date
stringlengths
3
10
link
stringlengths
34
296
title
stringlengths
8
199
text
stringlengths
14
71k
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803170103-4-360869/mau-booster-setelah-kena-covid-kapan-waktu-yang-tepat
Mau Booster Setelah Kena Covid, Kapan Waktu yang Tepat?
Jakarta, CNBC Indonesia - Kapan Anda bisa vaksin booster setelah positif Covid-19? Pertanyaan ini kerap mengemuka bagi para pasien yang baru saja dinyatakan sembuh dari Covid-19. Para penyintas Covid-19 sendiri tidak bisa langsung menerima dosis vaksin booster. Ada jeda waktu tertentu yang harus dipatuhi sesuai dengan tingkat gejala dari masing-masing pasien tertentu. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Adapun ketentuan vaksin booster bagi penyintas Covid-19 memang berbeda-beda tergantung dari tingkat gejala yang dirasakan. Berikut sejumlah ketentuan yang wajib dipenuhi: Penyintas dengan gejala ringan atau sedang: 1 bulan setelah dinyatakan sembuh Penyintas dengan gejala berat: 3 bulan setelah dinyatakan sembuh Sebagai informasi, pemerintah mulai menggulirkan vaksinasi Covid-19 dosis keempat atau booster kedua bagi para tenaga kesehatan (nakes). Lalu berapa lama jarak booster kedua dengan yang pertama? Berdasarkan Surat Edaran Nomor HK.02.02/C/ 3615 /2022 tentang Vaksinasi Covid-19 Dosis Booster ke-2 Bagi Sumber Daya Manusia Kesehatan, penyuntikan bisa dilakukan setelah enam bulan dari vaksinasi booster pertama. Selain itu booster bisa dilakukan di fasilitas pelayanan kesehatan dan atau pos pelayanan vaksinasi Covid-19. "Pemberian vaksinasi COVID-19 dosis booster ke-2 tersebut diberikan dengan interval 6 [enam] bulan sejak vaksinasi dosis booster pertama," tulis Surat Edaran tersebut, seperti dikutip CNBC Indonesia Dalam Surat Edaran dijelaskan pula jenis vaksin yang digunakan pada booster ke-2 adalah yang sudah mengantongi Persetujuan Penggunaan Dalam Kondisi Darurat atau Emergency Use Authorization dari BPOM. Namun dengan catatan, memperhatikan ketersediaan dari vaksin yang ada. Surat tersebut menjelaskan kasus Covid-19 di Indonesia mengalami peningkatan. Karena mempertimbangkan banyaknya jumlah tenaga kesehatan yang terinfeksi Covid-19 dan rekomendasi Komite Penasihat Ahli Imunisasi Nasional (Indonesian Technical Advisory Group on Immunization/ITAGI) akhirnya diputuskan diberikan booster kedua. "Dengan mempertimbangkan makin banyaknya jumlah tenaga kesehatan yang terinfeksi Covid-19 dan rekomendasi Komite Penasihat Ahli Imunisasi Nasional [Indonesian Technical Advisory Group on Immunization/ITAGI] berdasarkan surat nomor ITAGI/SR/11/2022 tanggal 27 Juni 2022, maka diperlukan upaya untuk memberikan vaksinasi COVID-19 dosis booster ke-2 bagi SDM kesehatan," demikian menurut Surat Edaran tersebut. Berikut daftar vaksin booster yang sudah mendapatkan UEA dari BPOM: Vaksin Sinovac Vaksin Sinovac Vaksin Pfizer Vaksin Pfizer Vaksin Moderna Vaksin Moderna Vaksin Sinopharm Vaksin Sinopharm Vaksin Janssen Vaksin Janssen Vaksin AstraZeneca
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803170730-4-360870/jreeeng-kpk-banyak-program-pemerintah-tak-tepat-sasaran
Jreeeng! KPK: Banyak Program Pemerintah Tak Tepat Sasaran
Jakarta, CNBC Indonesia - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengungkapkan tata kelola pemerintahan harus terus ditingkatkan. Suatu kebijakan dan program yang berhasil bisa dicapai dengan data yang akurat. Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron berharap integritas dan perilaku jujur otoritas pemerintahan dapat dijalankan dengan terus melakukan transformasi digitalisasi. Terutama dalam hal pelayanan publik dan akuntabilitas pengelolaan keuangan negara. Pasalnya, menurut Ghufron data yang ada selama ini di masing-masing sektor belum bisa dipadukan secara real time. Hal ini yang kemudian menyebabkan banyak program pemerintah yang berujung menjadi tidak tepat sasaran untuk masyarakat. Ketidaktepatan data dan tidak terintegrasinya data dalam kebijakan dan program pemerintah itu lah yang pada akhirnya menjadi jurang tindak pidana korupsi. "Jumlahnya tidak tepat, karena memang yang dipotret kadang datanya ada yang lebih, ada yang kurang. Sehingga mengakibatkan ketidaktepatan itu menimbulkan banyak hal, salah satunya adalah korupsi," jelas Ghufron dalam webinar, Rabu (3/8/2022). "Tidak integrasinya data mengakibatkan banyak program-program yang tidak sesuai dengan kebutuhan, maupun waktu yang tidak tepat sasaran," kata Ghufron lagi. Digitalisasi, menurut Ghufron dapat membantu mengefisienkan kerja-kerja dan program-program pemerintahan dan meminimalisir praktik-praktik korupsi. Lewat digitalisasi, Ghufron salah satu problem birokrasi bisa diurai, salah satunya masalah integrasi data. "Mudah-mudahan dengan digitalisasi, kita dituntun bahkan dipaksa untuk berintegritas, untuk jujur dalam memberikan layanan kepada masyarakat," jelasnya. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Selain itu, Ghufron juga berharap, dengan digitalisasi tidak ada lagi kontak antara yang dilayani dengan pelayanan. Di mana mengakibatkan relasi antara masyarakat, pelaku usaha dengan birokrasi menjadi relatif berkurang. Ghufron mencontohkan, misalnya ketika relasinya loss atau tidak ada kontak langsung, mengakibatkan semuanya berjalan secara fair, tidak ada lagi pertimbangan-pertimbangan lain yang bersumber dari berbagai pihak. "Entah secara politis, secara ekonomi, maupun kedekatan-kedekatan lainnya yang mengakibatkan sistem kemudian tidak fair, tidak adil. Dengan digitalisasi kita harapkan semakin efisien karena semakin real-time. Tidak ada jeda waktu lagi. Ini kemudian akan semakin mematangkan birokrasi kita, pelayanan semakin akan cepat," ujarnya.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803165730-8-360867/kunjungan-pelosi-ke-taiwan-memantik-kemarahan-china
Kunjungan Pelosi ke Taiwan Memantik Kemarahan China
Jakarta, CNBC Indonesia - Ketua DPR Amerika Serikat yaitu Nancy Pelosi bertemu dengan Presiden Taiwan, Tsai Ing Wen dalam agenda lawatan kontroversialnya ke Taiwan. Simak informasi selengkapnya dalam program Closing Bell di CNBC Indonesia (Rabu, 03/08/2022) berikut ini. Saksikan live streaming program-program CNBC Indonesia TV lainnya di sini
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803173419-4-360880/melesat-lagi-kasus-baru-covid-19-di-ri-nambah-6167-hari-ini
Melesat Lagi, Kasus Baru Covid-19 di RI Nambah 6.167 Hari Ini
Jakarta, CNBC Indonesia - Kasus harian Covid-19 di tanah air bertambah 6.167 hari ini. Tambahan 6.167 kasus baru lebih tinggi dibandingkan kemarin yang tercatat 5.827. Dengan demikian, total kasus mencapai 6.222.788. Kemudian untuk kasus sembuh bertambah 4.340 sehingga totalnya 6.014.885. Sedangkan kasus meninggal bertambah 18. Dengan begitu sudah ada 157.046 orang yang wafat akibat Covid-19 di tanah air. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Artikel Selanjutnya Penampakan Data Kasus Covid-19 Harian yang Landai Banget Secara kumulatif kasus aktif naik 1.809 menjadi 50.857.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/tech/20220803163041-37-360856/kominfo-jelaskan-alasan-takedown-platform-domino-qui-qiu-cs
Kominfo Jelaskan Alasan Takedown Platform Domino Qui Qiu Cs
Jakarta, CNBC Indonesia - Sejumlah platform yang diduga judi online melakukan pendaftaran sebagai Penyelenggara Sistem Elektronik (PSE) ke Kementerian Kominfo. Pada akhirnya seluruh aplikasi tersebut diblokir. Berikut 15 aplikasi yang diblokir karena mengandung judi online, berdasarkan keterangan resmi Kementerian Kominfo tanggal 2 Agustus 2022: 1. Domino Qiu Qiu 2. Topfun 3. Pop Domino 4. MVP Domino 5. Pop Poker 6. Let's Domino Gaple QiuQiu Poker Game Online, 7. Steve Domino QiuQiu Poker Slots Game Online, 8. Higgs Slot Domino Gaple QiuQiu, 9. Ludo Dream, 10. Domino QiuQiu 99 Boyaa QQ KIU, 11. Domino Gaple Boya QiuQiu Capsa, 12. Poker Texas Boyaa, 13. Poker Pro.id, 14. Pop Big2, dan 15. Pop Gaple ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Sebelumnya beberapa nama ditemukan oleh pengguna internet mendaftar sebagai PSE namun ternyata adalah judi online. Tapi pada saat konferensi pers, Minggu (31/7/2022), Dirjen Aptika Kementerian Kominfo, Semuel Abrijani Pangerapan mengatakan platform yang dimaksud bukanlah judi. "Saya sudah dapat laporan itu, ada yang namanya Domino itu permainan. Jadi permainan bukan judi, silahkan download kita bisa bermain itu membeli koin kok. Jadi terima kasih juga masyarakat yang, tapi yang kemarin kami cek itu permainan kartu domino permainan online," ujar dia. Saat ditanya mengapa Kominfo terkesan plin-plan terkait keputusan tersebut, Menteri Kominfo Johnny Plate mengatakan semuanya diambil setelah melakukan beberapa tahapan termasuk klarifikasi. "Setelah dilakukan secara detail dan dalam ditemukan potensi-potensi perjudian. Sehingga dilakukan proses takedown, ini soal teknis sangat teknis," kata Johnny dalam konferensi pers di kantor Kementerian Kominfo, Jakarta, Rabu (3/8/2022). "Pada saat belum ditemukan tidak boleh dilakukan takedown. Begitu ditemukan amanat UU harus dilakukan takedown atau pemblokiran. Sama halnya pada saat proses pendaftaran melalui tahapan-tahapan, demikian pula pada saat mengakhiri pendaftaran atau blokir".
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803164432-4-360863/ri-bakal-bentuk-nepio-mau-bangun-pltn-nih
RI Bakal Bentuk Nepio, Mau Bangun PLTN Nih?
Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) selaku Ketua Harian Dewan Energi Nasional (DEN) Arifin Tasrif membuka Sidang Anggota DEN ke-3 tahun 2022. Adapun dalam sidang tersebut salah satunya membahas mengenai perkembangan pembentukan Nuclear Energy Program Implementation Organization (NEPIO). Menurut Arifin diperlukan sosialisasi kepada masyarakat terkait pentingnya NEPIO. "Untuk itu, kita perlu preliminary activity, seperti sosialisasi kepada masyarakat bahwa ini memang diperlukan," ujarnya dalam keterangan tertulis, Rabu (3/8/2022). Lebih lanjut, Arifin menjelaskan tugas Pemerintah adalah menyediakan energi, khususnya energi bersih. Maka itu, diperlukan transisi energi dari sumber energi fosil menjadi sumber energi baru dan terbarukan (EBT). Terkait transisi energi, Arifin mengimbau kepada Kementerian/Lembaga untuk melakukan sinkronisasi atas asumsi-asumsi progres transisi energi. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT "Kita juga perlu mempertimbangkan perkembangan teknologi di masa mendatang dalam membuat asumsi tersebut," kata Arifin. Adapun isu lainnya yang dibahas dalam rapat tersebut antara lain terkait Sistem Informasi Pengawasan Pelaksanaan Kegiatan Matriks Rencana Umum Energi Nasional (RUEN) atau SI-SANTER, anggaran DEN tahun 2023, dan program legislasi atau kelembagaan. Selain itu, sidang tersebut juga membahas progres pembaruan Kebijakan Energi Nasional (KEN) yang perlu disesuaikan dengan proyeksi pertumbuhan, seperti pertumbuhan penduduk dan ekonomi, baik melalui strategi Business as Usual (BaU) maupun strategi optimis. Sidang Anggota DEN ke-3 Tahun 2022 dihadiri Anggota DEN dari Pemerintah yaitu Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, dan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar. Selain itu, Sidang juga dihadiri oleh Anggota DEN dari Pemangku Kepentingan Agus Puji Prasetyono, Musri, Satya Widya Yudha, Herman Darnel Ibrahim, Daryatmo Mardiyanto, Eri Purnomohadi, As Natio Lasman, Yusra Khan, Sekretaris Jenderal DEN Djoko Siswanto, dan perwakilan Anggota DEN dari Pemerintah.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/lifestyle/20220803165042-33-360864/tarif-masuk-tn-komodo-rp375-juta-pelaku-usaha-protes-keras
Tarif Masuk TN Komodo Rp3,75 Juta, Pelaku Usaha Protes Keras!
Jakarta, CNBC Indonesia - Kebijakan pemerintah menaikkan harga tiket masuk ke Pulau Padar dan Pulau Komodo, Taman Nasional Komodo, Nusa Tenggara Timur, per 1 Agustus 2022, menuai protes dari para pelaku wisata. Ketua Umum Asosiasi Travel Agen Indonesia (Astindo) Pauline Suharno menilai, kebijakan itu bukanlah langkah bijak dari pemerintah. Apalagi di tengah pemulihan sektor pariwisata Indonesia. "Jadi kebijakannya kan harga tiket naik ke Rp 3,75 juta untuk per tahun. Siapa sih sebenernya yang mau nengokin komodo setahun beberapa kali? Yang bolak balik pergi mungkin malahan local guide atau mungkin pelaku wisata NTT sendiri," katanya kepada CNBC Indonesia, kemarin. Sekjen Association of The Indonesian Tours and Travel Agencies (ASITA) Nofel Saleh Hilabi berpendapat aturan baru itu akan sangat membebani bisnis agen perjalanan. Sebab, telah timbul pembatalan penjualan tiket paket wisata hingga tiket pesawat yang muaranya merugikan wisatawan maupun pengusaha. Nofel menyatakan bahwa aturan tersebut tidak bijak. Untuk itu, alangkah lebih baik jika diadakan diskusi antara pemerintah dengan para stakeholder pelaku usaha, dikarenakan kenaikan harga tiket masuk ke Pulau Komodo, menyebabkan kerugian yang tak terhindarkan. "Dilaporkan tadi malam, dalam satu hari, 50 grup cancel, di antaranya ada yang per group 150 hingga 190 orang juga cancel, bahkan sampai ribuan. Kalau kerugian dalam total keseluruhan, dalam beberapa paket, termasuk tiket pesawat, sampai Desember itu jumlahnya fantastis, bisa sampai miliaran," ujar Nofel. Selain itu, dia berpendapat pemerintah lebih baik memberikan solusi, seperti melakukan sponsorship dengan spot-spot tourism terkenal di Pulau Komodo. Pauline menyampaikan, kenaikan harga tiket masuk TN Pulau Komodo memicu aksi mogok kerja para pelaku wisata NTT dimulai pada 1 Agustus 2022. Para pelaku wisata sepakat untuk tidak melayani wisatawan. Hal tersebut menyebabkan terjadinya kondisi siaga satu di NTT. Ia mengusulkan pemerintah dapat mengadakan diskusi dan sosialisasi sebelum mengeluarkan kebijakan apapun. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803163548-4-360866/pak-luhut-pengusaha-minta-booster-2-tidak-jadi-syarat-ngemal
Pak Luhut, Pengusaha Minta Booster 2 Tidak Jadi Syarat Ngemal
Jakarta, CNBC Indonesia - Pengusaha pusat perbelanjaan/ mal berharap pemerintah tidak memberlakukan booster kedua atau vaksin Covid-19 dosis keempat sebagai syarat wajib masuk mal. Pasalnya, hal itu dikhawatirkan bakal menekan tingkat kunjungan ke pusat perbelanjaan. Ketua Umum Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) DPD DKI Jakarta Ellen Hidayat mengatakan imbas penerapan aturan wajib booster membuat mal harus menolak banyak pengunjung yang mau masuk ke mal. "Contohnya saat aturan booster di pusat perbelanjaan bagi pengunjung yang belum booster tidak boleh masuk ke pusat perbelanjaan, padahal banyak orang yang memiliki kebutuhan harus masuk ke pusat belanja," kata Ellen dalam konferensi pers Indonesia Shopping Festival 2022, Rabu (3/8/2022). ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Wajib telah menerima vaksin booster atau dosis ketiga memang jadi persyaratan masuk mal saat ini. Terpantau, petugas keamanan (security) mal yang sebelumnya hanya memandu pengunjung mengaktifkan PeduliLindungi, kini juga menanyai bukti booster. Sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan yang juga Koordinator PPKM Jawa-Bali menyatakan, syarat tersebut mempertimbangkan tingkat vaksinasi yang dinilai masih rendah. Ellen berharap tidak ada lagi aturan yang membatasi pengunjung mal. "Walaupun kita terus mendapatkan peraturan yang ketat, APPBI DKI Jakarta salah satu yang taat peraturan, jadi tolong kami harap aturan ini lebih dilonggarkan lagi bagi kami pusat perbelanjaan," kata Ellen. "Kurang lebih pada saat harus booster (pengunjung mal) langsung drop 10%. Tapi pusat belanja tidak pantang menyerah, bekerja sama dengan pusat kesehatan setempat untuk membuka sentral vaksinasi. Jadi customer kita sempat hancur. Tapi syukur alhamdulillah Sabtu-Minggu agak lumayan naik lagi. Dan kita bergerak cepat. Istilahnya seperti nangkap orang untuk masuk mal atau masuk ke sentra untuk vaksinasi agar memudahkan mereka masuk ke mana pun," kata Ellen. Dia mengakui, saat ini kondisinya sudah lebih baik. "Kalau ditanya sekarang gimana? Masih ada penurunan juga karena tidak serta -merta langsung pulih. Itu terus terang kami sayangkan mencari kenaikan 1% traffic itu tidak mudah apalagi turunnya banyak. Jadi mohon (kalau) ada booster kedua jangan lagi menjadi syarat ke mal, udah gak kuat," katanya. Saat ini pemerintah juga sudah memulai vaksinasi booster kedua atau dosis keempat. Dimana tahap awal dimulai dengan tenaga kesehatan per 29 Juli 2022.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803162609-4-360855/tanah-rumah-warisan-bebas-pajak-lho-tapi-ada-syaratnya
Tanah & Rumah Warisan Bebas Pajak Lho, Tapi Ada Syaratnya!
Jakarta, CNBC Indonesia - Masyarakat yang memiliki warisan tanah dan bangunan bisa bebas pajak, namun ada syaratnya. Salah satu syaratnya adalah memiliki Surat Keterangan Bebas (SKB) Pajak Penghasilan. Hal tersebut di atas tertuang di dalam Peraturan Direktur Jenderal Pajak Nomor 30/PJ/2009 tentang Tata Cara Pemberian Pengecualian dari Kewajiban Pembayaran Atau Pemungutan Pajak Penghasilan atas Penghasilan dari Pengalihan Hak Atas Tanah Dan/Atau Bangunan. Dalam aturan tersebut dijelaskan, pembayaran atau pemungutan pajak penghasilan atas penghasilan hak atas tanah dan/atau bangunan (PHTB) dikecualikan salah satunya adalah pengalihan hak atas tanah dan/atau bangunan karena warisan. Hal tersebut tertuang di dalam Pasal 2 ayat (e) Peraturan Dirjen Pajak Nomor 30/PJ/2009. "Pengecualian dari kewajiban pembayaran atau pemungutan Pajak Penghasilan atas penghasilan dari pengalihan hak atas tanah dan/atau bangunan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 2 ayat (1) huruf a, huruf c, huruf d, dan huruf e, diberikan dengan penerbitan Surat Keterangan Bebas Pajak Penghasilan atas penghasilan dari pengalihan hak atas tanah dan/atau bangunan," tulis Pasal 3 bleid tersebut, dikutip Rabu (3/8/2022). Adapun permohonan untuk memperoleh Surat Keterangan Bebas Pajak Penghasilan atas pengalihan dari PHTB diajukan secara tertulis dengan datang langsung ke Kantor Pelayanan Pajak (KPP) yang bersangkutan terdaftar. Dalam hal permohonan untuk memperoleh Surat Keterangan Bebas Pajak Penghasilan atas PHTB dapat diajukan oleh ahli waris. "Permohonan harus dilampiri dengan Surat Pernyataan Pembagian Waris dengan format sesuai dengan lampiran IV yang tidak terpisahkan dari Peraturan Direktur Jenderal Pajak ini," tulis Pasal 4 ayat (c). Kemudian Kepala KPP harus memberikan keputusan dalam jangka waktu paling lama 3 hari kerja, sejak tanggal surat permohonan Surat Keterangan Bebas Pajak Penghasilan atas penghasilan dari PHTB diterima secara lengkap. Apabila Kepala KPP tidak memberikan keputusan dalam jangka waktu yang telah ditentukan, permohonan dianggap dikabulkan dan Kepala KPP harus menerbitkan Surat Keterangan Bebas Pajak paling lama 2 hari terhitung sejak jangka waktu tersebut berakhir. Kendati demikian, ada pula pengecualian dari kewajiban pembayaran atau pemungutan pajak atas penghasilan dari PHTB, yang dapat diberikan langsung tanpa penerbitan Surat Keterangan Bebas Pajak, dengan dua kriteria wajib pajak. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Dua kriteria wajib pajak yang bisa mendapatkan pengecualian tanpa Surat Keterangan Bebas Pajak, yakni orang pribadi atau badan yang menerima atau memperoleh penghasilan hak atas tanah dan/atau bangunan kepada pemerintah guna pelaksanaan pembangunan untuk kepentingan umum yang memerlukan persyaratan khusus. Kedua, pengalihan hak atas tanah dan/atau bangunan yang dilakukan oleh orang pribadi atau badan yang tidak termasuk subjek pajak. Adapun orang pribadi atau badan, yang bersangkutan, bisa langsung ke KPP dan harus melampiri: 1. Surat Pernyataan Hibah dengan format sesuai Lampiran III yang tertuang dalam Peraturan Direktur Jenderal Pajak Nomor 30/PJ/2009 2. Surat Pernyataan Berpenghasilan di Bawah Penghasilan Tidak Kena Pajak dan Jumlah Bruto Pengalihan Hak Atas Tanah dan/atau Bangunan kurang dari Rp 60 juta dengan format sesuai format yang ditentukan. 3. Fotokopi Kartu Keluarga 4. Fotokopi surat pemberitahuan pajak terhutang Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) tahun yang bersangkutan.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803125707-8-360791/inflasi-melambungharga-bahan-baku-industri-mamin-naik-30-50
Inflasi Melambung,Harga Bahan Baku Industri Mamin Naik 30-50%
Jakarta, CNBC Indonesia- Lonjakan harga pangan telah berdampak pada kenaikan inflasi Indonesia yang pada Juli 2022 tercatat mencapai 4,94% (yoy) atau tertinggi sejak 2015. Ekonom UI, Fithra Faisal menilai posisi inflasi RI saat ini masih moderat mengingat kenaikannya masih didominasi oleh volatile food sementara inflasi inti masih terjaga. Sementara bagi sektor usaha makanan dan minuman, dampak inflasi imbas kenaikan harga pangan sudah sangat terasa sehingga ongkos produksi meningkat, saat ini harga bahan baku sudah naik 30-50%. Seperti apa dampak inflasi pangan terhadap bisnis makanan dan minuman? Dan seperti apa antisipasi yang harus dilakukan? Selengkapnya simak dialog Maria Katarina dengan Ekonom UI, Fithra Faisal dan Ketua Umum Gabungan Pengusaha Makanan dan Minuman Seluruh Indonesia (GAPMMI), Adhi S.M Lukman dalam Closing Bell ,CNBCIndonesia (Rabu, 03/08/2022) Saksikan live streaming program-program CNBC Indonesia TV lainnya di sini
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803160259-17-360848/pani-rights-issue-agung-sedayu-mau-suntik-dana-rp-656-t
PANI Rights Issue, Agung Sedayu Mau Suntik Dana Rp 6,56 T
Jakarta, CNBC Indonesia - PT Pratama Abadi Industri Nusantara Tbk (PANI) akan menggelar rights issue. Nilainya cukup fantastis, mencapai Rp 6,56 triliun. Berdasarkan prospektus, Rabu (3/8/2022), perolehan dana itu didapat setelah PANI memutuskan untuk melepas 13,12 miliar saham biasa dalam aksi korporasi dengan skema penambahan modal dengan hak memesan efek terlebih dahulu (PMHMETD) itu. Adapun harga pelaksanaan rights issue ini Rp 500 per saham. Jumlah emisi yang diterbitkan tergolong besar, setara 96,97% dari modal ditempatkan dan disetor penuh. Persentase ini juga yang menjadi besaran efek dilusi jika ada pemegang saham yang tidak menggunakan haknya dalam rights issue. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Bagi setiap pemegang saham yang namanya tercatat hingga 10 Agustus mendatang memiliki hak atas 32 HMETD. Setiap satu HMETD memberikan hak untuk membeli satu saham yang dikeluarkan dalam rights issue. Dana hasil rights issue, setelah dikurangi biaya emisi, akan digunakan untuk penyertaan saham baru yang akan dikeluarkan oleh PT Bangun Kosambi Sukses (BKS). Usai urusan ini, giliran BKS yang melakukan investasi dan pengembangan bisnis dengan penyertaan saham baru yang dikeluarkan oleh Mega Andalan Sukses (MAS) dan Cahaya Gemilang Indah Cemerlang (CGIC). Jadi, sederhananya, PANI akan membeli 51% saham BKS senilai Rp 6,5 triliun menggunakan dana hasil rights issue. Nah, duit yang diterima BKS dari PANI akan digunakan untuk mengakuisisi 51% saham MAS dan CGIC masing-masing senilai Rp 4,7 triliun dan Rp 1,8 triliun. Asal tahu saja, ketiganya merupakan anak usaha Agung Sedayu Group secara langsung melalui PT Multi Artha Pratama (MAP) dengan porsi kepemilikan saham di masing-masing perusahaan 50%. Ini posisi sebelum rights issue. Sedang setelah rights issue, giliran BKS yang menjadi anak usaha PANI. Sedang MAS dan GCIG menjadi cucu usaha PANI. Baik MAS maupun CGIC bergerak di sektor properti. Dengan kata lain, PANI akan bermanuver dengan masuk ke bisnis properti dari sebelumnya di industri pengolahan hasil perikanan dan penyimpanan di kamar dingin (cold storage).
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803161116-4-360850/10-wilayah-ri-ini-masuk-zona-bahaya-covid-19-mana-saja
10 Wilayah RI ini Masuk 'Zona Bahaya' Covid-19, Mana Saja?
Jakarta, CNBC Indonesia - Indonesia nampaknya belum bisa berleha-leha. Pandemi Covid-19 yang sempat jinak dan mereda, kini kembali menebar ancaman yang dikhawatirkan akan memicu kenaikan kasus secara drastis seperti pertengahan tahun lalu. Kementerian Kesehatan melaporkan kemarin kasus Covid-19 di Tanah Air bertambah hingga 5.827 orang, lebih tinggi dibandingkan kemarin yakni 3.696 orang. DKI Jakarta untuk kesekian kalinya menjadi provinsi tertinggi penyumbang kasus. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Data Kementerian Kesehatan hingga 30 Juli 2022 asesmen situasi Covid-19 di DKI Jakarta berada pada level 3, dengan kasus konfirmasi pada level 4 atau 173,24/100.000 penduduk. Dengan tren perawatan di rumah sakit isolasi dan ICU juga meningkat menjadi 12,7%. Tren peningkatan perawatan juga terjadi di Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet, Kemayoran, hingga 31 Juli 2022 jumlah pasien yang dirawat adalah 192 orang. Jumlah tersebut berkurang empat orang dibandingkan hari sebelumnya, dengan keterisian kapasitas tempat tidur perawatan sebesar 4,68% dari total 3.801 tempat tidur. Berdasarkan laporan Kementerian Kesehatan, seperti dikutip CNBC Indonesia, Rabu (3/8/2022), temuan kasus positif terhadap jumlah tes atau (positivity rate) pun semakin meninggi sejalan dengan kenaikan kasus dalam beberapa waktu terakhir. Dalam laporan otoritas kesehatan, angka positivity rate berada di atas batas yang ditetapkan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) yakni 5%. Angka positivity rate Indonesia kini adalah 10,14%. Setidaknya, ada 10 provinsi yang kini dalam pengawasan ekstra ketat oleh Kementerian Kesehatan. Berikut daftarnya: DKI Jakarta 12,47% DKI Jakarta 12,47% Banten 10,52% Banten 10,52% Bali 10,46% Bali 10,46% Jawa Barat 7,96% Jawa Barat 7,96% Kalimantan Selatan 7,69% Kalimantan Selatan 7,69% Kalimantan Tengah 7,24% Kalimantan Tengah 7,24% Daerah Istimewa Yogyakarta 6,5% Daerah Istimewa Yogyakarta 6,5% Jawa Timur 4,89% Jawa Timur 4,89% Riau 4,27% Riau 4,27% Kalimantan Timur 4,16% Sementara itu, laporan otoritas kesehatan juga menunjukkan varian Omicron BA.5 sejauh ini semakin mendominasi dan menggeser varian BA.1 dan BA.2. Adapun Omicron BA.5 sendiri paling banyak diidentifikasi di DKI Jakarta yakni 2.770 kasus.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803164007-17-360860/mulai-makan-korban-bursa-saham-china-rontok-gegara-pelosi
Mulai Makan Korban, Bursa Saham China Rontok Gegara Pelosi!
Jakarta, CNBC Indonesia - Mayoritas bursa Asia-Pasifik ditutup menguat pada perdagangan Rabu (3/8/2022), di tengah tensi geopolitik antara Amerika Serikat (AS) dan China yang kembali memanas setelah kedatangan Ketua DPR AS, Nancy Pelosi ke Taiwan. Hanya indeks Shanghai Composite China dan ASX 200 Australia yang ditutup di zona merah pada hari ini. Indeks Shanghai ditutup merosot 0,71% ke posisi 3.163,67, sedangkan ASX 200 melemah 0,32% menjadi 6.975,9. Sedangkan sisanya ditutup di zona hijau. Indeks Nikkei Jepang ditutup menguat 0,53% ke posisi 27.741,9, Hang Seng Hong Kong bertambah 0,4% ke 19.767,09, Straits Times Singapura tumbuh 0,46% ke 3.254,07, KOSPI Korea Selatan melonjak 0,89% ke 2.461,45, dan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berakhir melesat 0,84% menjadi 7.046,635. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Ketua House of Representatives (DPR) AS, Nancy Pelosi mengunjungi Taiwan yang kian menekan sentimen pasar karena memperkeruh hubungan AS-China yang memang sudah tegang. Pada beberapa pekan sebelumnya, China telah memperingatkan AS untuk tidak melakukan kunjungan tersebut. Bagi China, Taiwan adalah bagian dari negerinya dan kunjungan itu bisa berarti mendukung kemerdekaan. Pelosi tiba di Taiwan pada Selasa malam waktu setempat. Juru bicara Kementerian Luar Negeri China, Hua Chunying mengatakan dalam Twitternya bahwa kunjungan Pelosi adalah "provokasi politik besar". Kebijakan One China Policy alias hanya ada satu China membuat Negeri Tirai Bambu geram terhadap ulah AS, terutama Pelosi. Sebagai catatan, ini adalah kunjungan pertama Ketua House of Representatives Negeri Adidaya ke Taiwan dalam 25 tahun terakhir. "Kunjungan ini berdampak parah terhadap fondasi hubungan AS-China. Ini juga merupakan pelanggaran serius terhadap kedaulatan dan integritas wilayah China," tegas Kementerian Luar Negeri China melalui keterangan tertulis. Sementara menurut juru bicara Komando Teater Timur Tentara Pembebasan Rakyat mengatakan akan melakukan serangkaian operasi militer bersama di sekitar Pulau Taiwan mulai Selasa malam. Negara yang dipimpin oleh Presiden Xi Jinping itu pun disebut-sebut siap untuk menguji misil di wilayah timur perairan Taiwan. Selain itu, katalis negatif kembali menghantui setelah pejabat bank sentral AS (Federal Reserve/The Fed) memberikan sinyal bahwa akan ada kenaikan suku bunga acuan di pertemuan selanjutnya untuk meredam inflasi. Meski pada hari ini sentimen pasar cenderung negatif, tetapi jika konflik di Taiwan tidak terus berlanjut hingga kondisi serius, maka bursa saham global akan kembali menghijau meski hal ini juga dipengaruhi oleh sikap salah satu pejabat The Fed. Mengutip riset Bank of America, kinerja ciamik bursa saham AS, Wall Street selama Juli akan menjadi bekal untuk dua bulan berikutnya. Biasanya kalau terjadi kenaikan indeks saham 5% atau lebih dalam sebulan akan disusul oleh pertumbuhan positif selama dua bulan setelahnya. Sejak awal bursa saham Negeri Paman Sam beroperasi, 59% terjadi kenaikan pada Agustus jika bulan sebelumnya naik setidaknya 5%. Rata-rata kenaikan indeks S&P 500 pada Agustus adalah 2,01%. Ini kemungkinan masih berlanjut pada September. Sepanjang sejarah, 55% terjadi kenaikan pada September dengan rata-rata 0,73%. So, walau Wall Street memberikan harapan, tetapi jika gaduh di Taiwan terus berlanjut maka akan menjadi risiko bagi pasar keuangan di Asia-Pasifik. TIM RISET CNBC INDONESIA
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/lifestyle/20220803161303-33-360852/kisah-lady-gaga-pernah-bangkrut-dan-punya-utang-miliaran
Kisah Lady Gaga, Pernah Bangkrut dan Punya Utang Miliaran
Jakarta, CNBC Indonesia - Lady Gaga merupakan salah satu musisi ternama yang paling sukses saat ini. Wanita bernama asli Stefani Joanne Angelina Germanotta itu pernah menerima berbagai penghargaan bergengsi di bidang musik, di antaranya tiga kategori Grammy Awards pada 2019. Penyanyi dan aktris berusia 36 tahun ini juga pernah meraih penghargaan Oscar untuk Best Original Song, dan dinominasikan untuk Aktris Terbaik di Academy Awards 2019. Lady Gaga pertama kali mengubah industri musik melalui debut perdananya pada 2008 yang bertajuk 'The Fame'. Saat itulah, musisi nyentrik ini memenangkan sembilan penghargaan dari Grammy dan melakukan tur musik keliling dunia. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Namun masa kejayaan yang terlihat indah itu menemukan jurang yang cukup curam sampai membuatnya bangkrut. Lady Gaga bangkrut usai menggelar konser 'Monster Ball' di banyak negara. Dia menghabiskan jutaan dolar untuk keperluan panggung hingga kostum yang memukau penonton. Tak cuma bangkrut, Lady Gaga sampai punya utang sebesar US$ 3 juta atau sekitar Rp30 miliar. "Saya benar-benar bangkrut setelah perpanjangan pertama tur 'The Monster Ball'," ujarnya kepada Financial Times, setelah melakukan tur dunia keduanya dari 2009 sampai 2011. "Dan hal itu lucu karena saya tidak tahu sedang terjerat utang," kata Gaga, dikutip dari CNBC Internasional. Informasi tersebut justru baru diketahui Lady Gaga ketika semua orang meneleponnya untuk memberitahu bahwa ia sudah tidak lagi mempunyai sisa uang kas atau tabungan. Ucapan tersebut terdengar konyol dan membuatnya tidak mempercayai hal tersebut. Beruntung, Gaga bisa bangkit dari keterpurukan yang ia alami berkat kualitas dan popularitasnya sebagai seorang musisi ternama. Terbukti, pada 2018, Gaga telah mendapatkan US$ 50 juta per Juli, menurut Forbes. Dalam sebuah wawancara, Gaga mengaku tidak keberatan menghabiskan banyak uang untuk hal-hal penting, termasuk untuk konsernya. "Satu-satunya hal besar yang saya beli adalah katup jantung ayah saya dan Rolls-Royce untuk orang tua saya, untuk ulang tahun mereka. ... Selain itu, saya menghabiskan semuanya untuk pertunjukan," paparnya.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803164008-19-360859/batu-bara-diincar-asing-pasokan-dalam-negeri-ke-pln-cs-aman
Batu Bara Diincar Asing, Pasokan Dalam Negeri ke PLN Cs Aman?
Jakarta, CNBC Indonesia- PT PLN (Persero) kembali menghadapi persoalan terkait suplai batu bara untuk kebutuhan pembangkit listrik tenaga uap (PLTU). Dimana, para penambang tidak mau kontrak dengan PLN di tengah perbedaan harga penalti dan kompensasi yang besar sehingga pasokan hanya berasal dari kontrak yang berdasarkan penugasan dari Dirjen Minerba. Stafsus Menteri ESDM Bidang Percepatan Tata Kelola Minerba, Irwandy Arif menyebutkan meningkatnya permintaan yang mendorong kenaikan harga batu bara hingga USD 400 per ton memacu penambang untuk meningkatkan ekspor. Namun pemenuhan DMO 25% untuk pasokan batu bara ke PLN dan industri dalam negeri harus tercukupI. Seperti apa dampak kenaikan harga batu bara terhadap keamanan pasokan batu bara PLN? Selengkapnya simak dialog Maria Katarina dengan Stafsus Menteri ESDM Bidang Percepatan Tata Kelola Minerba, Irwandy Arif dan Direktur PT Samindo Resources Tbk (MYOH), Gilbert Markus Nisahpih dalam Closing Bell ,CNBCIndonesia (Rabu, 03/08/2022) Saksikan live streaming program-program CNBC Indonesia TV lainnya di sini
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803161213-4-360854/benang-kusut-ump-dki-pengusaha-move-on-bahas-ump-2023
Benang Kusut UMP DKI: Pengusaha 'Move On' Bahas UMP 2023
Jakarta, CNBC Indonesia - Polemik upah minimum provinsi (UMP) DKI Jakarta tahun 2022 belum menemui titik akhir meski sudah memasuki bulan Agustus. Padahal, menurut Wakil Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) DKI Jakarta Nurjaman, pengusaha sudah membicarakan soal UMP di tahun depan. "Sebenarnya kami ingin mengakhiri polemik upah ini, karena besok kami sudah bicara lagi, gimana upah tahun 2023. Agustus-September sudah bicara, kami semula ingin mengakhiri polemik ini, supaya nggak berkepanjangan. Ajak semua komponen, stakeholder untuk mengaplikasikan keputusan PTUN. Ternyata Pemprov DKI banding, tapi nggak apa-apa itu bisa berjalan sambil paralel," katanya kepada CNBC Indonesia, Rabu (3/8/22). PTUN sudah membatalkan keputusan Anies dalam menerapkan Keputusan Gubernur Nomor 1517 tahun 2021 tentang Kenaikan UMP DKI 2022. Namun ternyata Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengajukan banding atas keputusan tersebut. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT "Kita lagi bicara soal formula dulu, belum ke objek, kita bicara sikap kita atas putusan ini. Masih yang banyak dibicarakan. Sumbernya kan PP 36 dari Omnibus Law," sebut Nurjaman. Di sisi lain, pengusaha merespons datar rencana pengajuan banding tersebut. "Nggak, banding itu hak semua warga negara. Mau Pak Gubernur, pemerintah provinsi sebagai suatu kelembagaan, Apindo sebagai organisasi, mau pribadi, itu hak seluruh bangsa untuk banding dan itu demi cari kepastian hukum," kata Nurjaman. Hasil keputusan PTUN tersebut juga merupakan hasil dari gugatan Apindo DKI Jakarta. Hasilnya majelis hakim mengabulkan dan putusan Anies dibatalkan. "Sama seperti Apindo yang mengajukan gugatan, untuk kepastian hukum nomor 1517, sekarang sudah ada majelis hakim PTUN yang diputuskan tanggal 12 Juli kemarin, dan itu ada kepastian hukum karena Keputusan Gubernur 1517 sudah dibatalkan. Sudah cukup diaplikasikan karena udah cukup berkekuatan hukum," jelas Nurjaman. Artinya pelaku usaha lebih memilih untuk menggunakan UMP dengan nilai Rp 4.573.845 sesuai Keputusan Gubernur 1395 tahun 2021 tentang UMP DKI Jakarta, bukan seperti revisi sebelumnya yakni Rp 4.641.854 seperti Keputusan Gubernur 1517 tahun 2021 "Kami konsisten atas putusan pengadilan. Yang 1395 dibatalkan gubernur, namun 1517 dibatalkan hakim artinya yang berlaku ini," ujar Nurjaman.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803161130-4-360851/erick-thohir-jangan-bandingkan-pertamina-dengan-petronas
Erick Thohir: Jangan Bandingkan Pertamina Dengan Petronas!
Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) angkat bicara perihal pembandingan antara National Oil Company (NOC) Indonesia dengan NOC Malaysia yakni PT Pertamina (Persero) dengan Petronas. Pertamina dibandingkan dengan Petronas pasca perusahaan migas asal Malaysia itu menghasilkan laba yang jauh lebih besar ketimbang dengan Pertamina. Apalagi dibandingkan soal penjualan Bahan Bakar Minyak (BBM) Petronas yang lebih murah ketimbang Pertamina. "Laba Pertamina tidak bisa dibandingkan Petronas. Kenapa? karena Petronas masih memproduksi (sendiri), sementara kita mengimpor," terang Erick Thohir, di Auditorium Perpustakaan Nasional, Rabu (3/8/2022). ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Seperti yang tercatat dalam laporan keuangan Pertamina pada yang dikeluarkan pada Juni 2022 ini, Pertamina mencatatkan keuntungan bersih US$ 2,05 miliar atau sekitar Rp 29,3 triliunan. Sementara Petronas di semester I-2022 ini mencatatkan keuntungan RM 48,6 miliar atau jika dikonversi ke mata uang Indonesia, jumlahnya setara dengan Rp 161,78 triliun. Erick Thohir juga mengatakan bahwa saat ini harga BBM yang dijual oleh Pertamina seperti Pertamax masih di bawah harga BBM kelas yang sama RON 92 milik kompetitor atau badan usaha swasta di Indonesia. Apalagi harga Pertalite yang merupakan Jenis Bahan Bakar Minyak Khusus Penugasan (JBKP) itu jauh di bawah harga pasaran yakni Rp 7.650 per liter. "Sudah berapa bulan harga Pertamax berbeda? dan Pertalite juga harga di bawah pasaran. Ini bukti negara hadir," ungkap Erick. Dengan tidak menaikkan harga BBM kedua jenis itu, Menteri Erick memastikan bahwa cash flow Pertamina terjaga. "Jadi Pertamina bukan rugi, hanya cash flow belum diganti. Ketika diganti artinya cash flow Pertamina membaik," tandas Erick.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803163414-17-360862/resmi-jadi-presiden-komisaris-unilever-siapa-sanjiv-mehta
Resmi Jadi Presiden Komisaris Unilever, Siapa Sanjiv Mehta?
Jakarta, CNBC Indonesia -PT Unilever Indonesia Tbk (Perseroan) telah resmi menunjuk Sanjiv Mehta sebagai Presiden Komisaris perseroan yang efektif sejak 28 Juli 2022. Hal tersebut diumumkan Unilever dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB). "Hari ini rapat telah secara resmi mengesahkan Sanjiv Mehta sebagai Presiden Komisaris Perseroan menggantikan Hemant Bakshi yang akan mengemban posisi baru di Unilever global," kata Presiden Direktur Unilever, Ira Noviarti, Rabu (3/8/2022). Ira mengatakan Sanjiv Mehta memiliki rekam jejak yang kuat di berbagai posisi kepemimpinan, termasuk sebagai Chief Executive Officer and Managing Director, Hindustan Unilever (HUL) dan President South Asia Unilever. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Perseroan percaya bahwa dengan berbekal pengalaman, prestasi, dan ide visioner yang dimilikinya, serta pemahaman bisnis yang mendalam, akan membawa kontribusi yang signifikan dalam peran barunya bersama Dewan Komisioner untuk mengawasi perencanaan dan eksekusi strategi bagi pertumbuhan kinerja dan kemajuan Unilever Indonesia serta memberikan nasihat dan masukan kepada Direksi. "Dalam kesempatan ini, Perseroan juga menyampaikan apresiasi sebesar-besarnya atas dedikasi Hemant Bakshi kepada Unilever Indonesia. Selama kepemimpinan Hemant Bakshi sebagai Presiden Komisaris, beliau telah membimbing dan memberikan begitu banyak kontribusi berharga bagi perencanaan dan eksekusi strategi bisnis Perseroan," ujar Ira. Seperti diketahui, Sanjiv Mehta pertama kali bergabung di Unilever sekitar 30 tahun yang lalu, beliau memiliki rekam jejak yang sangat kuat di berbagai posisi kepemimpinan. Sederet prestasi telah di catatkan dan juga berbagai penghargaan bergengsi di India telah diraih HUL di bawah kepemimpinan Sanjiv Mehta, diantaranya, 'Company of the Year' dan 'Corporate Citizen of the Year' dari Economic Times. Sebelumnya Sanjiv Mehta juga pernah memimpin Unilever North Africa and Middle East dan Unilever Philippines Inc. Sekedar informasi, dari sisi kinerja, Unilever telah berhasil mencatatkan penjualan bersih sebesar Rp 21,4 triliun dengan penjualan domestik bertumbuh sebesar 7,8% di kuartal II. Selain itu, Perseroan juga berhasil mencatatkan pertumbuhan laba bersih sebesar Rp 3,4 triliun. Kinerja positif Perseroan ini didorong oleh beberapa hal, diantaranya fundamental yang solid melalui penguatan pondasi di distributive trade, penguatan di channel masa depan (e-Commerce), dan di kategori dan brand-brand kunci yang didukung dengan investasi yang kuat. Ke depan, dipimpin komposisi terbaru dari Dewan Direksi dan Dewan Komisioner, Perseroan akan terus menguatkan fokus pada lima strategi utama yaitu yaitu memperkuat dan unlock potensi penuh dari brand-brand besar dan produk utama melalui inovasi dan program marketing terdepan untuk mendorong pertumbuhan pasar. Selain itu, Unilever juga memperluas dan memperkaya portfolio ke premium dan value segment, memperkuat kepemimpinan di channel utama (GT dan Modern Trade) dan channel masa depan (e-Commerce), melakukan penerapan e-everything di semua lini, termasuk memimpin di Digital & Data Driven capabilities dan juga tetap menjadi yang terdepan dalam pembangunan bisnis yang berkelanjutan. "Kami terus memastikan bahwa Unilever Indonesia dioperasikan oleh talenta-talenta mumpuni dan pimpinan-pimpinan terbaik untuk membangun organisasi yang future-fit (mampu terus bersaing di masa depan) dan agile (tangkas). Dengan demikian kami dapat terus maju bersama Indonesia melalui akselerasi pertumbuhan bisnis yang konsisten, kompetitif, menguntungkan, dan bertanggung jawab," tutup Ira.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803160933-4-360849/beda-anggaran-kominfo-tak-pernah-dipangkas-sri-mulyani
Beda! Anggaran Kominfo Tak Pernah Dipangkas Sri Mulyani
Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengungkapkan transformasi digital sangat penting di Indonesia. Sebagai pondasi membangun digitalisasi di tanah air, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) anggarannya selalu naik setiap tahun. Sri Mulyani menjelaskan, selama pandemi Covid-19 akselerasi digitalisasi meningkat pesat, seiring adanya pembatasan aktivitas kegiatan masyarakat. Penguatan digital melalui investasi infrastruktur digital adalah sebuah keharusan yang tidak boleh ditunda. Selama hampir tiga tahun melawan pandemi Covid-19, pemerintah pun memutuskan untuk memangkas anggaran kementerian/lembaga (K/L), kecuali Kementerian Kesehatan dan Kominfo yang merupakan garda terdepan dalam menangani kesehatan dan transformasi digital. Alhasil belanja transformasi digital selama pandemi Covid-19 tidak dipangkas, dan justru ditingkatkan guna mendukung aktivitas masyarakat di Indonesia dalam mengadopsi teknologi digital untuk menunjang aktivitasnya selama di rumah. "Kemenkominfo merupakan salah satu dari sedikit Kementerian/Lembaga yang anggarannya dalam 3 tahun terakhir meningkat," jelas Sri Mulyani dalam Webinar yang diselenggarakan KPK, Rabu (3/8/2022). "Tahun 2020 anggarannya Rp 20 triliun atau naik 73% dari tahun sebelumnya yang hanya Rp 5,3 triliun dan kemudian kembali naik pada 2021 menjadi Rp 26 triliun serta Rp 27 triliun tahun ini," jelas Sri Mulyani lagi. Anggaran Kominfo yang naik tiga tahun berturut-turut itu, kata Sri Mulyani digunakan untuk membangun fondasi infrastruktur karena tidak mungkin ada transformasi digital apabila infrastruktur digital tidak tersedia termasuk membangun BTS 4G di 4.200 desa. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Selain itu, pembangunan infrastruktur digital di daerah juga terus dilakukan. "Terutama daerah Terdepan, Terluar dan Tertinggal (3T) agar turut menjadi prioritas sehingga masyarakatnya bisa menikmati transformasi digital," jelas Sri Mulyani. Tak hanya itu, pada era digitalisasi perbaikan tata kelola sangat berkaitan dengan bagaimana desain sistem terintegrasi dari proses bisnis, data dan kolaborasi antara Kementerian dan Lembaga. Upaya transformasi digital ini juga sekaligus untuk mempersempit praktik yang tidak baik yaitu korupsi terhadap penyelenggaraan kebijakan pemerintah sesuai arahan Presiden Joko Widodo. "Ini sesuai dengan instruksi Bapak Presiden bahwa kesempatan dan peluang untuk terjadinya korupsi di dalam transaksi dapat dikurangi dan dihapuskan antara lain dengan membangun platform digital," tutur Sri Mulyani.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803163806-17-360858/erick-bandingkan-bengkak-proyek-kereta-cepat-dengan-mrt-jkt
Erick Bandingkan Bengkak Proyek Kereta Cepat dengan MRT JKT
Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Badan Usaha Milik Negara Erick Thohir blak-blakan soal pembengkakan biaya proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB). Ditemui di Perpustakaan Nasional, Jakarta, Rabu (3/8/2022), Erick membandingkannya dengan pembangunan rumah dan MRT Jakarta. "Kadang-kadang orang selalu membicarakan cost, cost, cost," ujarnya. Erick lantas bertanya kepada wartawan, apakah ada yang sedang membangun rumah. Menurut dia, ada perbedaan ongkos yang harus dikeluarkan untuk membangun properti tersebut. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT "Bangun rumah hari ini dibandingkan bangun rumah setahun yang lalu lebih mahal 40%," kata Erick. Pendiri Mahaka Media itu lantas membandingkan proyek KJCB dengan MRT Jakarta. Di mana proyek kebanggaan DKI Jakarta itu pun terlambat 20 tahun. "Tapi kalau 20 tahun yang lalu kita membangun MRT, harganya lebih murah atau lebih mahal? lebih murah. Nah sama kemarin kenapa perjalanan pak presiden (Jokowi) ke Jepang, salah satunya pak presiden bicara MRT. MRT di Jakarta ini kan dibangun oleh Jepang dibangun di masa kepemimpinan Pak Jokowi sebagai gubernur," ujar Erick. "Nah Jepang kemarin kembali berkomitmen kepada bapak presiden Jokowi untuk lanjutan pembangunan MRT. Tapi saya yakin MRT yang dibangun pada hari itu sama hari ini kondisinya lebih mahal. Makanya kemarin tender sempat gagal, betul nggak? karena harganya sudah lebih mahal," lanjutnya. Lebih lanjut, Erick menekankan situasi yang sedang dialami proyek KCJB pun sama. "Kalau kereta cepat ini terus-terus ditunda harga pembangunannya tahun depan lebih mahal lagi. Gitu lho. Nah artinya apa? Harus segera diselesaikan," kata Erick.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803154902-17-360846/simak-bmtr-jawab-rencana-merger-dengan-mncn
Simak! BMTR Jawab Rencana Merger dengan MNCN
Jakarta, CNBC Indonesia - Emiten Grup MNC milik Hary Tanoesoedibjo, PT Global Mediacom Tbk (BMTR) melakukan klarifikasi soal rencana merger antara MNCN dengan BMTR. Dalam keterbukaan informasi, Abuzzal Abusaeri, Corporate Secretary BMTR mengatakan bahwa dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) tanggal 28 Juli 2022, pada sesi tanya jawab berkembang diskusi mengenai upaya meningkatkan harga saham BMTR. "Salah satunya adalah dengan melakukan pemotongan chain listing (pencatatan berantai) dengan melakukan merger antara BMTR dengan PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN)," kata Abuzzal, dikutip Rabu (3/8/2022). ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Menurutnya, perseroan akan melakukan elaborasi lebih lanjut dengan membentuk tim kajian secara internal untuk mempelajari berbagai kemungkinan dan/atau simulasi. BMTR juga menjelaskan latar belakang merger ini karena ada diskusi dalam rapat yang berkaitan dengan harga saham perseroan. "Namun hingga saat ini perseroan masih dalam tahap pendalaman/elaborasi dan belum terdapat proses definitif yang dapat dijelaskan," tegas Abuzzal. Begitu pula dengan dampak dari rencana merger ini, ia menegaskan rencana merger masih perlu ditindaklanjuti dengan kajian/simulasi-simulasi termasuk simulasi terhadap kinerja operasional dan keuangan yang diharapkan akan bermanfaat bagi seluruh pemangku kepentingan. Perseroan juga menegaskan jika hingga saat ini tidak ada informasi atau kejadian penting lainnya yang material dan dapat berpengaruh pada kelangsungan hidup perseroan serta dapat mempengaruhi harga saham. Untuk diketahui, harga saham BMTR sempat melesat dalam beberapa hari terakhir, seiring rencana pemegang saham untuk melakukan merger. Namun pada perdagangan hari ini, Rabu (3/8/2022), saham BMTR ditutup ambles 6,73% menyentuh auto reject bawah (ARB) ke level Rp 416 per unit. Sebelumnya kabar merger ini datang dari Hary Tanoe yang menyebut bahwa kondisi saham BMTR yang selalu sideways menjadi salah satu alasan utama dibalik rencana merger tersebut. "Ada rencana MNCN dan BMTR dimerger," ujar Hary Tanoe pasca sesi tanya jawab RUPS usai. Meski demikian ia menegaskan kepada notaris bahwa hal tersebut bukan bagian dari resolusi RUPS. Hary Tanoe mengisyaratkan bahwa hierarki harga saham Grup MNC di bidang media tidak sesuai harapan, dengan "harga saham paling tinggi justru ada di bawah." MSIN yang merupakan operating company terkait digital adalah emiten media Grup MNC dengan harga tertinggi, diikuti oleh MNCN yang secara langsung memiliki empat televisi yaitu RCTI, MNCTV, GTV dan iNews. Kondisi yang dinilai kurang optimal tersebut menjadi alasan merger. Adapun perusahaan yang bertahan pasca merger adalah BMTR dan nanti akan disebut MNC Media. "The Merge Company, The New Company itu langsung memiliki empat TV," jelas Hary Tanoe secara lugas. Dalam kesempatan itu Hary Tanoe juga memberikan sedikit bocoran terkait kapan proses merger ini akan selesai. "Mudah-mudahan tahun depan bisa tuntas," ujar Hary Tanoe yang mengindikasikan jadwal proses merger kedua perusahaan. Hary Tanoe juga mengemukakan optimisme bahwa langkah tersebut mampu mengerek harga saham BMTR yang ia sebut bergerak sideways. Dia juga menambahkan bahwa pihak direksi sedang melakukan simulasi terkait merger.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803161659-17-360853/karet-bangkit-dari-kubur-harganya-nanjak-1-lebih
Karet Bangkit dari Kubur, Harganya Nanjak 1% Lebih
Jakarta, CNBC Indonesia - Harga karet dunia bangkit pada perdagangan hari ini mengakhiri reli turun selama tiga hari terakhir. Pada Rabu (3/8/2022) harga karet yang diperdagangkan di bursa berjangka Jepang tercatat JPY 229,6 per kilogram, melonjak 1,15% dibandingkan posisi kemarin. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT "Pergerakan positif di pasar tampaknya didukung oleh pelemahan yen," kata seorang pedagang yang berbasis di Singapura. "Meskipun, investor akan mengawasi setiap konsekuensi jangka panjang dari kunjungan Ketua Pelosi ke Taiwan," tambahnya. Mata uang yen Jepang diperdagangkan JPY 133,18/US$ pada hari ini, naik dari posisi terendah sejak Juni. Ini menjadi sentimen negatif bagi karet yang dibanderol dengan yen karena menjadi lebih mahal bagi pemegang mata uang lain. Kedatangan Ketua DPR Amerika Serikat Nancy Pelosi, membuat tensi antara China, Amerika Serikat, dan Taiwan memanas. Kedatangan Pelosi sudah diperingatkan China. Baik melalui pejabat maupun Presiden Xi Jinping. Militer China bahkan berjanji meluncurkan "aksi militer yang ditargetkan" sebagai tanggapan atas kunjungan Pelosi. "Tentara Pembebasan Rakyat China (PLA) dalam siaga tinggi dan akan meluncurkan serangkaian operasi militer yang ditargetkan untuk melawan ini," kata Juru Bicara Kementerian Pertahanan China, Wu Qian mengatakan dalam sebuah pernyataan mengutuk kunjungan tersebut, dikutip AFP. "Dengan tegas mempertahankan kedaulatan nasional dan integritas teritorial. Dan, dengan tegas menggagalkan campur tangan eksternal dan upaya separatis 'kemerdekaan Taiwan'," tambahnya. Hal tersebut membuat keadaan pasar berpotensi menjadi tidak stabil dan berpotensi membuat investor pergi dari aset berisiko seperti komoditas. Apalagi China sendiri adalah konsumen karet terbesar di dunia. Mengacu data Statista, China mengkonsumsi 4,7 ton karet dunia. TIM RISET CNBC INDONESIA
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803154629-4-360844/ini-balas-dendam-xi-jinping-karena-pelosi-datang-ke-taiwan
Ini 'Balas Dendam' Xi Jinping karena Pelosi Datang ke Taiwan
Jakarta, CNBC Indonesia - China mengamuk akibat kedatangan Ketua DPR AS Nancy Pelosi ke Taiwan. Negeri Presiden Xi Jinping dengan tegas mengatakan akan menghukum mereka yang menyinggung Beijing. "Ini benar-benar lelucon," kata Menteri Luar Negeri China Wang Yi pada Rabu (3/8/2022), dikutip dari media pemerintah melansir AFP. "AS melanggar kedaulatan China dengan kedok apa yang disebut demokrasi... mereka yang menyinggung China akan dihukum," tambahnya. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT China sendiri tak main-main. Per hari ini sejumlah langkah dilakukan mulai dari operasi militer dengan tembakan langsung hingga pembatasan perdagangan. Berikut rangkumannya: Operasi Militer Tembak Langsung Tanggapan pertama yang diambil China pada kedatangan Pelosi adalah operasi militer. Ini merujuk ke latihan militer untuk perencanaan dan pengaturan tentara melibatkan angkatan udara, darat, dan laut, biasanya dengan tujuan keamanan. Operasi militer ini diwarnai tembakan langsung yang dilakukan di zona yang mengelilingi Taiwan di beberapa titik. Diketahui jarak latihan dengan pantai Taiwan hanya 20 kilometer (km). Taiwan sendiri sempat mengumumkan bahwa militer China menembus wilayah perairannya hari ini. "Intimidasi keji," kata Dewan Urusan Daratan Taiwan merujuk aktivitas China. Analis menilai Beijing tak mau dianggap macan ompong. China tak mau terlihat lemah dihadapan warganya. "Akan sangat penting bagi rezim untuk menggarisbawahi kredensial nasionalisnya kepada audiens domestiknya," kata analis dari Sekolah Studi Internasional S. Rajaratnam Singapura, James Char. "Beijing tidak bisa dianggap lemah oleh rakyatnya sendiri," tambahnya. "Sanksi" Dagang Perbatasan perdagangan juga diberikan China. Rabu ini Negeri Tirai Bambu memberlakukan pembatasan impor buah dan ikan dari Taiwan. "Otoritas bea cukainya mengatakan akan menangguhkan beberapa impor buah jeruk atas dugaan deteksi residu pestisida yang berlebihan," tulis AFP. China juga melarang impor ikan tertentu dari pulau itu. Ini menunjuk pada penemuan virus corona pada paket. Sebenarnya, ini bukan pertama kalinya China membidik produk pertanian Taiwan. Pemerintah Xi Jinping sempat melarang impor nanas pada Maret 2021 dengan alasan ditemukannya hama. Namun, langkah itu secara luas dilihat sebagai didorong oleh politik. Ke depan, analis meyakini akan lebih banyak produk makanan dikenai "hukuman". "Langkah itu adalah bagian dari pola umum untuk Beijing", kata seorang analis pertanian di konsultan Trivium China, Even Pay. "Ketika ketegangan diplomatik atau perdagangan semakin tinggi, regulator China biasanya mengambil pendekatan yang sangat ketat untuk kepatuhan ... mencari masalah apa pun yang dapat digunakan untuk membenarkan larangan perdagangan, tambahnya. Senin, Kementerian Perdagangan China juga menangguhkan ekspor pasir alam ke Taiwan. Pasir alam umumnya digunakan untuk memproduksi beton dan aspal, di mana sebagian besar di Taiwan berasal dari China.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803151647-4-360828/rusia-angka-bicara-soal-kunjungan-pelosi-ke-taiwan
Rusia Angka Bicara soal Kunjungan Pelosi ke Taiwan
Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Luar Negeri Rusia Lavrov mengatakan kunjungan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Amerika Serikat (DPR AS) Nancy Pelosi ke Taiwan merupakan upaya yang disengaja oleh AS untuk mengganggu China. Berbicara dalam sebuah kunjungan ke Myanmar, Lavrov mengkritik AS dan mengatakan bahwa mereka bertindak dengan impunitas. "Saya tidak melihat alasan lain untuk membuat gangguan seperti itu hampir tiba-tiba, mengetahui dengan baik apa artinya bagi Republik Rakyat China," kata Lavrov, Rabu (3/8/2022), melansir Reuters. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Kedatangan Pelosi di Taiwan memicu tanggapan marah dari Beijing. Ini terjadi pada saat ketegangan internasional sudah meningkat oleh konflik Rusia di Ukraina. Rusia sendiri mendukung China, dimana telah menjalin kemitraan yang kuat dalam beberapa tahun terakhir, dan telah memperingatkan Washington bahwa kunjungan Pelosi menempatkannya pada jalur tabrakan dengan Beijing. Moskow dan Beijing sama-sama menganut prinsip 'Satu China', mengakui Taiwan sebagai bagian dari China dan menentang kemerdekaan pulau itu. Sebelumnya, kedatangan Pelosi sendiri sudah diperingatkan China. Baik melalui pejabat maupun Presiden Xi Jinping. Militer China bahkan berjanji meluncurkan "aksi militer yang ditargetkan" sebagai tanggapan atas kunjungan Pelosi. Hal sama juga ditegaskan Komando Teater Timur Tentara Pembebasan Rakyat, angkatan laut China. Tentara mengatakan akan melakukan operasi militer bersama di dekat Taiwan mulai Selasa malam dan akan menguji peluncuran rudal konvensional di laut timur Taiwan. Latihan tersebut akan mencakup latihan gabungan udara dan laut di utara, barat daya dan timur laut Taiwan. Ini juga akan meliputi penembakan langsung jarak jauh di Selat Taiwan dan peluncuran uji coba rudal di laut timur Taiwan. Kunjungan ke Taiwan menjadikan Pelosi sebagai sosok tertinggi AS yang resmi mengunjungi wilayah itu dalam 25 tahun. Ini menarik kemarahan China yang menyebut langkah itu sebagai pelanggaran kebijakan satu-China dan campur tangan dalam urusan internal China.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803153646-4-360842/tangkal-krisis-pemerintah-diminta-tegas-ke-pemasok-batu-bara
Tangkal Krisis, Pemerintah Diminta Tegas ke Pemasok Batu Bara
Jakarta, CNBC Indonesia - Pengamat Ekonomi Energi Universitas Gadjah Mada Fahmy Radhi mendesak agar pemerintah dapat bertindak tegas pada pemasok batu bara yang menunda pengiriman batu bara ke PLN (Persero). Pasalnya, hal tersebut dapat berdampak pada pengoperasian PLTU. Menurut dia jika para pemasok atau pengusaha tambang batu bara tetap menahan untuk mengirimkan pasokan, sudah dapat dipastikan bahwa krisis pasokan batu bara akan terulang kembali seperti di awal tahun. Dengan begitu, maka potensi pemadaman akan terjadi. Apalagi menurut dia saat ini sudah terdapat electronic Monitoring. Melalui aplikasi tersebut pemerintah seharusnya sudah dapat mengetahui siapa saja pihak-pihak yang tidak mengirimkan batu baranya untuk kebutuhan PLN. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT "Kementerian ESDM punya data siapa saja yang gak mengirim. Kalau itu gak sesuai DMO maka seharusnya dia diberikan sanksi mulai teguran, denda, larangan ekspor hingga larangan produksi," ujar Fahmy kepada CNBC Indonesia, Rabu (3/8/2022). Direktur Pembinaan Pengusahaan Batubara Lana Saria menjelaskan bahwa Ditjen Minerba telah menerbitkan surat penugasan untuk memenuhi tambahan kebutuhan batu bara untuk PLN. Adapun di dalam surat penugasan tersebut tercantum volume batu bara yang harusnya dipasok ke PLN. "Selanjutnya PLN dan Pemasok akan menyepakati dalam kontrak/perjanjian jual beli termasuk di dalamnya jadwal pengiriman batu bara, sehingga tidak ada alasan bagi salah satu pihak untuk menunda pengiriman," ujar Lana. Oleh sebab itu, dengan melihat kondisi sekarang ini, menurut Lana pihaknya akan melakukan monitoring realisasi penugasan. Pemerintah tak ragu-ragu untuk menindak pemasok yang tidak melaksanakan penugasan dengan menutup fitur ekspornya pada aplikasi Mineral Online Monitoring System (MOMS).
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803153004-4-360841/sinyal-sinyal-jokowi-nyata-kiamat-pns-semakin-dekat
Sinyal-sinyal Jokowi Nyata! 'Kiamat' PNS Semakin Dekat
Jakarta, CNBC Indonesia - Presiden Joko Widodo (Jokowi) sudah sejak lama menginginkan perubahan signifikkan dalam birokrasi pemerintah. Salah satunya, adalah mengganti jasa pegawai negeri sipil (PNS) dengan kecerdasan buatan atau artificial intelligence. Hal tersebut telah ditekankan Jokowi saat memberikan pengarahan dalam pembukaan Musrenbangnas RPJMN 2020-2024 pada Desember 2019 lalu. Bagi Jokowi, bukan perkara sulit untuk mengganti PNS dengan 'robot'. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT "Ini bukan barang yang sulit. Barang yang mudah dan memudahkan kita untuk memutuskan sebagai pimpinan di daerah maupun nasional," kata Jokowi pada Desember 2019 lalu. Pada sisi lain, Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) juga tidak semakin terbebani akibat tingginya kebutuhan untuk membayar gaji dan tunjangan PNS. Belum lagi pensiunan PNS yang juga harus ditanggung negara. Birokrasi yang efektif, efisien dan adaptif terhadap perkembangan zaman menjadi cita-cita tersendiri dari pemerintah. Apalagi, masih ada 38% PNS yang melakukan pekerjaan pelaksana yang sejatinya bisa digantikan oleh sebuah sistem digital. Deputi Bidang Sumber Daya Manusia Aparatur Kemenpan-RB Alex Denni beberapa waktu lalu mengatakan pemerintah memiliki tugas besar untuk menyelamatkan para abdi negara pekaksana dengan meningkatkan kualitas dan keahliannya agar bisa melaksanakan tugasnya. "Jadi kita punya PR bagaimana kawan-kawan yang melaksanakan pekerjaan-pekerjaan pelaksana ini ke depan kalau bisa di upskill dan re-skill," jelasnya. Alex menjelaskan, bahwa pada 5 tahun yang akan datang, para pejabat pelaksana akan berkurang sekitar 30-40% dengan rencana transformasi digital. Ini berarti, ratusan ribu PNS yang menjabat sebagai pelaksana akan terdampak. Selain 38% PNS saat ini masih berstatus sebagai pelaksana, sebanyak 36% lainnya pun berstatus sebagai guru dan dosen. Kemudian tenaga teknis, kesehatan, dan lain-lain tercatat sekitar 14%. Sedangkan sisa-sisanya yakni 10-11% merupakan pejabat struktural. "Mungkin sekitar 600 ribu dari 1,6 juta yang melakukan pelaksana itu harus bertransformasi, upskilling/reskilling melakukan pekerjaan yang lain lebih value added atau by nature yang pensiun kita tidak ganti. Jadi harus ada negatif growth di sana. Kalau enggak, enggak lucu kita going digital tapi masih banyak padat karyanya di sana," kata dia. Agenda kedua adalah sistem kerja yang lebih fleksibel dan kolaboratif. Alex mengatakan di era digital, perlu ada perubahan transformasi pemerintahan yang jauh lebih adaptif menyikapi perubahan. Sementara agenda terakhir yaitu terkait dengan sumber daya manusia. Di mana manajemen sumber daya manusia akan menuju human capital tangguh. "Ini PR, khususnya di kedeputian SDM aparatur," tegas Alex. Kepala Biro Humas Hukum dan Kerja Sama Badan Kepegawaian Negara (BKN) Satya Pratama mengatakan, sebenarnya rencana transformasi digital di birokrasi pemerintah sudah direncanakan sejak lama. "Sudah dilaksanakan (transformasi digital) sejak arahan Presiden Joko Widodo di tahun 2019. Jadi sebenarnya upaya digitalisasi telah dilaksanakan sejak beberapa tahun ke belakang," ujarnya. Namun karena ada pandemi Covid-19 maka proses transformasi digital birokrasi makin dipercepat. Terutama untuk pelayanan yang selama ini diberikan oleh PNS yang sulit untuk dilakukan secara fisik. "Seiring dengan situasi yang tidak pasti dan kompleks plus pandemi Covid-19, maka transformasi tersebut dipercepat," jelasnya. Bahkan ia menyebutkan, jumlah PNS yang direkrut setiap tahunnya sudah lebih rendah dari jumlah PNS yang pensiun. Di mana kekurangannya digantikan dengan pelayanan digital kepada masyarakat. Dengan demikian, maka formasi PNS tidak akan sebanyak sebelumnya. Sehingga, proses percepatan digitalisasi birokrasi di pemerintah bisa terus berlanjut. "Jadi ke depannya formasi PNS akan tidak gemuk, karena penggunaan IT dan digitalisasi pelayanan publik," pungkasnya.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/lifestyle/20220803151009-33-360826/covid-bisa-sebabkan-gejala-berat-ini-sampai-tak-bisa-menelan
Covid Bisa Sebabkan Gejala Berat Ini, Sampai Tak Bisa Menelan
Jakarta, CNBC Indonesia - Covid-19 varian Omicron memunculkan gejala yang berbeda-beda di setiap orang. Gejala yang umum dilaporkan pasien Covid di antaranya adalah demam, batuk, flu dan sakit tenggorokan. Namun, selain itu, pasien Covid juga bisa mengalami gejala berat sampai sulit menelan, seperti yang dialami dokter Mike Hansen dari Board Certified Internal Medicine, Pulmonary Disease, & Critical Care Medicine. Hansen menceritakan pengalamannya terinfeksi Omicron BA.5 di YouTube. Beberapa hari usai menonton konser, Hansen mulai mengalami gejala kelelahan, demam, sakit tenggorokan, pilek, dan akhirnya batuk. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT "Bagian terburuknya adalah tiga hingga empat hari pertama," katanya, dikutip dari Times of India, Rabu (3/8/2022). "Sakit tenggorokan saya sebenarnya tidak mengganggu ketika minum atau menelan, namun setiap kali ada air liur di belakang tenggorokan dan saya akan menelan, itu sangat menyakitkan." Menurut data dari aplikasi ZOE Health Study, jutaan kontributor melaporkan sakit tenggorokan sebagai gejala COVID yang sangat umum. "Rata-rata, tujuh dari sepuluh orang dewasa yang sudah divaksin dua atau tiga kali akan mengalami sakit tenggorokan dengan varian Omicron," kata peneliti ZOE. Menurut para ahli, sakit tenggorokan yang disebabkan oleh COVID biasanya muncul pada minggu pertama sakit. Gejala ini bisa berkembang menjadi lebih buruk pada hari pertama infeksi, namun semakin ringan seiring waktu. "Rata-rata, sakit tenggorokan bisa berlangsung lima hari. Jika sakit tenggorokan Anda bertahan lebih dari lima hari, itu tidak mungkin COVID-19," menurut tim peneliti di kesehatan ZOE.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803154806-17-360845/breaking-news-harga-nikel-ambruk-nyaris-5
Breaking News: Harga Nikel Ambruk Nyaris 5%
Jakarta, CNBC Indonesia - Harga nikel dunia melemah pada perdagangan hari ini karena persediaan di gudang konsumen utama, China, meningkat. Pada Senin (3/8/2022) pukul 15:45 WIB harga nikel dunia tercatat US$ 22.450/ton. Ambruk 4,91% dibandingkan posisi terakhir. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Per 29 Juli persediaan bijih nikel di pelabuhan China naik 774.000 ton basah (wet metric ton) dibandingkan minggu lalu menjadi 6.36 juta wmt. Total kandungan nikel (Ni) mencapai 50.000 wmt. Sementara stok pelabuhan bijih nikel di tujuh pelabuhan utama China mencapai 3,17 juta wmt, lebih tinggi 424.000 wmt dari minggu sebelumnya. Persediaan bijih nikel tumbuh lambat, sedangkan persediaan di Pelabuhan Lanshan dan Pelabuhan Lianyungang meningkat tajam. Saat ini, pasar nikel jenis Nickel Pig Iron (NPI) di China sedang lesu, sehingga permintaan bijih nikel relatif rendah, memberikan tekanan besar pada harga bijih nikel. Di sisi lain, biaya angkutan laut yang tinggi terus menekan margin keuntungan yang mengakibatkan rendahnya minat penambang untuk mengirim hasil tambangnya. Diperkirakan persediaan bijih nikel di pelabuhan pada jangka pendek akan stagnan karena pengiriman dari hulu yang tidak memadai dan juga permintaan yang lesu. Persediaan pelabuhan dan volume impor bijih nikel diperkirakan akan lebih rendah dibandingkan periode yang sama tahun lalu. China adalah konsumen terbesar nikel di dunia dengan konsumsi sebesar 1,31 juta ton pada 2020, mengacu data Statista. Sehingga permintaan dari China memiliki pengaruh terhadap laju harga nikel. TIM RISET CNBC INDONESIA
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803151612-17-360829/direksi-bumn-catat-erick-ingin-laba-bumn-tahun-ini-rp-144-t
Direksi BUMN, Catat! Erick Ingin Laba BUMN Tahun Ini Rp 144 T
Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menargetkan laba konsolidasi BUMN tahun ini menjadi Rp 144 triliun. Jumlah tersebut naik dari capaian tahun lalu yang sebesar Rp 126 triliun. "2022 ini para direksi saya targetin (laba konsolidasi) harus naik ke Rp 144 triliun," ujarnya di Tenis Indoor Senayan, Rabu (3/8/2022). Erick menyebut, transformasi di tubuh perusahaan pelat merah menghasilkan capaian laba yang meningkat drastis pada tahun lalu, meski di tengah pandemi yang masih berlangsung. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Hal itu merupakan hasil kerja dari berbagai pihak, mulai dari direksi dan para karyawannya, hingga antar lembaga yang turut mengawal kinerja BUMN. "Alhamdulillah karena kami terus bertransformasi hasilnya sudah, laba BUMN yang dulu hanya Rp 13 triliun terima kasih kepada direksi, komisaris dan seluruh pegawai BUMN yang nanti juga kalian merupakan pegawai BUMN, keluarga besar BUMN, kita bisa meningkatkan labanya menjadi Rp 126 triliun (pada 2021)," jelasnya di depan ribuan karyawan perusahaan BUMN saat Inaugurasi Rekrutmen Bersama BUMN 2022, di Tenis Indoor Senayan, Rabu (3/8/2022). Erick melanjutkan, kontribusi BUMN kepada negara sangat besar. Selama Covid-19 kontribusi BUMN kepada keuangan negara berupa pajak, PNBP, hingga dividen pada tahun 2021 mencapai Rp 1.198 triliun. "Naik sebesar Rp 68 triliun pada saat Covid. Artinya apa? Bisa. Jangan mengeluh gara-gara suasana," ucapnya. Erick menambahkan, rasio utang BUMN pun terus berkurang. Saat ini modal BUMN lebih besar dibandingkan utang. "Semua bilang BUMN banyak utang. Itu datanya. Kalau kita pengusaha biasanya pinjamannya 70%, modalnya 30%. BUMN lihat rasio utangnya turun dari 39% ke 35%. Artinya apa? BUMN sehat. Tapi tolong jangan takabur, harus dijaga terus agar terus sehat, terus berkontribusi untuk negara," pungkasnya.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/mymoney/20220803155102-72-360847/allo-bank-kasih-bunga-deposito-6-kok-bisa
Allo Bank Kasih Bunga Deposito 6%, Kok Bisa?
Jakarta, CNBC Indonesia - Deposito merupakan produk investasi perbankan yang memiliki tingkat pengembalian lebih tinggi dibandingkan tabungan bank biasanya. Deposito juga merupakan instrumen investasi yang aman dan minim risiko karena dijamin dan tercatat di Lembaga Penjamin Simpanan (LPS). Meski suku bunga deposito saat ini terus menurun sejalan dengan rendahnya bunga acuan Bank Indonesia (BI), bunga deposito masih dibilang menggiurkan, khususnya deposito melalui bank digital. Salah satu bank digital yang memberikan bunga hingga 6% adalah bank besutan CT Corp, yakni Allo Bank. Head Digital Acquisition and Marketing Allo Bank Easter Tobing menjelaskan dana pihak ketiga (DPK) yang dihimpun dari masyarakat akan disalurkan dalam bentuk lending melalui fitur paylater Allo Bank. Di samping disalurkan dalam bentuk lending, DPK juga dimasukkan ke dalam treasury. Sehingga liabilitas DPK menghasilkan revenue yang bisa dibayarkan dalam bentuk bunga. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT "Dana dari pihak ketiga itu kita masukan ke dalam treasury sehingga liabilitas dana pihak ketiga bisa kita kelola sehingga menghasilkan revenue yang kita bisa bayarkan dalam bentuk bunga sebesar 6%," terang Easter, Allo Invest to Campus, Selasa (2/8/2022). Seperti diketahui salah satu daya tarik nasabah untuk membuka rekening Allo Bank adalah suku bunga yang kompetitif. Adapun Allo Bank telah melakukan perhitungan baik dari sisi profitabilitas dan beban biaya dalam memberikan suku bunga yang tinggi. Lebih lanjut, Allo Bank memberikan fasilitas deposito dengan minimal deposit Rp 10 juta dan pilihan tenor mulai dari 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan, 12 bulan, hingga lebih dari 24 bulan. Untuk jumlah deposit Rp 50 juta dan Rp 500 juta, bunga yang bisa diperoleh nasabah masing-masing sebesar 4% dan 5%. Sedangkan untuk saldo deposit di atas Rp 1 miliar, nasabah bisa mendapatkan bunga sebesar 6%. Sebagai gambaran, Julio membuka deposito di Allo Bank dengan deposit sebesar Rp 500 juta dengan tenor 6 bulan. Dalam jangka waktu 6 bulan itu, Julio akan mendapat bunga sebesar 5% atau Rp 10.027.398. Sementara itu, ketika Julio memiliki deposit di Allo Bank sebesar Rp 50 juta dengan tenor 6 bulan, dia bisa mendapatkan bunga sebesar 4% atau Rp 802.192. Kemudian jika Julio memiliki sebesar Rp 1 miliar dengan tenor 6 bulan, dia bisa mendapatkan bunga sebesar Rp 24.065.754. Sementara ketika menaruh deposito sebesar Rp 2 miliar untuk tenor 6 bulan, dia bisa mendapatkan bunga sebesar Rp 48.131.507.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803152032-4-360837/incar-rp-8-triliun-mal-gelar-festival-belanja-pekan-depan
Incar Rp 8 Triliun, Mal Gelar Festival Belanja Pekan Depan
Jakarta, CNBC Indonesia - Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) bakal menggelar festival belanja mulai 11-21 Agustus 2022 yang menawarkan diskon hingga 77%. Festival belanja ini ditargetkan bisa mendongkrak transaksi mal hingga 20%. Ketua DPP APPBI Alphonzus Widjaja menjelaskan rata-rata transaksi pada satu pusat perbelanjaan saat kondisi normal itu mencapai Rp 150 miliar per bulan, sehingga jika diakumulasi dari 400 anggotanya mencapai Rp 60 triliun. Namun akibat pandemi rata-rata transaksi baru 70%. "Kondisi rata-rata nasional baru mencapai 70%, berarti rata-rata 1 bulan transaksi sekitar Rp 42 triliun seluruh Indonesia. Kami targetkan dari Indonesia Shopping Festival ini ada tambahan 20%, jadi sebulan mencapai Rp 50 triliun," kata Alphonzus dalam konferensi pers, di Tawa Terrace, Rabu (3/8/2022). ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Selain gelaran diskon, festival ini akan menampilkan rangkaian produk dalam negeri, acara kesenian, hingga festival kuliner nusantara. "Pelaksanaan ini untuk mempercepat pemulihan perekonomian 2 tahun pusat belanja apalagi ritel umum dalam kondisi berat," katanya. Alphonzus menjelaskan kegiatan ini sempat terhenti selama dua tahun imbas pandemi. Namun mengingat situasi saat ini masih relatif terkendali dan level PPKM di Indonesia masih level I acara ini kembali digelar. Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) bakal mau menggelar festival belanja mulai 11 - 21 Agustus 2022. Foto: (CNBC Indonesia/Emir) (CNBC Indonesia/Emir) Foto: (CNBC Indonesia/Emir)(CNBC Indonesia/Emir) Ketua Tim Direktorat Bina Usaha Perdagangan Kementerian Perdagangan Widiantoro, mengatakan pemerintah mendorong usaha ini untuk mendorong pertumbuhan ekonomi. Dimana dari program ini juga diharapkan dapat menggerakkan UMKM sebagai supplier ritel. "Supaya pertumbuhan ekonomi dilakukan secara inklusif dan merata, dan tidak hanya dirasakan pelaku usaha besar tapi juga pelaku usaha kecil," kata Widiantoro.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803154102-19-360843/ipo-mini-banjiri-bursa-efek-begini-daya-tariknya
IPO Mini Banjiri Bursa Efek, Begini Daya Tariknya
Jakarta, CNBC Indonesia- Bursa Efek Indonesia mencatat dominasi emiten berskala kecil dan menengah yang berencana melakukan penawaran umum perdana saham atau initial public offering (IPO) pada tahun 2022. Analis Indo Premier Sekuritas, Mino melihat ramainya rencana IPO dengan nilai emisi relatif kecil sebagai sentimen positif bagi pasar utamanya bagi investor yang gemar mengincar saham IPO. Selain itu pasar modal juga menjadi alternatif sumber pembiayaan emiten di era suku bunga tinggi. Seperti apa analisis ramainya rencana IPO Mini ke BEI? Selengkapnya simak dialog Maria Katarina dan Dian Mirza dengan Analis Indo Premier Sekuritas, Mino dalam Closing Bell ,CNBC Indonesia (Rabu, 03/08/2022) Saksikan live streaming program-program CNBC Indonesia TV lainnya di sini
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/lifestyle/20220803142955-33-360816/jangan-asal-ini-aturan-mengibarkan-bendera-merah-putih
Jangan Asal, Ini Aturan Mengibarkan Bendera Merah Putih
Jakarta, CNBC Indonesia - Bangsa Indonesia sebentar lagi akan merayakan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-77 pada 17 Agustus 2022. Setiap tahunnya memasuki bulan Agustus, banyak masyarakat yang mengibarkan bendera merah putih di depan rumah. Meski demikian, mengibarkan bendera tidak boleh sembarangan, lho. Ada aturan yang harus Anda ikuti. Aturan Pengibaran Bendera Merah Putih Aturan pemasangan bendera merah putih yang benar tertuang dalam UU No. 24 Tahun 2009 tentang Bendera, Bahasa, dan Lambang Negara serta Lagu Kebangsaan. Pada Pasal 7 memuat sejumlah aturan terkait imbauan pemasangan bendera merah putih. Berikut rinciannya: ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Pengibaran dan/atau pemasangan Bendera Negara dilakukan pada waktu antara matahari terbit hingga matahari terbenam Pengibaran dan/atau pemasangan Bendera Negara dilakukan pada waktu antara matahari terbit hingga matahari terbenam Dalam keadaan tertentu pengibaran dan/atau pemasangan Bendera Negara dapat dilakukan pada malam hari Dalam keadaan tertentu pengibaran dan/atau pemasangan Bendera Negara dapat dilakukan pada malam hari Bendera Negara wajib dikibarkan pada setiap peringatan Hari Kemerdekaan Bangsa Indonesia tanggal 17 Agustus oleh warga negara yang menguasai hak penggunaan rumah, gedung atau kantor, satuan pendidikan, transportasi umum, dan transportasi pribadi di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia dan di kantor perwakilan Republik Indonesia di luar negeri Bendera Negara wajib dikibarkan pada setiap peringatan Hari Kemerdekaan Bangsa Indonesia tanggal 17 Agustus oleh warga negara yang menguasai hak penggunaan rumah, gedung atau kantor, satuan pendidikan, transportasi umum, dan transportasi pribadi di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia dan di kantor perwakilan Republik Indonesia di luar negeri Dalam rangka pengibaran Bendera Negara di rumah, pemerintah daerah memberikan Bendera Negara kepada warga negara Indonesia yang tidak mampu Dalam rangka pengibaran Bendera Negara di rumah, pemerintah daerah memberikan Bendera Negara kepada warga negara Indonesia yang tidak mampu Selain pengibaran pada setiap tanggal 17 Agustus, Bendera Negara dikibarkan pada waktu peringatan hari-hari besar nasional atau peristiwa lain. Tata Cara Penggunaan Bendera Merah Putih Pada pasal 13 hingga 15 UU. No 24 Tahun 2009 tentang Bendera, Bahasa, dan Lambang Negara serta Lagu Kebangsaan dijelaskan tata cara penggunaan bendera merah putih. Berikut penjelasan lengkapnya:
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803140405-4-360825/ini-kabar-gak-enak-di-balik-pertemuan-jokowi-zelensky-putin
Ini Kabar Gak Enak Di Balik Pertemuan Jokowi-Zelensky-Putin
Jakarta, CNBC Indonesia - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkap kabar kurang mengenakkan dari pertemuannya dengan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky dan Presiden Rusia Vladimir Putin. Pada pertengahan bulan lalu, Jokowi membawa misi perdamaian ke Ukraina dan Rusia. Dalam pertemuan tersebut, Jokowi mengaku berbicara empat dengan masing-masing pemimpin negara. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Mulanya, Jokowi menceritakan bagaimana ancaman krisis pangan begitu nyata imbas perang Rusia-Ukraina. Di dunia, sudah terjadi kenaikan harga pangan, salah satunya adalah komoditas gandum yang naik sampai 30-40%. "Sekarang betul-betul berada pada posisi yang sangat sulit sekali. Barangnya mahal, barangnya tidak ada," kata Jokowi saat memberikan sambutan dalam Zikir dan Doa Kebangsaan 77 Tahun Indonesia Merdeka. Jokowi kemudian menceritakan pertemuannya dengan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky beberapa waktu lalu. Dalam pertemuan tersebut, Zelensky mengaku memiliki stok gandum sebanyak 22 juta ton. "Stok dalam proses panen 55 juta ton. Artinya ada 77 juta ton diam di Ukraina enggak bisa keluar," kata Jokowi. Usai bertemu dengan Zelensky, Jokowi lantas bertemu dengan Presiden Rusia Vladimir Putin. Saat berbincang dengan Jokowi, Putin mengaku memiliki stok gandum sebanyak 130 juta ton yang tidak bisa dikirim karena berbagai sanksi imbas invasi ke Ukraina. "Berarti Ukraina plus Rusia jumlah stok gandumnya 207 juta ton. Bukan 207 ton, tapi 207 juta ton," kata Jokowi. Jokowi memperkirakan ratusan juta orang akan kelaparan dan mengalami kekurangan makan akut akibat krisis pangan yang disebabkan terhambatnya rantai produksi akibat perang antara Rusia dan Ukraina. Jokowi menyebut perkiraan tersebut lebih buruk dari proyeksi sebelumnya yang menyatakan 330 juta orang terancam kelaparan dan kekurangan makan akut. "330 Juta orang kelaparan dan mungkin 6 bulan lagi bisa 800 juta orang akan kelaparan dan kekurangan makan akut karena tidak ada yang dimakan," kata Jokowi
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803120759-7-360762/potret-spbu-pertamina-terkini-pasca-bbm-non-subsidi-naik
Potret SPBU Pertamina Terkini, Pasca BBM Non Subsidi Naik
Penyesuaian harga ini sudah sesuai dengan regulasi Kepmen ESDM No. 62/K/12/MEM/2020 tentang formulasi harga jenis bahan bakar umum (JBU). Menurutnya, harga Pertamax Turbo dan Dex Series ini juga masih paling kompetitif jika dibandingkan dengan produk dengan kualitas setara. (CNBC Indonesia/Adrean Kristianto)
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/tech/20220803152130-37-360839/bilang-sudah-daftar-pse-paypal-bebas-dari-blokir-kominfo
Bilang Sudah Daftar PSE, Paypal Bebas dari Blokir Kominfo?
Jakarta, CNBC Indonesia - Paypal menyatakan telah mendaftarkan diri sebagai Penyelenggara Sistem Elektronik (PSE) di Indonesia. Karena itu, konsumen Paypal di Indonesia bisa menggunakan seluruh layanan pembayaran mereka. Pernyataan tentang pendaftaran disampaikan oleh perwakilan Paypal kepada Reuters, pada Rabu (3/22). Namun, Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate mengatakan belum menerima informasi terbaru tentang pendaftaran Paypal. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Dia menjelaskan bahwa perkembangan terbaru hanya Paypal sudah merespons upaya komunikasi dari Kementerian Komunikasi dan Informatika. Setelah sebelumnya, Paypal tidak mengacuhkan permintaan dari pemerintah Indonesia. "Saya belum dapat update terakhir. Kementerian Kominfo telah melakukan komunikasi dengan Paypal. Saya dapat kabarnya terakhir, Paypal berkomitmen untuk melakukan pendaftaran," kata Menkominfo. Sebagai informasi, Paypal sempat diblokir setelah mangkir mendaftar di Kominfo tanggal 29 Juli 2022. Namun akhirnya dibuka sementara hingga Jumat 5 Agustus 2022 untuk pengguna bisa mengambil uangnya yang berada di platform tersebut. "Mendengarkan masukan masyarakat khususnya aplikasi paypal yang banyak digunakan masyarakat ini kami menegaskan. Kami sudah memberikan kebijakan yang mana kami sudah membuka sementara per jam 8 pagi tadi sudah kami buka sementara," jelas Dirjen Aptika Kementerian Kominfo, Semuel Abrijani Pangerapan pada Minggu (31/7/2022).
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803145104-4-360821/waspada-krisis-listrik-ri-bisa-terjadi-untuk-kedua-kalinya
Waspada! Krisis Listrik RI Bisa Terjadi Untuk Kedua Kalinya
Jakarta, CNBC Indonesia - Krisis pasokan batu bara untuk sejumlah pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) PT PLN (Persero) berpotensi akan terulang kembali. Pasalnya, para pemasok batu bara lebih memilih menahan pasokan dibandingkan menyuplainya ke PLN. Terlebih lagi, dalam catatan PLN tidak ada yang mau berkontrak suplai batu bara ke PLN, baik kontrak perpanjangan maupun kontrak baru. Hal ini tentunya akan membuat stok batu bara untuk PLTU PLN mengalami penyusutan. Pengamat Ekonomi Energi Universitas Gadjah Mada Fahmy Radhi menilai seharusnya suplai batu bara ke PLN tidak harus menemui kendala. Mengingat aturannya belum berubah sama sekali yakni perusahaan diwajibkan memasok 25% dari total produksinya ke dalam negeri. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Selain itu, perusahaan tambang juga diwajibkan untuk memasok batu bara ke dalam negeri atau ke PLN sesuai harga domestic market obligation (DMO) sebesar US$70 per metrik ton. "Artinya DMO batu bara itu harus tetap dilakukan dan pengusaha harus mengirim batu bara ke PLN sesuai dengan yang ditetapkan dalam peraturan DMO tadi," ujarnya kepada CNBC Indonesia, Rabu (3/8/2022). Menurut Fahmi jika para pemasok atau pengusaha tambang batu bara tetap menahan untuk pengiriman batu bara, sudah dapat dipastikan bahwa krisis pasokan untuk PLTU akan terulang kembali seperti di awal tahun. Dengan begitu, maka potensi pemadaman akan terjadi. "Karena PLN kekurangan batu bara. Jadi saya kira sikap menahan ke PLN tidak benar. Ini akan membahayakan, krisis akan terulang kembali terjadi di PLN," ujarnya. Oleh sebab itu, ia pun meminta agar pemerintah tegas dengan para pemasok yang nakal tersebut. Apalagi saat ini sudah terdapat electronic Monitoring. Melalui aplikasi tersebut pemerintah sudah dapat mengetahui siapa saja pihak-pihak yang tidak mengirimkan batu baranya untuk kebutuhan PLN. "Kalau itu gak sesuai DMO maka seharusnya dia diberikan sanksi mulai teguran, denda dan larangan ekspor, bahkan larangan produksi itu sudah ada aturannya kalau gak tegas pemerintah dalam hal ini Kementerian ESDM ikut kontribusi terjadinya krisis batu bara di PLN," ujarnya. Sebelumnya, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) bakal menindak tegas para pemasok batu bara yang memilih menahan pasokannya dibandingkan menyuplai ke PT PLN (Persero). Hal ini dilakukan sebagai kehadiran negara untuk memastikan kebutuhan batu bara di dalam negeri terpenuhi. Direktur Pembinaan Pengusahaan Batubara Lana Saria menjelaskan bahwa Ditjen Minerba telah menerbitkan surat penugasan untuk memenuhi tambahan kebutuhan batu bara untuk PLN. Adapun di dalam surat penugasan tersebut tercantum volume batu bara yang harusnya dipasok ke PLN. "Selanjutnya PLN dan Pemasok akan menyepakati dalam kontrak/perjanjian jual beli termasuk di dalamnya jadwal pengiriman batu bara, sehingga tidak ada alasan bagi salah satu pihak untuk menunda pengiriman," ujar Lana. Oleh sebab itu, dengan melihat kondisi sekarang ini, menurut Lana pihaknya akan melakukan monitoring realisasi penugasan. Pemerintah tak ragu-ragu untuk menindak pemasok yang tidak melaksanakan penugasan dengan menutup fitur ekspornya pada aplikasi Mineral Online Monitoring System (MOMS). EVP Batubara PT PLN (Persero) Sapto Aji Nugroho sebelumnya membeberkan bahwa PLN terancam defisit pasokan batu bara menyusul langkah para pemasok yang lebih memilih menahan pasokan dibandingkan menyuplainya ke PLN. Hal tersebut membuat perusahaan setrum pelat merah ini semakin sulit dalam mendapat pasokan batu bara. Menurut dia beberapa pemasok yang mendapat penugasan dari Dirjen Minerba sebenarnya akan berusaha untuk memasok kebutuhan batu bara ke PLN. Namun demikian, mereka meminta agar pasokan batu bara dapat dikirimkan pada triwulan ke empat, setelah Badan Layanan Umum (BLU) sebagai pemungut iuran batu bara terbentuk. "Mereka minta di triwulan keempat mengapa? Mereka berharap BLU sudah mulai implementasi dia tidak menolak penugasan Minerba tetapi mengatur jadwalnya setelah BLU keluar," ujarnya dalam Diskusi Publik BLU Batubara Selasa (2/1/2022). Saat ini stok batu bara PLN sendiri masih berada di level 19 hari operasi (HOP). Namun, jika BLU tidak segera terbit, PLN akan mengalami kesulitan dalam hal kontrak pemenuhan batu bara, sudah pasti HOP juga turut menurun.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803151511-19-360827/market-focus-as-china-memanas-ihsg-berbalik-menghijau
Market Focus: AS-China Memanas, IHSG Berbalik Menghijau
Jakarta, CNBC Indonesia- Sempat melemah di awal perdagangan, Indeks harga saham gabungan berhasil menutup perdagangan Rabu (03/08) di zona hijau dan menguat 0,54% ke level 7.026. Sentimen apa saja yang mempengaruhi pergerakan IHSG sepanjang hari ini? Selengkapnya simak ulasan Maria Katarina dan Dian Mirza dalam Closing Bell ,CNBC Indonesia (Rabu, 03/08/2022) Saksikan live streaming program-program CNBC Indonesia TV lainnya di sini
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803135507-4-360803/abaikan-amarah-china-ini-pernyataan-lengkap-pelosi-di-taiwan
Abaikan Amarah China, Ini Pernyataan Lengkap Pelosi di Taiwan
Jakarta, CNBC Indonesia - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Amerika Serikat (DPR AS) Nancy Pelosi resmi berkunjung ke Taiwan. Kunjungannya terjadi di tengah-tengah situasi tegang dan ancaman dari China. Kunjungan ke Taiwan menjadikan Pelosi sebagai sosok tertinggi AS yang resmi mengunjungi wilayah itu dalam 25 tahun terakhir. Kedatangannya memancing kemarahan China yang menyebut langkah itu sebagai pelanggaran kebijakan satu-China dan campur tangan dalam urusan internal China. Saat bertemu dengan Presiden Taiwan Tsai Ing-wen, Pelosi membahas beberapa hal. Dalam pertemuan itu, Pelosi juga menerima Order of Propitious Clouds dengan Special Grand Cordon, yang dipersembahkan oleh Tsai. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Berikut pernyataan lengkap Pelosi pada Rabu (3/8/2022), mengutip situs resmi DPR AS: "Yang terhormat Presiden (Tsai Ing-wen), saya pikir penting untuk mengingatkan beberapa dan memberi tahu orang lain tentang bagaimana kita di sini. Empat puluh tiga tahun yang lalu, dengan Undang-Undang Hubungan Taiwan, Amerika membuat janji dasar untuk selalu mendukung Taiwan. Di atas fondasi yang kuat ini, kami telah membangun kemitraan yang berkembang, didasarkan pada nilai-nilai bersama tentang pemerintahan sendiri dan penentuan nasib sendiri, yang berfokus pada kepentingan keamanan bersama kami di kawasan dan di seluruh dunia, berkomitmen pada ikatan ekonomi yang memperkuat kemakmuran bagi semua orang kita. Hari ini, delegasi kami - yang sangat saya banggakan - datang ke Taiwan untuk menegaskan dengan tegas: kami tidak akan meninggalkan komitmen kami terhadap Taiwan, dan kami bangga dengan persahabatan kami yang langgeng. Kami sangat bangga dengan delegasi kami, dan ketika Anda mendengar - seperti yang akan Anda dengar dari mereka selama kunjungan kami - Anda akan tahu lebih banyak lagi mengapa kami demikian bangga. Terima kasih kepada delegasi kami. Dan kami bangga berada di sini bersama Wakil Presiden (Tsai Chi-chang), dengan Bapak Joseph Wu (Menteri Luar Negeri China di bawah kepemimpinan Presiden Taiwan), dengan para pemimpin terkemuka lainnya yang ada di sini bersama Anda. Terima kasih atas kepemimpinan Anda. Kisah Taiwan adalah inspirasi bagi semua orang yang mencintai kebebasan, di Amerika Serikat dan di seluruh dunia. Dari sebuah wadah tantangan, Anda telah membentuk demokrasi yang berkembang: salah satu yang paling bebas di dunia, dengan bangga dipimpin oleh seorang presiden wanita. Taiwan telah menjadi pulau ketahanan di dunia. Memang, rakyat Taiwan telah membuktikan kepada dunia bahwa -dengan harapan, keberanian, dan tekad- adalah mungkin untuk membangun masa depan yang damai dan sejahtera, bahkan dalam hal tantangan yang Anda hadapi. Sekarang, lebih dari sebelumnya, solidaritas Amerika dengan Taiwan sangat penting, dan itulah pesan yang kita bawa ke sini hari ini. Ketika kami bepergian dan meninggalkan negara sebagai delegasi Kongres: keamanan, untuk melindungi rakyat kita serta keamanan global; ekonomi, untuk menyebarkan kemakmuran di negara kita sendiri dan orang lain; dan tata kelola, adalah tiga pilar utama perjalanan kami. Di ketiga bidang tersebut, kami memiliki kerja sama dan persahabatan yang hebat dengan Taiwan, dan kami menghargai itu. Saya hanya ingin menyebutkan dan memberi selamat kepada Taiwan atas tata kelola Anda dalam masalah pandemi Covid-19. Anda adalah model bagi dunia dalam hal kerja sama orang-orang dan keberhasilan inisiatif Anda. Selamat, yang terhormat Presiden. Selamat kepada orang-orang Taiwan karena mengikuti jejak dan menyarankan proposal mereka sendiri. Saat ini, dunia menghadapi pilihan antara demokrasi dan otokrasi. Tekad Amerika untuk melestarikan demokrasi di Taiwan dan di seluruh dunia tetap kuat. Kami berterima kasih atas kemitraan rakyat Taiwan dalam misi ini. Faktanya, ketika saya datang sebelumnya, pada tahun '99, kami belajar banyak. Dan itulah yang kami lakukan: untuk berpartisipasi dalam prakarsa Asia Pasifik dengan cara yang tepat agar Taiwan berhasil, baik dalam perdagangan, keamanan, dan lain-lain. Dan untuk melakukannya, dengan cara yang membuka lebih banyak kemungkinan. Kami datang ke sini untuk mendengarkan, belajar. Terima kasih, yang terhormat Presiden. Terima kasih banyak." Sementara itu, dalam pertemuan bilateral dengan Wakil Presiden Taiwan Tsai Chi-chang, Pelosi mengatakan ada beberapa tujuan pada kunjungannya tersebut. "Pada delegasi Kongres, kami memiliki tiga tujuan. Salah satunya adalah keamanan: keamanan untuk orang-orang kita, keamanan global. Dua adalah ekonomi: untuk menyebarkan kemakmuran sebanyak mungkin. Dan ketiga adalah pemerintahan," ujar Pelosi.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803152015-17-360838/digugat-rp-11-t-blue-bird-bongkar-status-elliana-wibowo
Digugat Rp 11 T, Blue Bird Bongkar Status Elliana Wibowo
Jakarta, CNBC Indonesia - PT Blue Bird Tbk (BIRD) menyampaikan penjelasan terkait gugatan yang diajukan Elliana Wibowo yang diajukan ke Pengadilan Jakarta Selatan. Blue Bird menjadi salah satu pihak tergugat, menyampaikan bahwa Elliana Wibowo buka salah satu pemegang saham. "Berdasarkan Data Pemegang Saham PT Blue Bird Tbk dari Biro Administrasi Efek Perseroan, Penggugat tidak tercatat sebagai pemegang saham Perseroan," sebut Surat Pernyataan yang disampaikan oleh manajemen Blue Bird, Selasa (2/8/2022). Sebagai perusahaan terbuka, sebut surat tersebut, Blue Bird telah mematuhi peraturan dan ketentuan pasar modal, termasuk ketentuan pembagian dividen sesuai dengan ketetapan Bursa Efek Indonesia (BEI) dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) serta memastikan seluruh pemegang saham tercatat menerima haknya termasuk dividen sesuai dengan jumlah lembaran sahamnya. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Foto: Blue Bird Blue Bird Foto: Blue BirdBlue Bird Dalam surat tersebut, manajemen Blue Bird juga menyampaikan akan tetap fokus pada rencana pengembangan bisnis dan finansial sehingga manajemen meyakini bahwa hal ini tidak akan mempengaruhi kinerja keuangan dan operasional perusahaan seiring dengan kinerja perseroan yang terus menunjukan tren positif di semester I-2022. Blue Bird menyatakan akan menerapkan tata kelola perusahaan yang baik, kami menghormati regulasi serta kebijakan yang berlaku dalam menjalankan kegiatan bisnis Perseroan dan berkomitmen untuk tunduk serta mentaati seluruh ketentuan prosedur maupun regulasi yang berlaku. "Kami akan memberikan tanggapan lebih lanjut berdasarkan peninjauan yang menyeluruh terhadap isu yang disebutkan di atas setelah menerima gugatan yang dimaksud," sebut surat tersebut. Seperti yang ramai diberitakan, Blue Bird Group dan sejumlah pihak seperti Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran hingga mantan Kapolri Bambang Hendarso Danuri digugat ke Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan oleh salah seorang pemegang sahamnya Elliana Wibowo. Tak tanggung-tanggung, nilai gugatan yang diajukan mencapai Rp 11 triliun lebih. Dilansir dari situs PN Jakarta selatan, Senin (1/8/2022), gugatan itu terdaftar pada Senin 25 Juli 2022 dengan nomor perkara 677/Pdt.G/2022/PN JKT.SEL. Elliana mengutus Davy Helkiah Radjawane sebagai kuasa hukumnya. Gugatan dilayangkan terkait perubahan AD/ART Blue Bird, saham- saham Elliana pada PT Blue Bird Taxi, PT Big Bird, dan PT Blue Bird Tbk, serta saham salah satu pemegang saham di PT Blue Bird Tbk. Dalam berkas gugatan yang dikutip Senin (1/8), ada beberapa alasan yang disampaikan Elliana sampai membawa masalah saham itu ke pengadilan. Untuk Fadil Imran dan Bambang Hendarso Danuri, misalnya, gugatan ia sampaikan karena dua orang itu ia tuduh telah melakukan perbuatan hukum yang menghambat rasa keadilannya sebagai masyarakat. Untuk Blue Bird Taxi dan Big Bird, gugatan ia ajukan karena kedua pihak tersebut telah menghalangi haknya sebagai pemegang saham perseroan. Atas masalah itu, Elliana meminta beberapa hal ke pengadilan. Pertama, menyatakan Blue Bird Taxi dan Big Bird melakukan perbuatan melawan hukum menghalang-halangi haknya selaku pemegang saham. Kedua, menyatakan Fadil Imran yang diwakili Bambang Hendarso Danuri melakukan perbuatan melawan hukum menghambat keadilan baginya. Ketiga, menyatakan sah dan berharga sita jaminan atas saham miliknya pada tergugat I pada Blue Bird sebesar 284.654.300 (dua ratus delapan puluh empat ribu enam ratus lima puluh empat ribu tiga ratus) lembar serta Rumah yang terletak di Jl. Brawijaya No. 46, Kebayoran Baru Baru, Jakarta Selatan dan Jl KemangTimur Raya Nomor 34. "Menghukum tergugat VII, VIII, dan IX (Blue Bird Taxi, Big Bird, dan Blue Bird) secara tanggung renteng untuk membayar ganti rugi sebesar Rp1,363 triliun (Satu triliun tiga ratus enam puluh tiga milayar tujuh ratus enam puluh delapan juta sembilan ratus ribu rupiah) dengan rincian yaitu pembayaran deviden sebesar Rp1,234 triliun (Satu triliun dua ratus tiga puluh empat milyar seratus delapan puluh juta rupiah) dengan ditambah bunga sebesar 10 persen per tahun selama 10 tahun enam bulan sebesar Rp129,588 miliar (seratus dua puluh sembilan milyar lima ratus delapan puluh delapan juta rupiah)," katanya. "Menghukum TERGUGAT I sampai dengan TERGUGAT IX (Bambang Hendarso Danuri, Fadil Imran, Blue Bird, Big Bird, Blue Bird Taxi, Cs) untuk membayar secara tanggung renteng kerugian immaterial sebesar Rp10 triliun (Sepuluh Triliun Rupiah)," tambahnya. Elliana juga meminta pengadilan menyatakan putusan ini bersifat serta merta dan dapat dijalankan terlebih dahulu walaupun ada upaya hukum banding atau kasasi.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803152632-17-360836/resmi-ihsg-menghijau-akhirnya-kembali-ke-zona-7000-an
Resmi! IHSG Menghijau, Akhirnya Kembali ke Zona 7.000-an
Jakarta, CNBC Indonesia - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat signifikan 0,84% di 7.046,64. IHSG sukses kembali menyentuh level psikologis 7.000. Pergerakan IHSG cenderung sejalan dengan mayoritas indeks saham Asia yang berakhir di zona hijau sore ini. Semalam tiga indeks saham AS kompak terkoreksi seiring dengan memburuknya hubungan antara AS dengan China. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Indeks Dow Jones turun 1,23% sementara S&P 500 melemah 0,67% dan Nasdaq Composite terkoreksi tipis 0,16%. Sejumlah sentimen global berpotensi untuk menggerakkan pasar dalam waktu dekat ini. Pertama tentu kabar kurang mengenakkan dari Wall Street, yang finis di zona merah. Merahnya Wall Street akan menjadi beban psikologis bagi investor di Asia, termasuk Indonesia. Sentimen kedua, investor perlu memperhatikan perkembangan geopolitik terbaru. Bukan perang Rusia-Ukraina, tetapi hubungan AS-China. Relasi Washington-Beijing kembali tegang karena Ketua House of Representatives Nancy Pelosi bertandang ke Taiwan. Pelosi menyebut kunjungan tersebut sebagai bentuk solidaritas terhadap Taiwan. "Kunjungan kami ke Taiwan adalah bentuk penghormatan dan dukungan AS terhadap demokrasi. Solidaritas AS terhadap 23 juta rakyat Taiwan adalah sangat penting untuk saat ini, karena dunia sedang dihadapkan kepada pilihan demokrasi atau otokrasi," kata Pelosi usai mendarat di Taipei, sebagaimana diwartakan Reuters. China tentu meradang. Pasalnya, selama ini China tidak mengakui kedaulatan Taiwan sebagai sebuah negara. Taiwan, menurut China, adalah salah satu dari provinsi mereka. Kebijakan One China Policy alias hanya ada satu China membuat Negeri Tirai Bambu geram terhadap ulah AS, terutama Pelosi. Sebagai catatan, ini adalah kunjungan pertama Ketua House of Representatives Negeri Adidaya ke Taiwan dalam 25 tahun terakhir. "Kunjungan ini berdampak parah terhadap fondasi hubungan AS-China. Ini juga merupakan pelanggaran serius terhadap kedaulatan dan integritas wilayah China," tegas Kementerian Luar Negeri China melalui keterangan tertulis. Tidak hanya mengecam, China pun menggertak dengan mengutus sejumlah pesawat tempur untuk terbang di atas Selat Taiwan sebelum kehadiran Pelosi. Pihak militer China mengungkapkan mereka sedang memasang mode kewaspadaan tinggi dan akan melancarkan operasi militer dengan target khusus (targeted military operations). Militer China juga menggelar latihan tempur baik matra laut maupun udara di Selat Taiwan. Negara yang dipimpin oleh Presiden Xi Jinping itu pun disebut-sebut siap untuk menguji misil di wilayah timur perairan Taiwan. TIM RISET CNBC INDONESIA
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803145113-17-360822/vaksin-buatan-bumn-segera-meluncur-berbayar-gak
Vaksin Buatan BUMN Segera Meluncur! Berbayar Gak?
Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengungkapkan, vaksin buatan Indonesia melalui PT Bio Farma akan segera rampung dua pekan mendatang. Hal itu untuk mengurangi ketergantungan Indonesia terhadap impor vaksin. "Tidak mungkin kita terus impor vaksin. BUMN harus mencari solusi. Karena itu InsyaAllah dalam 2 minggu ke depan kita punya vaksin Indonesia, yang buat BUMN," kata Erick di Tenis Indoor Senayan, Rabu (3/8/2022). Namun, terkait nama vaksin tersebut, Erick tidak dapat berbicara lebih jauh karena saat ini pihaknya sedang menunggu persetujuan penggunaan darurat atau Emergency Use Authorization (EUA). ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT "Kita sedang menunggu yang katanya emergency use authorization-nya akan diberikan minggu depan atau dua minggu lagi. Saya masih menunggu dan namanya sudah bapak Presiden berikan tapi saya belum bisa berbicara karena ini kan ada hubungan dengan hak cipta dan macam-macam harus dicek dulu. (Terkait) namanya, presiden sudah memberikan," jelasnya. Erick mengungkapkan, pentingnya vaksin buatan negara sendiri mengingat saat ini virus Covid-19 belum usai meskipun sedang bertransisi dari pandemi menjadi endemi. "Kita tahu kita sekarang masih impor vaksin terus. Ada yang beli ada yang diberikan oleh negara-negara lain. Karena itu kita mendorong waktu itu yang namanya vaksin BUMN," ungkapnya. Erick menambahkan, terkait vaksin ini berbayar atau tidak, masih dibahas oleh pemerintah. "Ada policy besarnya, apakah gratis apakah berbayar, saya tidak bisa menyatakan lebih awal. Yang pasti vaksin ini adalah vaksin yang kita bisa pergunakan mandiri, tidak terus impor," pungkasnya.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803135759-4-360807/inflasi-amerika-makan-korban-baru-anak-sekolah
Inflasi Amerika Makan Korban Baru: Anak Sekolah
Jakarta, CNBC Indonesia - Lonjakan inflasi Amerika Serikat (AS) tidak hanya membuat pusing Presiden Joe Biden ataupun petinggi bank sentral AS. Tingginya inflasi juga membuat jutaan orang tua siswa pusing karena melonjaknya biaya untuk membeli peralatan sekolah. Inflasi AS melonjak hingga 9,1% (year on year/yoy) pada Juni 2022, tertinggi dalam 40 tahun terakhir. Lonjakan inflasi tersebut tentu saja berdampak kepada pengeluaran warga AS mulai dari pengeluaran untuk kebutuhan energi, pangan, hingga sekolah. Survei dari Morning Consult menunjukkan hanya 36% dari orang tua AS yang mengatakan jika mereka bisa memenuhi barang-barang keperluan sekolah untuk ajaran baru atau "back-to-school shopping" tanpa kesulitan apapun. Jumlah tersebut jauh lebih sedikit dari 52% pada survei tahun lalu. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Hasil survei juga menunjukkan 37% orang tua AS tertekan dalam memenuhi keperluan sekolah anak. Angka tersebut naik dari tahun lalu yang tercatat 32%. Morning Consult melakukan survei terhadap 2.178 orang tua siswa pada Mei-Juni 2022. Pada tahun lalu, orang tua siswa masih dibantu oleh stimulus dan pembayaran kredit pajak untuk perawatan anak (child credit tax payment). Stimulus tersebut mengurangi beban orang tua sehingga mereka masih bisa menyisakan pendapatan untuk menabung. "Saat ini tabungan menipis karena beban inflasi semakin berat," tutur Claire Tassin, analis dari Morning Consult, seperti dikutip dari Reuters. Berdasarkan survei Morning Consult, orang tua AS rata-rata akan menghabiskan US$ 500 atau sekitar Rp 7,5 juta untuk membeli barang-barang keperluan sekolah anak-anak mereka. Anggaran tersebut naik 25% dibandingkan tahun lalu. Sementara itu, polling yang dilakukan Deloitte menunjukkan rata-rata orang tua AS akan menghabiskan US$ 661 atau Rp 9,87 juta pada ajaran baru tahun ini. Jumlah tersebut naik 8% dibandingkan tahun lalu dan 27% dibandingkan 2019. Sebanyak 60% yang disurvei mengatakan mereka terpaksa mengeluarkan anggaran lebih karena kenaikan harga. Salah satunya, Carolyn Foley, ibu rumah tangga dari Tennessee. Ia mengaku jika dia harus berjuang keras untuk memenuhi barang-barang keperluan sekolah anaknya. Dia menghabiskan lebih dari US$ 300 atau Rp 4,48 juta untuk membeli baju, casing iPad dan tas pungung untuk anaknya yang berusia 10 tahun. Padahal tahun lalu angkanya tak seberapa. Untuk keperluan yang sama, dia hanya mengeluarkan US$ 200 atau sekitar Rp 2,98 juta. Sementara itu, Isabella Stevenson menghabiskan US$ 245 atau Rp 3,65 juta untuk membeli notebook, pensil, buku dan folder buku. Untuk membeli produk yang sama pada tahun lalu, dia hanya menghabiskan US$ 100. Analis dari Adobe mengatakan orang tua siswa banyak yang memanfaatkan diskon besar-besaran pada Prime Day Amazon pada Juni untuk mengurangi beban. "Prime Day digeser dari Juni ke Juli. Banyak orang tua yang mengambil keuntungan tersebut. Penjualan apparel anak-anak meningkat tajam," tutur Vivek Pandya, analis dari Adobe, seperti dikutip dari The Washington Post. Pandya juga mengatakan banyak orang tua yang memanfaatkan fasilitas penangguhan pembayaran seperti kartu kredit dan pay later untuk mengurangi beban. Survei yang dilakukan Qualtric untuk Credit Karma menunjukkan 42% orang tua siswa akan mengajukan pinjaman untuk membeli keperluan sekolah anaknya. "Rata-rata mereka mengajukan pinjaman sebesar US$ 300 sementara seperlima dari mereka akan mengajukan pinjaman sebesar US$ 500 untuk membeli baji dan peralatan sekolah," tutur Colleen McCreary, advokat keuangan dari Credit Karma. Data terbaru Biro Statistik Tenaga Kerja AS memperkirakan rata-rata buku dan keperluan sekolah lainnya naik 2,86% (yoy) pada Juni. Harga baju melonjak 5,4% pada periode yang sama. Claire Tassin, analis e-commerce dari Morning Consult, mengatakan membeli keperluan sekolah adalah hal yang tidak bisa terhindarkan. Namun, lonjakan harga energi membuat orang tua siswa memutar otak untuk mengurangi pengeluaran lainnya, termasuk barang keperluan sekolah. "Jika harga gas tidak kunjung turun maka akan semakin banyak orang tua yang membeli keperluan sekolah dengan memilih brand yang lebih murah, paket lebih kecil," tuturnya.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803143805-17-360819/erick-bumn-tidak-anti-asing-asing-harus-ikut-ekosistem-ri
Erick: BUMN Tidak Anti Asing, Asing Harus Ikut Ekosistem RI
Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengungkapkan, dalam melakukan transformasi di perusahaan pelat merah bukan berarti BUMN anti asing. Menurutnya, BUMN harus memperluas sinergi selain dengan antar BUMN, UMKM, Swasta, namun termasuk juga dengan perusahaan asing. "Saya ingatkan pada Direksi bahwa kita harus kerja sama dengan UMKM dan swasta bahkan asing yang percaya pada kita," kata Erick di Tenis Indoor Senayan, Rabu (3/8/2022). ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Erick menekankan, perusahaan asing yang bekerja sama dengan perusahaan BUMN harus mengikuti ekosistem Indonesia. Artinya, harus memberikan keuntungan bagi Indonesia, termasuk penciptaan lapangan pekerjaan. "Harus memiliki ekosistem Indonesia, bukan ekosistem China atau ekosistem Amerika. Tapi ekosistem Indonesia," tegasnya. Erick menjabarkan, kerja sama dengan berbagai pihak dibutuhkan untuk kesehatan kinerja perusahaan agar dapat menjaga keseimbangan dan mengintervensi kesenjangan berdasarkan ekonomi kerakyatan. Perusahaan BUMN harus membangun ekosistem bisnis model yang hebat. "Supaya kita punya ekosistem Indonesia, bukan ekosistem negara lain, negara kita (tidak) hanya jadi market yang menciptakan pertumbuhan ekonomi di negara lain. Game semua asing. Bahan baku obat impor, sampai kapan? SDA kita juga hanya dipakai untuk pertumbuhan ekonomi negara lain," jelasnya. Erick melanjutkan, dalam menjalankan proses bisnis, perusahaan BUMN harus memiliki keuangan yang transparan. Jangan sampai ada kebijakan yang dipertanyakan di kemudian hari. Dalam hal ini, Erick menyinggung permasalahan yang dialami oleh Garuda Indonesia di mana sempat terjadi keputusan proses bisnisnya untuk membeli pesawat dan menyewa pesawat dengan harga termahal di dunia. Sehingga, proses bisnis harus dapat dipertanggungjawabkan. Contoh lainnya, Erick melanjutkan, di bidang kesehatan, perusahaan BUMN dapat bekerja sama dengan negara lain untuk meningkatkan kualitas sektor kesehatan. Sebab, selama ini masyarakat cenderung lebih percaya pada kualitas Rumah Sakit (RS) di luar negeri dibandingkan dalam negeri. "2 juta masyarakat Indonesia mencari layanan kesehatan di luar negeri. Rp 99 triliun uang lari ke sana. Kita harus introspeksi, kita kerja sama dengan universitas, Rumah Sakit terbaik di dunia. Ini lah ekosistem, kita harus intervensi," ungkapnya. "Kita nggak anti asing, tapi asing ikut ekosistem kita bukan kita ikut ekosistem mereka," pungkasnya.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803143442-4-360817/jurus-pertamina-ngebor-500-sumur-di-blok-rokan-tahun-ini
Jurus Pertamina Ngebor 500 Sumur di Blok Rokan Tahun Ini
Jakarta, CNBC Indonesia - Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) menyampaikan PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) melakukan Rekrutmen Pekerja Waktu Tertentu (PWT) sebanyak 53 orang tenaga kerja lokal asal Riau. Hal tersebut dilakukan sebagai upaya perusahaan dalam mengejar target pengeboran sumur pengembangan sebanyak 500 sumur pada tahun ini. Kepala Perwakilan SKK Migas Sumbagut Rikky Rahmat Firdaus mengatakan selain merekrut tenaga kerja lokal. SKK Migas juga mendukung Program Magang Kerja di PHR Wilayah Kerja Rokan bagi lulusan perguruan tinggi yang belum bekerja. "Kesempatan magang juga menjadi ajang meningkatkan kualitas diri dan daya saing pada generasi muda yang merupakan agen pembangunan bagi bangsa ini," tambah Rikky dalam keterangan tertulis, Rabu (3/8/2022). ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Direktur Utama PT Pertamina Hulu Rokan Jaffee Arizon Suardin mengatakan Rekrutmen PWT bagi tenaga kerja lokal asal Riau merupakan wujud komitmen PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) terhadap peningkatan kualitas SDM lokal. "Sebagai perusahaan nasional berkelas dunia, PHR membutuhkan dukungan talenta terbaik dan profesional dari putra-putri terbaik Riau dalam pengembangan WK Rokan," ujar Jaffee. Menurutnya, kebutuhan tenaga kerja di WK Rokan saat ini difokuskan untuk mendukung rencana kerja masif, agresif, efisien dengan target pengeboran 400-500 sumur pengembangan pada tahun ini. "Para pekerja yang terpilih akan langsung ditugaskan ke lapangan bersama pekerja lainnya yang ada di WK Rokan. Karena itu, sangatlah penting bagi para pelamar untuk memiliki pengalaman kerja yang cukup agar dapat bekerja secara selamat dan berkontribusi secara optimal," ujarnya. Adapun, ke-53 PWT yang terpilih akan mengisi posisi di tim Pengeboran (Drilling) dan tim Kesehatan, Keselamatan Kerja dan Lindungan Lingkungan (Health, Safety and Environment). Setidaknya untuk mendukung kesiapan PWT yang baru bergabung, PHR menyiapkan program orientasi yang komprehensif selama 60 hari ke depan. "Keselamatan seluruh pekerja merupakan nilai dan prioritas utama perusahaan. Kami terus berupaya memastikan bahwa, setiap pekerja pulang kembali ke tengah keluarganya dengan selamat setiap hari," tambahnya. Selain melakukan rekrutmen terhadap pekerja lokal, PHR juga menjalankan beberapa kegiatan lainnya dalam rangka peningkatan SDM lokal diantaranya Program Magang Kerja bagi lulusan perguruan tinggi, Program Mahasiswa Magang Bersertifikat (PMMB), Kerja Praktek (KP), maupun Penulisan Tugas Akhir (TA) dan menjalin kemitraan dengan delapan perguruan tinggi terkemuka di Riau untuk meningkatkan kualitas dosen dan mahasiswa. "Tepat tanggal 9 Agustus, WK Rokan akan merayakan satu tahun alih kelola. Hubungan kolaboratif dengan seluruh pemangku kepentingan di Riau sangat dirasakan sehingga proses transisi maupun alih kelola berjalan dengan baik. Melalui rencana kerja yang masif dan agresif, PHR berhasil menaikkan tingkat produksi WK Rokan, dibandingkan saat alih kelola dari operator sebelumnya" tandasnya.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/lifestyle/20220803141223-33-360812/mau-kaya-di-medsos-ini-3-cara-dapat-uang-dari-tiktok
Mau Kaya di Medsos? Ini 3 Cara Dapat Uang dari Tiktok
Jakarta, CNBC Indonesia - TikTok, platform berbagi video pendek asal China telah menjelma menjadi raksasa baru di industri media sosial. Bahkan, saking suksesnya, sampai-sampai fitur TikTok kerap ditiru oleh pesaingnya, Instagram. Berkat kepopuleran TikTok, sejumlah penggunanya telah menjelma menjadi influencer baru. Mereka kini menjadikan TikTok sebagai sumber pendapatan. Kalau Anda tertarik ingin memanfaatkan sosial media sebagai sumber cuan, berikut adalah 3 cara menghasilkan uang dari TikTok: ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT 1. Dana Konten Cara pertama yang bisa Anda lakukan adalah mendapatkan uang dari dana konten TikTok. Artinya, TikTok yang akan langsung membayar Anda atas konten yang telah diunggah. Namun, untuk bisa mendapatkan dana ini, Anda harus sudah memiliki banyak pengikut. Kalau pengikut TikTok Anda masih sedikit, Anda bisa memancing followers dengan berbagai cara. Salah satunya, posting konten menarik secara teratur dan jangan melewatkan momen yang sedang menjadi tren. Jangan lupa untuk terus terlibat dengan followers. Semakin banyak berinteraksi, semakin baik kinerja TikTok Anda. Mau tahu berapa jumlah followers yang perlu Anda miliki supaya dibayar TikTok? Informasi selengkapnya di >>> sini.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803143025-19-360814/sukses-akuisisi-6-ribu-menara-ini-rencana-bisnis-baru-mtel
Sukses Akuisisi 6 Ribu Menara, Ini Rencana Bisnis Baru MTEL
Jakarta, CNBC Indonesia- Direktur Investasi Mitratel, Hendra Purnama mengungkapkan rencana bisnis MTEL pasca mengakuisisi 6.000 menara Telkomsel, termasuk diantaranya rencana penambahan 2 bisnis baru yakni people product seperti e-computing. Seperti apa startegi pengembangan bisnis MTEL pasca akuisisi 6 ribu menara Telkomsel? Selengkapnya simak dialog Anneke Wijaya dengan Direktur Investasi PT Dayamitra Telekomunikasi Tbk (MTEL) atau Mitratel, Hendra Purnama dalam Power Lunch, CNBC Indonesia (Rabu, 03/08/2022) Saksikan live streaming program-program CNBC Indonesia TV lainnya di sini
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803145923-17-360824/rupiah-melemah-3-hari-beruntun-amerika-china-biang-keroknya
Rupiah Melemah 3 Hari Beruntun, Amerika-China Biang Keroknya!
Jakarta, CNBC Indonesia - Hubungan Amerika Serikat dengan China yang kembali memanas membuat rupiah mencatat pelemahan 3 hari beruntun melawan dolar Amerika Serikat (AS). Ketegangan antara Amerika Serikat dan China membuat sentimen terhadap risiko menurun yang membebani rupiah. Rupiah sebenarnya sempat menguat tipis 0,07% ke Rp 14.980/US$, tetapi kemudian berbalik melemah 0,21% ke Rp 14.920/US$. Di penutupan perdagangan, rupiah berada di Rp 14.910/US$, melemah 0,13% di pasar spot, melansir data Refinitiv. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Ketua DPR AS, Nancy Peloci yang mengunjungi Taiwan menjadi penyebab memanasnya hubungan dengan China. "Anda melihat tensi yang semakin intensif antara dua raksasa ekonomi dunia dan itu mulai menurunkan sentimen terhadap risiko," kata Edward Moya, analis pasar senior di Oanda, sebagaimana dilansir CNBC International. Pelosi menyebut kunjungan tersebut sebagai bentuk solidaritas terhadap Taiwan. "Kunjungan kami ke Taiwan adalah bentuk penghormatan dan dukungan AS terhadap demokrasi. Solidaritas AS terhadap 23 juta rakyat Taiwan adalah sangat penting untuk saat ini, karena dunia sedang dihadapkan kepada pilihan demokrasi atau otokrasi," kata Pelosi usai mendarat di Taipei, sebagaimana diwartakan Reuters. China tentu meradang. Pasalnya, selama ini China tidak mengakui kedaulatan Taiwan sebagai sebuah negara. Taiwan, menurut China, adalah salah satu dari provinsi mereka. Kebijakan One China Policy alias hanya ada satu China membuat Negeri Tirai Bambu geram terhadap ulah AS, terutama Pelosi. Sebagai catatan, ini adalah kunjungan pertama Ketua House of Representatives Negeri Adidaya ke Taiwan dalam 25 tahun terakhir. "Kunjungan ini berdampak parah terhadap fondasi hubungan AS-China. Ini juga merupakan pelanggaran serius terhadap kedaulatan dan integritas wilayah China," tegas Kementerian Luar Negeri China melalui keterangan tertulis. Hal senada juga diungkapkan Kepala Departemen Kebijakan Ekonomi dan Moneter Bank Indonesia(BI), Edi Susianto. Kepada CNBC Indonesia, Edi mengatakan pelemahan rupiah sejak awal pekan terjadi akibat memanasnya hubungan AS - China. "Pelemahan rupiah dalam 2 hari terakhir ini lebih banyak disebabkan oleh sentimen kunjungan dari ketua DPR AS, Nancy Pelosi, yang merupakan tokoh politik pertama (setelah 25 tahun) yg mengunjungi Taiwan. Kunjungan tersebut dipersepsikan oleh pelaku pasar khawatir menimbulkan konflik geopolitik baru," kata Edi. "Kunjungan Nancy Pelosi itu diikuti oleh China dengan melakukan ujicoba rudal dan latihan perang di sekitar Taiwan, dimana hal ini dianggap sangat provokatif," tambahnya. Selain faktor tersebut, menurut Edi rupiah sebenarnya masih cukup kuat dilihat dari capital inflow yang terjadi. "Kalau kita lihat data investor asing selama hampir 2 minggu terakhir ini (sampai dengan hari kemarin) masih menunjukkan capital inflow baik di pasar saham maupun di pasar bond," ujar Edi. Inflow yang terjadi tersebut membuat rupiah pada pekan lalu sukses menguat lebih dari 1,2%, dan mengakhiri pelemahan dalam 7 pekan beruntun. Sementara itu, inflasi di dalam negeri yang terus menanjak dikatakan tidak berdampak signifikan terhadap rupiah. "(Dampak inflasi) Relatif terbatas, meskipun Indeks Harga Konsumen naik dan di atas ekspektasi pasar, namun inflasi core (inti) masih sesuai dengan ekspektasi pasar" tegas Edi. Di awal pekan ini, Badan Pusat Statistik (BPS) mengumumkan data inflasi Indonesia periode Juli 2022 yang tumbuh 0,64% dibandingkan bulan sebelumnya (month-to-month/mtm).Lebih tinggi dibandingkan Juni 2022 yang sebesar 0,61%. Secara tahunan (year-on-year/yoy), laju inflasi terakselerasi. Inflasi Juli 2022 tercatat 4,94% (yoy), lebih tinggi dari bulan sebelumnya yang 4,35% sekaligus jadi yang tertinggi sejak Oktober 2015. Inflasi inti juga tercatat naik menjadi 2,68% (yoy) lebih tinggi dari sebelumnya 2,63% (yoy). TIM RISET CNBC INDONESIA
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803145643-17-360823/amerika-china-tegang-emas-malah-terang-benderang
Amerika-China Tegang, Emas Malah Terang Benderang
Jakarta, CNBC Indonesia - Harga emas kembali menguat setelah sempat tekoreksi Pada perdagangan Rabu (3/8/2022) pukul 14:38 WIB, harga emas dunia di pasar spot berada di US$ 1.766,69 per troy ons. Naik 0,39%. Emas sempat menguat signifikan sejak Rabu pekan lalu hingga Senin pekan ini. Namun, emas mulai melandai sejak kemarin hingga pagi hari ini. Dalam sepekan, harga emas masih menguat 1,9% secara point to point. Dalam sebulan, harga emas masih amblas 2,3% sementara dalam setahun merosot 2,4%. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Analis dari DailyFX, Ilya Spivak, mengatakan kenaikan emas ditopang oleh situasi di Taiwan. Kunjungan Ketua DPR Amerika Serikat (AS) Nancy Pelosi membuat hubungan AS dan China memanas. Tidak hanya Nancy Pelosi, AS ternyata telah mengerahkan semua armada militernya, termasuk kapal induk dan jet tempur, mendekat ke Taiwan. Emas adalah aset aman yang dicari saat terjadi konflik geopolitik dan memburuknya perekonomian. "Pasar tengah mencermati apa yang terjadi di Taiwan. Jika kondisi geopolitik mulai mengkhawatirkan maka ini akan membantu pergerakan emas. Emas akan naik," tutur Spivak, kepada Reuters. Senada, David Meger dari High Ridge Futures juga mengatakan penguatan emas sangat terbantu dengan isu ketegangan AS-China. "Kunjungan Nancy Pelosi ke Taiwan meningkatkan ketegangan China-AS membuat harga emas semakin menguat," tutur David, kepada Reuters. Emas sempat melemah kemarin karena pasar kembali menjadi skeptis atas perubahan kebijakan bank sentral AS The Federal Reserve (The Fed). Semula, pasar berekspektasi The Fed akan mengendurkan kebijakan agresifnya setelah AS memasuki resesi. Terlebih, Chairman The Fed Jerome Powell mengatakan bank sentral AS akan mempertimbangkan data ekonomi sebelum menetapkan kebijakan moneter. Namun, sejumlah pejabat The Fed mengingatkan tugas untuk meredam inflasi masih jauh dari kata selesai. Kenaikan suku bunga acuan tidak bisa dihindarkan untuk menekan inflasi. "Emas kemarin gagal menembus titik resistance di US$ 1.785-1.790 per troy ons karena pasar kini menjadi lebih skeptis terhadap pembalikan kebijakan The Fed," ujar Spivak. TIM RISET CNBC INDONESIA
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/tech/20220803142753-37-360815/cara-mencari-tempat-wisata-terdekat-dengan-google-maps
Cara Mencari Tempat Wisata Terdekat dengan Google Maps
Jakarta, CNBC Indonesia - Tempat wisata menjadi buruan orang di kala musim liburan. Berlibur menjadi opsi yang tepat untuk melepas penat dari rutinitas sekolah hingga pekerjaan, meski hanya libur di Sabtu-Minggu. Namun, Anda mungkin bingung ingin berlibur kemana atau malah bosan ke tempat yang itu-itu saja. Tenang, ada cara mencari tempat wisata terdekat dengan Google Maps yang bisa Anda coba. Kehadiran Google Maps memang memudahkan aktivitas di era modern. Tidak hanya untuk navigasi ke sekolah atau kantor, aplikasi besutan Google ini juga bisa menjadi solusi bagi Anda yang ingin berlibur. Anda bisa dengan mudah mencari tempat wisata terdekat dengan Google Maps, lengkap dengan foto hingga rating tempat tersebut. Bagi Anda yang belum familiar dengan Google Maps, aplikasi satu ini sudah diluncurkan sejak 2005 dan menjadi sobat banyak orang. Sudah tidak zaman membawa peta kertas yang ukurannya sangat besar, kini hanya bermodalkan smartphone sudah bisa mengetahui lokasi yang bahkan belum pernah Anda kunjungi sebelumnya. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Begini Cara Mencari Tempat Wisata Terdekat dengan Google Maps Anda bisa mencari tempat wisata terdekat dengan Google Maps melalui beberapa pilihan cara. Semuanya mudah, Anda tinggal memilihnya sesuai kebutuhan. Google Maps bisa Anda akses dengan download aplikasinya di Play Store atau App Store serta membukanya lewat browser apa pun. Selain itu, Anda juga bisa menandai lokasi yang ada di Google Maps sebagai tempat favorit. Dengan begitu, Anda tidak perlu takut lupa dengan tempat wisata yang ingin dikunjungi nanti. Saat membuka Google Maps, Anda bisa langsung menyorot tempat wisata tersebut karena sudah ada tanda favoritnya. Sebelum lebih jauh, begini cara mencari tempat wisata terdekat dengan Google Maps: 1. Menggunakan Fitur Jelajahi Sekitar Sebelumnya, pastikan Anda sudah menginstal aplikasi Google Maps dan mengaktifkan fitur lokasi di smartphone. Pertama, Anda bisa mencari tempat wisata terdekat dengan menggunakan fitur "Jelajahi Sekitar". Langkah-langkah yang harus dilakukan pun mudah, simak selengkapnya di sini: Buka aplikasi Google Maps Perhatikan tab bagian bawah layar Anda, akan ada tampilan "Jelajahi Sekitar" Swipe ke atas dan Anda bakal menemukan berbagai informasi yang dibutuhkan Ada tempat wisata, taman, hingga restoran di sekitar Anda lengkap dengan rating hingga jarak menuju lokasi Pilih salah satu atau beberapa tempat wisata yang ingin Anda kunjungi. 2. Menggunakan Fitur Pencarian Ada lagi cara mencari tempat wisata terdekat dengan Google Maps yang tak kalah mudah. Anda bisa memanfaatkan fitur pencarian dan nanti bakal muncul berbagai tempat wisata menarik yang bisa dikunjungi. Berikut caranya: Buka aplikasi Google Maps di smartphone Anda Klik menu pencarian dan ketik "Tempat wisata terdekat" Setelah itu, tekan enter dan deretan tempat wisata terdekat bakal tampil di layar Anda Jika Anda ingin mencari tempat wisata di kota lain, tinggal masukkan nama kota atau daerahnya. Misalnya, "Tempat wisata Malang" dan daftar wisata di Malang pun bakal muncul Cek rating, foto, hingga jarak ke lokasi masing-masing tempat dan tentukan tempat wisata mana yang ingin Anda kunjungi. 3. Menggunakan Menu Kategori Jika Anda kurang puas dengan dua hasil di atas, cobalah cara ini untuk mencari tempat wisata terdekat dengan Google Maps. Cara ini bisa dilakukan dengan mengakses menu kategori. Ini dia langkah-langkah yang harus dilakukan: Buka aplikasi Google Maps Perhatikan tab menu kategori di bagian atas layar, tepatnya di bawah kolom pencarian Ada banyak kategori tersedia, lalu geser hingga paling kanan dan klik "Lainnya" Setelah itu, Anda akan disuguhkan dengan daftar kategori Pilih salah satu kategori tempat wisata yang dirasa paling cocok, apakah taman, restoran, hingga museum Nanti akan muncul daftar lokasi sesuai kategori yang Anda pilih Sesuaikan filter dengan kebutuhan Anda, mulai dari jarak hingga rating dan pilih tempat wisata yang ingin dikunjungi. Foto: Google Maps (Google) Foto: Google Maps (Google) Cara Menandai Lokasi Tempat Wisata di Google Maps Setelah Anda menemukan tempat wisata yang ingin dikunjungi, langsung saja bubuhkan tanda favorit di lokasi tersebut agar Anda tidak lupa. Cara ini bakal dengan mudah membuat lokasi tempat wisata tersebut menjadi sorotan utama saat Anda mengakses Google Maps. Ini dia langkah-langkahnya: Cari tempat wisata yang ingin dikunjungi, dengan fitur "Jelajahi Sekitar", pencarian, atau menu kategori Setelah itu, klik tempat wisata pilihan Anda dan akan muncul foto hingga review lokasi tersebut Klik menu "Simpan" untuk menandai lokasi tempat wisata tersebut Nanti, Anda akan disuguhi menu yang menampilkan label Favorit, Ingin Dikunjungi, Tempat Berbintang, atau buat label baru Klik atau buat label untuk menandai tempat wisata tersebut di Google Maps dan tekan "Selesai" Fitur Canggih Google Maps Selain bisa menandai lokasi tempat wisata favorit Anda, Google Maps juga hadir dengan berbagai fitur canggih yang wajib dicoba. Fitur-fitur tersebut bisa memudahkan Anda untuk beraktivitas dengan bantuan aplikasi ini. Berikut deretan fitur canggih Google Maps: 1. Bisa melihat lokasi pasangan secara real-time Pertama, ada fitur canggih Google Maps yang cocok untuk Anda yang khawatir dengan pasangan yang punya gelagat selingkuh. Anda bisa menggunakan fitur "Location Sharing" di Google Maps untuk memantaunya. Fitur ini memungkinkan dua orang saling memberikan lokasi secara real-time dengan jangka waktu tertentu. 2. Bisa diakses tanpa kuota Siapa bilang Google Maps hanya bisa diakses jika terkoneksi internet? Tenang, bagi Anda yang fakir kuota bisa menggunakan fitur "offline maps" untuk mengakses peta lokasi tanpa kuota. Anda cukup pergi ke menu dan pilih "offline maps", lalu klik "download offline map" dan silakan atur sejauh mana peta yang ingin diunduh. 3. Menjadi reviewer Bagi Anda yang aktif bepergian, Google Maps menawarkan penggunanya menjadi local guide alias seseorang yang sering menuliskan review di lokasi yang dikunjungi, menilai rating tempat, dan menambahkan foto dan video. Bahkan, Anda bakal mendapatkan reward. Setiap local guide akan memiliki level dan poin. Semakin tinggi poin yang didapat, maka eksistensi Anda sebagai reviewer juga semakin dipercaya. Untuk mendaftar local guide cukup mudah, Anda hanya tinggal klik maps.google.com/localguides/home. 4. Bisa langsung pesan transportasi online Bagi Anda yang gemar menggunakan transportasi online, Google Maps ternyata bisa digunakan untuk langsung memesan transportasi online. Fitur ini bisa dipakai dengan membuka Google Maps lalu pilih tempat tujuan, setelah itu klik "Direction" untuk melihat informasi layanan transportasi online di tab paling kanan. Jadi, Anda bisa menjadi orang yang lebih efisien. 5. Reservasi restoran Antrean panjang pasti bikin Anda bete. Tenang, Google Maps menawarkan fitur reservasi restoran. Anda bisa langsung mencari nama restoran atau pilih tab "Explore" agar bisa melihat restoran terdekat. Setelah memilih restoran, ada opsi untuk memesan meja atau menaruh nama di daftar tunggu apabila restoran menyediakan fitur ini. Namun, banyak restoran yang belum terdaftar di fitur Google Maps ini. 6. Melihat riwayat lokasi Bagi Anda yang pelupa tentang lokasi yang pernah dikunjungi, Google Maps menghadirkan opsi untuk melihat lokasi terdahulu. Caranya, pilih "Menu" dan klik "your timeline". Pilih tanggal sesuai keinginan dan daftar lokasi yang pernah Anda kunjungi akan tampil di layar. 7. Cukup dengan satu jari Menggunakan Google Maps cukup hanya dengan satu jari saat Anda ingin memperbesar tampilan peta. Fitur ini memang sederhana, tetapi berguna di momen-momen tertentu. Jadi, Anda bisa dengan mudah memperbesar dan memperkecil peta tanpa harus melakukan gestur mencubit. Caranya posisikan lokasi yang akan diperbesar di tengah peta, kemudian ketuk layar dua kali. Itulah penjelasan lengkap mengenai cara mencari tempat wisata terdekat dengan Google Maps. Anda bisa pilih cara yang dirasa paling mudah, mulai dari "Jelajahi Sekitar", pencarian, atau menu kategori. Setelah itu, langsung tandai lokasi tempat wisata tersebut sebagai favorit agar Anda tidak lupa. Semoga bermanfaat!
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803135416-17-360804/siapa-pemilik-wanaartha-life-diduga-gelapkan-dana-nasabah
Siapa Pemilik Wanaartha Life? Diduga Gelapkan Dana Nasabah
Jakarta, CNBC Indonesia - Industri keuangan diguncangkan oleh kasus terbaru yang terjadi pada sektor industri asuransi. Badan Reserse Kriminal Polri Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus baru-baru ini telah menetapkan Presiden Direktur PT Asuransi Jiwa Adisarana Wanaartha (Wanaartha Life) Yanes Yaneman Matulatuwa dan enam petinggi perusahaan sebagai tersangka kasus pemalsuan dokumen yang diberikan kepada Otoritas Jas Keuangan (OJK). Selain pemalsuan dokumen Yanes dan kawan-kawan juga dituduh melakukan penggelapan premi nasabah. Secara rinci keenam tersangka lainnya yang merupakan manajemen Wanaartha yakni Daniel Halim, Yosef Meni, Terry Khesuma, Rezanantha Pietruschka, serta Evelina Larasati Fadil dan Manfred Armin Pietruschka. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Dalam laporan keuangan terbaru untuk tahun 2019 yang terbit di laman resmi perusahaan, diketahui bahwa asuransi ini dimiliki oleh PT Fadent Consolidated Company sebesar 97,54% dan sisanya digenggam oleh Yayasan Sarana Wana Jaya. Akan tetapi tidak diketahui pemilik manfaat langsung terakhir dari perusahaan tersebut. Berikut adalah profil dari pihak manajemen kunci Wanaartha Life Evelina F. Pietruschka merupakan tokoh kunci perusahaan dan pernah menjabat sebagai Presiden Direktur WanaArtha Life sejak tahun 1999, sebelum akhirnya sejak Maret 2011 ditunjuk sebagai Presiden Komisaris WanaArtha Life. Evelina memiliki kiprah panjang di industri perasuransian, terbukti dari fakta bahwa dirinya telah berkali-kali ditunjuk untuk menduduki posisi penting dalam beberapa asosiasi industri asuransi. Mengutip informasi pada laman resmi perusahaan, pada tahun 2001 hingga 2002, Evelina ditunjuk sebagai Vice Chairman Dewan Asuransi Indonesia (DAI) dimana pada tahun 2002 hingga 2005 posisinya naik menjadi Chairman. Pada tahun 2005, Evelina ditunjuk sebagai Ketua Umum dari Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) sampai dengan tahun 2011. Merangkap sebagai Ketua Umum AAJI, Evelina juga memjabat sebagai Chairman dari Federasi Asosiasi Perasuransian Indonesia (FAPI) yang merupakan induk organisasi asosiasi perasuransian nasional untuk periode 2007-2008. Bahkan kariernya membentang hingga tingkat regional, dan sempat menjabat sebagai Sekretaris Jenderal ASEAN Insurance Council. Evelina memperoleh gelar Master dari Pepperdine University California, Amerika Serikat. Selain karier panjang, Evelina juga memiliki sejumlah prestasi termasuk pada tahun 2009 lalu terpilih sebagai salah seorang Finalis Entrepreneur of the Year (EoY) yang diselenggarakan oleh Ernst & Young. Selain itu dia juga memperoleh penghargaan "Personality of The Year Award 2013" dari Asia Insurance Review Magazine. Yanes Yaneman Matulatuwa pertama kali bergabung dengan WanaArtha Life sebagai Director of Risk Management & Corporate Actuary sejak November 2011, lalu sejak Juli 2014 lalu resmi diangkat sebagai Presiden Direktur. Sama dengan Evelina, Yanes juga memiliki pengalaman panjang luar dalam di industri perasuransian Indonesia, khususnya dibidang Aktuarial. Yanes diketahui mulai berkarir tahun 1993 dan merupakan lulusan sarjana matematika Universitas Indonesia. Sebelum di Wanaartha, Yanes sempat meniti karir di PT Asuransi Jiwa BDNI Life, AIG Lippo, Sun Life Financial dan Panin Life untuk menduduki posisi-posisi penting di bidang Aktuarial. Sejak tahun 2006 sampai dengan 2009 lalu, Yanes menjabat sebagai Country Chief Actuary AXA Services Indonesia & Appointed Actuary untuk AXA Financial Services Indonesia dan Associate Director, Chief Actuary and Product Development di PT Asuransi CIGNA. Daniel Halim mulai bergabung dengan WanaArtha Life sebagai Direktur Keuangan dan Investasi pada bulan Juli 2014 dan sebelum itu telah memiliki pengalaman selama lebih dari 17 tahun di pasar modal. Sebelum bergabung dengan WanaArtha Life Daniel sempat menjabat sebagai Direktur Henan Putihrai Asset Management dari tahun 2012 hingga 2014. Daniel juga pernah menduduki posisi sebagai Direktur di beberapa Perusahaan Pengelolaan Aset, termasuk menjadi Presiden Direktur Kim Eng Asset Management dan Direktur Utama PT Mega Nusantara Capital dari tahun 2009 hingga 2012. TIM RISET CNBC INDONESIA
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803144640-17-360820/pejabat-ini-bilang-suku-bunga-naik-lagi-perak-kepeleset
Pejabat Ini Bilang Suku Bunga Naik Lagi, Perak Kepeleset
Jakarta, CNBC Indonesia - Harga perak dunia turun pada perdagangan hari ini tertekan oleh penguatan dolar Amerika Serikat (AS) dan imbal hasil obligasi pemerintah Negeri Paman Sam akibat nada hawkish pejabat The Federal Reserve/The Fed. Pada Rabu (3/8/2022) pukul 14:25 WIB harga perak dunia di pasar spot tercatat US$ 19,9 per ons, turun 0,27% dibandingkan harga penutupan kemarin. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Perak dunia tergelincir dari posisi tertinggi dalam satu bulan karena dolar AS dan imbal hasil obligasi pemerintan AS yang menguat setelah komentar hawkish dari pejabat The Fed yang memberi isyarat melanjutkan kenaikan suku bunga agresif. Dollar Index (yang mengukur greenback dengan enam mata uang lainnya) kemarin menguat 0,75% menjadi 106,24. Sementara imbal hasil obligasi pemerintah AS tenor 10 tahun melonjak menjadi 2,74%. "Jika inflasi tidak merespons kenaikan suku bunga Federal Reserve dengan pelonggaran seperti yang diharapkan, maka suku bunga harus tetap lebih tinggi untuk waktu yang lebih lama," kata Presiden Federal Reserve St. Louis James Bullard seperti dikutip Reuters, Selasa (2/8/2022). Bullard, juga memperkirakan pertumbuhan pada paruh kedua tahun ini meningkat dari paruh pertama, yang menampilkan kontraksi dalam output keseluruhan baik di kuartal pertama dan kedua. Pasar saat ini melihat peluang sekitar 40% bahwa Fed akan menaikkan suku bunga sebesar 75 basis poin (bp) lagi pada pertemuan September. Sementara 60% percaya suku bunga akan naik 50 bp. Meskipun logam mulia dianggap sebagai lindung nilai terhadap inflasi, kenaikan suku bunga AS mengurangi daya tarik perak yang tidak memberikan imbal hasil. TIM RISET CNBC INDONESIA
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/tech/20220803135429-37-360805/ada-ancaman-baru-di-wilayah-utara-jakarta-waspadalah
Ada Ancaman Baru di Wilayah Utara Jakarta, Waspadalah
Jakarta, CNBC Indonesia - Peningkatan penggunaan plastik semasa pandemi Covid-19 mulai menghadirkan masalah baru dalam upaya mengurangi sampah plastik laut di Indonesia. Keberadaan limbah alat pelindung diri (APD) seperti masker medis di lingkungan sungai dan pesisir menjadi topik hangat di sosial media sejak tahun 2020. Namun sejak saat itu kajiannya disebut masih sedikit. Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) melalui Pusat Riset Oseanografi merilis hasil monitoring sampah plastik ukuran mikroskopik (mikroplastik) semasa pandemi dalam jurnal Marine Pollution Bulletin berjudul "Seasonal heterogeneity and a link to precipitation in the release of microplastic during COVID-19 outbreak from the Greater Jakarta area to Jakarta Bay, Indonesia". ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Riset kolaborasi peneliti BRIN bekerja sama dengan Universitas Terbuka, Universitas Sumatera Utara, IPB University dan University of Portsmouth (United Kingdom). Hasil penelitian ini menyimpulkan mikroplastik yang terindikasi dari sampah APD dari muara sungai menuju Teluk Jakarta semasa pandemi Covid-19 meningkat signifikan, terutama pada saat curah hujan tinggi. Peneliti Pusat Riset Oseanografi BRIN, M. Reza Cordova mengungkapkan adanya peningkatan mikroplastik di muara sungai menuju Teluk Jakarta. Secara proporsi terdapat peningkatan mikroplastik bentuk benang yang terindikasi memiliki bentuk asal dan jenis komposisi kimia yang sama dengan masker medis, dari sebelumnya hanya sekitar 3 persen sesaat setelah ditemukannya kasus Covid-19 pertama di Indonesia, hingga akhirnya proporsi mikroplastik tersebut meningkat 10 kali lipat pada Desember 2020. Riset monitoring mikroplastik di muara sungai ini mencatat kelimpahannya yang lebih tinggi di wilayah pesisir timur Teluk Jakarta dibandingkan pesisir bagian barat. Dari sembilan muara sungai yang diteliti di Kawasan Jabodetabek, mikroplastik ditemukan pada semua muara sungai yang diteliti. "Kelimpahan mikroplastik yang ditemukan ada pada kisaran 4,29 hingga 23,49 partikel mikroplastik per 1000 liter air sungai dengan rata-rata 9.02 partikel per 1000 liter air sungai yang bergerak menuju perairan Teluk Jakarta," ujar Reza, dalam keterangan tertulis, Rabu (3/8/2022). Menurut Reza, penambahan mikroplastik paling tinggi ditemukan pada musim hujan yakni rata-rata 9.02 partikel per 1000 liter air sungai, sedangkan paling rendah ditemukan pada musim kemarau yakni 8.01 partikel per 1000 liter air sungai. Foto: Pengunjung berbelanja di Pasar Tanah Abang, Jakarta, Kamis (6/1/2022). (CNBC Indonesia/ Tri Susilo) Foto: Pengunjung berbelanja di Pasar Tanah Abang, Jakarta, Kamis (6/1/2022). (CNBC Indonesia/ Tri Susilo) Reza dan tim berharap, peningkatan konsentrasi mikroplastik di lingkungan mendorong perbaikan pengelolaan sampah sekali pakai. "Implementasi dari aturan yang ketat, pemberian sosialisasi dan pemahaman publik, diperlukan untuk mempromosikan metode pembuangan yang benar dan perubahan sistemik dalam pengelolaan sampah plastik, khususnya plastik sekali pakai." jelasnya. Dia menambahkan, mengingat kondisi pandemi Covid-19 yang berkepanjangan, hasil riset ini bertujuan mengajak masyarakat turut berperan dalam menjaga kesehatan lingkungan, terutama terkait pembuangan sampah APD, dalam hal ini sampah masker yang biasa dipakai sehari hari oleh masyarakat.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803134850-17-360802/kepada-karyawan-baru-bumn-erick-thohir-titip-pesan-ini
Kepada Karyawan Baru BUMN, Erick Thohir Titip Pesan Ini
Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengatakan, kepada para peserta rekrutmen bersama BUMN 2022 bahwa mereka diberi amanah selain untuk bertanggung jawab pada pekerjaannya menggunakan kompetensi namun dengan hati nurani. "Jadi harus loyal. BUMN adalah aset bangsa karena sepertiga ekonomi Indonesia di bawah BUMN. Loyalitas kita harus berikan ke negara tak untuk pribadi," ujarnya di Tenis Indoor Senayan, Rabu (3/8/2022). Menurutnya, dengan kehadiran insan yang baru, BUMN dapat membawa perubahan di tengah ketidakpastian dunia dalam menghadapi geopolitik, kondisi ekonomi global, dan era ekonomi digital. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT "Kita juga penting selain punya amanah harus punya kompeten. Tak mungkin putra putri terbaik diberikan amanah tapi kita tak terus belajar di era yang sangat berubah. Hari ini era digital, geopolitik, inovasi, digital," tuturnya. Erick mengingatkan agar para calon karyawan BUMN dapat bekerja menggunakan hati nurani untuk mendapatkan hasil yang terbaik. "Ini amanah yang sangat berat. Sama ketika saya bicara pada direksi, anda adalah putra putri terbaik Bangsa. Artinya kita bertanggung jawab atas pekerjaan kita dan memberikan yang terbaik," ucapnya. Selain itu, lanjutnya, para calon karyawan BUMN juga harus menjaga harmoni. Maka, dalam program seleksi ini semua peserta dikumpulkan dari berbagai BUMN. "Tak kalah penting menjaga harmoni. Kita bersyukur bangsa kita dilahirkan dengan segala perbedaan. Hari ini buktinya dengan segala perbedaan kita mencari persamaan," ucapnya. Erick menegaskan, kerukunan dan keharmonisan akan menciptakan pertumbuhan. Jika perusahaan pelat merah tumbuh dengan sehat maka akan berimbas pada lapangan pekerjaan. "Kalau BUMN sehat kalian juga pasti mendapatkan pendapatan yang pasti, bahkan bonus halal," pungkasnya.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803143606-17-360818/tertekan-dari-segala-arah-bursa-eropa-melemah
Tertekan Dari Segala Arah, Bursa Eropa Melemah
Jakarta, CNBC Indonesia - Bursa saham Eropa di sesi awal cenderung terkoreksi pada perdagangan Rabu (03/8/2022). Koreksi ini tak lain akibat banyaknya sentimen negatif di pasar global. Indeks Stoxx 600 di awal sesi turun 0,27% ke 434,93, di mana saham otomotif jatuh 1,7%. Namun, saham teknologi melesat 1,4%. Hal serupa terjadi pada indeks FTSE terkoreksi 0,35% ke 7.382,51 dan indeks DAX Jerman melemah 0,24% ke 13.415,72. Namun, indeks CAC Prancis menguat 0,23% ke posisi 6.417,12. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Pergerakan tersebut terjadi setelah sentimen pasar global menurun. Di Amerika Serikat (AS), ketiga indeks jatuh selama dua hari beruntun. Ketua DPR AS Nancy Pelosi mengunjungi Taiwan yang kian menekan sentimen pasar karena memperkeruh hubungan AS-China yang memang sudah tegang. Pada beberapa pekan sebelumnya, China telah memperingatkan AS untuk tidak melakukan kunjungan tersebut. Selain itu, katalis negatif kembali menghantui setelah pejabat bank sentral AS (Federal Reserve/The Fed) memberikan sinyal bahwa akan ada kenaikan suku bunga acuan di pertemuan selanjutnya untuk meredam inflasi. Bursa saham di Asia Pasifik bergerak lebih tinggi hari ini, di mana pasar saham di China menjadi pemimpin kenaikan, meskipun ada kunjungan Pelosi ke Taiwan. Juru Bicara Kementerian Luar Negeri China Hua Chunying men-tweet bahwa kunjungan Pelosi merupakan "provokasi politik besar", sementara juru bicara Komando Timur Tentara Pembebasan Rakyat mengatakan akan melakukan serangkaian operasi militer bersama di sekitar Pulau Taiwan mulai Selasa (2/8) malam. Operasi tersebut termasuk latihan tempur jarak jauh di Selat Taiwan dan peluncuran uji coba rudal konvensional. Hari ini menjadi hari yang cukup sibuk untuk musim rilis kinerja keuangan, yang akan dihiasi oleh Commerzbank, SocGen, BMW, Banco BPM, Siemens Healthineers and Veolia, dan Wolters Kluwer. Disusul oleh rilis dari Indeks Harga Produsen (IHP) dan penjualan ritel di Juni. TIM RISET CNBC INDONESIA
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803134518-4-360798/makin-mengkhwatirkan-eks-bos-who-warning-kematian-covid-ri
Makin Mengkhwatirkan! Eks Bos WHO Warning Kematian Covid RI
Jakarta, CNBC Indonesia - Eks Direktur Penyakit Menular Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) Asia Tenggara Tjandra Yoga Aditama kembali menyoroti angka kasus kematian Covid-19 di Indonesia. Kemarin, kasus kematian mencapai 24 orang. Dalam keterangan resminya, Tjandra mengemukakan, angka kematian yang tercatat kemarin merupakan yang tertinggi dalam tiga bulan terakhir. Berdasarkan catatan Tjandra, selama periode Mei-Juli angka kematian selalu di bawah 20 kematian. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT “Ada sedikitnya tiga alasan kenapa kita amat perlu mewaspadai angka ini,” kata Tjandra, Rabu (3/8/2022). Ada beberapa hal yang disorot. Pertama, adalah tren kecenderungan kenaikan kematian secara terus menerus. Tjandra mengatakan, sepanjang Juni 2022 angka kematian harian selalu di bawah 10 orang, dan terus meningkat dari Juli hingga saat ini. “Di bulan Juli jadi di atas 10 orang, dan di Agustus ini melewati 20 orang. Kita belum tahu bagaimana di hari-hari ke depan ini,” kata Tjandra. Kedua, Tjandra mengatakan, angka kematian tidak hanya mengalami kenaikan di Indonesia melainkan juga di berbagai negara. Mulai dari Australia, Jepang, hingga India. Bahkan, ada beberapa negara yang mengalami kenaikan angka kematian hingga lima kali lipat. “Ketiga, sejak awal kita sampaikan bahwa bahkan satu nyawa yang meninggal pun amat berharga dan tidak dapat tergantikan oleh apapun juga,” katanya. Maka dari itu, Tjandra menegaskan perlunya meningkatkan kewaspadaan, setidaknya dalam lima hal. Pertama, adalah surveilans epidemiologik yang dijalankan dengan baik, sehingga data dari seluruh pelosok negeri dapat di kompilasi dan di analisa dengan baik. Kedua, peningkatan kemampuan testing agar memiliki angka riil jumlah kasus di masyarakat. Ketiga, pemerintah diharapkan menelusuri sebaran kasus agar mengetahui dari mana saja penularan kasus berasal. “Empat, vaksinasi booster yang masih di bawah 30% jelas harus ditingkatkan maksimal, juga sekitar sepertiga penduduk kita yang belum divaksinasi kedua harus dikejar benar,” jelasnya. Terakhir, melakukan komunikasi risiko dengan baik dengan tiga tujuan. Pertama, agar masyarakat mendapatkan informasi yang tepat. Kedua, agar masyarakat termotivasi melakukan protokol kesehatan dengan baik. “Ketiga yang belum divaksin dan booster agar segera pergi mendapatkannya.” jelasnya.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803140922-19-360811/jadi-raja-industri-menara-market-share-mitratel-naik-ke-37
Jadi Raja Industri Menara, Market Share Mitratel Naik ke 37%
Jakarta, CNBC Indonesia- PT Dayamitra Telekomunikasi Tbk atau Mitratel resmi mengakuisisi 6.000 menara Telkomsel senilai Rp 10,9 Triliun, dimana penambahan menara ini membuat total menara yang dimiliki perusahaan mencapai 34.800 unit. Direktur Investasi Mitratel, Hendra Purnama menyebutkan dalam kesepakatan akuisisi ini juga memuat kerja sama untuk penambahan 1.000 tower baru dalam 3 tahun sekaligus perpanjangan kontrak tower yang expired hingga 2025 dan penggunaan IoT dalam pengawasan menara. Aksi korporasi ini akan mendorong market share 37% dan pendapatan akan naik Rp 650 miliar per tahun. Lalu Seperti apa strategi MTEL pasca mengakuisisi 6.000 menara Telkomsel? Selengkapnya simak dialog Anneke Wijaya dengan Direktur Investasi PT Dayamitra Telekomunikasi Tbk (MTEL) atau Mitratel, Hendra Purnama dalam Power Lunch, CNBC Indonesia (Rabu, 03/08/2022) Saksikan live streaming program-program CNBC Indonesia TV lainnya di sini
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803140506-4-360810/persoalan-batu-bara-pln-bisa-selesai-dengan-blu
Persoalan Batu Bara PLN Bisa Selesai dengan BLU?
Jakarta, CNBC Indonesia - PT PLN (Persero) dan pemasok batu bara hingga kini masih menanti pemerintah merilis Badan Layanan Umum (BLU) sebagai pemungut iuran batu bara. Pasalnya, para pemasok baru mau mengirimkan pasokannya ketika BLU terbentuk terlebih dulu. Direktur Pembinaan Pengusahaan Batubara Lana Saria menyadari akan hal tersebut, namun demikian pembentukan BLU masih dalam proses penggodokan. Ia pun belum dapat memastikan kapan BLU tersebut dapat terbit. "Sedang dalam proses. Nanti saja ya (poin-poinnya) bila sudah keluar regulasinya," kata Lana kepada CNBC Indonesia, Rabu (3/8/2022). ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Namun yang pasti, pemerintah akan menindak tegas para pemasok batu bara yang memilih menahan pasokannya dibandingkan menyuplai ke PT PLN (Persero). Hal ini dilakukan sebagai kehadiran negara untuk memastikan kebutuhan batu bara di dalam negeri terpenuhi. Menurut Lana Ditjen Minerba telah menerbitkan surat penugasan untuk memenuhi tambahan kebutuhan batu bara untuk PLN. Adapun di dalam surat penugasan tersebut tercantum volume batu bara yang harusnya dipasok ke PLN. "Selanjutnya PLN dan Pemasok akan menyepakati dalam kontrak/perjanjian jual beli termasuk di dalamnya jadwal pengiriman batu bara, sehingga tidak ada alasan bagi salah satu pihak untuk menunda pengiriman," ujar Lana kepada CNBC Indonesia Rabu (3/8/2022). Oleh sebab itu, dengan melihat kondisi sekarang ini, menurut Lana pihaknya akan melakukan monitoring realisasi penugasan. Pemerintah tak ragu-ragu untuk menindak pemasok yang tidak melaksanakan penugasan dengan menutup fitur ekspornya pada aplikasi Mineral Online Monitoring System (MOMS). Dalam skema BLU ini, PLN nantinya masih akan tetap membayar harga sesuai HBA US$ 70 per ton dan sisanya yakni selisih antara harga pasar dikurangi HBA US$ 70 per ton dibayarkan langsung oleh BLU kepada para penambang. Seperti diketahui, Pusat Penelitian dan Pengembangan Teknologi Minyak dan Gas Bumi (Lemigas) dan Pusat Penelitian dan Pengembangan Teknologi Mineral dan Batubara (Puslitbangtek Tekmira) akan dilebur menjadi satu. Hal tersebut menyusul rencana pembentukan badan layanan umum (BLU) untuk memungut iuran batu bara. Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif mengatakan bahwa pihaknya saat ini masih melakukan proses harmonisasi dari pembentukan BLU batu bara ini. Adapun melalui mekanisme ini nantinya harga batu bara untuk kebutuhan pembangkit listrik PT PLN (Persero) akan dilepas ke pasar. Adapun kedua badan lembaga yang dilebur ini nantinya akan bertugas memungut iuran dari pengusaha batu bara untuk menutup selisih antara harga pasar dan harga untuk kewajiban pasar domestik (domestic market obligation/DMO) US$ 70 per ton untuk PLN. "Masih proses harmonisasi. Kita diminta untuk membentuk BLU. Di kami yang paling akses kan Lemigas. Jadi nantinya ada penggabungan juga Tekmira sama Lemigas supaya terintegrasi," ujar Arifin saat ditemui di Jakarta Convention Center, Rabu (27/7/2022).
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803134545-4-360806/cr-v-bakal-dilarang-minum-pertalite-begini-respons-honda
CR-V Bakal Dilarang Minum Pertalite, Begini Respons Honda
Jakarta, CNBC Indonesia - Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) menyampaikan aturan terkait pembatasan pembelian Pertalite dan Solar Subsidi. Dimana, pembelian Pertalite akan dilihat berdasarkan spesifikasi kendaraan roda empat di atas 1.500 cubicle centimeter (cc). Agen pemegang merk (APM) asal Jepang, Honda, menilai kebijakan tersebut memang sejalan dengan tren dan kebutuhan konsumen untuk mobil dengan mesin lebih efisien, hemat, dan ramah lingkungan. "Karena itu, saat ini hampir seluruh mobil Honda di Indonesia saat ini memiliki mesin berkapasitas 1.500 cc, yang sebagian juga telah dilengkapi dengan teknologi Turbo untuk tenaga dan efisiensi yang lebih baik lagi," kata Business Innovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor (HPM) Yusak Billy kepada CNBC Indonesia, Rabu (3/8/2022). ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Lebih lanjut, Billy melihat kebijakan itu belum berdampak langsung untuk Honda, namun akan terus memonitor pengaruh ke depannya. "Sebagai tambahan, untuk tiap-tiap mobil memiliki spesifikasi mesin yang bisa berbeda-beda yang merekomendasikan pemakaian RON bahan bakarnya walaupun sama-sama 1.500 cc," sebut Billy. Namun, dia mengaku belum bisa memprediksi apakah kebijakan ini bakal menaikkan penjualan mobil di bawah 1.500 cc. "Kami monitor terus. Kondisi sekarang ini, pasar otomotif masih bergantung pada pasokan komponen yang masih belum stabil dan juga kondisi ekonomi secara global serta inflasi dan pertumbuhan ekonomi nasional," ujarnya. Setidaknya ada dua mobil Honda yang berpotensi masuk ke dalam skema pelarangan penggunaan Pertalite, yakni Honda CR-V dan Honda Civic Type R.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/lifestyle/20220803122600-33-360774/drama-sukses-berat-aktris-aktor-korea-mau-liburan-ke-bali
Drama Sukses Berat, Aktris & Aktor Korea Mau Liburan ke Bali
Jakarta, CNBC Indonesia - Ada kabar gembira buat pencinta drama Korea berjudul Extraordinary Attorney Woo yang sedang tayang di Netflix. Para pemain drama tersebut dikabarkan akan berlibur ke Bali. Pada Senin (25/7/2022) tersiar kabar bahwa perjalanan itu menjadi hadiah atas kesuksesan Extraordinary Attorney Woo yang saat ini menempati peringkat satu Netflix di sejumlah negara, termasuk di Indonesia. Namun, pihak ENA, selaku stasiun televisi Korea yang menyiarkan drama tersebut, memastikan bahwa pemain dan kru sepakat ke Bali menggunakan uang pribadi. Hadiah dalam bentuk lain akan diberikan rumah produksi Extraordinary Attorney Woo, yakni Studio Genie. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT "Untuk mengapresiasi tim produksi, pemain, dan kru yang terlibat dalam pembuatan Extraordinary Attorney Woo atas semua kerja keras mereka, Studio Genie telah memutuskan untuk menyiapkan paus emas sebagai hadiah terima kasih. Karena berbagai faktor seperti pandemi COVID-19, banyaknya kru yang terlibat, dan konflik penjadwalan, sulit untuk melanjutkan rencana liburan sebagai hadiah." "Perjalanan ini bukan liburan hadiah, tapi perjalanan pribadi yang direncanakan oleh sutradara dan beberapa pemain. Kami tidak bisa memberikan informasi lebih lanjut," ungkap pihak stasiun televisi, dikutip dari detikcom. Hadiah berupa paus emas dipilih karena drama Extraordinary Attorney Woo memang identik dengan hewan mamalia laut tersebut. Woo Young Woo, karakter utama dalam drama tersebut, terobsesi dengan paus dengan memiliki banyak koleksi benda bergambar raksasa laut itu. Setiap kali mendapatkan ide yang membantunya menyelesaikan kasus si persidangan, muncul pula CGI ikan paus raksasa. Kabarnya, rumah produksi menggelontorkan dana fantastis untuk menggarap drama Korea tersebut. Studio Genie memiliki anggaran sebesar 20 miliar won atau sekitar Rp 228 miliar.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/tech/20220803123255-37-360777/anak-cucu-konglomerat-yang-kini-jadi-investor-startup-unicorn
Anak-Cucu Konglomerat yang Kini Jadi Investor Startup Unicorn
Jakarta, CNBC Indonesia - Investor menjadi bagian penting bagi keberlangsungan sebuah startup. Di Indonesia sendiri ada banyak perusahaan modal ventura atau venture capital (VC) yang hadir di tengah ekosistem startup, salah satunya Skystar Capital Skystar Capital adalah perusahaan VC tahap awal yang berkomitmen untuk mendukung wirausahawan teknologi untuk menciptakan perbedaan positif yang langgeng dan mendalam di Asia Tenggara dan Indonesia. Mereka memiliki pengalaman dalam membantu para pendiri meningkatkan skala bisnis mereka ke tingkat berikutnya. Skystar memiliki jaringan luas di bidang kesehatan, produk dan layanan konsumen, perhotelan, pendidikan, dan lainnya. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Adapun sederet portofolio Skystar termasuk nama-nama besar di industri teknologi. Ada perusahaan yang telah berstatus unicorn yaitu Carro hingga aplikasi perjodohan yang digunakan orang di seluruh dunia yaitu CoffeMeetsBagel. Nama-nama besar lain yang terdaftar sebagai portofolio Skystar antara lain adalah perusahaan e-commerce enabler Sirclo, perusahaan insurtech Fuse, serta dua startup yang sudah diakuisisi perusahaan yang lebih besar yaitu Bridestory milik Tokopedia, Laku6 milik ShopBack, dan Kudo milik Grab. Namun tahukah Anda di balik nama Skystar ada sederet generasi muda konglomerat yang turut berpartisipasi dalam perkembangan startup tanah air. Sebut saja Geraldine Oetama, Michael Soeryawidjaya dan Gabby Thohir. Dilihat dari laman LikedIn-nya, Geraldine Oetama cucu pendiri grup Kompas, Jakob Oetama. Geraldine sudah bergabung dengan Skystar Ventures sejak 2013. Pada saat itu, ia mengemban jabatan sebagai Executive Director hingga 2014. Kini, ia tercatat sebagai salah seorang partner di Skystar Capital. Lalu ada Michael Soeryadjaya, putra dari taipan Edwin Soeryadjaya pendiri grup Astra. Menurut laman Skystar Capital, ia tercatat sebagai Advisor di perusahaan VC tersebut. Michael adalah investor berpengalaman, kini memimpin perusahaan investasi yang didirikan ayahnya dan Sandiaga Uno, PT Saratoga Investama. Kini, ia juga mengisi kursi dewan direksi di PT Adaro Energy Tbk., perusahaan yang dipimpin oleh Garibaldi Thohir. Foto: Garibaldi Thohir (Boy Thohir) Bergabung Menjadi Komisaris Gojek (dok. Gojek) Foto: Garibaldi Thohir (Boy Thohir) Bergabung Menjadi Komisaris Gojek (dok. Gojek) Anak Garibaldi Thohir, juga aktif sebagai investor startup bersama Michael dan Geraldine. Gabriella Thohir adalah salah satu Investment Associate di Skystar Capital. Kehadiran para anak cucu konglomerat sukses menghasilkan sinergi antara grup besar milik keluarga mereka dengan portofolio Skystar Capital. Carro, misalnya, kini bekerja sama dengan anak usaha Saratoga, MPMX. Selain itu, ada Skystar Ventures yaitu inkubator dan ruang kerja bersama yang ada di Universitas Multimedia Nusantara milik Kompas.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803121722-4-360771/tetangga-ri-eksekusi-mati-aktivis-oposisi-asean-turun-tangan
Tetangga RI Eksekusi Mati Aktivis Oposisi, Asean Turun Tangan
Jakarta, CNBC Indonesia - Asean akan mempertimbangkan kembali rencana perdamaian yang disepakati dengan Myanmar jika junta militer negara itu melakukan lebih banyak eksekusi terhadap tahanan. Sebelumnya, kelompok 10 negara Asia Tenggara itu telah mendorong Myanmar untuk mematuhi konsensus perdamaian lima poin yang disepakati tahun lalu. Mereka juga telah mengutuk eksekusi terbaru terhadap empat aktivis demokrasi oleh junta. "Jika lebih banyak tahanan dieksekusi, kami akan dipaksa untuk memikirkan kembali... peran kami vis a vis konsensus lima poin Asean," kata Perdana Menteri Kamboja Hun Sen yang merupakan ketua saat ini, dilansir Reuters, Rabu (3/8/2022). ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Hun Sen mengatakan bahwa persatuan Asean telah ditantang oleh implikasi politik dan keamanan dari krisis di Myanmar, yang telah berkembang menjadi krisis ekonomi dan kemanusiaan. Ia juga mengatakan bahwa sementara konsensus lima poin "tidak sesuai dengan keinginan semua orang", ada beberapa kemajuan termasuk dalam memberikan bantuan kemanusiaan. Namun dia melanjutkan dengan mengatakan situasi saat ini telah "berubah secara dramatis" dan bahkan situasinya lebih buruk daripada sebelum perjanjian damai karena eksekusi junta terhadap para aktivis. "Kamboja bersama dengan negara-negara anggota Asean lainnya sangat kecewa dan terganggu dengan eksekusi para aktivis oposisi itu, meskipun ada seruan dari saya dan yang lain agar hukuman mati dipertimbangkan kembali," kata Hun Sen. Dalam pertemuan tersebut, Myanmar tidak hadir. Asean sejak akhir tahun lalu melarang junta Myanmar untuk bergabung dalam pertemuannya karena kurangnya kemajuan dalam mengimplementasikan rencana perdamaian di negaranya. Beberapa anggota Asean lainnya, yang memiliki tradisi tidak mencampuri urusan dalam negeri masing-masing, bahkan semakin lantang mengkritik para jenderal. Pekan lalu, militer Myanmar mengeksekusi para aktivis sebagai "keadilan bagi rakyat" dan menepis banjir kecaman internasional termasuk oleh tetangga terdekatnya. Militer mengatakan telah mengeksekusi para aktivis karena membantu "aksi teror" oleh gerakan perlawanan sipil, eksekusi pertama Myanmar dalam beberapa dasawarsa. Kepala junta Myanmar Min Aung Hlaing pada hari Senin menyalahkan ketidakstabilan terkait dengan pandemi dan kekerasan internal karena menghambat upaya untuk mengimplementasikan rencana perdamaian. Junta juga memperpanjang keadaan darurat yang diberlakukan setelah merebut kekuasaan dari pemerintah terpilih Aung San Suu Kyi pada Februari 2021. Myanmar telah berada dalam kekacauan sejak saat itu, dengan konflik menyebar setelah tentara menghancurkan sebagian besar protes damai di kota-kota besar dan kecil.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803125607-8-360789/robinhood-oracle-sunat-jumlah-karyawan
Robinhood & Oracle 'Sunat' Jumlah Karyawan
Jakarta, CNBC Indonesia- Platform perdagangan ritel asal Amerika Serikat Robinhood kembali mengumumkan akan memangkas sekitar 23 persen karyawannya pada Selasa kemarin. Sebelumnya pada April lalu Robinhood juga telah memangkas karyawannya. Selain itu, Oracle Corporation juga dikabarkan melakukan PHK besar-besaran di Amerika Serikat. Berdasarkan laporan The Information yang dikutip dari Reuters, penghematan biaya operasional jadi alasan utama PHK yang dilakukan Oracle. Selengkapnya dalam program Power Lunch CNBC Indonesia (Rabu, 03/08/2022) berikut ini. Saksikan live streaming program-program CNBC Indonesia TV lainnya di sini
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803141521-4-360813/inflasi-turki-meroket-796-tertinggi-sejak-1998
Inflasi Turki Meroket 79,6%, Tertinggi sejak 1998!
Jakarta, CNBC Indonesia - Inflasi Turki pada Juli 2022 melesat 79,6% secara tahunan (year-on-year/yoy) sekaligus menjadi yang tertinggi sejak September 1998. Berdasarkan data yang dirilis Turkish Statistical Institute, Rabu (3/8/2022), inflasi tersebut lebih tinggi dari Juni 2022 sebesar 78,62%. Inflasi itu pun melanjutkan tren kenaikan selama 14 bulan berturut-turut. Kendati inflasi pada Juli 2022 tercatat naik, angkanya lebih rendah dari konsensus para ekonom sebesar 80,5%. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Sementara itu, inflasi Juli 2022 secara bulanan (month-to-month/mtm) tercatat sebesar 2,37%. Angka itu lebih menurun dibandingkan dengan inflasi bulanan sebelumnya sebesar 4,95% dan di bawah konsensus ekonom sebesar 2,9%. Adapun harga makanan dan energi yang terus melambung masih menjadi faktor utama tingginya inflasi di Turki dengan kenaikan masing-masing 129,3% dan 94,65%. Perlu diketahui, bobot makanan dan minuman non-alkohol mencapai 23,7% dalam inflasi Turki, disusul oleh perumahan, air, listrik, gas, dan bahan bakar lainnya sebesar 15,9%.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803123951-17-360780/emiten-ramai-ramai-akuisisi-jumbo-triliunan-rupiah-ada-apa
Emiten Ramai-ramai Akuisisi Jumbo Triliunan Rupiah, Ada Apa?
Jakarta, CNBC Indonesia - Iklim ekonomi moneter global memang dalam kondisi kurang optimal dengan bank sentral utama dunia kompak menaikkan tingkat suku bunga. Akan tetapi, prospek pengetatan ekonomi tersebut tampaknya tidak menjadi penghambat sejumlah emiten Tanah Air untuk melakukan akuisisi jumbo tahun ini. Sepanjang tahun 2022, sejumlah perusahaan telah mengumumkan minat dan perjanjian pembelian. Sebagian telah merampungkan akuisisi dan beberapa masih dirumorkan dalam tahap penjajakan dalam menemukan pembeli yang tepat. Terbaru, dua emiten kemarin mengumumkan rencana akuisisi jumbo yakni Astrindo Nusantara Infrastruktur (BIPI) dan Dayamitra Telekomunikasi (MTEL). BIPI yang merupakan emiten investasi berfokus pada infrastruktur energi terintegrasi, mengakuisisi PTT Mining Ltd Hongkong (PTTML) senilai US$ 471 juta atau setara Rp 7,06 triliun (asumsi kurs Rp 15.000/US$). ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Sementara itu MTEL yang merupakan anak usaha Grup Telkom kembali melakukan penambahan pengalihan kepemilikan menara telekomunikasi sebanyak 6.000 menara dari Telkomsel. Akuisisi ini merupakan upaya Grup Telkom untuk memberikan garis demarkasi jelas akan bisnis anak usaha sembari membuat Mitratel semakin kompetitif dan meningkatkan value creation bagi stakeholder. Sebagian besar akuisisi yang dilakukan didanai dari pinjaman baik itu dari sindikasi bank ataupun lewat penerbitan obligasi. XL Axiata (EXCL) diketahui memperoleh pinjaman dari MUFG senilai Rp 2,6 triliun untuk akuisisi LINK. Sedangkan emiten Grup Sinar Mas, yakni Dian Swastatika Sentosa (DSSA), menerima fasilitas pinjaman berjangka dari Bank Mandiri (BMRI) dan Bank Woori Saudara Indonesia 1906 (SDRA) dengan nilai pokok US$ 150 juta untuk memperlancar proses akuisisi. Ramainya akuisisi jumbo hingga pertengahan tahun ini salah satunya dimotori oleh kinerja fantastis sejumlah emiten sepanjang selama pandemi sehingga pertumbuhan anorganik melalui akuisisi menjadi salah satu opsi. Selain itu akuisisi tahun ini juga didorong oleh keinginan emiten untuk melakukan ekspansi bisnis atau mempertahankan relevansi di antara para kompetitor. Akuisisi juga ramai dilakukan di sektor pertambangan dan migas, didorong oleh harga komoditas yang reli panjang dua tahun terakhir. Meski suku bunga sejumlah ekonomi utama dunia telah merangkak naik, akan tetapi dari dalam negeri kondisi moneter masih longgar. Suku bunga acuan BI saat ini masih dipertahankan pada level terendah sepanjang sejarah dan telah berlangsung 18 bulan. Rencana kenaikan suku bunga BI tampaknya juga menjadi salah satu alasan percepatan akuisisi yang dilakukan sejumlah perusahaan. Hal ini karena kedepannya ketika suku bunga BI naik yang tinggal tunggu waktu saja, pinjaman akan lebih sulit didapatkan dan menjadi kurang menarik karena perusahaan dibebankan oleh suku bunga tinggi. Selanjutnya pertumbuhan ekonomi nasional yang masih berlanjut dan tidak kehilangan momentum ikut meyakinkan perusahaan bahwa bisnis akan tetap lancar dan akuisisi dapat membuahkan hasil. Ramainya pasar akuisisi di Tanah Air berbanding terbalik dengan kondisi di ranah global. Aktivitas laporan terbaru PricewaterhouseCoopers (PwC) menyebut merger dan akuisisi (M&A) global pada Semester I-2022 melambat dari posisi puncak tahun lalu dan kembali ke tingkat pra-pandemi. Meski demikian kantor akuntan publik big four tersebut menyebutkan ada peluang pertumbuhan baru yang bisa diperoleh, yakni terkait valuasi yang lebih rendah untuk mencapai imbal hasil yang sehat. TIM RISET CNBC INDONESIA
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803124401-18-360782/potret-erick-thohir-sambut-ribuan-pegawai-baru-bumn
Potret Erick Thohir Sambut Ribuan Pegawai Baru BUMN
Ia pun percaya, antusiasme tersebut bisa mendongkrak Indonesia jadi negara yang lebih besar. Itu sudah tergambarkan pada pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal I 2022, yang berhasil kembali menyentuh level 5% pasca terjerembab ke lubang resesi saat pandemi. (CNBC Indonesia/Tri Susilo)
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/tech/20220803123920-37-360779/pemutar-musik-mp3-winamp-bangkit-lagi-spotify-waspadalah
Pemutar Musik MP3 Winamp Bangkit Lagi, Spotify Waspadalah!
Jakarta, CNBC Indonesia - Winamp akhirnya bangkit dari kubur. Pemutar media itu pernah populer di akhir 90-an namun akhirnya mati karena perkembangan zaman. Laporan Gizmodo, Winamp kembali dihidupkan. Yakni dengan kehadiran versi baru dari platform. Winamp sempat menghadapi jalan panjang untuk dihidupkan kembali. Saat populer dulu, pemutar media ini jadi opsi untuk koleksi MP3. Namun saat industri musik menemukan cara menjual musik secara online dengan aman dan beralih ke layanan streaming, yang memudahkan menyimpan banyak file dalam perangkat, kebutuhan akan pemutar media lambat laun menghilang. Begitu pun dengan pudarnya kepopuleran Winamp di mana versi terakhirnya adalah 5.666 pada akhir 2013. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Tahun 2018, Winamp 5.8 kembali dengan pengembang menjanjikan pembaruan besar. Selain itu mereka mengatakan akan menambahkan banyak fitur seperti streaming cloud. Tapi ternyata butuh empat tahun sebelum Winamp 5.9 RC1 Build 9999 akhirnya bisa diunduh lewat forum Winamp, dikutip dari Gizmodo, Rabu (3/8/2022). Gizmodo mencatat tidak banyak berubah dari tampilan visual Winamp. Bahkan disebutkan mendapatkan opsi skin klasik saat instalasi. Namun basis kodenya telah ditingkatkan dari Visual Studio 2008 ke Visual Studipo 2019 yang akan menguntungkan pengembang saat memperkenalkan fitur baru. Perlu dicatat butuh Windows 7 SP1 atau lebih baru untuk dijalankan. Seperti diketahui komputer memang telah berubah banyak sejak Winamp populer pada zamannya. Semuanya terlihat sama saat memasangkannya dengan layanan berbagai file beberapa dekade yang lalu. Gizmodo juga menambahkan kontrol pemutaran Winamp terlihat sangat kecil. Namun menurut laman tersebut, pengembang platform tahun ada banyak pekerjaan untuk memodernisasi Winamp. Dengan transisi ke VS2019, mulai dengan menambahkan dukungan pada format audio digital modern serta layanan streaming mungkin juga beberapa visualisator trippy baru. Namun semua itu dapat dikerjakan, jika pengembang Winap mengerjakan daftar kandidat bug serta rilis awal yang lebih final.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803140139-4-360808/buruan-pendaftaran-lpdp-ditutup-5-agustus-2022
Buruan! Pendaftaran LPDP Ditutup 5 Agustus 2022
Jakarta, CNBC Indonesia - Pendaftaran beasiswa LPDP masih menyisakan waktu dua hari lagi. Masyarakat yang berminat silakan menyampaikan syarat pendaftaran sesuai yang diminta. Berdasarkan situs resmi LPDP, yang dikutip CNBC Indonesia, Rabu (3/8/2022), pendaftaran tahap II telah dibuka sejak 4 Juli dan berakhir 5 Agustus 2022. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Proses selanjutnya adalah seleksi administrasi dan bakat skolastik serta substansi. Seleksi tahap II ini diharapkan bisa selesai pada November 2022 dan bisa mengikuti perkuliahan pada Januari 2023 Pendaftaran Beasiswa 2022 Mendaftar secara online pada situs Pendaftaran Beasiswa LPDP: https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id/ Melengkapi dan mengunggah semua dokumen yang dipersyaratkan pada aplikasi pendaftaran Pastikan melakukan submit aplikasi pendaftaran untuk mendapatkan kode registrasi/pendaftaran. Pastikan dokumen-dokumen pendukung seperti Surat Rekomendasi, Surat Keterangan atau yang sejenis dibuat/diterbitkan pada tahun 2022 (informasi detail terkait dokumen dapat dilihat pada booklet atau buku panduan masing-masing program) Jadwal Pendaftaran dan Seleksi Proses Seleksi akan dilakukan dengan menyesuaikan kebijakan pemerintah terkait pandemi Covid-19. Proses seleksi dapat dilakukan secara daring atau luring, atau gabungan daring dan luring (hybrid) menyesuaikan kebijakan pemerintah tersebut. Sehingga, pada aplikasi pendaftaran, pendaftar harus memilih kota/lokasi Seleksi yang disediakan oleh LPDP. Hal ini dilakukan sebagai langkah antisipasi jika nantinya Seleksi akan dilakukan secara luring atau hybrid.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803134953-19-360801/jurus-uob-indonesia-tingkatkan-aliran-investasi-asing-ke-ri
Jurus UOB Indonesia Tingkatkan Aliran Investasi Asing ke RI
Jakarta, CNBC Indonesia- Komitmen Bank UOB Indonesia dalam mendukung aliran dana investasi ke Indonesia diwujudkan melalui Connectivity Program yang salah satunya mencakup Foreign Direct Investment (FDI). Wholesale Banking Director UOB Indonesia, Harapman Kasan menyebutkan Bank UOB Indonesia bersama Bank UOB group yang tersebar di 19 negara melalui FDI Unit terus memperluas informasi terkait potensi bisnis dan investasi di Indonesia. Hingga saat ini UOB Indonesia telah membantu dengan 255 perusahaan dengan nilai investasi SGD 8 Miliar dan berhasil menyerap 70 ribu tenaga kerja di seluruh Indonesia. Seperti apa strategi Bank UOB Meningkatkan aliran dana investasi RI? Selengkapnya simak dialog Anneke Wijaya dengan Wholesale Banking Director UOB Indonesia, Harapman Kasan dalam Power Lunch, CNBC Indonesia (Rabu, 03/08/2022) Saksikan live streaming program-program CNBC Indonesia TV lainnya di sini
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803134735-17-360800/as-china-tarik-tambang-harga-tembaga-stagnan
AS-China 'Tarik Tambang', Harga Tembaga Stagnan
Jakarta, CNBC Indonesia - Harga tembaga dunia menguat tipis pada perdagangan siang hari ini karena tarik menarik sentimen. Pada Rabu (3/8/2022) pukul 13:15 WIB harga tembaga dunia tercatat US$ 7.815 per ton, naik tipis 0,11% dibandingkan harga penutupan kemarin. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Harapan perlambatan kenaikan suku bunga dan stimulus China telah mendukung kenaikan harga tembaga. Kebijakan moneter yang longgar ditambah stimulus diharapkan dapat mendorong industri China termasuk sektor properti yang terpuruk. Konstruksi adalah konsumen terbesar tembaga. Sehingga adanya dorongan pinjaman untuk membangkitkan properti di China membuat pasar berekspektasi akan meningkatnya permintaan tembaga dari China. Saat permintaan naik, harga pun mengikuti. Menurut Wood Mackenzie, penggunaan terbesar tembaga terbesar adalah konstruksi dengan kontribusi sebesar 28%. China sendiri adalah konsumen tembaga olahan terbesar di dunia. Menurut Statista, konsumsinya mencapai 54% persen dunia. Sehingga permintaan dari China memiliki pengaruh terhadap harga tembaga. Namun, sentimen negatif kembali muncul setelah komentar hawkish dari pejabat bank sentral (Federal Reserve/The Fed) yang memberi isyarat melanjutkan kenaikan suku bunga agresif. James Bullard, Presiden The Fed St Louis, mengatakan jika inflasi tidak menanggapi kenaikan suku bunga Fed dengan pelonggaran seperti yang diharapkan, maka suku bunga harus tetap "lebih tinggi untuk lebih lama." Pasar saat ini melihat peluang sekitar 44% bahwa Fed akan menaikkan suku bunga sebesar 75 basis poin lagi pada pertemuan September. Kenaikan suku bunga yang agresif dipandang investor akan melemahkan ekonomi Amerika Serikat. Sehingga dikhawatirkan akan mempengaruhi minat tembaga dunia ke depannya. TIM RISET CNBC INDONESIA
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803123432-17-360778/kronologis-bank-dki-jegal-pencabutan-suspensi-saham-wsbp
Kronologis Bank DKI 'Jegal' Pencabutan Suspensi Saham WSBP
Jakarta, CNBC Indonesia - Alasan belum dibukanya suspensi saham PT Waskita Beton Precast Tbk (WSBP) terungkap. Ini ada kaitannya dengan langkah yang diambil oleh Bank DKI selaku salah satu kreditur anak usaha PT Waskita Karya Tbk (WSKT) tersebut. Fandy Dewanto, Corporate Secretary WSBP menceritakan ihwal suspensi yang berujung pada masuknya saham WSBP dalam daftar potensial penghapusan (delisting) dari bursa domestik. Ini semua diawali pada awal tahun ini. Suspensi perdagangan saham WSBP dikarenakan adanya gagal bayar atau default pembayaran kupon obligasi PUB I Tahap II pada tanggal 28 Januari 2022. Default pembayaran membuat WSBP masuk ke dalam Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang (PKPU) oleh Pengadilan Niaga Jakarta Pusat untuk Perkara Nomor: 497/Pdt.Sus./PKPU/2021/PN.Niaga.Jkt.Pst pada 25 Januari 2022. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT "Status PKPU tersebut menyebabkan WSBP masuk ke dalam masa Mandatory Standstill," tulis Fandy, Rabu (3/8/2022). Setelah melakukan serangkaian proses persidangan, status PKPU WSBP sejatiya sudah berakhir pada 28 Juni kemarin. Ini mengacu pada hasil voting dalam sidang kala itu. Hasil votingnya adalah, berdasarkan hasil putusan Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta pada Selasa, 28 Juni 2022 menyatakan bahwa status PKPU WSBP resmi telah berakhir. Adapun hasil voting para kreditur yang telah dilakukan pada tanggal 17 dan 20 Juni 2022 adalah sebesar 80,6% secara nilai utang dan 88,9% secara headcount Kreditur Separatis serta 92,8% secara nilai utang dan 96,4% secara headcount Kreditur Konkuren menyatakan setuju. Sampai dengan saat ini WSBP tengah menunggu Putusan Perdamaian PKPU berkekuatan hukum tetap (Inkracht). Putusan Perdamaian belum dapat Inkracht dikarenakan terdapat permohonan kasasi oleh salah satu kreditur WSBP, yaitu Bank DKI. "Dalam hal ini Manajemen menghormati permohonan kasasi tersebut dan akan terus mengawal prosesnya," tuturnya. Manajemen berharap suspensi perdagangan atas saham WSBP dapat dicabut setelah adanya Putusan Perdamaian yang Inkracht. Manajemen meyakini bahwa dicabutnya suspensi akan memberikan manfaat bagi para pemegang saham WSBP. Ia juga menyebut bahwa pihaknya juga berkomitmen untuk mengakselerasi pemulihan kinerja operasional dan keuangan pasca pandemi Covid-19 melalui strategi perbaikan antara lain fokus pada proyek Waskita Grup, khususnya Proyek PMN (Penyertaan Modal Negara) dan proyek Pemerintah, melakukan efisiensi biaya melalui manajemen rantai pasokan yang lebih baik, rasionalisasi organisasi dan rasionalisasi aset, melakukan optimalisasi capex, manajemen cash flow, inovasi produk, dan ekspansi ke pasar retail melalui e-commerce. Adapun realisasi kinerja perseroan pada kuartal II tahun ini ,antara lain pertumbuhan nilai kontrak baru sebesar 28% dibandingkan dengan kuartal I tahun 2021, peningkatan pendapatan usaha sebesar 44% dibandingkan dengan kuartal I tahun 2021, menurunnya beban operasi sebesar 19% dibandingkan dengan kuartal I tahun 2021, dan perbaikan skor implementasi GCG pada tahun 2021 menjadi 85,65 dibandingkan 82,25 pada tahun 2020.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803134636-17-360799/di-depan-ribuan-pegawai-bumn-baru-erick-wanti-wanti-soal-ini
Di Depan Ribuan Pegawai BUMN Baru, Erick Wanti-Wanti Soal Ini
Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengingatkan secara tegas kepada ribuan karyawan perusahaan BUMN yang baru diterima, untuk tidak melakukan tindak pidana korupsi. Sebab, perusahaan pelat merah hadir untuk berperan dalam melakukan intervensi saat kesenjangan berlangsung. Menurutnya, korupsi yang dilakukan oleh para SDM dapat menghancurkan kinerja perusahaan. Perusahaan yang memiliki kinerja dan keuangan yang buruk maka tidak dapat berperan untuk membantu negara dalam menjaga kebutuhan masyarakat. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT "Kehancuran satu bangsa karena korupsi. Karena itu kita mendorong program bersih-bersih BUMN karena sepertiga kekuatan ekonomi Indonesia ada di BUMN. BUMN harus sehat. Direksi, tim, staf, harus sehat. Karena dengan BUMN yang sehat kita bisa melakukan bantuan intervensi ketika negara membutuhkan," ujarnya di depan 2.700 karyawan baru perusahaan BUMN saat Inaugurasi Rekrutmen Bersama BUMN 2022, di Tenis Indoor Senayan, Rabu (3/8/2022). Erick mencontohkan, pada saat awal virus Covid-19 masuk dan menjalar sangat cepat, kebutuhan alat kesehatan otomatis meningkat pesat. Peningkatan kebutuhan alat kesehatan yang tak mampu mengimbangi ketersediaan stok sehingga menciptakan kenaikan harga yang tajam. "Contoh saat Covid, ketika harga masker ini Rp 100 ribu di Maret 2020. Lalu BUMN mengintervensi agar harga masker jadi turun. Jadi secara korporasi harus sehat. Kita harus jaga keseimbangan dan percaya pondasi negara adalah ekonomi kerakyatan bukan kapitalis, bukan oligarki," tuturnya. Di sisi lain Erick juga mengatakan, BUMN harus mudah beradaptasi pada perubahan kondisi yang bergerak dinamis. Apalagi, bonus demografi akan tercipta, yang diharapkan dapat membawa mimpi Indonesia pada 2045 mendatang menjadi ekonomi ke-empat terbesar di dunia. "100 tahun Indonesia yang harus kita pastikan dan dapatkan. Kesempatan tak datang 2 kali. Demografi penduduk muda 55% di bawah 35 tahun. Tapi akan makin tua. Ketika pertumbuhan ini adaptasi kita tak siap akhirnya pasti kita jadi tua. Ketika jadi tua tentu pertumbuhan tak seperti hari ini. Itulah kenapa kita perlu pemimpin-pemimpin baru yang ada di depan kita semua," jelasnya.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803132205-4-360796/pln-sulit-dapat-kontrak-batu-bara-ini-pesan-tegas-pemerintah
PLN Sulit Dapat Kontrak Batu Bara, Ini Pesan Tegas Pemerintah
Jakarta, CNBC Indonesia - Pemerintah melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) akhirnya buka suara terkait masalah yang didera PT PLN (Persero), berkaitan dengan sulitnya mencari kontrak batu bara untuk kebutuhan Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU). Direktur Pembinaan Pengusahaan Batubara Lana Saria menjelaskan bahwa Ditjen minerba telah menerbitkan surat penugasan untuk memenuhi tambahan kebutuhan PLN, di dalam surat penugasan tersebut tercantum volume batu bara yang harus dipasok ke PLN. Selanjutnya PLN dan Pemasok akan menyepakati dalam kontrak/perjanjian jual beli termasuk di dalamnya jadwal pengiriman batu bara, sehingga menurut Lana tidak ada alasan bagi salah satu pihak untuk menunda pengiriman. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT "Ditjen minerba akan melakukan monitoring realisasi penugasan dan akan menindak pemasok yang tidak melaksanakan penugasan dengan menutup fitur ekspornya pada aplikasi MoMS," kata Lana kepada CNBC Indonesia, Rabu (3/8/2022). EVP Batubara PT PLN (Persero) Sapto Aji Nugroho sebelumnya membeberkan bahwa pihaknya terancam defisit pasokan batu bara menyusul langkah para pemasok yang lebih memilih menahan pasokan dibandingkan menyuplainya ke PLN. Hal tersebut tentunya membuat perusahaan setrum pelat merah ini semakin sulit dalam mendapat pasokan batu bara. Sapto Aji membeberkan, masalah fundamental yang terjadi di mana penambang batu bara yang kontraknya sudah berakhir enggan untuk melanjutnya kontraknya. Kemudian penambang yang belum berkontrak dengan PLN tidak ada yang mau berkontrak. "PLN Bisa bertahan menjaga pasokan batu bara dengan mengandalkan adanya penugasan Ditjen Minerba, dengan menggunakan klausa dalam Kepmen 13/2022," terang Sapto Aji. Sejatinya, kata Sapto, beberapa pemasok yang mendapat penugasan dari Dirjen Minerba sebenarnya akan berusaha untuk memasok kebutuhan batu bara ke PLN. Namun demikian, mereka meminta agar pasokan batu bara dapat dikirimkan pada triwulan ke empat, setelah Badan Layanan Umum (BLU) sebagai pemungut iuran batu bara terbentuk. "Mereka minta di triwulan keempat mengapa? Mereka berharap BLU sudah mulai implementasi dia tidak menolak penugasan Minerba tetapi mengatur jadwalnya setelah BLU keluar," ujarnya dalam Diskusi Publik BLU Batubara Selasa (2/1/2022). Kondisi ini menurut Sapto tentunya cukup mengkhawatirkan, apalagi bauran batu bara masih menguasai 60-70% pemakaian energi untuk produksi listrik perusahaan. Di samping itu, kebutuhan listrik juga mengalami kenaikan. Saat ini stok batu bara PLN sendiri masih berada di level 19 hari operasi (HOP). Namun, jika BLU tidak segera terbit dam PLN mengalami kesulitan dalam hal kontrak pemenuhan batu bara, sudah pasti HOP juga turut menurun. Oleh sebab itu, ia berharap agar pembentukan Badan Layanan Umum (BLU) sebagai pemungut iuran batu bara dapat segera diimplementasikan. Utamanya sebagai solusi atas disparitas harga yang menjadi akar permasalahan pasokan batu bara untuk kelistrikan nasional. PLN menurut Sapto sempat mengalami kekurangan pasokan batu bara sebesar 15,5 juta metrik ton (MT) pada awal tahun ini. Pada waktu itu, dalam rencana kerja dan anggaran perusahaan atau RKAP perusahaan mematok kebutuhan batu bara sebesar 66,4 juta MT. Namun demikian, kebutuhan perusahaan setrum itu ternyata mengalami kenaikan tajam dari yang semula 66,4 juta MT di RKAP melonjak ke level 84,7 juta MT. Peningkatan tersebut terjadi seiring dengan perekonomian yang mulai membaik pasca Covid-19. Berdasarkan data yang dipaparkan PLN, alokasi kontrak batu bara untuk tahun 2022 yakni sebesar 76,4 juta MT dengan success rate 90% yakni 69,2 juta MT. Sementara dalam revisi RKAP saat ini kebutuhan batu bara PLN mencapai 84,7 juta ton. Dengan begitu terdapat gap 15,5 juta MT antara persediaan dan kebutuhan. Adapun, guna memenuhi kekurangan 15,5 juta MT tersebut, PLN pada 25 Februari lalu mengajukan permohonan penugasan kepada Dirjen Minerba dan mendapatkan penugasan sebesar 17,2 juta MT pada Maret-Mei 2022 dengan volume terkontrak 11,4 juta MT atau selisih 5,8 juta MT. Sementara itu, dengan memperhitungkan kebutuhan batu bara di semester II, PLN mengajukan permohonan penugasan sebesar 6 juta MT. Permohonan tersebut kemudian direspon Dirjen Minerba dengan menerbitkan penugasan sebesar 5,4 juta MT. Selanjutnya, menindaklanjuti penugasan pada 15 Juli kemarin, PLN telah melakukan pembahasan dengan penambang yang menghasilkan komitmen pasokan 1,6 juta MT dengan pasokan bulan Agustus hanya 100.000 MT.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803130423-4-360793/dear-juragan-sawit-simak-3-aturan-baru-soal-ekspor-cpo-dkk
Dear, Juragan Sawit! Simak 3 Aturan Baru Soal Ekspor CPO dkk
Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan (Zulhas) dan anak buahnya menetapkan 2 peraturan baru terkait ekspor minyak sawit mentah (crude palm oil/ CPO) dan turunannya. Terkait ketentuan penetapan harga patokan ekspor (HPE) dan rasio pengali wajib pemenuhan kebutuhan domestik (domestic market obligation/ DMO) CPO dan turunannya. Zulhas melakukan penyesuaian kebijakan penerbitan harga referensi yang menjadi dasar penentuan pungutan ekspor dan Bea Keluar (BK) atas ekspor CPO dan turunannya dari sebulan sekali menjadi dua minggu sekali. Pola perhitungan juga diubah, sehingga akan didapat harga referensi yang lebih aktual mengikuti perkembangan harga CPO internasional. Hal itu diatur dalam regulasi yang baru diundangkan dan berlaku 1 Agustus 2022. Yaitu, Peraturan Menteri Perdagangan (Permendag) No 46/2022 tentang Tata Cara Penetapan Harga Patokan Ekspor Atas Produk Pertanian dan Kehutanan yang Dikenakan Bea Keluar, Harga Referensi atas Produk Pertanian dan Kehutanan dan Daftar Merek Refined, Bleached and Deodorized Palm Olein yang Dikenakan Bea Keluar dan Tarif Layanan Badan Layanan Umum Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Pasal 7 Permendag No 46/2022 mengatur, penetapan harga referensi atas produk pertanian dan kehutanan berupa biji kakao dan CPO dihitung mulai dari 5 hari sebelum periodik berjalan sampai dengan 5 hari sebelum berakhirnya periodik berjalan. Rentang ini menjadi lebih singkat jika dibandingkan regulasi sebelumnya, yaitu Permendag No 36/2012 yang mengatur hal serupa, dimana harga referensi dihitung dari 10 hari sebelum periodik berjalan sampai dengan 10 hari sebelum berakhirnya periodik berjalan. Sebelumnya, Zulhas memang telah mengungkapkan rencananya mempersingkat jeda penetapan harga referensi harga patokan ekspor (HPE) sehingga bisa menyesuaikan tarif bea keluar (BK) berlaku yang lebih riil. Peraturan kedua adalah, Keputusan Menteri Perdagangan (Kepmendag) No 1117 tahun 2022 yang memberikan insentif pengali regional atas pendistribusian DMO minyak goreng ke wilayah tertentu. Khususnya, daerah-daerah yang pasokannya masih belum optimal seperti wilayah timur sehingga akan dapat meningkatkan kuota ekspor bagi produsen/ eksportir. "Kebijakan ini diterapkan untuk memenuhi pasokan minyak goreng di wilayah Indonesia Timur yang saat ini masih minim dan distribusinya masih terkonsentrasi di wilayah Barat Indonesia," kata Zulhas dalam keterangan tertulis, Rabu (3/8/2022). Peraturan ketiga adalah Keputusan Dirjen Perdagangan Luar Negeri No 14/DAGLU/KEP/07/2022 tentang Penetapan Rasio Pengali Besaran Volume Pemberian Persetujuan Ekspor Crude Palm Oil, Refined, Bleached and Deodorized Palm Oil, Refined, Bleached and Deodorized Palm Olein, dan Used Cooking Oil. Dimana, pada Diktum Kesatu Keputusan tersebut, Dirjen Perdagangan Luar Negeri (Daglu) Kementerian Perdagangan (Kemendag) menetapkan jumlah alokasi Persetujuan Ekspor (PE) CPO, refined, bleached and deodorized palm oil (RBD Palm Oil), refined, bleached and deodorized palm olein (RBD Palm Olein), dan used cooking oil (UCO) yang diberikan kepada eksportir dengan rasio 9 kali dari besaran bukti pelaksanaan DMO untuk CPO dan minyak goreng curah dengan harga domestik (domestic price obligation/ DPO) yang dilaporkan melalui SIMIRAH 2. Rasio ini lebih tinggi dari sebelumnya yang diberikan hanya sebanyak 7 kali. Dimana, tentu saja pemberian rasio yang lebih tinggi ini harus sudah memenuhi ketentuan lainnya, yaitu Permendag No 39/2022 tentang Perubahan Permendag No 30/2022 tentang Ketentuan Ekspor CPO, RBD Palm Oil, RBD Palm Olein, dan UCO, Permendag No 33/2022 tentang Tata Kelola Program Minyak Goreng Curah Rakyat, dan Permendag No 41/2022 tentang Tata Kelola Minyak Goreng Kemasan Rakyat. "Ketentuan mengenai besaran rasio pengali sebagaimana dimaksud pada Diktum Kesatu diberlakukan mulai 1 Agustus 2022," demikian bunyi Diktum Ketiga Keputusan Dirjen tersebut, dikutip Rabu (3/8/2022).
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803125545-8-360788/gawat-stok-chip-bisa-langka-jika-china-invasi-taiwan
Gawat, Stok Chip Bisa Langka Jika China Invasi Taiwan
Jakarta, CNBC Indonesia- Kunjungan Nancy Pelosi ke Taiwan membuat kekhawatiran China akan menginvasi negara tersebut. Jika hal ini terjadi, maka produksi chip paling canggih di dunia akan menjadi paling terdampak. Selengkapnya dalam program Power Lunch CNBC Indonesia (Rabu, 03/08/2022) berikut ini. Saksikan live streaming program-program CNBC Indonesia TV lainnya di sini
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803125935-4-360792/korea-selatan-angkat-bicara-soal-kisruh-china-vs-taiwan
Korea Selatan Angkat Bicara soal Kisruh China vs Taiwan
Jakarta, CNBC Indonesia - Korea Selatan angkat bicara soal ketegangan yang terjadi antara China, Amerika Serikat (AS), dan Taiwan menyusul kunjungan ketua DPR AS Nancy Pelosi ke Taiwan. Kantor Kepresidenan Korea Selatan menyerukan dialog untuk menjaga perdamaian dan stabilitas regional. Adapun, setelah dari Taiwan, Pelosi akan melanjutkan kunjungannya ke Seoul. "Sikap pemerintah kami adalah menjaga komunikasi yang erat dengan pihak-pihak terkait... atas dasar bahwa perdamaian dan stabilitas di kawasan melalui dialog dan kerja sama itu penting," kata seorang pejabat dari kantor kepresidenan kepada wartawan, dikutip AFP, Rabu (3/8/2022). ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Perlu diketahui, Pelosi adalah pejabat AS terpilih dengan profil tertinggi yang mengunjungi Taiwan dalam 25 tahun terakhir, dan China telah menjelaskan bahwa mereka menganggap kehadirannya sebagai provokasi besar, meluncurkan peringatan, dan ancaman yang makin keras. Beijing menganggap Taiwan yang memiliki pemerintahan sendiri dan demokratis sebagai wilayahnya dan telah berjanji suatu hari akan mengambil pulau itu, dengan paksa jika perlu. Sementara itu, perjalanan Pelosi ke Seoul telah diselimuti misteri, dan satu-satunya pertemuannya yang dikonfirmasi di Korea Selatan sejauh ini adalah dengan Ketua Majelis Nasional Kim Jin Pyo pada hari Kamis. "Kami menyambut baik kunjungan Ketua Pelosi ke Korea," kata pejabat itu, seraya menambahkan kantor kepresidenan mengharapkan banyak hasil yang dapat dicapai pada pertemuan hari Kamis. Adapun, Presiden Yoon Suk Yeol tidak akan bertemu dengan Pelosi karena dia sedang berlibur.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803115029-4-360754/percaya-gak-percaya-masih-ada-daerah-ri-yang-bebas-corona
Percaya Gak Percaya! Masih Ada Daerah RI yang Bebas Corona
Jakarta, CNBC Indonesia - Di tengah tren kenaikan kasus Covid-19 yang terus meningkat dalam beberapa bulan terakhir, ternyata masih ada wilayah di Indonesia yang terbebas dari pandemi Covid-19. Berdasarkan data Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Rabu (3/8/2022), Gorontalo menjadi satu-satunya wilayah di Indonesia yang tidak memiliki penambahan kasus per kemarin, 2 Agustus 2022. Wilayah tersebut kemarin mencatatkan nol kasus. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Kemarin, kasus Covid-19 bertambah sebanyak 5.827 orang. DKI Jakarta, untuk kesekian kalinya menjadi provinsi penyumbang kasus tertinggi sebanyak 1.993 kasus. Dalam sebulan terakhir, Jakarta terus menjadi provinsi penyumbang tertinggi. Sementara itu, di posisi kedua ditempati oleh Jawa Barat sebanyak 1.549 kasus, kemudian Banten 788 kasus, Jawa Timur 526 kasus, dan Bali sebanyak 158 kasus. Dicky Budiman, epidemiolog dan peneliti Indonesia dari Universitas Griffith, Australia, mengingatkan kasus Covid-19 di Indonesia masih jauh dari puncak. Apalagi, pergerakan kasus masih bersifat fluktuatif. "Yang kita hadapi saat ini adalah BA.4, BA.5 yang kemampuan menginfeksi dan reinfeksinya sangat tinggi. Jumlah kasus bisa jadi lebih banyak dibandingkan saat gelombang Delta," tutur Dicky, kepada CNBC Indonesia. Kasus Covid-19 di Indonesia mulai melonjak pada akhir Mei tahun ini seiring masuknya subvarian BA.4, BA.5. Tambahan kasus pada Selasa-Kamis pekan lalu bahkan selalu di atas 6.000 per hari. Padahal, Indonesia tidak pernah melaporkan tambahan kasus di atas 5.000 per hari sejak 23 Maret lalu. Jakarta, Jawa Barat, dan Banten masih menjadi episentrum penyebaran subvarian Omicron BA.4, BA.5. Selama Juli tahun ini, tambahan kasus Covid di Jakarta mencapai 61.096 sementara Jawa Barat sebanyak 21.993 dan Banten sebanyak 19.336. Tidak hanya kasus positif, angka kematian juga meledak pada Juli 2022. Jumlah kasus kematian pada bulan lalu mencapai 256 jiwa, melonjak 76,6% dibandingkan pada Juni yang tercatat 145 jiwa. Sepekan terakhir, kasus kematian juga selalu menembus di atas double digit. Selain itu, kasus kematian menembus 91 jiwa atau naik 71,7% dibandingkan pekan sebelumnya. Kasus kematian double digit selama sepekan belum pernah dilaporkan Indonesia sejak pertengahan Mei 2022. Angka positivity rate selama Juli tahun ini juga ada di angka 6,32%, melonjak dibandingkan 2,23% yang tercatat pada Juni. Positivity rate pada Juli sudah di atas ambang batas yang ditetapkan Badan Kesehatan Dunia (WHO) yakni 5%. Dalam empat hari terakhir, positivity rate bahkan di atas 11%, tertinggi sejak 13 Maret.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803133406-17-360797/andal-kelola-aset-dan-keuangan-bri-perkuat-bisnis-treasury
Andal Kelola Aset dan Keuangan, BRI Perkuat Bisnis Treasury
Jakarta, CNBC Indonesia - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) menunjukkan keandalannya dalam mengelola aset dan risiko keuangan. Hal ini dibuktikan melalui penghargaan internasional Best in Treasury and Working Capital - SMEs dalam ajang The Asset Triple A, belum lama ini. SEVP Treasury & Global Services BRI Achmad Royadi mengatakan pertumbuhan bisnis treasury perusahaan karena visi menjadi The Most Valuable Banking Group in Southeast Asia dan Champion of Financial Inclusion. "BRI memang terus memperkuat treasury bagi nasabah BRI dan menumbuhkan pasar global serta bisnis perdagangan," ujar Achmad dalam keterangan tertulis, Rabu (3/8/2022). ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Dia menambahkan, BRI juga terus memperkuat kontribusi fee dan pendapatan operasional lainnya guna memperkokoh posisi pasar perseroan. Bisnis treasury BRI porsinya terus ditingkatkan setiap tahun untuk ikut menopang total fee dan pendapatan operasional lainnya tersebut. Pada 2018, sumbangsih treasury BRI naik menjadi Rp 1,51 triliun dengan total fee dan pendapatan operasional lainnya yang mencapai Rp 22,7 triliun. Pada 2019 nilainya mencapai Rp 1,69 triliun dari total Rp 27,5 triliun. Kemudian, pada 2020 bisnis treasury berkontribusi mencapai Rp 4,05 triliun dari total fee dan pendapatan operasional lainnya yang sebesar Rp 28,43 triliun. Selanjutnya, pada paruh pertama 2021 nilainya mencapai Rp 2,66 triliun dari total Rp 16,3 triliun dan bisnis treasury berkontribusi sebesar Rp 4,92 triliun atau sebesar 15,19% pada fee dan pendapatan operasional lainnya sepanjang tahun 2021 sebesar Rp 32,40 triliun. Lebih lanjut, melalui penguatan bisnis treasury Achmad menegaskan BRI semakin siap untuk melayani pasar Indonesia. "Optimisme tersebut didasari oleh peluang yang melimpah dengan populasi generasi muda yang terus bertambah, yaitu lebih dari 190 juta populasi produktif dan 30 juta usaha mikro yang belum tergarap," pungkasnya.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803111753-17-360730/bumn-punya-saham-di-emiten-benang-ini-kata-dirut-pt-inti
BUMN Punya Saham di Emiten Benang, Ini Kata Dirut PT INTI
Jakarta, CNBC Indonesia - Perusahaan BUMN yang bergerak di bidang telekomunikasi, PT Industri Telekomunikasi Indonesia (Persero) atau disingkat INTI mengatakan kepemilikan atas sebagian saham di emiten benang PT Sejahtera Bintang Abadi Textile Tbk (SBAT) alias SBA Textile, disebabkan karena saham tersebut adalah bentuk tanggung jawab sebagai pembayaran utang partner INTI yang sudah menjadi bad debt cukup lama. Belum lama ini, PT INTI diketahui menjual sebagian sahamnya di SBA Textile. Edi Witjara, Direktur Utama PT INTI mengatakan kalau hasil dana penjualan saham SBAT akan digunakan untuk working capital. "PT INTI menjual (saham SBAT) dalam rangka mendapatkan cash untuk operasional perusahaan," jelas Edi kepada CNBC Indonesia, Rabu (3/8/2022). ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Edi menjelaskan, bahwa PT INTI jadi memiliki saham di SBA Textile dalam rangka konversi utang dari mitra tersebut. Adapun utang tersebut sudah jadi masalah di periode sebelumnya. Ke depannya, bisa saja PT INTI akan menjual lagi saham tersebut, yang saat ini bersisa sekitar 14,31%. "Saham tersebut bentuk solusi pembayaran utang. Kalau ada yang (mau) beli, akan dijual optimal," pungkasnya. Sebelumnya diketahui, PT INTI menjual perlahan sebagian kepemilikan sahamnya di emiten produsen benang PT Sejahtera Bintang Abadi Textile Tbk (SBAT) alias SBA Textile. Penjualan ini dilakukan sebanyak tiga kali sejak tanggal 12 Juli 2022 lalu dengan total yang dilepas sejumlah 20 juta saham. Saham SBAT sendiri diketahui diperdagangkan nyaris secara eksklusif di harga terendah Rp 50/saham dalam setahun terakhir, kecuali dalam beberapa kali kesempatan sempat naik sebentar namun langsung turun ke level terendah dan mengundang perhatian otoritas bursa yang meminta keterangan atas volatilitas transaksi. Transaksi penjualan saham milik INTI di SBAT terakhir kali dilakukan pada 29 Juli, sehingga kini bersisa 680 juta saham atau setara dengan 14,31% kepemilikan. INTI yang selama lebih dari 30 tahun berperan sebagai pemasok utama pembangunan jaringan telepon nasional, diketahui memiliki saham emiten produsen benang tersebut sejak akhir April 2021 lalu. Untuk diketahui, selain diperdagangkan di batas harga terbawah, saham SBAT juga memperoleh notasi X dari BEI atau dalam kata lain masuk dalam pemantauan khusus otoritas bursa.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803131405-17-360795/kunci-ihsg-lanjutkan-uptrend-tembus-level-7030
Kunci IHSG Lanjutkan Uptrend: Tembus Level 7.030
Jakarta, CNBC Indonesia - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 0,32% di 7.010,53 pada sesi I perdagangan Rabu (3/8/2022). IHSG sempat melemah di awal perdagangan. Namun indeks sukses rebound dan sempat menyentuh posisi tertinggi 7.024,24. IHSG akhirnya kembali tembus level psikologis 7.000 dan posisi terendah intraday IHSG hari ini berada di 6.971,74. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Data perdagangan mencatat ada 242 saham yang mengalami kenaikan, 240 saham melemah. Pergerakan IHSG juga mengekor mayoritas indeks saham Asia. Indeks Hang Seng memimpin penguatan dengan apresiasi 0,61% siang ini dan disusul indeks Nikkei yang naik 0,42%. Analisis Teknikal Foto: Putra Teknikal Foto: PutraTeknikal Pergerakan IHSG dianalisis berdasarkan periode waktu jam (hourly) dan menggunakan indikator Boillinger Band (BB) untuk menentukan area batas atas (resistance) dan batas bawah (support). Jika melihat level penutupan IHSG dan indikator BB sesi I, indeks berada di dekat batas atas BB terdekat di 7.029. Pergerakan IHSG juga dilihat dengan indikator teknikal lain yaitu Relative Strength Index (RSI) yang mengukur momentum. Perlu diketahui, RSI merupakan indikator momentum yang membandingkan antara besaran kenaikan dan penurunan harga terkini dalam suatu periode waktu. Indikator RSI berfungsi untuk mendeteksi kondisi jenuh beli (overbought) di atas level 70-80 dan jenuh jual (oversold) di bawah level 30-20. Indikator RSI terakhir berada di 62,34. Dilihat dari indikator lain yaitu Moving Average Convergence Divergence (MACD), garis EMA 12 memotong garis EMA 26 dan bar histogram bergerak di area positif. Melihat indikator teknikal tersebut, peluang IHSG masih memiliki peluang untuk menguat, setidaknya perlu tembus level 7.030 terlebih dahulu untuk mengkonfirmasi pola uptrend.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/tech/20220803120922-37-360760/bos-instagram-pindah-kantor-ke-london-demi-tiktok-kenapa
Bos Instagram Pindah Kantor ke London Demi TikTok, Kenapa?
Jakarta, CNBC Indonesia - Bos Instagram, Adam Mosseri, dikabarkan akan pindah dari San Francisco ke London, dalam upaya untuk meningkatkan ambisi perusahaan induk Meta memikat pengguna dan bersaing dengan TikTok. Mosseri akan pindah ke London akhir tahun ini, kepindahannya disebut akan bersifat sementara, kata juru bicara Meta mengkonfirmasi kepada CNBC Internasional, dikutip Rabu (3/8/2022). Berita itu pertama kali dilaporkan oleh Financial Times. London adalah pusat teknik terbesar di Meta di luar AS, dengan lebih dari 4.000 karyawan, termasuk tim produk Instagram khusus dan peran yang berfokus pada pengembangan layanan untuk pembuat konten. Itu juga tempat aplikasi perpesanan Workplace perusahaan pertama kali dikembangkan. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Meta mengatakan Mosseri akan membantu tim kreasi perusahaan di lapangan di London, yang berfokus untuk membantu pengguna tertentu menghasilkan uang dari pos mereka dan menjadi pesaing TikTok. Perusahaan berusaha untuk memposisikan dirinya sebagai sekelompok platform yang memungkinkan e-commerce di dunia online yang dikenal sebagai "metaverse", bukan sekadar alat bagi pengiklan untuk menargetkan orang secara digital. Meta sendiri telah berjuang untuk meyakinkan investor tentang keseriusan mereka masuk ke metaverse, setelah saham perusahaan merosot tajam di tengah penurunan saham teknologi, dan karena aplikasinya kalah dari TikTok milik China. Foto: Bos Instagram, Adam Mosseri (CNBC.com) Foto: Bos Instagram, Adam Mosseri (CNBC.com) Perusahaan melaporkan penurunan pendapatan pertama kalinya pada kuartal kedua dan memberikan panduan yang lemah untuk kuartal berikutnya. Obsesi Meta untuk masuk ke metaverse telah terbukti mahal, dengan divisi realitas virtual kehilangan US$2,8 miliar dalam tiga bulan hingga Juni. Demi melawan pertumbuhan liar TikTok, Meta telah berusaha untuk meniru platform dengan tweak ke aplikasinya sendiri, termasuk pembuatan fitur video pendeknya sendiri yang disebut "Shorts." Perusahaan juga membuat beberapa perubahan kontroversial pada Instagram yang memprioritaskan konten yang dihasilkan secara algoritmik daripada posting dari teman. Langkah ini memicu reaksi dari pengguna, termasuk Kim Kardashian. Pindahnya Mosseri dapat dilihat sebagai upaya untuk memikat regulator di Inggris. Pemerintah ingin memberi pengawas media Ofcom lebih banyak kekuatan untuk mengawasi Instagram dan platform media sosial lainnya melalui undang-undang baru yang disebut RUU Keamanan Online. Namun, kemajuan RUU tersebut menjadi kacau karena pengunduran diri Perdana Menteri Boris Johnson.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803121726-8-360772/tangkal-cacar-monyet-masuk-ri-perlu-segera-vaksinasi
Tangkal Cacar Monyet Masuk RI, Perlu Segera Vaksinasi?
Jakarta, CNBC Indonesia- Direktur Penyakit Menular WHO Asia Tenggara (2018-2020), Tjandra Yoga Aditama menilai langkah WHO yang menetapkan wabah cacar monyet sebagai keadaan darurat kesehatan global ditujukan untuk mencegah dan mendeteksi agar wabah ini tidak menjadi pandemi. Saat ini hal urgensi yang diperlukan adalah surveillance epidemiologi dengan ketat melalui upaya pengamatan dan penanganan secara ketat terhadap potensi masuknya kasus cacar monyet di Indonesia. Seperti apa urgensi kewaspadaan cacar monyet masuk Indonesia? Dan bagaimana urgensi vaksinasi cacar monyet? Selengkapnya simak dialog Shinta Zahara dengan Juru Bicara Kemenkes RI, Muhammad Syahril dan Direktur Penyakit Menular WHO Asia Tenggara (2018-2020), Tjandra Yoga Aditama dalam Profit, CNBC Indonesia (Rabu, 03/08/2022) Saksikan live streaming program-program CNBC Indonesia TV lainnya di sini
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/lifestyle/20220803120849-33-360759/pasien-covid-alami-kabut-otak-gejalanya-bertahan-selama-ini
Pasien Covid Alami Kabut Otak, Gejalanya Bertahan Selama Ini
Jakarta, CNBC Indonesia - Brain fog alias kabut otak adalah salah satu efek jangka panjang yang biasanya dilaporkan oleh penyintas COVID-19. Mengutip Healthline, kabut otak sebenarnya bukanlah diagnosis medis. Sebaliknya, kabut otak adalah istilah umum yang digunakan untuk menggambarkan kondisi di mana seseorang merasa menjadi lambat secara mental atau istilah lainnya "lemot." Menurut associate professor neurologi dari Harvard Medical School, Tamara Fong, kabut otak dapat memengaruhi kemampuan kognitif seseorang. Kognisi mengacu pada proses di otak yang kita gunakan untuk berpikir, membaca, belajar, mengingat, menganalisa, dan memperhatikan. Gangguan kognitif adalah penurunan kemampuan untuk melakukan satu atau lebih keterampilan berpikir. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Bahkan, pasien Covid yang hanya mengalami gejala ringan tetap dapat terkena efek jangka panjang kabut otak. Berapa lama kabut otak bertahan? Kabut otak dapat sembuh dengan sendirinya. Namun dalam beberapa kasus, kabut otak dapat berlangsung hingga berminggu-minggu bahkan berbulan-bulan setelah penyakit berlalu. The National Institutes of Health (NIH) belum lama ini mengumumkan temuan baru yang diyakini memiliki relevansi dengan efek COVID jangka panjang. Studi baru mereka menyatakan respons kekebalan tubuh terhadap infeksi dari COVID-19 merusak pembuluh darah di otak. Inilah yang menyebabkan gejala neurologis seperti kabut otak. Gejala kabut otak dapat meliputi: masalah memori sulit konsentrasi sakit kepala kebingungan lesu secara mental
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803110534-17-360729/ri-kudu-siap-permintaan-batu-bara-dari-eropa-bisa-membludak
RI Kudu Siap! Permintaan Batu Bara Dari Eropa Bisa Membludak
Jakarta, CNBC Indonesia - Batu bara adalah komoditas energi yang "benci tapi cinta". Dibenci karena berpolusi dan harga angkutnya yang akan makin mahal. Namun dicinta karena krisis gas yang membuatnya diincar sebagai alternatif sumber energi oleh banyak negara. Konflik bersenjata antara Rusia dan Ukraina membentuk kembali sistem perdagangan batu bara dunia. Aliansi negara-negara Barat sepakat memboikot produk energi dari Rusia, termasuk batu bara. Tujuannya adalah untuk membatasi pendapatan negara yang dipimpin oleh Vladimir Putin tersebut dari energi. Aliansi yang paling getol menyuarakan mogok beli batu bara Rusia adalah Uni Eropa. Komitmen terbaru mereka adalah larangan impor batu bara dari Rusia mulai 22 Agustus. Larangan ini tidak serta memutus keseluruhan perdagangan batu bara kedua pihak, mengingat beberapa pembeli dari UE memiliki kontrak jangka panjang. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Tapi hal ini memaksa Eropa mencari pemasok alternatif batu bara untuk menutup pasokan Rusia yang hilang. Posisi Rusia bagi Eropa untuk memasok batu bara sangat strategis. Menurut data yang dirilis oleh BP Energy, Eropa memenuhi 48% kebutuhan impor batu baranya dari Rusia pada 2021. Tantangan memenuhi pasokan makin besar bagi Eropa jika tidak masuk ke dalam krisis energi. Selain karena transfer energi yang mampet karena konflik dan semakin dekat dengan musim dingin, Eropa harus berpetualang ke negeri yang jauh untuk mendapatkan batu bara. Diperkirakan Eropa pada akhirnya akan membeli lebih banyak batu bara dari Amerika Serikat (AS), Amerika Selatan, dan Afrika Selatan. Salah satu negara yang juga digandeng Benua Biru adalah Indonesia. Secara geografi jarak Indonesia dan Eropa mencapai belasan ribu kilometer. Efeknya adalah biaya pengiriman yang makin besar yang membuat kocek untuk mendapatkan batu bara akan semakin tinggi dan waktu perjalanan yang lebih lama. "Tak perlu dikatakan bahwa mengangkut batu bara lebih jauh dan lebih jauh memerlukan biaya karbon yang lebih besar, yang berarti bahwa apa yang sudah menjadi sumber energi yang sangat intensif karbon menjadi lebih parah lagi," kata Daniel Read, juru kampanye iklim dan energi di Greenpeace Jepang. Perubahan arus perdagangan baru pun terjadi dan makin mahal. Batu bara yang sudah kotor akan menjadi lebih dibenci, tapi juga semakin dibutuhkan.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803115549-17-360755/suku-bunga-naik-bikin-susah-kurs-dolar-australia-turun-terus
Suku Bunga Naik Bikin Susah, Kurs Dolar Australia Turun Terus
Jakarta, CNBC Indonesia - Nilai tukar dolar Australia melemah lagi melawan rupiah pada perdagangan Rabu (3/8/2022) setelah bank sentralnya (Reserve Bank of Australia/RBA) kembali menaikkan suku bunga. Hal tersebut menunjukkan kenaikan suku bunga tidak serta merta membuat nilai tukar mata uang menguat. Melansir data Refinitiv, dolar Australia pagi ini melemah 0,49% ke Rp 10.250/AU$. Kemarin, nilainya bahkan ambrol 1,4%. RBA Selasa kemarin menaikkan suku bunga sebesar 50 basis poin menjadi 1,85%. RBA kini sudah menaikkan suku bunga dalam 4 bulan beruntun dan berada di level tertinggi dalam 6 tahun terakhir. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Kenaikan tersebut sesuai ekspektasi, tetapi sebelumnya sempat beredar spekulasi akan ada kenaikan 75 basis poin akibat tingginya inflasi. Meski sudah 4 kali menaikkan suku bunga, nyatanya dolar Australia masih melemah 0,9% melawan rupiah. Dalam pernyataannya usai menaikkan suku bunga, Gubernur RBA Philip Lowe melihat inflasi akan mencapai puncaknya di akhir tahun ini, kemudian akan menurun menuju target 2% - 3%. Pernyataan tersebut menjadi indikasi RBA tidak akan lebih agresif lagi, bahkan ada kemungkinan akan mengendur dalam menaikkan suku bunga ke depannya. Hal ini membuat dolar Australia melemah. Perekonomian juga dikatakan masih akan kuat, meski ada beberapa perhatian utama dalam beberapa bulan ke depan, yakni ketidakpastian yang disebabkan oleh perilaku rumah tangga dalam berbelanja. Sebab, dengan inflasi yang tinggi begitu juga dengan suku bunga, maka daya beli akan tergerus. "Inflasi dan suku bunga yang tinggi akan memberikan tekanan ke anggaran rumah tangga," kata Lowe. Tingkat keyakinan konsumen sudah mengalami penurunan, begitu juga dengan harga rumah di beberapa wilayah. "Dewan Gubernur akan menaruh perhatian dengan seksama bagaimana faktor-faktor ini mencari keseimbangan," tegas Lowe Sementara itu Chalmers mengakui kenaikan suku bunga akan memberatkan bagi warga Australia yang memiliki Kredit Pemilikan Rumah (KPR). Dilaporkan, warga Australia yang memiliki nilai KPR AU$ 500.000, maka cicilannya akan naik sebesar AU$ 140. "Kenaikan suku bunga tidak mengejutkan siapa pun, tetapi kami tetap melihat rumah tangga harus mengambil keputusan yang sulit untuk bisa menyeimbangkan anggaran rumah tangga. Apalagi saat ini sudah ada tekanan dari tingginya harga bahan makanan dan kebutuhan pokok lainnya," kata Chalmers. TIM RISET CNBC INDONESIA
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/mymoney/20220803130452-72-360794/indonesia-menuju-cashless-society-ini-dukungan-allo-bank
Indonesia Menuju Cashless Society, Ini Dukungan Allo Bank
Jakarta, CNBC Indonesia - Perkembangan teknologi dan pandemi Covid-19 membawa dampak bagi pola belanja dan transaksi masyarakat. Hal ini juga didukung dengan kehadiran keberadaan marketplace maupun financial technology (fintech). Apabila sebelumnya transaksi jual beli dilakukan secara tatap muka, sekarang telah beralih menjadi transaksi secara digital. Perubahan ini pun bisa mempercepat menuju cashless society dan memanfaatkan smartphone untuk melakukan semua jenis transaksi. Dukungan untuk menuju cashless society juga dilakukan oleh Allo Bank. Head Digital Acquisition and Marketing Allo Bank Easter Tobing mengatakan bahwa selain layanan perbankan, Allo Bank bisa digunakan sebagai metode instrumen pembayaran. Dia menjelaskan bahwa produk yang dimiliki Allo Bank, antara lain wallet atau e-money, tabungan, deposito, hingga personal loan, seperti paylater dan instant cash. "Allo Bank akan bekerja sama dengan banyak sekali partner, salah satunya adalah Indomaret. Jadi nanti Indomaret jadi salah satu cabang kita. Kemudian kita juga kerja sama dengan Bukalapak, dengan Transjakarta. Jadi jangan kaget mulai tahun depan bisa lakukan transaksi apa pun dan di mana dengan Allo Bank dan gratis biaya transfer," kata Easter dalam Allo Invest to Campus, Selasa (2/8/2022). ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Selain transaksi, Allo Bank juga menyediakan fitur investasi melalui InvestasiKu. Pengguna pun bisa mudah melakukan aktivitas investasi melalui aplikasi. "Jangan sampai duit yang dimiliki sekarang itu menguap untuk biaya yang tidak penting. Jadi dengan Allo Bank, menghemat bisa saving plus dana bisa dikembangkan di InvestasiKu," ujar dia. Allo Bank juga menawarkan keuntungan investasi berupa bonus poin dari transaction value, promo RDN Bank Mega dan rekening pencairan Allo Bank, dan promo rekening pencarian Allo Bank. Tidak hanya itu, nasabah Allo Bank yang memiliki akun Allo Prime bisa menikmati berbagai diskon belanja di ekosistem CT Corp yang tersebar di beragam sektor mulai dari ritel, properti, gaya hidup, hiburan, media, hingga finansial. "Allo Bank satu-satunya bank yang memiliki ekosistem. Jadi kita punya grup sangat besar. Dengan Allo Bank, banyak sekali keuntungan yang bisa dinikmati," kata dia. Saat ini berbagai ekosistem dalam Allo Bank, di antaranya Transmart, Metro Department Store, Transliving, Transmart Hardware, ElectronicPro, Spord, Oki Doki, The Coffee Bean & Tea Leaf, Wendy's, Baskin Robbins, Gyu Katsu Nikaido, Warung Wardani Bali, Tasty Kitchen, Sakura Japanese, dan Bakso Boedjangan. Selain itu, The Trans Luxury Hotel, The Trans Resort Bali, Ibis Trans Studio Bandung, Fashion Hotel Legian, Four Star by Trans Hotel, dan Aston Tanjung Pinang. Pengguna Allo Bank dapat berbelanja kebutuhan fesyen melalui Jimmy Choo, Versace, Mango, dan lainnya. Layanan lain yang ada dalam ekosistem Allo Bank adalah perusahaan pembiayaan kendaraan Mega Auto Finance dan Mega Central Finance.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803124126-4-360781/masih-ada-orang-kaya-ri-belum-tersentuh-pajak-bu-menkeu
Masih Ada Orang Kaya RI Belum Tersentuh Pajak, Bu Menkeu?
Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengungkapkan transformasi digital terus dilakukan di bawah kementeriannya. Lewat digitalisasi, Sri Mulyani akan terus melakukan transformasi sistem perpajakan yang adil. Sri Mulyani bilang, dalam melakukan pengelolaan keuangan negara, berinvestasi dalam membangun infrastruktur digital menjadi hal penting dilakukan. Hal ini sejalan untuk melakukan perubahan bisnis proses. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Di Direktorat Jenderal Pajak (DJP) misalnya, saat ini terus melakukan terobosan pembangunan sistem core tax dan membangun e-filing dan e-payment untuk membantu wajib pajak mudah melakukan kewajiban pembayaran pajak. Pun meskipun Program Pengungkapan Sukarela (PPS) dan pengampunan pajak alias Tax Amnesty telah selesai dijalankan, pemerintah akan terus menganalisa data-data untuk meningkatkan kepatuhan wajib pajak secara adil. Mengingat saat ini, berdasarkan data dari DJP masih ada warga negara Indonesia (WNI) yang tidak patuh membayar pajak. "Seusai melakukan PPS dan pengampunan pajak, akan terus melihat dan menganalisa data-data yang berdasarkan pada sistem digital untuk terus meningkatkan kepatuhan dari wajib pajak secara adil," jelas Sri Mulyani dalam webinar yang diselenggarakan oleh KPK, Rabu (3/8/2022). Di tengah melonjaknya harga komoditas, Sri Mulyani juga tak segan mengingatkan kepada pelaku usaha yang bergerak di sektor tersebut untuk patuh membayar kewajiban perpajakannya. "Yang sering dikaitkan memiliki kemampuan ekonomi, apalagi yang sedang menikmati boom komoditas, mereka harus membayar kewajiban sesuai amanat konstitusi," tegas Sri Mulyani. Sebelumnya, Direktur Jenderal Pajak Suryo Utomo. mengaku memiliki data beberapa banyak Warga Negara Indonesia (WNI) yang belum tersentuh pajak. Data itu didapatkan dari berbagai institusi. Namun, dia enggan merinci berapa jumlahnya. "Kami mengumpulkan data terus menerus dan menerima kiriman data. Data yang kami terima dapat dari kementerian/lembaga. Data terakhir yang paling current dari institusi keuangan, perbankan, dan financial lainnya baik di dalam negeri dan mitra kami di luar Indonesia," jelas Suryo dalam media briefing pada Selasa (2/8/2022). Secara bertahap, kata Suryo, DJP mendapatkan data mengenai saldo di akhir tahun periodenya. Dari data-data dan informasi tersebut, DJP pun mengetahui berapa jumlah WNI yang sampai saat ini belum tersentuh pajak. "Apakah kami punya? Kami punya. Kami gak akan bilang siapanya, yang jelas kami ada datanya, termasuk data yang kami sampaikan untuk masyarakat waktu PPS (Program Pengungkapan Sukarela)," jelas Suryo. "Mengenai siapanya, salah satu proses bisnis adalah pengawasan wajib pajak, kami punya modus operandi berdasarkan data informasi yang kami punya, kami cocokan berdasarkan SPT (Surat Pemberitahuan Tahunan) yang bersangkutan," kata Suryo melanjutkan. Seperti diketahui, program pengungkapan sukarela telah selesai dilaksanakan pada 1 Januari hingga 30 Juni 2022. PPS memberikan kontribusi ke penerimaan pajak sebesar Rp 53,43 triliun pada Juni 2022. Sementara itu, penerimaan pajak sejak Januari-Juni 2022 tercatat Rp 868,3 triliun atau tumbuh 55,7% dibandingkan tahun lalu. Capaian penerimaan pajak pada Semester I-2022 tersebut juga telah mencapai 58,5% dari target dalam Perpres 98/2022 yang sebesar Rp 1.485 triliun.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803125636-4-360790/harga-minyak-mentah-ri-ditetapkan-turun-jadi-us--10673-barel
Harga Minyak Mentah RI Ditetapkan Turun Jadi US$ 106,73/Barel
Jakarta, CNBC Indonesia - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mencatat bahwa rata-rata harga minyak mentah Indonesia atau ICP pada bulan Juli mencapai US$ 106,73/Barel. Angka tersebut mengalami penurunan US$ 10,89 per barel dari yang sebelumnya US$ 117 per barel. Adapun, faktor yang mempengaruhi penurunan harga minyak dunia, antara lain yakni meningkatnya pasokan minyak mentah global pada bulan Juni dibandingkan produksi bulan sebelumnya. "Harga rata-rata minyak mentah Indonesia untuk bulan Juli 2022 ditetapkan sebesar US$ 106,73 per barel," demikian bunyi diktum keempat Keputusan Menteri ESDM Nomor 111.K/MG.03/DJM/2022 tentang Harga Minyak Mentah Indonesia Bulan Juli Tahun 2022 yang ditetapkan tanggal 1 Agustus 2022. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Tim Harga Minyak Mentah Indonesia menyampaikan harga rata-rata minyak mentah utama pada bulan Juli 2022 dibandingkan bulan Juni 2022 mengalami penurunan, antara lain terkait pasokan minyak mentah dunia: Pertama, OPEC dalam laporan bulan Juli 2022 bahwa produksi minyak mentah global pada bulan Juni meningkat rata-rata 1,32 juta bopd menjadi 99,82 juta bopd dibandingkan dengan produksi bulan sebelumnya. Kedua, IEA dalam laporan bulan Juli 2022 bahwa pasokan minyak dunia melonjak 690 ribu bopd menjadi 99,5 juta bopd pada bulan Juni dibandingkan dengan produksi bulan sebelumnya. Ketiga, keputusan OPEC mempertahankan kebijakan untuk kenaikan produksi pada Juli dan Agustus masing-masing sebesar 648.000 bopd. Faktor lainnya adalah OPEC dalam Laporan bulan Juli 2022 memproyeksi permintaan minyak dunia pada kuartal 2 tahun 2022 turun sebesar 0,2 juta bopd dibandingkan publikasi sebelumnya. Selain itu, peningkatan stok minyak di Amerika Serikat berdasarkan data EIA untuk periode yang sama terhadap bulan sebelumnya: - Stok minyak mentah yaitu sebesar 3,4 juta barel dari sebelumnya 418,7 juta barel menjadi 422,1 juta barel. - Stok gasoline yaitu sebesar 7,6 juta barel, dari sebelumnya 217,5 juta barel menjadi 225,1 juta barel. - Stok distillate yaitu sebesar 2,0 juta barel, dari sebelumnya 109,7 juta barel menjadi 111,7 juta barel. Penurunan harga minyak mentah dunia selama Juli 2022 juga dipengaruhi oleh penurunan tingkat pertumbuhan ekonomi global. IMF menyampaikan koreksi perkiraan pertumbuhan ekonomi global tahun 2022 menjadi 3,2% dari perkiraan sebelumnya pada bulan April sebesar 3,6%. Kemudian, US Federal Reserve resmi menaikkan suku bunga sebesar 75 basis poin untuk dua bulan berturut-turut, memberikan pengetatan paling agresif dalam lebih dari satu generasi. Sementara, kekhawatiran pelaku pasar atas resesi dunia, kenaikan inflasi yang tinggi, pandemi yang berkelanjutan dan pengetatan moneter. Berikutnya untuk kawasan Asia Pasifik, penurunan harga minyak mentah juga dipengaruhi oleh kebijakan Pemerintah Tiongkok untuk mengetatkan aturan pembatasan sosial di beberapa wilayahnya dalam upaya mencegah penyebaran virus Corona, berdampak pada kekhawatiran pasar pada penurunan permintaan minyak mentah. "Selain itu, kondisi Korea Selatan mengalami inflasi bulan Juni pada level tertinggi selama hampir 24 tahun, hal ini menjadi kekhawatiran pelaku pasar pada perlambatan pertumbuhan ekonomi dan permintaan minyak," demikian dikutip dari exsum tersebut. Selengkapnya perkembangan harga rata-rata minyak mentah utama pada bulan Juli 2022 dibandingkan bulan Juni 2022 sebagai berikut: - Dated Brent turun sebesar US$ 11,00 per barel dari US$ 123,70 per barel menjadi US$ 112,70 per barel. - WTI (Nymex) turun sebesar US$ 14,96 per barel dari US$ 114,34 per barel menjadi US$ 99,38 per barel. - Brent (ICE) turun sebesar US$ 12,38 per barel dari US$ 117,50 per barel menjadi US$ 105,12 per barel. - Basket OPEC turun sebesar US$ 9,34 per barel dari US$ 117,83 per barel menjadi USD108,49 per barel (sampai dengan tanggal 29 Juli 2022).
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803112127-4-360733/presiden-taiwan-buka-suara-soal-tegang-dengan-china
Presiden Taiwan Buka Suara soal Tegang dengan China
Jakarta, CNBC Indonesia - Presiden Taiwan Tsai Ing-wen mengatakan negara pulau itu tidak akan mundur dengan ancaman militer China. Sebelumnya, Beijing menegaskan akan memberi pembalasan atas kunjungan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Amerika Serikat (DPR AS) Nancy Pelosi. "Menghadapi ancaman militer yang sengaja ditingkatkan, Taiwan tidak akan mundur. Kami akan ... terus mempertahankan garis pertahanan untuk demokrasi," kata Tsai pada sebuah acara dengan Pelosi di Taipei, Rabu (3/8/2022), melansir AFP. Atas kunjungan Pelosi, China telah memberi sanksi ke Taiwan. Beijing menangguhkan impor buah jeruk, ikan layur, dan makarel dari Taiwan per 3 Agustus, menurut bea cukai China, dikutip Reuters. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Sebelumnya, kementerian perdagangan China juga mengatakan menangguhkan ekspor pasir alam ke Taiwan mulai Senin lalu. Sebanyak 35 pengekspor biskuit dan kue kering Taiwan juga diberi "hukuman" sama. Kedatangan Pelosi sendiri sudah diperingatkan China. Baik melalui pejabat maupun Presiden Xi Jinping. Militer China bahkan berjanji meluncurkan "aksi militer yang ditargetkan" sebagai tanggapan atas kunjungan Pelosi. "Tentara Pembebasan Rakyat China (PLA) dalam siaga tinggi dan akan meluncurkan serangkaian operasi militer yang ditargetkan untuk melawan ini," kata Juru Bicara Kementerian Pertahanan China, Wu Qian dalam sebuah pernyataan mengutuk kunjungan tersebut. Hal sama juga ditegaskan Komando Teater Timur Tentara Pembebasan Rakyat, angkatan laut China. Tentara mengatakan akan melakukan operasi militer bersama di dekat Taiwan mulai Selasa malam dan akan menguji peluncuran rudal konvensional di laut timur Taiwan. Latihan tersebut akan mencakup latihan gabungan udara dan laut di utara, barat daya dan timur laut Taiwan. Ini juga akan meliputi penembakan langsung jarak jauh di Selat Taiwan dan peluncuran uji coba rudal di laut timur Taiwan. Kunjungan ke Taiwan menjadikan Pelosi sebagai sosok tertinggi AS yang resmi mengunjungi wilayah itu dalam 25 tahun. Ini menarik kemarahan China yang menyebut langkah itu sebagai pelanggaran kebijakan satu-China dan campur tangan dalam urusan internal China. China sendiri masih mengklaim sepihak wilayah Taiwan, meski wilayah itu telah memerdekakan diri sebagai negara berdaulat. Sebelum bertandang ke Taiwan, Pelosi mengunjungi Malaysia, setelah memulai tur Asia-nya di Singapura pada Senin. Kantornya mengatakan dia juga akan pergi ke Korea Selatan dan Jepang, tetapi awalnya tidak menyebutkan kunjungan ke Taiwan.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803114038-8-360742/efek-horor-kunjungan-pelosi-ke-taiwan-ri-harus-gimana
Efek "Horor" Kunjungan Pelosi ke Taiwan, RI Harus Gimana?
Jakarta, CNBC Indonesia- Guru Besar Hukum Internasional UI, Hikmahanto Juwana menyayangkan kedatangan Ketua DPR AS, Nancy Pelosi ke Taiwan yang berdampak pada meningkatnya ketegangan geopolitik di kawasan Asia. Saat ini, Hikmahanto menilai pentingnya peran Indonesia sebagai Presidensi G20 untuk memberikan masukan dalam upaya menurunkan tensi ketegangan geopolitik AS-China agar tidak meluas dan mengancam kawasan. Seperti apa pakar melihat langkah yang harus dilakukan RI menyikap memanasnya situasi politik imbas kunjungan Pelosi ke Taiwan? Selengkapnya simak dialog Savira Wardoyo dengan Guru Besar Hukum Internasional UI, Hikmahanto Juwana dalam Profit, CNBC Indonesia (Rabu, 03/08/2022) Saksikan live streaming program-program CNBC Indonesia TV lainnya di sini
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803113041-20-360750/investor-merapat-ada-10-emiten-baru-nih-pilih-yang-mana
Investor Merapat! Ada 10 Emiten Baru Nih, Pilih yang Mana?
Jakarta, CNBC Indonesia - Memasuki Agustus, semakin banyak perusahaan yang mengantre untuk melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI). Berdasarkan data di laman e-ipo, dikutip Rabu (3/8/2022), setidaknya saat ini terdapat 10 calon emiten yang sedang masuk periode penawaran umum (offering). Berikut adalah kesepuluh calon emiten baru tersebut. Mana yang paling oke?
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803113833-7-360743/mesra-di-tengah-amarah-china-pelosi-bertemu-tsai-ing-wen
Mesra di Tengah Amarah China, Pelosi Bertemu Tsai Ing Wen
Tsai mengatakan dia berkomitmen untuk bekerja dengan AS atas keamanan di selat Taiwan dan kawasan Indo-Pasifik yang lebih luas. Ia berjanji untuk memperdalam kerja sama ekonomi dan ketahanan rantai pasokan dengan AS. (Taiwan Presidential Office/Handout via REUTERS)
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803114255-4-360753/mobil-ini-ada-sunroof-dilego-rp-70-juta-mau-nggak
Mobil Ini Ada Sunroof Dilego Rp 70 Juta, Mau Nggak?
Jakarta, CNBC Indonesia - Penggunaan sunroof pada kendaraan biasanya ada pada mobil-mobil mewah, misalnya Toyota Fortuner, Mitsubishi Pajero-Outlander hingga Honda HR-V. Namun ternyata ada juga mobil yang tergolong murah dilengkapi sunroof, salah satunya Hyundai i20. Mobil ini memang sudah tidak bisa dibeli dalam kondisi baru dari APM Hyundai, namun stok mobil bekasnya masih dapat dengan mudah dijumpai. Di beberapa situs jual beli e-commerce, harga Hyundai i20 dipatok mulai dari Rp 70 jutaan. Salah satunya di OLX, penjual di Cikampek membanderolnya dengan harga Rp 75.000.000 untuk mobil keluaran tahun 2010, itu pun masih ada ruang untuk negosiasi. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT "Jual Hyundai i20 surat lengkap mulus istimewa, mesin sehat, Power Window, Power Steering, Central Lock, mirror fungsi normal, spion auto retrack, ac dingin, tombol stir fungsi normal, audio doble din, ban tebal, mobil siap pake, Rp 75 juta nego, bisa bantu credit dp 20 angsuran 2,385 x 35 info fast respon via telpon/ wa lokasi Cikampek," tulisnya dikutip Rabu (3/8/22). Hyundai i20 2009 lainnya ada yang berwarna biru ada yang dibanderol Rp 79.000 dengan jarak tempuh mobil 120.000 Km. Mobil ini bertransmisi manual. Di mobil 123, ada juga mobil lain yang dibanderol tidak jauh berbeda, masih di kisaran Rp 70 jutaan, tepatnya Rp 78.000.000. Ia mengklaim harga pasarannya ada di harga Rp 95.000.000, Pemilik beralasan menjual kendaraannya karena pindah lokasi dan butuh uang cepat. Namun kekurangannya ada pada pajak yang mati selama dua tahun. "Dijual Hyundai I20 tipe SG A/T 2009/2010 Fitur: Sunroof, cocok untuk yang ingin memakai sunroof tapi harga terjangkau Spion Retract Electric Mirror ABS/EBD Electronic Power Steering Foglamp depan dan belakang Steer bisa tilt dan telescopic Spion tengah day/night view Cakram di keempat ban Mesin dan cooling sistem sudah 80% peremajaan matic dan tarikan responsif handling mantap ga limbung di atas kecepatan 100 km/h dikarenakan pakai electronic power steering," tulis penjual. Pada awal kemunculannya di tahun 2009, PT Hyundai Mobil Indonesia melepas harga varian Hyundai i20 mulai dari Rp 153 juta hingga Rp 177 juta off the road di Jakarta.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/tech/20220803111004-39-360725/sosialisasi-dinilai-tak-optimal-aturan-pse-timbulkan-polemik
Sosialisasi Dinilai Tak Optimal, Aturan PSE Timbulkan Polemik
Jakarta, CNBC Indonesia- Head of Economic Opportunities Research CIPS, Trissia Wijaya juga menilai aturan Penyelenggara Sistem Elektronik (PSE) yang diberlakukan Kemenkominfo sangat baik karena bertujuan untuk menegakan kedualatan digital dan menjamin platform digital yang digunakan aman dan dikontrol pemerintah. Namun demikian belum jelasnya kontrol pemerintah terkait PSE dan sosialisasi menimbulkan kebingungan bagi PSE asing maupun masyarakat. Sehingga diperlukan kerangka aturan dan kejelasan hukum agar PSE ini dapat dimengerti dan dijalankan Seperti apa ahli terhadap polemic PSE Kominfo? Selengkapnya simak dialog Shinta Zahara dengan Praktisi Keamanan Digital, Ruby Alamsyah dan Head of Economic Opportunities Research CIPS, Trissia Wijaya dalam Profit, CNBC Indonesia (Rabu, 03/08/2022) Saksikan live streaming program-program CNBC Indonesia TV lainnya di sini
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/market/20220803122226-17-360775/gdst-tercuan-oliv-kembali-pimpin-top-losers
GDST Tercuan, OLIV Kembali Pimpin Top Losers!
Jakarta, CNBC Indonesia -Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berakhir menguat pada penutupan perdagangan sesi I Rabu (3/8/2022) di tengah tensi geopolitik antara Amerika Serikat (AS) dan China yang kembali memanas setelah kedatangan Ketua DPR AS, Nancy Pelosi ke Taiwan. Menurut data Bursa Efek Indonesia (BEI), ada 242 saham naik, 240 saham merosot dan 182 saham stagnan. Sementara, nilai transaksi tercatat Rp 15,18 triliun dengan volume perdagangan mencapai 17,57 miliar saham. Di tengah menguatnya IHSG siang ini, terdapat 5 saham yang tampil perkasa masuk jajaran top gainers dan 5 saham yang terkena aksi jual signifikan dan menjadi top losers. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Berikut 5 saham top gainers pada sesi I siang ini Rabu (3/8/2022). 1. PT Gunawan Dianjaya Steel Tbk (GDST), naik +28,87%, ke Rp 125/unit 2. PT Bukalapak.com Tbk (BUKA), naik +9,4%, ke Rp 326/unit 3. PT Habco Trand Maritima Tbk (HATM), naik +8,72%, ke Rp 212/unit 4. PT Bank Neo Commerce Tbk (BBYB), naik +6,74%, ke Rp 1.425/unit 5. PT XL Axiata Tbk (EXCL), naik +6,25%, naik +6,25%, ke Rp 2.550/unit Saham Gunawan Dianjaya Steel Tbk (GDST) memimpin deretan top gainers pada perdagangan sesi I siang ini dengan nilai transaksi mencapai Rp 12,72 miliar dengan volume transaksi yang diperdagangkan sebanyak 108,16 miliar unit saham. Menurut data perdagangan, sejak perdagangan 25 Juli hingga Selasa (2/8/2022) saham GDST tidak pernah merah dengan 3 kali menghijau, dan 4 kali stagnan. Dengan ini, GDST mencatatkan kenaikan mencapai 32,98% dalam sepekan, dan melesat 37,36% dalam sebulan. Pada perdagangan intraday hari ini, harga saham GDST bergerak di rentang Rp 99-126/unit. Hingga istirahat siang, nilai kapitalisasi pasar GDST mencapai Rp 1,16 triliun. Jika melihat kinerja laporan keuangannya pada kuartal II-2022, GDST berhasil mencatatkan penjualan dan pendapatan usaha mencapai Rp 1,2 triliun naik 51,8% dari tahun sebelumnya yakni 809,26 miliar. Pada Mei lalu, GDST melakukan ekspor produk pelat baja ke Eropa sebanyak 15.000 ton atau senilai US$ 17 juta. Tujuan negara ekspor pelat baja ke Eropa sebanyak 15.000 ton antara lain adalah Jerman sebanyak 10.000 ton dan ke Spanyol 5.000 ton. Ekspor baja ke Eropa ini juga merupakan imbas dari perang Rusia-Ukraina yang menyebabkan berkurangnya suplai baja. Diketahui bahwa baja dari GDST selama ini banyak digunakan sebagai bahan untuk konstruksi pembuatan kapal, jembatan, serta tiang-tiang pabrik. Adapun kontribusi pasar ekspor terhadap penjualan sebanyak 91%.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/lifestyle/20220803110301-33-360756/10-kebiasaan-ini-bikin-kamu-susah-kaya-ada-salah-pilih-teman
10 Kebiasaan Ini Bikin Kamu Susah Kaya, Ada Salah Pilih Teman
Jakarta, CNBC Indonesia - Banyak orang tidak menyadari bahwa ada kebiasaan yang menghambat kesuksesan mereka. Kebiasaan tersebut mungkin nampak hanya seperti hal kecil, tetapi bila diperhatikan ternyata sangat menghambat impian untuk menjadi kaya. Hal ini tentunya harus segera diperbaiki kalau ingin sukses dan mengubah nasib. Lantas kebiasaan apa sajakah itu? Berikut paparannya: ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT 1. Mengabaikan kesehatan "Dalam hal kesehatan, gaya hidup yang buruk bisa menyebabkan masalah kesehatan yang berbahaya," tulis Thomas Corley dalam buku "Change Your Habits, Change Your Life: Strategies that Transformed 177 Average People into Self-Made Millionaires ." Ketika Anda tidak sehat, Anda menjadi cepat lelah, kurang produktif, lebih stres, dan lebih rentan sakit. Bagaimana Anda bisa fokus membangun kekayaan jika harus berjuang mengatasi masalah kesehatan setiap hari? 2. Banyak utang Seperti yang telah Anda ketahui, beberapa utang konsumtif memiliki bunga yang tinggi. Hal itu bisa membuat Anda semakin jauh dari cita-cita menjadi orang kaya karena utang dapat mengancam finansial. Jadi, mulai sekarang, berusahalah untuk melunasi tiap utang berbunga tinggi yang Anda miliki dan usahakan untuk tidak berutang lagi setelah semuanya selesai. 3. Tidak sadar pada pengeluaran kecil Anda mungkin berpikir bahwa menghabiskan uang Rp20.000 setiap harinya untuk segelas kopi di coffee shop tidak memiliki pengaruh pada dompet Anda. Belum lagi jika Anda membeli kopi tersebut lebih dari satu kali sehari. Kebiasaan kecil inilah yang membuat Anda sulit menjadi orang kaya. Untuk itu, mulailah perhatikan kebutuhan dan tahan diri untuk membeli hal-hal kecil yang sebenarnya tidak perlu. 4. Ikut-ikutan gaya hidup orang lain Usahakanlah memiliki gaya hidup yang sesuai dengan keuangan Anda. Jangan memaksakan diri untuk mengikuti gaya hidup orang lain karena hal itu akan membuat kondisi keuangan Anda semakin terpuruk. 5. Sering membuat alasan Alasan adalah salah satu penghalang terbesar untuk meraih kekayaan. Misalnya, Anda bisa saja mengatakan bahwa "hidup itu harus dinikmati." Lalu Anda menjadikan prinsip itu sebagai alasan untuk bersenang-senang dan tidak mengalokasikan sebagian pendapatan untuk ditabung atau diinvestasikan. Jika Anda tidak menghasilkan cukup uang, cari sumber pendapatan lain. 6. Selalu berpikir negatif Perlu diketahui, orang yang sukses adalah orang yang bisa melihat sisi positif dalam kondisi yang negatif. Hal ini menunjukkan bahwa Anda adalah orang yang optimis dan selalu mau berusaha. Biasanya orang yang berpikir negatif akan sulit untuk mencoba hal baru karena yang dipikirkan adalah risiko terburuknya saja. Mereka jadi tidak berani melangkah maju dan hal inilah yang menghambat Anda untuk jadi orang kaya. 7. Malas Kemalasan tidak akan pernah berbuahkan hal yang baik. Jika Anda mau meraih sesuatu, maka harus mau bekerja dan berusaha keras. Jika hanya bermalas-malasan saja, Anda tidak akan menemukan pintu menuju kesuksesan yang bisa membuat jadi orang kaya. 8. Terlalu lama meratapi kegagalan Pengusaha sukses menjadikan kegagalan sebagai lencana kehormatan. Namun, ini tidak berarti mereka menikmati atau ingin gagal. Gagal berbisnis dan kehilangan hampir segalanya adalah hal yang menyakitkan, tetapi Anda tidak boleh terus-terusan meratapi kegagalan tersebut. Ambil risiko, dan jika Anda gagal, belajarlah dari kesalahan tersebut dan lanjutkan hidup. 9. Bergaul dengan orang yang salah Anda harus selektif memilih dengan siapa Anda bergaul dan menjalin relasi. Daripada bergaul dengan orang toksik, bertemanlah dengan mereka yang optimis, memotivasi, dan mendukung. "Dalam hidup, Anda hanya akan sukses jika Anda mengelilingi diri Anda dengan orang-orang yang tepat," kata Corley. 10. Tidak memiliki rencana masa depan Belum memiliki rencana untuk masa depan itu artinya Anda membuang banyak kesempatan untuk menjadi orang kaya. Seiring dengan perkembangan zaman pola garis hidup harus direncanakan sejak jauh-jauh hari untuk menghadapi situasi ekonomi yang tak menentu.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/tech/20220803112926-37-360738/bandar-kripto-bangkrut-tawari-mantan-bos-gaji-rp14-miliar
Bandar Kripto Bangkrut Tawari Mantan Bos Gaji Rp1,4 Miliar
Jakarta, CNBC Indonesia - Platform pinjaman kripto, Celsius, ingin membawa kembali mantan CFO mereka yakni Rod Bolger. Perusahaan menjanjikan kompensasi gaji sekitar US$92.000 atau sekitar Rp 1,4 miliar per bulan, secara prorata selama setidaknya enam minggu. Perusahaan mengaku perlu kontribusi dari Bolger untuk membantunya menavigasi proses kebangkrutan sebagai penasihat, menurut mosi yang diajukan ke Distrik Selatan New York. "Karena pengetahuan Tuan Bolger dengan bisnis debitur, debitur telah meminta, dan Tuan Bolger telah setuju sambil menunggu persetujuan Pengadilan, untuk terus memberikan layanan konsultasi dan konsultasi kepada Debitur sesuai dengan Perjanjian Penasihat," tulis pengajuan tersebut, dikutip dari CNBC Internasional, Rabu (3/8/2022). ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT "Dengan mempertimbangkan jasa konsultasi yang diberikan oleh Mr. Bolger, Debitur setuju untuk membayar Mr. Bolger sejumlah CAD US$120.000 per bulan, secara prorata untuk sebagian bulan." Mosi selanjutnya mengatakan bahwa selama masa jabatan Bolger, ia memimpin upaya untuk menstabilkan bisnis selama volatilitas pasar yang bergejolak tahun ini, membimbing aspek keuangan bisnis dan bertindak sebagai pemimpin perusahaan. Pada akhirnya, terserah kepada Distrik Selatan New York untuk memutuskan apakah akan mengizinkan Bolger bergabung kembali dengan Celsius atau tidak. Akan ada sidang virtual melalui Zoom yang ditetapkan untuk mempertimbangkan mosi tersebut. Sidang tersebut dilakukan pada pekan depan, Senin (8/8/2022) Bolger merupakan mantan CFO untuk Royal Bank of Canada dan divisi Bank of America, sebelumnya bekerja di perusahaan tersebut selama lima bulan sebelum mengundurkan diri pada 30 Juni, sekitar tiga minggu setelah platform menghentikan semua penarikan, dengan alasan "kondisi pasar yang ekstrem". Selama dia bekerja penuh waktu dengan perusahaan sebagai CFO, mosi ini menunjukkan bahwa dia memiliki gaji pokok US$750.000 dan bonus tunai berbasis kinerja hingga 75% dari basisnya, di samping opsi saham dan token. Total pendapatan Bolger diperkirakan berkisar sekitar $1,3 juta. Perusahaan kemudian mengangkat Chris Ferraro, yang saat itu menjabat sebagai kepala perencanaan keuangan, analisis, dan hubungan investor untuk Celsius, ke posisi CFO. Dalam beberapa hari pengangkatannya, perusahaan tersebut mengajukan kebangkrutan. Pernah menjadi raksasa dunia peminjaman kripto, Celsius sedang dalam proses kebangkrutan dan menghadapi klaim bahwa ia menjalankan skema Ponzi dengan membayar deposan awal dengan uang yang didapat dari pengguna baru. Pada puncaknya pada Oktober 2021, CEO Alex Mashinsky mengatakan pemberi pinjaman kripto ini memiliki aset yang dikelola senilai US$25 miliar. Sekarang, Celcius turun menjadi US$ 167 juta "dalam bentuk tunai," yang katanya akan memberikan likuiditas yang cukup untuk mendukung operasi selama proses restrukturisasi.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803122156-4-360773/as-dan-ue-bisa-lolos-dari-resesi-the-fed-ungkap-kuncinya
AS dan UE Bisa Lolos dari Resesi, The Fed Ungkap Kuncinya
Jakarta, CNBC Indonesia - Amerika Serikat (AS) dan Uni Eropa (UE) dapat menghindari resesi serta meredam gejolak ekonomi dengan menurunkan inflasi ke tingkat yang dapat diterima. "Pendaratan lunak (soft landing) layak dilakukan di AS dan kawasan Euro," tutur Presiden Federal Reserve St Louis James Bullard saat berpidato di universitas New York, dikutip AFP, Rabu (3/8/2022). Menurutnya, untuk mencapai hal tersebut, perlu penyesuaian kebijakan moneter di tengah kebijakan bank sentral yang menaikkan suku bunga secara agresif guna meredam inflasi. Dia pun menegaskan faktor kuncinya adalah mengelola ekspektasi inflasi. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT Dia menilai jika pasar dan konsumen mengharapkan harga untuk terus naik maka, mereka akan bertindak sesuai dengan hal tersebut, dengan toko menaikkan harga, orang bergegas membeli barang sebelum harga naik, dan karyawan menuntut upah yang lebih tinggi. "Inflasi saat ini di AS dan kawasan Euro mendekati level tahun 1970-an," kata Bullard. Dia menceritakan pertarungan melawan inflasi saat itu 'mahal' bagi ekonomi AS, dengan beberapa periode resesi. "Hanya sedikit yang percaya bahwa The Fed serius dalam mengurangi inflasi setelah satu dekade penuh membiarkan inflasi meningkat." Dia mengakui bahwa inflasi telah datang 'lebih panas' dari yang diharapkan selama kuartal kedua 2022. Akibatnya, The Fed harus menaikkan suku bunga sedikit lebih tinggi dari yang diproyeksikan Buller pada awalnya. Suku bunga utama The Fed saat ini antara 2,25% dan 2,5%. Menurutnya, suku bunga itu harus dinaikkan menjadi antara 3,75% sampai 4% pada akhir tahun. Adapun, inflasi AS mencapai 9,1% pada Juni, tertinggi dalam empat dekade. Inflasi juga mencapai rekor baru di zona Euro pada bulan Juli sebesar 8,9%.
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803121518-8-360770/kemenkes-ungkap-beda-gejala-cacar-monyet-dengan-cacar-air
Kemenkes Ungkap Beda Gejala Cacar Monyet Dengan Cacar Air
Jakarta, CNBC Indonesia- Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah menetapkan wabah cacar monyet sebagai keadaan darurat kesehatan global seiring dengan terus meluasnya penyebaran wabah virus monkey pox ini ke 76 negara. Juru Bicara Kemenkes RI, Muhammad Syahril menyebutkan di Indonesia belum ada kasus konfirmasi positif cacar monyet meski ada 1 kasus suspect di Jawa Tengah yang tengah diperiksa. Untuk kewaspadaan cacar monyet memiliki gejala berdasarkan masa invasi dengan gejala demam tinggi, sakit kepala berat dan pembesaran kelenjar kemudian gejala berlanjut ke fase erupsi. Seperti apa imbauan Kemenkes terhadap kewaspadaan menghadapi Cacar Monyet? Selengkapnya simak dialog Shinta Zahara dengan Juru Bicara Kemenkes RI, Muhammad Syahril dan Direktur Penyakit Menular WHO Asia Tenggara (2018-2020), Tjandra Yoga Aditama dalam Profit, CNBC Indonesia (Rabu, 03/08/2022) Saksikan live streaming program-program CNBC Indonesia TV lainnya di sini
2022-08-03
https://www.cnbcindonesia.com/news/20220803114506-4-360752/dijamin-sri-mulyani-orang-orang-ini-kini-bebas-pajak
Dijamin Sri Mulyani! Orang-orang Ini Kini Bebas Pajak
Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati memastikan beberapa kelompok masyarakat Indonesia dibebaskan dari kewajiban pajak. Pertama adalah masyarakat dengan penghasilan di bawah Rp 4,5 juta per bulan atau Rp 54 juta per tahun. Penghasilan di bawah batas tersebut disebut sebagai penghasilan tidak kena pajak (PTKP). Sehingga tidak ada kewajiban untuk membayar pajak. ADVERTISEMENT SCROLL TO RESUME CONTENT "Mereka yang tidak mampu bayar pajak, yang miskin, yang tidak mendapatkan income akan mendapatkan dukungan dan bantuan pada masyarakat," terang Sri Mulyani dalam Webinar yang diselenggarakan oleh KPK, Rabu (3/8/2022). Kedua, pembebasan pajak juga diberikan kepada para pedagang yang usahanya dijalankan sendiri atau UMKM orang pribadi. Contohnya, para pedagang warteg, warung kopi dan warmindo dengan syarat omzet maksimal Rp 500 juta per tahun. Sebelumnya, pelaku UMKM individu semua dikenakan pajak karena tidak ada pengaturan batasan omzet yang dikenakan pajak. Misalnya, penghasilan per tahun hanya Rp 50 juta atau bahkan Rp 100 juta per tahun tetap dikenakan PPh final 0,5%. Namun dengan adanya aturan terbaru yakni UU tentang Harmonisasi Peraturan Perpajakan yang baru saja disahkan pekan lalu dalam rapat Paripurna DPR RI, para UMKM individu hanya perlu membayar pajak jika omzet per tahun di atas Rp 500 juta. Sri Mulyani memastikan ini adalah bentuk keadilan yang diberikan negara kepada masyarakat. "Dalam hal ini pajak dan PNBP jadi instrumen keadilan bagi seluruh rakyat Indonesia," tegas Sri Mulyani.