahkan sudah populer di era Rasulullah SAW. Investasi emas itu sendiri juga bisa dilakukan secara angsuran atau cicilan. Adapun akad yang digunakan dalam investasi emas adalah akad jual-beli (Salam), sementara yang mencicil akan menggunakan akad Rahn, perjanjian utang-piutang dengan menyimpan barang jaminan. Para ulama sepakat bahwa perjanjian utang-piutang ini boleh dilakukan asal barang jaminan itu bisa langsung dipegang atau dikuasai secara hukum oleh si piutang. Merupakan instrumen investasi berbentuk saham, namun tentunya tidak bertentangan dengan prinsip syariah di Pasar Modal. Seluruh saham syariah yang ada di Pasar Modal masuk ke dalam Daftar Efek Syariah (DES), yang diterbitkan oleh OJK secara berkala, setiap Mei dan November. Pastinya emiten syariah tidak melakukan kegiatan usaha yang mengandung perjudian atau permainan yang tergolong judi, perdagangan yang dilarang menurut syariah, jasa keuangan ribawi, jual-beli risiko yang mengandung ketidakpastian, serta distribusi barang haram. Adapun hal yang menarik dalam saham syariah adalah seluruh emiten syariah, hanya diperbolehkan memiliki utang berbasis bunga maksimal senilai 45% dari total aset, dan total pendapatan bunga serta pendapatan tidak halal lainnya tidak lebih dari 10% dari total pendapatan usaha. Seperti diketahui, Anda bisa mencari saham-saham syariah yang tergabung di Indeks Saham Syariah Indonesia (ISSI). Sukuk seringkali disebut dengan istilah obligasi syariah. Adapun yang membedakan sukuk dengan obligasi adalah, obligasi merupakan surat pengakuan utang sementara sukuk adalah surat berharga atau sertifikat tanda kepemilikan aset berbasis prinsip syariah. Selain diterbitkan oleh negara, adapula sukuk yang diterbitkan oleh perusahaan swasta. Imbal hasil dari obligasi konvensional adalah kupon layaknya bunga sebuah pinjaman, namun dalam agama Islam sistem bunga dalam keuangan dianggap riba. Sejatinya, Reksadana adalah kumpulan aset yang dikelola oleh manajer investasi. Aset yang dimaksud adalah saham, obligasi, surat berharga, hingga deposito. Jika judulnya saja syariah, maka aset atau efek yang diinvestasikan berbeda dengan reksadana konvensional. Dalam reksadana syariah, investasi Anda tidak akan ditempatkan di saham-saham yang berkaitan dengan jual-beli rokok, minuman keras, dan sejenisnya, atau jika ada instrumen obligasi, reksa dana syariah akan menempatkan dananya di sukuk. Intinya, tidak ada instrumen yang melanggar prinsip syariat islam di portofolio reksa dana tersebut. Fitur utama yang ada di reksadana syariah tapi gak ada di reksadana konvensional adalah fitur cleansing , atau proses pembersihan keuntungan dari pendapatan yang gak sesuai dengan prinsip syariah. Pendapatan itulah yang akan dimanfaatkan untuk tujuan amal. Sampai saat ini, memang belum ada bank kustodian reksadana yang berasal dari bank syariah. Dana yang mengendap tentunya bakal mendapat bunga dari bank. Oleh karena itu dana ini harus di-cleansing terlebih dahulu. Sampai saat ini, memang belum ada bank kustodian reksadana yang berasal dari bank syariah. Dana yang mengendap tentunya bakal mendapat bunga dari bank. Oleh karena itu dana ini harus di- cleansing terlebih dahulu.
https://www.cnbcindonesia.com/mymoney/20230324152550-72-424310/cari-cuan-yang-halalan-thayyiban-ini-lho-5-investasi-syariah