Perusahaan adalah PT. XYZ yang berbadan hukum dan berkedudukan di Jl. Antartika Utara No.19A Kabupaten Cikarang Jawa Barat. Pengusaha adalah pemilik perusahaan dan/atau orang yang diberi kuasa untuk mengelola jalannya perusahaan dan melakukan tindakan untuk dan atas nama perusahaan. Keluarga Pengusaha adalah istri/suami anak kandung atau anak angkat yang sah dari Pengusaha. Pekerja adalah orang yang bekerja pada perusahaan dan menerima upah karena adanya hubungan kerja. Menurut statusnya pekerja dibedakan menjadi: - Pekerja Tetap adalah pekerja yang bekerja di Perusahaan untuk jangka waktu tidak tertentu (maksimal hingga usia 56 tahun). - Pekerja Waktu Tertentu adalah pekerja yang bekerja di Perusahaan selama waktu tertentu dan untuk pekerjaan tertentu. Serikat Pekerja adalah organisasi pekerja yang berbadan hukum dan terdaftar di Dinas Ketenagakerjaan yang berada di lingkungan PT. XYZ. Anggota Serikat Pekerja adalah pekerja PT. XYZ yang mendaftarkan diri untuk menjadi anggota serikat pekerja yang sah. Pengurus Serikat Pekerja adalah anggota Serikat Pekerja yang sah yang dipilih oleh anggota Serikat Pekerja untuk menduduki jabatan dalam Serikat Pekerja PT. XYZ berdasarkan ketentuan pemilihan pengurus atas sepengetahuan Pengusaha dan disahkan di hadapan Rapat Umum Anggota. Keluarga Pekerja adalah istri/suami anak kandung dan/atau anak angkat yang sah sampai usia 21 tahun belum menikah dan belum bekerja sebagaimana terdaftar di departemen personalia perusahaan. Ahli Waris adalah keluarga atau orang yang ditunjuk untuk menerima setiap pembayaran/santunan bila pekerja meninggal dunia. Dalam hal tidak ada ahli waris maka diatur menurut aturan yang berlaku. Upah adalah hak pekerja yang diterima dan dinyatakan dalam bentuk uang sebagai imbalan dari pengusaha kepada pekerja yang ditetapkan dan dibayarkan menurut suatu perjanjian kerja kesepakatan atau peraturan perundang-undangan atas suatu pekerjaan dan/atau jasa yang telah dilakukan. Pekerjaan adalah kegiatan yang dilakukan oleh pekerja yang ditentukan oleh perusahaan dalam suatu hubungan kerja dengan menerima upah. Kerja Lembur adalah bekerja di luar jam kerja biasa sebagaimana ditetapkan dalam ketentuan perundang-undangan ketenagakerjaan yang berlaku. Masa Kerja adalah lamanya seseorang pekerja bekerja di PT. XYZ secara tidak terputus yang dihitung sejak tanggal diterima sebagai pekerja tetap. Masa Percobaan adalah masa yang dijalani oleh pekerja sebelum diangkat menjadi pekerja tetap/karyawan tetap dengan durasi maksimal 3 bulan. Kecelakaan Kerja adalah kecelakaan yang terjadi/timbul saat melaksanakan pekerjaan dan/atau akibat hubungan kerja. Surat Peringatan adalah surat resmi yang dikeluarkan oleh perusahaan (departemen personalia) karena adanya tindakan pelanggaran disiplin atau pelanggaran yang dilakukan oleh pekerja dan bersifat mendidik bagi pekerja. Mutasi adalah perpindahan seorang pekerja dari suatu seksi atau departemen ke seksi atau departemen lainnya. Skorsing adalah sanksi pemberhentian sementara terhadap pekerja dalam proses penyelesaian perselisihan yang terjadi. Ijin Dispensasi adalah izin yang diberikan oleh pengusaha kepada pekerja untuk meninggalkan tugas tanpa mengurangi hak-haknya. Lingkungan Perusahaan adalah seluruh wilayah kerja dalam lingkungan perusahaan.