text
stringlengths
2
213k
timestamp
unknown
url
stringlengths
15
303
meta
dict
Tak Tahu Manfaatnya, Kartu KKS Milik Warga Kotabaru Ini Enam Bulan Cuma Disimpan di Dompet Asniah bingung, pasalnya KKS program dari pemerintah pusat yang diterimanya tidak pernah digunakan atau mendapatkan manfaat dari kartu itu BANJARMASINPOST.CO.ID, KOTABARU - Asniah (45) warga Jalan Sukmaraga, Gang Nelayan, RT 09/02, Kelurahan Kotabaru Tengah, Kecamatan Pulaulaut Utara, mengaku bingung. Perasaan itu dialaminya sejak menerima kartu keluarga sejahtera (KKS). Wajar jika kebingungan dialami Asniah, pasalnya KKS program dari pemerintah pusat yang diterimanya tidak pernah digunakan atau mendapatkan manfaat dari kartu tersebut. "Kalau sekitar setengah tahun sudah ada. Tidak pernah digunakan, sebab tidak tahu bagaimana cara menggunakannya. Saking lamanya, siapa yang memberi kartu itu sampai lupa," ucap Asniah, Jumat (7/10/2016). Menurut Asniah, janda beranak tiga tersebut karena tidak tahu penggunaan manfaat kartu tersebut, selama sekitar setengah tahun kartu itu hanya disimpan di dalam dompet. "Disimpan di dompet saja. Bagaimana dan seperti apa caranya menggunakannya ya iti yang tidak tahu. Ke kantor pos kah atau kemanakah, aku tidak mengerti (tidak tahu)," bebernya. Padahal Asniah berharap, KKS tersebut bisa dimanfaatkan khususnya untuk mencukupi keperluan rumah tangga. Terlebih suaminya meninggal sekitar sebulan lalu, ia tidak terdesak keperluan ekonomi karena tidak ada penghasilan. (*) Dandim 1004 Komitmen Tingkatkan Swasembada Pangan di Kotabaru Pelantikan Eselon III dan IV Kotabaru Jadi Perbincangan Hangat Kalangan PNS Daud Yakin PT Silo Mau Menghibahkan Lahan untuk Jembatan Pelabuhan Warga Pulau Sebuku Senang Uang Rp 7 Juta Lusuh Miliknya Berubah Menjadi Baru Kantor Lapas Tanahbumbu Capai 35 Persen, Kepala Lapas Kotabaru Terus Memantau
"2016-10-07T09:48:09"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/tak-tahu-manfaatnya-kartu-kks-milik-warga-kotabaru-ini-enam-bulan-cuma-disimpan-di-dompet
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:79dff606-35e4-44ec-a530-b123c2086b5f>", "warc-date": "2016-10-07T09:48:09", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "89607", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/tak-tahu-manfaatnya-kartu-kks-milik-warga-kotabaru-ini-enam-bulan-cuma-disimpan-di-dompet", "warc-block-digest": null } }
Marcos Rojo Suka Cara Mourinho Tangani MU Rojo menolak jika disebut memiliki hubungan yang sulit dengan Mourinho dan bertekad untuk memperjuangkan tempatnya di Man United. BANJARMASINPOST.CO.ID - Bek Manchester United, Marcos Rojo, bersikeras bahwa Manajer Jose Mourinho belum mengatakan bahwa dia tidak lagi diperlukan di Old Trafford. Rojo menolak jika disebut memiliki hubungan yang sulit dengan Mourinho dan bertekad untuk memperjuangkan tempatnya di Man United. Pemain asal Argentina ini belum pernah dimainkan Mourinho di Premier League musim ini dan diduga kuat Mourinho siap untuk menjual bek kiri itu di jendela transfer pada Januari 2017 nanti. Namun, Rojo bersikeras bahwa tidak ada masalah antara dia dan manajer asal Portugal itu. "Telah ada banyak pembicaraan bahwa Mourinho tidak membutuhkan saya," kata Rojo seperti dikutip dari FourFourTwo.com, Kamis (6/10/2016). "Namun, dia mengatakan langsung pada hari pertama dia tiba di Manchester United bahwa saya adalah bagian dari rencananya," ujar Rojo. "Dia adalah pelatih yang sangat baik. Dia sangat menuntut, tetapi saya suka cara dia berpikir dan berhubungan dengan para pemainnya," katanya. "Saya harus terus bekerja untuk mendapatkan waktu bermain lebih banyak. Itu semua yang saya inginkan," tuturnya. (*)
"2016-10-07T09:48:11"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/marcos-rojo-suka-cara-mourinho-tangani-mu
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:efc4d339-8e80-433f-85e8-e479f9572a7d>", "warc-date": "2016-10-07T09:48:11", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "87020", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/marcos-rojo-suka-cara-mourinho-tangani-mu", "warc-block-digest": null } }
Sopir Mobil yang Nyungsep di Hutan Galam Jalan Gubernur Syarkawi Hanya Luka Ringan Mobil yang semula dikendarai korban tercebur ke sebuah semak belukar hutan galam, kini masih dalam tahap evakuasi menggunakan unit tangki pemadam. BANJARMASINPOST.CO.ID, MARTAPURA - Kecelakaan tunggal sebuah mobil Daihatsu Terrios di Jalan Gubernur Syarkawi Kelurahan Gambut Kecamatan Gambut Kabupaten Banjar Kalsel sempat menggegerkan beberapa petugas posko terpadu Karhutla, Jumat (7/10/2016) sore. Namun setelah dipastikan, kecelakaan akibat laka tunggal itu ternyata sang pengendara tak mengalami luka serius. Informasi diperoleh dari Herman, anggota BPK Irgas Gambut mengatakan korban hanya mengalami luka lecet. Sementara mobil yang semula dikendarai korban tercebur ke sebuah semak belukar hutan galam, kini masih dalam tahap evakuasi menggunakan unit tangki mobil pemadam kebakaran. "Korban negatif mengalami apa-apa. Terkecuali hanya mobilnya saja yang kini mengalami lecet lantaran tercebur ke semak belukar hutan galam, " terang Herman. Sebelumnya, Lagi-lagi insiden laka tunggal kembali mewarnai kawasan Jalan Gubernur Syarkawi Kelurahan Gambut Kecamatan Gambut Kabupaten Banjar Kalsel, Jumat (7/50/2016) sore. Informasi diperoleh, laka tunggal kali ini melibatkan sebuah mobil berjenis Terrios meluncur ke semak belukar. Herman, anggota BPK Irgas Gambut mengatakan kejadian laka tunggal tersebut tak jauh berada di bahu jalan atau di kawasan berdirinya pos Karhutla Gambut. " Benar, saat ini mobil sudah dalam proses evakuasi ke badan Jalan, " terangnya kepada Bpost Online. (*)
"2016-10-07T09:48:13"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/sopir-mobil-yang-nyungsep-di-hutan-galam-jalan-gubernur-syarkawi-hanya-luka-ringan
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:a6d23b90-eb1f-4783-bac1-73b69fa35e32>", "warc-date": "2016-10-07T09:48:13", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "89645", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/sopir-mobil-yang-nyungsep-di-hutan-galam-jalan-gubernur-syarkawi-hanya-luka-ringan", "warc-block-digest": null } }
Berita Kotabaru Polwan Datangi Pelajar di Halte, Ada Apa ya? Dalam sosialisasi itu Kartini mengingatkan kepada anak-anak pelajar agar tidak menggunakan narkoba seperti carnophen (zenith) yang sekarang sedang mar BANJARMASINPOST.CO.ID,KOTABARU -Maraknya peredaran dan penggunaan obat-obatan di Kotabaru terus jadi perhatian jajaran kepolisian resort (Polres) Kotabaru. Upaya pencegahan dan pengimbangan, sosialisasi terkait hal itu terus digencarkan aparat kepolisian. Sosialisasi pencegahan melalui sosialisasi terus digencarkan anggota Bhabinkamtibmas khususnya Polsek Pulaulaut Utara, selain mendatangi sekolah-sekolah dan lingkungan masyarakat di wilayah kecamatan Pulaulaut utara. Namun ada terobosan unik yang mereka lakukan, sosialisasi resiko dan bahaya penggunaan narkoba selain dilakukan secara formal. Yakni dengan cara menyambangi pelajar yang mangkal di titik-titik lokasi saat menunggu angkutan umum (taksi). Seperti dilakukan Aiptu Kartini, anggota Bhabimkamtibmas Desa Batuah, yang juga anggota Polsek Pulau Laut Utara. Itu dilakukan kepada pelajar di sebuah halte di wilayah Batuah. Dalam sosialisasi itu Kartini mengingatkan kepada anak-anak pelajar agar tidak menggunakan narkoba seperti carnophen (zenith) yang sekarang sedang marak-maraknya. Menurut Kartini, karena pengonsumsian obat-obatan ilegal yang sekarang marak beradar, selain merusak daya ingat. Tapi juga berimplementasi buruk dengan kesehatan dan konsekuwensi hukum. (*)
"2016-10-07T09:48:15"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/polwan-datangi-pelajar-di-halte-ada-apa-ya
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:90f496df-ef30-47b9-bc6d-947e02c0bd35>", "warc-date": "2016-10-07T09:48:15", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "87959", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/polwan-datangi-pelajar-di-halte-ada-apa-ya", "warc-block-digest": null } }
Seputar Banjarmasin Berat Bagi Pemko Banjarmasin Bangun Kanal Veteran Sungai Veteran sendiri selesai pembebasan lahannya pada 2015 lalu. Pengerukan pun telah dilakukan di sungai tersebut. BANJARMASPOST,CO.ID, BANJARMASIN - Salah satu solusi dalam penanganan banjir di Kota Banjarmasin mengembalikan kanal zaman dulu. Nah, kanal itu salah satunya Sungai Veteran. Kepala Dinas Sumber Daya Air dan Drainase Kota Banjarmasin, Muryanta mengatakan, panjang Sungai Veteran dari Tempekong sampai Sungai Lulut mencapai 3,2 kilometer. Untuk membangun kanal diperlukan Rp 200 miliar. Jika dari Tempekong ke Kuripan mencapai Rp 60 miliar. "Biayanya mahal karena struktur beton sedalam 15 meter," katanya. Pada 2017, Balai Sungai bakal membantu Rp 10 miliar untuk mengawalinya. "Kita memang berharap dari dana pusat dan pemprov. Kalau anggaran APBD Kota sangat berat," katanya. Sungai Veteran sendiri selesai pembebasan lahannya pada 2015 lalu. Pengerukan pun telah dilakukan di sungai tersebut. Pada zaman Belanda, sejumlah kanal dibuat untuk menghindari tergenang. Maklum, Banjarmasin posisinya sekitar 0,16 meter berada di bawah permukaan air laut. (*) Seputar Banjarmasin Yuk! Ikut Pemilihan Duta Model Indonesia Fahri Hamzah Sentil Lagi Soal Pemilihan Menteri Energi Ibnu Sina Tunggu LO Kejaksaan untuk Penyelesaian Pasar Antasari 21 Anggota Baru LPM Peristiwa Ikuti Pelatihan Foto Jurnalistik di BPost BREAKING NEWS: Selidiki Hilangnya Ratusan Detonator Bom PT Adaro, Polda Kalsel Turunkan Tim Khusus
"2016-10-07T09:48:17"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/berat-bagi-pemko-banjarmasin-bangun-kanal-veteran
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:ae4bbaad-a96d-4c85-a05f-5a2e1cdead4b>", "warc-date": "2016-10-07T09:48:17", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "87581", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/berat-bagi-pemko-banjarmasin-bangun-kanal-veteran", "warc-block-digest": null } }
Babak Pertama, Martapura FC Unggul 2-0 atas Persik Kediri Dua gol yang membuat tim berjuluk Laskar Sulthan Adam ini unggul sementara ini tercipta di menit akhir babak pertama. BANJARMASINPOST.CO.ID, MARTAPURA - Laga babak pertama antara tim Martapura FC menjamu tamunya yakni Persik Kediri dalam babak 16 besar ISC B 2016 Grup C, hari ini Jumat (7/10/2016) sore baru saja berakhir. Dan pada babak pertama ini, tim Martapura FC selaku tuan rumah berhasil unggul sementara dengan skor 2-0. Dua gol yang membuat tim berjuluk Laskar Sulthan Adam ini unggul sementara ini tercipta di menit akhir babak pertama. Gol pembuka dicetak oleh Mustaqim Ohorella tepat di menit 43 melalui tendangan dari jarak jauh dan berhasil membobol gawang Persik yang dikawal oleh kiper Fauzi Toldo. Sementara gol kedua dicetak oleh pemain bek kiri yakni M Husen di menit tambahan bermula dari tendangan sepak pojok, kemudian terjadi kemelut. Husen yang ikut berada di kotak penalti pun berhasil menyarangkan bola kedua kalinya ke gawang Persik.(Frans) Sopir Mobil yang Nyungsep di Hutan Galam Jalan Gubernur Syarkawi Hanya Luka Ringan SMPN 4 Martapura Cukur MTs As Salam 4-0 Nama Komunitas Sepeda Ini Lucu, Jika Diartikan Becarian Ngaran Wah, Wabup Banjar Pegang Cangkul Bersihkan Lahan Sekitar SDN Jawa 5 Berikut Daftar Susunan Pemain Laga Martapura FC vs Persik Kediri di Babak 16 Besar ISC B 2016
"2016-10-07T09:48:19"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/babak-pertama-martapura-fc-unggul-2-0-atas-persik-kediri
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:5f3094a4-8d50-49dc-916b-e05fc19366dd>", "warc-date": "2016-10-07T09:48:19", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "87453", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/babak-pertama-martapura-fc-unggul-2-0-atas-persik-kediri", "warc-block-digest": null } }
Seputar Banjarmasin 38 Mahasiswa Poliban Kunjungi BPost Kini anggota baru harus mengikuti workshop kunjungan yang diadakan di Aula Palimasan Gedung Djok Mentaya Banjarmasin, Jumat (7/10). BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Setelah mengadakan forum bagi anggota baru, LPM Lensa Poliban melanjutkan kegiatan penyambutan anggota baru mereka dengan kegiatan lain. Kini anggota baru harus mengikuti workshop kunjungan yang diadakan di Aula Palimasan Gedung Djok Mentaya Banjarmasin, Jumat (7/10). Dalam pemaparannya Didik Triomarsidi, Redaktur BPost Online selaku narasumber, mengajarkan teknik wawancara, menulis berita hingga memilih narasumber dan memilih liputan. Ketua pelaksana, Berkah Hayati mengatakan ini merupakan kegiatan kedua mereka untuk mengukuhkan calon anggota menjadi anggota baru. Dalam workshop kunjunganini terhitung ada 38 peserta. Selain mengunjungi BPost, mahasiswa ini pada Jumat depan (14/10) juga akan mengunjungi percetakan Grafika Wangi Kalimantan. Di sana Berkah mengatakan akan mengenalkan kepada anggota baru proses percetakan koran. Selanjutnya mereka juga akan melaksanakan workshop outdoor ke Mandiangin, Banjarbaru. "Kita di sana akan praktek lapangan dan mengadakan latihan dasar kepemimpinan serta pengukuhan anggota baru," tambahnya. (*)
"2016-10-07T09:48:21"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/38-mahasiswa-poliban-kunjungi-bpost
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:043d60a1-7c2a-4c0d-b813-ac28edb78040>", "warc-date": "2016-10-07T09:48:21", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "86904", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/38-mahasiswa-poliban-kunjungi-bpost", "warc-block-digest": null } }
Toboali City On Fire Video: Suasana Pembukaan Toboali City On Fire di Bangka Selatan Pembukaan acara TCOF di tandai dengan pelepasan balon ke udara, Bupati dan tamu yang hadir melepas bersama bola ke udara. Laporan Wartawan Bangka Pos, Riki Pratama BANGKAPOS.COM,BANGKA-- Bupati Bangka Selatan Justiar Noer membuka acara Toboali City On Fire, pada Jumat (7/10/2016) di lapangan bola Pantai Laut Nek Ajie. Pembukaan acara TCOF di tandai dengan pelepasan balon ke udara, Bupati dan tamu yang hadir melepas bersama bola ke udara. Pada Kesempatan itu Bupati Basel mengatakan evens yang dilaksanakan ini merupakan upaa untuk memperkenalkan alam negeri Junjung Besaoh. Setelah membuka acara Bupati Basel Justiar Noer juga bersepeda bersama dengan peserta BikePaker yang akan menempuh jarak kurang lebih 37 Km menuju patai lampu Pulai Lepar. Penulis: Riki Pratama Editor: Hendra Sumber: bangkapos.com Berita Terkait: Toboali City On Fire Kapal Layar ini Terbang di Langit Laut Nek Ajie 100 Polisi Jaga Toboali City On Fire dari Pagi Hingga Malam Bupati Basel Ikut Mendongeng di Pembukaan Toboali City On Fire Toboali City On Fire Akan Jadi Agenda Tahunan di Bangka Selatan Sayang Kotanya Gelap, Padahal Bangka Selatan Punya Pantainya Bagus dan Kulinernya Enak
"2016-10-07T09:49:28"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/video-suasana-pembukaan-toboali-city-on-fire-di-bangka-selatan
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:6e8e6193-a0a3-40db-b27a-717b1e1d81ba>", "warc-date": "2016-10-07T09:49:28", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "87100", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/video-suasana-pembukaan-toboali-city-on-fire-di-bangka-selatan", "warc-block-digest": null } }
Istri Pergoki Suami Asik Bersama Selingkuhan di Kamar Kos Renny memergoki suaminya tengah berduaan bersama wanita selingkuhannya di sebuah kamar kos. BANGKAPOS.COM, JAMBI - Devi Gusnedi (28) naik pitam saat tepergok istri saat sedang berduaan di sebuah kamar kos bersama wanita selingkuhannya. Sang istri, Renni Armi dicekik dan ditampar. Tidak terima perlakuan suami, Renni mengadu ke polisi dan Devi dibekuk aparat Polsekta Kotabaru. Dalam laporannya, Rennu mengatakan, peristiwa penganiayaan terjadi pada Minggu (2/10/2016) malam, saat korban bermaksud mencari Devi yang tak pulang ke rumah. Korban ingin mengajak sang suami membawa anaknya yang sakit berobat ke rumah sakit. Alangkah kecewanya Renny saat mengetahui suaminya tengah berduaan bersama wanita selingkuhannya berinisial G di sebuah kamar kost di kawasan Kotabaru, Jambi. Bukannya merasa bersalah, tersangka justru naik pitam saat melihat istrinya datang. Anaknya Sakit, Devi Cari Suami, Ternyata Suaminya Selingkuh di Kamar Kos Ibu yang Tega Injak-injak Bayinya Ditangkap Pasangan Bahagia Justru Tak Pernah Pamer di Media Sosial Teganya Gusnedi, Anak Sakit Malah Enak Selingkuh dengan Wanita Lain Kakek Selingkuh dengan Tetangga, Istri Sewa Preman Patahkan Tulangnya
"2016-10-07T09:49:31"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/istri-pergoki-suami-asik-bersama-selingkuhan-di-kamar-kos
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:e5488533-b5af-4a79-b681-f06b7d8fc3e8>", "warc-date": "2016-10-07T09:49:31", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "87757", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/istri-pergoki-suami-asik-bersama-selingkuhan-di-kamar-kos", "warc-block-digest": null } }
Pasutri Ini Terang-terangan Mau Jual Bayi, Alasannya Mengharukan Bayi perempuan berbobot 1,2 kg ini harus dijual sang orangtua untuk menutup biaya tagihan proses bersalin dan perawatan di rumah sakit. BANGKAPOS.COM - amun, nasib malang menimpa pasangan suami istri di Makassar, Sulawesi Selatan ini. Sang suami bernama Yanuar dan istri bernama Andi Indra Ayu tak sanggup membayar tagihan rumah sakit yang kian membengkak. Ya, tagihan sebesar Rp 39 juta per tanggal 28 September 2016 tercantum di surat bermaterai tersebut. Sang bayi tercinta yang lahir prematur membutuhkan perawatan intensif, antara lain harus mendapat pelayanan media inkubator dan alat bantu pernafasan. Faradiba Auliyah Khumairah adalah nama bayi perempuan pasangan ini. Bayi yang lahir 17 September 2016 ini terombang-ambing lantaran tak bisa memilih orangtua kandungnya yang harus membesarkannya hingga dewasa. Bayi perempuan berbobot 1,2 kg ini harus dijual sang orangtua untuk menutup biaya tagihan proses bersalin dan perawatan di rumah sakit. Aneh bin Ajaib, Bayi Baru Berumur 9 Minggu Rambutnya Sudah Godrong Seperti Pria Dewasa Ustaz Arifin Ilham Tulis Surat Terbuka Buat Ahok Isinya Sungguh Menohok Artis Jebolan KDI Meninggal Dunia, Status Terakhirnya Bikin Bulu Kuduk Merinding Pasangan Bahagia Justru Tak Pernah Pamer di Media Sosial Dirjen Hukum dan HAM Tuntut Tukang Laundry Rp 500 Juta Gara-gara Jas dan Batiknya Kusut
"2016-10-07T09:49:33"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/pasutri-ini-terang-terangan-mau-jual-bayi-alasannya-mengharukan
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:8e1476ff-e072-496c-a930-6e5a830e2f4a>", "warc-date": "2016-10-07T09:49:33", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "88605", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/pasutri-ini-terang-terangan-mau-jual-bayi-alasannya-mengharukan", "warc-block-digest": null } }
Ini Keluhan Yang Disampaikan Warga Pelepak Pute Lahan yang berada di Hutan Produksi (HP) itu, belakangan diketahui tidak untuk peruntukan kepada masyarakat. Laporan Wartawan Pos Belitung, Disa Aryandi BANGKAPOS.COM, BELITUNG -- Terdapat alasan yang sangat kuat, Jumat (7/10/2016) puluhan warga Desa Pelepak Pute, Kecamatan Sijuk, Kabupaten Belitung ketika berbondong-bondong mendatangi gedung DPRD Kabupaten Belitung. Alasan pertama yaitu tentang mempersoalkan lahan sawit, yang berada di Desa tersebut dengan luas sekitar 128 hektar. Lahan yang berada di Hutan Produksi (HP) itu, belakangan diketahui tidak untuk peruntukan kepada masyarakat. "Nah lahan itu perjanjiannya untuk kesejahteraan masyarakat, tapi tidak ada sampai sekarang," kata ketua rombongan warga Pelepak Pute, Sumarno. Selain itu, persoalan yang terus bergejolak tentang tidak adanya pengelolaan BUMDes, dan diduga BUMDes tersebut bodong. "Nah banyak kesalahan-kesalahan penyalahgunaan wewenang. Terakhir kami mendapat surat dari Dinas Kehutanan, bahwa masyarakat melanggar undang-undang karena sudah tidak boleh menggarap lahan sawit di HP," ujarnya. Puluhan Warga Pelepak Pute Datangi Kantor DPRD Belitung Wabup Belitung dan Warga Pun Penasaran Lihat Bunga Bangkai Ini Inilah yang Diucapkan Wabup Belitung Erwandi Saat Melihat Bunga Bangkai Ini Pasang Tiang Listrik, 5 Pekerja Tersengat Arus Tinggi Imam Nugroho: Perairan Tanjungtinggi Keruh Akibat Penceramaran Sungai
"2016-10-07T09:49:35"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/ini-keluhan-yang-disampaikan-warga-pelepak-pute
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:e6fd5c8d-b9b3-40ff-bc05-9a947407613d>", "warc-date": "2016-10-07T09:49:35", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "87147", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/ini-keluhan-yang-disampaikan-warga-pelepak-pute", "warc-block-digest": null } }
Capello Menganggap Ronaldo Penyebab Merosotnya Performa Real Madrid Mantan pelatih Real Madrid Fabio Capello menganggap Cristiano Ronaldo merupakan penyebab merosotnya performa Real Madrid saat ini. BANGKAPOS.COM - Mantan pelatih Real Madrid Fabio Capello menganggap Cristiano Ronaldo merupakan penyebab merosotnya performa Real Madrid saat ini. Menurut Capello, merosotnya fisik Ronaldo berdampak pada konsistensi Los Blancos saat ini. "Masalah bagi Real Madrid saat ini adalah Cristiano Ronaldo," kata Capello dilansir dari Marca. "Dia tidak baik secara fisik dan mungkin belum kembali ke performa semula setelah cedera lutut." "Ronaldo biasanya tidak pernah gagal kembali ke performa terbaiknya," lanjut Capello. Saat ini Real Madrid memang sedang dalam keadaan kurang baik setelah menerima hasil empat kali imbang beruntun. Hasil imbang itu didapat ketika Los Blancos berhadapan dengan Villarreal, Las Palmas, Borussia Dortmund, dan Eibar. Hasil ini juga membuat Real Madrid turun ke posisi kedua klasemen Liga Spanyol. (*) Striker Ekuador Pura-pura Cedera saat Laga Karena Mau Ditangkap Polisi Secara Profesional, Leganes Tidak Boleh Kontrak Tristan Alif Gianluigi Buffon Bantah Kehamilan Ilaria D Amico Joachim Loew Percaya Guardiola Bisa Menangani Leroy Sane Dengan Baik Marcos Rojo Jelaskan Dirinya Aman di Manchester United
"2016-10-07T09:49:39"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/capello-menganggap-ronaldo-penyebab-merosotnya-performa-real-madrid
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:6438b17f-04ec-462c-a122-9dc58bb44e60>", "warc-date": "2016-10-07T09:49:39", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "87378", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/capello-menganggap-ronaldo-penyebab-merosotnya-performa-real-madrid", "warc-block-digest": null } }
VIDEO : Cara Paling Alternatif Jika Mobil Anda Mogok Tanpa Didorong Solusinya datang dari presenter video saluran Shake di You Tube, Denny. Modalnya hanya butuh dongkrak dan tali. BANGKAPOS.COM-Mobil mogok di jalan karena aki soak memang menyebalkan. Bantuan seperti memanggil derek, jumper aki, dorong mobil, atau pesan aki baru, bisa saja dilakukan. Tetapi ada alternatif lain yang sanggup dilakukan pakai keringat sendiri. BACA : Ini Kata Netizen, Sosok Foto Cinta Laura Terlihat Akrab Bersama Pria Solusinya datang dari presenter video saluran Shake di You Tube, Denny. Modalnya hanya butuh dongkrak dan tali. Caranya terlihat sederhana di mata. Mobil diangkat pakai dongkrak, posisikan kunci kontak pada posisi “on”, geser tuas transmisi ke gigi satu, ikat tali memutari ban, lantas tarik tali sampai mesin menyala. BACA : Berolahraga Rutin Ternyata Menyimpan Keajaiban Bagi Otak Prinsipnya sama seperti menyalakan mobil dengan cara didorong. Usaha ini membuat piston bergerak dan memulai pembakaran. Catatannya, cara ini cuma bisa dilakukan pada mobil bertranmisi manual. Tidak dijelaskan dalam video, namun perlu diketahui akan lebih baik jika kedua ban yang bergerak diangkat pakai dongrak. Hal ini mencegah mobil tiba-tiba melompat begitu menyala selain itu juga bikin enteng tarikan tali. (Kompas.com/Febri Ardani Saragih)
"2016-10-07T09:49:40"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/video-cara-paling-alternatif-jika-mobil-anda-mogok-tanpa-didorong
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:b1d02c74-79bb-47bd-82fc-affffb7776b3>", "warc-date": "2016-10-07T09:49:40", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "86831", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/video-cara-paling-alternatif-jika-mobil-anda-mogok-tanpa-didorong", "warc-block-digest": null } }
KPU Babar verifikasi Data Pemilih Pilgub 2017 Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bangka Barat melaksanakan tahapan verifikasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Laporan wartawan Bangka Pos Anthoni BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bangka Barat melaksanakan tahapan verifikasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kepulauan Bangka Belitung 2017. Panitia Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) KPUD Babar mencatatat ada 138.719 nama pada pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kepulauan Bangka Belitung 2017 mendatang. "Hari ini terakhir petugas pemuktahiran melakukan pendataan pemilih dari rumah ke rumah, dilanjutkan pencocokan dan penelitian oleh masing-masing Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk dijadikan bahan penyusunan Data Pemilih Sementara (DPS) tingkat kabupaten," ujar Ketua KPU Babar, Martono di kantor nya, Jumat (7/10/2016) Dijelaskan Martono, dalam tahapan rekapitulasi sekaligus pencocokan dan penelitian daftar pemilih, KPU dan PPS di enam Kecamatan di Kabupaten Babar melaksanakan rapat kerja penyusunan DPS. Tahapan rekapitulasi ini, berlangsung selama dua hari. Hari ini, KPU Babar memberikan pelatihan dan pendampingan kepada PPS dari Kecamatan Jebus, Kelapa dan Tempilang. Sementara untuk Kecamatan Muntok, Simpangteritip dan Parittiga akan berlangsung besok. " Hari ini, kami juga memberi pelatihan dan penampingan kerja kepada PPS di tiga Kecamatan, untuk tiga kecamatan lain dilakukan besok pagi," ungkap Martono. Video: Bupati Bangka Barat Serahkan Alsintan Untuk Kelompok Tani Bantuan Alsintan, Parhan Berharap Petani Lebih Produktif dan Semangat Bupati Bangka Barat Serahkan 23 Hand Traktor Untuk Kelompok Tani Kapolres Babar Sebut Netralisasi Anggota Jelang Pilgub 2017 Instruksi Mabes Polri Samsir Sayangkan Pertamina Tak Lakukan Sosialisasi Pengalihan BBM ke BBK
"2016-10-07T09:49:42"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/kpu-babar-verifikasi-data-pemilih-pilgub-2017
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:fd2e581e-7425-4ae2-858c-2beb5eb938dd>", "warc-date": "2016-10-07T09:49:42", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "87435", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/kpu-babar-verifikasi-data-pemilih-pilgub-2017", "warc-block-digest": null } }
Timnas Indonesia Mesti Waspada, Vietnam Baru Saja Bungkam Korea Utara 5-2 Tim nasional (timnas)Vietnam sukses mengempaskan Korea Utara (Korut) 5-2 dalam laga uji coba. BANGKAPOS.COM, HANOI - Tim nasional (timnas)Vietnam sukses mengempaskan Korea Utara (Korut) 5-2 dalam laga uji coba di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Vietnam, Kamis (6/10/2016). Selanjutnya, Le Cong Vinh dkk bakal dijamu Indonesia dalam tajuk yang sama di Yogyakarta, Minggu (9/10/2016). Vietnam memulai laga dengan baik. Namun, serangan balik yang dibangun tim berjulukan The Golden Star tersebut berakhir dengan penyelesaian yang buruk. Korea Utara justru unggul lebih dulu pada menit ke-15 via sepakan Pak Kwang-ryong. Vietnam menyamakan kedudukan melalui Tuan Anh Nguyen pada menit ke-33. Alhasil, skor 1-1 menutup jalannya paruh pertama. Pada babak kedua, gol striker senior Vietnam, Le Cong Vinh (51'), berhasil membalikkan skor menjadi 2-1. Tetapi, semenit berselang, Korut kembali mencetak gol lewat kaki Pak Kwang-ryong (52'). Inilah Prediksi Skuad Timnas Indonesia yang Akan Hadapi Vietnam Timnas Indonesia Bakal Jajal Kanada Jelang Indonesia vs Vietnam: Tiga Pertemuan Terakhir Selalu Imbang Sungguh 'Berani', Gadis Korea Utara Ini Ungkap tentang Hal Mengerikan di Negaranya Inilah Daftar 26 Pemain Timnas Indonesia Hadapi Vietnam
"2016-10-07T09:49:46"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/timnas-indonesia-mesti-waspada-vietnam-baru-saja-bungkam-korea-utara-5-2
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:185acdb4-799e-4ea1-8d63-7aa39eebb069>", "warc-date": "2016-10-07T09:49:46", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "88124", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/timnas-indonesia-mesti-waspada-vietnam-baru-saja-bungkam-korea-utara-5-2", "warc-block-digest": null } }
Secara Profesional, Leganes Tidak Boleh Kontrak Tristan Alif Tristan Alif Naufal kembali menjadi buah bibir setelah kabar dia bergabung dengan Leganes BANGKAPOS.COM, MADRID - Tristan Alif Naufal kembali menjadi buah bibir setelah kabar dia bergabung dengan Leganes, klub yang ada di bagian selatan kota Madrid. Belakangan, harian AS yang terbit di Madrid memberitakan kalau kabar dikontraknya Tristan oleh Leganes tidak benar. AS melaporkan kalau Leganes tak berminat mendatangkan Tristan, yang baru berusia 12 tahun karena akan melanggar aturan sepak bola profesional. Dalam sepak bola profesional, sebuah klub memang dilarang merekrut secara profesional pemain-pemain di bawah 17 tahun. Larangan transfer selama dua periode yang diberikan pada Barcelona merupakan salah satu contoh pelanggaran aturan perekrutan pemain di bawah 17 tahun tersebut. Keputusan Leganes tidak mengontrak Tristan sudah benar karena mereka pasti tak ingin dikenai hukuman. Kemungkinan besar, Tristan bergabung Leganes tidak dalam kapasitas sebagai pemain profesional, melainkan berlatih seperti halnya ketika dia berlatih bersama Ajax Amsterdam. Dan, hal seperti ini tidak dilarang. Sebelumnya diberitakan, lewat akun twitternya Tristan memposting dirinya mengenakan seragam Leganes.(*). Striker Ekuador Pura-pura Cedera saat Laga Karena Mau Ditangkap Polisi Capello Menganggap Ronaldo Penyebab Merosotnya Performa Real Madrid Gianluigi Buffon Bantah Kehamilan Ilaria D Amico Joachim Loew Percaya Guardiola Bisa Menangani Leroy Sane Dengan Baik Marcos Rojo Jelaskan Dirinya Aman di Manchester United
"2016-10-07T09:49:47"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/secara-profesional-leganes-tidak-boleh-kontrak-tristan-alif
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:b546086e-32b4-4ad9-ba73-acb85a988306>", "warc-date": "2016-10-07T09:49:47", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "86985", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/secara-profesional-leganes-tidak-boleh-kontrak-tristan-alif", "warc-block-digest": null } }
Sampah Antariksa yang Jatuh di Sumenep Diboyong ke Amerika Serikat Sampah antariksa jatuh dari langit di Pulau Giki Genting, Desa Lombang, Kecamatan Gili Genting, Kabupaten Sumenep dikembalikan ke pemiliknya. BANGKAPOS.COM, BANDUNG - Sampah antariksa jatuh dari langit di Pulau Giki Genting, Desa Lombang, Kecamatan Gili Genting, Kabupaten Sumenep, Senin (26/9/2016), dikembalikan ke pemiliknya. Pemilik sampah antariksa yang diketahui SpaceX itu menghubungi pemerintah Indonesia melalui kementerian luar negeri. "Kemarin sudah ada pembicaraan antara SpaceX dan Lapan. Disepakati jika hari ini diserahterimakan dan objek ini akan dibawa ke Amerika Serikat," kata Kepala Lapan Thomas Djamaluddin, kepada wartawan di kantor pusat sains antariksa Lapan, Jalan dr Djundjunan, Kota Bandung, Jumat (7/10/2016). Menurut Thomas, seorang perwakilan perusahaan asal Amerika Serikat itu pun sudah hadir di Kota Bandung saat ini. Perwakilan itu diketahui bernama Ryan Wiltshire, Direktur Sales Komersial SpaceX. Pantauan Tribun, Ryan pun sempat melihat kondisi sampah antariksa milik perusahaannya tersebut. "Jadi memang harus dikembalikan ke perusahaan karena bagian dari kebijakan perusahaan," kata Thomas. Kendati begitu, Ryan enggan dimintai keterangan awak media terkait dengan sampah antariksa itu. Inilah Janji Manis Dimas Kanjeng yang Membuai Pengikutnya Mantan Ketua DPRD Surabaya Ngumpet di Toilet Saat Hendak Ditahan Kejaksaan VIDEO: Alotnya Mantan Ketua DPRD Surabaya Saat Hendak Ditahan Jaksa Anggota Satpol PP Razia Hotel, Eh Ada Putrinya Ngamar Bareng Pacar Miliarder Surabaya Bikin Pesta Ultah Mewah untuk Anjingnya
"2016-10-07T09:49:49"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/sampah-antariksa-yang-jatuh-di-sumenep-diboyong-ke-amerika-serikat
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:ab1db2dc-da79-46f1-8beb-7d54baf1848a>", "warc-date": "2016-10-07T09:49:49", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "90029", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/sampah-antariksa-yang-jatuh-di-sumenep-diboyong-ke-amerika-serikat", "warc-block-digest": null } }
VIDEO: Pria Ini Punya Ekor Panjang Dikira Jimat Ekor yang menonjol di punggung remaja ini awalnya dikira jimat oleh kedua orangtuanya. BANGKAPOS.COM - Remaja berusia 18 tahun di India ini kini hidupnya berubah. Pasalnya, ekornya yang cukup panjang itu berhasil dibuang melalui operasi di rumah sakit terdekat. Daily Mail melaporkan ekor yang menonjol di punggung remaja itu awalnya dikira jimat oleh kedua orangtuanya. Namun keyakinan itu berubah setelah remaja itu mengeluhkan sakit di punggungnya. Singkat kata, dokter ahli bedah saraf Dr Pramod Giri kemudian melakukan tindakan medis: membuang ekor sepanjang 18 sentimeter itu. (Times of India) Editor: fitriadi Sumber: Tribun Lampung Baca Juga Parhan Saksikan Ujicoba Alsintan VIDEO : Cara Paling Alternatif Jika Mobil Anda Mogok Tanpa Didorong VIDEO: Kegilaan Musisi Norwegia Usai Makan Nasi Padang VIDEO: Dimas Kanjeng Buka Peti Berisi Uang Hasil dari Bank Indonesia dan BCA Aneh dan Langka, Remaja Ini Punya Ekor Sepanjang 18 Sentimeter Tumbuh Tepat Dipantatnya
"2016-10-07T09:49:54"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/video-pria-ini-punya-ekor-panjang-dikira-jimat
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:d1dda0cf-3dda-406f-bc65-4cc2c46e5119>", "warc-date": "2016-10-07T09:49:54", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "85811", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/video-pria-ini-punya-ekor-panjang-dikira-jimat", "warc-block-digest": null } }
Aneh bin Ajaib, Bayi Baru Berumur 9 Minggu Rambutnya Sudah Godrong Seperti Pria Dewasa bayinya memiliki helai rambut yang sangat lebat sedari Junior berusia satu hari. BANGKAPOS.COM-Pemandangan tidak biasa adalah melihat bayi yang masih berusia sembilan minggu memiliki rambut sangat lebat dan panjang. Namun, Junior Cox-Noon (9 minggu) asal Inggris memiliki kepala yang penuh dengan rambut dan helai rambut yang lebih tebal dibandingkan pria dewasa. Ibu Junior, Chelsea Noon, mengatakan pada Daily Maily bahwa dia telah menyadari bayinya memiliki helai rambut yang sangat lebat sedari Junior berusia satu hari. Namun, Noon menyakinkan bahwa buah hatinya tidak mengalami gangguan kesehatan apa pun. Noon pun menceritakan, rambut bayinya itu selalu menarik perhatian orang sekitar, mulai dari yang hanya memandang, menyentuh, dan membuka percakapan padanya bertanya apa rahasia rambut anaknya yang lebat itu. Atensi orang-orang tersebut sama sekali tidak mengganggu Noon. Bahkan, dia mengatakan bahwa hal itu menjadi hiburan dan pujian bahwa anaknya menggemaskan. Hanya satu yang merepotkan dari rambut tebal Junior, yaitu Noon harus menggunakan alat pengering rambut dengan setelan dingin untuk mengeringkan rambut setelah mandi. Sebab, jika tidak, rambut Junior butuh waktu berjam-jam untuk kering secara natural. “Banyak orang menanyakan, apakah aku akan menggunting atau memangkas rambut Junior? Jawabanku hingga sekarang adalah tidak. Sebab, bayiku sangat unik dan aku menyukainya,” pungkas Noon. (Kompas.com) Pasutri Ini Terang-terangan Mau Jual Bayi, Alasannya Mengharukan Wow, Untuk Bergaya seperti Kate Middleton Dibutuhkan Biaya Rp 250 Juta, Berani Coba? Dikira Hanya Sekadar Jerawat Pada Rahang Bayi Usia 7 Bulan Ini, Dokter Pun Terkejut Saat Mencabutnya Tahukan Anda, Lain Negara Lain Cara Wanita Bercinta Alan Shearer Nilai Rooney Tak Pantas di Timnas Inggris
"2016-10-07T09:49:59"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/aneh-bin-ajaib-bayi-baru-berumur-9-minggu-rambutnya-sudah-godrong-seperti-pria-dewasa
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:a678a370-e42f-4017-b678-96e400df82d7>", "warc-date": "2016-10-07T09:49:59", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "88768", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/aneh-bin-ajaib-bayi-baru-berumur-9-minggu-rambutnya-sudah-godrong-seperti-pria-dewasa", "warc-block-digest": null } }
Tujuh Orang Warga Pelepak Pute Diterima Bertemu Anggota DPRD Belitung Audiensi yang berlangsung diruang Badan Musyawarah (Bamus) DPRD Kabupaten Belitung Pos Belitung/Disa Aryandi Perwakilan warga Pelepak Pute, Kecamatan Sijuk, Kabupaten Belitung, Jumat (7/10/2016) ketika melakukan audiensi di DPRD Belitung. Laporan Wartawan Pos Belitung, Disa Aryandi BANGKAPOS.COM, BELITUNG -- Dari puluhan warga Desa Pelepak Pute, Kecamatan Sijuk, Kabupaten Belitung, Jumat (7/10/2016) yang mendatangi kantor DPRD Belitung diperkenankan agar melakukan audiensi. Audiensi yang berlangsung diruang Badan Musyawarah (Bamus) DPRD Kabupaten Belitung tersebut, hanya diwakili oleh tujuh orang dari unsur warga Desa Pelepak Pute, Kecamatan Sijuk. Pertemuan itu, secara langsung diterima oleh Ketua DPRD Kabupaten Belitung, Taufik Rizani, wakil Ketua I DPRD Belitung, Budi Prastiyo, perwakilan Komisi I, II dan II DPRD Belitung. Selain itu, hadir mengikuti pertemuan tersebut pelbagai unsur dari pemerintah daerah (Pemda) Kabupaten Belitung. Penulis: Disa Aryandi Editor: Hendra Sumber: bangkapos.com Baca Juga Puluhan Warga Pelepak Pute Datangi Kantor DPRD Belitung Samsir Sayangkan Pertamina Tak Lakukan Sosialisasi Pengalihan BBM ke BBK Pertanyakan Penundaan ADD 2016, Aparatur Desa di Beltim Datangi DPRD Tahu Isi Sabu di Tahanan Terbongkar, Otaknya Oknum Anggota DPRD Tak Bayar Retribusi, Dewan Dukung Pemkab Bangka Segel Menara Telekomunikasi
"2016-10-07T09:49:59"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/tujuh-orang-warga-pelepak-pute-diterima-bertemu-anggota-dprd-belitung
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:431b633c-9b72-45e4-9d27-f70b0a817207>", "warc-date": "2016-10-07T09:49:59", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "88156", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/tujuh-orang-warga-pelepak-pute-diterima-bertemu-anggota-dprd-belitung", "warc-block-digest": null } }
Barang Aneh Untuk Pengikut Setia Dimas Kanjeng, Patung Bung Karno Hingga Tungku Nyi Roro Kidul Ada 100 lebih item barang yang diberikan Taat kepada Najmiyah selama menjadi pengikutnya. BANGKAPOS.COM, SURABAYA - Polda Jatim menyita semua barang yang diberikan pemimpin padepokan Dimas Kanjeng Taat Pribadi kepada salah satu korban penipuannya, Najmiyah, pengusaha asal Makassar. Jumat (7/10/2016), barang-barang tersebut diekspose di Mapolda Jatim. Ada 100 lebih item barang yang diberikan Taat kepada Najmiyah selama menjadi pengikutnya. Barang-barang antik yang disebut punya kekuatan gaib itu antara lain, patung Bung Karno berbahan logam, beragam keris yang yang diantaranya disebut milik Raja Brunai dan Raja Majapahit, serta tungku yang disebut milik mahluk legenda Nyi Roro Kidul. Selain itu juga ada cambuk, gada dan barang antik lainnya. Selain barang-barang antik tersebut, juga ada tumpukan uang kertas dari berbagai negara, serta tumpukan kertas yang dibendel seukuran uang kertas. Tidak ketinggalan, 268 buah emas palsu batangan berlogo palu dan arit. "Soal asli atau tidaknya uang tersebut, kami minta pendapat dari Bank Indonesia nanti," kata Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Raden Prabowo Argo Yuwono. Seperti diberitakan, Najmiyah adalah korban Dimas Kanjeng yang mengaku mengalami kerugian hingga Rp 200 miliar. Najmiyah sendiri meninggal lima bulan lalu karena sakit. Pekan lalu, putra bungsu Najmiyah melapor ke Mapolda Jatim didampingi anggota Komisi III DPR RI, Faizal Akbar. Inilah Janji Manis Dimas Kanjeng yang Membuai Pengikutnya VIDEO: Dimas Kanjeng Buka Peti Berisi Uang Hasil dari Bank Indonesia dan BCA Ini Pengakuan dari Pengikut Dimas Kanjeng Hidup Tak Tenang, Tersangka Pembunuh Pengikut Dimas Kanjeng Menyerahkan Diri Pria Ini Racuni 2 Korbannya Terinspirasi Dimas Kanjeng dan Jessica Wongso
"2016-10-07T09:50:00"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/barang-aneh-untuk-pengikut-setia-dimas-kanjeng-patung-bung-karno-hingga-tungku-nyi-roro-kidul
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:58798148-6084-4535-a7c5-d1eb74c65de5>", "warc-date": "2016-10-07T09:50:00", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "89319", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/barang-aneh-untuk-pengikut-setia-dimas-kanjeng-patung-bung-karno-hingga-tungku-nyi-roro-kidul", "warc-block-digest": null } }
Mbah Mijan Komunikasi dengan Sosok Gaib Bu Indi Pembawa Kasrin Berhaji mbah Mijan mengaku sempat berkomunikasi dengan bu Indi yang disebut mbah Mijan berusia sekitar 50 tahun. BANGKAPOS.COM-Kasrin si tukang becak naik haji misterius itu makin ramai diperbincangkan. Setelah 44 hari "menghilang" dari rumahnya di Dukuh Gembul, Desa Sumberjo, Kecamatan Pamotan, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah, dia pulang dari "naik haji" dengan membawa sejumlah oleh-oleh. Kasrin yang pulang ke Rembang tanggal 4 Oktober 2016, dielu-elukan oleh keluarga serta kerabatnya. Dia pun bawa oleh-oleh antara lain sajadah, tasbih, mukena, teko dan gelas kecil-kecil khas Arab Saudi, serta tak ketinggalan air zamzam sebanyak satu jeriken. Baca juga: Kisah Nyata Kasrin Naik Haji Dibawa Sosok Misterius, Naik Pesawat Tanpa ada Pemeriksaan Oleh-oleh yang Kasrin bawa pulang adalah bentuk nyata. Namun kepergiannya, selama perjalanan, naik bus ke Embarkasi Donohudan, Boyolali naik pesawat, dan selama berada di Tanah Suci, masih misterius. Sosok tukang becak, yang biasa mangkal di depan Masjid Jami' Lasem itu ramai diperbincangkan, usai ia mengaku berangkat menunaikan ibadah haji ke tanah suci, meski namanya tak tercantum dalam daftar jamaah di Kantor Kementrian Agama (Kemenag) setempat. Kasrin Si Tukang Becak Berhaji Misterius Sebut Bu Indi Sekarang Ada di Kamar Kasrin Tukang Becak Berhaji Secara Misterius, Pulangnya Bawa Banyak Oleh-oleh Khas Arab Kisah Nyata Kasrin Naik Haji Dibawa Sosok Misterius, Naik Pesawat Tanpa ada Pemeriksaan Begini Cerita Kasrin Selama di Tanah Suci Fakta Adanya Indra Keenam Benar-benar Nyata, Bukan Masalah Hal Gaib
"2016-10-07T09:50:02"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/mbah-mijan-komunikasi-dengan-sosok-gaib-bu-indi-pembawa-kasrin-berhaji
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:ab380d3c-395f-4e36-8e60-167d6a01106e>", "warc-date": "2016-10-07T09:50:02", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "89117", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/mbah-mijan-komunikasi-dengan-sosok-gaib-bu-indi-pembawa-kasrin-berhaji", "warc-block-digest": null } }
Reza Artamevia Akhirnya Melaporkan Mantan Guru Spiritualnya Penyanyi Reza Artamevia mendatangi Sentra Pelayanan Kepolisian (SPK) Mapolda Metro Jaya, Jakarta Pusat, Jumat (7/10/2016). KOMPAS.com/TRI SUSANTO SETIAWAN Reza Artamevia bersama kuasa hukumnya mendatangi Sentra Pelayanan Kepolisian (SPK) Mapolda Metro Jaya, Jakarta Pusat, Jumat (7/10/2016). TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penyanyi Reza Artamevia mendatangi Sentra Pelayanan Kepolisian (SPK) Mapolda Metro Jaya, Jakarta Pusat, Jumat (7/10/2016). Reza tiba pada pukul 15.40 WIB bersama kuasa hukumnya, Ramdan Alamsyah. Reza datang ke Mapolda Metro Jaya untuk melaporkan mantan guru spiritualnya, Gatot Brajamusti. Namun, baik Reza maupun Ramdan tidak menjelaskan secara spesifik materi laporannya soal Gatot. Tidak ada sepatah kata pun yang keluar dari mulut keduanya. Reza yang mengenakan kerudung berwarna coklat muda tersebut langsung memasuki ruang SPK bersama kuasa hukumnya. (*) Editor: Elpianur Achmad Sumber: Tribunnews Baca Juga Reza Artamevia Laporkan Aa Gatot ke Polda Metro Gatot Akui Pesta Seks dan 'Gilir' Korbannya Gatot Brajamusti Mengaku Pakai Aspat dan Pernah Three Some dengan Korban-korbannya Robby Abbas Soal Prostitusi Artis: Tarif Mahal, Bahasa Pancingan Hingga Hotel yang Dipilih Diperiksa Penyidik Soal Senjata Gatot, Torro Margens Berkomentan Ini?
"2016-10-07T11:48:26"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/reza-artamevia-akhirnya-laporkan-gatot-brajamusti-ke-polda-metro-jaya
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:93669db3-2e86-4d86-820e-6a3ebdcee9fa>", "warc-date": "2016-10-07T11:48:26", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "87454", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/reza-artamevia-akhirnya-laporkan-gatot-brajamusti-ke-polda-metro-jaya", "warc-block-digest": null } }
Berita Tabalong Gudang Detonator Dipasangi Garis Polisi Ini dilakukan agar lokasi tidak terganggu dan untuk sementara tidak boleh dulu ada barang yang keluar atau masuk dari gudang. net Ilustrasi BANJARMASINPOST.CO.ID, TANJUNG - Untuk keperluan penyelidikan terkait raibnya detonator, sampai saat gudang penyimpanan yang ada di wilayah tambang PT Adaro Indonesia masih dipasangi garis polisi. Ini dilakukan agar lokasi tidak terganggu dan untuk sementara tidak boleh dulu ada barang yang keluar atau masuk dari gudang. "Iya gudangnya dipasangi police line," kata Kapolres Tabalong AKBP Zuhdi Batubara melalui Kasatreskrim AKP Wisnu Hadi. Dengan dipasangi garis polisi ini maka untuk saat ini gudang tak bisa digunakan dan tidak boleh ada barang yang keluar masuk untuk sementara waktu. (*) Penulis: Dony Usman Editor: Mustain Khaitami Sumber: Banjarmasin Post Berita Terkait: Berita Tabalong Terkait Raibnya Detonator, Sudah 11 Orang Dimintai Keterangan Sosialisasikan Budayakan Tertib Berlalu Lintas Lewat Program Police Goes to School Lokasi Bekas Tambang Jadi Tempat Studi Banding Pengusaha Makanan Tabalong Diminta Terus Perhatian Standar Kesehatan Tugas Mengantar Sepaket Sabu Jebloskan Pria Murung Pudak Ini ke Penjara
"2016-10-07T11:48:29"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/gudang-detonator-dipasangi-garis-polisi
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:f153e79d-54e7-459e-a493-3b323428abd7>", "warc-date": "2016-10-07T11:48:29", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "86374", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/gudang-detonator-dipasangi-garis-polisi", "warc-block-digest": null } }
Ahok Sebut ACTA Bakal Ditertawakan Polisi karena Laporan Penghinaan Agama Menurut Ahok, video yang tersebar itu tidak utuh. Karenanya dia mengunggah video utuh di akun Facebook untuk mengklarifikasi. BANJARMASINPOST.CO.ID, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok tidak terima disebut menghina kitab suci, hingga dilaporkan oleh Advokat Cinta Tanah Air (ACTA) ke Badan Reserse Kriminal Kepolisian Republik Indonesia. Ahok menyebut laporan ACTA atas dugaan pelecehan agama itu akan ditertawakan pihak kepolisian. "Nanti polisi periksa juga bisa ketawa. Kan' dia (ACTA) menuduh saya menghina kitab suci. Yang menghina siapa," ujar Ahok di Balai Kota, Jakarta Pusat, Jumat (7/10/2016). ACTA laporkan Ahok karena pernyataanya dianggap telah melecehkan agama. Pernyataan itu, disampaikan Ahok saat berdialog dengan warga Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu pada 27 September 2016. Kemudian, video sambutan Ahok itu, tersebar di sosial media. Menurut Ahok, video yang tersebar itu tidak utuh. Karenanya dia mengunggah video utuh di akun Facebook untuk mengklarifikasi. Berdasarkan kedua video itu, pihak kepolisian dirasa Ahok tidak perlu memintai keterangannya. "Polisi juga tidak usah panggil saya. Dia (polisi) bandingkan dari video juga sudah tahu. Sekarang harusnya yang melaporkan, yang menghina saya, yang fitnah saya," ucap Ahok. Ahok merasa difitnah oleh ACTA disebut menyebarkan kebencian dan memprovokasi masyarakat. ACTA berpendapat, Ahok bisa dikenai Pasal 28 Undang-undang Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik. (1) Setiap Orang dengan sengaja dan tanpa hak menyebarkan berita bohong dan menyesatkan yang mengakibatkan kerugian konsumen dalam Transaksi Elektronik. (2) Setiap Orang dengan sengaja dan tanpa hak menyebarkan informasi yang ditujukan untuk menimbulkan rasa kebencian atau permusuhan individu dan/atau kelompok masyarakat tertentu berdasarkan atas suku, agama, ras, dan antargolongan. "Bilang Ahok perlu dirajam , dihukumlah, macam-macam omongannya, karena menghina kitab suci," tutup Ahok. (Dennis Destryawan) Djan Faridz Pastikan Dukung Ahok, Haji Lulung Pilih Tidak Hadir Ini Kata Ahok Terkait Tuduhan Lecehkan Alquran Ketika Berpidato di Kepulauan Seribu Aa Gym Minta Ahok Jujur dan Meminta Maaf Terkait Tuduhan Meremehkan Alquran di Pidatonya Ini Kata Utusan Jokowi di MK Terkait Pendapat Ahok soal Cuti Kampanye bagi Petahana Ahok Pasrah!
"2016-10-07T11:48:31"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/ahok-sebut-acta-bakal-ditertawakan-polisi-karena-laporan-penghinaan-agama
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:ba3c3945-9e9d-4007-9acb-743da63c7a5f>", "warc-date": "2016-10-07T11:48:31", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "90091", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/ahok-sebut-acta-bakal-ditertawakan-polisi-karena-laporan-penghinaan-agama", "warc-block-digest": null } }
Reza Artamevia Laporkan Aa Gatot ke Polda Metro Namun, baik Reza maupun Ramdan tidak menjelaskan secara spesifik materi laporannya soal Gatot. Tidak ada sepatah kata pun yang keluar dari mulut kedua KOMPAS.com/TRI SUSANTO SETIAWAN Reza Artamevia bersama kuasa hukumnya mendatangi Sentra Pelayanan Kepolisian (SPK) Mapolda Metro Jaya, Jakarta Pusat, Jumat (7/10/2016). BANJARMASINPOST.CO.ID, JAKARTA - Penyanyi Reza Artamevia mendatangi Sentra Pelayanan Kepolisian (SPK) Mapolda Metro Jaya, Jakarta Pusat, Jumat (7/10/2016). Reza tiba pada pukul 15.40 WIB bersama kuasa hukumnya, Ramdan Alamsyah. Reza datang ke Mapolda Metro Jaya untuk melaporkan mantan guru spiritualnya, Gatot Brajamusti. Namun, baik Reza maupun Ramdan tidak menjelaskan secara spesifik materi laporannya soal Gatot. Tidak ada sepatah kata pun yang keluar dari mulut keduanya. Reza yang mengenakan kerudung berwarna coklat muda tersebut langsung memasuki ruang SPK bersama kuasa hukumnya. (Tri Susanto Setiawan/Kompas.com) Editor: Mustain Khaitami Sumber: Tribunnews Baca Juga Reza Artamevia Akhirnya Melaporkan Mantan Guru Spiritualnya Gatot Akui Pesta Seks dan 'Gilir' Korbannya Gatot Brajamusti Mengaku Pakai Aspat dan Pernah Three Some dengan Korban-korbannya Robby Abbas Soal Prostitusi Artis: Tarif Mahal, Bahasa Pancingan Hingga Hotel yang Dipilih Diperiksa Penyidik Soal Senjata Gatot, Torro Margens Berkomentan Ini?
"2016-10-07T11:48:35"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/reza-artamevia-laporkan-aa-gatot-ke-polda-metro
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:42b4e164-adb7-4433-92fd-d18b4b7cc9f1>", "warc-date": "2016-10-07T11:48:35", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "86946", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/reza-artamevia-laporkan-aa-gatot-ke-polda-metro", "warc-block-digest": null } }
Djan Faridz Pastikan Dukung Ahok, Haji Lulung Pilih Tidak Hadir Djan memastikan bahwa sikap DPP ini akan diikuti oleh semua kadernya, termasuk Ketua Dewan Pimpinan PPP DKI Jakarta Abraham Lunggana alias Lulung. BANJARMASINPOST.CO.ID, JAKARTA - Partai Persatuan Pembangunan yang dipimpin Djan Faridz memutuskan untuk mendukung pasangan petahana Basuki Tjahaja Purnama dan Djarot Saiful Hidayat pada Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017. Djan memastikan bahwa sikap DPP ini akan diikuti oleh semua kadernya, termasuk Ketua Dewan Pimpinan PPP DKI Jakarta Abraham Lunggana alias Lulung. "Pasti, setiap keputusan DPP akan diikuti keputusan DPW," kata Djan Faridz dalam jumpa pers di Kantor DPP PPP, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Jumat (7/10/2016). Djan mengatakan, keputusan mendukung Ahok-Djarot ini diambil berdasarkan rapat pleno DPP PPP tanggal 4 Oktober 2016. Keputusan ini juga sesuai Silaturahim Nasional PPP 6 Oktober 2016 yang dihadiri semua pengurus wilayah PPP se-Indonesia, termasuk Lulung. "Kalau hadir artinya mendukung keputusan itu kan," ucap Djan. Namun, Djan tidak mengetahui kenapa Lulung tidak hadir dalam jumpa pers hari ini. Ahok Sebut ACTA Bakal Ditertawakan Polisi karena Laporan Penghinaan Agama Ini Kata Ahok Terkait Tuduhan Lecehkan Alquran Ketika Berpidato di Kepulauan Seribu Aa Gym Minta Ahok Jujur dan Meminta Maaf Terkait Tuduhan Meremehkan Alquran di Pidatonya Ini Kata Utusan Jokowi di MK Terkait Pendapat Ahok soal Cuti Kampanye bagi Petahana Ahok Pasrah!
"2016-10-07T11:48:37"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/djan-faridz-pastikan-dukung-ahok-haji-lulung-tidak-hadiri
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:7f860c19-78c1-4210-9faf-def8c35be89e>", "warc-date": "2016-10-07T11:48:37", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "89123", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/djan-faridz-pastikan-dukung-ahok-haji-lulung-tidak-hadiri", "warc-block-digest": null } }
Berkedok Pijat, Terapis Terekam Kamera Indehoy dengan Pelanggan Parahnya lagi aksi tidak senonoh ini dilakukan di ruangan yang hanya bersekat dinding bambu yang dilalui oleh banyak pengunjung. BANJARMASINPOST.CO.ID - Pulau Dewata Bali menjadi satu tempat destinasi wisata paling populer yang dikunjungi oleh turis mancanegara. Selain menawarkan pemandangan alam yang memesona seperti hamparan sawah padi, gunung berapi dan pantai-pantai serta kekayaan bawah laut, adapula jasa pijat tradisional Bali yang menjadi tujuan para wisatawan menghabiskan waktu liburan di Bali. Beragam tempat terapis spa dan pemijatan banyak dibuka di sejumlah daerah di Bali. Jasa spa dan pijat tradisional Bali memang telah lama terkenal dan menjadi tujuan wisatawan lokal maupun mancanegara. Namun baru-baru ini muncul sebuah video viral berkonten panas yang tersebar di media sosial. Padahal tempat pemijatan ini menawarkan pemijatan tradisional Bali, namun apa yang terekam di kamera CCTV justru menjadikannya seperti tempat pijat ++. Dilansir dari elitereaders.com, video singkat berdurasi 28 detik akan membuat penonton yang melihatnya dibuat terkejut dan menepuk jidat lantaran terdapat tayangan yang mengandung konten dewasa. Pengaruh Dimas Kanjeng Sampai ke Bali, di Sini Pengikutnya Ratusan 5 Alasan Turis Amerika Kurang Berminat Liburan ke Indonesia Mau Coba Sensasi Ngerock di Suhu Minus 5 Derajat di Bali? Di Sini Tempatnya Sambil Menangis, Jessica Ungkap Permintaan Krishna Murti Polres Palangkaraya Punya Pos Pemantau Keamanan Kota Terpusat
"2016-10-07T11:48:44"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/berkedok-pijat-terapis-terekam-kamera-indehoy-dengan-pelanggan
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:c4e3b4d6-e902-4bb4-b709-f8d19f739edb>", "warc-date": "2016-10-07T11:48:44", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "88995", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/berkedok-pijat-terapis-terekam-kamera-indehoy-dengan-pelanggan", "warc-block-digest": null } }
Seputar Kalteng Bakal Digarap, Galian C Berpotensi Mengasilkan PAD Ratusan Juta Kepala Distamben Kabupaten Kapuas H Suparman, Jumat(7/10/2016) mengatakan, memang pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan Dispenda dan dan Dishub. BANJARMASINPOST.CO.ID, KUALAKAPUAS - Dinas Pertambangan dan Energi Kabupaten Kapuas akan mengelola pajak galian C untuk mendongkrak Pendapatan Asli Daerah (PAD). Dengan adanya koordinasi antar SKPD terkait akan mendatangkan keuntungan bagi daerah. Kepala Distamben Kabupaten Kapuas H Suparman, Jumat(7/10/2016) mengatakan, memang pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan Dispenda dan dan Dishub. Apabila para pengembangan melakukan aktivitas pengelolaan sumber daya alam, terutama pasir harus wajib bayar pajak. Diterangkan H Suparman, pihaknya hanya bisa mengeluarkan izin ekploitasi sebelum pihak pengembangan menunjukan bukti pembayaran pajak yang akan dikeluarkan oleh pihak Dinas Pendapatan setempat. Sedangkan pihak Dishub akan mengeluarkan surat izin pelayaran, selama pengusaha pasir mau mematuhi aturan. (*) Seputar Kalteng Polisi Belum Bisa Memastikan Penyebab Kematian Sopir Truk Material di RTA Milano Palangkaraya BREAKING NEWS: Muhaimin Kaget Saat Bersihkan Lahan Melihat Mayat Membusuk Mahasiswi Praktek Pasang Behel Ditangkap, Ini Komentar Fakultas Kedokteran Unpar Mahasiswi Kedokteran Ini Mengaku Berhenti Melayani Pasang Behel Sejak Tahun 2015 BREAKING NEWS : Saat Pencurian Detonator Bom Beraksi, Ternyata Lampu Lagi Padam
"2016-10-07T11:48:46"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/bakal-digarap-galian-c-berpotensi-mengasilkan-pad-ratusan-juta
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:edad7551-f723-4cce-9be8-9f34dbfc074b>", "warc-date": "2016-10-07T11:48:46", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "88514", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/bakal-digarap-galian-c-berpotensi-mengasilkan-pad-ratusan-juta", "warc-block-digest": null } }
Sekda Banjar Lantik Pengurus Pramuka Kwarran Martapura Ditengah Lomba Ya, saat ini tengah berlangsung Lomba Tingkat II dan Perkemahan Edukasi dan Prestasi Pramuka Penggalang Tingkat Kwarcab Banjar. BANJARMASINPOST.CO.ID.MARTAPURA - Bumi Perkemahan Ponpes Taman Budaya Hidayatullah Bincau Martapura terlihat ramai oleh siswa-siswi dengan pakaian seragam pramuka. Mereka dengan cekatan mendirikan tenda dan menghiasnya dengan atribut kepramukaan. Ya, saat ini tengah berlangsung Lomba Tingkat II dan Perkemahan Edukasi dan Prestasi Pramuka Penggalang Tingkat Kwarcab Banjar. Ditengah berlangsungnya lomba, Kwarcab Banjar yang diketuai Sekda Banjar H Nasrun Syah secara resmi melantik Majelis Pembimbing Ranting Martapura, Pengurus Kwartir Ranting Martapura dan Lembaga Pemeriksa Keuangan Kwarran Martapura Periode 2016 – 2021. Pelantikan ditandai dengan pengucapan Trisatya Pramuka dan ikrar, dilanjutkan dengan penandatanganan SK pengangkatan Ketua Majelis Pembimbing Ranting Martapura, Ketua Pengurus Kwartir Ranting Martapura dan Ketua Lembaga Pemeriksa Keuangan Kwarran Martapura Periode 2016 – 2021 serta penyematan tanda jabatan. Dalam kesempatan itu, Nasrun menyampaikan generasi muda merupakan aset daerah dan bangsa yang sangat penting, karena kokoh dan tingginya kualitas sumberdaya generasi muda akan menentukan kemajuan bangsa. “Sudah selayaknya bagi kita untuk terus memajukan gerakan Pramuka demi memberikan garansi positif bagi kesinambungan bangsa kedepan,” pungkasnya. Hadir pula dalam pelantikan ini, Wakil Bupati Banjar H Saidi Mansyur yang menjadi tamu kehormatan. Dia pun mengucapkan selamat dan sukses kepada seluruh pengurus Majelis Pembimbing Ranting (MABIRAN), Kwartir Ranting (KWARRAN) dan Lembaga Pemeriksa Keuangan (LPK) Martapura Kota periode 2016-2021. “Saya meyakini kepengurusan yang baru dilantik ini merupakan orang-orang yang memiliki dedikasi tinggi untuk selalu membangkitkan semangat kepramukaan di daerah kita tercinta,” ucapnya. (*)
"2016-10-07T11:48:50"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/sekda-banjar-lantik-pengurus-pramuka-kwarran-martapura-ditengah-lomba
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:7771a1bb-8fc3-4d12-9811-e0f2e2e84661>", "warc-date": "2016-10-07T11:48:50", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "89771", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/sekda-banjar-lantik-pengurus-pramuka-kwarran-martapura-ditengah-lomba", "warc-block-digest": null } }
Partai Idaman Terganjal di Seleksi Badan Hukum Partai yang dipimpin pedangdut Rhoma Irama tersebut tidak lolos dalam seleksi administrasi yang ditetapkan dalam Undang-Undang Partai Politik. BANJARMASINPOST.CO.ID, JAKARTA - Partai Islam Damai dan Aman (Idaman) gagal mendapatkan status badan hukum di Kementerian Hukum dan HAM. Partai yang dipimpin pedangdut Rhoma Irama tersebut tidak lolos dalam seleksi administrasi yang ditetapkan dalam Undang-Undang Partai Politik. "Sebagian besar partai tidak lolos karena terganjal dalam syarat administrasi kepengurusan," ujar Menteri Hukum dan HAM Yasonna H Laoly dalam jumpa pers di Gedung Kemenkumham Jakarta, Jumat (7/10/2016). Menurut Yasonna, salah satu syaratnya, kepengurusan partai politik harus mencakup seluruh provinsi. Kemudian, kepengurusan pada setiap provinsi paling sedikit 75 persen dari jumlah kabupaten/kota yang bersangkutan. Selain itu, paling sedikit 50 persen dari jumlah kecamatan pada kabupaten/kota yang bersangkutan. Ketentuan tersebut tercantum dalam Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2011 tentang Partai Politik. "Bukti keberadaan kantornya di setiap kepengurusan juga harus diverifikasi," kata Yasonna. Dalam tahap ini, terdapat lima partai politik yang mendaftarkan badan hukum. Kelima partai tersebut, yakni Partai Islam Damai dan Aman (Idaman), Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Rakyat, Partai Rakyat Berdaulat, dan Partai Kerja Rakyat Indonesia. Dari kelima partai tersebut, hanya PSI yang dinyatakan lolos verifikasi dan mendapatkan status badan hukum.
"2016-10-07T11:48:55"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/partai-idaman-terganjal-di-seleksi-badan-hukum
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:2392d4f2-5502-482b-a208-15bf4cf7dfa1>", "warc-date": "2016-10-07T11:48:55", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "87421", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/partai-idaman-terganjal-di-seleksi-badan-hukum", "warc-block-digest": null } }
Tradisi Menyambut Siswa Mulai Menular Seperti di SDN Rantau Kiwa 2 Rantau juga melakukan hal yang sama, kemudian di SMPN1 Rantau juga melaksanakan kegiatan positif tersebut. BANJARMASINPOST.CO.ID, RANTAU - Tradisi guru menyambut siswa di pintu gerbang sekolah sekaligus jabat tangan (bersalaman) yang selama ini berlangsung di SDN Rantau Kiwa 1 Rantau, Tapin menular ke sekolah lain. Seperti di SDN Rantau Kiwa 2 Rantau juga melakukan hal yang sama, kemudian di SMPN1 Rantau juga melaksanakan kegiatan positif tersebut. Menurut Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Dinas Pendidikan Tapin Utara, Wahyudi, membenarkan beberapa sekolah sudah melaksanakan, menyambut kedatangan siswa di pagi hari dengan cara bersalaman. Kegiatan tersebut, kata Wahyudi sangat positif, pertama: menghargai dan mengakrabkan guru dan siswa, semakin kenal antara guru dengan orangtua murid yang mengantar anaknya. Bahkan sebagai alat pendeteksi kecerian murid, kata Wahyudi. Sebab dengan bersalaman itu dapat terlihat wajah masing-masing murid, apakah dia ceria atau ada masalah. Dan banyak lagi egek positifnya, jelas Wahyudi kepada Bpost online, Jumat (7/10/2016). (*) Awas, Modus Penculikan Siswa Mengaku Petugas Antarjemput di Banjarbaru Sopir Ini Selalu Bawa Pistol dalam Tas Kecil Rudini Minta Seluruh KNPI di Seluruh Kalsel Cegah 'Kaum Jin' Satnarkoba Tapin Tangkap Pengedar 1.500 Butir Obat Carnophen Diperbatasan Peringati Hari Pangan Sedunia, BKP3 Lomba Masak 13 Masakan Khas Banjar di Tapin
"2016-10-07T11:48:58"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/tradisi-menyabut-siswa-mulai-menular
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:693b2a67-0281-4af1-96b6-d3f3612a46f4>", "warc-date": "2016-10-07T11:48:58", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "87108", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/tradisi-menyabut-siswa-mulai-menular", "warc-block-digest": null } }
Berita Balangan Rp 13 Miliar untuk Jalan Muara Pitat-Lingsir Disinggung kerusakan yang terjadi di jalur tersebut dikatakannya karena struktur tanah dilokasi tersebut masih belum mencapai kepadatan. BANJARMASINPOST.CO.ID, PARINGIN - Kabid Bina Marga PU Balangan, Cecep Ruswantoro perbaikan jalan Muara Pitap-Lingsir menjadi satu paket dengan pengaspalan dan pengecoran. "Ya ada lima titik kurang lebih yang rusak, nah yang rusak itu kontruksinya kami ganti dengan cor, sementara yang lainnya tetap diaspal," ungkapnya. Disinggung kerusakan yang terjadi di jalur tersebut dikatakannya karena struktur tanah dilokasi tersebut masih belum mencapai kepadatan. "Itu jalur baru dibuat, jadi kemarin memang langsung diaspal, dan ternyata tidak kuat kena panas hujan akhirnya tanahnya mempengaruhi aspal yang ada diatasnya," jelasnya. Namun sekarang sudah diantisipasi, dengan anggaran Rp 13 miliar, tahun ini jalur tersebut akan diselesaikan baik titik rusak diganti cor maupun pengaspalan. "Kami upaya 2017 sudah mulus dan tak ada lagi yang rusak," pungkasnya. (*)
"2016-10-07T11:49:16"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/rp-13-miliar-untuk-jalan-muara-pitat-lingsir
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:fba65571-0bc6-4287-9539-46c99e2d1666>", "warc-date": "2016-10-07T11:49:16", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "87130", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/rp-13-miliar-untuk-jalan-muara-pitat-lingsir", "warc-block-digest": null } }
Teken Kontrak Politik, Anies Janji Perjuangkan Hak-hak Warga Guji Baru Mantan rektor universitas ternama itu juga setuju untuk menata pemukiman yang dianggap kumuh serta mengutamakan gotong royong. BANJARMASINPOST.CO.ID, JAKARTA - Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan sekaligus Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akhirnya menandatangani kontrak politik dengan warga Kampung Guji Baru, Jumat (7/10/2016) siang, usai melakukan blusukan di kampung tersebut. Dalam kontrak politik tersebut, Anies telah menyetujui dan terikat janjinya untuk membantu para warga Kampung Guji Baru yang terletak di Jalan Duri Kepa, Jakarta Barat, dalam mendapatkan haknya memperoleh status kepemilikan tanah. Selain itu, mantan rektor universitas ternama itu juga setuju untuk menata pemukiman yang dianggap kumuh serta mengutamakan gotong royong. Anies pun harus mengupayakan hak-hak warga Guji Baru dan memediasi dengan para pemilik lahan, baik BUMN maupun swasta, bila kelak tanah yang ditempati merupakan milik dua pihak tersebut. Pria yang dikenal sebagai pendidik yang cerdas itu pun diharapkan bisa membuat program khusus agar bisa memberdayakan dan meningkatkan ekonomi warga kampung tersebut. Pasangan bakal calon wakil gubernur Sandiaga Uno tersebut juga diminta untuk transparan dalam menyampaikan informasi. Berikut lima poin kontrak politik yang telah ditandatangani oleh bakal calon gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dengan warga Kampung Guji Baru: Pernah Sebut Prabowo Mafia, Ini Pengakuan Anies Baswedan Klinik Kecantikan Ini Berubah Fungsi Jadi Posko Pemenangan Anies-Sandi Boy Sadikin Pimpin Tim Pemenangan Anies-Sandiaga Bidang Relawan Sandiaga Akui Miliki Dana Kampanye Paling Kecil di Pilkada DKI Ini Ajakan Sandiaga untuk Cagub-Cawagub DKI Jakarta
"2016-10-07T11:49:16"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/teken-kontrak-politik-anies-janji-perjuangkan-hak-hak-warga-guji-baru
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:eab8c7b2-92e7-45f4-a6c1-48653cccee9c>", "warc-date": "2016-10-07T11:49:16", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "89239", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/teken-kontrak-politik-anies-janji-perjuangkan-hak-hak-warga-guji-baru", "warc-block-digest": null } }
Polwan Polresta Banjarmasin Patroli Keliling Pakai Sepeda, Warga pun Senang Personel Polresta Banjarmasin diterjunkan dalam kegiatan patroli bersepeda di kawasan pusat perbelanjaan dan permukiman penduduk. BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Penerapan Program Prioritas 100 Hari Kerja Kapolri Tahun 2016 dalam peningkatan pelayanan prima kepolisian terus diatensi pihak Polresta Banjarmasin. Personel Polresta Banjarmasin diterjunkan dalam kegiatan patroli bersepeda di kawasan pusat perbelanjaan dan permukiman penduduk. Seperti yang belum lama ini dilakukan para polwan-polwan Polresta Banjarmasin. Kehadiran para polwan muda, cantik dan ramah itu tentu menarik perhatian warga masyarakat. Sembari patroli, para polwan ini menyambangi masyarakat untuk sampaikan pesan-pesan kamtibmas. Kelembutan para polwan membuat masyarakat yang dijumpai merasa nyaman kala berinteraksi, pesan kamtibmas yang disampaikan pun bisa optimal. Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Anjar Wicaksana mengatakan bahwa penerapan Program Prioritas 100 Hari Kerja Kapolri Tahun 2016 terus dilaksanakan pihaknya. Para Polwan Polresta Banjarmasin patroli sepeda keliling kota sambil bersosialisasi "Banyak upaya yang dilakukan dalam hal memberikan rasa aman dan nyaman untuk masyarakat. Kami terus giatkan patroli rutin, razia pekat dan lainnya. Semua agar Banjarmasin terus aman dan kondusif," kata Kapolresta Banjarmasin saat dijumpai BPost Online, Jumat (7/10/2016). Patroli bersepeda memang sudah lama dilaksanakan Polresta Banjarmasin. Hal ini guna mengantisipasi tindak kejahatan di wilayah hukum Polresta Banjarmasin. (*)
"2016-10-07T11:49:16"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/polwan-polresta-banjarmasin-patroli-keliling-pakai-sepeda-warga-pun-senang
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:93a588f0-fbd4-45bf-8638-55eaa7e26eec>", "warc-date": "2016-10-07T11:49:16", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "89006", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/polwan-polresta-banjarmasin-patroli-keliling-pakai-sepeda-warga-pun-senang", "warc-block-digest": null } }
Duh, Pengikut Dimas Kanjeng yang Setoran Miliran Rupiah Malu Pulang Kampung Juwariyah, salah satu pengikut Dimas Kanjeng mengaku malu pulang ke rumah karena takut ditagih oleh tetanggannya yang sudah terlanjur menitipkan uang. BANJARMASINPOST.CO.ID, PROBOLINGGO - Ada sejumlah alasan pengikut Dimas Kanjeng Taat Pribadi bertahan di padepokan di Dusun Sumber Cengkelek, Desa Wangkal, Kecamatan Gading, Probolinggo. Selain menunggu perintah dan petunjuk dari Ketua Yayasan Padepokan Marwah Daud Ibrahim, ada juga yang takut pulang ke rumah karena akan ditagih tetangga atau temannya yang sudah menitipkan uang mahar untuk digandakan oleh Dimas Kanjeng. Juwariyah, salah satu pengikut Dimas Kanjeng mengaku malu pulang ke rumahnya, karena takut ditagih oleh tetanggannya yang sudah terlanjur menitipkan uang. Ia sudah tinggal dan menetap di Padepokan Dimas Kanjeng Taat Pribadi sejak enam bulan terakhir. Selama dua tahun terakhir, ia menerima titipan uang dari beberapa tetangganya. "Jumlahnya pun tidak sedikit, sampai ratusan juta. Saya saja sendiri sudah menyetor Rp 409 juta ke padepokan," kata Juwariyah saat ditemui Surya Online, Jumat (7/10/2016). Mulanya Juwariyah tidak percaya dengan ilmu penggandaan uang di padepokan ini. Namun, ia mengaku pernah melihat langsung Dimas Kanjeng mengeluarkan uang dari balik jubahnya. "Dari situlah saya mulai percaya dan menginvestasikan sejumlah uang ke padepokan. Saya memang ingin kekayaan saya bisa digandakan dan semakin banyak dari sebelumnya," aku dia. Ada apa? Kok, Korban Kanjeng Dimas di Pamekasan Enggan Lapor ke Polisi Ternyata Padepokan Dimas Kanjeng Berstatus Yayasan dan Kantongi SK Kemenkumham Ada Apa, Di Balik Menterengnya Padepokan Dimas Kanjeng Taat Pribadi? Terlibat Aktivitas Dimas Kanjeng, Polres Jember Selidiki Dua Anggotanya Dimas Kanjeng Bilang Santrinya, Mahfud Md: 'Kurang Ajar Itu Orang!'
"2016-10-07T11:49:16"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/duh-pengikut-dimas-kanjeng-yang-setoran-miliran-rupiah-malu-pulang-kampung
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:e9a45219-da0d-4a76-9e15-b71301e5fd08>", "warc-date": "2016-10-07T11:49:16", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "90514", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/duh-pengikut-dimas-kanjeng-yang-setoran-miliran-rupiah-malu-pulang-kampung", "warc-block-digest": null } }
Berita Tabalong Terkait Raibnya Detonator, Sudah 11 Orang Dimintai Keterangan Selain telah mengumpulkan sejumlah barang bukti, hingga saat ini pengumpulan keterangan dari beberapa sumber juga terus dilakukan. BANJARMASINPOST.CO.ID, TANJUNG - Pendalaman terhadap dugaan pencurian dengan pemberatan yang membuat raibnya ratusan detonator dari gudang bahan peledak PT Adaro Indonesia, terus dilakukan tim gabungan dari Polda Kalsel dan Polres Tabalong. Selain telah mengumpulkan sejumlah barang bukti, hingga saat ini pengumpulan keterangan dari beberapa sumber juga terus dilakukan. Kapolres Tabalong AKBP Zuhdi Batubara melalui Kasatreskrim, AKP Wisnu Hadi, yang dikonfirmasi, membenarkan, bila pihaknya saat ini masih terus melakukan pendalaman. "Kita masih terus lakukan pendalaman," kata Wisnu. Salah satunya dengan telah mengumpulkan sejumlah barang dan memintai keterangan beberapa orang saksi. Hingga saat ini, sudah ada 11 orang saksi dari pihak internal Adaro yang telah dimintai keterangan oleh tim yang menangani kasus ini. Lalu apakah sudah ada gambaran bagaimana pelaku melakukan aksinya, Wisnu mengatakan, pihaknya masih mendalami. Termasuk apakah ada dugaan menggunakan mobil atau sarana lain, hingga kini juga masih dalam pendalaman. Pun berapa jumlah pasti detonator yang hilang, saat ini akan diinvetarisir ulang. (*) Berita Tabalong Gudang Detonator Dipasangi Garis Polisi Sosialisasikan Budayakan Tertib Berlalu Lintas Lewat Program Police Goes to School Lokasi Bekas Tambang Jadi Tempat Studi Banding Pengusaha Makanan Tabalong Diminta Terus Perhatian Standar Kesehatan Tugas Mengantar Sepaket Sabu Jebloskan Pria Murung Pudak Ini ke Penjara
"2016-10-07T11:49:16"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/terkait-raibnya-detonator-sudah-11-orang-dimintai-keterangan
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:c11145d3-415e-4d1e-8a55-286174e073aa>", "warc-date": "2016-10-07T11:49:16", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "88213", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/terkait-raibnya-detonator-sudah-11-orang-dimintai-keterangan", "warc-block-digest": null } }
Jendela Dunia Pecahan Sayap Pesawat MH370 Sampai ke Perairan Mauritius Sejauh ini, para pencari diharapkan mampu merampungkan penyisiran di wilayah seluas 120.000 kilometer persegi di Samudera Hindia pada Desember mendata BANJARMASINPOST.CO.ID, KUALA LUMPUR - Pecahan sayap pesawat yang ditemukan di Samudera Hindia wilayah Mauritius, telah diidentifikasi sebagai pecahan dari pesawat Malaysia Airlines, yang hilang pada 8 Maret 2014 silam. Petugas penyelidik dari Malaysia dan Australia mengungkapkan temuan itu Jumat (7/10/2016), seperti dilansir kantor berita Associated Press. Disebutkan, pecahan sayap itu sebelumnya ditemukan pada bulan Mei lalu dan kemudian diteliti oleh para pakar dari Biro Keselamatan Transportasi Australia. Para penyelidik menggunakan nomor suku cadang yang tercantum dalam pecahan itu, dan mengaitkannya dengan kasus lenyapnya Boeing 777 tersebut. Menteri Transportasi Malaysia, Liow Tiong Lai pun mengonfirmasi kabar ini. Pecahan ini adalah serpihan ke enam yang jika tidak dapat disebut mutlak, maka bisa dikatakan "hampir pasti" bagian dari pesawat MH370. Sejumlah pecahan ditemukan menyebar di sepanjang garis pantai di wilayah yang berbatasan dengan Samudera Hindia. Pesawat MH370 mengangkut 239 penumpang dan kru, terbang dari Kuala Lumpur, Malaysia menuju Beijing, China. Jendela Dunia NEWS VIDEO: Sebelum 'Nasi Padang', Lagu tentang Nasi Goreng dan Mi Instan Sudah Jadi Nostalgia Saat Ini Jutaan Warga AS Mengungsi, Ada Apa? Ini Dia Rumah Bagi Para Pensiunan Waduh! Badai Dahsyat Matius Sebabkan 1.594 Penerbangan Dibatalkan 1,1 Juta Warga Dievakuasi Akibat Badai Dahsyat Matius Menyerang Florida
"2016-10-07T11:49:16"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/pecahan-sayap-pesawat-mh370-sampai-ke-perairan-mauritius
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:3b70b8d2-3fa3-4ebe-a1d5-a43a6df8343a>", "warc-date": "2016-10-07T11:49:16", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "88941", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/pecahan-sayap-pesawat-mh370-sampai-ke-perairan-mauritius", "warc-block-digest": null } }
Detonator yang Dicuri dari PT Adaro Ternyata Sebanyak 183 Buah Petugas pun saat ini masih berada di Tabalong guna menyidiki kejadian cukup 'langka' ini. BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Tim khusus Polda Kalimantan Selatan terus melakukan penyidikan terhadap hilangnya ratusan alat pemicu bom atau detonator milik PT Adaro Indonesia di di Desa Padang Panjang. Kecamatan Tanta, Kabupaten Tabalong. Hingga saat ini sang pencuri yang termasuk nekad ini masih dalam pencarian tim khusus Polda Kalimantan Selatan. Petugas pun saat ini masih berada di Tabalong guna menyidiki kejadian cukup 'langka' ini. Kapolda Brigjen Erwin Triwanto yang dikonfirmasi Jumat (7/10) mengatakan saat ini anggota masih berada di lapangan melakukan penyidikan kasus hilangnya detonator ini. "Anggota masih di lapangan, saya kemarin juga langsung kesana. Dari perhitungan jumlah detonator yang hilang sebanyak 183 buah," ucap Erwin menerangkan. Detonator itu terbungkus dalam tiga dos yang masing-masing berisi 60 buah serta tiga lainnya dalam keadaa tanpa bungkus. (*) Gudang Detonator Dipasangi Garis Polisi Terkait Raibnya Detonator, Sudah 11 Orang Dimintai Keterangan BREAKING NEWS : Saat Pencurian Detonator Bom Beraksi, Ternyata Lampu Lagi Padam BREAKING NEWS: Waduh, Ratusan Detonator Milik PT Adaro Indonesia Digondol Pencuri Lokasi Bekas Tambang Jadi Tempat Studi Banding
"2016-10-07T11:49:16"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/detonator-yang-dicuri-dari-pt-adaro-ternyata-sebanyak-183-buah
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:d2b5897c-a76d-441a-9f6b-d7c2e1d3217c>", "warc-date": "2016-10-07T11:49:16", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "87240", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/detonator-yang-dicuri-dari-pt-adaro-ternyata-sebanyak-183-buah", "warc-block-digest": null } }
Tata Batas Kalteng Tak Tuntas, KNPI Gelar Diskusi Publik Cari Solusi Diskusi publik yang digelar KNPI Kalteng tersebut sebagai upaya organisasi yang dipimpinnya mencari solusi dan alternatif penyelesaian. BANJARMASINPOST.CO.ID, PALANGKARAYA - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KNPI) Provinsi Kalimantan Tengah, Jumat (7/10/2016) menggelar diskusi publik terkait masalah tata batas Kalteng yang tak kunjung tuntas. Masalah tata ruang maupun tata batas Kalimantan Tengah yang sudah puluhan tahun tetapi belum juga ada penyelesaiannya ini di bahas tuntas dalam diskusi yang digelar oleh organisasi kepemudaan ini. Adalah Forum diskusi kajian strategis daerah DPD KNPI Kalteng dengan tema solusi tata batas kawasan Kalteng dengan Kaltim kegiatan dilaksanakan di Balai Sahawung Pemuda KNPI Kalteng , Jumat (7/10/2016) mendapat perhatian banyak kalangan. Ketua KNPI Kalimantan Tengah Fairid Nafarin, menjelaskan, diskusi publik yang digelar pihaknya tersebut sebagai upaya organisasi yang dipimpinnya mencari solusi dan alternatif penyelesaian. "Kami sangat prihatin masalah tata batas dan tata ruang Kalteng yang sampai sekarang belum juga tuntas.Ini sangat merugikan masyarakat sehingga perlu dicarikan solusinya agar pembangunan Kalteng bisa berjalan dengan baik dan lancar."katanya. Dia menjelaskan, peserta yang hadir adalah hampir semua organisasi kepemudaan dan mahasiswa serta BEM, dengan pemberi materi dari Ombudsmen, perwakilan Pemprov Kalteng dan Komisi terkait di DPRD Kalteng dan yang lainnya. (*) Tausiah Rutin di Pemkab Kapuas, H Parhani Ingatkan Soal Pentingnya Salat Lima Waktu Polisi Belum Bisa Memastikan Penyebab Kematian Sopir Truk Material di RTA Milano Palangkaraya Mayat Membusuk di RTA Milono Ternyata Sopir Truk Angkutan Material Bangunan BREAKING NEWS: Muhaimin Kaget Saat Bersihkan Lahan Melihat Mayat Membusuk Mahasiswi Praktek Pasang Behel Ditangkap, Ini Komentar Fakultas Kedokteran Unpar
"2016-10-07T11:49:16"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/tata-batas-kalteng-tak-tuntas-knpi-gelar-diskusi-publik-cari-solusi
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:04b35eda-1a0a-4b6f-9b7e-260e20a91a20>", "warc-date": "2016-10-07T11:49:16", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "89193", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/tata-batas-kalteng-tak-tuntas-knpi-gelar-diskusi-publik-cari-solusi", "warc-block-digest": null } }
Seputar Banjarmasin Patok Perbatasan Banjarmasin Akan Diperbarui Terutama perbatasan antara Banjar dam Banjarmasin, tumbuh perumahan baru. Keadaan ini dikhawatirkan berpengaruh pada patok tapal batas. BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Sejak 2009, patok perbatasan milik Pemko Banjarmasin nyaris tak pernah diperiksa. Padahal perbatasan wilayah Banjarmasin, Banjar dan Batola perkembangannya pesat. Terutama perbatasan antara Banjar dam Banjarmasin, tumbuh perumahan baru. Keadaan ini dikhawatirkan berpengaruh pada patok tapal batas. Staf Ahli Pemerintahan Kota Banjarmasin, Ikhsan Alhak berencana memeriksanya bersama bagian Tata Pemerintahan. Dari pemeriksaan patok tapal batas itu akan dibuat keputusan apakah diperbaiki atau diperbanyak. "Makin banyak kian bagus," katanya. Selain itu juga dilihat, apakah ada pengaruhnya terhadap layanan publik. "Jangan-jangan mereka tinggal di Banjarmasin tapi KTP Banjar," katanya. Kebetulan, kata Ikhsan, saat pengukuran tapal batas itu, dia juga yang melakukannya. Saat itu dia masuk Kabiro Pemerintahan Pemprov Kalsel. Menariknya, pintu gerbang selamat datang di Jalan A Yani Km 6 bukan berada di Banjarmasin tapi masuk wilayah Banjar. "Sebenarnya batasnya pas pagar Perpustakaan Kalsel. Kalau pintu gerbang itu di atas Kabupaten Banjar," katanya. (*)
"2016-10-07T11:49:16"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/patok-perbatasan-banjarmasin-akan-diperbarui
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:5dd315f1-f14c-451c-989c-104959c94ae9>", "warc-date": "2016-10-07T11:49:16", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "87451", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/patok-perbatasan-banjarmasin-akan-diperbarui", "warc-block-digest": null } }
Ketua DPRD Minta Dihadirkan Kades Pelepak Pute dan Bupati Belitung Ketua DPRD Kabupaten Belitung, Taufik Rizani, Jumat (7/10/2016) meminta dihadirkan Kepala Desa (Kades) Pelepak Pute, Anang Jailani Laporan Wartawan Pos Belitung, Disa Aryandi BANGKAPOS.COM, BELITUNG -- Ketua DPRD Kabupaten Belitung, Taufik Rizani, Jumat (7/10/2016) meminta dihadirkan Kepala Desa (Kades) Pelepak Pute, Anang Jailani dan Bupati Belitung, Sahani Saleh (Sanem) untuk hadir mengikuti pertemuan tersebut. "Ini sudah dari dua tahun lalu pihak sawit datang ke saya, saya minta Kades dan Bupati dihadirkan, agar selesai pada hari ini langsung," kata Taufik. Sebelumnya puluhan warga Desa Pelepak Pute, Kecamatan Sijuk, Kabupaten Belitung berbondong-bondong mendatangi gedung DPRD Kabupaten Belitung untuk menyelesaikan persoalan. Persoalan tersebut yaitu tentang lahan sawit, yang berada di Desa tersebut dengan luas sekitar 128 hektar. Lahan yang berada di Hutan Produksi (HP) itu, belakangan diketahui tidak untuk peruntukan kepada masyarakat. Selain itu, persoalan yang terus bergejolak tentang tidak adanya pengelolaan BUMDes, dan diduga BUMDes tersebut bodong.
"2016-10-07T11:50:27"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/ketua-dprd-minta-dihadirkan-kades-pelepak-pute-dan-bupati-belitung
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:3fcd6785-08ed-4c4f-9a62-ebac702d4d26>", "warc-date": "2016-10-07T11:50:27", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "87427", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/ketua-dprd-minta-dihadirkan-kades-pelepak-pute-dan-bupati-belitung", "warc-block-digest": null } }
Striker Ekuador Pura-pura Cedera saat Laga Karena Mau Ditangkap Polisi Laga Ekuador kontra Cile dalam kualifikasi Piala Dunia menyisakan momen menegangkan. BANGKAPOS.COM, QUIOTO - Laga Ekuador kontra Cile dalam kualifikasi Piala Dunia menyisakan momen menegangkan. Momen itu melibatkan penyerang andalan Ekuador, Enner Valencia. Seperti dikutip SuperBall.id dari 101 Great Goals, Jumat (07/10/2016), Valencia berpura-pura cedera untuk melepaskan diri dari kejaran polisi. Penyerang Everton itu terlihat meringis kesakitan dan meninggalkan lapangan dengan bantuan mobil ambulans. Ketika dibawa dengan tandu ke ambulans beberapa polisi malah berlari seolah mengejar penyerang 26 tahun itu. Valencia sudah menjadi target operasi, sehingga polisi memantaunya saat berlaga. Pemain 26 tahun itu tersandung kasus penunggakan biaya perawatan putrinya selama lima tahun. Biaya yang harus dibayarnya sebesar 17 ribu Dollar atau setara dengan Rp. 220 Juta Rupiah. Terkait insiden ini, pengacara Valencia akhirnya meminta pihak kepolisian untuk membatalkan penangkapan kliennya. Walhasil, Valencia pun lolos dari kejaran polisi tersebut. Pada laga itu, Valencia dinilai tampil dengan performa apiknya. Maka tak heran jika polisi menduga cedera itu hanya dibuat-buat untuk melarikan diri atas kasusnya itu. Pada laga itu Ekuador puas dengan kemenangannya 3-0 atas Cile. Capello Menganggap Ronaldo Penyebab Merosotnya Performa Real Madrid Secara Profesional, Leganes Tidak Boleh Kontrak Tristan Alif Gianluigi Buffon Bantah Kehamilan Ilaria D Amico Joachim Loew Percaya Guardiola Bisa Menangani Leroy Sane Dengan Baik Marcos Rojo Jelaskan Dirinya Aman di Manchester United
"2016-10-07T11:50:29"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/striker-ekuador-pura-pura-cedera-saat-laga-karena-mau-ditangkap-polisi
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:c32c9c58-21df-4a7b-a0d3-d2b5813712b9>", "warc-date": "2016-10-07T11:50:29", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "86438", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/striker-ekuador-pura-pura-cedera-saat-laga-karena-mau-ditangkap-polisi", "warc-block-digest": null } }
Ternyata Sebelum 'Nasi Padang' Populer, Sudah Ada Lagu tentang Nasi Goreng dan Mi Instan agu tentang makanan Indonesia yang dicipta oleh orang asing bukan hanya "Nasi Padang" karya Audun Kvitland Rostad. Lama sebelum "Nasi Padang" lahir... BANGKAPOS.COM, JAKARTA -- Lagu tentang makanan Indonesia yang dicipta oleh orang asing bukan hanya "Nasi Padang" karya Audun Kvitland Rostad. Lama sebelum "Nasi Padang" lahir dan populer, sudah ada, sebut saja "Geef Mij Maar Nasi Goreng" (Beri Saja Saya Nasi Goreng). Lagu tentang nasi goreng itu dicipta pada 1979 oleh perempuan warga negara Belanda bernama Louisa Johanna Theodora "Wieteke" van Dort atau Tante Lien. Sampai sekarang lagu berbahasa Belanda tersebut masih didendangkan sebagai lagu nostalgia di Indonesia dan Belanda. Pada Wikipedia tercatat, Wieteke lahir di Surabaya, Jawa Timur, pada 16 Mei 1943, dari orangtua berkebangsaan Belanda. Ia belasan tahun menetap di kota tersebut bersama orangtuanya. Konflik Irian-Indonesia terkait wilayah Irian menjadikan kondisi di Indonesia tak nyaman bagi orang-orang Belanda di Indonesia.
"2016-10-07T11:50:32"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/ternyata-sebelum-nasi-padang-populer-sudah-ada-lagu-tentang-nasi-goreng-dan-mi-instan
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:f31f1cbd-2629-4824-9c11-9601aeaf30eb>", "warc-date": "2016-10-07T11:50:32", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "89656", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/ternyata-sebelum-nasi-padang-populer-sudah-ada-lagu-tentang-nasi-goreng-dan-mi-instan", "warc-block-digest": null } }
Masyarakat Khawatirkan Limbah TI Mengalir ke Sungai Baru Gedong Pemdes Lumut dan masyarakat Dusun Gedong, melarang tambang inkonvensional (TI) beroperasi di sekitar alur Sungai Gedong baru. Laporan Wartawan Bangka Pos Riyadi BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Kendati alur sungai baru panjang 800-1000 meter, sudah dibangun oleh masyarakat Dusun Gedong Desa Lumut Kecamatan Belinyu Kabupaten Bangka di 2016 ini, tapi masyarakat setempat khawatir sungainya akan menjadi tempat aliran limbah tambang inkonvensional (TI) yang beroperasi di atas Sungai Gedong dan Lumut. Sungai Lumut-Gedong, merupakan muara dari enam aliran sungai lainnya, yakni sungai Simpang Lumut, air kiriman dari Riau, Sumedang, Pinang 400, Cangkum dan Riding Panjang. "Kalau di atas sungai Lumut dan Sungai Gedong ada TI dan limbahnya dialirkan ke sungai, ini yang kita khawatirkan, karena Sungai Gedong adalah muara dari sungai-sungai itu, kalau dari beberrapa aliran sungai tadi kena aliran limbah TI, ya mau tidak mau, limbah TI ini akan sampai dan masuk ke Sungai Gedong yang baru," uja Kadus Gedong Amen kepada bangkapos.com. Jumat (7/10/2016). Pemdes Lumut dan masyarakat Dusun Gedong, di tahun 2016 ini, melarang tambang inkonvensional (TI) beroperasi di sekitar alur Sungai Gedong baru. Larangan tersebut berlaku sejak dimulainya pembuatan hingga selesainya pembangunan alur sungai Gedong baru. Sebelumnya Amen mengatakan, alur sungai baru (tahap pertama) di Dusun Gedong dibangun menghabiskan dana sekitar Rp 200 an juta hingga Rp 300 an itu, dana pembuatan alur sungai baru di Gedong terlaksana atas hasil swadaya murni dari masyaakat. Antisipasi TI Masuk, Alur Sungai Baru Dusun Gedong Diawasi Masyarakat Pabrik Aspal Dibangun, Kades Riau Ngaku Belum Ada Keluhan Warga Camat Riausilip Belum Terima Laporan Upaya Pemulihan Hutan Bukit Maras TI di Hutan Lindung Pantai Bedukang Telan Korban Jiwa Penambang Timah Tewas Terkubur Hidup-Hidup
"2016-10-07T11:50:33"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/masyarakat-khawatirkan-limbah-ti-mengalir-ke-sungai-baru-gedong
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:3057d485-09ec-4caa-a5cc-60ea5d3bacf5>", "warc-date": "2016-10-07T11:50:33", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "87582", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/masyarakat-khawatirkan-limbah-ti-mengalir-ke-sungai-baru-gedong", "warc-block-digest": null } }
Inilah Kisah Empat Pernikahan yang Terlarang dan Sedarah, Nomer 2 Sangat Mengerikan apa jadinya jika pasangan tersebut malah menikahi pasangan yang memiliki hubungan darah? Padahal, pernikahan sedarah Shutterstock Ilustrasi. BANGKAPOS.COM--Pernikahan sejatinya merupakan momentum sakral. Namun apa jadinya jika pasangan tersebut malah menikahi pasangan yang memiliki hubungan darah? Padahal, pernikahan sedarah adalah sesuatu yang terlarang. Namun, hidup memang misteri. Acap kali, tanpa sengaja pernikahan sedarah itu terjadi. Berikut beberapa kisah orang-orang yang tanpa sengaja menikahi keluarga mereka sendiri, dilansir dari berbagai sumber: 1. Saudara Kembar Mereka kembar, mereka dipisahkan sejak lahir. Tanpa sengaja, dua orang ini disatukan dalam ikatan rumah tangga. Editor: Iwan Satriawan Sumber: Tribun Pontianak Baca Juga Inilah Faktanya, Mengapa Gairah Seks Pria Memuncak di Musim Dingin, Turun di Musim Panas Jabrik Akhirnya Nikahi Kekasihnya di Tahanan Ini Calon Pengantin Catut Nama Ahok di Kolom Turut Mengundang Karena Tak Direstui Orangtua, Pernikahan Para Artis Ini Berakhir Tragis Ini 5 Artis Cantik dan Terkenal Dunia yang Pernah Jadi Korban Pemerkosaan
"2016-10-07T11:50:35"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/inilah-kisah-empat-pernikahan-yang-terlarang-dan-sedarah-nomer-2-sangat-mengerikan
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:42df0d11-b5da-43a2-9be5-a52b1ec204f4>", "warc-date": "2016-10-07T11:50:35", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "90110", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/inilah-kisah-empat-pernikahan-yang-terlarang-dan-sedarah-nomer-2-sangat-mengerikan", "warc-block-digest": null } }
Layangan Naga Air Sepanjang 25 Meter Ini Sulit Diterbangkan Festival layangan di Toboali City On Fire terdapat hal yang menarik yakni layangan Naga Air yang memilik panjang hingga 25 meter Laporan Wartawan Bangka Pos, Riki Pratama BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Festival layangan di Toboali City On Fire terdapat hal yang menarik yakni layangan Naga Air yang memilik panjang hingga 25 meter, karena panjangnya layangan tersebut memerlukan belasan orang untuk membantu menaikannya. Pemilik layangan Yus warga Toboali mengatakan perlu waktu satu bulan membuat layangan tersebut, dengan biaya yang di habiskan mencapai Rp 700 ribu. "Nama layanganya naga air, membuatnya memerlukan waktu satu bulan dengan bahan bambu, kertas minyak, serta tali nilon,"ucap Yus kepada bangkapos.com, Jumat (7/10/2016) Dengan ukuran yang begitu panjang Yus juga memerlukan belasan orang membantunya untuk menaikan layangan tersebut. "Kita kesulitan menaikanya, lapanganya kurang luas,"kata Yus yang baru kali pertama mengikuti acara festival layangan Inilah Komentar Aa Gym Tentang Ahok soal Surat Al Maidah Ternyata Sebelum 'Nasi Padang' Populer, Sudah Ada Lagu tentang Nasi Goreng dan Mi Instan Toboali City On Fire Semangat Berapi-api Mengembangkan Pariwisata Parhan Saksikan Ujicoba Alsintan VIDEO : Cara Paling Alternatif Jika Mobil Anda Mogok Tanpa Didorong
"2016-10-07T11:50:37"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/layangan-naga-air-sepanjang-25-meter-ini-sulit-diterbangkan
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:9942507e-1a0e-447c-aa41-d1bbc92831f8>", "warc-date": "2016-10-07T11:50:37", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "86884", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/layangan-naga-air-sepanjang-25-meter-ini-sulit-diterbangkan", "warc-block-digest": null } }
9 Barang Aneh Ini Ditemukan Masuk dari Pantat Yang Membuat Kamu Heran, Kok Bisa ya? Masuk kedalam tubuhnya pun lewat jalan yang aneh pula, yaitu melewati dubur. Bagaimana barang sebesar botol hingga belut hidup bisa masuk ke dalam Metro.co.uk BANGKAPOS.COM - Entah apa yang terjadi dan entah apa yang orang-orang ini lakukan sehingga bisa ada barang-barang aneh yang masuk ke dalam tubuhnya. Masuk kedalam tubuhnya pun lewat jalan yang aneh pula, yaitu melewati dubur. Bagaimana barang sebesar botol hingga belut hidup bisa masuk ke dalam tubuhnya lewat lubang tersebut. Yang jelas sebelas barang ini akan membuatmu heran-heran. Melansir dari metro.co.uk, berikut 9 barang aneh yang bisa masuk ke dalam tubuh lewat rektum. 1. Botol gelas Editor: Admin 1 Sumber: TribunStyle.com Baca Juga Memperingati HANI dan HUT MA AIAI, Pemkab Bateng Bagikan 10 Sepeda Reza Artamevia Tiba-tiba Laporkan Gatot Brajamusti ke Polda Ibu Asyik Berbincang di Konter Pulsa, Tak Sadar Dahi Anak Robek Digigit Anjing Liar Di Foto Jadul Ini Ada Calon Artis Cantik dan Terkenal, Coba Tebak yang Mana dan Siapa? Ternyata Sebelum 'Nasi Padang' Populer, Sudah Ada Lagu tentang Nasi Goreng dan Mi Instan
"2016-10-07T11:50:39"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/9-barang-aneh-ini-ditemukan-masuk-dari-pantat-yang-membuat-kamu-heran-kok-bisa-ya
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:e3b6af0c-d2be-4421-9d44-b9751f7966f1>", "warc-date": "2016-10-07T11:50:39", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "89345", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/9-barang-aneh-ini-ditemukan-masuk-dari-pantat-yang-membuat-kamu-heran-kok-bisa-ya", "warc-block-digest": null } }
PT TAM Bangun Klaster Reklamasi Tanaman Pakan Ternak PT Timah Agro Manunggal (TAM) anak Perusahaan PT Timah (Persero) Tbk membangun klaster tanaman pakan ternak. BANGKAPOS.COM -- Memanfaatkan lahan bekas tambang di desa Simpang Katis, Kabupaten Bangka Tengah, PT Timah Agro Manunggal (TAM) anak Perusahaan PT Timah (Persero) Tbk membangun klaster tanaman pakan ternak. Peletakan batu pertama pembangunan klaster tanaman pakan ternak dilakukan oleh Bupati Bangka Tengah Erzaldi Rosman Johan, Dirut PT Timah Tbk M. Riza Pahlevi, Direktur Niaga dan Pengembangan Usaha Purwijayanto, Direktur PT TAM Arius Dimara dan tokoh masyarakat desa Simpang Katis, Jumat (7/10). Lahan pembangunan klaster tanaman pakan ternak ini seluas 27,8 hektar. Dipilihnya desa Simpang Katis, menurut Direktur PT TAM Arius Dimara, karena aspek iklim, cuaca telah dilakukan kajian dan temperatur kelembapan, titik embun serta curah hujan cocok dengan kondisi tanaman. Jenis tanaman yang akan dibudidayakan untuk pakan ternak adalah jenis pohon yang cocok dengan kondisi lahan seperti rumput gajah dan rumput odot. Dirut PT Timah Tbk Riza Pahlevi dalam sambutannya mengatakan, tujuan dari pendirian PT TAM adalah sebagai perpanjangan tangan PT Timah Tbk dalam mengelola lahan pasca tambang. Lahan pasca tambang ini menurut Riza Pahlevi, nantinya bisa dikelola oleh masyarakat. Disamping di Desa Simpang Katis, lahan pasca tambang lain yang sudah dikelola oleh PT Timah Tbk adalah Desa Air Nyato Belinyu, Desa Air Jangkang dengan konsep perkebunan dan mengarah ke peternakan. Riza Pahlevi berharap, ke depannya (PT TAM) bisa menjadi pusat suplay daging untuk Bangka. “Kalau ini bisa berjalan dengan baik, akan kita replika di tempat lain. Tidak tertutup kemungkinan kalau berhasil, konsep yang sama akan diduplikasi. Akhirnya manfaat yang diberika oleh PT Timah dan PT TAM akan semakin tinggi dan semakin bisa bermanfaat buat masyarakat”. Ujar Riza Pahlevi Bupati Bangka Tengah Erzaldi Rosman Johan sangat bersyukur, PT Timah mengambil suatu kebijakan kegiatan yang merubah pola reklamasi dari yang tadinya menanam akasia ke tanaman lainnya yang menurut penilaian Herzaldi dianggap gagal. Program PT TAM menanam pakan ternak ini sejalan dengan program Pemda Bangka Tengah swasembada daging sapi. Untuk mencapai swasembada daging di Bangka Tengah menurut Erzaldi butuh 8500 ekor sapi. Salah satu yang menjadi kendala untuk swasembada daging adalah pakan. “Dengan adanya pakan ternak ini akan mendorong ketersediaan ternak dan masyarakat untuk beternak sapi. Kalau pola ini berhasil, saya yakin akan diikuti oleh masyarakat luas”. ujar Erzaldi. (Adv)
"2016-10-07T11:50:41"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/pt-tam-bangun-klaster-reklamasi-tanaman-pakan-ternak
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:d5322dad-b972-4ceb-9600-ce5e8f699d41>", "warc-date": "2016-10-07T11:50:41", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "88634", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/pt-tam-bangun-klaster-reklamasi-tanaman-pakan-ternak", "warc-block-digest": null } }
Inilah Komentar Aa Gym Tentang Ahok soal Surat Al Maidah "Kita sikapi perbuatan Ahok ini dengan sikap yang tidak melampaui batas bahkan menunjukkan bagaimana Islam menyikapi dengan sikap terhormat...." BANGKAPOS.COM, JAKARTA -- Abdullah Gymnastiar alias Aa Gym turut berkomentar soal video pidato Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama atau Ahok di Kepulauan Seribu yang membahas surat Al Maidah ayat 51. Dalam video di laman Facebook resminya pada Jumat (7/10/2016), penceramah asal Bandung itu menilai pernyataan Ahok menyakiti hati umat Islam. Namun umat Islam diminta untuk tidak bersikap berlebihan. Ia meminta umat Islam agar menyikapi pernyataan Ahok tersebut dengan tenang dan tak melampaui batas. "Kita sikapi perbuatan Ahok ini dengan sikap yang tidak melampaui batas bahkan menunjukkan bagaimana Islam menyikapi dengan sikap terhormat akhlakul karimah," tutur Aa Gym. Aa Gym juga meminta Ahok untuk meminta maaf kepada umat Islam dan tak mengulangi lagi perbuatannya. Simak video di atas, penggalan dari rekaman video yang diunggah di akun resmi Facebook Aa Gym. Tribunnews hanya mengambil pernyataan Aa Gym yang berkaitan dengan pernyataan Ahok soal Surat Al Maidah. Kontroversi Pernyataan Ahok Dalam pidatonya yang tersebar di media sosial, Ahok menjelaskan bahwa warga tak perlu takut soal kelanjutan program bantuan itu, bila dirinya tak terpilih dalam Pilgub DKI 2017.
"2016-10-07T11:50:46"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/inilah-komentar-aa-gym-tentang-ahok-soal-surat-al-maidah
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:e0574a9e-e116-48af-ae13-2b1a1259229e>", "warc-date": "2016-10-07T11:50:46", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "88231", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/inilah-komentar-aa-gym-tentang-ahok-soal-surat-al-maidah", "warc-block-digest": null } }
Di Foto Jadul Ini Ada Calon Artis Cantik dan Terkenal, Coba Tebak yang Mana dan Siapa? Pasalnya disebutkan jika salah satu dari empat gadis tersebut merupakan artis wanita yang kini sangat terkenal. Foto jadul zaman dulu BANGKAPOS.COM - Sebuah gambar lawas yang menunjukkan empat gadis kecil memakai pakaian kebaya ini telah membuat netizen penasaran. Pasalnya disebutkan jika salah satu dari empat gadis tersebut merupakan artis wanita yang kini sangat terkenal. Foto jadul yang membuat penasaran tersebut di posting oleh Fanspage Indonesia Jaman Dulu pada 2 Oktober lalu. Menurut keterangan yang dituliskan, foto itu diambil sekitar tahun 1985 saat perayaan Hari Kartini. "Di tahun 80-an awal perayaan Kartini selalu dirayakan dgn meriah. Seperti di gambar ini," tulis Indonesia Jaman Dulu. Berikut merupakan foto yang mengundang penasaran tersebut. Editor: Admin 1 Sumber: Tribun Solo Baca Juga
"2016-10-07T11:50:48"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/di-foto-jadul-ini-ada-calon-artis-cantik-dan-terkenal-coba-tebak-yang-mana-dan-siapa
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:1cec803f-7329-4ac4-91af-aea1175eb265>", "warc-date": "2016-10-07T11:50:48", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "88792", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/di-foto-jadul-ini-ada-calon-artis-cantik-dan-terkenal-coba-tebak-yang-mana-dan-siapa", "warc-block-digest": null } }
Reza Artamevia Tiba-tiba Laporkan Gatot Brajamusti ke Polda Reza tiba pada pukul 15.40 WIB bersama kuasa hukumnya, Ramdan Alamsyah. Reza datang ke Mapolda Metro Jaya untuk melaporkan mantan guru spiritualnya... KOMPAS.com/TRI SUSANTO SETIAWAN Reza Artamevia bersama kuasa hukumnya mendatangi Sentra Pelayanan Kepolisian (SPK) Mapolda Metro Jaya, Jakarta Pusat, Jumat (7/10/2016). BANGKAPOS.COM, JAKARTA -- Penyanyi Reza Artamevia mendatangi Sentra Pelayanan Kepolisian (SPK) Mapolda Metro Jaya, Jakarta Pusat, Jumat (7/10/2016). Reza tiba pada pukul 15.40 WIB bersama kuasa hukumnya, Ramdan Alamsyah. Reza datang ke Mapolda Metro Jaya untuk melaporkan mantan guru spiritualnya, Gatot Brajamusti. Namun, baik Reza maupun Ramdan tidak menjelaskan secara spesifik materi laporannya soal Gatot. Tidak ada sepatah kata pun yang keluar dari mulut keduanya. Reza yang mengenakan kerudung berwarna coklat muda tersebut langsung memasuki ruang SPK bersama kuasa hukumnya. Penulis Tri Susanto Setiawan Editor: asmadi Sumber: Kompas.com Baca Juga Di Foto Jadul Ini Ada Calon Artis Cantik dan Terkenal, Coba Tebak yang Mana dan Siapa? Permintaan Farhat Abbas 'Dikabulkan' Hakim Terkait Gugatan Bagi Harta Terhadap Nia Daniati Saipul Jamil Buka Warung Kopi di Dalam Penjara Hakim Kabulkan Gugatan Farhat, Harta yang Dikuasai Nia Daniati Dibagi Dua Kisah Dewi Octaviany Main Film Horor Tubuhnya Sampai Diseret Hantu
"2016-10-07T11:50:49"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/reza-artamevia-tiba-tiba-laporkan-gatot-brajamusti-ke-polda
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:5efc0326-815b-4b0d-8745-fd347dcff49b>", "warc-date": "2016-10-07T11:50:49", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "87737", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/reza-artamevia-tiba-tiba-laporkan-gatot-brajamusti-ke-polda", "warc-block-digest": null } }
Antisipasi TI Masuk, Alur Sungai Baru Dusun Gedong Diawasi Masyarakat Sejumlah warga Dusun Gedong Desa Lumut Kecamatan Belinyu Kabupaten Bangka, terus berjaga-jaga di sekitar alur sungai baru Laporan Wartawan Bangka Pos Riyadi BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Sejumlah warga Dusun Gedong Desa Lumut Kecamatan Belinyu Kabupaten Bangka, terus berjaga-jaga di sekitar alur sungai yang baru dan sudah selesai dibuka dalam beberapa pekan lalu. Satu camp yang berdiri di pinggir sungai, sebagai tempat atau pos penjagaan dan pengawasan terhadap alur sungai, agar tidak ada tambang inkonvensional (TI) yang masuk dan beroperasi di sekita dan sepanjang sungai. Diantara warga yang berada di camp, yakni Ali dan Afu termasuk Kadus Gedong Amen. Menurut Afu, sungai yang baru dibangun masyarakat Dusun Gedong ini harus diawasi, agar TI tidak masuk ke sekitar sungai. "Dulu disekitar alur sungai yang baru ini pernah ada TI masuk, tapi langsung diusir warga, kalau TI dibiarkan masuk, kami khawatir limbah tailingnya dibuang ke sungai dan akan menimbulkan pendangkalan," ujar Afu, Jumat (7/10/2016). Kadus Gedong Amen menambahkan, saat ini disekitar dan sepanjang Sungai Gedong (baru), terlarang untuk TI. "Masyarakat buat dan buka alur sungai baru (tahap perrtama) ini, biayanya tidak sedikit, habis sekitar Rp 200-300 juta, pakai dana swadaya murni dari masyarakat, jadi nggak boleh lagi ada TI di sekitar sini," kata Amen.
"2016-10-07T11:50:52"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/antisipasi-ti-masuk-alur-sungai-baru-dusun-gedong-diawasi-masyarakat
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:246698a3-bc0a-42b0-8d83-5f1e44901f48>", "warc-date": "2016-10-07T11:50:52", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "88071", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/antisipasi-ti-masuk-alur-sungai-baru-dusun-gedong-diawasi-masyarakat", "warc-block-digest": null } }
Pelaku Penganiayaan Kakak Kandung Berhasil Diamankan Polisi Tim buser Polsek Pangkalan Baru yang dipimpin Kapolsek, AKP Manurung berhasil mengamankan pelaku penganiayaan Laporan Wartawan Bangka Pos, Ajie Gusti Prabowo BANGKAPOS.COM, BANGKA - Tim buser Polsek Pangkalan Baru yang dipimpin Kapolsek, AKP Manurung berhasil mengamankan pelaku penganiayaan kakak kandungnya, Apian (20) di sebuah kos-kosan Kawasan Jalan Gajah Mada Kecamatan Rangkui Pangkalpinang, Jumat (7/10/2016) sekitar pukul 02.00 Wib. Pelaku sendiri di tangkap tanpa perlawanan atas laporan kakaknya, Area Putra (24) yang terluka di bagian kepala akibat senjata tajam jenis pisau milik pelaku. Kabag Ops Polres Pangkalpinang, Kompol Raspandi mengatakan, bahwa usai menerima laporan, kepolisian terus bergerak melakukan penyelidikan. "Karena setelah melakukan perbuatannya, pelaku melarikan diri, dan kami dapat informasi bahwa pelaku tinggal di kos-kosan di wilayah Kacang Pedang Pangkalpinang," jelasnya mewakili Kapolres Pangkalpinang, AKBP Heru Budi P. Namun, saat kepolisian melakukan penangkapan, ternyata pelaku tidak berada di tempat informasi awal. "Di dapatkan lagi informasi bahwa pelaku sudah berpindah posisi, jadi tim buser Polsek langsung mencari jejak pelaku, hingga ditemukan di sebuah kos-kosan di wilayah penangkapan," tegasnya.(*)
"2016-10-07T11:50:54"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/pelaku-penganiayaan-kakak-kandung-berhasil-diamankan-polisi
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:603885c3-312e-477d-99b0-71b19a4fd2b1>", "warc-date": "2016-10-07T11:50:54", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "87087", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/pelaku-penganiayaan-kakak-kandung-berhasil-diamankan-polisi", "warc-block-digest": null } }
Toboali City On Fire Toboali City On Fire Semangat Berapi-api Mengembangkan Pariwisata Toboali City On Fire. yakni semangat Kabupaten Bangka Selatan yang berapi-api dalam mengembangkan pariwisata. Laporan Wartawan Bangka Pos, Riki Pratama BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Kepala Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda Dan Olahraga Basel Husni menjelaskan makna dari Toboali City On Fire. yakni semangat Kabupaten Bangka Selatan yang berapi-api dalam mengembangkan pariwisata. "Toboali City On Fire merupakan maknanya semangat Kota Toboali dalam hal ini Bangka Selatan yang berapi api mengembangkan Pariwisata, dengan semangat yang berkobar sesuai visi dan misi pemimpin baru untuk membangun sektor unggulan di Bangka Selatan yakni Pariwisata," Kata Husni kepada bangkapos.com, Jumat (7/10/2016) Ia menambahkan karena sebagaimana di ketahui pariwisata Bangka Selatan selama ini berjalan di tempat sehingga perlu dilaksanakan kegiatan seperti evan kali ini. "Sejak berdiri tidak ada gebrakan pada dunia wisata, dengan pemimpin baru, pariwisata menjadi sektor unggulan di Bangka Selatan,"ujarnya
"2016-10-07T11:50:56"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/toboali-city-on-fire-semangat-berapi-api-mengembangkan-pariwisata
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:ca088eb0-b992-48fa-a3fd-db579f840707>", "warc-date": "2016-10-07T11:50:56", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "87856", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/toboali-city-on-fire-semangat-berapi-api-mengembangkan-pariwisata", "warc-block-digest": null } }
Memperingati HANI dan HUT MA AIAI, Pemkab Bateng Bagikan 10 Sepeda Pemkab Bangka Tengah (Bateng) menggelar jalan santai untuk memperingati Hari Anti Narkoba Internasional Laporan wartawan bangka pos, Riski Yuliandri BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Pemkab Bangka Tengah (Bateng) menggelar jalan santai untuk memperingati Hari Anti Narkoba Internasional (HANI) di Desa Sungai Selan, Jumat (7/10/2016). Selain para pejabat Bateng, hadir juga kepala Forkominda Bateng, BNK Bateng dan provinsi,danramil sungaiselan, serta kakanwil kemenag babel. Acara tersebut juga sekaligus untuk merayakan hari jadi Madrasah Aliyah (MA) AIAI Sungaiselan yang ke IV. Ratusan warga dan siswa sekecamatan Sungaiselan antusias mengikuti jalan santai tersebut yang dimulai dari halaman MA AIAI sejak pukul 06.30 WIB. Dalam acara tersebut, panitia juga memberikan kupon kepada setiap peserta dan sudah menyiapkan 10 unit sepeda gunung, handphon, hingga perlatan elektronik dan rumah tangga sebagai doorprize. Bupati bateng, Erzaldi Rosman dalam sambutannya mengatakan pihaknya akan terus berusaha mengantisipasi masuknya narkoba ke bangka tengah. Untuk itu ia meminta agar peran dari orang tua lebih ditingkatkan dalam mengawasi pergaulan anaknya. "Kita ingin menjaga genarasi muda dari narkoba, tapi ini tugas kita semua, bukan hanya tugas BNN ataupun pemerintah karena narkoba ini bisa merusak siapa saja," ungkapnya. PT TAM Bangun Klaster Reklamasi Tanaman Pakan Ternak Oknum PNS Dinas PU Ditangkap Sedang Nyabu, Ngaku Baru Sehisap Dijebak Teman Inilah Pengakuan Mengejutkan Gatot Brajamusti, Dari Makanan Jin Hingga Seks Tak Wajar Tahu Isi Sabu di Tahanan Terbongkar, Otaknya Oknum Anggota DPRD Kombes Istiono: Jangan Coba-coba Main Narkoba atau Tambang
"2016-10-07T11:51:00"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/memperingati-hani-dan-hut-ma-aiai-pemkab-bateng-bagikan-10-sepeda
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:1918b8c1-c7d4-4f67-b2c3-2458f5605404>", "warc-date": "2016-10-07T11:51:00", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "87842", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/memperingati-hani-dan-hut-ma-aiai-pemkab-bateng-bagikan-10-sepeda", "warc-block-digest": null } }
Berita Tanahbumbu Bidang Kebersihan Bakal Dilebur ke BLHD Seperti Dinas Tata Bangunan dan Kebersihan Tanahbumbu. Dinas ini akan hilang dan bagian-bagiannya akan berpindah ke dinas lain. BANJARMASINPOST.CO.ID, BATULICIN - Per Januari 2017, beberapa dinas di Kabupaten Tanahbumbu bakal hilang. Ini sebagai implementasi diberlakukannya undang-undang baru tentang pemerintahan daerah. Seperti Dinas Tata Bangunan dan Kebersihan Tanahbumbu. Dinas ini akan hilang dan bagian-bagiannya akan berpindah ke dinas lain. Sebagai gantinya, Kebersihan akan dilebur menjadi salah satu bagi di Badan Lingkungan Hidup Daerah (BLHD) Tanahbumbu. Kebersihan akann berubah nama dan menjadi Bidang Pengolahan Sampah dan Limbah Bahan Berbahaya dan Beracun. Hal ini diungkapkan Kepala BLHD Tanbu, Erno Rudi Handoko. "Per Januari nanti masuk ke BLHD. Jadi nanti akan ada 4 bidang yaitu bidang perencanaann dan kajian LH, bidang pengendalian pencemaran dan kerusaan LH, bidang Penaatan dan peningkatan Kapasitas LH serta bidang bidang Pengelohan sampah dan limbah B3 (bahan berbahaya dan beracun)," kata Erno, Jumat (7/10/16). (*) Berita Tanahbumbu Air Sungai Kusan Berubah Bening, Ini Kata BLHD Kronologi Saat-saat Kecelakaan yang Menewaskan Pelajar MAN 1 Tanahbumbu Datangi Rumah Warga, Cegah Penyakit yang Lagi Populer di Tanahbumbu Dinkes Lakukan Screening Sebelum Pengobatan Massal Filariasis Korban Tabrakan Maut di Kusan Hilir Ternyata Siswa Aliyah
"2016-10-07T13:49:26"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/bidang-kebersihan-bakal-dilebur-ke-blhd
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:84793944-653a-4695-9c37-7d936db877ef>", "warc-date": "2016-10-07T13:49:26", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "86466", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/bidang-kebersihan-bakal-dilebur-ke-blhd", "warc-block-digest": null } }
Seputar Kalteng Kawas Toko Mas di Kualakapuas Bakal Dipantau Lewat CCTV CCTV lanjut mantan Kapolres Kota Palangkaraya ini, dipasang di sepanjang Jalan Sudirman yang menjadi pusat perdangangan perhiasan serta barang-barang BANJARMASINPOST.CO.ID, KUALAKAPUAS- Polres Kapuas sudah merancang pengembangan keamana berbasis Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK), dengan memasang 18 titik CCTV untuk memantau titik rawan berpotensi terjadinya ganguan Kamtibmas. Rapat koordinasi dan Sosialisasi mendorong pemanfaatan alat-alat pengamanan berbasis Teknolagi (Panic Butto, Alarm dan CCTV) yang berlangsung di Aula Sat Lantas Polres yang dihadiri oleh pengusaha toko perhiasan dan perhotelan Kapolres Kapuas AKBP Jukiman Situmorang, Jumat (7/10/2016) mengatakan, memberikan kemanan dan kenyamanan bagi masyarakat merupakan investasi. Itu karena pengusaha berpotensi menjadi sasaran korban kejahatan terutama pengusaha toko mas untuk alat CCTV sangat bermanfaat untuk mengantisipasi terjadi tindak kriminal. Polisi harus modern dengan pemanfaatan teknologi jangan sampai kalah dengan pelaku, pelaku kejahatan. Makanya dengan adanya CCTV ini dapat membantu kinerja polisi untuk memberikan jaminan keamanan bagi masyarakat, terutama para pengusaha yang berpotensi menjadi korban kejahatan. Nantinya 8 camera CCTV lanjut mantan Kapolres Kota Palangkaraya ini, dipasang di sepanjang Jalan Sudirman yang menjadi pusat perdangangan perhiasan serta barang-barang elektronik dan kawasan ini akan dijadikan percontohan pengunaan sistim pengamanan berbasis teknologi. (*) Seputar Kalteng Bakal Digarap, Galian C Berpotensi Mengasilkan PAD Ratusan Juta Polisi Belum Bisa Memastikan Penyebab Kematian Sopir Truk Material di RTA Milano Palangkaraya BREAKING NEWS: Muhaimin Kaget Saat Bersihkan Lahan Melihat Mayat Membusuk Mahasiswi Praktek Pasang Behel Ditangkap, Ini Komentar Fakultas Kedokteran Unpar Mahasiswi Kedokteran Ini Mengaku Berhenti Melayani Pasang Behel Sejak Tahun 2015
"2016-10-07T13:49:29"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/kawas-toko-mas-di-kualakapuas-bakal-dipantau-lewat-cctv
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:7445a336-76cf-4c27-a407-c09b1087df32>", "warc-date": "2016-10-07T13:49:29", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "89458", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/kawas-toko-mas-di-kualakapuas-bakal-dipantau-lewat-cctv", "warc-block-digest": null } }
Berita Tanahbumbu Air Sungai Kusan Berubah Bening, Ini Kata BLHD Dia mengakui kejadian itu memang fenomena alam, namun dia juga mencurigai ada penyebab lain yang menimbulkan air sungai berwarna bening. BANJARMASINPOST.CO.ID, BATULICIN - Warna Sungai Kusan bening membuat masyarakat masih was-was, karena sudah hampir seminggu terakhir air sungai di Pagatan, Kabupaten Tanahbumbu ini berwarna hijau bening. Itu dibuktikan warga, saat air pasang, dasar sungai kelihatan semua dari rumahnya. Kepala Badan Lingkungan Hidup (BLHD) Kabupaten Tanahbumbu, Erno Rudi Handoko, Jumat (7/10/16) mengatakan saat ini jajarannya masih belum menemukan penyebabnya. Dia mengakui kejadian itu memang fenomena alam, namun dia juga mencurigai ada penyebab lain yang menimbulkan air sungai berwarna bening. Bahkan dalam penyusuran tersebut ada kawasan yang lebih bening dibandingkan di Pagatan. Yaitu di Kecamatan Kuranji, bahkan disana airnya sangat bening dan PHnya hanya 3,4 saja. Berbeda dengan di Pagatan, PH-nya masih 6 sehingga masih bisa digunakan. "Kusan Hilir hanya terkena dampaknya saja. Asalnya itu dari sungai Kusan bagian atas. bahkan air disana itu sangat rendah PH-nya dan rasanya pun sepat, sehingga tidak bagus untuk dikonsumsi. Kami masih akan turun susuri sungai Kusan,"katanya. (*) Berita Tanahbumbu Kronologi Saat-saat Kecelakaan yang Menewaskan Pelajar MAN 1 Tanahbumbu Datangi Rumah Warga, Cegah Penyakit yang Lagi Populer di Tanahbumbu Dinkes Lakukan Screening Sebelum Pengobatan Massal Filariasis Korban Tabrakan Maut di Kusan Hilir Ternyata Siswa Aliyah Mau Sekolah, Pelajar di Tanahbumbu Ini Tewas di Jalan Raya
"2016-10-07T13:49:31"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/air-sungai-kusan-berubah-bening-ini-kata-blhd
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:ca4706aa-e4f7-422d-9b12-4c97e2222372>", "warc-date": "2016-10-07T13:49:31", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "88230", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/air-sungai-kusan-berubah-bening-ini-kata-blhd", "warc-block-digest": null } }
Ekonomi dan Bisnis PS3 Bisa Game Online PS3 juga memiliki kemampuan menyimpan foto, musik dan nonton video. Dengan jaminan garansi toko 1 bulan dan harga promo membuat PS3 banyak penggemar. BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Konsol permainan PS2 dan PS3 tetap menjadi pilihan para gamer selain konsol permainan sejenis. Ini juga didukung harga yang cukup terjangkau, PS2 dibanderol Rp1 juta hingga Rp1,1 juta dan sudah dipasang harddisk. Masri, Karyawan Games Solution Jalan Pahlawan Banjarmasin, harga PS3 tebal dengan harddisk 120 GB harganya Rp2,1 juta. Sedangkan PS3 slim atau tipis dengan daya simpan harddisk hingga 500 GB dihargai Rp3,5 juta per unit. “Kelebihan PS3 adalah selain bisa main game PS, juga bisa game online dan wWifi kabel line. Bahkan sebagian game PS 2 ada sambungannya di PS3, ini yang membuat orang penasaran untuk membeli PS3,” tukasnya. PS3 juga memiliki kemampuan menyimpan foto, musik dan nonton video. Dengan jaminan garansi toko 1 bulan dan harga promo membuat PS3 banyak penggemar. Mengenai PS4, menurutnya juga cukup banyak yang membeli, meski harga per unit Rp6 jutaan. Sedangkan harga media CD per judulnya Rp500 ribu. Cukup mahal, namun bagi yang berkantong tebal, untuk sebuah permainan bukanlah masalah. (*)
"2016-10-07T13:49:35"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/ps3-bisa-game-online
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:17a4c365-8e1b-49d0-bc80-dc16b3c869f2>", "warc-date": "2016-10-07T13:49:35", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "86635", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/ps3-bisa-game-online", "warc-block-digest": null } }
Indonesia Soccer Championship Martapura FC Sukses Hentikan Rekor Tak Terkalahkan Persik Atas kemenangannya tersebut, maka tim Martapura FC pun kembali mendulang point penuh keduanya di Grup C, sehingga makin kokoh di puncak klasemen. BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Tim Martapura FC berhasil memetik kemenangan keduanya di babak 16 besar ISC B 2016 di Grup C hari ini, Jumat (7/10/2016) sore. Pasalnya dalam laga menjamu Persik Kediri tersebut, tim Martapura FC berhasil membungkam Persik dengan skor mencolok yakni 4-0. Atas kemenangannya tersebut, maka tim Martapura FC pun kembali mendulang point penuh keduanya di Grup C, sehingga makin kokoh di puncak klasemen. Dan yang tak kalah penting, atas kemenangan besarnya tersebut tim Martapura FC sekaligus berhasil menghentikan rekor tak terkalahkan tim Persik Kediri di ajang ISC B 2016. Ya, pasalnya semenjak babak penyisihan lalu tim Persik menjadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan. Martapura FC pun menjadi tim pertama yang akhirnya berhasil mengalahkan Persik bahkan dengan skor sangat telak. Adapun gol kemenangan Martapura FC tersebut masing-masing dicetak oleh Mustaqim Ohorella di menit 43, M Husen di menit 45, Ady Setiawan di menit 59, dan Aidil Bogel di masa injury time.
"2016-10-07T13:49:39"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/martapura-fc-sukses-hentikan-rekor-tak-terkalahkan-persik
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:25762b3d-e851-4bf3-8eee-bc515ffc1a68>", "warc-date": "2016-10-07T13:49:39", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "90010", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/martapura-fc-sukses-hentikan-rekor-tak-terkalahkan-persik", "warc-block-digest": null } }
Berita Tabalong Adaro Belum Bisa Pastikan Kerugian Akibat Detonaro Hilang Rizki juga menambahkan dengan kejadian ini, evaluasi pasti dilakukan. Adaro dan aparat akan mengkaji upaya preventif ke depan. istimewa Ilustrasi BANJARMASINPOST.CO.ID, TANJUNG - Raibnya ratusan buah detonator milik PT Adaro Indonesia, dipastikan menimbulkan kerugian yang tak sedikit bagi perusahaan tambang batubara tersebut. Pihak kepolisian sendiri, sampai kini terus melakukan penyelidikan mendalam atas kasus ini. Relations Division Head PT Adaro Indonesia, Rizki Dartaman, menyatakan pihaknya belum dapat memastikan berapa kerugian akibat hilangnya bahan penting operasional pertambangan tersebut, karena masih dalam lidik polisi. Rizki juga menambahkan dengan kejadian ini, evaluasi pasti dilakukan. Adaro dan aparat akan mengkaji upaya preventif ke depan. "Hal penting, semoga investigasi ini cepat selesai, supaya semuanya akan kembali normal," katanya. (*) Penulis: Dony Usman Editor: Mustain Khaitami Sumber: Banjarmasin Post Berita Terkait: Berita Tabalong Gudang Detonator Dipasangi Garis Polisi Terkait Raibnya Detonator, Sudah 11 Orang Dimintai Keterangan Sosialisasikan Budayakan Tertib Berlalu Lintas Lewat Program Police Goes to School Lokasi Bekas Tambang Jadi Tempat Studi Banding Pengusaha Makanan Tabalong Diminta Terus Perhatian Standar Kesehatan
"2016-10-07T13:49:41"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/adaro-belum-bisa-pastikan-kerugian-akibat-detonaro-hilang
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:7a9faa9c-11cc-4c4f-9dd1-3c4cda5858b2>", "warc-date": "2016-10-07T13:49:41", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "88295", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/adaro-belum-bisa-pastikan-kerugian-akibat-detonaro-hilang", "warc-block-digest": null } }
Permainan PS Masih Digandrungi, Bagaimana Bisa Bertahan ? Permainan Play Station (PS) hingga kini masih digandrungi warga Banjarmasin, Kalimantan Selatan. Fadli, pemilik X Game di Jalan Veteran Banjarmasin, w BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Permainan Play Station (PS) hingga kini masih digandrungi warga Banjarmasin, Kalimantan Selatan. Fadli, pemilik X Game di Jalan Veteran Banjarmasin, walau ada beberapa kelemahan dari gadget ini, namun tetap menjadi favorit. Masri, karyawan Game Solution di Jalan Pahlawan, Banjarmasin, mengganti sistem media permainan menjadi media harddisk memang ramai dilakukan pemiliki PS. Bahkan dikatakan hampir semua pemilik PS lebih memilih menggunakan harddisk. "Media CD kelemahannya adalah bisa rusak. Misal tergores atau berjamur, tidak bisa diputar. Sedangkan dengan harddisk tinggal nyalakan dan pilih game yang akan dimainkan," jelasnya, seraya mengatakan mengisi game juga mudah, tinggal beli di toko game dengan harga mulai Rp15 ribu hingga Rp50 ribu. Mau tahu seputar PS di Banjarmasin, ikuti edisi cetak Banjarmasin Post, Sabtu (8/10).
"2016-10-07T13:49:43"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/permainan-ps-masih-digandrungi-bagaimana-bisa-bertahan
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:5bb66cb7-be93-4db7-82ae-04c7e61ab503>", "warc-date": "2016-10-07T13:49:43", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "87827", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/permainan-ps-masih-digandrungi-bagaimana-bisa-bertahan", "warc-block-digest": null } }
Seni dan Budaya Tulus Pilih Pengamen Yadi di The Voice Kids Ketika ingin mengakhiri lirik terakhir, Tulus memencet bel tanda setuju Yadi bergabung dengan timnya. BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Bocah cilik yang biasa sering mengamen keliling Banjarmasin M Suriadi (12) yang tampil di The Voice Kids Indonesia Global TV akhirnya bisa lolos ke babak selanjutnya. Ini setelah bocah siswa kelas V SDN Surgi Mufti 1 Banjarmasin ini dipilih salah satu coach, penyanyi Tulus memilih Yadi sapaan akrabnya bergabung di timnya. Yadi sapaan akrabnya terpilih di menit-menit terakhir atau menjelang lagu berjudul Dia yang dipopulerkan idola Yadi Sammy Simorangkir diacara yang tayang ulang di Global TV, Jumat (7/10/2016). Ketika ingin mengakhiri lirik terakhir, Tulus memencet bel tanda setuju Yadi bergabung dengan timnya. Usai menyanyi Tulus pun memuji Yadi. "Warna suara kamu bagus, bisa kerja bareng kamu punya bakat besar," ujar Tulus. Agnes Mo dan Bebi Romeo yang menjadi coach namun tidak memilih Yadi pun ikut memuji. "Kami tadi sempat lirik-lirikan dengan para coach, suara Yadi pas banget dengan Tulus yang menanganinya," ujar Agnes Mo diiyakan Bebi Romeo. Keberhasilan Yadi menjadi asuhan Tulus disambut suka cita Kakak Yadi, Hafni yang hadir langsung di studio Global TV.
"2016-10-07T13:49:44"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/tulus-pilih-pengamen-yadi-di-the-voice-kids
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:3fc0de48-1d81-406a-9f7d-bf1e5c966c63>", "warc-date": "2016-10-07T13:49:44", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "88481", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/tulus-pilih-pengamen-yadi-di-the-voice-kids", "warc-block-digest": null } }
Harga Cabai Bakal Naik Rp 5 Ribu di Pasar Tanjungpandan "Besok harga cabai keriting akan naik Rp 5 ribu," kata Dedek, Jumat (7/10/2016) seorang pedagang pasar Tanjungpandan. BANGKAPOS.COM, BELITUNG - "Besok harga cabai keriting akan naik Rp 5 ribu," kata Dedek, Jumat (7/10/2016) seorang pedagang pasar Tanjungpandan. Informasi tersebut sebelumnya didapat Dedek dari rekannya yang sama-sama bekerja sebagai pedagang bumbu. "Di Jakartanya memang harga cabai lagi naik," Kata Dedek, saat ditanya Pos Belitung apa alasannya, Dedek hanya menggeleng tidak tahu sebab. Menurut pedagang pasar asal Aik Serkuk ini, kondisi bumbu-bumbu dapur dan sembako akhir-akhir ini masih stabil. Jika naik pun, hanya satu atau dua produk saja, misalnya cabai tadi. Dari hasil rangkuman harga bumbu yang diperoleh Pos Belitung, Cabai rawit (lokal), Rp 50 ribu perkilo. Cabai rawit (impor) Rp 35 ribu. Cabai gede (lokal) Rp 55 ribu. Cabai keriting (impor) Ro 50 ribu. Sementara itu bawang merah tidak mengalami kenaikan, yaitu Rp 38 ribu, kemudian bawang putih juga bertahan pada harga Rp 38 ribu.
"2016-10-07T13:51:30"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/harga-cabai-bakal-naik-rp-5-ribu-di-pasar-tanjungpandan
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:96c53ac5-9e6a-4f6e-bf4e-fb3aaa7584f6>", "warc-date": "2016-10-07T13:51:30", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "85855", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/harga-cabai-bakal-naik-rp-5-ribu-di-pasar-tanjungpandan", "warc-block-digest": null } }
STIH Pertiba Sosialisasi Narkoba No Prestasi Yes Mahasiswa dan mahasiswi STIH Pertiba yang tergabung di kelompok 7 KKN di Desa Air Mesu melaksanakan penyuluhan tentang narkoba Laporan Wartawan Bangka Pos, Nordin BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Mahasiswa dan mahasiswi STIH Pertiba yang tergabung di kelompok 7 KKN di Desa Air Mesu melaksanakan penyuluhan tentang narkoba, Jumat (7/10). Kegiatan yang mengangkat tema 'NARKOBA NO PRESTASI YES' tersebut dilaksanakan di SMPN 3 Kecamatan Pangkalan Baru Bangka tengah dengan di ikuti seluruh siswa dan siswi sekolah tersebut. "Siswa sangat antusias, banyak sekali pertanyaan seputar narkoba dan pencegahannya," ucap Riski Perdian ketua panitia kegiatan dalam realis yang diterima bangkapos.com, Jum'at (6/10) Sementara Yafani Ramlan kepala sekolah SMP 3 Pangkalan Baru menyebutkan kegiatan seperti ini sangat bermanfaat. Terlebih bagi generasi penerus bangsa. "Kami berterimakasih pada adik-adik mahasiswa yang melakukan penyuluhan di sekolah kami, semoga bermanfaat untuk kami dan siswa siswi," Ujarnya Dirinyapun berharap KKN STIH Pertiba dapat memberikan manfaat untuk masyarakat dan juga memberikan pengetahuan baru bagi siswa siswi (*) Mahasiswa STIH Pertiba Adakan Penyuluhan Hukum Kenakalan Remaja KKN STIH Pertiba Penyuluhan Hukum ke Masyarakat Memperingati HANI dan HUT MA AIAI, Pemkab Bateng Bagikan 10 Sepeda Oknum PNS Dinas PU Ditangkap Sedang Nyabu, Ngaku Baru Sehisap Dijebak Teman Inilah Pengakuan Mengejutkan Gatot Brajamusti, Dari Makanan Jin Hingga Seks Tak Wajar
"2016-10-07T13:51:32"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/stih-pertiba-sosialisasi-narkoba-no-prestasi-yes
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:eda6ff6a-5d3b-45a4-b43f-eb2b697175e8>", "warc-date": "2016-10-07T13:51:32", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "86229", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/stih-pertiba-sosialisasi-narkoba-no-prestasi-yes", "warc-block-digest": null } }
Begini Bantahan Ahok Soal Isu Beri Mahar Rp 10 Triliun ke PDI-P "Kalau saya punya Rp 10 Triliun deposito (dapat) hampir Rp 60 miliar tiap bulan. Gue bisa bantu orang. Dana abadi. Aku belum pernah ketemu ..." BANGKAPOS.COM, JAKARTA -- Bakal calon gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama kembali membantah informasi yang menyebutkan dirinya telah membayar mahar RP 10 triliun kepada Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P). BACA: Inilah Komentar Aa Gym Tentang Ahok soal Surat Al Maidah Secara logika, kata dia, hal itu tidak mungkin terjadi. Sebab, jika Rp 10 triliun didepositokan, maka orang yang memiliki dana itu akan mendapat bunga Rp 60 miliar setiap bulan. BACA: Permintaan Farhat Abbas 'Dikabulkan' Hakim Terkait Gugatan Bagi Harta Terhadap Nia Daniati Dengan dana tersebut, Ahok merasa tidak perlu lagi bertarung dalam kontestasi Pemilihan Kepala Daerah. "Kalau saya punya Rp 10 Triliun deposito (dapat) hampir Rp 60 miliar tiap bulan. Gue bisa bantu orang. Dana abadi. Aku belum pernah ketemu perusahaan yayasan hebat yang menaruh Rp 10 triliun dana abadi," ujar dia di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (7/10/2016). BACA: Ternyata Sebelum 'Nasi Padang' Populer, Sudah Ada Lagu tentang Nasi Goreng dan Mi Instan Menurut Ahok, adanya informasi yang menyebut dirinya telah membayar mahar mencapai Rp 10 triliun ke PDI-P hanyalah isu yang didengungkan oleh lawan-lawan politiknya. "Itu cuma tindakan pengecut si rasis yang enggak ngerti tanding. Makanya saya bilang kita tanding saja ngomongin program, jangan asal bukan Ahok. Ayo dong ngomong program, ngomong sama saya gitu lho," ujar Ahok. Penulis: Alsadad Rudi Begini Tanggapan Anies Soal Juru Bicara Artis, Sungguh Mengejutkan PPP Pastikan Solid dan Klaim Komunitas 'Suka Haji Lulung' Dukung Agus-Sylvi PDIP Dituding Terima Mahar Rp 10 Triliun dari Ahok Lukman Hakim Ingatkan Calon Kepala Daerah Tak Lecehkan Agama! Blak-blakan, Ruhut Sebut Agus Orang Genius, Tetapi Kalau Bicara Umur Faktanya Dia Masih Mayor
"2016-10-07T13:51:34"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/begini-bantahan-ahok-soal-isu-beri-mahar-rp-10-triliun-ke-pdi-p
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:1869e467-3728-47e3-83ec-fb79c0932508>", "warc-date": "2016-10-07T13:51:34", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "87883", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/begini-bantahan-ahok-soal-isu-beri-mahar-rp-10-triliun-ke-pdi-p", "warc-block-digest": null } }
Demam Emas, Pemburu Harta Karun 'Serbu' Kota Kecil di Ceko Salah satu anggota tim pemburu harta karun mengatakan, dia dan rekan-rekannya telah mendapat bukti kuat bahwa seorang jenderal NAZI, Emil Klein ... BANGKAPOS.COM, CEKO -- Demam emas sedang melanda sebuah kota kecil di Ceko setelah muncul desas-desus bahwa di kota tersebut tersimpan emas senilai 50 miliar Poundsterling atau setara dengan Rp 800 triliun. Kota kecil itu bernama Stevhovice yang berjarak sekitar 20 mil dari ibukota Praha. Dikutip dari The Sun, saat ini sekelompok pemburu harta karun sudah berada di sana untuk melakukan penggalian. Kedatangan mereka dipicu setelah beredar kabar bahwa di sana terseimpan 540 peti harta karun yang berisi berlian dan emas senilai 50 miliar Poundsterling. Josef Muzik, salah satu anggota tim pemburu harta karun mengatakan, dia dan rekan-rekannya telah mendapat bukti kuat bahwa seorang jenderal NAZI, Emil Klein telah membuat kotak-kota yang diisi dengan emas, atau permata, lukisan-lukisan, serta dokumen-dokumen berharga dari Institut Kaiser Wilhelm di Berlin. Josef Muzik sendiri, sebelumnya sudah melakukan pencarian selama kurang lebih 30 tahun bersama rekannya, Helmut Gansel, mantan anggota intelijen yang ikut menginterogasi Jenderal Klein setelah perang berakhir. Misteri harta karun di Stechovice sendiri sebenarnya sudah tersiar lama sejak perang dunia berakhir. Berdasarkan dokumen yang ditemukan di Weimar, Jerman, pada 1993, para peneliti percaya bahwa para pasukan NAZI telah menyembunyikan harta karun mereka di sana. Namun, meski sudah banyak orang yang melakukan pencarian, sampai kini tidak pernah ada yang berhasil mengungkap temuan sedikitpun. Terkuak, Basis Nuklir AS di Bawah Es Akhirnya Ditemukan Nigeria Terpaksa Jual Dua Pesawat Kepresidenan Akibat Imbas Rendahnya Harga Minyak Dunia Warga Temukan Tengkorak Anggota PKI Bergigi Emas Singapura Akhirnya 'Berhasil' Geser Hongkong Jadi Kota Termahal Kedua di Asia Wow, Untuk Bergaya seperti Kate Middleton Dibutuhkan Biaya Rp 250 Juta, Berani Coba?
"2016-10-07T13:51:38"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/demam-emas-pemburu-harta-karun-serbu-kota-kecil-di-ceko
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:813e4f74-a3d8-4a8a-bd02-2788581c3d24>", "warc-date": "2016-10-07T13:51:38", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "86527", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/demam-emas-pemburu-harta-karun-serbu-kota-kecil-di-ceko", "warc-block-digest": null } }
Mahasiswa STIH Pertiba Adakan Penyuluhan Hukum Kenakalan Remaja Dosen Pembimbing Eko Riyadi menjelaskan apa yang diperoleh mahasiswa dapat diimplementasikan ke masyarakat. Laporan Wartawan Bangka Pos, Agus Nuryadhyn BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Keilmuan yang diperoleh mahasiswa selama di bangku kuliah dapat diimplementasikan ke masyarakat. Hal ini dilakukan oleh mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Pertiba dalam pelaksanaan kuliah kerja nyata (KKN) angkatan ke XIV tahun 2016 yang berlangsung di Desa Tanjung Gunung Kecamatan Pangkalanbaru Bangka Tengah. Mahasiswa yang tergabung dalam kelompok 1 KKN STIH Pertiba angkatan ke XIV, melakukan penyuluhan hukum berlangsung di posko KKN kelompok 1 Tanjung Gunung, Jumat (7/10/2016). Kegiatan dihadiri dosen pembimbing Eko Riyadi, serta Kepala Desa Hamani, kepala dusun, ketua RT, tokoh masyarakat, tokoh agama dan masyarakat. Dalam penyuluhan ini masyarakat angat antusias dengan persoalan kenakalan remaja dan narkotika. Ketua Kelompok 1 KKN STIH Pertiba Aris Sucahyo menjelaskan kegiatan yang dilakukan selama KKN,diantaranya gotong royong serta penyuluhan hukum. Untuk penyuluhan hukum dilakukan 4 kali selama KKN. Dalam penyuluhan hukum, kata Aris yang berkenan dengan persoalan-persoalan yang ada di masyarakat.
"2016-10-07T13:51:40"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/mahasiswa-stih-pertiba-adakan-penyuluhan-hukum-kenakalan-remaja
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:7fedda04-8f92-432f-a67c-ee925c430f41>", "warc-date": "2016-10-07T13:51:40", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "87687", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/mahasiswa-stih-pertiba-adakan-penyuluhan-hukum-kenakalan-remaja", "warc-block-digest": null } }
Ribuan Warga Padati Pantai Nek Aji Ribuan warga dari berbagai wilayah di Pulau Bangka memadati kawasan Pantai Nek Aji Toboali Kabupaten Bangka Selatan Laporan Wartawan Bangka Pos Deddy Marjaya TRIBUNNEWS.COM, BANGKA -- Ribuan warga dari berbagai wilayah di Pulau Bangka memadati kawasan Pantai Nek Aji Toboali Kabupaten Bangka Selatan, Jum'at (7/10/2016) menyaksikan rangkaia kegiatan Toboalai City On Fire. Pembukaan kegiatan yang akan berlangsung hingga Minggu (9/10/2016) dilakukan oleh Bupati Bangka Selatan Justiar Noer. Kegiatan yang dilaksanakan usai pembukaan Jum'at (7/10/2016) antara lain Bike Packers, Festival Layang-layang dan kegiatan seni asli Bangka. Warga yang hadir di Pantai Nek Aji mengaku senang mendapatkan berbagai hiburan. "Kami tinggal di Pangkalpinang sengaja kesini mau liat kegiatan Toboali City On Fire," kata Krisna Sementara itu Bupati Bangka Selatan Justiar Noer berharap dengan berbagai kegiatan dalam Toboali City On Fire bisa mempromosikan berbagai potensi wisata di Toboali. Apalagi banyak wisata di Toboali belum tergali dan terpromosi secara maksimal. "Pantai kita bagus-bagus pulau-pulau kecil banyak yang alami indah bisa dinikmati wisatawan tujuan kegiatan biar potensi kita bisa diketahui wisatan di luar Pulau Bangka," kata Justiar Noer
"2016-10-07T13:51:44"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/ribuan-warga-padati-pantai-nek-aji
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:cf59cd14-aaab-4d67-bb0f-2d89ba9cd7d8>", "warc-date": "2016-10-07T13:51:44", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "85704", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/ribuan-warga-padati-pantai-nek-aji", "warc-block-digest": null } }
Sumarjo Hidup dari Membuat Gula Aren Keluarga Sumarjo (38) Warga Desa Terak Kecamatan Simpang Katis merupakan pembuat gula aren. Laporan Wartawan Bangka Pos, Nordin BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Keluarga Sumarjo (38) Warga Desa Terak Kecamatan Simpang Katis merupakan pembuat gula aren. Mulai dari orang tuanya, kakaknya hingga dirinya. Selama kurang lebih 15 tahun menjalankan usaha itu, dirinya sudah bisa membuat rumah, membeli mobil hingga untuk keperluan keluarga sehari-hari. "Alhamdulillah, cukupalah untuk hidup sehari-hari meskipun tidak banyak," sebut Muyo panggilan akrab Sumarjo kepada bangkapos.com. Dia menerangkan, dalam seminngu dirinya bersama beberapa pegawainya memproduksi 2 sampai 3 kali. Tergantung dari permintaan pesanan. Untuk pemasaran gula aren milik Muyo sudah menyebar dipulau Bangka, seperti Pangkalpinang, Bangka Barat, Bangka Tengah dan lain-lain. Harga gula aren sesuai dengan keinginan pembeli, tergantung pesanan. Biasanya dijual perkeping. "Kalau pembuatan gula aren saya dibantu empat orang, merekalah yang membantu usaha saya dari mulai pengolahan hingga dibungkus," sebut Sumarjo Menurut Muyo bahan baku untuk membuat gula aren cukup banyak. Hanya saja mau atau tidak untuk mengambilnya.
"2016-10-07T13:51:46"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/sumarjo-hidup-dari-membuat-gula-aren
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:f82de5e8-41c5-411c-8c80-1111d4dc8dcb>", "warc-date": "2016-10-07T13:51:46", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "84964", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/sumarjo-hidup-dari-membuat-gula-aren", "warc-block-digest": null } }
KKN STIH Pertiba Penyuluhan Hukum ke Masyarakat Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Hukum (STIH) Pertiba melakukan penyuluhan hukum kepada masyarakat Desa Tanjung Gunung Laporan Wartawan Bangka Pos, Agus Nuryadhyn TRIBUNNEWS.COM, PANGKALPINANG-- Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Hukum (STIH) Pertiba melakukan penyuluhan hukum kepada masyarakat Desa Tanjung Gunung Kecamatan Pangkalanbaru Bangka Tengah. Penyluhan hukum ini merupakan rangakain dari kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) kelompok 1 angkatan XIV tahun 2016 mahasiswa STIH Pertiba, berlangsung di Posko KN di desaTanjung Gunung, Jumat (7/10/2016). Kegiatan dihadiri dosen pembimbing Eko Riyadi, serta Kepala Desa Hamani, kepala dusun, ketua RT, tokoh masyarakat, tokoh agama dan masyarakat. Dalam penyuluhan ini masyarakat angat antusias dengan persoalan kenakalan remaja dan narkotika. Ketua Kelompok 1 KKN STIH Pertiba Aris Sucahyo menjelaskan kegiatan yang dilakukan selama KKN, menggelar kegiatan gotong royong serta penyuluhan hukum. Untuk penyuluhan hukum dilakukan 4 kali selaam KKN. Dalam penyuluhan hukum, kata Aris yang berkenan dengan persoalan-persoalan yang ada di masyarakat. "Masyarakat sangat antusias ada penyuluhan hukum yang kami lakukan,' ungkap Aris. Dosen Pembimbing Eko Riyadi mengemukakan, dalam KKN ini , mahasiswa menyampaikan keilmuannya apa yang didapat di bangku kuliah. Mahasiswa STIH Pertiba Adakan Penyuluhan Hukum Kenakalan Remaja STIH Pertiba Sosialisasi Narkoba No Prestasi Yes Inilah Komentar Aa Gym Tentang Ahok soal Surat Al Maidah Ternyata Sebelum 'Nasi Padang' Populer, Sudah Ada Lagu tentang Nasi Goreng dan Mi Instan Layangan Naga Air Sepanjang 25 Meter Ini Sulit Diterbangkan
"2016-10-07T13:51:48"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/kkn-stih-pertiba-penyuluhan-hukum-ke-masyarakat
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:549f50f1-928e-4707-8425-d9fe4ad7c1b1>", "warc-date": "2016-10-07T13:51:48", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "85746", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/kkn-stih-pertiba-penyuluhan-hukum-ke-masyarakat", "warc-block-digest": null } }
PSI Lolos Seleksi, Partai 'Idaman' Bentukan Rhoma Irama Gagal Dapatkan Status Badan Hukum Partai yang dipimpin pedangdut Rhoma Irama tersebut tidak lolos dalam seleksi administrasi yang ditetapkan dalam Undang-Undang Partai Politik... BANGKAPOS.COM, JAKARTA -- Partai Islam Damai dan Aman (Idaman) gagal mendapatkan status badan hukum di Kementerian Hukum dan HAM. BACA: Permintaan Farhat Abbas 'Dikabulkan' Hakim Terkait Gugatan Bagi Harta Terhadap Nia Daniati Partai yang dipimpin pedangdut Rhoma Irama tersebut tidak lolos dalam seleksi administrasi yang ditetapkan dalam Undang-Undang Partai Politik. BACA: Ternyata Sebelum 'Nasi Padang' Populer, Sudah Ada Lagu tentang Nasi Goreng dan Mi Instan "Sebagian besar partai tidak lolos karena terganjal dalam syarat administrasi kepengurusan," ujar Menteri Hukum dan HAM Yasonna H Laoly dalam jumpa pers di Gedung Kemenkumham Jakarta, Jumat (7/10/2016). Menurut Yasonna, salah satu syaratnya, kepengurusan partai politik harus mencakup semua provinsi. Kemudian, kepengurusan pada setiap provinsi paling sedikit 75 persen dari jumlah kabupaten/kota yang bersangkutan. Rustam Ajak Warga Hijrah Menuju Kebaikan Tahun Baru Islam, Inilah Doa Awal dan Akhir Tahun 1438 Hijriah Manchester United Ucapkan Selamat Tahun Baru Islam untuk Semua Umat Muslim di Dunia Manchester Uniter Ucapkan Selamat Tahun Baru Bagi Umat Islam di Seluruh Dunia Pendakian Malam Satu Suro di Gunung Merbabu Diperketat
"2016-10-07T13:51:50"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/psi-lolos-seleksi-partai-idaman-bentukan-rhoma-irama-gagal-dapatkan-status-badan-hukum
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:aa369cf7-d0ad-4f56-8b3d-1b7c34495198>", "warc-date": "2016-10-07T13:51:50", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "89110", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/psi-lolos-seleksi-partai-idaman-bentukan-rhoma-irama-gagal-dapatkan-status-badan-hukum", "warc-block-digest": null } }
PKK Terak Aktif Membantu Bumil hingga Lansia Pembina Kesejahteraan Keluarga (PKK) Desa Terak Kecamatan Simpang Katis mulai terbentuk hingga sekarang selalu aktif Laporan Wartawan Bangka Pos, Nordin BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Pembina Kesejahteraan Keluarga (PKK) Desa Terak Kecamatan Simpang Katis mulai terbentuk hingga sekarang selalu aktif di setiap ada kegiatan. Terutama berkaitan dengan kesehatan. Mulai dari pemeriksaan bagi ibu hamil, posyandu hingga poslansia. Kegiatan itu tersebar di Desa dengan intens sebulan empat kali. "Setiap ada kegiatan tenaga kesehatan dari Kecamatan selalu datang, jadi tidak hanya kami," terang Sudarna sekretaris PKK desa Terak kepada bangkapos.com. Dia melanjutkan, selain kegiatan rutin, pihaknya juga selalu ikut terlibat dalam berbagai acara. Lomba hingga mengikuti HUT kemerdekaan Repulik Indonesia. "Kami sudah empat tahun berturut-turut juara I mengikuti pawai di tingkat kecamatan. Selain itu lomba senam lansia, juara harapan tiga," sebut Sudarna. Saat ini Sudarna melanjutkan, tidak ada kendala yang berarti dalam menjalankan tugas PKK. Hingga sekarang anggotanya kurang lebih 30 orang. Dirinyapun mempunyai rencana kedepan untuk memiliki usaha dengan lebel PKK Desa Terak. Misalnya jenis makan dan sebagainya.
"2016-10-07T13:51:52"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/pkk-terak-aktif-membantu-bumil-hingga-lansia
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:544a084d-ebc0-42f3-a6a2-35e0a6bba250>", "warc-date": "2016-10-07T13:51:52", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "85815", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/pkk-terak-aktif-membantu-bumil-hingga-lansia", "warc-block-digest": null } }
Ayo Berinvestasi di Terak Desa Terak Kecamatan Simpang Katis tidak henti-hentinya melakukan terobosan. Baik dari sektor infrastruktur dan sumberdaya manusia. Laporan Wartawan Bangka Pos, Nordin BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Desa Terak Kecamatan Simpang Katis tidak henti-hentinya melakukan terobosan. Baik dari sektor infrastruktur dan sumberdaya manusia. Sekarang saja di Desa Terak akan dibangun jalan tembus hotel Sall Marina Bangka Tengah. Sebelumnya juga arena sirkuit balap motor dan beberapa yang lainnya. "Kedepan Desa Terak ini akan maju dan strategis, belum lagi jarak dari kotamadya tidak jauh, berkembangan itu yang kami lihat," terang Kades Terak Muhamad Riwan kepada bangkapos.com/ Guna mendukung hal tersebut pihaknya menerapkan pelayanan yang sehat dan ramah. Selain itu membangun sektor pariwisata agrowisata. "Selain mendatangkan investor, kami juga mengajak mereka melihat-lihat daerah kami, dan sekarang mulai berbenah," ucapnya. Riwan mengemukakan, tidak hanya itu saja, mereka juga tidak akan meninggalkan sektor unggulan desanya yang sudah turun temurun, yaitu bertani dan berkebun.
"2016-10-07T13:51:54"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/ayo-berinvestasi-di-terak
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:b25a8a3b-a8a8-4263-bc8d-c0c2795943da>", "warc-date": "2016-10-07T13:51:54", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "85436", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/ayo-berinvestasi-di-terak", "warc-block-digest": null } }
Usia Dokter Gigi dari Korsel Ini Nyaris Setengah Abad, Tapi Tetap Cantik UMUMNYA, wanita berusia menjelang 50 tahun terlihat matang, memiliki garis-garis halus di beberapa area wajah, tubuh cenderung lebih berisi, rambut... UMUMNYA, wanita berusia menjelang 50 tahun terlihat matang, memiliki garis-garis halus di beberapa area wajah, tubuh cenderung lebih berisi, rambut mulai menipis, dan kulit dahi sudah memperlihatkan kerutan. BACA: Ternyata Sebelum 'Nasi Padang' Populer, Sudah Ada Lagu tentang Nasi Goreng dan Mi Instan Namun, Lee Sujin (48) terlihat seperti wanita muda berusia awal 20 tahunan. Lee mendadak populer semenjak tampil di program televisi berjudul Same Bed, Different Dreams bersama putrinya. BACA: Inilah Komentar Aa Gym Tentang Ahok soal Surat Al Maidah Putri Lee mengatakan bahwa ibunya kecanduan selfie dan bermain media sosial. Ternyata, kegemaran mengunggah selfie di media sosial merupakan bentuk rindu Lee pada sang putri. Menurut dia, semenjak duduk di bangku sekolah menengah putrinya tak lagi mau bercakap-cakap dengannya. Ingat, 6 Hal Kebiasaan Buruk Ini Bisa Mengundang Bakteri di Organ Intim Wanita Dirjen Hukum dan HAM Tuntut Tukang Laundry Rp 500 Juta Gara-gara Jas dan Batiknya Kusut Moratorium PNS Sebentar Lagi Dicabut Pemilik Zodiak Ini Ternyata Berpeluang Tinggi Selingkuh, Anda Termasuk yang Mana? Netizen Bilang Mirip Lesty, Suara Pegawai Minimarket Cantik Ini Sungguh Merdu Saat Karaoke Smule
"2016-10-07T13:51:56"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/usia-dokter-gigi-dari-korsel-ini-nyaris-setengah-abad-tapi-tetap-cantik
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:316ee45e-8a32-485e-9741-9a6545f77777>", "warc-date": "2016-10-07T13:51:56", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "88448", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/usia-dokter-gigi-dari-korsel-ini-nyaris-setengah-abad-tapi-tetap-cantik", "warc-block-digest": null } }
Setelah Pacaran Bertahun-Tahun Para Pasangan Artis Ini Akhirnya Putus dan Berhasil Move On Pacaran bertahu-tahun, namun jika Tuhan tidak menadirkan sebagai sepasang suami istri, apa boleh dibuat. Net BANGKAPOS.COM - Jodoh manusia memang sulit ditebak. Pacaran bertahu-tahun, namun jika Tuhan tidak menadirkan sebagai sepasang suami istri, apa boleh dibuat. Hubungan yang sudha dijalin bertahun-tahun pun akhirnya kandas dan justru menikah dengan orang yang tidak disangka. Hal tersebut juga dialami oleh deretan artis berikut ini. Dahulu, hubungan artis ini banyak yang mengira akan berakhir di pelaminan. Namun, kenyataanya hubungan mereka pun kandas dan mereka pun menikahi artis lain. Siapa saja mereka? Editor: Admin 1 Sumber: Tribun Solo Baca Juga
"2016-10-07T13:51:58"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/setelah-pacaran-bertahun-tahun-para-pasangan-artis-ini-akhirnya-putus-dan-berhasil-move-on
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:0388d7ef-8514-4abc-bf91-c82773707a43>", "warc-date": "2016-10-07T13:51:58", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "88403", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/setelah-pacaran-bertahun-tahun-para-pasangan-artis-ini-akhirnya-putus-dan-berhasil-move-on", "warc-block-digest": null } }
Ini Dia Perubahan Annisa Pohan, dari Gadis Sampul hingga Jadi Istri Calon Gubernur Selain menemani sang suami, dia juga tengah sibuk mengurus bisnis fashion batiknya dan menjadi ibu dari Almira Tungga Dewi Yudhoyono. BANGKAPOS.COM - Annisa Pohan, kini tengah jadi sorotan banyak orang sejak suaminya, Agus Harimurti Yudhoyono mencalonkan diri sebagai Gubernur DKI Jakarta. Sebelum menjadi menantu Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Annisa dikenal sebagai seorang model dan presenter. Selain menemani sang suami, dia juga tengah sibuk mengurus bisnis fashion batiknya dan menjadi ibu dari Almira Tungga Dewi Yudhoyono. Alumni Universitas Indonesia ini memang selalu tampil cantik dan anggun dengan busana yang sopan. Namun sebelum seperti sekarang ini, gimana sih penampilan Annisa dahulu? Tribunstyle.com telah merangkum penampilan Annisa sejak masih jadi gadis sampul hingga sekarang ini. brta.in Foto-foto: Instagram/annisayudhoyono Ini dia penampilan Annisa Pohan ketika menjadi finalis gadis sampul pada tahun 1997. Ternyata memang udah cantik dari dulu ya guys? Meski terlihat gemuk karena sedang mengandung, namun Annisa Pohan masih terlihat anggun. Ketika berada di Canada ikut dengan sang suami. Sekarang ketika menemani sang suami menjadi calon gubernur DKI Jakarta. Sepertinya Annisa Pohan tidak banyak mengalami perubahan ya guys, sejak masih muda hingga menjadi ibu satu anak tetap awet muda dan cantik. Editor: Heribertus Sulis Sumber: TribunStyle.com KKN STIH Pertiba Penyuluhan Hukum ke Masyarakat Begini Bantahan Ahok Soal Isu Beri Mahar Rp 10 Triliun ke PDI-P Ini Alasan PLN Soal Kenaikan Tarif Listrik per Oktober 2016 Ingat, 6 Hal Kebiasaan Buruk Ini Bisa Mengundang Bakteri di Organ Intim Wanita Inilah Keinginan Shkodran Mustafi 'Insya Allah Aku Naik Haji'
"2016-10-07T13:52:00"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/ini-dia-perubahan-annisa-pohan-dari-gadis-sampul-hingga-jadi-istri-calon-gubernur
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:0b6f0b9a-a482-41a3-8935-7175675b5b45>", "warc-date": "2016-10-07T13:52:00", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "88287", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/ini-dia-perubahan-annisa-pohan-dari-gadis-sampul-hingga-jadi-istri-calon-gubernur", "warc-block-digest": null } }
Ingat, 6 Hal Kebiasaan Buruk Ini Bisa Mengundang Bakteri di Organ Intim Wanita Setiap wanita penting untuk selalu menjaga kebersihan area organ intim. Jika tidak, daerah kewanitaan itu dapat terkontaminasi bakteri yang ... BANGKAPOS,COM, JAKARTA -- Setiap wanita penting untuk selalu menjaga kebersihan area organ intim. Jika tidak, daerah kewanitaan itu dapat terkontaminasi bakteri yang menyebabkan terjadinya infeksi. BACA: Permintaan Farhat Abbas 'Dikabulkan' Hakim Terkait Gugatan Bagi Harta Terhadap Nia Daniati Ternyata banyak kebiasaan sehari-hari yang keliru dapat meningkatkan risiko kontaminasi bakteri jahat. Merangkum penjelasan dokter spesialis obstetri dan ginekologi Liva Wijaya, berikut ini 6 hal yang bisa mengundang bakteri jahat di daerah kewanitaan. BACA: Ternyata Sebelum 'Nasi Padang' Populer, Sudah Ada Lagu tentang Nasi Goreng dan Mi Instan 1. Jarang ganti pembalut Saat menstruasi, area kewanitaan tentu menjadi lebih lembab sehingga pertumbuhan bakteri menjadi lebih subur. Sangat penting mengganti pembalut setiap 3-4 jam sekali. Menurut Liva, saat darah menstruasi sudah sedikit pun tetap harus sering diganti. BACA: Inilah Komentar Aa Gym Tentang Ahok soal Surat Al Maidah Usia Dokter Gigi dari Korsel Ini Nyaris Setengah Abad, Tapi Tetap Cantik Duh, Lemak Perut Menumpuk Tak Mau Lenyap Ternyata Ini Penyebabnya Berolahraga Rutin Ternyata Menyimpan Keajaiban Bagi Otak Teganya Gusnedi, Anak Sakit Malah Enak Selingkuh dengan Wanita Lain Tips Melancarkan Fungsi Otak tidak 'Lelet' Agar Bekerja dengan Baik dan Maksimal
"2016-10-07T13:52:02"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/ingat-6-hal-kebiasaan-buruk-ini-bisa-mengundang-bakteri-di-organ-intim-wanita
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:92e04a5d-7a71-4f63-a09e-c30a768761f6>", "warc-date": "2016-10-07T13:52:02", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "89404", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/ingat-6-hal-kebiasaan-buruk-ini-bisa-mengundang-bakteri-di-organ-intim-wanita", "warc-block-digest": null } }
Ini Alasan PLN Soal Kenaikan Tarif Listrik per Oktober 2016 PLN berdalih, pelemahan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS), yang diiringi dengan kenaikan harga minyak atau Indonesian crude oil BANGKAPOS.COM - PT Perusahaan ListrikNegara (PLN) menaikkan tarif listrik periode Oktober 2016, yang berlaku untuk 12 golongan pelanggan. PLN berdalih, pelemahan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS), yang diiringi dengan kenaikan harga minyak atau Indonesian crude oil price (ICP), serta penurunan inflasi yang menahan selisih kenaikan tarif, menyebabkan tarif listrik naik. "Tarif menurun sejalan dengan penurunan Biaya Pokok Produksi (BPP), dan perubahan variabel makro ekonomi," ujar Manajer Senior Public Relations PT PLN, Agung Murdifi di Jakarta, dalam keterangan resminya, Jumat (7/10/2016). Berangkat dari tiga indikator tersebut, tarif listrik pada Oktober 2016 di Tegangan Rendah (TR) menjadi Rp 1.459,74 per kWh, dan tarif listrik di Tegangan Menengah (TM) menjadi Rp 1.111,34 per kWh. Sementara, tarif listrik di Tegangan Tinggi (TT) menjadi Rp 994,80 per kWh, dan tarif listrik di layanan khusus menjadi Rp 1.630,49 per kWh. Berikut, daftar 12 golongan yang mengalami kenaikan tarif listrik: 1. Rumah Tangga R-1 atau Tegangan Rendah (TR) daya 1.300 VA 2. Rumah Tangga R-1 atau TR daya 2.200 VA 3. Rumah Tangga R-2 atau TR daya 3.500 VA s.d5.500 VA 4. Rumah Tangga R-3 atau TR daya 6.600 VA ke atas 5. Bisnis B-2 atau TR daya 6.600VA s.d 200 kVA 6. Bisnis B-3 atau Tegangan Menengah (TM) daya di atas 200 kVA 7. Industri I-3 atau TM daya dia tas 200 kVA 8. Industri I-4 atau Tegangan Tinggi (TT) daya 30.000 kVA ke atas 9. Kantor Pemerintah P-1 atau TR daya 6.600 VA s.d 200 kVA 10. Kantor Pemerintah P-2 atau TM daya di atas 200 kVA 11. Penerangan Jalan Umum P-3 atau TR dan 12. Layanan khusus TR/TM/TT. Seperti diketahui sebelumnya, Tarif Tenaga Listrik (TTL) terdiri dari 37 golongan. Sebanyak 12 golongan tarif yang diberlakukan mekanisme Tariff Adjustment atau tarif yang tidak disubsidi pemerintah. Sementara itu, 25 golongan tarif listrik lainnya tidak berubah. Pelanggan rumah tangga kecil daya 450 VA dan 900 VA, bisnis dan industri kecil, serta pelanggan sosial, termasuk dalam 25 golongan tarif tersebut. Pelanggan golongan itu masih diberikan subsidi oleh pemerintah. (Iwan Supriyatna) Editor: Ridwan Hardiansyah Sumber: Kompas.com Inilah Keinginan Shkodran Mustafi 'Insya Allah Aku Naik Haji' Ribuan Warga Padati Pantai Nek Aji Masyarakat Bisa Lihat Harga, Barang di Pasar Ratu Tunggal dari Videotron 9 Barang Aneh Ini Ditemukan Masuk dari Pantat Yang Membuat Kamu Heran, Kok Bisa ya? Inilah Komentar Aa Gym Tentang Ahok soal Surat Al Maidah
"2016-10-07T13:52:04"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/ini-alasan-pln-soal-kenaikan-tarif-listrik-per-oktober-2016
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:05b183e1-9578-489f-959e-ffa43eed9377>", "warc-date": "2016-10-07T13:52:04", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "87330", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/ini-alasan-pln-soal-kenaikan-tarif-listrik-per-oktober-2016", "warc-block-digest": null } }
PPP Pastikan Solid dan Klaim Komunitas 'Suka Haji Lulung' Dukung Agus-Sylvi Arsul bahkan mengklaim, kelompok relawan pendukung Ketua DPD PPP DKI Jakarta Abraham Lunggana alias Lulung kini merapat ke barisan pendukung ... BANGKAPOS.COM, JAKARTA -- Sekretaris Jenderal Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Arsul Sani memastikan, seluruh elemen partainya solid mendukung pasangan Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni pada Pilkada DKI Jakarta 2017. BACA: Inilah Komentar Aa Gym Tentang Ahok soal Surat Al Maidah Pernyataan tersebut diungkapkannya menyusul dukungan Djan Faridz untuk pasangan Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat. BACA: Permintaan Farhat Abbas 'Dikabulkan' Hakim Terkait Gugatan Bagi Harta Terhadap Nia Daniati Arsul bahkan mengklaim, kelompok relawan pendukung Ketua DPD PPP DKI Jakarta Abraham Lunggana alias Lulung kini merapat ke barisan pendukung Agus-Sylvi. "Saya juga terima pesan teman-teman yang ada di Suka Haji Lulung itu menolak untuk dukung Ahok. Mereka berencana mendeklarasikan dukungan kepada Agus-Sylvi," kata Arsul, di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (7/10/2016). BACA: Ternyata Sebelum 'Nasi Padang' Populer, Sudah Ada Lagu tentang Nasi Goreng dan Mi Instan Begini Tanggapan Anies Soal Juru Bicara Artis, Sungguh Mengejutkan Ini Dia Perubahan Annisa Pohan, dari Gadis Sampul hingga Jadi Istri Calon Gubernur Begini Bantahan Ahok Soal Isu Beri Mahar Rp 10 Triliun ke PDI-P PDIP Dituding Terima Mahar Rp 10 Triliun dari Ahok Lukman Hakim Ingatkan Calon Kepala Daerah Tak Lecehkan Agama!
"2016-10-07T13:52:06"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/ppp-pastikan-solid-dan-klaim-komunitas-suka-haji-lulung-dukung-agus-sylvi
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:51b21b8a-a920-499e-b54f-405ba01967dd>", "warc-date": "2016-10-07T13:52:06", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "88895", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/ppp-pastikan-solid-dan-klaim-komunitas-suka-haji-lulung-dukung-agus-sylvi", "warc-block-digest": null } }
Masyarakat Bisa Lihat Harga, Barang di Pasar Ratu Tunggal dari Videotron Diharapkan dengan adanya televisi ini, dapat membantu pembeli sebagai referensi harga, walaupun ada tawar menawar harga Laporan wartawan Bangka Pos, Zulkodri BANGKAPOS. COM, BANGKA -- Sebagai bahan informasi harga barang secara terbuka kepada masyarakat, Pemerintah Kota Pangkalpinang bekerjasama dengan Perwakilan Bank Indonesia memasang satu unit televisi LED 48 inchi yang berfungsi sebagai videotron yang menampilkan harga barang pokok dan barang lainnya yang ada di Pasar Ratu Tunggal Pangkalpinang. Bantuan televisi ini, diberikan langsung oleh Deputi Direktur Bank Indonesia Pangkalpinang, Bayu Martanto, kepada Asisten II Pemkot Pangkalpinang, Fitriyansyah mewakili Walikota Pangkalpinang, Irwansyah, Jumat ( 07/10/2016) di Pasar Ratu Tunggal Pangkalpinang. " Diharapkan dengan adanya televisi ini, dapat membantu pembeli sebagai referensi harga, walaupun ada tawar menawar harga, dengan harapan harga itu lebih stabil. Jadi konsumen bisa ada patokan harga, " ujar Bayu Martanto. Untuk tahap awal ini, lanjut Bayu, daftar harga atau informasi harga masih diperuntukkan untuk konsumen. Kedepan akan ditingkatkan lagi, hingga sampai harga di tingkat produsen, sehingga pedagang juga bisa menjadikan referensi berapa harga yang dijual. " Dengan adanya informasi harga ini, diharapkan dapat menekan angka inflansi di Pangkalpinang, sehingga harga barang diharapkan cenderung stabil, karena sudah ada informasi harga,, " ucap Bayu. Asisten II bidang Perekonomian, pembangunan dan Kesra, Kota Pangkalpinang, Fitriyansyah mengatakan dengan bantuan ini, diharpkan tidak ada lagi, permainan harga di pasar. Sekaligus bisa jadi bahan evaluasi pemerintah dalam mengambil kebijakan. "Jadi dengan adanya daftar harga yang disiarkan secara terbuka. Masyarakat bisa tahu. Kalaupun ada kenaikan harga karena faktor diatribusi atau pasokan, bisa terpantau, dan pemerintaha bisa bergerak cepat mengambil kebijakan. Karena kita tahu inflansi di Pangkalpinang sangat tinggi, sehingga mempengaruhi daya beli masyarakat," ujarnya. VIDEO: Dimas Kanjeng Buka Peti Berisi Uang Hasil dari Bank Indonesia dan BCA Uang Baru Hanya Pengganti Lima Tahun ke Depan, Pangkalpinang Akan Krisis Guru SD dan SMP Bangka Pos dan Bank Indonesia Sumbang Tempat Sampah dari Recycle Wadah Tinta Ternyata Bank Indonesia Sudah Teliti Keaslian Uang Dimas Kanjeng
"2016-10-07T13:52:07"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/masyarakat-bisa-lihat-harga-barang-di-pasar-ratu-tunggal-dari-videotron
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:d80d2261-d648-484c-9e93-19b07038bdb0>", "warc-date": "2016-10-07T13:52:07", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "88265", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/masyarakat-bisa-lihat-harga-barang-di-pasar-ratu-tunggal-dari-videotron", "warc-block-digest": null } }
Seputar Banjarmasin Pasukan Turbo Bersihkan Sungai Pemeliharaan di beberapa titik itu terutama yang banyak gulma berupa eceng gondok dan sampah juga ranting pohon, termasuk yang sungainya bau dan airny BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Seringnya hujan mengguyur Banjarmasin membuat sejumlah sungai meluap dan sampah serta gulma menumpuk di permukaan air, termasuk di sungai tepi Jalan Ahmad Yani yang berada di sisi jalan protokol. Mengatasi hal itu, H fahrani, Kabid Sungai Kecil, Dinas Sumber Daya Air dan Drainase (SDAD) Kota Banjarmasin mengerahkan pasukan turbo. "Tahun ini sungai Ahmad Yani tetap menjadi perhatian. Pemeliharaan rutin secara manual dilakukan pasukan turbo DSAD," jelasnya. Pemeliharaan di beberapa titik itu terutama yang banyak gulma berupa eceng gondok dan sampah juga ranting pohon, termasuk yang sungainya bau dan airnya tidak mengalir. "Tahun pemeliharaan yang sudah kami lakukan diantaranya depan Dharma Praja dam seberang Rumah Sakit Ulin," (*)
"2016-10-07T15:50:27"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/pasukan-turbo-bersihkan-sungai
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:b191cf39-a219-4a11-bd4d-53867aef654b>", "warc-date": "2016-10-07T15:50:27", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "87131", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/pasukan-turbo-bersihkan-sungai", "warc-block-digest": null } }
Seputar Kalteng Guru Danau Pimpin Maulid Habsi Gema Muharram di Palangkaraya Ribuan tamu yang hadir bukan hanya dari Palangkaraya tetapi juga ada yang datang dari Kapuas, Katingan, Gunungmas, Sampit maupun Pulangpisau BANJARMASINPOST.CO.ID, PALANGKARAYA - Ribuan umat muslim di Kalimantan Tengah, Jumat (7/10/2016) malam memadati jalan Seth Aji Palangkaraya di sebuah ruko milik H Iwan Kurniawan, anggota DPR RI asal Kalimantan Tengah. Gema Muharram 1433 hijriah bersama KH Asmuni ( Guru Danau) dari Kalsel dan Majelis Taklim Darul Mustafa Palangkaraya memang ditunggu ribuan umat muslim Kalteng, karena kedatangan tokoh karismatik asal Kalsel ini sudah ditunggu-tunggu sejak lama. Betapa tidak, saat Guru Danau datang ke Palangkaraya Kalteng untuk mengikuti kegiatan tersebut dan langsung memimpin maulid habsi disambut gembira murid-muridnya yang ada di Kalteng yang langsung berkumpul untuk mengikuti maulid bersama ulama kharismatik tersebut. Kontan saja, jalan Seth Aji tepatnya di sekitar Rumah toko milik H Iwan Kurniawan terpaksa ditutup, karena ribuan umat muslim berdatangan dari segala penjuru Kalteng untuk mengikuti kegiatan Gema Muharram yang langsung dipimpin oleh Guru Danau. Ribuan tamu yang hadir bukan hanya dari Palangkaraya tetapi juga ada yang datang dari Kapuas, Katingan, Gunungmas, Sampit maupun Pulangpisau dan Seruyan dan kabupaten lainnya untuk mengikuti kegiatan maulid habsi dan mendengarkan siraman rohani dari Guru Danau. Acara gema muharram tersebut juga dihadiri Wakil Bupati Kotim, HM Taufik Mukri, Ketua NU Kalteng H Said Fauzy Bachsin serta dihadiri juga tokoh dan pemuka agama islam yang ada di Palangkaraya serta kabupaten lainnya di Kalteng.(*) Seputar Kalteng Kawasan Toko Mas di Kualakapuas Bakal Dipantau Lewat CCTV Bakal Digarap, Galian C Berpotensi Mengasilkan PAD Ratusan Juta Polisi Belum Bisa Memastikan Penyebab Kematian Sopir Truk Material di RTA Milano Palangkaraya BREAKING NEWS: Muhaimin Kaget Saat Bersihkan Lahan Melihat Mayat Membusuk Mahasiswi Praktek Pasang Behel Ditangkap, Ini Komentar Fakultas Kedokteran Unpar
"2016-10-07T15:50:31"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/guru-danau-pimpin-maulid-habsi-gema-muharram-di-palangkaraya
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:20d2e3a5-fe04-4f85-a56f-c1c2cc3b7bb7>", "warc-date": "2016-10-07T15:50:31", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "90307", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/guru-danau-pimpin-maulid-habsi-gema-muharram-di-palangkaraya", "warc-block-digest": null } }
Nina Jadi Mudah Membeli Rumah di REI Expo Sesuai konsepnya menyajikan berbagai perumahan dan tipe didapat di REI Expo 2016. Pameran properti yang benar-benar mampu memenuhi keinginan masyaraka BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Sesuai konsepnya menyajikan berbagai perumahan dan tipe didapat di REI Expo 2016. Pameran properti yang benar-benar mampu memenuhi keinginan masyarakat Kalsel. Wajar memasuki hari ketiga sejak digelar Rabu (5/10) kemarin, tingkat kunjungan pameran di atrium Duta Mall terus meningkat. Nina (32), salah satu pengunjung yang ditemui di pameran merasakan langsung mudahnya mendapatkan hunian sesuai keinginan. Karyawan salah satu koperasi ini dengan mudah dan proses cepat bisa menjadi nasabah Perumahan Shalli Dini Lestari yang berlokasi di Semangat Raya, Handil Bakti, Barito Kuala. "Saat ini saya ikut orang tua. Ingin punya rumah sendiri dengan gaji yang dimiliki. Pilihan dikarenakan lokasinya strategis, baik hendak ke Palangkaraya ataupun Banjarmasin," kata perempuan berhijab ini. Apa saja kemudahan didapat Nina? Bahkan bisa langsung konsultasi dengan pihak Bank. Baca edisi cetak Banjarmasin Post, Sabtu (8/10)
"2016-10-07T15:50:36"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/nina-jadi-mudah-membeli-rumah-di-rei-expo
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:52addc37-5d2a-479c-b989-f17cef8b464d>", "warc-date": "2016-10-07T15:50:36", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "87782", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/nina-jadi-mudah-membeli-rumah-di-rei-expo", "warc-block-digest": null } }
Suliyanti Mengenali Tubuh Sopir Truk Yang Jadi Mayat Muhaimin, seorang pembersih rumput di lahan milik UD Sanjaya menemukan sesosok mayat membusuk di semak belukar yang dibersihkannya JBANJARMASINPOST.CO.ID, PALANGKARAYA - Suasana di Jalan RTA Milono kilometer 8 Palangkaraya Kalimantan Tengah, Jumat (07/10) Pukul 08.45 WIB, mendadak geger. Hal ini setelah Muhaimin, seorang pembersih rumput di lahan milik UD Sanjaya menemukan sesosok mayat membusuk di semak belukar yang dibersihkannya. Muhaimin sebenarnya sudah tiga hari membersihkan lahan yang dipenuhi rumput dan pepohonan lebat tersebut, saat melakukan pembersihan dengan menebas semak belukar. Dia tidak menyangka saat menebas di bagian dalam lahan ternyata menemukan sesosok mayat seorang pria yang sudah dalam kondisi membusuk. Awalnya, Muhaimin dan warga setempat tidak mengetahui identitas mayat lelaki yang sudah dalam keadaan membusuk tersebut. Hanya, ketika penemuan mayat tersebut menyebar di media sosial maupun dari mulut ke mulut, akhirnya baru diketahui identitas mayat bernama Rudi Hartono (27). Rudi merupakan warga Desa Anjir Kalapan, kabupaten Pulangpisau yang bekerja sebagai sopir truk pengangkut material bangunan. Belum diketahui persis penyebab hingga sopir truk tersebut tewas di lokasi semak belukar tepat di bawah pohon di bagian dalam hutan, Jalan RTA Milono Palangkaraya, Kalteng itu. Sebab, saat ditemukan kondisi tubuh korban tewas sudah dalam keadaan bagian kepalanya yang sudah jadi tengkorak. Suliyanti, warga Pulangpisau, yang saat kejadian langsung melihat korban langsung mengenalnya. "Dia adalah Rudi menantu adik saya yang sudah delapan hari ini terus kami cari karena menghilang sejak delapan hari yang lalu, ternyata dia ada di sini sudah meninggal seperti ini."ujarnya yang begitu kaget melihat korban. Baca Banjarmasin Post dan Metro Banjar edisi Sabtu, 8 Oktober 2016 Guru Danau Pimpin Maulid Habsi Gema Muharram di Palangkaraya Tata Batas Kalteng Tak Tuntas, KNPI Gelar Diskusi Publik Cari Solusi Polisi Belum Bisa Memastikan Penyebab Kematian Sopir Truk Material di RTA Milano Palangkaraya Mayat Membusuk di RTA Milono Ternyata Sopir Truk Angkutan Material Bangunan BREAKING NEWS: Muhaimin Kaget Saat Bersihkan Lahan Melihat Mayat Membusuk
"2016-10-07T15:50:41"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/suliyanti-mengenali-tubuh-sopir-truk-yang-jadi-mayat
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:503b6eef-6177-4e60-b068-e0ae7fd57d6b>", "warc-date": "2016-10-07T15:50:41", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "89186", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/suliyanti-mengenali-tubuh-sopir-truk-yang-jadi-mayat", "warc-block-digest": null } }
Ekonomi dan Bisnis Konsol PS3, Isi Game Lebih Murah Menurutnya pula saat ini PS3 rekondisi yang banyak dibeli. Ini karena harga game sangat terjangkau, antar Rp15 ribu sampai Rp50 ribu. BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - PS3 digemari masyarakat pecinta game. Tak hanya anak-anak dan remaja putra, tapi banyak pula penggemar PS3 tersebut dari kalangan pria dewasa. Menurut Rahman, karyawan X Game Jalan Veteran Banjarmasin, penjualan PS3 cukup bagus. Banyak peminat. Selain itu PS2 juga masih ada pembelinya. Ada yang masih menggunakan CD dan adapula harddisk. Menurutnya pula saat ini PS3 rekondisi yang banyak dibeli. Ini karena harga game sangat terjangkau, antar Rp15 ribu sampai Rp50 ribu. Selain game-nya murah, juga mudah didapat di pasaran dan dimengerti para pengguna. Berbeda dengan PS3 original yang umumnya beli melalui internet. Harga CD game-nya juga lebih mahal, bisa mencapai Rp400 ke atas untuk satu judul. Tak heran penjualan PS3 original tidak sebanyak PS rekondisi. “Kelebihan PS3 dari PS2 adalah grafis lebih realistis, bermain pun jadi lebih mengasyikan. Semakinl lebar layan monitornytipa, semakin bagus tampilannya,” tukas Rahman. (*)
"2016-10-07T15:50:43"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/konsol-ps3-isi-game-lebih-murah
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:d84bf4f3-8ade-4a3a-bffd-cc0ae75f5981>", "warc-date": "2016-10-07T15:50:43", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "87246", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/konsol-ps3-isi-game-lebih-murah", "warc-block-digest": null } }
Berita Tabalong Disdukcapil Tabalong Gandeng Bidan dan Sekolah, Kenapa Ya? Untuk sekolah yang diajak kerjasama ada sekitar 300 sekolah, mulai dari TK sampai dengan jenjang SMA. BANJARMASINPOST.CO.ID, TANJUNG - Pembuatan akte anak saat ini terus digenjot Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Tabalong. Berbagai program pun dijalankan agar masyarakat bisa lebih mudah dalam melakukan pengurusan pembuatan akte. Kepala Disdukcapil Kabupaten Tabalong, Suryanadie, mengatakan, agar angka pembuatan akte terus meningkat pihaknya menggandeng beberapa pihak. "Di antaranya bekerjasama dengan bidan dan sekolah-sekolah yang ada di Tabalong," katanya. Untuk sekolah yang diajak kerjasama ada sekitar 300 sekolah, mulai dari TK sampai dengan jenjang SMA. Kemudian untuk bidan kerjasama dilakukan karena bidan termasuk petugas yang turut membantu ketika ada proses kelahiran. Dalam hal ini bidan tak hanya sekadar membantu proses kelahiran tetapi juga membantu untuk proses pembuatan akte. "Kita pun akan memperioritaskan bila ada bidang yang sedang mengurus akte," jelasnya. Selain itu juga tetap rutin dilakukan program jemput bola ke desa-desa atau kecamatan yang ada di Tabalong. (Dony usman)
"2016-10-07T15:50:45"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/disdukcapil-tabalong-gandeng-bidan-dan-sekolah-kenapa-ya
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:acf0638e-ca4f-477f-84c3-592d0cdf5b56>", "warc-date": "2016-10-07T15:50:45", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "88140", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/disdukcapil-tabalong-gandeng-bidan-dan-sekolah-kenapa-ya", "warc-block-digest": null } }
Berita Tanahbumbu Heran, Nilai Adipura Pepohonan Peneduh Tanbu Rendah Untuk kesekian kalinya, Kabupaten Tanahbumbu pun gagal raih adipura. Padahal beberapa upaya telah dilakukan namun tetap saja gagal. BANJARMASINPOST.CO.ID, BATULICIN - Penghargaan Adipura tahun 2015 - 2016 telah berlalu. Untuk kesekian kalinya, Kabupaten Tanahbumbu pun gagal raih adipura. Padahal beberapa upaya telah dilakukan namun tetap saja gagal. Penilian itu membuat Badan Lingkungan Hidup Daerah Kabupaten Tanahbumbu heran. Karena beberapa bagian diberikan nilai rendah. Padahal, keadaannya di lapangan sudah sangat mendukung namun tetap saja penilaian dari tim Adipura memberikan nilai rendah. Seperti penilaian dikategori Penghijauan dan peneduh. Nilai yang diberikan hanya sebesar 65 saja. Padahal pada titik penilaian Adipura di bidang tersebut sudah dianggapnya sangat mendukung. "Saya heran dengan penilaian di kategori penghijauan dan peneduh pada titik di Jalan Dharma Praja. Padahal kondisi di jalan ini sudah penuh dengan pepohonan peneduh bahkan dari samping kanan kekiri. Tapi cuma dapat nilai 64, terus yang dapat nilai 74 itu yang seperti apa ya," kata Kepala BLHD Tanbu, Erno Rudi Handoko. Namun, tidak mendapatkan adipura, jajaran pemerintah Kabupaten Tanbu tetap membuatnya makin bersemangat. Bahkan saat ini sedang mempersiapkan penilaian Adipura yang pertama (P1 adipura) yang akan dilaksanakan Sekitar Oktober November ini. "Kami tetap berupaya untuk menjadikan Tanahbumbu menjadi kota yang bersih dan rindang," katanya. (*)
"2016-10-07T15:50:47"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/heran-nilai-adipura-pepohonan-peneduh-tanbu-rendah
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:db241892-730f-4cdc-b717-28642090afb6>", "warc-date": "2016-10-07T15:50:47", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "89044", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/heran-nilai-adipura-pepohonan-peneduh-tanbu-rendah", "warc-block-digest": null } }
Berita Martapura Tim Gabungan Amankan Tiga Pengedar Zenit Menurut Upang, diamankannya tiga pengedar zenith tersebut, tidak lain berkat kerja keras pihaknya bersama Satres Narkoba Polres Banjar. BANJARMASINPOST.CO.ID, MARTAPURA - Seolah tak habis-habisnya pengedar narkoba beraksi di wilayah hukum Polres Banjar. Kali ini jajaran gabungan Satres Narkoba Polres Banjar beserta Polsek Martapura Barat kembali meringkus tiga pelaku sekaligus. Mereka yakni Heri (24), Mustafa alias Tapa (42) dan Aji. Informasi diperoleh tiga pengedar obat-obatan terlarang daftar G tersebut diamankan di dua lokasi dan waktu berbeda. Kapolres Banjar, AKBP Kukuh Prabowo melalui Kapolsek Martapura Barat, Ipda Upang Kusmana saat dikonfirmasi terkait hal itu dirinya pun membenarkan. Menurut Upang, diamankannya tiga pengedar zenith tersebut, tidak lain berkat kerja keras pihaknya bersama Satres Narkoba Polres Banjar. " Bermodalkan informasi yang dihimpun dari masyarakat atas maraknya transaksi narkoba, awalnya diamankan hanya Heri kemudian dikembangkanlah kedua tersangka lainnya, Tapa dan Aji di wilkum Polsek Sungai Tabuk, " jelasnya. (*)
"2016-10-07T15:50:51"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/tim-gabungan-amankan-tiga-pengedar-zenit
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:c6fda1e0-6462-4f0a-8b39-de906e04c442>", "warc-date": "2016-10-07T15:50:51", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "87458", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/tim-gabungan-amankan-tiga-pengedar-zenit", "warc-block-digest": null } }
Berita Tabalong Forum LLAJ Bahas Permasalahan Lalulintas Pembahasan dilakukan dalam setiap bulan dan juga ditindaklanjuti dengan mengajukan rekomendasi kepada pembina lalulintas di tingkat kabupaten Tabalong BANJARMASINPOST.CO.ID, TANJUNG - Keberadaan Forum Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (LLAJ) Kabupaten Tabalong, memiliki andil dalam mengatasi permasalahan lalulintas. Bahkan dengan adanya Forum LLAJ ini memberikan ruang bagi masyarakat untuk berperan serta. Kapolres Tabalong, AKBP Zuhdi Batubara melalui Kasubag Humas Iptu H Ibnu Subroto, mengatakan, saat ini forum telah bekerja maksimal dengan menjalankan agenda permasalahan di bidang lalulintas. Pembahasan dilakukan dalam setiap bulan dan juga ditindaklanjuti dengan mengajukan rekomendasi kepada pembina lalulintas di tingkat kabupaten Tabalong. Sehingga masyarakat dapat berpartisipasi dan terlibat dalam forum untuk mendukung budaya berdisiplin berlalulintas dan dapat menurunkan angka laka lantas. "Lalu ke depannya yang akan dilakukan tetap mendorong dan bekerja sama kepada instansi terkait bidang lalulintas dan elemen masyarakat untuk dapat mewujudkan amanat dari Inpres No. 4 tahun 2013 tentag program dekade aksi keselamatan jalan dengan 5 pilar," katanya. Lima pilar tersebut yakni manajemen keselamatan jalan, jalan yang berkeselamatan, kendaraan yang berkeselamatan, prilaku pengguna jalan yang berkeselamatan dan penanganan pra dan paska laka lantas," tegasnya. (*) Berita Tabalong Disdukcapil Tabalong Gandeng Bidan dan Sekolah, Kenapa Ya? Adaro Belum Bisa Pastikan Kerugian Akibat Detonator Hilang Gudang Detonator Dipasangi Garis Polisi Terkait Raibnya Detonator, Sudah 11 Orang Dimintai Keterangan Sosialisasikan Budayakan Tertib Berlalu Lintas Lewat Program Police Goes to School
"2016-10-07T15:50:53"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/forum-llaj-bahas-permasalahan-lalulintas
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:357b3a15-f8bf-4742-a652-26e92b5d5975>", "warc-date": "2016-10-07T15:50:53", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "88493", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/forum-llaj-bahas-permasalahan-lalulintas", "warc-block-digest": null } }
Seputar Banjarmasin Sudah Dua Pekan Kapolresta Banjarmasin Gelar Jumat Keliling Dalam kegiatan tersebut Kapolresta Banjarmasin bersilaturahmi dan menyampaikan pesan – pesan kamtibmas kepada para jamaah masjid sebelum pelaksanaan s BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Anjar Wicaksana terjun langsung ke masyarakat dalam agenda Jumat Keliling. Siang tadi, Jumat (7/10/2016) siang, Kapolresta Banjarmasin dan jajaran menyambangi Masjid Al Raudah Kecamatan Banjarmasin Tengah. Dalam kegiatan tersebut Kapolresta Banjarmasin bersilaturahmi dan menyampaikan pesan – pesan kamtibmas kepada para jamaah masjid sebelum pelaksanaan salat jumat. Setelahnya Kapolresta dan jajaran juga ikut salat jumat berjamaah di masjid tersebut. Ini dilaksanakan dalam hal penerapan Program Prioritas 100 Hari kerja Kapolri Tahun 2016 dalam rangka peningkatan informasi di bidang penyuluhan dan sosialisasi Kepolisian. "Polresta Banjarmasin mengatensi penuh Program Promoter 100 hari kerja Kapolri Tahun 2016," kata Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Anjar Wicaksana. Kegiatan jumat keliling ini sudah dua pekan dilakukan. Minggu lalu, kegiatan serupa juga dilakukan di wilayah Banjarmasin Timur. Teragenda beda wilayah setiap pekannya.
"2016-10-07T15:50:57"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/sudah-dua-pekan-kapolresta-banjarmasin-gelar-jumat-keliling
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:98378ea0-a528-4f5b-bce1-27248073c812>", "warc-date": "2016-10-07T15:50:57", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "90339", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/sudah-dua-pekan-kapolresta-banjarmasin-gelar-jumat-keliling", "warc-block-digest": null } }
Setelah Pulang dari Berhaji Secara Gaib, Ini Rencana Kasrin Mereka mengaku ingin mendengar langsung cerita dari Kasrin, soal keberangkatannya menunaikan ibadah haji yang ganjil tersebut. Laporan Wartawan Tribun Jateng, Yayan Isro' Roziki BANJARMASINPOST.CO.ID, REMBANG - Beberapa teman Kasrin (59), sesama pengayuh becak di sekitaran Pasar Lasem, mendatangi rumah warga Dukuh Gembul, Desa Sumberejo, Kecamatan Pamotan, penasaran tentang cerita rekannya yang dipercaya telah menunaikan ibadah haji secara gaib. Mereka mengaku ingin mendengar langsung cerita dari Kasrin, soal keberangkatannya menunaikan ibadah haji yang ganjil tersebut. Tak hanya itu, mereka juga merasa senang dengan kembalinya Kasrin ke kampung halaman secara sehat dan selamat. "Yang namanya teman bekerja sehari-hari, kami ingin tahu kondisi mbah Kasrin kini," kata seorang pengayuh becak, Nuryadi, saat bertandang ke rumah Kasrin, kemarin. Baca: Ini Kisah Kasrin, Tukang Becak yang Naik Haji Secara Gaib Di samping itu, Nuryadi juga merasa kangen, lantaran sudah lebih dari 44 hari tak ketemu sosok Kasrin.
"2016-10-07T15:51:01"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/setelah-naik-haji-secara-gaib-ini-rencana-kasrin
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:154a25ec-4aa0-4cf0-9b06-e83d3f706197>", "warc-date": "2016-10-07T15:51:01", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "88666", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/setelah-naik-haji-secara-gaib-ini-rencana-kasrin", "warc-block-digest": null } }
Dua Putra Kiai di Gresik Jadi Korban Perahu Tenggelam lantaran dua putranya ikut menjadi korban perahu tenggelam, jadwal Khutbah Jumat itupun terpaksa dibatalkan. BANJARMASINPOST.CO.ID, GRESIK - Dua dari 25 santri Pondok Pesantren Langitan yang tenggelam di Sungai Bengawan Solo di Tuban diketahui merupakan putra dari KH Umar Thoha, pembina Masjid Jami’ Gresik. Mereka adalah Abdullah Umar (15) dan adiknya, Ahmad Umar (12). Rumah keluarga Kiai Umar Thoha terlihat sepi, Jumat (7/10/2016) siang. Sampai menjelang petang, rumah dengan pagar besi warna cokelat yang terletak di Jalan Raden Santri I/01 Gresik itu masih terlihat sepi. Hanya beberapa warga dan famili terlihat berkerumun di depan dan sekitar jalan depan rumah di Kelurahan Bedilan tersebut. Menurut mereka, KH Umar Thoha dan istrinya sudah berangkat ke Pondok Pesantren Langitan sejak pagi. “Sekitar pukul 09.00 WIB, paman (KH Umar Thoha) mendapat kabar dari Langitan. Beliau diminta datang ke sana tapi tidak disebutkan keperluannya. Tapi dari raut wajahnya, paman terlihat gelisah,” ungkap Salafudin Machfud, keponakan KH Umar Thoha. Sejatinya, Jumat siang KH Umar Thoha punya jadwal untuk khutbah Jumat di Masjid Ampel Surabaya. Tapi karena harus menuju ke Ponpes Langitan di Widang, Tuban lantaran dua putranya ikut menjadi korban perahu tenggelam, jadwal Khutbah Jumat itupun terpaksa dibatalkan. Dua Kali Tak Penuhi Panggilan, Kejati Jatim Ajukan Cekal untuk Dahlan Iskan Topan Chaba Robohkan Papan Jalan Surabaya di Busan Sabu Senilai Rp 8 Miliar di Kalsel Dilarutkan dengan Deterjen Ada Apa? Tiga Jemaah Haji yang Bawa Rp 2 Miliar dari Madinah Tak Bisa Dihubungi 9 Anggota DPR Uji Kemampuan Dimas Kanjeng, Begini Hasilnya
"2016-10-07T15:51:04"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/dua-putra-kiai-di-gresik-jadi-korban-perahu-tenggelam
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:b1ebbd2e-5d39-4ed1-9f46-dfb04c1b39d2>", "warc-date": "2016-10-07T15:51:04", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "89129", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/dua-putra-kiai-di-gresik-jadi-korban-perahu-tenggelam", "warc-block-digest": null } }
Hambat Investasi, 158 Permendagri Dibatalkan Sebelumnya, pada Juni lalu, Presiden Joko Widodo mengumumkan, Kementerian Dalam Negeri sudah membatalkan sebanyak 3.143 peraturan daerah dan peraturan BANJARMASINPOST.CO.ID, JAKARTA - Kementerian Dalam Negeri telah membatalkan sejumlah peraturan menteri dalam negeri yang dianggap menghambat investasi. Permen-permen itu juga dinilai tumpang tindih dengan undang-undang. Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo mengatakan sejak Januari hingga Oktober 2016, jajarannya telah mengklarifikasi pembatalan 47 dari 100 permendagri. Sementara tahun lalu, sebanyak 111 permendagri yang dibatalkan. "Jadi Permendagri yang kami batalkan, total, per hari ini 158," kata Tjahjo di Kompleks Kemendagri, Jakarta, Jumat (7/10/2016). Selain Permendagri, Tjahjo juga membatalkan ribuan perda yang dianggap bermasalah. Sebanyak 3.143 Perda dibatalkan karena menghambat pertumbuhan ekonomi daerah dan memperpanjang jalur birokrasi. Sebelumnya, pada Juni lalu, Presiden Joko Widodo mengumumkan, Kementerian Dalam Negeri sudah membatalkan sebanyak 3.143 peraturan daerah dan peraturan kepala daerah. Peraturan-peraturan tersebut dianggap bermasalah. "Saya sampaikan, Menteri Dalam Negeri sesuai dengan kewenangannya, telah membatalkan 3.143 peraturan daerah yang bermasalah," ujar Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (13/6/2016). Selain itu, peraturan tersebut dianggap menghambat proses perizinan dan investasi serta menghambat kemudahan berusaha. (*) Bank Kalsel dan Bukopin Ajak Berinvestasi ORI 013 Trimegah dan Bank Kalsel Undang Investor Banua, Tawarkan ORI Seri 013 Staf Ahli Mendagri Tersangka, Nazarudin Sudah Sebut Nama Lain dalam Korupsi E-KTP Ada Apa, Undangan Rapat Paripurna di DPRD Kalsel yang Telah Disebar Mendadak Ditarik Jangan Sampai DOB Jadi Ambisi Pribadi
"2016-10-07T15:51:09"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/hambat-investasi-158-permendagri-dibatalkan
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:bc9b8544-9967-40ed-98ed-264a8a7209c5>", "warc-date": "2016-10-07T15:51:09", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "88002", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/hambat-investasi-158-permendagri-dibatalkan", "warc-block-digest": null } }
Berita Martapura Penderita Tumor Ini Alami Kesulitan Berbicara . Ia bahkan kerap mengandalkan bantuan suaminya guna bergerak atau pun makan. banjarmasinpost.co.id/abdul gani Bertahun-tahun sudah warga Desa Banua Anyar RT 3 Kecamatan Astambul Kabupaten Banjar Kalsel, Latifah (55) menderita tumor, Jumat (7/10/2016). BANJARMASINPOST.CO.ID, MARTAPURA - Bertahun-tahun sudah warga Desa Banua Anyar RT 3 Kecamatan Astambul Kabupaten Banjar Kalsel, Latifah (55) menderita tumor, Jumat (7/10/2016). Benjolan yang semula hanya sebesar kelereng berada di dalam mulutnya. Kini malah sudah membesar dan bahkan merebak ke sebagian luar wajahnya. Akibatnya, Latifah pun kini mengalami kesulitan Berbicara. Ia bahkan kerap mengandalkan bantuan suaminya guna bergerak atau pun makan. "Awalnya hanya benjolan kecil yang menempel di gigi geraham atas kanan. Tapi entah kenapa lama kelamaan malah membesar dan pecah seperti saat ini, " ujar Sahat (70), suami Latifah terbata-bata yang lantaran usianya memang sudah renta. (*) Penulis: Ahmad Rizky Abdul Gani Editor: Mustain Khaitami Sumber: Banjarmasin Post Berita Terkait:
"2016-10-07T15:51:11"
http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/penderita-tumor-ini-alami-kesulitan-berbicara
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:a370b31d-bf03-426c-83bd-c8d0f214805f>", "warc-date": "2016-10-07T15:51:11", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "87584", "warc-target-uri": "http://banjarmasin.tribunnews.com/2016/10/07/penderita-tumor-ini-alami-kesulitan-berbicara", "warc-block-digest": null } }
Memperdalam Ilmu Yoga, Bule Itali Ini Ditemukan Tewas Telanjang di Pemandian Umum Ubud Keseharian bule tersebut di Bali untuk memperdalam ilmu yoga. Dia pun dikatakan sudah sering mandi pemandian umum yang berada di luar teritorial ... BANGKAPOS.COM, GIANYAR -- Seorang wisatawan asal Italia, Francesco (27), ditemukan tewas di pemandian umum Banjar Penestanan Kaler, Desa Sayan, Ubud, Bali, Jumat (7/10/2016) pukul 6.30 Wita. Berdasarkan hasil visum luar pihak Puskesmas II Ubud, korban diduga tewas karena terpeleset dan membantur teras pemandian. Kelian Dinas Banjar Penestanan Kaler, Made Gede Cahyadi saat ditemui di rumahnya mengatakan, korban sudah tinggal di Banjar Penestanan Kaler sejak tiga bulan lalu. Diketahui keseharian bule tersebut di Bali untuk memperdalam ilmu yoga. Dia pun dikatakan sudah sering mandi pemandian umum yang berada di luar teritorial Beji Pura Puseh itu. Selain korban, masyarakat setempat pun kerap mandi di pemandian umum tersebut. Kapolsek Ubud, Kompol Ketut Widiada mengatakan, dari hasil oleh temapat kejadian perkara (TKP) dan visum pihak Puskesmas II Ubud, diketahui ada beberapa luka di tubuh korban. Seperti, luka lecet di punggung sebelah kanan, luka di pelipis kiri dan lecet di lengan kiri. “Memang ada luka, tapi bukan luka kekerasan. Berdasarkan hasil visum, itu luka akibat korban jatuh terpeleset. Diduga korban sudah tewas 10 menit saat ditemukan,” ujarnya. (*) Infrastruktur dan SDM Jadi Kendala Pariwisata Negeri Laskar Pelangi Belitung Punya Potensi Kembangkan Halal Tourism Bukannya Menyesal, Buffon Malah Ketawa Lakukan Blunder Berbuah Gol Lima Pemasang Tiang Terpental Tersetrum Listrik PLN, Satu Orang Tewas Hasil Lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Eropa, Italia vs Spanyol Berakhir Imbang
"2016-10-07T15:52:32"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/memperdalam-ilmu-yoga-bule-itali-ini-ditemukan-tewas-telanjang-di-pemandian-umum-ubud
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:ac69a2e8-b9ca-42fe-b7dd-544ea23b1e08>", "warc-date": "2016-10-07T15:52:32", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "104060", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/memperdalam-ilmu-yoga-bule-itali-ini-ditemukan-tewas-telanjang-di-pemandian-umum-ubud", "warc-block-digest": null } }
Reza Artamevia Hanya Bisa Bilang 'Udah Ya, Terima Kasih' Soal Pengakuan Gatot Brajamusti "Dia mengakui melakukan persetubuhan dengan korban-korbannya secara bergiliran, satu per satu masuk ke kamar praktiknya..." BANGKAPOS.COM, JAKARTA -- Penyanyi Reza Artamevia memilih untuk tidak berkomentar terkait pengakuan guru spiritualnya, Gatot Brajamusti, yang mengaku pernah melakukan pesta seks di padepokannya. BACA: Ternyata Sebelum 'Nasi Padang' Populer, Sudah Ada Lagu tentang Nasi Goreng dan Mi Instan "Udah ya, udah ya, terima kasih," kata Reza usai melaporkan Gatot terkait kasus penipuan di Mapolda Metro Jaya, Jakarta Pusat, Jumat (7/10/2016). BACA: Inilah Komentar Aa Gym Tentang Ahok soal Surat Al Maidah Raut wajah Reza terlihat kurang senang mendengar pertanyaan tersebut. Ketika dihujani pertanyaan apakah mengetahui dan terlibat dalam pesta seks tersebut, Reza lagi-lagi menolak untuk menjawabnya. "Permisi ya," ujar Reza sambil bergegas masuk ke mobil hitam yang sudah menunggunya. BACA: Permintaan Farhat Abbas 'Dikabulkan' Hakim Terkait Gugatan Bagi Harta Terhadap Nia Daniati Ternyata Inilah Alasan Mengapa Reza Artamevia Laporkan Gatot Brajamusti ke Polisi Reza Kini Tinggalkan Aa Gatot dan Laporkan Sang Guru Spiritual ke Polda Metro Ada Apa Yah? Gatot Dilaporkan ke Polisi, Reza Artamevia Akhirnya Minta Maaf Pada Orangtua dan Kedua Anaknya STIH Pertiba Sosialisasi Narkoba No Prestasi Yes Memperingati HANI dan HUT MA AIAI, Pemkab Bateng Bagikan 10 Sepeda
"2016-10-07T15:52:32"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/reza-artamevia-hanya-bisa-bilang-udah-ya-terima-kasih-soal-pengakuan-gatot-brajamusti
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:c0b7c4eb-dbe8-42e1-9d66-5e2be0e5d218>", "warc-date": "2016-10-07T15:52:32", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "104848", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/reza-artamevia-hanya-bisa-bilang-udah-ya-terima-kasih-soal-pengakuan-gatot-brajamusti", "warc-block-digest": null } }
Dua Organisasi Ini Laporkan Ahok ke Polda Metro Jaya Dalam video yang viral itu, Ahok meminta warga Kepulauan Seribu tidak memilih dirinya pada Pilkada DKI Jakarta 2017. Ia juga mengutip surat.... BANGKAPOS.COM, JAKARTA -- Forum Anti Penistaan Agama (FUPA) melaporkan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok ke polisi atas kasus penistaan agama, Jumat (7/10/2016). BACA: Inilah Komentar Aa Gym Tentang Ahok soal Surat Al Maidah Syamsu Hilal Chaniago selaku ketua FUPA menyebut Ahok telah melakukan pelanggaran hukum serius dan harus diusut tuntas. BACA: Permintaan Farhat Abbas 'Dikabulkan' Hakim Terkait Gugatan Bagi Harta Terhadap Nia Daniati Laporan itu masuk ke Polda Metro Jaya dengan nomor TBL/4558/X/2016/PMJ/Dit Reskrimum. "Kami menyatakan memprotes keras perkataan Basuki Tjahaja Purnama bahwa adanya penistaan agama ini," kata Syamsu di Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu Polda Metro Jaya. BACA: Ternyata Sebelum 'Nasi Padang' Populer, Sudah Ada Lagu tentang Nasi Goreng dan Mi Instan Kabareskrim Pastikan Akan Tindak Lanjuti Laporan Terkait Penghinaan Agama Ini Harapan Ahok Usai Nonton Film 'Guru Bangsa: Tjokroaminoto' Kelompok Relawan Kotak Adja Laporkan Akun yang Mengunggah Potongan Video Ahok ke Polisi Ustaz Arifin Ilham Tulis Surat Terbuka Buat Ahok Isinya Sungguh Menohok Kisah Resimen Pelopor, Pasukan Elite Indonesia Lawan SAS Inggris yang Terlupakan
"2016-10-07T15:52:34"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/dua-organisasi-ini-laporkan-ahok-ke-polda-metro-jaya
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:16b351ff-4f88-4565-982d-c63712e001d8>", "warc-date": "2016-10-07T15:52:34", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "103380", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/dua-organisasi-ini-laporkan-ahok-ke-polda-metro-jaya", "warc-block-digest": null } }
Pria Indonesia Ini Ternyata Beli Batu Bata 'Supreme', Alasannya Pun Mengejutkan “Aku beli Supreme Osaka. Orang-orang ngantri sih, tetapi aku masuk waktu antreannya sudah selesai, sekitar jam satu siang. Batu batanya masih...." BANGKAPOS.COM -- Kemarin, pembaca Kompas.com dikagetkan oleh batu bata label Supreme yang membuat banyak orang rela antre. Lalu, tidak sedikit juga yang mempertanyakan “kewarasan” pembeli batu bata ini. Jangan kaget, ternyata ada seorang pria Indonesia yang juga membeli batu bata dengan cetakan Supreme ini. Diwawancarai oleh Kompas.com melalui telepon, Jumat hari ini (7/10/2016), Heinrick Sumarno berkata bahwa dia membeli batu bata Supreme ini di Jepang dengan harga 5400 yen atau Rp 676.000. “Aku beli Supreme Osaka. Orang-orang ngantri sih, tetapi aku masuk waktu antreannya sudah selesai, sekitar jam satu siang. Batu batanya masih ada,” ucapnya. Ketika membelinya, Heinrick sendiri juga terkejut karena produk tersebut benar-benar batu bata. Namun, fakta tersebut tidak mengurungkan niatnya untuk membeli. Bahkan, Heinrick membungkus batu bata yang berat tersebut dengan kaus dan membawanya di bagasi kabin hingga ke tanah air. Jepang Produksi 80 Ribu Video Porno Setahun, Pemerannya Para Artis Cantik Kaya Raya Peluang Juara Semakin Dekat, Rossi 'Siap-siap' Nyerah Kejar Poin Marc Marquez Pembunuh Bocah Perempuan Berusia 10 Tahun Ini Akhirnya Divonis Penjara Seumur Hidup Inilah Pengakuan Artis Porno Jepang Dicuci Otaknya Dipaksa Bermain Warga Jepang Geger, Artis Ini Menangis Ungkap Kisahnya Dipaksa Main Film Porno Setelah Dicuci Otak
"2016-10-07T15:52:38"
http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/pria-indonesia-ini-ternyata-beli-batu-bata-supreme-alasannya-pun-mengejutkan
{ "warc_headers": { "warc-record-id": "<urn:uuid:4e85f0e3-27cc-46bc-80ad-392f8b2e9976>", "warc-date": "2016-10-07T15:52:38", "content-type": "application/http; msgtype=response", "content-length": "103754", "warc-target-uri": "http://bangka.tribunnews.com/2016/10/07/pria-indonesia-ini-ternyata-beli-batu-bata-supreme-alasannya-pun-mengejutkan", "warc-block-digest": null } }