text
stringlengths
1
19.3k
surplus tersebut didukung oleh surplus pada neraca transaksi berjalan sebesar 8,9 miliar dolar as dan surplus neraca modal dan finansial sebesar 4,9 niliar dolar as, kata gubernur bank indonesia burhanudin abdullah pada rapat kerja dengan dpr ri komisi xi di jakarta, jumat dinihari.
dengan demikian, pada akhir tahun cadangan devisa diperkirakan akan mencapai 56,2 miliar dolar as atau setara dengan dengan 5,6 bulan impor dan pembayaran utang luar negeri pemerintah.
sementara itu, untuk paruh pertama 2007 ini, ia mengatakan npi surplus sebesar 3,7 miliar dolar as yang didorong oleh perbaikan kinerja neraca modal finansial.
meski pada kuartal ii 2007 ini turun 26 persen dibandingkan kuartal i 2007, namun neraca modal finansial tetap surplus sebesar 1,7 miliar dolar as.
perbaikan neraca modal finansial didorong oleh aliran modal asing dalam bentuk investasi portiofolio, katanya.
gubernur bank indonesia bi burhanudin abdullah, mengatakan saat ini indonesia belum sembuh akibat krisis keuangan yang terjadi sepuluh tahun lalu.
hal ini tercermin dari adanya anomali antara bi rate dengan suku bunga deposito yang terjadi saat ini di indonesia, demikian kata gubernur bi dalam rapat kerja dengan komis xi dpr di jakarta, kamis malam hingga jumat dinihari.
ia mengatakan anomali tersebut terjadi dimana bi rate sebesar 8,25 persen lebih tinggi dibandingkan dengan suku bunga deposito sebesar lima persen.
mestinya bi rate lebih rendah dibandingkan suku bunga deposito, katanya.
ia mengatakan, untuk mengatasi masalah tersebut, bi tidak bisa serta merta menurunkan tingkat bunganya secara drastis.
secara bertahap kita coba turunkan dengan tetap menjaga stabilitas,
dan itu level bi rate yang lebih rendah dibandingkan suku bunga deposito bakal tercapai di masa yang akan datang secara bertahap katanya.
sebab, menurutnya, penurunan secara drastis bi rate pada level yang lebih rendah dibandingkan suku bunga deposito justru akan menggangu kinerja ekonomi akibat fluktuasi yang terlalu besar.
untuk itu, ia mengatkan, saat ini pihaknya menurunkan tingkat bi rate secara bertahap sebesar 0,25 persen.
mengapa diturunkan 0,25 persen setiap kali penurunan karena adanya unsur kehati-hatian, katanya.
pt pemeringkat efek indonesia pefindo memberikan rating a- kepada pt bakrie telecom dan obligasi i tahun 2007 senilai rp750 miliar yang digunakan untuk sebagian belanja modal perseroan.
peringkat tersebut mencerminkan industri telekomunikasi yang menguntungkan, model bisnis yang potensial, kata analis dari pefindo niken indriarsih dan salyadi saputra kepada bej, jumat.
namun peringkat tersebut diperlemah oleh agresifnya ekspansi perusahaan yang akan mengarah pada tingginya leverage keuangan dan potensi tingginya resiko perusahaan terhadap fluktuasi mata uang asing maupun persaingan di industri yang makin ketat.
per 31 maret 2007 bakrie telecom sahamnya dimiliki oleh bakrie brothers 50,25 %, cma fund management 15,08 %, pt bakrie communications 3,17 %, richweb investment ltd 2,08 % dan publik 29,43 %.
tim ekonomi menyatakan sektor riil hingga akhir tahun 2007 diperkirakan menunjukkan pertumbuhan positif, menyusul membaiknya gambaran sektor ini hingga semester i tahun ini.
sektor riil sudah mulai bangkit yang tercermin dari berbagai indikator baik makro maupun per sektor, kata menko perekonomian boediono, kepada pers usai rapat terbatas dengan presiden susilo bambang yudhoyono, di kantor presiden, jumat sore.
menurut dia, dengan pertumbuhan sektor riil tersebut diprediksi dapat mendorong pertumbuhan pendapatan domestik bruto pdb selama kuartal ii, naik dibanding kuartal i.
sementara itu, menteri keuangan sri mulyani menjelaskan, indikasi membaiknya sektor riil juga terlihat dari peningkatan penerimaan pajak penghasilan pph dan pajak pertambahan nilai ppn yang hingga akhir tahun bisa diperkirakan lebih tinggi dari rata-rata tingkat inflasi 6 persen.
kalau didasarkan sektor, maka hampir semua sektor memiliki pertumbuhan pph dan ppn yang kuat, paling tidak menunjukkan kenaikan double digit pada 2007, ujar sri mulyani.
sektor konstruksi, pertumbuhan pphnya mencapai 30 persen, sedangkan untuk ppn tumbuh 39,2 persen. sektor perdagangan, hotel dan restoran pph tumbuh 25,8 persen, ppn 27,4 persen.
sektor pengangkutan dan komunikasi pph-nya tumbuh 35,4 persen, meski ppn agak rendah tumbuh sebesar 3,4 persen.
sektor-sektor lain yang berhubungan dengan sektor primer misalnya, pertanian, pertambangan, dan pertambangan migas maupun non migas juga menunjukkan pertumbuhan yang baik, atau bahkan di atas 10 persen.
industri pengolahan yang selama ini dianggap sebagai tempat menciptakan lapangan kerja juga mengalami peningkatan cukup besar dimana pph-nya naik 10,4 persen, sedangkan ppn-nya naik 12,4 persen, ujar sri mulyani.
demikian halnya dengan industri pengolahan seperti industri makanan dan minuman yang pph-nya tumbuh 19,5 persen dari sebelumnya pertumbuhannya tercatat negatif.
selanjutnya industri tekstil pph-nya tumbuh 6,3 persen, dari periode sebelumnya masih minus 1,2 persen.
tahun lalu kata sri mulyani, industri logam minus 6,7 persen, namun tahun ini ini sudah positif 8,9 persen. industri elektronika yang tahun lalu minus 13,6 persen, tahun ini naik 8,7 persen itu pph-nya. sedangkan industri motor yang tahun lalu minus 30 persen, tahun ini sudah positif 16 persen.
dari sisi perbankan, lanjut sri mulyani, pertumbuhan sektor riil juga didukung besarnya kredit perbankan yang sampai dengan juni 2007 mencapai sekitar rp35 triliun, atau melonjak tajam dari periode mei 2007 yang masih tercatat sekitar rp15 triliun.
pertumbuhan kredit perbankan sudah terjadi sejak agustus 2006.
sekali lagi ini menandakan telah terjadi pemulihan sektor riil yang semakin nyata, ujar sri mulyani.
dijelaskannya, membaiknya sektor riil juga dapat dipetakan dari penggunaan belanja barang modal badan usaha milik negara bumn yang mengalami pertumbuhan hingga 22 persen.
menko perekonomian menjelaskan, meski sektor riil menunjukkan perkembangan yang positif, presiden mengarahkan agar stabilitas ekonomi dimantapkan khususnya menyangkut kebutuhan pokok bagi masyarakat.
presiden menginginkan agar semua mencermati jangan sampai terjadi kenaikan bahan-bahan pokok di masa depan yang tidak terduga, ujarnya.
presiden juga meminta agar hambatan-hambatan dalam proses investasi dapat diatasi, dihilangkan sehingga mampu menciptakan pertumbuhan ekonomi yang lebih tinggi yang ujung-ujungnya dapat menciptakan lapangan kerja dan pengurangan kemiskinan.
kurs rupiah terhadap dolar as di pasar spot antar bank jakarta, senin pagi melemah mencapai angka level rp9.100 per dolar as, karena pelaku pasar makin kuat melepas rupiah dan memburu dolar as.
nilai tukar rupiah turun menjadi rp9.100/9.105 per dolar as dibanding penutupan akhir pekan lalu rp9.070/9.072 atau melemah 30 poin.
direktur retail banking pt bank mega tbk, kostaman thayib di jakarta, senin mengatakan, pelaku pasar aktif melepas rupiah yang masih diliputi sentimen negatif pasar, meski dolar as terhadap euro merosot tajam.
menurut kostaman thayib, rupiah seharusnya menguat yang didukung oleh membaiknya pasar modal indonesia, di mana indeks bursa efek jakarta bej terus menguat hinga mencapai 2.355 pada pagi ini.
mata uang lokal kita itu aneh sulit diduga anomali pergerakannya.
ketika muncul isu positif rupiah, sering terpuruk, begitu pula sebaliknya, katanya.
sementara itu dolar as terpuruk terhadap euro menjadi 1,3836 bahkan diperkirakan akan mencapai 1,3845, karena besar aksi lepas dolar as. yen terhadap dolar as mencapai 121,32.
kami memperkirakan rupiah pada penutupan sore nanti masih akan terkoreksi, karena tekanan pasar masih besar, sekalipun dolar as di pasar regional melemah, katanya.
ia mengatakan, bank indonesia bi saat ini hanya mengamati pergerakan rupiah, mereka belum mau masuk pasar mengantisipasi tekanan, karena rupiah dinilai masih stabil.
namun apabila rupiah terus tertekan hingga di atas level rp9.200 per dolar as, bi kemungkinan akan masuk pasar, ucapnya.
laba bersih konsolidasi setelah pajak bank danamon pada semester i 2007 mencapai rp1,020 triliun, meningkat 83 persen dibandingkan periode yang sama tahun 2006.
vera mengatakan perolehan laba tersebut didukung oleh kinerja bank danaomon yang semakin membaik dengan penyaluran kredit mencapai rp46,394 triliun atau tumbuh 20 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu.
semakin membaiknya pertumbuhan kredit tersebut karena iklim ekonomi yang baik, dan kita perkirakan dalam kuarta iii dan kuartal iv kredit akan terus tumbuh membaik, katanya.
menurut dia pertumbuhan kredit tersebut didorong oleh kredit umkm yang mencapai rp16,247 triliun, meningkat sebesar 34 persen dibandingkan periode yang sama tahun 2006 sebesar rp12,12 triliun.
kredit komersial bank danamon menurut dia juga meningkat sebesar 15 persen menjadi rp5,893 triliun sementara kredit korporasinya mencapai rp7,461 triliun.
kredit konsumer bank danamon menjadi rp 16,212 miliar meningkat 22 persen diabndingkan periode yang sama tahun lalu.
pembbiayaan segmen syariah juga meningkat sebesar 101 persen, dari rp154 miliar menjadi rp310 miliar, katanya.
ia menambahkan total pendanaan yang dimiliki bank danamon per 30 juni mencapai rp61,294 triliun atau meningkat 18 persen dibandingkan -periode yang sama tahun lalu.
anak perusahaan pt hanjaya mandala sampoerna tbk hmsp, sampoerna packaging asia pte. ltd. spa menjual seluruh kepemilikan sahamnya di jiangsu liantong sampoerna printing co. ltd. jiangsu, perusahaan yang didirikan berdasarkan hukum negara china.
direktur hmsp kevin d. click dalam laporannya kepada bursa efek surabaya bes, kamis, mengatakan spa telah menandatangani perjanjian pengalihan kepemilikan equity transfer agreement pada 9 juli 2007, dimana spa akan menjual 30 persen kepemilikan yang terdaftar di jiangsu.
menurutnya, penyelesaian berdasarkan equity transfer agreement tersebut tergantung pada dikeluarkannya persetujuan dari kementerian perdagangan china dan atau pemerintah china yang berwenang atau pemerintah setempat yang berkepentingan.
transaksi tersebut, kata dia, bukan merupakan transaksi yang mengandung benturan kepentingan dan bukan merupakan transaksi yang bersifat material.
perusahaan alat berat pt united tractors tbk untr sampai dengan pertengahan 2007 mencatat pendapatan bersih konsolidasi sebesar rp8,19 triliun, atau mengalami kenaikan 18 persen dibanding pada semester pertama tahun lalu sebesar rp6,92 triliun.
menurut sekretaris perusahaan untr tjandrawati waas dalam laporannya kepada bursa efek jakarta bej, kamis, pesatnya kebutuhan alat berat di sektor non-tambang hingga pertengahan tahun ini memacu kenaikan kontribusi pendapatan divisi mesin konstruksi dari 48 persen tahun lalu menjadi 51 persen tahun ini.
sementara divisi kontraktor penambangan, kata dia, memberikan kontribusi pendapatan sebesar 41 persen dan sisanya pendapatan sebesar 8 persen disumbangkan oleh segmen usaha perseroan di bidang penjualan komoditas batu bara, melalui konsesi tambang batu bara pt dasa eka jasatama dej yang sejak 30 april 2007 dimiliki sepenuhnya oleh perseroan.
terlepas dari pendapatan yang meningkat, perseroan mencatat penurunan marjin laba kotor dari 18,2 persen menjadi 16,6 persen akibat turunnya marjin laba kotor di divisi kontraktor penambangan yang mengalami hambatan kerja pengupasan tanah overburden removal pada awal tahun ini, katanya.
namun, kata dia, dibandingkan dengan tahun lalu dimana terdapat penyisihan piutang ragu-ragu yang cukup besar, marjin laba usaha pada semester ini menunjukkan perbaikan dari 10,9 persen menjadi 11,4 persen.
pada tingkat laba bersih, perseroan mencatat kenaikan tiga persen dari rp538 miliar pada semester pertama tahun lalu menjadi rp552 miliar pada semester pertama tahun ini dan laba bersih per saham eps meningkat dari rp189 menjadi rp194, ungkapnya.
penjualan pt international nickel indonesia inco pada semester pertama tahun ini naik 196 persen menjadi 1,306 miliar dolar as dibanding periode sama 2006 senilai 440,5 juta dolar as.
presiden direktur inco arif siregar, dalam media gathering di jakarta, kamis, mengatakan kenaikan penjualan enam bulan pertama ini telah mendorong laba bersih perseroan juga naik 473 persen menjadi 707 juta dolar as 0,71 dolar as per saham dibanding periode sama 2006 senilai 123,3 juta dolar as 0,12 dolar as per saham.
menurut arif, kenaikan penjualan ini disebabkan oleh membaiknya harga realisasi rata-rata nikel dalam matte inco 38,926 ribu dolar as per ton pada kuartal kedua 2007 dibanding periode sama 2006 senilai 14,326 ribu dolar as per ton dan 29,140 dolar as per ton pada kuartal pertama 2007.
selain itu, lanjutnya, kenaikan ini juga didorong produksi nikel semester pertama yang naik 18 persen menjadi 39.100 ton 86,1 juta pon dari 32.200 ton 73,3 juta pon pada enam bulan pertama 2006.
kondisi curah hujan yang berada di atas rata-rata sejak akhir februari 2007 telah sedikit meningkatkan ketinggian permukaan air penampungan utama kami, sehingga perseroan dapat meningkatkan pengoperasian pembangkit listrik tenaga air plta pada tingkat normal, kata arif.
dengan naiknya produksi ini, dia yakin bahwa target produksi hingga akhir tahun sebanyak 160-165 juta pon nikel dalam matte dapat tercapai.
sementara direktur inco sri kuncoro, dalam kesempatan yang sama, perseroan tahun ini telah membeli 32 pembangkit listrik tenaga diesel pltd yang setara dengan 32 mega watt untuk memberikan tenaga listrik tambahan bagi perseroan.
menurut kuncoro, pltd ini mungkinkan untuk mempertahankan produksi ketika pembangkit listrik tenaga uap dihentikan untuk kegiatan pemeliharaan pada kuartal kedua.
upaya akselerasi laju pertumbuhan ekonomi dan investasi yang tinggi dan sustainable tidak akan optimal tanpa adanya dukungan dari masyarakat luas khususnya sektor korporasi indonesia.
sekeras apapun upaya yang dilakukan pemerintah tidak akan optimal untuk mengakselerasi laju pertumbuhan ekonomi dan investasi yang tinggi dan sustainable tanpa dukungan masyarakat luas, khususnya sektor korporasi indonesia, kata menteri keuangan sri mulyani dalam penyerahan annual report awards 2006 di jakarta, selasa.
dari dimensi ekonomis, menurut menkeu, besar-kecilnya kontribusi sektor korporasi dalam mendorong laju pertumbuhan ekonomi nasional akan banyak ditentukan oleh daya entrepreneurship dan kemampuan inovatif pelaku bisnis untuk mentransformasi tantangan menjadi peluang.
namun dari sisi responsibilitas sebagai anggota masyarakat, korporasi dituntut pula untuk menunjukkan kepedulian untuk berbuat yang terbaik tidak hanya untuk pemegang saham dan perusahaan, tetapi juga kepada stakeholders lainnya yang mewakili kepentingan bangsa.
dimensi terakhir inilah yang mendasari lahirnya prinsip-prinsip mulia dari tata kelola yang baik, mulai dari transparansi, akuntabilitas, responsibilitas, independensi, dan fairness.
penerapan secara konsisten kelima prinsip ideal itu tidak hanya penting untuk perusahaan dan stakeholdernya, namun lebih jauh lagi diperlukan untuk membangun image atau persepsi posisif bangsa ini di mata pelaku bisnis global dan di mata negara-negara lain di dunia, kata menkeu.
menurut dia, dalam rangka meningkatkan penerapan good governance, saat ini pemerintah juga tengah melaksanakan program reformasi birokrasi yang bertujuan untuk mendorong kapasitas atau kemampuan pemeritnah dalam mendorong pertumbuhan ekonomi nasional serta meningkatkan pelayanan masyarakat secara lebih maksimal.
pada akhirya hal ini diharapkan akan membangun trust atau kepercayaan publik terhadap birokrasi, katanya.
dalam kesempatan tersebut diumumkan pemenang annual reports award ara 2006 yang terdiri dari 6 kategori.
enam kategori itu adalah bumn keuangan listed, bumn non keuangan listed, privat keuangan listed, bumn non keuangan listed, bumn non keuangan listed, bumn non keuangan non listed, privat non keuangan listed, juara umum.
penyelenggaraan ara 2006 di 2007 merupakan yang keenam setelah pertama pada 2002.
pemerintah merencanakan penerbitan obligasi negara dalam mata uang rupiah dengan jumlah indikatif sebesar rp3 triliun melalui lelang obligasi negara pada 21 agustus 2007.
pada lelang kali ini akan dilakukan secara dual transaksi yaitu reopening obligasi negara seri fr0046 dan lelang obligasi negara baru seri fr0047, kata dirjen pengelolaan utang departemen keuangan, rahmat waluyanto di jakarta, selasa.
rahmat menyebutkan, seri fr0046 mempunyai tingkat bunga tetap sebesar 9,5 persen dan jatuh tempo pada 15 juli 2023, fr0047 juga memiliki tingkat bunga tetap yang akan jatuh tempo pada 15 oktober 2018.
nominal per unit dua obligasi negara itu adalah rp1 juta.
pembayaran kupon obligasi negara seri fr0046 dilakukan pada tanggal 15 januari dan 15 juli setiap tahunnya, sedangkan pembayaran kupon obligasi negara seri fr0047 dilakukan pada tanggal 15 april dan 15 oktober setiap tahunnya.
penerbitan dua seri obligasi negara itu ditujukan untuk memenuhi sebagian dari target pembiayaan dalam apbn 2007 dan untuk membentuk bench mark dalam tahun 2023 dan 2018, kata rahmat.
jumlah pemimpin perusahaan jepang yang ikut serta dalam kunjungan kerja pm shinzo abe ke jakarta pada 19-21 agustus mendatang, merupakan rombongan pengusaha yang terbesar dalam sejarah kunjungan kerja seorang perdana menteri jepang.
demikian komentar pejabat senior kementrian luar negeri jepang gaimusho kepada pers di tokyo, selasa, menjawab pertanyaan wartawan soal ikut sertanya hampir sekitar 200 pengusaha top negeri matahari terbit itu ke indonesia.
selain ke indonesia, pm abe juga akan berkunjung ke india 21-23 agustus dan malaysia 23-25 agustus.
selama di jakarta, pm abe bersama presiden susilo bambang yudhyono akan menandatangani kerjasama ekonomi dalam format economic partnership agreement epa.
epa tersebut merupakan pertama kalinya bagi indonsia, namun yang kedelapan bagi jepang.
epa gencar dilakukan jepang guna menciptakan iklim pertumbuhan ekonomi asia yang tetap kondusif dalam percaturan ekonomi global, selain sebagai upaya menjamin pertumbuhan ekonomi negeri sakura itu sendiri.
baru kemudian berturut-turut dengan malaysia 2005, dan kemudian filipina 2006.
sejak shinzo abe menjadi perdana menteri november 2006, ia langsung menggenjot epa dengan tiga negara asean sekaligus sejak awal 2007, mulai dengan thailand april brunei junidan indonesia agustus.
saat ini juga sedang berlangsung negosiasi dengan vietnam yang diharapkan selesai sebelum 2007.